FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

108
FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA DAN ADJEKTIVA DALAM BUKU NONFIKSI IMPERFECT KARYA MEIRA ANASTASIA Skripsi Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Sastra Indonesia Program Studi Sastra Indonesia Oleh Ayudityas Kristalita NIM: 174114020 PROGRAM STUDI SASTRA INDONESIA FAKULTAS SASTRA UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2021 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Transcript of FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

Page 1: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS

NOMINA DAN ADJEKTIVA DALAM BUKU NONFIKSI IMPERFECT

KARYA MEIRA ANASTASIA

Skripsi

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Sastra Indonesia

Program Studi Sastra Indonesia

Oleh

Ayudityas Kristalita

NIM: 174114020

PROGRAM STUDI SASTRA INDONESIA

FAKULTAS SASTRA

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2021

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 2: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

vi

PERSEMBAHAN

Skripsi ini penulis persembahkan kepada:

1. Tuhan Yang Maha Esa yang senantiasa memberkati, melindungi, dan

mengampuni.

2. Kedua orang tuaku, Bapak Daniel Yoga Prihusada dan Ibu Irene Aprillaida

Krissasi Ismundari yang selalu menyayangi dan mendoakan

3. Saudaraku, Armeideriko Yudatama.

4. Keluarga besar dan teman-teman yang selalu menemani, mendukung,

memotivasi, dan mendoakan.

5. Almamater Universitas Sanata Dharma.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 3: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

vii

MOTTO

“Go on your path even if you live for a day”

-Park Jimin-

“If you don’t work hard, there won’t be a good result”

-Jung Hoseok-

“Things may feel a little difficult right now, but somewhere out there, luck and

opportunities is waiting for you”

-Kim Taehyung-

“Life is difficult, and things not always go well. But we must brave and move on

with our big dream.”

-Min Yoongi-

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 4: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xi

ABSTRAK

Kristalita, Ayudityas. 2021. “Frasa Endosentris Atributif yang Terdiri Atas

Nomina dan Adjektiva dalam Buku Nonfiksi Imperfect Karya Meira

Anastasia”. Skripsi Strata 1 (S1). Program Studi Sastra Indonesia,

Fakultas Sastra, Universitas Sanata Dharma.

Penelitian ini membahas frasa endosentris atributif yang terdiri atas

nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia.

Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah (i) struktur frasa

endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi

Imperfect karya Meira Anastasia dan (ii) hubungan makna antarunsur frasa

endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi

Imperfect karya Meira Anastasia.

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data

dilakukan dengan menggunakan metode simak. Data dikumpulkan dengan

menggunakan teknik sadap dan teknik bebas libat cakap. Teknik pengumpulan

data ini digunakan untuk menjaring data yang berupa kalimat yang mengandung

frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku

nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia. Kemudian data dianalisis menggunakan

metode agih. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teknik bagi unsur

langsung (BUL) dan dilanjutkan dengan teknik sisip dan teknik lesap.

Berdasarkan hasil penelitian, struktur frasa endosentris atributif yang

terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira

Anastasia ada 10 pola struktur yakni (i) nomina + adjektiva, (ii) nomina 1 +

nomina 2 + adjektiva, (iii) adjektiva + nomina, (iv) nomina + adjektiva 1 +

adjektiva 2, (v) adjektiva 1 + nomina + adjektiva 2, (vi) nomina + yang +

adjektiva, (vii) nomina + yang + adjektiva 1 + adjektiva 2, (viii) nomina +

adjektiva 1 + yang + adjektiva 2, (ix) nomina 1 + nomina 2 + yang + adjektiva,

dan (x) nomina 1 + nomina 2 + nomina 3 + yang + adjektiva. Selain itu,

ditemukan dua hubungan makna antarunsur frasa endosentris atributif yang terdiri

atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia

yakni (i) makna ‘penerang’ dan (ii) makna ‘jumlah’.

Kata kunci: frasa endosentris atributif, buku Imperfect, Meira Anastasia

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 5: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xii

ABSTRACT

Kristalita, Ayudityas. 2021. “Attributive Endocentric Phrases Consisting of

Nouns and Adjectives in Imperfect Nonfiction Book by Meira

Anastasia”. Undergraduate Thesis. Indonesian Letters Study

Program, Faculty of Letters, Sanata Dharma University.

This research scrutinizes attributive endocentric phrases consisting of

nouns and adjectives in the Imperfect nonfiction book by Meira Anastasia. The

problems discussed in this research are (i) the structure of attributive endocentric

phrases consisting of nouns and adjectives in the Imperfect nonfiction book by

Meira Anastasia and (ii) the meaning relation between the elements of attributive

endocentric phrases consisting of nouns and adjectives in the Imperfect nonfiction

book by Meira Anastasia.

This research is a qualitative descriptive research. The data were collected

using the observation method. The data were gathered using observation

techniques and conversation techniques. This data collection technique was

employed to collect data in the form of sentences containing attributive

endocentric phrases consisting which consist of nouns and adjectives in the

Imperfect nonfiction book by Meira Anastasia. Afterwards, the data were

examined using the distributional method. In this research, the researcher utilized

segmenting immediate constituens technique and continued with applying

interruption technique and deletion technique.

Based on the research results, the structure of attributive endocentric

phrases consisting of nouns and adjectives in the Imperfect nonfiction book by

Meira Anastasia, there are 10 structural patterns found, namely (i) noun +

adjective, (ii) noun 1 + noun 2 + adjective, (iii) adjective + noun , (iv) noun +

adjective 1 + adjective 2, (v) adjective 1 + noun + adjective 2, (vi) noun + a +

adjective, (vii) noun + a + adjective 1 + adjective 2, (viii) noun + adjective 1 + a +

adjective 2, (ix) noun 1 + noun 2 + a + adjective, and (x) noun 1 + noun 2 + noun

3 + a + adjective. In addition, there are two meaning relations revealed between

the elements of attributive endocentric phrases consisting of nouns and adjectives

in the Imperfect nonfiction book by Meira Anastasia, namely (i) 'explanatory'

meaning and (ii) 'amount' meaning.

Keywords: attributive endocentric phrases, Imperfect book, Meira Anastasia

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 6: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xiii

DAFTAR SINGKATAN DAN LAMBANG

A. Daftar Singkatan

A : adjektiva

Adv : adverbial

Ap : aposisi

Atr : atribut

Bil : bilangan

BUL : bagi unsur langsung

D : diterangkan

FAK : frasa adjektival koordinatif

FAS : frasa adjektival subordinatif

FD : frasa depan

FN : frasa nominal

K : keterangan

M : menerangkan

N : nomina

O : objek

P : predikat

S : subjek

Sd : sandang

UP : unsur pusat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 7: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xiv

V : verba

B. Daftar Lambang

* : kalimat tidak gramatikal

ø : unsur lesap

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 8: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xv

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN PENGESAHAN PEMBIMBING..................................................... ii

HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................. iii

HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN KARYA .......................................... iv

HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI ............................. v

HALAMAN PERSEMBAHAN .......................................................................... vi

MOTTO ............................................................................................................ vii

KATA PENGANTAR ...................................................................................... viii

ABSTRAK ......................................................................................................... xi

ABSTRACT ...................................................................................................... xii

DAFTAR SINGKATAN DAN LAMBANG ..................................................... xiii

DAFTAR ISI ..................................................................................................... xv

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................ 1

1.1 Latar Belakang ............................................................................................ 1

1.2 Rumusan Masalah ....................................................................................... 3

1.3 Tujuan Penelitian ........................................................................................ 3

1.4 Manfaat Hasil Penelitian ............................................................................. 3

1.5 Tinjauan Pustaka ......................................................................................... 4

1.6 Landasan Teori ............................................................................................ 6

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 9: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xvi

1.6.1 Hakikat Frasa...................................................................................... 6

1.6.2 Macam Frasa .................................................................................... 10

1.6.3 Unsur Pembentuk Frasa .................................................................... 29

1.6.4 Struktur Frasa Nominal ..................................................................... 29

1.6.5 Hubungan Makna Antar Unsur-unsurnya .......................................... 31

1.6.6 Nomina ............................................................................................. 36

1.6.7 Adjektiva .......................................................................................... 37

1.7 Metode Penelitian...................................................................................... 40

1.7.1 Metode dan Teknik Pengumpulan Data............................................. 40

1.7.2 Metode dan Teknik Analisis Data ..................................................... 41

1.7.3 Metode Penyajian Hasil Analisis Data .............................................. 43

1.8 Sistematika Penyajian................................................................................ 43

BAB II STRUKTUR FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG

TERDIRI ATAS NOMINA DAN ADJEKTIVA DALAM BUKU

NONFIKSI IMPERFECT KARYA MEIRA ANASTASIA ............ 44

2.1 Pengantar .................................................................................................. 44

2.2 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva ..................................................... 44

2.3 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Adjektiva ............................... 46

2.4 Frasa Nominal → Adjektiva + Nomina ..................................................... 46

2.5 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + Adjektiva 2 ............................ 47

2.6 Frasa Nominal → Adjektiva 1 + Nomina + Adjektiva 2 ............................ 48

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 10: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xvii

2.7 Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva .......................................... 48

2.8 Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva 1 + Adjektiva 2 ................. 49

2.9 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + yang + Adjektiva 2 ................. 50

2.10 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + yang + Adjektiva .................... 51

2.11 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Nomina 3 + yang + Adjektiva 51

BAB III HUBUNGAN MAKNA ANTARUNSUR FRASA ENDOSENTRIS

ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA DAN ADJEKTIVA

DALAM BUKU NONFIKSI IMPERFECT KARYA MEIRA

ANASTASIA ...................................................................................... 53

3.1 Pengantar .................................................................................................. 53

3.2 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva........................ 53

3.2.1 Makna ‘Penerang’ ............................................................................ 53

3.2.2 Makna ‘Jumlah’ ................................................................................ 54

3.3 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Adjektiva . 55

3.3.1 Makna ‘Penerang’ ............................................................................ 55

3.4 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Adjektiva + Nomina........................ 56

3.4.1 Makna ‘Penerang’ ............................................................................ 56

3.4.2 Makna ‘Jumlah’ ................................................................................ 56

3.5 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + Adjektiva 2...

.................................................................................................................. 57

3.5.1 Makna ‘Penerang’ ............................................................................ 57

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 11: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xviii

3.6 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Adjektiva 1 + Nomina + Adjektiva 2 ..

.................................................................................................................. 57

3.6.1 Makna ‘Jumlah’ ................................................................................ 57

3.7 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva ............ 58

3.7.1 Makna ‘Penerang’ ............................................................................ 58

3.8 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva 1 +

Adjektiva 2 ........................................................................................................ 59

3.8.1 Makna ‘Penerang’ ............................................................................ 59

3.9 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + yang +

Adjektiva 2 ........................................................................................................ 60

3.9.1 Makna ‘Penerang’ ............................................................................ 60

3.10 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + yang +

Adjektiva ........................................................................................................... 61

3.10.1 Makna ‘Penerang’ ......................................................................... 61

3.11 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Nomina 3 +

yang + Adjektiva................................................................................................ 62

3.11.1 Makna ‘Penerang’ ......................................................................... 62

BAB IV PENUTUP .......................................................................................... 64

4.1 Kesimpulan ............................................................................................... 64

4.2 Saran ......................................................................................................... 64

DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................... 66

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 12: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

xix

LAMPIRAN ..................................................................................................... 68

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 13: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dalam skripsi dikaji frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina

dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia. Yang

dimaksud dengan frasa endosentris atributif adalah frasa yang terdiri dari unsur-

unsur yang tidak setara. Frasa endosentris atributif terdiri dari unsur-unsur yang

tidak mungkin dihubungkan dengan kata penghubung dan atau atau (Ramlan,

1982: 126). Berikut ini contoh frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina

dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia:

(1) Tapi insecurity, negative body image, atau apalah istilahnya, bisa

memengaruhi banyak hal dalam hidup kita, terutama cara kita melihat

diri sendiri.

(Anastasia, 2018: 8)

(2) Yup, sejak kecil aku sudah memupuk pemikiran-pemikiran negatif.

(Anastasia, 2018: 8)

Hal pertama yang dibahas dari frasa endosentris atributif yang terdiri atas

nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia

adalah strukturnya. Berikut ini contoh analisis struktur frasa endosentris atributif

yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira

Anastasia.

Pada kalimat (1) terdapat frasa endosentris atributif banyak hal. Frasa

tersebut terdiri dari kata banyak dan kata hal. Dalam frasa tersebut, kata banyak

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 14: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

2

(adjektiva) sebagai atribut (Atr) dan kata hal (nomina) sebagai unsur pusat (UP).

Kemudian, pada kalimat (2) terdapat frasa endosentris atributif pemikiran-

pemikiran negatif. Frasa tersebut terdiri dari kata pemikiran-pemikiran dan kata

negatif. Dalam frasa tersebut, kata pemikiran-pemikiran (nomina) sebagai UP dan

kata negatif (adjektiva) sebagai Atr.

Hal yang kedua yang dibahas dari frasa endosentris atributif yang terdiri

atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia

adalah hubungan maknanya. Berikut ini contoh analisis hubungan makna

antarstruktur frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva

dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia.

Pada kalimat (1), frasa banyak hal terdiri dari kata banyak yang

merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘jumlah’ bagi kata hal yang

merupakan UP. Kemudian pada kalimat (2), frasa pemikiran-pemikiran negatif

terdiri dari kata negatif yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna

‘penerang’ bagi kata pemikiran-pemikiran yang merupakan UP.

Peneliti memilih buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia karena

merupakan salah satu buku nonfiksi yang isinya disenangi masyarakat Indonesia.

Hal lain yang menjadi pertimbangan peneliti dalam memilih topik ini adalah

belum banyak jumlah penelitian terhadap frasa yang dilakukan oleh mahasiswa S1

Program Studi Sastra Indonesia, Universitas Sanata Dharma Yogyakarta dan

belum ada satu pun orang yang meneliti buku nonfiksi ini karena masih tergolong

buku nonfiksi terbitan baru. Dengan demikian, peneliti terdorong untuk meneliti

topik ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 15: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

3

1.2 Rumusan Masalah

Masalah yang dibahas dalam penelitian ini adalah penggunaan frasa

endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi

Imperfect karya Meira Anastasia. Masalah tersebut dapat dirinci sebagai berikut.

1.2.1 Bagaimana struktur frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan

adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia?

1.2.2 Bagaimana hubungan makna antarunsur frasa endosentris atributif yang

terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira

Anastasia?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan penggunaan frasa

endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi

Imperfect karya Meira Anastasia. Tujuan penelitian tersebut dapat dirinci sebagai

berikut.

1.3.1 Mendeskripsikan struktur frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina

dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia.

1.3.2 Mendeskripsikan hubungan makna antarunsur frasa endosentris atributif

yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya

Meira Anastasia.

1.4 Manfaat Hasil Penelitian

Hasil penelitian ini berupa deskripsi frasa endosentris atributif yang terdiri

atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia.

Deskripsi tersebut mencakup (i) struktur frasa endosentris atributif yang terdiri

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 16: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

4

atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia

dan (ii) hubungan makna antarunsur frasa endosentris atributif yang terdiri atas

nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia. Hasil

penelitian ini memiliki manfaat teoretis dan praktis sebagai berikut.

Hasil penelitian ini memberikan manfaat teoretis dalam bidang sintaksis,

yaitu mengembangkan teori struktur dan hubungan makna antarunsur frasa. Hasil

penelitian ini memiliki manfaat praktis, yaitu sebagai bahan pembelajaran bahasa

Indonesia dan masukan penyusunan tata bahasa Indonesia.

1.5 Tinjauan Pustaka

Penelitian mengenai frasa telah dilakukan oleh Maryono (2010), Najihah

(2015), Ismail (2016), Kelen (2017), dan Dharmayanti (2018).

Maryono (2010) menulis skripsi “Frasa Nomina yang Terdiri dari Tiga

Kata dalam Bahasa Indonesia”. Penelitian ini mendeskripsikan (i) struktur frasa

nomina yang terdiri dari tiga kata dalam bahasa Indonesia dan (ii) makna

gramatikal yang diungkapkan oleh hubungan unsur-unsur tersebut dalam frasa

nomina yang terdiri dari tiga kata dalam bahasa Indonesia.

Najihah (2015) menulis skripsi “Frasa Eksosentris dalam Novel Sebelas

Patriot Karya Andrea Hirata”. Penelitian ini mendeskripsikan (i) bentuk frasa

eksosentris preposisional dan nondirektif dalam novel Sebelas Patriot karya

Andrea Hirata dan (ii) pola frasa eksosentris preposisional dan nondirektif dalam

novel Sebelas Patriot karya Andrea Hirata.

Ismail (2016) menulis skripsi “Penggunaan Frasa Nominal pada Rubrik

Cerpen Koran Kompas Bulan Juni–Agustus 2014”. Penelitian ini memiliki tujuan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 17: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

5

untuk (i) mendeskripsikan kontruksi frasa nominal yang terdapat dalam rubrik

cerpen koran Kompas bulan Juni–Agustus 2014, (ii) mendeskripsikan pola frasa

nominal yang terdapat dalam rubrik cerpen koran Kompas bulan Juni–Agustus

2014, (iii) mendeskripsikan fungsi frasa nominal yang terdapat dalam rubrik

cerpen koran Kompas bulan Juni–Agustus 2014, dan (iv) mengetahui makna antar

unsur-unsur pembentuk frasa nominal yang ditemukan dalam rubrik cerpen koran

Kompas bulan Juni–Agustus 2014.

Kelen (2017) menulis skripsi “Struktur dan Kategori Frasa Endosentris

Atributif dalam Artikel Opini Surat Kabar Kompas Edisi 1–4 Maret 2017”.

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (i) struktur frasa endosentris

atributif yang terdiri dari empat kata dalam artikel opini surat kabar Kompas edisi

1–4 Maret 2017 dan (ii) kategori frasa endosentris atributif yang terdiri dari empat

kata dalam artikel opini surat kabar Kompas edisi 1–4 Maret 2017.

Dharmayanti (2018) menulis skripsi “Struktur dan Hubungan Makna

Antarunsur Frasa Nominal dalam Rubrik Edukasi kompas.com Kajian Sintaksis”.

Penelitian ini mendeskripsikan (i) struktur frasa nominal dalam rubrik edukasi

kompas.com dan (ii) hubungan makna antarunsur frasa nominal dalam rubrik

edukasi kompas.com.

