DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan...

22
DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA PANDUAN PEMANFAATAN MARKET HUB UNTUK MITRA SIBAKUL Pengembangan Fitur SiBAKUL JOGJA Fitur MARKETHUB Tahun Anggaran 2020

Transcript of DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan...

Page 1: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

PANDUAN PEMANFAATAN MARKET HUB

UNTUK MITRA SIBAKUL

Pengembangan Fitur SiBAKUL JOGJA Fitur MARKETHUB

Tahun Anggaran 2020

Page 2: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

1 | M A R K E T H U B

PENGANTAR

Buku panduan berisi panduan untuk UMKM Mitra SiBakul Jogja yang ingin memanfaatkan

fitur Sibakul Markethub, yaitu sebuah layanan direktori usaha dan produk UMKM DIY

dengan maksud :

� memfasilitasi media transaksi online antara pelaku UMKM dan masyarakat calon

konsumen

� sebagai direktori online usaha dan produk UMKM DIY yang mempermudah

masyarakat mendapatkan infromasi usaha, profil dan produk pelaku UMKM

� Memperkuat konten bisnis pelaku UMKM DIY di internet dimana di masa saat ini

dominasi informasi adalah kunci dalam memenangkan pasar

Buku panduan ini akan membawa UMKM untuk mampu memahami alur pendaftaran

menjadi mitra SiBAKUL Jogja dan mengakses fasilitas MarketHUB, yaitu:

� Mendaftar sebagai MITRA SiBAKUL Jogja

� Mendapatkan Akses Ke SiBAKUL JOGJA

� Login Ke SiBAKUL JOGJA

� Mengakses Market HUB

� Posting Produk

� Update Produk

� Hapus Produk

� Status Kurasi

Dengan penyusunan panduan ini semoga dapat membatu pelaku UMKM dalam

mengoptimalkan Markethub untuk pemanfaatan pengembangan usaha.

Page 3: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

2 | M A R K E T H U B

PENDAFTARAN MITRA SIBAKUL JOGJA

1. BUKA ALAMAT HTTPS://SIBAKULJOGJA.JOGJAPROV.GO.ID/ Untuk mengakses fasilitas MARKETHUB SiBAKUL JOGJA syarat pertama adalah terdaftar di

Sibakul Jogja, Berikut adalah langkah­langkah pendaftaran melalui SIBAKUL JOGJA

Sebelum ke tahap pertama terlebih dahulu kita siapkan KTP atau nomor KTP elektronik kita,

lalu siapkan browser di smatphone atau PC yang terkoneksi dengan internet dan akses

alamat https://sibakuljogja.jogjaprov.go.id/

Setelah halaman portal SiBAKUL JOGJA terbuka, maka akses menu dan pilih menu DAFTAR SEKARANG

Page 4: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

3 | M A R K E T H U B

2. MENGISI DATA DIRI

Isi Data diri dengan data yang valid

� Nomor KTP atau Nomor Induk Kependudukan wajib 16 digit dan valid, NIK yang tidak sesuai akan dihapus

� Nama lengkap nama sesua KTP

� Tempat tanggal lahir Sesuai KTP

� Jenis Kelamin Sesuai KTP

� Alamat KTP atau Alamat Domisili Jogja saat ini

� Kabupaten, KTP

� No Whatsapp utama

� Email

� Jenjang Pendidikan Formal Terakhir yang anda tempuh

� Disabilitas

Data diri yang lengkap dan valid di perlukan untuk kebutuhan administratif dan agar

memudahkan pelaksana kegiatan pembinaan mengenal secara personal terhadap mitra

SiBAKUL JOGJA.

Page 5: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

4 | M A R K E T H U B

3.ISI PROFIL USAHA

Isi Profil Usaha dengan lengkap dan Valid

� Nama Usaha disi dengan nama perusahan atau merk perusahaan atau minimal nama

yang di perkenalkan ke masyarakat, seperti Mie AYam Tumini, Bengkel Las Mbah

Gito, Bakpia Tugu, CV. Teknologi Karunia Research, PT. Infotekno Mitra Solusi, UD.

Kondang Jaya.

