Gps Navigasi

10
GPS NAVIGASI GPS Garmin 60 Garmin GPS Navigasi 60 adalah salah satu Receiver GPS tipe navigasi, yang dilengkapi dengan Kompas Digital. Alat ini punya kemampuan sebagai berikut : 1. Dapat menentukan posisi (koordinat) dalam format geografi (lintang & bujur), koordinat pada proyeksi peta (UTM), dll 2. Dapat menentukan ketinggian suatu tempat. 3. Dapat menentukan waktu, kecepatan, dan arah. 4. Dapat menyimpan koordinat sebanyak 3000 titik (waypoint). 5. Dapat menyimpan koordinat secara otomatis (track) sebanyak 10000 titik. Bagian – Bagian GPS Garmin 60 Pada bagian depan GPS Navigasi Garmin 60 mempunyai 10 tombol pengoperasian yaitu : 1. Tombol ON/OFF Tombol ini berfungsi untuk menghidupkan atau mematikan Receiver atau untuk mengatur terang/gelap layar. 2. Tombol Zoom In dan tombol Zoom Out Tombol ini berfungsi pada tampilan halaman (page) peta (map) untuk memperbesar atau memperkecil tampilan peta dilayar.

Transcript of Gps Navigasi

GPS NAVIGASI

GPS Garmin 60

Garmin GPS Navigasi 60 adalah salah satu Receiver GPS tipe navigasi, yang

dilengkapi dengan Kompas Digital. Alat ini punya kemampuan sebagai berikut :

1. Dapat menentukan posisi (koordinat) dalam format geografi (lintang & bujur),

koordinat pada proyeksi peta (UTM), dll

2. Dapat menentukan ketinggian suatu tempat.

3. Dapat menentukan waktu, kecepatan, dan arah.

4. Dapat menyimpan koordinat sebanyak 3000 titik (waypoint).

5. Dapat menyimpan koordinat secara otomatis (track) sebanyak 10000 titik.

Bagian – Bagian GPS Garmin 60

Pada bagian depan GPS Navigasi Garmin 60 mempunyai 10 tombol pengoperasian

yaitu :

1. Tombol ON/OFF

Tombol ini berfungsi untuk menghidupkan atau mematikan Receiver atau untuk

mengatur terang/gelap layar.

2. Tombol Zoom In dan tombol Zoom Out

Tombol ini berfungsi pada tampilan halaman (page) peta (map) untuk memperbesar

atau memperkecil tampilan peta dilayar.

3. Tombol FIND

Tombol Find berfungsi untuk menampilkan menu Find, berguna untuk navigasi

mencari suatu titik yang telah diketahui koordinatnya (waypoint) atau mencari suatu

kota (Cities).

4. Tombol MARK

Tombol Mark berfungsi untuk menyimpan posisi saat ini ke dalam waypoint.

5. Tombol QUIT

Tombol Quit berfungsi untuk keluar dari suatu tampilan menu atau kembali ke

halaman sebelumnya.

6. Tombol ROCKER

Tombol Rocker berfungsi untuk memilih menu atau menggerakkan kursor pada

tampilan di layer.

7. Tombol PAGE

Tombol Page berfungsi untuk pindah dari tampilan halaman (page) 1 ke

halaman berikutnya.

8. Tombol MENU

Tombol Menu berfungsi untuk menampilkan option masing-masing tampilan

halaman atau kalau ditekan 2 kali akan menampilkan halaman menu utama.

9. Tombol ENTER

Beberapa fungsi tombol ini adalah sebagai berikut :

Untuk memilih MENU/SUB MENU.

Untuk memasukkan data (misalnya memasukkan koordinat ke waypoint).

Sedang Dibagian belakang Receiver Garmin GPS terdapat :

1. Port untuk koneksi kabel ke antena luar.

2. Port untuk koneksi kabel ke batterai luar.

3. Port untuk koneksi kabel USB ke computer.

4. Kunci penutup batterai.

5. Tempat batterai.

Cara menggunakan GPS Navigasi Garmin 60 adalah sebagai berikut :

1. Tentukan titik yang akan ditentukan titiknya dan tempatkan GPS ditempat itu.

Usahakan tempat tersebut merupakan tempat terbuka.

2. Hidupkan alat, lalu tunggu beberapa saat sampai satelit yang diterima minimal

berjumlah empat buah, setelah itu akan muncul koordinat.

3. Catat atu rekam Waypoint dengan cara :

Tekan tombol MARK.

Gunakan tombol Rocker pilih Avg (rata-rata), lalu dilanjutkan dengan

menenkan tombol Enter, setelah Estimated Accuracy terpenhi, tekanlah

tombol enter.

Beri nama titik pada baris paling atas bila diperlukan.

Pindahlah kursor ke tombol OK allu tekan enter.

4. Agar lebih baik, catatlah nomor urut Waypoint dengan harga koordinat di

formlir survey dan lengkapi juga dengan keterangan objek yang diperlukan.

