ET12K1-35406

2
1. Strategi yang digunakan untuk mencapai kondisi yang ideal dari hubungan keterkaitan tersebut adalah dengan mengembangkan seluruh aspek- aspek yang ada dalam hubungan tersebut, karena hubungan tersebut merupakan suatu siklus. Kita tidak bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat apabila kualitas pemerintah kita masih buruk. Bukan cuma masyarakat yang harus berubah namun pemerintah juga harus berubah menjadi lebih baik. Yang terpenting adalah harus ada saling respon dari kedua elemen tersebut. Pemerintah harus tanggap melihat permasalahan pada masyarakat sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Begitu juga sebaliknya masyarakat juga harus tanggap terhadap kebijakan - kebijakan dari pemerintah. 2. Kondisi yang ada di Indonesia sekarang ini cukup memprihatinkan. Jika kita melihat keadaan ekonomi tiap – tiap daerah maka masih banyak daerah - daerah yang tertinggal. Dengan sistem otonomi daerah diharapkan terjadinya pemerataan perkembangan ekonomi setiap daerah. Karena dengan menganut sistem ini , setiap daerah akan mengelola perekonomian nya sendiri. Namun, pada kenyataan nya banyak daerah – daerah di Indonesia masih dalam keadaan tertinggal. Bukan karena daerah tersebut tidak memiliki potensi namun karena eksploitasi yang dilakukan pemerintah pusat. Hal tersebut sering terjadi di daerah – daerah Indonesia. Sebagai contoh Papua, potensi yang dimiliki oleh daerah tersebut cukup besar yaitu tambang emas yang berlimpah., Kalau dilihat dari segi potensinya , bukan tidak mungkin daerah tersebut menjadi daerah yang maju. Tapi karena adanya campur tangan pemerintah pusat yang tidak bertanggung jawab maka hal tersebut Cuma sekedar mimpi. Eksploitasi yang dilakukan tidak dibarengi dengan peningkatan kesejahteraan daerah tersebut. Mereka hanya

Transcript of ET12K1-35406

Page 1: ET12K1-35406

1. Strategi yang digunakan untuk mencapai kondisi yang ideal dari hubungan keterkaitan tersebut adalah dengan mengembangkan seluruh aspek- aspek yang ada dalam hubungan tersebut, karena hubungan tersebut merupakan suatu siklus.

Kita tidak bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat apabila kualitas pemerintah kita masih buruk. Bukan cuma masyarakat yang harus berubah namun pemerintah juga harus berubah menjadi lebih baik.

Yang terpenting adalah harus ada saling respon dari kedua elemen tersebut. Pemerintah harus tanggap melihat permasalahan pada masyarakat sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Begitu juga sebaliknya masyarakat juga harus tanggap terhadap kebijakan - kebijakan dari pemerintah.

2. Kondisi yang ada di Indonesia sekarang ini cukup memprihatinkan. Jika kita melihat keadaan ekonomi tiap – tiap daerah maka masih banyak daerah - daerah yang tertinggal. Dengan sistem otonomi daerah diharapkan terjadinya pemerataan perkembangan ekonomi setiap daerah. Karena dengan menganut sistem ini , setiap daerah akan mengelola perekonomian nya sendiri.

Namun, pada kenyataan nya banyak daerah – daerah di Indonesia masih dalam keadaan tertinggal. Bukan karena daerah tersebut tidak memiliki potensi namun karena eksploitasi yang dilakukan pemerintah pusat.

Hal tersebut sering terjadi di daerah – daerah Indonesia. Sebagai contoh Papua, potensi yang dimiliki oleh daerah tersebut cukup besar yaitu tambang emas yang berlimpah., Kalau dilihat dari segi potensinya , bukan tidak mungkin daerah tersebut menjadi daerah yang maju. Tapi karena adanya campur tangan pemerintah pusat yang tidak bertanggung jawab maka hal tersebut Cuma sekedar mimpi.

Eksploitasi yang dilakukan tidak dibarengi dengan peningkatan kesejahteraan daerah tersebut. Mereka hanya mengambil untungnya saja tetapi tidak memikirkan keadaan masyarakat daerah tersebut.

Jika terus seperti ini, bukan tidak mungkin negara kita menjadi negara tertinggal apabila kita melihat era globalisasi yang semakin dekat. Kemajuan perekonomian setiap daerah mempunyai peranan yang cukup penting dalam menghadapi era globalisasi nanti.Jika pemerintah terus membiarkan hal ini terjadi maka negara kita belum pantas masuk kedalam era globalisasi.