� Kapan mulai menjalankan usaha di isi dengan memilih tanggal bulan tahun, untuk

yang berbadan usaha bisa dilihat dari akte pendirian atau bisa dengan sejak

terbitnya IUMK atau NIB, jika lupa cukup dengan asumsi dan upayakan tahun

pendirian sesuai, misal jika hanya ingat tahun 2017 bisa ditulis dengan 01 ­ 01 ­ 2017

atau jika pertengan tahun 2017 bisa ditulis dengan 01­07­2017

� Alamat usaha di isi dengan alamat usaha utama atau kantor utama, atau jika

kegiatan usaha nya berpindah­pindah, seperti Wedang Ronde atau Jualan Sayur

keliling alamat usaha adalah tempat menyiapkan usaha atau tempat produksi, misal

tempat penyiapannya atau produksinya adalah di rumah maka alamat usaha adalah

alamat rumah, lalu lengkapi dengan memilih kabupaten, kecamatan dan desa yang

sesuai dengan alamat usaha

� Aset usaha di isi dengan angka tanpa titik atau koma, satu juta ditulis 1000000 atau

seratus ribu ditulis 100000. Nilai aset adalah nilai dari alat produksi dan alat

operasional serta nilai modal yang di khususkan untuk kegiatan usaha, jika pelaku

usaha adalah penjual gorengan kaki lima maka aset usahanya adalah nilai dari alat

produksi seperti kompor, wajan, dan perlatan dan perlengkapan memasak, alat

Page 6: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

5 | M A R K E T H U B

berjualan seperti etalase, meja, kursi dan juga modal harian dari kegiatan usaha.

Nilai aset boleh di isi dengan nilai estimasi, misal nilai peralatan dan perlengkapan

produksi ditambah alat dan perlengkapan operasional dan nilai modal usaha kira­kira

15 juta, maka pengisian asetnya adalah 15000000 tanpa titik atau koma.

� Omset Bulanan disi isi dengan angka tanpa titik dan koma, seperti aset. Omset

bulanan adalah nilai transaksi atau nilai penjualan rata­rata dalam satu bulan, atau

istilah teknisnya Pendapatan kotor. Misal penjual bakso keliling pendapatn hariannya

150 ribu dan kegiatan usaha per bulannya rata­rata 20 hari maka omset nya adalah

150 ribu x 20 = 3 juta ditulis dengan 3000000 tanpa titik tanpa koma.

� Umur usaha di isi sesuai kondisi

� Sektor usaha pilih sesuai kondisi kegiatan usaha utama atau dominan, misal usaha

gorengan lebih tepat memilih Sektor Perdagangan karna katifitas utamanya adalah

berjualan, jika produksi abon ayam maka bisa memilih Sektor Industri Pengolahan.

� Produk utama di isi dengan produk yang menjadi pendapatan utama atau komoditas

utama, misal pedagang yang menjual sayuran dan juga menjual lauk matang atau

sayur matang maka produk utama adalah dagangan yang menjadi komoditas utama

atau pendapatan utama yang lebih sering di jual di banding produk lainnya.

4. ISI ASPEK PRODUKSI

Aspek produksi akan muncul ketika kita memilih Sektor Usaha yang memiliki aktifitas

produksi, seperti Industri Olahan dan Ekonomi Kreatif, jika di data usaha kita memilih sektor

Page 7: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

6 | M A R K E T H U B

yang tidak memiliki aktifitas produksi seperti perdagangan dan jasa, maka halaman ini tidak

akan di tampilkan.

Isi aspek produksi sesuai kondisi saat ini

� Aktifitas produksi dipilih sesuai rata­rata kegiatan produksi yang berjalan tiga bulan

terakhir apakah setiap hari, dua hari sekali atau setiap minggu

� Jumlah produksi rata­rata tiga bulan terakhir apakah tetap, menurun atau meningkat

� Kemasan yang digunakan apakah sudah cukup baik untuk merepresentasikan mutu

produk dan melindungi produk. Kemasan termasuk kemasan untuk pengiriman,

misal kemasan yang digunakan untuk mengirim produk kerajinan atau kemasan yang

melekat seperti bungkus kue.

� Kondisi ketersediaan bahan baku

� Kondisi alat produksi apakah sudah cukup ideal untuk menghasilkan produk sesuai

keinginan baik secara kualitas maupun kapasitas

� Gudang penyimpanan apakah sudah mendukung aktifitas produksi, baik kemudahan

penataan dan menjaga kondisi produk

� Layout produksi apakah memudahkan aktifitas produksi, dari penempatan bahan

baku, penyiapan, proses produksi, penyimpanan barang jadi, pengemasan dan

gudang distribusi

� Menerapkan SOP di proses produksi menjadi indikasi apakah UMKM memiliki desain

proses baik tertulis maupun tidak tertulis terkait tahapan produksi.