Berdasarkan tinjauan pustaka di atas, dapat disimpulkan bahwa penelitian

mengenai frasa sudah banyak dilakukan. Dari tinjauan tentang frasa endosentris,

penelitian menjelaskan tentang struktur frasa endosentris atributif yang terdiri dari

empat kata dan kategori frasa endosentris atributif yang terdiri dari empat kata.

Dari tinjauan tentang frasa eksosentris, penelitian menjelaskan tentang bentuk

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 18: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

6

frasa eksosentris preposisional dan nondirektif serta pola frasa eksosentris

preposisional dan nondirektif. Dari tiga tinjauan tentang frasa nominal, penelitian

menjelaskan tentang struktur frasa nomina yang terdiri dari tiga kata dalam bahasa

Indonesia, makna gramatikal yang diungkapkan oleh hubungan unsur-unsur

tersebut dalam frasa nomina yang terdiri dari tiga kata dalam bahasa Indonesia,

kontruksi frasa nominal, fungsi frasa nominal, dan makna antar unsur-unsur

pembentuk frasa nominal.

Maka berdasarkan tinjauan pustaka, dapat dikemukakan dua hal. Pertama,

penelitian terhadap frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan

adjektiva belum pernah diteliti. Kedua, penelitian terhadap buku nonfiksi

Imperfect karya Meira Anastasia belum pernah diteliti pula. Jadi, penelitian

mengenai frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam

buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia layak dilakukan.

1.6 Landasan Teori

Teori yang digunakan pada penelitian ini adalah pengertian frasa, jenis

frasa, unsur pembentuk frasa, struktur frasa, hubungan makna antarunsur frasa,

nomina, dan adjektiva.

1.6.1 Hakikat Frasa

Ramlan (1983: 121) mengungkapkan bahwa frasa adalah satuan

gramatikal yang terdiri dari dua kata atau lebih yang tidak melampaui batas fungsi

kalimat. Menurut Chaer (2011: 301), frasa merupakan gabungan dua buah kata

atau lebih yang berupa satu kesatuan dan menjadi salah satu unsur atau fungsi

kalimat (subjek, predikat, objek, atau keterangan). Sementara itu menurut Arifin

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 19: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

7

dan Junaiyah (2009: 18), frasa merupakan satuan gramatikal yang berupa

gabungan kata yang memiliki sifat nonpredikatif atau satu konstruksi

ketatabahasaan yang terdiri dari dua kata atau lebih. Adapun menurut Putrayasa

(2017: 19), frasa merupakan kelompok kata yang menduduki sesuatu fungsi di

dalam kalimat.

Frasa tidak dapat terbentuk dari kata asal, tetapi dapat terbentuk dari kata

dasar atau kata jadian. Kata asal adalah leksem tunggal atau disebut juga dengan

istilah bakal kata. Leksem tunggal ini mengalami proses morfologis yang disebut

derivasi zero dan akhirnya menjadi kata dasar. Kemudian kata dasar dapat

dibentuk melalui beberapa proses morfologis, misalnya afiksasi (pengimbuhan),

reduplikasi (pengulangan), serta abreviasi (pemendekan). Kata dasar yang

mengalami proses morfologis tersebut biasa disebut dengan kata jadian (Kelen,

2017: 12-13).

Ramlan (1983: 121-122) berpendapat bahwa frasa memiliki dua sifat, yaitu

(1) frasa adalah satuan gramatik yang terdiri dari dua kata atau lebih dan (2) frasa

adalah satuan yang tidak melebihi batas fungsi, dengan maksud bahwa frasa selalu

terdapat dalam satu fungsi, yaitu dalam S (subjek), P (predikat), O (objek), Pel

(pelengkap), atau K (keterangan). Apabila sebuah frasa terdiri dari dua kata, maka

akan mudah dalam menentukan unsur frasanya karena kedua kata tersebut

merupakan unsur-unsurnya. Namun, jika sebuah frasa terdiri atas tiga kata atau

lebih, untuk menentukan unsurnya harus mencermati prinsip hirarki dalam bahasa.

Misalnya frasa gedung perpustakaan itu yang terdiri dari tiga kata, yaitu kata

gedung, perpustakaan, dan itu. Kata itu mungkin berkaitan dengan kata gedung

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 20: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

8

sehingga frasa tersebut terdiri dari dua unsur, yaitu frasa gedung perpustakaan dan

kata itu. Namun, ada kemungkinan bahwa kata itu berkaitan dengan kata

perpustakaan sehingga frasa gedung perpustakaan itu terdiri dari dua unsur, yaitu

kata gedung dan frasa perpustakaan itu. Berikut merupakan bagan untuk

menentukan unsur pada sebuah frasa.

gedung perpustakaan itu

gedung perpustakaan itu

atau mungkin juga:

gedung perpustakaan itu

gedung perpustakaan itu

perpustakaan itu

Bagan 1: Proses Penentuan Unsur dalam Frasa

Chaer (2011: 300) menyatakan bahwa dalam sebuah kalimat unsur-unsur

S, P, O, dan K masing-masing dapat berwujud dua buah kata atau lebih yang

merupakan satu kesatuan. Berikut contohnya pada kalimat Presiden Jokowi sudah

meresmikan jalan tol baru itu minggu lalu. Frasa Presiden Jokowi menduduki

fungsi subjek, frasa sudah meresmikan menduduki fungsi predikat, frasa jalan tol

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 21: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

9

baru itu menduduki fungsi objek, dan frasa minggu lalu menduduki fungsi

keterangan.

Chaer (2011: 301) juga menambahkan sebuah bagan yang menjelaskan

proses penggabungan empat kata menjadi sebuah frasa.

jalan tol baru itu

tahap I

tahap II

tahap III

Bagan 2: Penggabungan Frasa

Pada tahap I, kata jalan dan kata tol digabungkan sehingga membentuk

frasa jalan tol. Kemudian pada tahap II, frasa jalan tol digabungkan dengan kata

baru sehingga membentuk frasa jalan tol baru. Lalu pada tahap III, frasa jalan tol

baru digabungkan dengan kata itu sehingga membentuk frasa jalan tol baru itu.

Khairah dan Ridwan (dalam Kelen 2017: 16) berpendapat bahwa frasa

memiliki struktur pembentuk yang bermacam-macam. Frasa yang terdiri dari dua

kata tentu saja memiliki struktur pembentuk ‘kata dan kata’. Frasa yang terdiri

dari tiga kata memiliki struktur pembentuk ‘frasa dan kata’ atau ‘kata dan frasa’.

Sementara itu frasa yang terdiri dari empat kata memiliki struktur pembentuk

‘frasa dan frasa’, dapat juga ‘kata dan frasa’ atau ‘frasa dan kata’.

Frasa dan kata majemuk memiliki kesamaan, yaitu sama-sama terbentuk

atas beberapa kata. Maka, dalam menentukan suatu frasa, diperlukan ketelitian

dan penyelidikan terlebih dahulu. Kridalaksana (dalam Kelen 2017: 16-17)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 22: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

10

menyatakan bahwa terdapat beberapa ciri kata majemuk. Pertama, ketaktersisipan

yang berarti di antara komponen-komponen kata majemuk tidak dapat disisipi apa

pun, misalnya buta warna tidak dapat disisipi kata apa pun. Kedua, ketakterluasan

yang berarti komponen kata majemuk masing-masing tidak dapat diafiksasikan

atau dimodifikasikan, hanya mungkin untuk semua komponennya sekaligus,

misalnya kereta api dapat diafiksasikan menjadi perkeretaapian. Ketiga,

ketakterbalikan yang berarti komponen kata majemuk tidak dapat dipertukarkan.

Berdasarkan pendapat para ahli di atas, maka dapat disimpulkan bahwa

frasa merupakan satuan gramatik yang terdiri atas dua kata atau lebih dan

menduduki satu fungsi unsur kalimat. Frasa juga disebut sebagai satuan gramatik

yang bersifat nonpredikatif atau satu konstruksi ketatabahasaan yang terdiri atas

dua kata atau lebih. Adanya frasa dalam suatu kalimat dapat memperjelas serta

mempersempit ruang lingkup makna kata.

1.6.2 Macam Frasa

Ramlan (1983: 124-148) mengklasifikasikan frasa menjadi dua, yaitu

berdasarkan distribusi unsurnya dan distribusi kategori frasanya. Dalam kategori

frasa, Ramlan juga menjelaskan hubungan makna antarunsur pada frasa. Chaer

(2011: 302-303) mengklasifikasikan frasa berdasarkan kedudukan kedua unsur

yang membentuknya serta berdasarkan fungsi dan jenisnya. Berdasarkan

kedudukan kedua unsur yang membentuknya, frasa diklasifikasikan menjadi tiga

macam, yaitu frasa setara, frasa bertingkat, dan frasa terpadu. Berdasarkan fungsi

dan jenisnya, frasa dibedakan menjadi empat macam, yaitu frasa benda, frasa

kerja, frasa sifat, serta frasa depan dan frasa keterangan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 23: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

11

Masih banyak ahli yang mengklasifikasikan frasa dengan cara yang

berbeda-beda. Namun, fokus penelitian ini adalah frasa endosentris yang terdiri

atas nomina dan adjektiva. Maka peneliti hanya akan mengulas macam frasa

berdasarkan distribusi unsur dan kategorinya. Peneliti menggunakan pendapat

Ramlan sebagai referensi utama dan melengkapinya dengan pendapat Chaer serta

beberapa tambahan penjelasan dari ahli yang lain.

Berdasarkan pendapat para ahli di atas, frasa diklasifikasikan menjadi dua

kriteria, yaitu berdasarkan distribusi unsurnya dan distribusi kategorinya.

Berdasarkan distribusi unsurnya, frasa dibedakan menjadi dua macam, yaitu frasa

eksosentris dan endosentris. Berdasarkan kategorinya, frasa dibedakan menjadi

enam macam, yaitu frasa nominal (benda), frasa verbal (kerja), frasa bilangan

(numeral), frasa keterangan (adverbial), frasa kata depan (preposisional), dan frasa

adjektival (sifat). Berikut adalah pemaparan mengenai macam frasa berdasarkan

kedua kriteria tersebut.

1.6.2.1 Berdasarkan Distribusi Unsurnya

Berdasarkan distribusi unsurnya, frasa dibedakan menjadi dua macam,

yaitu frasa eksosentris dan frasa endosentris. Dalam penelitian ini, peneliti akan

lebih fokus dalam menjelaskan frasa endosentris.

1.6.2.1.1 Frasa Eksosentris

Menurut Ramlan (1983: 125), frasa eksosentris merupakan frasa yang

tidak mempunyai distribusi yang sama dengan semua unsurnya. Menurut Arifin

dan Junaiyah (2009: 19), frasa eksosentris merupakan frasa yang sebagian atau

seluruhnya tidak memiliki perilaku sintaksis yang sama dengan semua

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 24: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

12

komponennya, baik dengan sumbu maupun dengan preposisi. Frasa eksosentris

memiliki dua komponen yaitu berperangkai preposisi partikel dan bersumbu.

Frasa yang memiliki komponen berpartikel preposisi partikel disebut frasa

preposisional atau frasa eksosentris direktif. Sementara itu frasa yang

berperangkai lain disebut frasa eksosentris nondirektif (Arifin dan Junaiyah, 2009:

19).

1.6.2.1.2 Frasa Endosentris

Ramlan (1983: 125) mengungkapkan bahwa frasa endosentris merupakan

frasa yang memiliki distribusi yang sama dengan unsurnya, baik semua maupun

salah satu dari unsurnya. Menurut Arifin dan Junaiyah (2009: 20-21), frasa

endosentris merupakan frasa yang seluruhnya memiliki perilaku sintaksis yang

sama dengan perilaku salah satu komponennya. Frasa tiga orang mahasiswa

dalam klausa tiga orang mahasiswa sedang menulis puisi baru di kelas

mempunyai distribusi yang sama dengan unsurnya, baik dengan unsur tiga orang,

maupun dengan unsur mahasiswa. Berikut adalah jajaran persamaan distribusi

tersebut.

(3) tiga orang mahasiswa sedang menulis puisi baru di kelas

(3a) tiga orang sedang menulis puisi baru di kelas

(3b) mahasiswa sedang menulis puisi baru di kelas

(4) tiga orang mahasiswa sedang menulis puisi baru di kelas

(4a) tiga orang mahasiswa menulis puisi baru di kelas

(5) tiga orang mahasiswa sedang menulis puisi baru di kelas

(5a) tiga orang mahasiswa sedang menulis puisi di kelas

Begitu juga frasa sedang menulis memiliki distribusi yang sama dengan

unsurnya, yaitu unsur menulis. Selain itu, frasa puisi baru memiliki persamaan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 25: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

13

distribusi dengan unsurnya, yaitu puisi. Maka, dapat dikatakan bahwa unsur yang

menjadi pusat tidak dapat dihilangkan, tetapi unsur yang menjadi penjelas dapat

dihilangkan.

Ramlan (1983: 125-128) membedakan frasa endosentris menjadi tiga

macam, yaitu frasa endosentris yang koordinatif, frasa endosentris yang atributif,

dan frasa endosentris yang apositif.

a. Frasa Endosentris yang Koordinatif

Menurut Ramlan (1983: 126), frasa endosentris yang koordinatif terdiri

dari unsur-unsur yang setara. Kesetaraan tersebut dapat dibuktikan oleh

kemungkinan unsur tersebut dihubungkan dengan kata penghubung atau

konjungsi dan atau atau.

Contoh:

(6) suami istri

(7) ayah ibu

(8) kakak adik

(9) empat lima (hari)

(10) pembinaan dan pengembangan

(11) belajar atau bekerja

(12) tinggi atau rendah

Frasa tersebut biasa disebut frasa berinduk jamak karena mempunyai unsur

pusat (UP) lebih dari satu. Misalnya, pada contoh (10) pembinaan dan

pengembangan, kedua kata tersebut merupakan unsur pusat (UP).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 26: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

14

Menurut Arifin dan Junaiyah (2009: 25), frasa endosentris yang

koordinatif merupakan frasa endosentris berinduk banyak, yang secara potensial

komponennya dapat dihubungkan dengan partikel, seperti dan, ke, tetapi, ataupun

konjungsi korelatif, seperti baik … maupun dan makin … makin. Kategori frasa

yang koordinatif sesuai dengan kategori komponennya.

Contoh:

(13) kaya atau miskin, kaya ataupun miskin, kaya dan miskin; dari, untuk,

dan oleh rakyat; untuk dan atas nama klien; pintar tetapi congkak

(14) baik hitam maupun putih, entah suka atau tidak (suka), makin pagi

makin baik, makin tua makin bermutu

Berdasarkan contoh di atas, kata yang dapat digabungkan hanya kata yang

berkategori sama, seperti hitam-putih, tua-bermutu, suka-(tidak) suka, dan pagi-

baik. Jika tidak menggunakan partikel, gabungan tersebut dinamakan frasa

parataktis, seperti tua muda, besar kecil, hilir mudik, keluar masuk, pulang pergi,

naik turun, makan minum, ibu bapak, dan kaya miskin.

b. Frasa Endosentris yang Atributif

Menurut Ramlan (1983: 126), frasa endosentris yang atributif terdiri dari

unsur-unsur yang tidak setara. Oleh karena itu, unsur-unsurnya tidak mungkin

dihubungkan dengan kata penghubung atau konjungsi dan atau atau.

Contoh:

(15) pelatihan satu bulan

(16) sekolah swasta

(17) baju baru

(18) halaman luas

(19) buku itu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 27: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

15

(20) pagi ini

(21) sedang membaca

(22) sangat bahagia

Kata-kata yang dicetak miring dalam frasa tersebut merupakan unsur pusat

(UP), yaitu unsur yang secara distribusional sama dengan seluruh frasa serta

secara semantik merupakan unsur yang terpenting, sedangkan unsur yang lainnya

merupakan atribut (Atr). Frasa endosentris yang atributif biasa disebut frasa

berinduk tunggal karena hanya memiliki satu unsur pusat (UP). Misalnya, pada

contoh (17) baju baru, yang menjadi unsur pusat (UP) hanya kata baju.

c. Frasa Endosentris yang Apositif

Menurut Ramlan (1983: 127), frasa endosentris yang apositif memiliki

sifat-sifat yang berbeda dengan frasa endosentris yang koordinatif maupun frasa

endosentris yang atributif. Misalnya, pada frasa Adi, anak Pak Wahyu unsur-

unsurnya tidak dapat dihubungkan dengan kata penghubung dan atau atau dan

secara semantik unsur yang satu, yaitu unsur anak Pak Wahyu, sama dengan unsur

lainnya, yaitu sama dengan unsur Adi. Oleh karena itu, unsur anak Pak Wahyu

dapat menggantikan unsur Adi. Berikut adalah penjabarannya.

(23) Adi, anak Pak Wahyu, sedang membaca

(23a) Adi, sedang membaca

(23b) anak Pak Wahyu sedang membaca

Unsur Adi merupakan UP, sedangkan unsur anak Pak Wahyu merupakan

aposisi (Ap). Berikut adalah beberapa contoh lain dari frasa endosentris yang

apositif.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 28: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

16

Contoh:

(24) Bali, pulau dewata

(25) Indonesia, tanah airku

(26) Bapak Jokowi, Presiden RI

1.6.2.2 Berdasarkan Kategorinya

Berdasarkan distribusi kategorinya, frasa dibedakan menjadi enam macam,

yaitu frasa nominal, frasa verbal, frasa bilangan, frasa keterangan, frasa depan,

dan frasa adjektival. Dalam penelitian ini, peneliti hanya akan menjelaskan

mengenai frasa nominal dan frasa adjektival.

1.6.2.2.1 Frasa Nominal

Menurut Ramlan (1983: 128), frasa nominal adalah frasa yang memiliki

distribusi yang sama dengan kata nomina. Persamaan distribusi tersebut dapat

diketahui melalui jajaran berikut ini.

(27) ia membeli buku baru

(27a) ia membeli buku

Frasa buku baru dalam klausa di atas memiliki distribusi yang sama

dengan kata buku. Kata buku termasuk kategori kata nomina. Oleh karena itu,

frasa buku baru termasuk kategori frasa nominal. Berikut adalah contoh lain dari

frasa nominal.