5. Lakukan juga pada titik lainnya.

Gambar tampak depan GPS Navigasi Garmin 60

Gambar tampak belakang GPS Navigasi Garmin 60

GPS Garmin eTrex Vista HCx

Pada dasarnya GPS Garmin eTrex Vista HCx mempunyai fungsi seperti GPS

Navigasi pada umumnya yaitu memberikan suatu posisi koordinat suatu titik.

Tombol GPS Garmin eTrex Vista HCx :

1. Tombol Zoom In Zoom Out

Tombol ini terletak disebelah kiri atas dengan dua tombol zoom in da zoom

out yang berdekatan. Pada saat terdapat tampilan peta, tombol ini berguna untuk

memperbesar dan memperkecil tampilan peta. Sedang untuk tampilan lainya, tombol

ini berguna untuk scroll ke atas atau kebawah sebuah daftar atau berpindah ke menu

yang lain.

2. Tombol Menu atau Find

Tombol ini berada dibawah tombol zoom in dan zoom out. Untuk

mendapatkan Menu Options dalam sebuah halaman, tekan dan lepas tombol secara

cepat. Sedangkan untuk menampilkan Menu Find tekan dan tahan tombol ini.

3. Tombol Quit/Page

Tombol ini berada disebelah kanan GPS ini. Cara menggunakanya adalah,

tekan untuk kembali ke menu utama. Tekan dan tahan untuk menyalakan atau

mematikan kompas.

4. Tombol Power

Tombol ini berada dia bawah tombol Quit. Untuk menggunakanya tekan dan

tahan tombol ini untuk menyalakan atau mematikan GPS. Dan tahan dan lepas tombol

untuk mengaktifkan lampu layar, tanggal dan kapsitas battery.

5. Tombol Enter/Rocker Key

Tombol ini berada di bagian depan GPS. Terdapat 5 arah yang dapat

digerakan pada tombol ini. Yaitu arah kanan kiri atas bawah dan tekan. Arah kana kiri

atas bawah digunakan ketika akan memilih suatu pilihan. Secara umum tombol ini

adalah tombol navigasi dalam menu yang ada. Tekan dan tahan ketika akan MARK

lokasi saat ini sebagai way point, dan tekan lalu lepas mengkonfirmasi pesan yang

tampil atau fungsi enter.

Cara kerja GPS Garmin eTrex Vista HCx

1. Untuk mengaktifkan GPS tekan tombol power pada perangkat.

2. Lalu masuk ke Main Menu, untuk melakukan penandaan pada lokasi dimana

berada tekan tombol Mark.

3. Untuk memberi nama lokasi yang ditandai tekan tombol enter laluketik nama

yang akan diberikan, pilih OK lalu tekan enter.

4. Untuk melihat atau mencari posisi/koordniat yang telah dibuat, pada main menu

tekan Find Waypoints. Pada Find bisa pilih by name (berdasarkan nama) atau

Nearest point (titik terdekat) lalu enter.

Gambar GPS Navigasi Garmin eTrex Vista HCx

GPS Garmin Rino

Seperti fungsi GPS pada umumnya, GPS ini memberikan informasi mengenai posisi koordinat. Namun GPS Garmin Rino ditambah dengan fungsi untuk mengetahui kecepatan dan waktu kepada pengguna. GPS ini dapat menampilkan posisi dan menunjukan lokasi tertentu pada peta. Fungsi lain GPS ini adalah sebagai track-log atau untuk merekan posisi sebelumnya. Navigasi titik ke titik memungkinkan receiver diberi koordinat tujuan yang natinya dapat digunakan untuk rute navigasi.

GPS ini memiliki fitur sebagai berikut :

Penggunaan radio untuk cuaca Menandai waypoint Navigasi Posisi peer-to-peer Menggunakan kontak Mengirim Lokasi Mengirim note

Inisialisasi GPS :

1. Tempatkan GPS diluar ruangan yang cerah dan tidak tertutup suatu halangan, lalu nyalakan GPS.

2. GPS mulai mencari sinyal GPS. Grafik sinyal GPS akan muncul di tampilan, atau untuk menampilkan yang lebih detail dapat dilakukan dengan mengakses halaman Satelit pada Menu Utama. Pertama kali menggunakan GPS rhino akan memakan waktu 5 menit sampai inisialisasi terlaksana.

3. Ketika inisialisasi GPS siap untuk navigasi, tiga atau lebih bar sinyal GPS akan muncul.

Gambar GPS Rino

GPS Magellan

Seperti pada fungsi utama GPS pada umunya, GPS dengan layar sentuh ini memiliki fungsi untuk penentuan koordinat atau posisi suatu titik serta untuk keperluan navigasi.

Berikut ini adalah bagian-bagian dari GPS Magellan :

a. Tombol untuk menyalakan / mematikan lampu senterb. Tombol Holdc. Slot untuk antenna eksternald. Slot konektor data dan kamerae. Stylusf. Tombol zoom in g. Tombol Page / Go Toh. Tombol Escapei. Tombol zoom outj. Tombol Menuk. Tombol kursor dan enterl. Microphonem. Tombol Powern. Slot memorio. Jack Headphonep. Tombol reset

Gambar GPS Magellan