5. ISI ASPEK PASAR DAN PEMASARAN

Page 8: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

7 | M A R K E T H U B

Isi aspek pasar dan pemasaran sesuai kondisi tiga bulan terakhir

� Mengetahui kekuatan produk menjelaskan kondisi apakah kita memahami

keunggulan produk atau bisnis yang kita lakukan

� Mengetahui target pasar utama menjelaskan apakah kita memahami target pasar

dari produk atau bisnis yang kita kelola

� Produk Mudah didapatkan menjelaskan apakah produk kita mudah ditemukan oleh

konsumen, terutama kemudahan konsumen dalam mendapatkan informasi tentang

produk kita dan membeli produk kita.

� Memiliki merk atau logo dagang menjelaskan apakah kita memiliki simbol yang

mewakili usaha atau bisnis.

� Logo dagang sudah terdaftar di HKI

� Punya konsep branding menjelaskan apakah kita memahami konsep pemasaran

� Punya lisensi co Branding menjelaskan apakah kita sudah melakukan co Branding

seperti dengan Jogjamark, atau TOP Brand

� Punya media pemasaran Offline seperti toko, flyer, papan nama, kartu nama

� Punya mitra kerjasama seperti reseller, mitra kolaborasi

� Sebaran Pemasaran Produk

� Punya Pelanggan Tetap

� Mengikuti Pameran Mandiri yang di biayai sendiri

6. ISI ASPEK DIGITAL MARKETING

Isi Aspek Digital Marketing sesuai perkembangan 3 bulan terakhir

Page 9: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

8 | M A R K E T H U B

� Media Chatting untuk

memasarkan produk

� Media sosial yang digunakan untuk

memasarkan produk

� Marketplace

� Google My Business

� Website

� Aktifitas pemasaran di media sosial

� Aktifitas update di website

� Kemudahan kemunculan informasi

di Google

� Menggunakan Iklan berbayar

7. ISI ASPEK KELEMBAGAAN

Isi Aspek Kelembagaan

� Status Badan hukum usaha

� Status izin usaha

� Status NPWP

� Struktur Organisasi menjelaskan penerapan struktur organisasi

� Pembagian Tugas

� Status kepemilikan sertifikat ISO

Page 10: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

9 | M A R K E T H U B

8. ISI ASPEK KEUANGAN

Isi Aspek Keuangan sesuai kondisi tiga bulan terakhir

� Hasil usaha menjadi sumber pendapatan utama menjelaskan apakah usaha kita

sudah menjadi pendapatan utama untuk membiayai kebutuhan hidup

� Pengelolaan keuangan apakah catatatannya sudah dipisah antara keuangan

perusahaan dan keuangan pribadi

� Manajemen dokumentasi bukti transaksi berupa nota

� Kerapihan catatan keuangan

� Kompetensi penyusunan laporan keuangan

� Status pinjaman atau utang usaha

� Kerapihan dokumentasi Aset Usaha seperti alat produksi, alat operasional

� Layanan pembayaran Non Tunai seperti transfer bank dan dompet digital

Page 11: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

10 | M A R K E T H U B

9. ISI ASPEK SUMBER DAYA MANUSIA

Isi Aspek SDM sesuai kondisi saat ini

� Kesuksesan bisnis sangat tergantung pada

pemilik menunjukan kemampuan organisasi

dan manajemen perusahaan.

� Komitmen untuk Fokus pengembangan usaha

� Punya Target bulanan menunjukan efektifitas

kegiatann usaha dalam mencapai target

� Status karyawan tetap

� Status karyawan sub kontrak

� Status besaran gaji karyawan

� Status jaminan ketenagakerjaan bagi

karyawan

� Status Tunjangan untuk pegawai

� Satus dukungan pengembangan diri atau

meningkatkan kompetensi

Dan setelah terisi semua kita bisa mendapatkan akun dan password untuk digunakan

mengakses fasilitas­fasilitas yang ada di SiBAKUL JOGJA.

Page 12: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

11 | M A R K E T H U B

MENDAPATKAN AKUN SIBAKUL JOGJA

Akun SiBAKUL JOGJA berupa user ID dan Password merupakan syarat mutlak untuk masuk

ke Aplikasi SIBAKUL JOGJA.