Contoh:

(28) mahasiswa baru

(29) gedung perpustakaan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 29: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

17

(30) murid yang cantik

(31) kapal terbang itu

(32) jalan tol ini

(33) yang akan datang

Ramlan (1983: 129-133) pun menambahkan secara kategori frasa nominal

terdiri dari 12 macam kategori.

a. Struktur N diikuti N

Frasa tersebut terdiri dari kata atau frasa nominal sebagai UP dan diikuti

dengan kata atau frasa nominal sebagai UP atau Atr. Jadi, semua unsur berupa

kata atau frasa nominal. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(34) gedung perpustakaan

(35) rumah pekarangan

(36) kalung emas

(37) adik saya

(38) orang itu

(39) pabrik roti

Frasa (34) gedung perpustakaan dan (35) rumah pekarangan terdiri dari

kata nomina semua, yaitu kata gedung dan rumah sebagai UP, diikuti kata

perpustakaan dan pekarangan sebagai UP juga. Sementara itu frasa lainnya terdiri

dari kata nomina, yaitu kata kalung, adik, orang, dan pabrik sebagai UP, diikuti

kata nomina, yaitu kata emas, saya, itu, dan roti sebagai Atr.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 30: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

18

b. Struktur N diikuti V

Frasa tersebut terdiri dari kata atau frasa nominal sebagai UP dan diikuti

dengan kata atau frasa verbal sebagai Atr. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(40) meja belajar

(41) kamar mandi

(42) orang berkacamata

(43) selamat datang

Frasa (40) meja belajar, (41) kamar mandi, (42) orang berkacamata, dan

(43) selamat datang terdiri dari kata nomina dan kata verba, yaitu kata meja,

kamar, orang, dan selamat (nomina) sebagai UP, diikuti kata belajar, mandi,

berkacamata, dan datang (verba) sebagai Atr.

c. Struktur N diikuti Bil

Frasa tersebut terdiri dari kata atau frasa nominal sebagai UP dan diikuti

dengan kata atau frasa bilangan sebagai Atr. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(44) buku dua

(45) mahasiswa lima orang

(46) telur dua butir

(47) sawah sepuluh petak

(48) ayam tiga ekor

Frasa (44) buku dua terdiri dari kata nomina dan kata bilangan, yaitu kata

buku (nomina) sebagai UP, diikuti kata dua (bilangan) sebagai Atr. Sementara itu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 31: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

19

frasa (45) mahasiswa lima orang, (46) telur dua butir, (47) sawah sepuluh petak,

dan (48) ayam tiga ekor terdiri dari kata nomina dan frasa verbal, yaitu kata

mahasiswa, telur, sawah, dan ayam (nomina) sebagai UP, diikuti kata lima orang,

dua butir, sepuluh petak, dan tiga ekor (bilangan) sebagai Atr.

d. Struktur N diikuti K

Frasa tersebut terdiri dari kata atau frasa nominal sebagai UP dan diikuti

dengan kata atau frasa keterangan sebagai Atr. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(49) makanan tadi pagi

(50) materi hari ini

Frasa (49) makanan tadi pagi dan (50) materi hari ini terdiri dari kata

nomina dan frasa keterangan, yaitu kata makanan dan materi (nomina) sebagai

UP, diikuti frasa tadi pagi dan hari ini (keterangan) sebagai Atr.

e. Struktur N diikuti FD

Frasa tersebut terdiri dari kata atau frasa nominal sebagai UP dan diikuti

dengan kata atau frasa depan sebagai Atr. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(51) lurik dari Klaten

(52) boneka untuk adik

(53) penilaian terhadap masalah ini

(54) pelatihan kepada karyawan

(55) kereta api ke Jakarta

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 32: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

20

Frasa (51) lurik dari Klaten, (52) boneka untuk adik, (53) penilaian

terhadap masalah ini, dan (54) pelatihan kepada karyawan terdiri dari kata

nomina dan frasa depan, yaitu kata lurik, boneka, penilaian, dan pelatihan

(nomina) sebagai UP, diikuti frasa dari Klaten, untuk adik, terhadap masalah ini,

dan kepada karyawan (frasa depan) sebagai Atr. Sementara itu frasa (55) kereta

api ke Jakarta terdiri dari frasa nominal dan frasa depan, yaitu frasa kereta api

(nominal) sebagai UP, diikuti frasa ke Jakarta (frasa depan) sebagai Atr.

f. Struktur N didahului Bil

Frasa tersebut terdiri dari kata atau frasa nominal sebagai UP dan

didahului oleh kata atau frasa bilangan sebagai Atr. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(56) dua baju baru

(57) tiga ekor anak kucing

(58) lima buah pisang

(59) sepuluh siswa

Frasa (56) dua baju baru terdiri dari frasa nominal dan kata bilangan, yaitu

frasa baju baru (nominal) sebagai UP, didahului kata dua (bilangan) sebagai Atr.

Frasa (57) tiga ekor anak kucing terdiri dari frasa nominal dan frasa bilangan,

yaitu frasa anak kucing (nominal) sebagai UP, didahului frasa tiga ekor (bilangan)

sebagai Atr. Frasa (58) lima buah pisang terdiri dari kata nomina dan frasa

bilangan, yaitu kata pisang (nomina) sebagai UP, didahului frasa lima buah

(bilangan) sebagai Atr. Sementara itu frasa (59) sepuluh siswa terdiri dari kata

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 33: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

21

nomina dan kata bilangan, yaitu kata siswa (nomina) sebagai UP, didahului kata

sepuluh (bilangan) sebagai Atr.

g. Struktur N didahului Sd

Frasa tersebut terdiri dari kata atau frasa nominal sebagai UP dan

didahului oleh kata sandang sebagai Atr. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(60) si Ali

(61) sang kancil

Frasa (60) si Ali dan (61) sang kancil terdiri dari kata nomina dan kata kata

sandang, yaitu kata Ali dan kancil (nomina) sebagai UP, didahului kata si dan

sang (kata sandang) sebagai Atr.

h. Struktur Yang diikuti N

Frasa tersebut terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti dengan

kata atau frasa nominal sebagai petanda atau aksisnya. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(62) yang ini

(63) yang itu

Frasa (62) yang ini dan (63) yang itu terdiri dari kata yang sebagai

penanda dan diikuti kata ini dan itu (nomina) sebagai petanda atau aksisnya.

i. Struktur Yang diikuti V

Frasa tersebut terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti dengan

kata atau frasa verbal sebagai petanda atau aksisnya. Berikut adalah contohnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 34: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

22

Contoh:

(64) yang akan pergi

(65) yang sangat menyedihkan

(66) yang bertopi

Frasa (64) yang akan pergi dan (65) yang sangat menyedihkan terdiri dari

kata yang sebagai penanda dan diikuti frasa akan pergi dan sangat menyedihkan

(verbal) sebagai petanda atau aksisnya. Sementara itu frasa (66) yang bertopi

terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti kata bertopi (verba) sebagai

petanda atau aksisnya.

j. Struktur Yang diikuti Bil

Frasa tersebut terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti dengan

kata atau frasa bilangan sebagai petanda atau aksisnya. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(67) yang tiga

(68) yang lima buah

(69) yang tujuh biji

Frasa (67) yang tiga terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti kata

tiga (bilangan) sebagai petanda atau aksisnya. Sementara itu frasa (68) yang lima

buah dan (69) yang tujuh biji terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti

frasa lima buah dan tujuh biji (bilangan) sebagai petanda atau aksisnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 35: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

23

k. Struktur Yang diikuti K

Frasa tersebut terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diiikuti dengan

kata atau frasa keterangan sebagai petanda atau aksisnya. Berikut adalah

contohnya.

Contoh:

(70) yang tadi pagi

(71) yang kemarin siang

(72) yang minggu lalu

Frasa (70) yang tadi pagi, (71) yang kemarin siang, dan (72) yang minggu

lalu terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti frasa tadi pagi, kemarin

siang, dan minggu lalu (keterangan) sebagai petanda atau aksisnya.

l. Struktur Yang diikuti FD

Frasa tersebut terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti kata atau

frasa depan sebagai petanda atau aksisnya. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(73) yang dari Yogyakarta

(74) yang ke Surabaya

(75) yang untuk kakak

Frasa (73) yang dari Yogyakarta, (74) yang ke Surabaya, dan (75) yang

untuk kakak terdiri dari kata yang sebagai penanda dan diikuti frasa dari

Yogyakarta, ke Surabaya, dan untuk kakak (frasa depan) sebagai petanda atau

aksisnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 36: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

24

Chaer (2011: 307) pun menambahkan bahwa frasa nominal memiliki

struktur N + A, yaitu kata atau frasa nominal diikuti dengan kata atau frasa

adjektival (sifat). Contohnya adalah sepatu kotor, buku baru, radio rusak, dan air

panas.

1.6.2.2.2 Frasa Adjektival

Menurut Chaer (2011: 321-322), frasa adjektival merupakan frasa yang

biasa menjadi unsur predikat di dalam kalimat dan memiliki dua macam struktur,

yaitu M-D dan D-M.

a. Frasa Adjektival Berstruktur M-D

Frasa tersebut dibentuk dari dua buah unsur. Unsur pertama (M) adalah

kata keterangan derajat dan unsur kedua (D) adalah kata sifat. Berikut adalah

contohnya.

Contoh:

(76) sangat cantik

(77) paling baik

(78) lebih tinggi

(79) cukup ringan

(80) kurang cepat

Frasa (76) sangat cantik, (77) paling baik, (78) lebih tinggi, (79) cukup

ringan, dan (80) kurang cepat dibentuk dari dua unsur, yaitu kata sangat, paling,

lebih, cukup, dan kurang (keterangan derajat) sebagai M dan kata cantik, baik,

tinggi, ringan, dan cepat (adjektiva) sebagai D.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 37: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

25

b. Frasa Adjektival Berstruktur D-M

Frasa tersebut dibentuk dari dua buah unsur. Unsur pertama (D) adalah

kata sifat dan unsur kedua (M) adalah (i) kata keterangan derajat sekali dan (ii)

kata benda tertentu yang makna gramatikalnya adalah menyatakan

‘perbandingan’. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(81) besar sekali

(82) pintar sekali

(83) bagus sekali

(84) merah jambu

(85) kuning gading

(86) hijau daun

(87) biru laut

(88) merah darah

Frasa (81) besar sekali, (82) pintar sekali, dan (83) bagus sekali dibentuk

dari dua unsur, yaitu kata besar, pintar, dan bagus (adjektiva) sebagai D dan kata

sekali (keterangan derajat) sebagai M. Sementara itu frasa (84) merah jambu, (85)

kuning gading, (86) hijau daun, (87) biru laut, dan (88) merah darah dibentuk

dari dua unsur, yaitu kata merah, kuning, hijau, dan biru (adjektiva) sebagai D dan

kata jambu, gading, daun, laut, dan darah yang merupakan kata benda yang

menyatakan ‘perbandingan’ sebagai M.

Chaer (dalam Kelen 2017: 40-42) pun menyatakan bahwa frasa adjektival

memiliki beberapa penyusunan dan perluasan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 38: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

26

a. Penyusunan Frasa Adjektival Koordinatif (FAK)

Frasa adjektival koordinatif dapat disusun dari dua buah kata berkategori

adjektival. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(89) baik buruk

(90) tua muda

(91) jauh dekat

(92) lama baru

Frasa (89) baik buruk, (90) tua muda, (91) jauh dekat, dan (92) lama baru

mempunyai makna gramatikal ‘pilihan’ sehingga di antara kedua kata tersebut

dapat disisipkan kata atau sehingga menjadi baik (atau) buruk, tua (atau) muda,

jauh (atau) dekat, dan lama (atau) baru.

Selain itu, terdapat juga frasa adjektival koordinatif yang mempunyai

makna gramatikal ‘sangat’. Berikut adalah contohnya.

Contoh:

(93) tua renta

(94) gelap gulita

(95) cantik molek

(96) muda belia

(97) segar bugar

Frasa (93) tua renta, (94) gelap gulita, (95) cantik molek, (96) muda belia,

dan (97) segar bugar mempunyai makna gramatikal ‘sangat’. Kata renta, gulita,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 39: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

27

molek, belia, dan bugar mempunyai makna gramatikal ‘sangat’ terhadap kata tua,

gelap, cantik, muda, dan segar.

b. Penyusunan Frasa Adjektival Subordinatif (FAS)

Frasa adjektival subordinatif dapat disusun dari adjektival diikuti dengan

nominal, adjektival diikuti dengan adjektival, adverbial diikuti dengan adjektival,

dan adjektival diikuti adverbial. Berikut adalah penjelasan dan contohnya.

(i) FAS berstruktur A + N yang bermakna gramatikal ‘seperti’ dapat

disusun apabila unsur pertama adalah kategori adjektival dan

berkomponen makna (+ warna), sedangkan unsur kedua adalah

kategori nominal dan berkomponen makna (+ perbandingan).

Misalnya, kuning emas, biru langit, putih tulang.

(ii) FAS berstruktur A + A yang bermakna gramatikal ‘jenis warna’ dapat

disusun apabila unsur pertama adalah kategori adjektival dan

berkomponen makna (+ warna), sedangkan unsur kedua adalah

kategori adjektival dan berkomponen makna (+ cahaya). Misalnya,

putih kelabu, merah terang, coklat tua.

(iii)FAS berstruktur A + A yang bermakna gramatikal ‘untuk’ dapat

disusun apabila unsur pertama adalah kategori adjektival dan

berkomponen makna (+ sikap batin), sedangkan unsur kedua adalah

kategori verbal dan berkomponen makna (+ tindakan). Misalnya, takut

pergi, berani pulang, malu berpendapat.

(iv) FAS berstruktur Adv + A yang bermakna gramatikal ‘derajat’ dapat

disusun apabila unsur pertama adalah kategori adverbia dan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 40: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

28

berkomponen makna (+ derajat), sedangkan unsur kedua adalah

kategori adjektival dan berkomponen makna (+ keadaan). Misalnya,

sangat bagus, lebih pandai, cukup indah.

(v) FAS berstruktur A + Adv yang bermakna gramatikal ‘sangat’ dapat

disusun apabila unsur pertama adalah kategori adjektival dan

berkomponen makna (+ keadaan), sedangkan unsur kedua adalah

kategori adverbial dan berkomponen makna (+ paling) dalam bentuk

kata sekali. Misalnya, bagus sekali, biru sekali, muda sekali.

c. Perluasan Frasa Adjektival

Frasa adjektival dapat diperluas sesuai kebutuhan, terutama dengan cara

menambah konsep makna di sebelah kiri unsur pusat frasa. Misalnya, sudah lama

sekali, tidak biru muda, sudah sangat rapi sekali, lebih tebal lagi, tidak hanya

pintar.

Sukini (dalam Kelen 2017: 42) pun menjelaskan bahwa frasa adjektival

adalah frasa yang mempunyai distribusi sama dengan kata adjektiva. Frasa

tersebut terdiri atas induk yang berkategori adjektiva dan modifikator berkategori

apa pun yang secara keseluruhannya berperilaku sebagai adjektiva. Berikut adalah

contoh frasa adjektival.

Contoh:

(98) sangat cermat

(99) tidak mampu

(100) amat besar

(101) indah nian

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 41: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

29

Frasa (98) sangat cermat, (99) tidak mampu, (100) amat besar, dan (101)

indah nian terdiri atas kata cermat, mampu, besar, dan indah sebagai induk yang

berkategori adjektiva dan kata sangat, tidak, amat, dan nian sebagai modifikator

yang secara keseluruhannya berperilaku sebagai adjektiva.

1.6.3 Unsur Pembentuk Frasa

Dalam bahasa Indonesia, pola frasa nominal terdiri dari (1) nomina 1 +

nomina 2, (2) nomina + verba, (3) nomina + adjektiva, (4) nomina + adverbia, (5)

nomina + pronomina, (6) nomina + demonstrativa, (7) nomina + interogatif, (8)

nomina + numeralia / numeralia + nomina, (9) nomina + preposisional, (10) inti

nomina diikuti atribut berunsur pusat “yang”, dan (11) inti nomina diikuti atribut

berupa klausa relatif (Dharmayanti, 2018: 24). Dalam penelitian ini, peneliti

menjabarkan unsur pembentuk frasa nominal berpola nomina + adjektiva.

Frasa nominal berpola nomina + adjektiva terdiri atas nomina sebagai

unsur pusat (UP) dan diikuti adjektiva sebagai atribut (Atr). Contoh dari frasa

tersebut adalah teman terbaik, gadis cantik, dan air dingin. Frasa nominal teman

terbaik, gadis cantik, dan air dingin terdiri dari UP berupa nomina (teman, gadis,

dan air) lalu diikuti Atr yang berupa adjektiva atau kata sifat (terbaik, cantik, dan

dingin).

1.6.4 Struktur Frasa Nominal

Frasa nominal adalah frasa yang memiliki UP berupa nomina dan diikuti

unsur lain yang dapat berupa nomina atau kategori kata yang lain. Dalam

penelitian ini, peneliti menjabarkan struktur frasa nominal yang terdiri dari

nomina dan adjektiva.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 42: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

30

1.6.4.1 FN → N + A

Frasa nominal terdiri atas nomina sebagai UP dan diikuti adjektiva

sebagai Atr.

Contoh:

(102) anak cerdas

(103) wajah tampan

Frasa nominal pada contoh (102) dan (103) terdiri atas UP yang

berupa nomina yaitu anak dan wajah. Kemudian diikuti Atr yang berupa

adjektiva yaitu cerdas dan tampan.

1.6.4.2 FN → N + A1 + A2

Frasa nominal terdiri atas nomina sebagai UP dan diikuti oleh lebih

dari satu adjektif atau frasa adjektif sebagai Atr.

Contoh:

(104) badan segar bugar

(105) gadis kecil mungil

Frasa nominal pada contoh (104) dan (105) terdiri atas UP yang

berupa nomina yaitu badan dan gadis. Kemudian Atr yang terdiri atas

lebih dari satu adjektif atau frasa adjektif yaitu segar bugar dan kecil

mungil.

1.6.4.3 FN → N + A1 + yang + A2

Frasa nominal yang terdiri atas nomina sebagai UP, diikuti adjektif

pertama, disisipi yang, dan diikuti adjektif kedua.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 43: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

31

Contoh:

(106) mangga muda yang asam

(107) tas kecil yang mahal

(108) warna biru yang indah

Frasa nominal pada contoh (106), (107), dan (108) terdiri atas UP

yang berupa nomina yaitu mangga, tas, dan warna. Kemudian diikuti Atr

yang terdiri dari adjektif yang diikuti “yang” dan adjektif kedua yaitu

muda yang asam, kecil yang mahal, dan biru yang indah.

1.6.4.4 FN → N + yang + A1 + A2

Frasa nominal terdiri atas nomina sebagai UP, diikuti yang, dan

diikuti lebih dari satu adjektif sebagai Atr.

