enron presentasi 1

download enron presentasi 1

of 15

Transcript of enron presentasi 1

ENRON CASEMonitoring

Yesi Agustin Koesmaya Andina Pridiyanka Firda Amalia Refnaganis Ajeng Puspita Ningrum Almira Octavianty Floreta Fatimah

120110080079 120110090014 120110090039 120110090054 120110090067 120110090159

Pemantauan yang terus menerus (ongoing monitoring) dan/atau evaluasi terpisah (separatae evaluation) memungkinkan manajemen untuk menentukan apakah komponen lain dari pengendalian internal atas pelaporan keuangan terus berfungsi dari waktu ke waktu.

Pengawasan menjamin efektifitas dan pengendalian internal sepanjang waktu. Hal itu dapat dilaksanakan dengan cara berikut : 1. Terus menerus 2. Evaluasi secara periodic Hal ini dilaksanakan untuk melihat apakah pengawasan sudah dilakukan dengan semestinya dan telah diperbaiki sesuai dengan keadaan. Informasi untuk penilaian dan perbaikan dapat meliputi studi atas struktur pengendalian internal, laporan audit internal dan laporan penyimpangan.

ON GOING MONITORING On going monitoring adalah monitoring yang dilakukan saat aktivitas berlangsung, dimana perubahan reaksi atas kondisi atau event yang terjadi dapat dilakukan dengan cepat dan dinamis. Hal tersebut membuat monitoring dapat dilakukan dengan lebih efektif. On going monitoring dilakukan oleh pihak internal perusahaan

Evaluasi terpisah dapat berbentuk dari irjen atau audit eksternal. Penemuan kekurangan selama pengawasan atau melalui evaluasi secara terpisah harus dikomunikasikan kepada individu yang bertanggung jawab terhadap fungsi dan paling tidak terhadap atasan langsung Hal hal yang serius harus dilaporkan kepada pimpinan pengawasan dari pengendalian internal harus termasuk kebijakan dan prosedur untuk menjamin bahwa temuan-temuan audit dan laporan lain dipecahkan secara tepat.

Internal Masalah yang berasal dari BOD yang bersinergi dengan Andy Fastow membentuk SPEs. SPEs ini digunakan sebagai perusahaan pengalihan utang Enron dan aset Enron yang bermasalah. Tujuan SPE yaitu; Menjual aset Enron yang bermasalah untuk mendapatkan dana investasi baru Menjual investasi yang bermasalah ke rekanan dengan tujuan untuk menghasilkan pendapatan sesuai dengan target dari Wall Street Eksternal

Auditor: Arthur Andersen bersikap tidak independen dalam mengaudit laporan keuangan Enron

Solusi Masalah seharusnya melakukan investasi secara detail dan menyeluruh pada manajemen, khususnya yang menyangkut aspek legalitas pada kepemilikan dari SPEs. bertanggungjawab mengawasi perusahaan secara mendalam, penerbitan peraturan dan UU khususnya dalam GCG

Karena masalah Enron melibatkan pihak-pihak internal maupun eksternal dalam bentuk kecurangan yang sistemik. Sehingga sulit mengungkapkan kecurangan yang Enron lakukan. Hal inilah yang mendorong pemerintah Amerika mengeluarkan Sarbanes Oxley Act 2002, pada tanggal 30 Juli 2002.

SEPARATE EVALUATIONSPihak pihak eksternal yang seharusnya ikut melakukan pengawasan terhadap Enron :

1. Eksternal Auditor 2. Konsultan Hukum 3. Regulator4. Pasar Ekuitas 5. Pasar Hutang

Arthur Andersen Vinson & Elkins Federal Energy Regulatory Commission (FERC) Security and Exchange Commission (SEC)

1. Eksternal Auditor Arthur Andersen ditunjuk sebagai Eksternal Auditor sekaligus Internal Auditor dan Konsultan bagi Enron. Andersen mengalami konflik kepentingan akibat pembayaran yang begitu besar dari Enron, $25 juta untuk biaya audit dan $27 juta untuk biaya konsultasi.

2. Konsultan Hukum Vinson & Elkins yang ditunjuk sebagai salah satu konsultan hukum bagi Enron, memiliki tanggung jawab untuk menyediakan opini hukum atas strategi, struktur, dan legalitas umum atas semua yang dilakukan oleh Enron.

Tetapi, Enron tidak memberikan informasi yang lengkap, khususnya tentang kepemilikan di SPEs kepada konsultan hukumnya.

3. Regulator Federal Energy Regulatory Commission (FERC) merupakan badan pengawas bagi perusahaan yang melakukan transaksi perdagangan dalam pasar energi. FERC tidak melakukan pengawasan secara mendalam, karena Enron melakukan aktivitasnya dalam perdagangan listrik tidak di satu negara, yaitu antar negara.

4. Pasar Ekuitas Security and Exchange Commission (SEC) merupakan badan pengawas bagi perusahaan publik yang menerbitkan saham, sekaligus berperan dalam melindungi para investor. SEC tidak melakukan investigasi secara mendalam atau melakukan konfirmasi ulang terhadap Enron. SEC hanya mengandalkan pada testimoni yang dibuat oleh lembaga lain seperti auditor perusahaan (Arthur Andersen).

5. Pasar Hutang Enron membayar Standard & Poors serta Moodys untuk memberikan nilai rating. Rating ini dibutuhkan untuk sekuritas hutang perusahaan yang diterbitkan dan diperdagangkan di pasar. Perusahaan rating tersebut hanya melakukan analisis sebatas pada data yang diberikan kepada mereka oleh Enron, operasional dan aktivitas keuangan Enron.

THANK YOU