Page 13: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

12 | M A R K E T H U B

LOGIN KE SIBAKUL JOGJA

1. Siapkan ID User dan Password

2. Buka Browser Smarphone atau PC

3. Ketikan alamat sibakuljogja.jogjaprov.go.id/login lalu tekan enter

4. Di halaman login isikan ID User dan Password

5. Klik Tombol LOGIN

6. Jika benar maka akan tampil halaman Dashboard dan jika salah maka browser tetap

menampilkan halaman LOGIN

Jika kita lupa dengan akun dan password maka dapat dilakukan langkah reset password

dengan mengklik tombol/menu MINTA PASSWORD

Page 14: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

13 | M A R K E T H U B

BERGABUNG DI MARKETHUB SIBAKUL JOGJA

1. Akses MarketHUB

2. Posting Produk

Nama Produk maksimal 30 karakter dan

isi nama produk dengan judul yang

menarik dan informatif

harga jual di isi dengan angka tanpa titik

dan tanpa koma, contoh 30 ribu ditulis

dengan 30000

Deskripsi produk di isi dengan informasi

yang jelas, seperti

DESKRIPSI SINGKAT, BAHAN BAKU. dan

MASA KADALUARSA

Gambar produk di isi dengan file

berformat JPG, kualitas gambar yang

jelas tidak buram dan dengan resolusi

800x800 pixel

Page 15: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

14 | M A R K E T H U B

3. Update Produk

4. Hapus Produk

UPDATE PRODUK hanya untuk Nama

Produk Harga dan Deskripsi

untuk mengganti gambar produk harus

di hapus lalu posting yang baru, seperti

yang berlaku pada INSTAGRAM

Page 16: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

15 | M A R K E T H U B

5. Status Kurasi

� PROSES status kurasi awal Setelah memposting produk dan dengan status ini produk

belum bisa tampil dan menunggu kurasi dari KURATOR

� LOLOS adalah status postingan yang telah lolos kurasi dan otomatis tampil di produk

MARKETHUB

� PERBAIKI adalah status postingan yang perlu perbaikan sesuai arahan dari KURATOR

Page 17: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

16 | M A R K E T H U B

BELANJA MARKETHUB

A. Mengakses SiBAKUL MarketHUB

1. Buka browser di komputer atau smartphone

2. ketikan alamat sibakuljogja.jogjaprov.go.id/market

3. Tampil halaman dashboard yang menampilkan produk UMKM yang telah lolos kurasi

dengan metode acak

B. Melihat Produk Terbaru

Page 18: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

17 | M A R K E T H U B

Produk terbaru merupakan halaman yang menampilkan 30 produk dari produk yang di

posting dalam waktu 7 hari terakhir

C. Produk Tematik

Produk tematik merupakan halaman yang menampilkan produk sesuai kategori tertentu,

seperti kuliner, batik, fashion dan kerajinan

D. Bakul MarketHUB

Bakul markethub adalah UMKM Mitra Markethub yang produknya sudah di terbitkan di

MarketHub. Halaman Bakul MarketHUB menyediakan fitur pencarian untuk memudahkan

masyarakat mencari penjual dengan kriteria tertentu, seperti nama bakul, produk, jensi

produk dan lokasi Kabupaten/Kota.

Dalam halaman ini masyarakat bisa melihat toko Bakul yang akan memunculkan seluruh

dagangan dari bakul dan Melihat status kesiapan penerapan New Normal pada usahanya.

Page 19: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

18 | M A R K E T H U B

E. Pencarian Produk

Fitur pencarian mempermudah masyarakat untuk mendapatkan produk yang diinginkan

lebih cepat. Masyarakat dapat melakukan pencarian berdasar nama produk, bakul, jenis

usaha dan lokasi.

CARI BAKUL

LIHAT PRODUK BAKUL

Page 20: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

19 | M A R K E T H U B

Dalam firur pencarian produk, masyarakat juga dapat mengurutkan hasil pencariannya

berdasarkan harga produk, yaitu daftar produk di urutkan dari harga termurah ke yang

termahal, atau sebaliknya dari harga termahal ke harga termurah.

F. Melihat Detail Produk dan melakukan Pemesanan

Untuk melihat produk dan memesan, masyarakat cukup meng­klik produk, baik gambar

atau keterangan teks, dan akan terlihat detail produk yang berisi gambar produk yang lebih

besar dan informasi produk.

URUT DARI HARGA TERMURAH

URUT DARI HARGA TERMAHAL

Page 21: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

20 | M A R K E T H U B

Untuk melakukan pemesanan dilakukan melalui tombol PESAN SEKARANG yang secara

otomatis akan menghubungkan calon pembeli ke Bakul melalui Whatsapp.

Page 22: DINAS KOPERASI DAN UKM DAERAH ISTIMEWA …dinas koperasi dan ukm daerah istimewa yogyakarta panduan pemanfaatan market hub untuk mitra sibakul pengembangan fitur sibakul jogja fitur

This document was created with the Win2PDF “print to PDF” printer available at http://www.win2pdf.com

This version of Win2PDF 10 is for evaluation and non-commercial use only.

This page will not be added after purchasing Win2PDF.

http://www.win2pdf.com/purchase/