Contoh:

(109) meja yang hancur lebur

(110) ruang yang gelap gulita

Frasa nominal pada contoh (109) dan (110) terdiri atas UP yang

berupa nomina yaitu meja dan ruang. Kemudian Atr yang terdiri dari

“yang” diikuti lebih dari satu adjektif atau frasa adjektif yaitu yang hancur

lebur dan yang gelap gulita.

1.6.5 Hubungan Makna Antar Unsur-unsurnya

Pertemuan unsur-unsur di dalam suatu frasa akan menimbulkan hubungan

makna. Fokus penelitian ini adalah frasa endosentris yang terdiri atas nomina dan

adjektiva, maka peneliti menjabarkan hubungan makna antarunsur frasa nominal.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 44: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

32

Menurut Ramlan (1982: 133-137), hubungan-hubungan makna dalam frasa

nominal dibagi atas delapan makna sebagai berikut.

1.6.5.1 Hubungan Makna ‘Penjumlahan’

Hubungan makna ini ditandai oleh kemungkinan diletakkannya

kata penghubung dan di antara kedua unsurnya (Ramlan, 1982: 133).

Contoh:

(111) suami isteri

(112) bulan bintang

Frasa (111) suami isteri dan (112) bulan bintang memiliki

hubungan makna ‘penjumlahan’ karena dapat diletakkan kata penghubung

dan di antara kedua unsurnya menjadi (111a) suami (dan) isteri dan (112a)

bulan (dan) bintang.

1.6.5.2 Hubungan Makna ‘Pemilihan’

Hubungan makna ini ditandai oleh kemungkinan diletakkannya

kata atau di antara kedua unsurnya (Ramlan, 1982: 134).

Contoh:

(113) Sabtu Minggu

(114) aku dia

Frasa (113) Sabtu Minggu dan (114) aku dia memiliki hubungan

makna ‘pemilihan’ karena dapat diletakkan kata atau di antara kedua

unsurnya menjadi (113a) Sabtu (atau) Minggu dan (114a) aku (atau) dia.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 45: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

33

1.6.5.3 Hubungan Makna ‘Kesamaan’

Hubungan antar konstituen pembentuk frasa, terkadang

memperhatikan kesamaan rujukan. Informasi yang dirujuk oleh konstituen

tersebut menunjukkan hal yang sama. Kesamaan tersebut ditandai oleh

kemungkinan diletakkannya kata adalah di antara kedua unsurnya.

Contoh:

(115) Bapak Jokowi, Presiden RI

(116) Gadjah Mada, universitas perjuangan

(117) Vero, mahasiswi Fakultas Sastra

Frasa (115) Bapak Jokowi, Presiden RI, (116) Gadjah Mada,

universitas perjuangan dan (117) Vero, mahasiswi Fakultas Sastra

memiliki hubungan makna ‘kesamaan’ karena dapat diletakkan kata

adalah di antara kedua unsurnya menjadi (115a) Bapak Jokowi (adalah)

Presiden RI, (116a) Gadjah Mada (adalah) universitas perjuangan dan

(117a) Vero (adalah) mahasiswi Fakultas Sastra.

1.6.5.4 Hubungan Makna ‘Penerang’

Hubungan makna ini ditandai oleh kemungkinan diletakkannya

kata yang di antara kedua unsurnya (Ramlan, 1982: 135).

Contoh:

(118) binatang liar

(119) hujan lebat

Frasa (118) binatang liar dan (119) hujan lebat memiliki hubungan

makna ‘penerang’ karena dapat diletakkan kata yang di antara kedua

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 46: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

34

unsurnya menjadi (118a) binatang (yang) liar dan (119a) hujan (yang)

lebat.

1.6.5.5 Hubungan Makna ‘Pembatas’

Unsur Atr sebagai pembatas bagi UP. Hubungan makna ini

ditandai oleh tidak mungkinnya diletakkan kata yang, dan, atau, dan

adalah di antara unsur frasa yang terdiri diri dua nomina (Ramlan, 1982:

135-136).

Contoh:

(120) pintu rumah

(121) kota Klaten

(122) buku matematika

Frasa (120) pintu rumah, (121) kota Klaten dan (122) buku

matematika memiliki hubungan makna ‘pembatas’ karena tidak

mungkinnya diletakkan kata yang, dan, atau, dan adalah di antara kedua

unsurnya.

1.6.5.6 Hubungan Makna ‘Penentu/Penunjuk’

Salah satu unsur dalam sebuah frasa kurang menyatakan makna

yang terlalu umum, sehingga tidak menentu rujukannya. Maka perlu

dihadirkan unsur lain dalam frasa tersebut yang berfungsi sebagai penentu.

Fungsi penentu biasanya direalisasikan oleh demonstrativa ini dan itu.

Frasa tersebut juga sudah tidak mungkin ditambah dengan atribut lagi

(Ramlan, 1982: 136).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 47: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

35

Contoh:

(123) bangunan lama itu

(124) gelas cantik itu

(125) penggilingan padi ini

Frasa (123) bangunan lama itu, (124) gelas cantik itu, dan (125)

penggilingan padi ini sudah tidak mungkin ditambah dengan atribut lagi.

Unsur itu dan ini dalam frasa di atas bukan menyatakan hubungan makna

‘penerang’ sekalipun dapat ditambahkan kata yang di antara kedua

unsurnya, dan bukan menyatakan hubungan makna ‘pembatas’, tetapi

menyatakan hubungan makna ‘penentu/petunjuk’.

1.6.5.7 Hubungan Makna ‘Jumlah’

Hubungan makna ini terdiri atas Atr yang menyatakan hubungan

makna ‘jumlah’ bagi UP.

Contoh:

(126) tiga orang nelayan

(127) sepuluh lembar kertas

(128) dua puluh kilo beras

Frasa (126) tiga orang nelayan, (127) sepuluh lembar kertas, dan

(128) dua puluh kilo beras memiliki unsur tiga orang, sepuluh lembar, dan

dua puluh kilo (Atr) yang menyatakan hubungan makna ‘jumlah’ bagi

unsur nelayan, kertas, dan beras (UP).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 48: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

36

1.6.5.8 Hubungan Makna ‘Sebutan’

Hubungan makna ini terdiri atas Atr yang menyatakan hubungan

makna ‘sebutan’ bagi UP.

Contoh:

(129) Bapak Lurah

(130) Jenderal Arif

(131) Ibu Menteri

Frasa (129) Bapak Lurah, (130) Jenderal Arif, dan (131) Ibu

Menteri memiliki kata Lurah, Jenderal, dan Menteri yang menyatakan

hubungan makna ‘sebutan’ bagi kata Bapak, Arif, dan Ibu.

1.6.6 Nomina

Dari segi sintaksis, nomina atau kata benda memiliki ciri-ciri tertentu

(Alwi dkk., 2010: 221). Berikut adalah ciri-ciri nomina.

a. Dalam kalimat yang memiliki predikat verba, nomina cenderung menduduki

fungsi subjek, objek, atau pelengkap. Contohnya adalah kata pekerjaan dalam

kalimat Rina mencari pekerjaan adalah nomina.

b. Nomina tidak dapat diingkarkan dengan kata tidak. Kata pengingkarnya

adalah bukan. Untuk mengingkarkan kalimat Saya murid harus menggunakan

kata bukan, sehingga menjadi Saya bukan murid.

c. Nomina umumnya dapat diikuti oleh adjektiva, baik secara langsung maupun

dengan disisipi kata yang. Dengan demikian, baju dan gedung adalah nomina

apabila disisipi kata yang di antara nomina dan adjektiva. Misalnya baju yang

baru dan gedung yang mewah.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 49: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

37

1.6.7 Adjektiva

1.6.7.1 Batasan dan Ciri Adjektiva

Adjektiva adalah kata yang memberikan keterangan khusus tentang

sesuatu yang dinyatakan oleh nomina dalam kalimat. Adjektiva yang memberikan

keterangan terhadap nomina berfungsi atributif. Keterangan tersebut dapat

mengungkapkan suatu kualitas atau keanggotaan dalam suatu golongan (Alwi

dkk., 2010: 177). Contoh kata pemeri kualitas atau keanggotaan dalam suatu

golongan itu adalah kecil, berat, biru, dan bundar pada frasa gadis kecil, beban

berat, baju biru, dan meja bundar.

Adjektiva dapat berfungsi sebagai predikat dan adverbial kalimat. Fungsi

predikatif dan adverbial tersebut dapat mengacu ke suatu keadaan (Alwi dkk.,

2010: 177). Contoh kata pemeri keadaan adalah sakit pada kalimat Orang itu sakit

dan kata basah pada kalimat Sepatunya basah kena hujan.

Adjektiva juga dicirikan oleh kemungkinannya menyatakan tingkat

kualitas dan tingkat bandingan acuan nomina yang diterangkannya (Alwi dkk.,

2010: 177). Perbedaan tingkat kualitas ditegaskan dengan pemakaian kata seperti

sangat dan agak di samping adjektiva. Contoh kalimatnya adalah Dia sangat kuat

dan Prosesnya agak lama. Sementara itu, tingkat bandingan dinyatakan antara lain

oleh pemakaian kata lebih dan paling di muka adjektiva. Contoh kalimatnya

adalah Kuenya lebih besar daripada piring dan Dia membeli baju yang paling

mahal.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 50: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

38

1.6.7.2 Klasifikasi Adjektiva

Klasifikasi adjektiva dipaparkan lebih dahulu berdasarkan ciri semantisnya

karena dari segi bentuknya adjektiva dasar sulit dibedakan dari verba dasar.

Perinciannya menjadi beberapa tipe bertalian dengan korelasi antara ciri

semantisnya dengan proses pembentukan dan penurunan kata adjektiva secara

morfologis, serta dengan perilaku sintaksisnya (Alwi dkk., 2010: 178). Kelas

adjektiva terdapat dua tipe pokok yaitu adjektiva bertaraf dan adjektiva tak

bertaraf.

1.6.7.2.1 Adjektiva Bertaraf

Adjektiva bertaraf merupakan adjektiva yang mengungkapkan suatu

kualitas (Alwi dkk., 2010: 178). Adjektiva bertaraf dibagi atas (1) adjektiva

pemeri sifat, (2) adjektiva ukuran, (3) adjektiva warna, (4) adjektiva waktu, (5)

adjektiva jarak, (6) adjektiva sikap batin, dan (7) adjektiva cerapan.

a) Adjektiva Pemeri Sifat

Adjektiva pemeri sifat dapat memerikan kualitas dan intensitas yang

bercorak fisik atau mental. Contohnya adalah aman, bersih, dan indah.

b) Adjektiva Ukuran

Adjektiva ukuran mengacu ke kualitas yang dapat diukur dengan ukuran

yang sifatnya kuantitatif. Contohnya adalah berat, tinggi, dan tebal.

c) Adjektiva Warna

Adjektiva warna mengacu ke berbagai warna. Contohnya adalah merah,

hijau, dan hitam.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 51: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

39

d) Adjektiva Waktu

Adjektiva waktu mengacu ke masa proses, perbuatan, atau keadaan berada

atau berlangsung sebagai pewatas. Contohnya adalah lama, sering, dan singkat.

e) Adjektiva Jarak

Adjektiva jarak mengacu ke ruang antara dua benda, tempat, atau maujud

sebagai pewatas nomina. Contohnya adalah jauh, rapat, dan akrab.

f) Adjektiva Sikap Batin

Adjektiva sikap batin bertalian dengan pengacuan suasana hati atau

perasaan. Contohnya adalah bahagia, jahat, dan rindu.

g) Adjektiva Cerapan

Adjektiva cerapan bertalian dengan pancaindra, yakni penglihatan,

pendengaran, penciuman, perabaan, dan pencitarasaan. Contohnya adalah terang,

bising, harum, licin, dan asam.

1.6.7.2.2 Adjektiva Tak Bertaraf

Adjektiva tak bertaraf merupakan adjektiva yang mengungkapkan

keanggotaan dalam suatu golongan (Alwi dkk., 2010: 178). Adjektiva tak bertaraf

menempatkan acuan nomina yang diwatasi di dalam kelompok atau golongan

tertentu. Kehadirannya di dalam lingkungan itu tidak dapat bertaraf-taraf (Alwi

dkk., 2010: 182). Contohnya adalah abadi, mutlak, dan sah. Selain itu, adjektiva

bentuk juga termasuk dalam kelompok ini, contohnya bundar, lonjong, dan lurus.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 52: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

40

1.7 Metode Penelitian

Pada bagian ini diuraikan metode dan teknik yang digunakan untuk

meneliti buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia yang berupa (i)

pengumpulan data, (ii) analisis data, dan (iii) sistematika penyajian data.

1.7.1 Metode dan Teknik Pengumpulan Data

Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data

dalam penelitian ini berupa buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia. Objek

penelitiannya adalah frasa endosentris yang terdiri atas nomina dan adjektiva

dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia. Data dalam penelitian ini

berupa kalimat yang mengandung frasa endosentris atributif yang terdiri atas

nomina dan adjektiva yang terdapat dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira

Anastasia.

Dalam mengumpulkan data, peneliti menggunakan metode simak. Metode

ini dilakukan dengan cara membaca dan memahami buku nonfiksi Imperfect karya

Meira Anastasia. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan

teknik dasar dan teknik lanjutan. Teknik dasarnya adalah teknik sadap. Sementara

itu teknik lanjutan yang digunakan adalah teknik bebas libat cakap. Teknik bebas

libat cakap merupakan teknik penjaringan data yang dapat dilakukan dengan

menyimak penggunaan bahasa tanpa ikut berpartisipasi dalam proses pembicara.

Data yang disimak dapat berupa data dari sumber tertulis. Pengumpulan data yang

diperoleh dari sumber tertulis tersebut kemudian diklasifikasikan berdasarkan pola

struktur frasanya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 53: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

41

1.7.2 Metode dan Teknik Analisis Data

Langkah berikutnya adalah menganalisis data yang sudah diperoleh.

Metode yang digunakan dalam menganalisis data penelitian ini adalah metode

agih. Metode agih merupakan metode analisis yang alat penentunya ada di bagian

dari bahasa yang diteliti (Sudaryanto, 2015: 18). Metode ini diterapkan melalui

teknik dasar dan teknik lanjutan. Teknik dasar yang digunakan dalam

menganalisis data penelitian ini adalah teknik bagi unsur langsung atau teknik

BUL. Kemudian teknik lanjutan yang digunakan adalah teknik sisip dan teknik

lesap.

Teknik BUL adalah teknik analisis data bahasa dengan cara membagi

satuan lingual datanya menjadi beberapa bagian atau unsur dan unsur-unsur yang

bersangkutan dipandang sebagai bagian yang langsung membentuk satuan lingual

yang dimaksud (Sudaryanto, 2015: 37). Teknik BUL digunakan untuk

menentukan bagian-bagian konstruksional dari suatu fungsi. Contoh penerapan

teknik BUL pada kalimat berikut.

(132) Ibu memetik mawar merah.

Kalimat tersebut dibagi menjadi tiga bagian yaitu:

a. ibu,

b. memetik, dan

c. mawar merah.

Teknik sisip merupakan teknik analisis data yang menggunakan cara

menyisipkan unsur satuan lingual data di antara dua unsur konstruksi yang

dianalisis (Sudaryanto, 2015: 81). Teknik sisip digunakan dalam penelitian ini

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 54: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

42

untuk menentukan hubungan makna yang dihasilkan oleh pertemuan unsur-unsur

dalam frasa nomina. Contoh penerapan teknik sisip pada kalimat berikut.

(133) Ia memiliki rumah besar.

Frasa rumah besar terdiri dari dua unsur, yaitu kata rumah dan kata besar.

Kata besar merupakan unsur atribut menyatakan makna ‘penjelas’ bagi kata

rumah yang merupakan unsur pusat dalam frasa rumah besar. Hal ini

menunjukkan hubungan makna yang ditandai oleh kemungkinan diletakkannya

konjungsi yang di antara kedua unsurnya. Kalimat tersebut menjadi (133a) Ia

memiliki rumah yang besar.

Teknik lesap merupakan teknik analisis data yang menggunakan cara

melesapkan atau menghilangkan unsur satuan lingual data pada konstruksi yang

dianalisis (Sudaryanto, 2015: 49). Teknik lesap digunakan dalam penelitian ini

untuk membuktikan kadar keintian satuan kebahasaan dalam suatu konstruksi.

Contoh penerapan teknik lesap pada kalimat berikut.

(134) Aku melihat laut biru.

Kata laut merupakan unsur pusat dalam frasa laut biru. Sementara itu kata

biru merupakan unsur atribut. Hal ini dapat dibuktikan dengan menggunakan

teknik lesap, yaitu dengan melesapkan unsur atributnya kalimat tersebut masih

tetap gramatikal, seperti pada kalimat (134a) Aku melihat laut ø. Apabila unsur

pusat dilesapkan, kalimat tersebut tidak gramatikal, seperti (134b) * Aku melihat

ø biru.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 55: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

43

1.7.3 Metode Penyajian Hasil Analisis Data

Langkah selanjutnya yang dilakukan adalah menyajikan hasil analisis data.

Dalam penelitian ini, hasil analisis data disajikan secara formal dan informal.

Penyajian hasil analisis data secara formal merupakan penyajian hasil analisis data

dengan menggunakan kaidah. Penyajian hasil analisis data secara informal adalah

penyajian analisis data dengan menggunakan kata-kata biasa (Sudaryanto, 2015:

241).

1.8 Sistematika Penyajian

Sistematika penyajian penelitian ini dipaparkan dalam empat bab. Bab I

adalah pendahuluan yang berisi latar belakang, rumusan masalah, tujuan

penelitian, manfaat penelitian, tinjauan pustaka, landasan teori, metode penelitian,

dan sistematika penyajian. Bab II berisi pembahasan mengenai struktur frasa

endosentris yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect

karya Meira Anastasia. Bab III berisi pembahasan mengenai hubungan makna

antarunsur frasa endosentris yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku

nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia. Bab IV adalah penutup yang berisi

kesimpulan dan saran untuk penelitian selanjutnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 56: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

44

BAB II

STRUKTUR FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS

NOMINA DAN ADJEKTIVA DALAM BUKU NONFIKSI IMPERFECT

KARYA MEIRA ANASTASIA

2.1 Pengantar

Dalam bab II ini dibahas struktur frasa endosentris atributif yang terdiri

atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia.

Berdasarkan analisis data, ditemukan 10 pola struktur frasa endosentris atributif

yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira

Anastasia, yaitu (1) nomina + adjektiva, (2) nomina 1 + nomina 2 + adjektiva, (3)

adjektiva + nomina, (4) nomina + adjektiva 1 + adjektiva 2, (5) adjektiva 1 +

nomina + adjektiva 2, (6) nomina + yang + adjektiva, (7) nomina + yang +

adjektiva 1 + adjektiva 2, (8) nomina + adjektiva 1 + yang + adjektiva 2, (9)

nomina 1 + nomina 2 + yang + adjektiva, dan (10) nomina 1 + nomina 2 + nomina

3 + yang + adjektiva.

2.2 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal dengan struktur nomina

diikuti adjektiva:

(135) “Ternyata, orang ganteng belum tentu istrinya cantik!” (Anastasia,

2018: 11).

Pada kalimat (135) terdapat frasa orang ganteng. Frasa tersebut terdiri dari

kata orang dan kata ganteng. Dalam frasa tersebut, kata orang (nomina) sebagai

UP diikuti kata ganteng (adjektiva) sebagai Atr.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 57: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

45

(136) Karena dari basa-basi busuk itu, kita bisa membuat orang jadi

kepikiran hal negatif tentang dirinya atau jadi bad mood

(Anastasia, 2018: 17).

Pada kalimat (136) terdapat frasa hal negatif. Frasa tersebut terdiri dari

kata hal dan kata negatif. Dalam frasa tersebut, kata hal (nomina) sebagai UP

diikuti kata negatif (adjektiva) sebagai Atr.

(137) Misalnya, kita nggak sengaja ketemu teman lama, terus hal

pertama yang kita komentari adalah, “Eeehhh… Ya ampuuun! Kok

kamu gendutan sih? Terakhir ketemu nggak segendut ini deh

perasaan!” (Anastasia, 2018: 17).

Pada kalimat (137) terdapat frasa teman lama. Frasa tersebut terdiri dari

kata teman dan kata lama. Dalam frasa tersebut, kata teman (nomina) sebagai UP

diikuti kata lama (adjektiva) sebagai Atr.

(138) Abangku sering bilang, “Pahamu gede banget sih?” kalau aku

memakai celana pendek di rumah (Anastasia, 2018: 19).

Pada kalimat (138) terdapat frasa celana pendek. Frasa tersebut terdiri dari

kata celana dan kata pendek. Dalam frasa tersebut, kata celana (nomina) sebagai

UP diikuti kata pendek (adjektiva) sebagai Atr.

(139) Aku juga merasa berhak makan sebungkus keripik kentang dan

minum teh manis dalam kemasan karena berhasil mempertahankan

kewarasan menghadapi anak yang bikin rumah berantakan terus-

terusan (Anastasia, 2018: 30).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 58: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

46

Pada kalimat (139) terdapat frasa teh manis. Frasa tersebut terdiri dari kata

teh dan kata manis. Dalam frasa tersebut, kata teh (nomina) sebagai UP diikuti

kata manis (adjektiva) sebagai Atr.

2.3 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Adjektiva

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal dengan struktur nomina 1 dan

nomina 2 diikuti adjektiva:

(140) Pertanyaannya, mungkin nggak ya, ada pembenaran memberikan

komentar fisik negatif pada orang lain (Anastasia, 2018: 26).

Pada kalimat (140) terdapat frasa komentar fisik negatif. Frasa tersebut

terdiri dari kata komentar, kata fisik, dan kata negatif. Dalam frasa tersebut, kata

komentar (nomina 1) dan kata fisik (nomina 2) sebagai UP diikuti kata negatif

(adjektiva) sebagai Atr.

(141) Kami pernah jadi anak kos selama dua tahun pertama pernikahan,

terus setelah Sky lahir kami mengontrak sebuah rumah kecil di

pinggir kota, kalau mau belanja bulanan harus menghitung budget,

dan liburan juga harus nabung dulu (Anastasia, 2018: 90).

Pada kalimat (141) terdapat frasa sebuah rumah kecil. Frasa tersebut

terdiri dari kata sebuah, kata rumah, dan kata kecil. Dalam frasa tersebut, kata

sebuah (nomina 1) dan kata rumah (nomina 2) sebagai UP diikuti kata kecil

(adjektiva) sebagai Atr.

2.4 Frasa Nominal → Adjektiva + Nomina

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal dengan struktur adjektiva

diikuti nomina:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 59: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

47

(142) Katanya sih suamiku ini sudah tergolong ke dalam kategori public

figure, karena sudah dikenal banyak orang (Anastasia, 2018: 7).

Pada kalimat (142) terdapat frasa banyak orang. Frasa tersebut terdiri dari

kata banyak dan kata orang. Dalam frasa tersebut, kata banyak (adjektiva) sebagai

Atr diikuti oleh kata orang (nomina) sebagai UP.

(143) Singkat cerita, aku mau berubah untuknya, sementara dia harus

kembali ke Amerika (Anastasia, 2018: 36).

Pada kalimat (143) terdapat frasa singkat cerita. Frasa tersebut terdiri dari

kata singkat dan kata cerita. Dalam frasa tersebut, kata singkat (adjektiva) sebagai

Atr diikuti oleh kata cerita (nomina) sebagai UP.

(144) Aku jadi benar-benar merasa buruk rupa dan tidak pantas untuk

dicintai (Anastasia, 2018: 36-37).

Pada kalimat (144) terdapat frasa buruk rupa. Frasa tersebut terdiri dari

kata buruk dan kata rupa. Dalam frasa tersebut, kata buruk (adjektiva) sebagai Atr

diikuti oleh kata rupa (nomina) sebagai UP.

2.5 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + Adjektiva 2

Berikut ini adalah data frasa nominal dengan struktur nomina dan

adjektiva 1 diikuti adjektiva 2:

(145) Aku inginnya kurus, perut rata, paha kecil, tangan paripurna, dan

pipi tirus sempurna (Anastasia, 2018: 120).

Pada kalimat (145) terdapat frasa pipi tirus sempurna. Frasa tersebut

terdiri dari kata pipi, kata tirus, dan kata sempurna. Dalam frasa tersebut, kata pipi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 60: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

48

(nomina) dan kata tirus (adjektiva 1) diikuti oleh kata sempurna (adjektiva 2)

sebagai Atr.

2.6 Frasa Nominal → Adjektiva 1 + Nomina + Adjektiva 2

Berikut ini adalah data frasa nominal dengan struktur adjektiva 1 dan

nomina diikuti adjektiva 2:

(146) Padahal masih banyak hal positif dalam hidupku, tetapi aku malah

jadi tidak bisa melihat itu semua (Anastasia, 2018: 10).

Pada kalimat (146) terdapat frasa banyak hal positif. Frasa tersebut terdiri

dari kata banyak, kata hal, dan kata positif. Dalam frasa tersebut, kata banyak

(adjektiva 1) dan kata hal (nomina) sebagai UP diikuti kata positif (adjektiva 2)

sebagai Atr.

(147) Padahal ada banyak bahasan lain lho (Anastasia, 2018: 17).

Pada kalimat (147) terdapat frasa banyak bahasan lain. Frasa tersebut

terdiri dari kata banyak, kata bahasan, dan kata lain. Dalam frasa tersebut, kata

banyak (adjektiva 1) dan kata bahasan (nomina) sebagai UP diikuti kata lain

(adjektiva 2) sebagai Atr.

2.7 Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal dengan struktur nomina

diikuti yang dan adjektiva:

(148) Namun di balik semua itu, menjadi istri public figure adalah

perjuangan yang berat sekali, saudara-saudaraaaaa…… (Anastasia,

2018: 7).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 61: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

49

Pada kalimat (148) terdapat frasa perjuangan yang berat sekali. Frasa

tersebut terdiri dari kata perjuangan diikuti partikel yang dan frasa berat sekali.

Dalam frasa tersebut, kata perjuangan (nomina) sebagai UP diikuti partikel yang

dan frasa berat sekali (adjektiva) sebagai Atr.

(149) Bagiku yang sekarang sudah lebih menerima kondisi tubuh dengan

segala kekurangan dan kelebihannya, komentar itu hanya akan

menjadi sebuah bumbu, seperti cuka yang asam (Anastasia, 2018:

11).

Pada kalimat (149) terdapat frasa cuka yang asam. Frasa tersebut terdiri

dari kata cuka diikuti partikel yang dan kata asam. Dalam frasa tersebut, kata cuka

(nomina) sebagai UP diikuti partikel yang dan kata asam (adjektiva) sebagai Atr.

(150) Karena kita sendiri pasti senang kalau diberi komentar yang positif

(Anastasia, 2018; 17).

Pada kalimat (150) terdapat frasa komentar yang positif. Frasa tersebut

terdiri dari kata komentar diikuti partikel yang dan kata positif. Dalam frasa

tersebut, kata komentar (nomina) sebagai UP diikuti partikel yang dan kata positif

(adjektiva) sebagai Atr.

2.8 Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva 1 + Adjektiva 2

Berikut ini adalah data frasa nominal dengan struktur nomina diikuti yang,

adjektiva 1, dan adjektiva 2:

(151) Apalagi buatku yang selalu berambut pendek (nggak pernah lewat

dari batas kuping) bahkan kadang-kadang dicat abu-abu, memiliki

kulit yang cenderung gelap (lebih hitam daripada suamiku), pakai

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 62: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

50

baju yang modelnya itu-itu aja dan mayoritas berwarna hitam,

nggak pernah pakai kosmetik, alis nggak on point, tubuh berlemak

di sana-sini, dan masih banyak ekspektasi netizen yang tidak

terpenuhi, hidup Mamak bisa menjadi sangat berat! (Anastasia,

2018: 7-8).

Pada kalimat (151) terdapat frasa kulit yang cenderung gelap. Frasa

tersebut terdiri dari kata kulit diikuti partikel yang, kata cenderung, dan kata

gelap. Dalam frasa tersebut, kata kulit (nomina) sebagai UP diikuti partikel yang,

kata cenderung (adjektiva 1), dan kata gelap (adjektiva 2) sebagai Atr.

2.9 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + yang + Adjektiva 2

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal dengan struktur nomina dan

adjektiva 1 diikuti yang dan adjektiva 2:

(152) Laki-laki memang memiliki tuntutan biologis yang lebih besar

(Anastasia, 2018: 65).

Pada kalimat (152) terdapat frasa tuntutan biologis yang lebih besar. Frasa

tersebut terdiri dari kata tuntutan dan kata biologis diikuti partikel yang dan frasa

lebih besar. Dalam frasa tersebut, kata tuntutan (nomina) dan kata biologis

(adjektiva 1) sebagai UP diikuti partikel yang dan frasa lebih besar (adjektiva 2)

sebagai Atr.

(153) Sebagai gantinya, akhirnya suamiku menelepon klinik itu dan

meminta dokternya untuk memberikan permintaan maaf secara

langsung padaku karena perlakuannya sangat tidak manusiawi dan

memberikan efek psikologis yang negatif (Anastasia, 2018: 73).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 63: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

51

Pada kalimat (153) terdapat frasa efek psikologis yang negatif. Frasa

tersebut terdiri dari kata efek dan kata psikologis diikuti partikel yang dan kata

negatif. Dalam frasa tersebut, kata efek (nomina) dan kata psikologis (adjektiva 1)

sebagai UP diikuti partikel yang dan kata negatif (adjektiva 2) sebagai Atr.

2.10 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + yang + Adjektiva

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal dengan struktur nomina 1 dan

nomina 2 diikuti yang dan adjektiva:

(154) Pengenalan diri yang lemah adalah sumber kepercayaan diri yang

lemah juga, menurutku (Anastasia, 2018: 21).

Pada kalimat (154) terdapat frasa pengenalan diri yang lemah. Frasa

tersebut terdiri dari kata pengenalan dan kata diri diikuti partikel yang dan kata

lemah. Dalam frasa tersebut, kata pengenalan (nomina 1) dan kata diri (nomina 2)

sebagai UP diikuti partikel yang dan kata lemah (adjektiva) sebagai Atr.

(155) Selain itu, fakta yang paling penting, sebenarnya suamiku sangat

menyukai warna kulitku yang gelap karena menurutnya sangat

eksotis! (Anastasia, 2018: 48).

Pada kalimat (155) terdapat frasa warna kulitku yang gelap. Frasa tersebut

terdiri dari kata warna dan kata kulitku diikuti partikel yang dan kata gelap.

Dalam frasa tersebut, kata warna (nomina 1) dan kata kulitku (nomina 2) sebagai

UP diikuti partikel yang dan kata gelap (adjektiva) sebagai Atr.

2.11 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Nomina 3 + yang + Adjektiva

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal dengan struktur nomina 1,

nomina 2, dan nomina 3 diikuti yang dan adjektiva:

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 64: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

52

(156) Pengenalan diri yang lemah adalah sumber kepercayaan diri yang

lemah juga, menurutku (Anastasia, 2018: 21).

Pada kalimat (156) terdapat frasa nominal sumber kepercayaan diri yang

lemah. Frasa tersebut terdiri dari kata sumber, kata kepercayaan, dan kata diri

diikuti partikel yang dan kata lemah. Dalam frasa tersebut, kata sumber (nomina

1), kata kepercayaan (nomina 2), dan kata diri (nomina 3) sebagai UP diikuti

partikel yang dan kata lemah (adjektiva) sebagai Atr.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 65: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

53

BAB III

HUBUNGAN MAKNA ANTARUNSUR FRASA ENDOSENTRIS

ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA DAN ADJEKTIVA

DALAM BUKU NONFIKSI IMPERFECT KARYA MEIRA ANASTASIA

3.1 Pengantar

Dalam bab III ini dibahas hubungan makna antarunsur frasa endosentris

atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect

karya Meira Anastasia. Berdasarkan analisis data, ditemukan dua jenis hubungan

makna antarunsur pada 10 pola struktur frasa endosentris yang terdiri atas nomina

dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia, yaitu (1)

makna ‘penerang’ dan (2) makna ‘jumlah’.

3.2 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva

3.2.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal yang berstruktur nomina +

adjektiva yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(157) “Ternyata, orang ganteng belum tentu istrinya cantik!” (Anastasia,

2018: 11).

Pada kalimat (157), frasa orang ganteng terdiri dari kata ganteng sebagai

Atr yang menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi kata orang yang

merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh kemungkinan diletakkannya kata yang

di antara UP dan Atr sehingga dapat menjadi frasa orang (yang) ganteng.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 66: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

54

(158) Karena dari basa-basi busuk itu, kita bisa membuat orang jadi

kepikiran hal negatif tentang dirinya atau jadi bad mood

(Anastasia, 2018: 17).

Pada kalimat (158), frasa hal negatif terdiri dari kata negatif sebagai Atr

yang menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi kata hal yang merupakan UP.

Hal ini dapat ditandai oleh kemungkinan diletakkannya kata yang di antara UP

dan Atr sehingga dapat menjadi frasa hal (yang) negatif.

(159) Tapi kemudian muncul masalah baru (Anastasia, 2018: 42).

Pada kalimat (159), frasa masalah baru terdiri dari kata baru sebagai Atr

yang menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi kata masalah yang

merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh kemungkinan diletakkannya kata yang

di antara UP dan Atr sehingga dapat menjadi frasa masalah (yang) baru.

3.2.2 Makna ‘Jumlah’

Berikut ini adalah data frasa nominal yang berstruktur nomina + adjektiva

yang memiliki hubungan makna ‘jumlah’:

(160) Tantangan bertemu keluarga besar saat hari raya! (Anastasia, 2018:

22).

Pada kalimat (160), frasa keluarga besar terdiri dari kata besar sebagai Atr

yang menyatakan hubungan makna ‘jumlah’ bagi kata keluarga yang merupakan

UP. Kata besar dalam frasa keluarga besar dapat diartikan menjadi ‘jumlah yang

banyak’.

(161) Padahal cara yang lebih simple dan efektif adalah cukup minum air

lebih banyak (Anastasia, 2018: 165).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 67: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

55

Pada kalimat (161), frasa air lebih banyak terdiri dari frasa lebih banyak

sebagai Atr yang menyatakan hubungan makna ‘jumlah’ bagi kata air yang

merupakan UP. Frasa lebih banyak dalam frasa air lebih banyak dapat diartikan

menjadi ‘jumlah yang banyak’.

3.3 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 +

Adjektiva

3.3.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah data frasa nominal yang berstruktur nomina 1 + nomina

2 + adjektiva yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(162) Pertanyaannya, mungkin nggak ya, ada pembenaran memberikan

komentar fisik negatif pada orang lain (Anastasia, 2018: 26).

Pada kalimat (162), frasa komentar fisik negatif terdiri dari kata negatif

sebagai Atr yang menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi frasa komentar

fisik yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh kemungkinan diletakkannya

kata yang di antara UP dan Atr sehingga dapat menjadi frasa komentar fisik (yang)

negatif.

(163) Kami pernah jadi anak kos selama dua tahun pertama pernikahan,

terus setelah Sky lahir kami mengontrak sebuah rumah kecil di

pinggir kota, kalau mau belanja bulanan harus menghitung budget,

dan liburan juga harus nabung dulu (Anastasia, 2018: 90).

Pada kalimat (163), frasa sebuah rumah kecil terdiri dari kata kecil sebagai

Atr yang menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi frasa sebuah rumah yang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 68: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

56

merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh kemungkinan diletakkannya kata yang

di antara UP dan Atr sehingga dapat menjadi frasa sebuah rumah (yang) kecil.

3.4 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Adjektiva + Nomina

3.4.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal yang berstruktur adjektiva +

nomina yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(164) Aku jadi benar-benar merasa buruk rupa dan tidak pantas untuk

dicintai (Anastasia, 2018: 36-37).

Pada kalimat (164), frasa buruk rupa terdiri dari kata buruk sebagai Atr

yang menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi kata rupa yang merupakan

UP. Hal ini dapat ditandai oleh kemungkinan diletakkannya kata yang di antara

UP dan Atr.

3.4.2 Makna ‘Jumlah’

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal yang berstruktur adjektiva +

nomina yang memiliki hubungan makna ‘jumlah’:

(165) Katanya sih suamiku ini sudah tergolong ke dalam kategori public

figure, karena sudah dikenal banyak orang (Anastasia, 2018: 7).

Pada kalimat (165), frasa banyak orang terdiri dari kata banyak yang

merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘jumlah’ bagi kata orang yang

merupakan UP. Kata banyak dalam frasa banyak orang dapat diartikan menjadi

‘jumlah yang banyak’.

(166) Aku tidak punya banyak teman (Anastasia, 2018: 27).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 69: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

57

Pada kalimat (166), frasa banyak teman terdiri dari kata banyak yang

merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘jumlah’ bagi kata teman yang

merupakan UP. Kata banyak dalam frasa banyak teman dapat diartikan menjadi

‘jumlah yang banyak’.

3.5 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 +

Adjektiva 2

3.5.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah data frasa nominal yang berstruktur nomina + adjektiva

1 + adjektiva 2 yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(167) Aku inginnya kurus, perut rata, paha kecil, tangan paripurna, dan

pipi tirus sempurna (Anastasia, 2018: 120).

Pada kalimat (167), frasa pipi tirus sempurna terdiri dari kata sempurna

sebagai Atr yang menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi frasa pipi tirus

yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh kemungkinan diletakkannya kata

yang di antara UP dan Atr sehingga dapat menjadi frasa pipi tirus (yang)

sempurna.

3.6 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Adjektiva 1 + Nomina +

Adjektiva 2

3.6.1 Makna ‘Jumlah’

Berikut ini adalah data frasa nominal yang berstruktur adjektiva 1 +

nomina + adjektiva 2 yang memiliki hubungan makna ‘jumlah’:

(168) Padahal masih banyak hal positif dalam hidupku, tetapi aku malah

jadi tidak bisa melihat itu semua (Anastasia, 2018: 10).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 70: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

58

Pada kalimat (168), frasa banyak hal positif terdiri dari kata banyak yang

merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘jumlah’ bagi frasa hal positif yang

merupakan UP. Kata banyak dalam frasa banyak hal positif dapat diartikan

menjadi ‘jumlah yang banyak’.

(169) Padahal ada banyak bahasan lain lho (Anastasia, 2018: 17).

Pada kalimat (169), frasa banyak bahasan lain terdiri dari kata banyak

yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘jumlah’ bagi frasa bahasan

lain yang merupakan UP. Kata banyak dalam frasa banyak bahasan lain dapat

diartikan menjadi ‘jumlah yang banyak’.

3.7 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva

3.7.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal yang berstruktur nomina +

yang + adjektiva yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(170) Bagiku yang sekarang sudah lebih menerima kondisi tubuh dengan

segala kekurangan dan kelebihannya, komentar itu hanya akan

menjadi sebuah bumbu, seperti cuka yang asam (Anastasia, 2018:

11).

Pada kalimat (170), frasa cuka yang asam terdiri dari kata asam yang

merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi kata cuka yang

merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh adanya kata yang di antara UP dan Atr.

(171) Karena kita sendiri pasti senang kalau diberi komentar yang positif

(Anastasia, 2018: 17).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 71: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

59

Pada kalimat (171), frasa komentar yang positif terdiri dari kata positif

yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi kata komentar

yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh adanya kata yang di antara UP

dan Atr.

(172) Nggak perlu melakukan hal-hal yang luar biasa (Anastasia, 2018:

44).

Pada kalimat (172), frasa hal-hal yang luar biasa terdiri dari frasa luar

biasa yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi kata

hal-hal yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh adanya kata yang di

antara UP dan Atr.

3.8 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva 1 +

Adjektiva 2

3.8.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah data frasa nominal yang berstruktur nomina + yang +

adjektiva 1 + adjektiva 2 yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(173) Apalagi buatku yang selalu berambut pendek (nggak pernah lewat

dari batas kuping) bahkan kadang-kadang dicat abu-abu, memiliki

kulit yang cenderung gelap (lebih hitam daripada suamiku), pakai

baju yang modelnya itu-itu aja dan mayoritas berwarna hitam,

nggak pernah pakai kosmetik, alis nggak on point, tubuh berlemak

di sana-sini, dan masih banyak ekspektasi netizen yang tidak

terpenuhi, hidup Mamak bisa menjadi sangat berat! (Anastasia,

2018: 7-8).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 72: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

60

Pada kalimat (173), frasa kulit yang cenderung gelap terdiri dari frasa

cenderung gelap yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’

bagi kata kulit yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh adanya kata yang

di antara UP dan Atr.

3.9 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + yang +

Adjektiva 2

3.9.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal yang berstruktur nomina +

adjektiva 1 + yang + adjektiva 2 yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(174) Laki-laki memang memiliki tuntutan biologis yang lebih besar

(Anastasia, 2018: 65).

Pada kalimat (174), frasa tuntutan biologis yang lebih besar terdiri dari

frasa lebih besar yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’

bagi frasa tuntutan biologis yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh

adanya kata yang di antara UP dan Atr.

(175) Jadikan olahraga seperti seorang sahabat baik, yang selalu ada

untuk kita, dan mengajarkan kita untuk berpikiran positif sehingga

selalu bisa memberikan tantangan baru yang seru dan membantu

kita bertumbuh menjadi manusia yang lebih kuat dan lebih baik

lagi (Anastasia, 2018: 108).

Pada kalimat (175), frasa tantangan baru yang seru terdiri dari kata seru

yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi frasa

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 73: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

61

tantangan baru yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh adanya kata yang

di antara UP dan Atr.

3.10 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + yang +

Adjektiva

3.10.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah contoh data frasa nominal yang berstruktur nomina 1 +

nomina 2 + yang + adjektiva yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(176) Pengenalan diri yang lemah adalah sumber kepercayaan diri yang

lemah juga, menurutku (Anastasia, 2018: 21).

Pada kalimat (176), frasa pengenalan diri yang lemah terdiri dari kata

lemah yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi frasa

pengenalan diri yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh adanya kata yang

di antara UP dan Atr.

(177) Selain itu, fakta yang paling penting, sebenarnya suamiku sangat

menyukai warna kulitku yang gelap karena menurutnya sangat

eksotis! (Anastasia, 2018: 48).

Pada kalimat (177), frasa warna kulitku yang gelap terdiri dari kata gelap

yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi frasa warna

kulitku yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh adanya kata yang di

antara UP dan Atr.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 74: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

62

3.11 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Nomina

3 + yang + Adjektiva

3.11.1 Makna ‘Penerang’

Berikut ini adalah data frasa nominal yang berstruktur nomina 1 + nomina

2 + nomina 3 + yang + adjektiva yang memiliki hubungan makna ‘penerang’:

(178) Pengenalan diri yang lemah adalah sumber kepercayaan diri yang

lemah juga, menurutku (Anastasia, 2018: 21).

Pada kalimat (178), frasa sumber kepercayaan diri yang lemah terdiri dari

kata lemah yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’ bagi

frasa sumber kepercayaan diri yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai oleh

adanya kata yang di antara UP dan Atr.

(179) Suatu hari kami mendatangi sebuah klinik kecantikan yang

bonafide di Jakarta, atas rekomendasi teman (Anastasia, 2018: 70).

Pada kalimat (179), frasa sebuah klinik kecantikan yang bonafide terdiri

dari kata bonafide yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna ‘penerang’

bagi frasa sebuah klinik kecantikan yang merupakan UP. Hal ini dapat ditandai

oleh adanya kata yang di antara UP dan Atr.

(180) Karena sebelum itu, aku dan suami sempat mendatangi sebuah

klinik kecantikan yang lebih kecil dengan dokter laki-laki

(Anastasia, 2018: 72).

Pada kalimat (180), frasa sebuah klinik kecantikan yang lebih kecil terdiri

dari frasa lebih kecil yang merupakan Atr menyatakan hubungan makna

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 75: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

63

‘penerang’ bagi frasa sebuah klinik kecantikan yang merupakan UP. Hal ini dapat

ditandai oleh adanya kata yang di antara UP dan Atr.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 76: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

64

BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan

Masalah yang dibahas dalam penelitian ini adalah struktur dan hubungan

makna antarunsur frasa endosentris yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam

buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia.

Dari pembahasan bab II, dapat disimpulkan bahwa struktur frasa

endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi

Imperfect karya Meira Anastasia ada 10 pola struktur. Pola-pola struktur frasa

tersebut adalah (1) nomina + adjektiva, (2) nomina 1 + nomina 2 + adjektiva, (3)

adjektiva + nomina, (4) nomina + adjektiva 1 + adjektiva 2, (5) adjektiva 1 +

nomina + adjektiva 2, (6) nomina + yang + adjektiva, (7) nomina + yang +

adjektiva 1 + adjektiva 2, (8) nomina + adjektiva 1 + yang + adjektiva 2, (9)

nomina 1 + nomina 2 + yang + adjektiva, dan (10) nomina 1 + nomina 2 + nomina

3 + yang + adjektiva.

Dari pembahasan bab III, dapat disimpulkan bahwa hubungan makna

antarunsur pada 10 pola struktur frasa endosentris atributif yang terdiri atas

nomina dan adjektiva dalam buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia ada

dua jenis. Dua jenis hubungan makna tersebut yaitu (1) makna ‘penerang’ dan (2)

makna ‘jumlah’.

4.2 Saran

Penelitian ini terbatas membahas struktur dan hubungan makna antarunsur

frasa endosentris atributif yang terdiri atas nomina dan adjektiva dalam buku

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 77: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

65

nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia. Masih ada aspek lain yang dapat

dibahas dari buku nonfiksi Imperfect karya Meira Anastasia ini, misalnya meneliti

struktur dan hubungan makna antarunsur frasa nominal yang terdiri atas nomina

dan verba.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 78: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

66

DAFTAR PUSTAKA

Alwi, Hasan, dkk. 2010. Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai

Pustaka.

Anastasia, Meira. 2018. Imperfect. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Arifin, E. Zaenal dan Junaiyah H.M. 2009. Sintaksis: untuk Mahasiswa Strata

Satu Jurusan Bahasa atau Linguistik dan Guru Bahasa Indonesia

SMA/SMK. Jakarta: Grasindo.

Chaer, Abdul. 2011. Tata Bahasa Praktis Bahasa Indonesia (Edisi Revisi).

Jakarta: Rineka Cipta.

Dharmayanti, Made Santya Wira. 2018. “Struktur dan Hubungan Makna

Antarunsur Frasa Nominal dalam Rubrik Edukasi kompas.com Kajian

Sintaksis”. Skripsi pada Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia,

Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Jakarta.

Ismail, Maulana Muhammad. 2016. “Penggunaan Frasa Nominal pada Rubrik

Cerpen Koran Kompas Bulan Juni – Agustus 2014”. Skripsi pada Program

Studi Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri

Yogyakarta.

Kelen, Margaretha Yoselfa Osewisok. 2017. “Struktur dan Kategori Frasa

Endosentris Atributif dalam Artikel Opini Surat Kabar Kompas Edisi 1-4

Maret 2017”. Skripsi pada Program Studi Pendidikan Bahasa Sastra

Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sanata

Dharma, Yogyakarta.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 79: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

67

Kesuma, Tri Mastoyo Jati. 2007. Pengantar (Metode) Penelitian Bahasa.

Yogyakarta: Carasvatibooks.

Maryono. 2010. “Frasa Nomina yang Terdiri dari Tiga Kata dalam Bahasa

Indonesia”. Skripsi pada Program Studi Sastra Indonesia, Fakultas Sastra,

Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta.

Najihah, Mu’allimatin. 2015. “Frasa Eksosentris dalam Novel Sebelas Patriot

Karya Andrea Hirata”. Skripsi pada Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Putrayasa, Ida Bagus. 2017. Sintaksis: Memahami Kalimat Tunggal. Bandung:

Refika Aditama.

Ramlan, M. 1983. Ilmu Bahasa Indonesia: Sintaksis. Yogyakarta: Karyono.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 80: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

68

LAMPIRAN

LAMPIRAN DATA 1

1.1 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva

(1) Yup, sejak kecil aku sudah memupuk pemikiran-pemikiran negatif

(Anastasia, 2018: 8).

(2) “Ternyata, orang ganteng belum tentu istrinya cantik!” (Anastasia, 2018:

11).

(3) Kalau itu terjadi sekarang, saat aku sudah percaya diri dan punya persepsi

positif terhadap tubuhku sendiri, komentar itu mungkin tidak berpengaruh

apa-apa (Anastasia, 2018: 11).

(4) Karena dari basa-basi busuk itu, kita bisa membuat orang jadi kepikiran

hal negatif tentang dirinya atau jadi bad mood (Anastasia, 2018: 17).

(5) Misalnya, kita nggak sengaja ketemu teman lama, terus hal pertama yang

kita komentari adalah, “Eeehhh… Ya ampuuun! Kok kamu gendutan sih?

Terakhir ketemu nggak segendut ini deh perasaan!” (Anastasia, 2018: 17).

(6) Seperti menanyakan kabar keluarga, pekerjaan terakhir, kesehatan, kuliah,

ya intinya lebih kreatiflah (Anastasia, 2018: 17).

(7) “Jangan terlalu kurus, jadinya jelek kayak orang sakit!” (Anastasia, 2018:

18).

(8) Abangku sering bilang, “Pahamu gede banget sih?” kalau aku memakai

celana pendek di rumah (Anastasia, 2018: 19).

(9) Sayangnya waktu itu aku masih pada umur-umur sensitif dan labil, butuh

dukungan positif dari keluarga (Anastasia, 2018: 20).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 81: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

69

(10) Aku selalu beradaptasi dan mencari teman baru (Anastasia, 2018: 21).

(11) Tantangan bertemu keluarga besar saat hari raya! (Anastasia, 2018: 22).

(12) Aku juga merasa berhak makan sebungkus keripik kentang dan minum teh

manis dalam kemasan karena berhasil mempertahankan kewarasan

menghadapi anak yang bikin rumah berantakan terus-terusan (Anastasia,

2018: 30).

(13) Ohhh… masa mudaaaaaa… (Anastasia, 2018: 34).

(14) Tapi kemudian muncul masalah baru (Anastasia, 2018: 42).

(15) Menurutku, salah satu hal paling penting dalam hidup adalah seberapa kita

memberikan dampak positif kepada orang lain (Anastasia, 2018: 44).

(16) Bisa menyebarkan hal positif dan memberikan semangat pada orang-orang

terdekat, juga merupakan hal mulia (Anastasia, 2018: 44).

(17) Bisa menyebarkan hal positif dan memberikan semangat pada orang-orang

terdekat, juga merupakan hal mulia (Anastasia, 2018: 44).

(18) Prosesnya sangat beragam pada setiap orang, ada yang 2-3 kali udah

kelihatan, ada juga yang butuh proses lebih lama seperti aku (Anastasia,

2018: 47).

(19) Ketika aku nggak punya tuntutan untuk jadi MC, nggak punya tuntutan

untuk tampil cantik, dan keluar dari zona nyaman di Jakarta dan memulai

hidup baru di Bali yang lebih santai (bener-bener kayak di pantai), aku pun

merasa ada beban yang terangkat (Anastasia, 2018: 48).

(20) Kalau memang punya kesempatan untuk memiliki tubuh lebih sehat dan

ideal, apakah tetap menolak atau mau mencoba? (Anastasia, 2018: 49).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 82: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

70

(21) Selalu menyuntikkan pikiran negatif pada diri sendiri (Anastasia, 2018:

50).

(22) Yang paling penting, payudaraku kencang dan kuat menahan gaya

gravitasi (Anastasia, 2018: 59).

(23) Karena memang mereka belum siap untuk menerima makanan padat

(Anastasia, 2018: 61).

(24) Semenjak itu aku punya ritual baru setelah mandi: berkaca dan mencela

payudara yang bentuknya sudah tidak representatif lagi (Anastasia, 2018:

63).

(25) Yang pasti, hubungan intim jadi terganggu dan semakin membuatku

insecure (Anastasia, 2018: 63).

(26) Karena ini merupakan prosedur yang termasuk operasi besar, kami merasa

lebih nyaman untuk mencari alternatif dokter di klinik yang lebih besar

dengan peralatan yang lebih lengkap (Anastasia, 2018: 72).

(27) Bukan rasa nyaman yang didapat, tapi rasa benci pada diri sendiri yang

makin parah lagi (Anastasia, 2018: 73).

(28) Bukan rasa nyaman yang didapat, tapi rasa benci pada diri sendiri yang

makin parah lagi (Anastasia, 2018: 73).

(29) Apakah aku masih ingin mencari klinik lain atau kita sudahi saja prahara

payudara ini (Anastasia, 2018: 76).

(30) Tapi setelah dipikir-pikir, aku semakin merasa ini bukan jalan terbaik

untukku (Anastasia, 2018: 77).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 83: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

71

(31) Dia malah happy karena aku bisa punya suasana baru dan me-time ke luar

rumah walaupun cuma satu jam setiap sesinya (Anastasia, 2018: 80).

(32) Senang sekali bisa belajar hal-hal baru dan bisa memaksakan diri untuk

jadi lebih baik lagi (Anastasia, 2018: 81).

(33) Mungkin olahraga lain seperti yoga atau pilates juga bisa, nggak harus

weightlifting (Anastasia, 2018: 84).

(34) Di foto pertama hingga keempat kamu kelihatan chubby, jerawatan, kulit

kusam, ada cabai di gigi, sedangkan foto kelima nggak sama sekali

(Anastasia, 2018: 88).

(35) Perut atas memang sudah mulai terlihat ada garis-garis tipis, tapi perut

yang bawah masih buncit terus (Anastasia, 2018: 95).

(36) Ada teman yang pernah mengeluh, “Kenapa ya, pengen deh paha dan

perut lebih kecil, tapi berat gue stuck di situ melulu? Padahal gue sudah

olahraga terus!” (Anastasia, 2018: 101).

(37) “Kak, bagaimana cara cepat menurunkan berat badan?” (Anastasia, 2018:

103).

(38) Tapi kadang-kadang perlu juga solusi instan seperti ini (Anastasia, 2018:

109).

(39) Karena aku orangnya sensitif, kadang hal-hal kecil saja bisa jadi memicu

stres yang lumayan parah (Anastasia, 2018: 109).

(40) Padahal, perempuan juga boleh dong nggak ingin punya rambut panjang

(Anastasia, 2018: 114).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 84: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

72

(41) Apakah karena aku seorang perempuan, jadi hanya akan terlihat lebih

cantik kalau berambut panjang, sebab rambut pendek adalah milik kaum

laki-laki? (Anastasia, 2018: 117).

(42) Aku inginnya kurus, perut rata, paha kecil, tangan paripurna, dan pipi tirus

sempurna (Anastasia, 2018: 120).

(43) Ternyata aku sedang menjalani diet alami (Anastasia, 2018: 121).

(44) Jadi kalau aku yang sekarang berpaha besar, berlengan seperti talas bogor,

perut buncit, dan chubby; ditawarin balik lagi kurus kayak waktu itu,

dengan pengorbanan yang sama, mungkin aku akan menolak (Anastasia,

2018: 121).

(45) Aku bisa mengangkat beban lebih berat dari sebelumnya dan selalu ada

progres (Anastasia, 2018: 121).

(46) Karena pada praktiknya, lebih susah membuat badan kurus jadi berisi

daripada sebaliknya (Anastasia, 2018: 122).

(47) Aku hanya ingin memberikan semangat positif pada teman-teman lain

yang mayoritas ingin kurus, kurus, dan kurus dengan cara apa pun

(Anastasia, 2018: 122).

(48) Karena tujuan sebenarnya bukanlah menentukan apakah lebih menderita

punya tubuh gendut atau kurus! (Anastasia, 2018: 122).

(49) Selalu tingkatkan intensitas latihan, jangan melakukan hal yang sama

dengan intensitas yang sama terus-menerus, sebab untuk terus

mendapatkan hasil yang baru, badan butuh tantangan baru (Anastasia,

2018: 134).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 85: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

73

(50) Apabila saat melakukan gerakan tanpa intensitas tinggi detak jantung

berada antara 120-150 detak per menit, segera berkonsultasi dengan dokter

(Anastasia, 2018: 134).

(51) Postur baik (Anastasia, 2018: 156).

(52) Postur buruk (Anastasia, 2018: 156).

(53) Pencahayaan normal (Anastasia, 2018: 157).

(54) Pencahayaan baik (Anastasia, 2018: 157).

(55) Duduk tegak (Anastasia, 2018: 158).

(56) Paha kecil (Anastasia, 2018: 158).

(57) Strategi terbaik: setiap kamu ingin minum minuman manis, ganti dengan

air (Anastasia, 2018: 165).

(58) Strategi terbaik: setiap kamu ingin minum minuman manis, ganti dengan

air (Anastasia, 2018: 165).

(59) Padahal cara yang lebih simple dan efektif adalah cukup minum air lebih

banyak (Anastasia, 2018: 165).

1.2 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Adjektiva

(60) Pertanyaannya, mungkin nggak ya, ada pembenaran memberikan

komentar fisik negatif pada orang lain (Anastasia, 2018: 26).

(61) Kami pernah jadi anak kos selama dua tahun pertama pernikahan, terus

setelah Sky lahir kami mengontrak sebuah rumah kecil di pinggir kota,

kalau mau belanja bulanan harus menghitung budget, dan liburan juga

harus nabung dulu (Anastasia, 2018: 90).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 86: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

74

(62) Dari membuka mata di pagi hari, kacamata yang aku pilih untuk melihat

dunia adalah kacamata tipe negatif (Anastasia, 2018: 126).

1.3 Frasa Nominal → Adjektiva + Nomina

(63) Katanya sih suamiku ini sudah tergolong ke dalam kategori public figure,

karena sudah dikenal banyak orang (Anastasia, 2018: 7).

(64) Tapi insecurity, negative body image, atau apalah istilahnya, bisa

memengaruhi banyak hal dalam hidup kita, terutama cara kita melihat diri

sendiri (Anastasia, 2018: 8).

(65) Aku tidak punya banyak teman (Anastasia, 2018: 27).

(66) Singkat cerita, aku mau berubah untuknya, sementara dia harus kembali ke

Amerika (Anastasia, 2018: 36).

(67) Aku jadi benar-benar merasa buruk rupa dan tidak pantas untuk dicintai

(Anastasia, 2018: 36-37).

(68) Berat badannya di atas normal, sering muncul penyakit, tidak bisa

menikmati hidupnya dengan baik, dan membuat orang di sekitarnya

khawatir (Anastasia, 2018: 49).

(69) Tapi, tenang saja, dunia mengalami banyak perkembangan (Anastasia,

2018: 68).

(70) Karena aku belum mengerti bagaimana cara memakai alat-alat di sana, aku

nggak punya banyak waktu jadi pengin lebih efektif, dan susah untuk

mencocokkan waktuku dengan jadwal kelas-kelas yang ada di gym

(Anastasia, 2018: 80).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 87: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

75

(71) Padahal, masih banyak alat untuk mengukur sebuah perkembangan

(Anastasia, 2018: 98).

(72) Awal-awal nggak banyak respons, tapi so far responsnya positif

(Anastasia, 2018: 127).

(73) 1 botol saja setara banyak buah (Anastasia, 2018: 164).

1.4 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + Adjektiva 2

(74) Aku inginnya kurus, perut rata, paha kecil, tangan paripurna, dan pipi tirus

sempurna (Anastasia, 2018: 120).

1.5 Frasa Nominal → Adjektiva 1 + Nomina + Adjektiva 2

(75) Padahal masih banyak hal positif dalam hidupku, tetapi aku malah jadi

tidak bisa melihat itu semua (Anastasia, 2018: 10).

(76) Padahal ada banyak bahasan lain lho (Anastasia, 2018: 17).

1.6 Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva

(77) Namun di balik semua itu, menjadi istri public figure adalah perjuangan

yang berat sekali, saudara-saudaraaaaa…… (Anastasia, 2018: 7).

(78) Bagiku yang sekarang sudah lebih menerima kondisi tubuh dengan segala

kekurangan dan kelebihannya, komentar itu hanya akan menjadi sebuah

bumbu, seperti cuka yang asam (Anastasia, 2018: 11).

(79) Jadi, komen itu tidak akan kutelan bulat-bulat, tapi akan kupakai sebagai

alat untuk membuatku menjadi seseorang yang lebih kuat lagi (Anastasia,

2018: 12).

(80) Yang ada, makin menyalahkan diri sendiri karena nggak bisa menjadi istri

yang sempurna dan diterima oleh orang lain! (Anastasia, 2018: 12).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 88: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

76

(81) Karena kita sendiri pasti senang kalau diberi komentar yang positif

(Anastasia, 2018; 17).

(82) Jadi aku merasa, setiap berpindah kota atau sekolah, fokusku adalah

bagaimana bisa diterima di sana dan tidak menjadi seseorang yang ”aneh”

(Anastasia, 2018: 21).

(83) Long story short, sebenarnya yang aku (dan anak-anak lain) butuhkan

adalah lingkungan yang suportif di rumah (Anastasia, 2018: 21).

(84) Tentu perlu cara yang baik pula untuk menyampaikan komentar itu

(Anastasia, 2018: 31-32).

(85) Dan yang paling penting, berubahlah karena kamu merasa perubahan itu

akan membuatmu menjadi orang yang lebih baik lagi daripada sebelumnya

(Anastasia, 2018: 32).

(86) Tenang, aku bukan ingin memberikan kuliah tentang bagaimana caranya

jatuh cinta yang baik dan benar, yang sehat bagi jiwa dan raga kita, karena

aku juga pernah menjadi orang yang bodoh hanya karena satu alasan:

Cinta (Anastasia, 2018: 33).

(87) Nggak perlu melakukan hal-hal yang luar biasa (Anastasia, 2018: 44).

(88) Inginnya sih bisa punya mata yang lebih besar dan berbinar-binar seperti

karakter di komik-komik Jepang (Anastasia, 2018: 46).

(89) Kalau boleh memilih, aku ingin punya kulit yang lebih terang daripada

sekarang (Anastasia, 2018: 46).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 89: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

77

(90) Bukan dengan membeli krim pemutih, tapi dengan suntik vitamin C ke

sebuah klinik kecantikan agar punya kulit yang lebih “cerah” (Anastasia,

2018: 46).

(91) Jadi kapan dong aku bisa pamer kulit yang putih, biar orang-orang nggak

bilang, “Kok istrinya artis hitam sih?” (Anastasia, 2018: 47).

(92) Selain menghukum diri sendiri dengan berolahraga, aku juga jadi punya

hubungan yang buruk sama makanan (Anastasia, 2018: 57).

(93) Berusaha terlihat baik-baik saja dan melakukan hal yang baik bagi diri

sendiri, padahal sebenarnya ada sesuatu yang belum selesai (Anastasia,

2018: 58).

(94) Dan semua ini adalah hal yang alami (Anastasia, 2018: 62).

(95) Aku merasa harus menjadi sempurna, at least sama seperti perempuan-

perempuan yang eksis di dunia entertainment itu (Anastasia, 2018: 64).

(96) Tapi dia juga mengakui itu semua karena aku sudah melakukan hal yang

baik, hal yang positif, karena aku sudah memberikan yang terbaik untuk

anak-anak kami (Anastasia, 2018: 64).

(97) Tapi kali ini suamiku yang biasanya sangat rasional, merasakan hal yang

sama denganku (Anastasia, 2018: 71).

(98) Kalau ingin lihat akun yang keren terus, cantik terus, fotonya bagus terus,

nggak apa-apa juga; banyak sekali pilihannya (Anastasia, 2018: 90).

(99) Kita punya keluarga yang sayang sama kita, teman-teman yang baik,

pekerjaan yang bisa menghidupi, anak-anak yang aktif, badan yang sehat

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 90: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

78

walaupun bukan bodygoals, dan liburan yang nggak sering-sering amat,

tapi cukup untuk refreshing (Anastasia, 2018: 91).

(100) Kita punya keluarga yang sayang sama kita, teman-teman yang baik,

pekerjaan yang bisa menghidupi, anak-anak yang aktif, badan yang sehat

walaupun bukan bodygoals, dan liburan yang nggak sering-sering amat,

tapi cukup untuk refreshing (Anastasia, 2018: 91).

(101) Kita punya keluarga yang sayang sama kita, teman-teman yang baik,

pekerjaan yang bisa menghidupi, anak-anak yang aktif, badan yang sehat

walaupun bukan bodygoals, dan liburan yang nggak sering-sering amat,

tapi cukup untuk refreshing (Anastasia, 2018: 91).

(102) Kita punya keluarga yang sayang sama kita, teman-teman yang baik,

pekerjaan yang bisa menghidupi, anak-anak yang aktif, badan yang sehat

walaupun bukan bodygoals, dan liburan yang nggak sering-sering amat,

tapi cukup untuk refreshing (Anastasia, 2018: 91).

(103) Suamiku mencoba menghiburku dengan mengatakan bahwa lebih baik

tahu sekarang daripada tidak pernah tahu dan menjadi masalah yang

berkepanjangan (Anastasia, 2018: 96).

(104) Gunakan patokan yang konsisten, jangan berubah-ubah (Anastasia, 2018:

100).

(105) Jadikan olahraga seperti seorang sahabat baik, yang selalu ada untuk kita,

dan mengajarkan kita untuk berpikiran positif sehingga selalu bisa

memberikan tantangan baru yang seru dan membantu kita bertumbuh

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 91: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

79

menjadi manusia yang lebih kuat dan lebih baik lagi (Anastasia, 2018:

108).

(106) Dia merasa sedih karena di slogan itu badan yang “kurus” jadi dianggap

jelek dan berkonotasi negatif (Anastasia, 2018: 122).

(107) Aku akan posting foto selfie setiap hari untuk memperlihatkan

kecantikanku yang paripurna (Anastasia, 2018: 125).

(108) Ternyata, mengakui dan menerima ketidaksempurnaan malah bisa menjadi

obat yang ampuh, daripada berusaha menyembunyikannya (Anastasia,

2018: 128).

(109) Sekarang, aku sudah belajar untuk memakai kacamata yang benar

(Anastasia, 2018: 129).

(110) Selalu tingkatkan intensitas latihan, jangan melakukan hal yang sama

dengan intensitas yang sama terus-menerus, sebab untuk terus

mendapatkan hasil yang baru, badan butuh tantangan baru (Anastasia,

2018: 134).

(111) Karena lama-lama aku menyadari bahwa betapa sebuah foto yang bagus

atau layak posting itu, biasanya melalui proses yang panjang (Anastasia,

2018: 156).

1.7 Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva 1 + Adjektiva 2

(112) Apalagi buatku yang selalu berambut pendek (nggak pernah lewat dari

batas kuping) bahkan kadang-kadang dicat abu-abu, memiliki kulit yang

cenderung gelap (lebih hitam daripada suamiku), pakai baju yang

modelnya itu-itu aja dan mayoritas berwarna hitam, nggak pernah pakai

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 92: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

80

kosmetik, alis nggak on point, tubuh berlemak di sana-sini, dan masih

banyak ekspektasi netizen yang tidak terpenuhi, hidup Mamak bisa

menjadi sangat berat! (Anastasia, 2018: 7-8).

1.8 Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + yang + Adjektiva 2

(113) Laki-laki memang memiliki tuntutan biologis yang lebih besar (Anastasia,

2018: 65).

(114) Sebagai gantinya, akhirnya suamiku menelepon klinik itu dan meminta

dokternya untuk memberikan permintaan maaf secara langsung padaku

karena perlakuannya sangat tidak manusiawi dan memberikan efek

psikologis yang negatif (Anastasia, 2018: 73).

(115) Akhirnya, aku memutuskan masih ingin mencoba mencari dokter lain yang

lebih profesional dan hopefully membuat kami berdua lebih nyaman

(Anastasia, 2018: 76).

(116) Jadikan olahraga seperti seorang sahabat baik, yang selalu ada untuk kita,

dan mengajarkan kita untuk berpikiran positif sehingga selalu bisa

memberikan tantangan baru yang seru dan membantu kita bertumbuh

menjadi manusia yang lebih kuat dan lebih baik lagi (Anastasia, 2018:

108).

1.9 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + yang + Adjektiva

(117) Jadi, kalau ada dari kamu yang sempat berpikir, “Yaelah apaan sih, baca

komen kayak gitu aja langsung bete,”; mungkin nggak sih kalau

sebenarnya yang perlu diperbaiki adalah sikap orang yang tega menulis

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 93: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

81

komentar seperti itu, bukan orang yang merasa tersakiti atau sensitif

terhadap komentarnya (Anastasia, 2018: 11).

(118) Pengenalan diri yang lemah adalah sumber kepercayaan diri yang lemah

juga, menurutku (Anastasia, 2018: 21).

(119) Selain itu, fakta yang paling penting, sebenarnya suamiku sangat

menyukai warna kulitku yang gelap karena menurutnya sangat eksotis!

(Anastasia, 2018: 48).

(120) Karena seperti yang sudah kita bahas di bab sebelumnya, untuk urusan

perut nggak bisa hanya dengan olahraga, tapi asupan makanan yang baik

juga sangat berpengaruh (Anastasia, 2018: 99).

1.10 Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + Nomina 3 + yang + Adjektiva

(121) Pengenalan diri yang lemah adalah sumber kepercayaan diri yang lemah

juga, menurutku (Anastasia, 2018: 21).

(122) Suatu hari kami mendatangi sebuah klinik kecantikan yang bonafide di

Jakarta, atas rekomendasi teman (Anastasia, 2018: 70).

(123) Karena sebelum itu, aku dan suami sempat mendatangi sebuah klinik

kecantikan yang lebih kecil dengan dokter laki-laki (Anastasia, 2018: 72).

LAMPIRAN DATA 2

2.1 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva

2.1.1 Makna ‘Penerang’

(1) Yup, sejak kecil aku sudah memupuk pemikiran-pemikiran negatif

(Anastasia, 2018: 8).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 94: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

82

(2) “Ternyata, orang ganteng belum tentu istrinya cantik!” (Anastasia, 2018:

11).

(3) Kalau itu terjadi sekarang, saat aku sudah percaya diri dan punya persepsi

positif terhadap tubuhku sendiri, komentar itu mungkin tidak berpengaruh

apa-apa (Anastasia, 2018: 11).

(4) Karena dari basa-basi busuk itu, kita bisa membuat orang jadi kepikiran

hal negatif tentang dirinya atau jadi bad mood (Anastasia, 2018: 17).

(5) Misalnya, kita nggak sengaja ketemu teman lama, terus hal pertama yang

kita komentari adalah, “Eeehhh… Ya ampuuun! Kok kamu gendutan sih?

Terakhir ketemu nggak segendut ini deh perasaan!” (Anastasia, 2018: 17).

(6) Seperti menanyakan kabar keluarga, pekerjaan terakhir, kesehatan, kuliah,

ya intinya lebih kreatiflah (Anastasia, 2018: 17).

(7) “Jangan terlalu kurus, jadinya jelek kayak orang sakit!” (Anastasia, 2018:

18).

(8) Abangku sering bilang, “Pahamu gede banget sih?” kalau aku memakai

celana pendek di rumah (Anastasia, 2018: 19).

(9) Sayangnya waktu itu aku masih pada umur-umur sensitif dan labil, butuh

dukungan positif dari keluarga (Anastasia, 2018: 20).

(10) Aku selalu beradaptasi dan mencari teman baru (Anastasia, 2018: 21).

(11) Aku juga merasa berhak makan sebungkus keripik kentang dan minum teh

manis dalam kemasan karena berhasil mempertahankan kewarasan

menghadapi anak yang bikin rumah berantakan terus-terusan (Anastasia,

2018: 30).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 95: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

83

(12) Ohhh… masa mudaaaaaa… (Anastasia, 2018: 34).

(13) Tapi kemudian muncul masalah baru (Anastasia, 2018: 42).

(14) Menurutku, salah satu hal paling penting dalam hidup adalah seberapa kita

memberikan dampak positif kepada orang lain (Anastasia, 2018: 44).

(15) Bisa menyebarkan hal positif dan memberikan semangat pada orang-orang

terdekat, juga merupakan hal mulia (Anastasia, 2018: 44).

(16) Bisa menyebarkan hal positif dan memberikan semangat pada orang-orang

terdekat, juga merupakan hal mulia (Anastasia, 2018: 44).

(17) Prosesnya sangat beragam pada setiap orang, ada yang 2-3 kali udah

kelihatan, ada juga yang butuh proses lebih lama seperti aku (Anastasia,

2018: 47).

(18) Ketika aku nggak punya tuntutan untuk jadi MC, nggak punya tuntutan

untuk tampil cantik, dan keluar dari zona nyaman di Jakarta dan memulai

hidup baru di Bali yang lebih santai (bener-bener kayak di pantai), aku pun

merasa ada beban yang terangkat (Anastasia, 2018: 48).

(19) Kalau memang punya kesempatan untuk memiliki tubuh lebih sehat dan

ideal, apakah tetap menolak atau mau mencoba? (Anastasia, 2018: 49).

(20) Selalu menyuntikkan pikiran negatif pada diri sendiri (Anastasia, 2018:

50).

(21) Yang paling penting, payudaraku kencang dan kuat menahan gaya

gravitasi (Anastasia, 2018: 59).

(22) Karena memang mereka belum siap untuk menerima makanan padat

(Anastasia, 2018: 61).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 96: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

84

(23) Semenjak itu aku punya ritual baru setelah mandi: berkaca dan mencela

payudara yang bentuknya sudah tidak representatif lagi (Anastasia, 2018:

63).

(24) Yang pasti, hubungan intim jadi terganggu dan semakin membuatku

insecure (Anastasia, 2018: 63).

(25) Karena ini merupakan prosedur yang termasuk operasi besar, kami merasa

lebih nyaman untuk mencari alternatif dokter di klinik yang lebih besar

dengan peralatan yang lebih lengkap (Anastasia, 2018: 72).

(26) Bukan rasa nyaman yang didapat, tapi rasa benci pada diri sendiri yang

makin parah lagi (Anastasia, 2018: 73).

(27) Bukan rasa nyaman yang didapat, tapi rasa benci pada diri sendiri yang

makin parah lagi (Anastasia, 2018: 73).

(28) Apakah aku masih ingin mencari klinik lain atau kita sudahi saja prahara

payudara ini (Anastasia, 2018: 76).

(29) Tapi setelah dipikir-pikir, aku semakin merasa ini bukan jalan terbaik

untukku (Anastasia, 2018: 77).

(30) Dia malah happy karena aku bisa punya suasana baru dan me-time ke luar

rumah walaupun cuma satu jam setiap sesinya (Anastasia, 2018: 80).

(31) Senang sekali bisa belajar hal-hal baru dan bisa memaksakan diri untuk

jadi lebih baik lagi (Anastasia, 2018: 81).

(32) Mungkin olahraga lain seperti yoga atau pilates juga bisa, nggak harus

weightlifting (Anastasia, 2018: 84).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 97: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

85

(33) Di foto pertama hingga keempat kamu kelihatan chubby, jerawatan, kulit

kusam, ada cabai di gigi, sedangkan foto kelima nggak sama sekali

(Anastasia, 2018: 88).

(34) Perut atas memang sudah mulai terlihat ada garis-garis tipis, tapi perut

yang bawah masih buncit terus (Anastasia, 2018: 95).

(35) Ada teman yang pernah mengeluh, “Kenapa ya, pengen deh paha dan

perut lebih kecil, tapi berat gue stuck di situ melulu? Padahal gue sudah

olahraga terus!” (Anastasia, 2018: 101).

(36) “Kak, bagaimana cara cepat menurunkan berat badan?” (Anastasia, 2018:

103).

(37) Tapi kadang-kadang perlu juga solusi instan seperti ini (Anastasia, 2018:

109).

(38) Karena aku orangnya sensitif, kadang hal-hal kecil saja bisa jadi memicu

stres yang lumayan parah (Anastasia, 2018: 109).

(39) Padahal, perempuan juga boleh dong nggak ingin punya rambut panjang

(Anastasia, 2018: 114).

(40) Apakah karena aku seorang perempuan, jadi hanya akan terlihat lebih

cantik kalau berambut panjang, sebab rambut pendek adalah milik kaum

laki-laki? (Anastasia, 2018: 117).

(41) Aku inginnya kurus, perut rata, paha kecil, tangan paripurna, dan pipi tirus

sempurna (Anastasia, 2018: 120).

(42) Ternyata aku sedang menjalani diet alami (Anastasia, 2018: 121).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 98: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

86

(43) Jadi kalau aku yang sekarang berpaha besar, berlengan seperti talas bogor,

perut buncit, dan chubby; ditawarin balik lagi kurus kayak waktu itu,

dengan pengorbanan yang sama, mungkin aku akan menolak (Anastasia,

2018: 121).

(44) Aku bisa mengangkat beban lebih berat dari sebelumnya dan selalu ada

progres (Anastasia, 2018: 121).

(45) Karena pada praktiknya, lebih susah membuat badan kurus jadi berisi

daripada sebaliknya (Anastasia, 2018: 122).

(46) Aku hanya ingin memberikan semangat positif pada teman-teman lain

yang mayoritas ingin kurus, kurus, dan kurus dengan cara apa pun

(Anastasia, 2018: 122).

(47) Karena tujuan sebenarnya bukanlah menentukan apakah lebih menderita

punya tubuh gendut atau kurus! (Anastasia, 2018: 122).

(48) Selalu tingkatkan intensitas latihan, jangan melakukan hal yang sama

dengan intensitas yang sama terus-menerus, sebab untuk terus

mendapatkan hasil yang baru, badan butuh tantangan baru (Anastasia,

2018: 134).

(49) Apabila saat melakukan gerakan tanpa intensitas tinggi detak jantung

berada antara 120-150 detak per menit, segera berkonsultasi dengan dokter

(Anastasia, 2018: 134).

(50) Postur baik (Anastasia, 2018: 156).

(51) Postur buruk (Anastasia, 2018: 156).

(52) Pencahayaan normal (Anastasia, 2018: 157).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 99: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

87

(53) Pencahayaan baik (Anastasia, 2018: 157).

(54) Duduk tegak (Anastasia, 2018: 158).

(55) Paha kecil (Anastasia, 2018: 158).

(56) Strategi terbaik: setiap kamu ingin minum minuman manis, ganti dengan

air (Anastasia, 2018: 165).

(57) Strategi terbaik: setiap kamu ingin minum minuman manis, ganti dengan

air (Anastasia, 2018: 165).

2.1.2 Makna ‘Jumlah’

(58) Tantangan bertemu keluarga besar saat hari raya! (Anastasia, 2018: 22).

(59) Padahal cara yang lebih simple dan efektif adalah cukup minum air lebih

banyak (Anastasia, 2018: 165).

2.2 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 +

Adjektiva

2.2.1 Makna ‘Penerang’

(60) Pertanyaannya, mungkin nggak ya, ada pembenaran memberikan

komentar fisik negatif pada orang lain (Anastasia, 2018: 26).

(61) Kami pernah jadi anak kos selama dua tahun pertama pernikahan, terus

setelah Sky lahir kami mengontrak sebuah rumah kecil di pinggir kota,

kalau mau belanja bulanan harus menghitung budget, dan liburan juga

harus nabung dulu (Anastasia, 2018: 90).

(62) Dari membuka mata di pagi hari, kacamata yang aku pilih untuk melihat

dunia adalah kacamata tipe negatif (Anastasia, 2018: 126).

2.3 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Adjektiva + Nomina

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 100: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

88

2.3.1 Makna ‘Penerang’

(63) Singkat cerita, aku mau berubah untuknya, sementara dia harus kembali ke

Amerika (Anastasia, 2018: 36).

(64) Aku jadi benar-benar merasa buruk rupa dan tidak pantas untuk dicintai

(Anastasia, 2018: 36-37).

(65) Berat badannya di atas normal, sering muncul penyakit, tidak bisa

menikmati hidupnya dengan baik, dan membuat orang di sekitarnya

khawatir (Anastasia, 2018: 49).

2.3.2 Makna ‘Jumlah’

(66) Katanya sih suamiku ini sudah tergolong ke dalam kategori public figure,

karena sudah dikenal banyak orang (Anastasia, 2018: 7).

(67) Tapi insecurity, negative body image, atau apalah istilahnya, bisa

memengaruhi banyak hal dalam hidup kita, terutama cara kita melihat diri

sendiri (Anastasia, 2018: 8).

(68) Aku tidak punya banyak teman (Anastasia, 2018: 27).

(69) Tapi, tenang saja, dunia mengalami banyak perkembangan (Anastasia,

2018: 68).

(70) Karena aku belum mengerti bagaimana cara memakai alat-alat di sana, aku

nggak punya banyak waktu jadi pengin lebih efektif, dan susah untuk

mencocokkan waktuku dengan jadwal kelas-kelas yang ada di gym

(Anastasia, 2018: 80).

(71) Padahal, masih banyak alat untuk mengukur sebuah perkembangan

(Anastasia, 2018: 98).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 101: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

89

(72) Awal-awal nggak banyak respons, tapi so far responsnya positif

(Anastasia, 2018: 127).

(73) 1 botol saja setara banyak buah (Anastasia, 2018: 164).

2.4 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 +

Adjektiva 2

2.4.1 Makna ‘Penerang’

(74) Aku inginnya kurus, perut rata, paha kecil, tangan paripurna, dan pipi tirus

sempurna (Anastasia, 2018: 120).

2.5 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Adjektiva 1 + Nomina +

Adjektiva 2

2.5.1 Makna ‘Jumlah’

(75) Padahal masih banyak hal positif dalam hidupku, tetapi aku malah jadi

tidak bisa melihat itu semua (Anastasia, 2018: 10).

(76) Padahal ada banyak bahasan lain lho (Anastasia, 2018: 17).

2.6 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva

2.6.1 Makna ‘Penerang’

(77) Namun di balik semua itu, menjadi istri public figure adalah perjuangan

yang berat sekali, saudara-saudaraaaaa…… (Anastasia, 2018: 7).

(78) Bagiku yang sekarang sudah lebih menerima kondisi tubuh dengan segala

kekurangan dan kelebihannya, komentar itu hanya akan menjadi sebuah

bumbu, seperti cuka yang asam (Anastasia, 2018: 11).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 102: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

90

(79) Jadi, komen itu tidak akan kutelan bulat-bulat, tapi akan kupakai sebagai

alat untuk membuatku menjadi seseorang yang lebih kuat lagi (Anastasia,

2018: 12).

(80) Yang ada, makin menyalahkan diri sendiri karena nggak bisa menjadi istri

yang sempurna dan diterima oleh orang lain! (Anastasia, 2018: 12).

(81) Karena kita sendiri pasti senang kalau diberi komentar yang positif

(Anastasia, 2018: 17).

(82) Jadi aku merasa, setiap berpindah kota atau sekolah, fokusku adalah

bagaimana bisa diterima di sana dan tidak menjadi seseorang yang ”aneh”

(Anastasia, 2018: 21).

(83) Long story short, sebenarnya yang aku (dan anak-anak lain) butuhkan

adalah lingkungan yang suportif di rumah (Anastasia, 2018: 21).

(84) Tentu perlu cara yang baik pula untuk menyampaikan komentar itu

(Anastasia, 2018: 31-32).

(85) Dan yang paling penting, berubahlah karena kamu merasa perubahan itu

akan membuatmu menjadi orang yang lebih baik lagi daripada sebelumnya

(Anastasia, 2018: 32).

(86) Tenang, aku bukan ingin memberikan kuliah tentang bagaimana caranya

jatuh cinta yang baik dan benar, yang sehat bagi jiwa dan raga kita, karena

aku juga pernah menjadi orang yang bodoh hanya karena satu alasan:

Cinta (Anastasia, 2018: 33).

(87) Nggak perlu melakukan hal-hal yang luar biasa (Anastasia, 2018: 44).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 103: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

91

(88) Inginnya sih bisa punya mata yang lebih besar dan berbinar-binar seperti

karakter di komik-komik Jepang (Anastasia, 2018: 46).

(89) Kalau boleh memilih, aku ingin punya kulit yang lebih terang daripada

sekarang (Anastasia, 2018: 46).

(90) Bukan dengan membeli krim pemutih, tapi dengan suntik vitamin C ke

sebuah klinik kecantikan agar punya kulit yang lebih “cerah” (Anastasia,

2018: 46).

(91) Jadi kapan dong aku bisa pamer kulit yang putih, biar orang-orang nggak

bilang, “Kok istrinya artis hitam sih?” (Anastasia, 2018: 47).

(92) Selain menghukum diri sendiri dengan berolahraga, aku juga jadi punya

hubungan yang buruk sama makanan (Anastasia, 2018: 57).

(93) Berusaha terlihat baik-baik saja dan melakukan hal yang baik bagi diri

sendiri, padahal sebenarnya ada sesuatu yang belum selesai (Anastasia,

2018: 58).

(94) Dan semua ini adalah hal yang alami (Anastasia, 2018: 62).

(95) Aku merasa harus menjadi sempurna, at least sama seperti perempuan-

perempuan yang eksis di dunia entertainment itu (Anastasia, 2018: 64).

(96) Tapi dia juga mengakui itu semua karena aku sudah melakukan hal yang

baik, hal yang positif, karena aku sudah memberikan yang terbaik untuk

anak-anak kami (Anastasia, 2018: 64).

(97) Tapi kali ini suamiku yang biasanya sangat rasional, merasakan hal yang

sama denganku (Anastasia, 2018: 71).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 104: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

92

(98) Kalau ingin lihat akun yang keren terus, cantik terus, fotonya bagus terus,

nggak apa-apa juga; banyak sekali pilihannya (Anastasia, 2018: 90).

(99) Kita punya keluarga yang sayang sama kita, teman-teman yang baik,

pekerjaan yang bisa menghidupi, anak-anak yang aktif, badan yang sehat

walaupun bukan bodygoals, dan liburan yang nggak sering-sering amat,

tapi cukup untuk refreshing (Anastasia, 2018: 91).

(100) Kita punya keluarga yang sayang sama kita, teman-teman yang baik,

pekerjaan yang bisa menghidupi, anak-anak yang aktif, badan yang sehat

walaupun bukan bodygoals, dan liburan yang nggak sering-sering amat,

tapi cukup untuk refreshing (Anastasia, 2018: 91).

(101) Kita punya keluarga yang sayang sama kita, teman-teman yang baik,

pekerjaan yang bisa menghidupi, anak-anak yang aktif, badan yang sehat

walaupun bukan bodygoals, dan liburan yang nggak sering-sering amat,

tapi cukup untuk refreshing (Anastasia, 2018: 91).

(102) Kita punya keluarga yang sayang sama kita, teman-teman yang baik,

pekerjaan yang bisa menghidupi, anak-anak yang aktif, badan yang sehat

walaupun bukan bodygoals, dan liburan yang nggak sering-sering amat,

tapi cukup untuk refreshing (Anastasia, 2018: 91).

(103) Suamiku mencoba menghiburku dengan mengatakan bahwa lebih baik

tahu sekarang daripada tidak pernah tahu dan menjadi masalah yang

berkepanjangan (Anastasia, 2018: 96).

(104) Gunakan patokan yang konsisten, jangan berubah-ubah (Anastasia, 2018:

100).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 105: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

93

(105) Jadikan olahraga seperti seorang sahabat baik, yang selalu ada untuk kita,

dan mengajarkan kita untuk berpikiran positif sehingga selalu bisa

memberikan tantangan baru yang seru dan membantu kita bertumbuh

menjadi manusia yang lebih kuat dan lebih baik lagi (Anastasia, 2018:

108).

(106) Dia merasa sedih karena di slogan itu badan yang “kurus” jadi dianggap

jelek dan berkonotasi negatif (Anastasia, 2018: 122).

(107) Aku akan posting foto selfie setiap hari untuk memperlihatkan

kecantikanku yang paripurna (Anastasia, 2018: 125).

(108) Ternyata, mengakui dan menerima ketidaksempurnaan malah bisa menjadi

obat yang ampuh, daripada berusaha menyembunyikannya (Anastasia,

2018: 128).

(109) Sekarang, aku sudah belajar untuk memakai kacamata yang benar

(Anastasia, 2018: 129).

(110) Selalu tingkatkan intensitas latihan, jangan melakukan hal yang sama

dengan intensitas yang sama terus-menerus, sebab untuk terus

mendapatkan hasil yang baru, badan butuh tantangan baru (Anastasia,

2018: 134).

(111) Karena lama-lama aku menyadari bahwa betapa sebuah foto yang bagus

atau layak posting itu, biasanya melalui proses yang panjang (Anastasia,

2018: 156).

2.7 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + yang + Adjektiva 1 +

Adjektiva 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 106: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

94

2.7.1 Makna ‘Penerang’

(112) Apalagi buatku yang selalu berambut pendek (nggak pernah lewat dari

batas kuping) bahkan kadang-kadang dicat abu-abu, memiliki kulit yang

cenderung gelap (lebih hitam daripada suamiku), pakai baju yang

modelnya itu-itu aja dan mayoritas berwarna hitam, nggak pernah pakai

kosmetik, alis nggak on point, tubuh berlemak di sana-sini, dan masih

banyak ekspektasi netizen yang tidak terpenuhi, hidup Mamak bisa

menjadi sangat berat! (Anastasia, 2018: 7-8).

2.8 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina + Adjektiva 1 + yang +

Adjektiva 2

2.8.1 Makna ‘Penerang’

(113) Laki-laki memang memiliki tuntutan biologis yang lebih besar (Anastasia,

2018: 65).

(114) Sebagai gantinya, akhirnya suamiku menelepon klinik itu dan meminta

dokternya untuk memberikan permintaan maaf secara langsung padaku

karena perlakuannya sangat tidak manusiawi dan memberikan efek

psikologis yang negatif (Anastasia, 2018: 73).

(115) Akhirnya, aku memutuskan masih ingin mencoba mencari dokter lain yang

lebih profesional dan hopefully membuat kami berdua lebih nyaman

(Anastasia, 2018: 76).

(116) Jadikan olahraga seperti seorang sahabat baik, yang selalu ada untuk kita,

dan mengajarkan kita untuk berpikiran positif sehingga selalu bisa

memberikan tantangan baru yang seru dan membantu kita bertumbuh

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 107: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

95

menjadi manusia yang lebih kuat dan lebih baik lagi (Anastasia, 2018:

108).

2.9 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 + yang +

Adjektiva

2.9.1 Makna ‘Penerang’

(117) Jadi, kalau ada dari kamu yang sempat berpikir, “Yaelah apaan sih, baca

komen kayak gitu aja langsung bete,”; mungkin nggak sih kalau

sebenarnya yang perlu diperbaiki adalah sikap orang yang tega menulis

komentar seperti itu, bukan orang yang merasa tersakiti atau sensitif

terhadap komentarnya (Anastasia, 2018: 11).

(118) Pengenalan diri yang lemah adalah sumber kepercayaan diri yang lemah

juga, menurutku (Anastasia, 2018: 21).

(119) Selain itu, fakta yang paling penting, sebenarnya suamiku sangat

menyukai warna kulitku yang gelap karena menurutnya sangat eksotis!

(Anastasia, 2018: 48).

(120) Karena seperti yang sudah kita bahas di bab sebelumnya, untuk urusan

perut nggak bisa hanya dengan olahraga, tapi asupan makanan yang baik

juga sangat berpengaruh (Anastasia, 2018: 99).

2.10 Makna Antarunsur Frasa Nominal → Nomina 1 + Nomina 2 +

Nomina 3 + yang + Adjektiva

2.10.1 Makna ‘Penerang’

(121) Pengenalan diri yang lemah adalah sumber kepercayaan diri yang lemah

juga, menurutku (Anastasia, 2018: 21).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 108: FRASA ENDOSENTRIS ATRIBUTIF YANG TERDIRI ATAS NOMINA …

96

(122) Suatu hari kami mendatangi sebuah klinik kecantikan yang bonafide di

Jakarta, atas rekomendasi teman (Anastasia, 2018: 70).

(123) Karena sebelum itu, aku dan suami sempat mendatangi sebuah klinik

kecantikan yang lebih kecil dengan dokter laki-laki (Anastasia, 2018: 72).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI