data jco

4
Contoh-contoh e-commerce Jcodonuts.com (J-CO DONUTS) Deskripsi : J-CO Donuts merupakan salah satu jenis perusahaan yang bergerak di bidang makanan dan minuman, khususnya donat dan kopi. Perusahaan ini memberikan produk donat dan kopi bertaraf internasional. Pertama kali J-CO Donuts berada di Jakarta khususnya Supermall Karawaci pada tanggal 26 Juni 2005. Hingga saat ini J-CO Donuts telah memiliki sekitar 65 outlet di seluruh dunia. Di tahun pertama beroperasi, J-CO Donuts menjadi perusahaan yang memiliki pemasaran produk terbaik, lalu pada tahun 2006 mendapat penghargaan atas penciptaan donat terbaik oleh Free Magazine, serta penghargaan-penghargaan lain di tahun- tahun setelahnya. J-CO Donuts memiliki beberapa jenis donat yang merupakan salah satu keunggulan dari perusahaan ini, diantaranya : glazi, alcapone, coco loco, cheese me up, miss green T, why nut, JCrown oreo. Perusahaan yang berlambang merak pada logonya ini memiliki beberapa visi dan misi, yaitu untuk menghasilkan produk donat dan kopi yang berkualitas internasional, menjadi trendsetter dalam menghasilkan donat, serta menjadi perusahaan yang baik bagi konsumen yang ingin mendapatkan produk-produk impian mereka. Dengan adanya visi tersebut, J-CO Donuts menjalankan beberapa misi diantaranya ialah memberikan kulaitas produk donat dan kopi bertaraf internasional, menjadikan konsumen prioritas utama, berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang sangat baik, membuat suasana outlet yang berbeda dari outlet-outlet lainnya, serta memberikan perbedaan dalam komunitas perusahaannya. Jika para konsumen ingin mengetahui lebih banyak mengenai produkj- produk terbaru serta ingin melakukan pembelian dapat melihat outlet-outlet terdekat J-CO Donuts di website perusahaan ini, yaitu : http://www.jcodonuts.com/ Analisis : Di dalam website J-Co Donuts pertama kali kita disajikan dengan homepage yang menarik dengan gambaran berbagai produk donat dari J-Co Donuts itu dimana gambaran donat-donat tersebut menampilkan fitur-fitur dari berbagai website tersebut.

description

e2q

Transcript of data jco

Page 1: data jco

Contoh-contoh e-commerce

Jcodonuts.com (J-CO DONUTS)Deskripsi :            J-CO Donuts merupakan salah satu jenis perusahaan yang bergerak di bidang  makanan dan minuman, khususnya donat dan kopi. Perusahaan ini memberikan produk donat dan kopi bertaraf internasional. Pertama kali J-CO Donuts berada di Jakarta khususnya Supermall Karawaci pada tanggal 26 Juni 2005. Hingga saat ini J-CO Donuts telah memiliki sekitar 65 outlet di seluruh dunia. Di tahun pertama beroperasi, J-CO Donuts menjadi perusahaan yang memiliki pemasaran produk terbaik, lalu pada tahun 2006 mendapat penghargaan atas penciptaan donat terbaik oleh Free Magazine, serta penghargaan-penghargaan lain di tahun-tahun setelahnya.

J-CO Donuts memiliki beberapa jenis donat yang merupakan salah satu keunggulan dari perusahaan ini, diantaranya : glazi, alcapone, coco loco, cheese me up, miss green T, why nut, JCrown oreo. Perusahaan yang berlambang merak pada logonya ini memiliki beberapa visi dan misi, yaitu untuk menghasilkan produk donat dan kopi yang berkualitas internasional, menjadi trendsetter dalam menghasilkan donat, serta menjadi perusahaan yang baik bagi konsumen yang ingin mendapatkan produk-produk impian mereka.

Dengan adanya visi tersebut, J-CO Donuts menjalankan beberapa misi diantaranya ialah memberikan kulaitas produk donat dan kopi bertaraf internasional, menjadikan konsumen prioritas utama, berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang sangat baik, membuat suasana outlet yang berbeda dari outlet-outlet lainnya, serta memberikan perbedaan dalam komunitas perusahaannya. Jika para konsumen ingin mengetahui lebih banyak mengenai produkj-produk terbaru serta ingin melakukan pembelian dapat melihat outlet-outlet terdekat J-CO Donuts di website perusahaan ini, yaitu :http://www.jcodonuts.com/Analisis :            Di dalam website J-Co Donuts pertama kali kita disajikan dengan homepage yang menarik dengan gambaran berbagai produk donat dari J-Co Donuts itu dimana gambaran donat-donat tersebut menampilkan fitur-fitur dari berbagai website tersebut. Terdapatnya berbagai fitur yang memungkinkan untuk berkomunikasi dari dan untuk komunitas J-Co Donuts ini sendiri. Sehingga bisa dikatakan website ini memiliki kelengkapan yang memberikan pelayanan dan kredibilitas yang baik kepada para pengunjungnya.Fitur – Fitur :            Dalam website J-Co Donuts terdapat fitur-fitur seperti : home, about us, what’s new, location, healthy ingredients, promos careers, contact us, press room, franchise, products, community, what they say, yang kesemuanya dapat memberikan informasi kepada para konsumen mengenai

Page 2: data jco

J-CO Donuts lebih mendalam terhadap perkembangan perusahaan tersebut yang lebih terkini.Kelebihan :            Dalam website J-Co Donuts terdapat fitur community and what they say yang  memberikan gambaran secara tidak langsung kepada perusahaan tersebut dari berbagai opini masyarakat terhadap produk mereka. Serta terdapat fitur promos careers yang memberikan informasi kepada para pegawai serta umum untuk dapat bekerja dan bekerjasama dalam perusahaan ini.

Kekurangan :            Kekurangan dari website ini ialah tidak terdapatnya fitur seperti penjelasan khusus mengenai sejarah didirikannya perusahaan J-Co Donuts ini, sehingga para konsumen tidak mengetahui lebih detail mengenai sejarah pendiriannya.Saran :            Sebaiknya pada fitur about us ditambahkan mengenai sejarah didirikannya perusahaan J-CO Donuts, agar dapat memberikan pengetahuan mengenai sejarah perusahaan ini dan dapat memberikan inspirasi bagi para konsumen jika ingin mendirikan perusahaan – perusahaan donat lainnya.Kesimpulan :            Jadi, dalam website J-Co donuts ini menyajikan berbagai informasi mengenai asal-usul serta produk-produk yang dijual dan juga outlet serta contact yang memudahkan konsumen untuk bisa melakukan transaksi pembelian, tetapi konsumen tidak bisa melakukan pemesanan secara online dalam website ini.

Mencicipi berbagai produk gerai kuliner menjadi salah satu kegiatan seru ketika

mengunjungi pusat perbelanjaan modern. Menyebut gerai kuliner di pusat perbelanjaan

kuliner tentu rasanya tak lengkap jika tak menyebutkan gerai donat. Donat adalah salah

satu kudapan yang sangat populer di Indonesia. Kudapan yang berasal dari Amerika ini

mulai populer di Indonesia pada tahun 1968.

Di tahun 1968, gerai penjual donat bernama American Donut menjadi pelopor penjualan

donat dengan mesin otomatis. Hal ini juga menjadi salah satu pelopor munculnya berbagai

gerai donat modern di Indonesia. Dari sekian banyak gerai donat modern, kita tentu sangat

familiar dengan J.Co Donut & Coffee.

Sejarah Berdirinya J.Co Donut & Coffee

J.Co Donut & Coffee didirikan oleh salah seorang pengusaha salon asli Indonesia bernama

Johnny Andrean. Ide untuk mendirikan J.Co Donut & Coffee berawal dari kebiasaan Johnny

yang sering melakukan perjalanan bisnis ke Amerika Serikat. Kala itu Johnny gemar

mencicipi berbagai donat khas Amerika. Dari kegemarannya tersebut, Johnny mulai

terinspirasi untuk memulai bisnis donat khas Amerika.

Page 3: data jco

Dari ide bisnis donat tersebut, awalnya Johnny berniat untuk menjalin kerjasama dengan

waralaba donat asli Amerika. Namun ternyata harapan tersebut tak jadi diwujudkan karena

adanya keterbatasan seputar varian produk dan proses pemantauan kualitas. Akhirnya

Johnny Andrean memutuskan untuk memulai bisnis donatnya secara independen.

Artikel lain: Kedai Kopi Kapal Api – Manisnya Peluang Bisnis dari Secangkir KopiKonsep J.Co Donut & Coffee

Proses pengembangan ide dan inovasi  J.Co Donut & Coffee berlangsung dalam waktu yang

lama, kurang lebih sekitar 3 tahun sebelum gerai pertamanya dibuka. Dalam kurun waktu 3

tahun tersebut, Johnny berusaha melakukan riset, survey pasar dan sampling mengenai

produk donat seperti apa yang diinginkan oleh masyarakat Indonesia. J.Co Donut & Coffee

juga menggunakan logo berbentuk burung merak dengan warna coklat dan orange yang

dominan sebagai simbol dari keindahan, kelembutan, keabadian dan segala maksud-

maksud baik demi pencapaian tujuan bisnis yang bisa berkembang di masa depan.

Kala mengumpulkan riset mengenai gerai donat modern, Johnny juga menemukan fakta

bahwa belum ada 1 pun gerai donat di Indonesia yang memiliki konsep open kitchen. Hal ini

membuat Johnny ingin mengusung konsep open kitchen agar para pelanggan dapat

menyaksikan langsung proses pembuatan donat yang higienis, menggunakan bahan-bahan

berkualitas dan mengagumkan.

Seluruh mesin-mesin pembuat donat diimpor dari mancanegara, dan begitu pula dengan

lebih dari 50% bahan baku donat. Johnny memilih untuk mengimpor bahan baku tersebut

dari negara-negara penghasil komoditi terbaik demi menjaga kualitas bisnis donatnya.

Misalnya saja coklat yang diimpor langsung dari Belgia dan susu yang diimpor dari Selandia

Baru. Sementara untuk urusan bubuk kopi juga diimpor dari Costa Rica sebagai salah satu

penghasil kopi terbaik di dunia.

Gerai J.Co Pertama Kali

Setelah melalui serangkaian proses panjang untuk mematangkan konsep bisnisnya,

akhirnya pada 26 Juni 2005 gerai J.Co Donut & Coffee yang pertama resmi di buka di

kawasan Supermal Karawaci, Tangerang. Ternyata konsep bisnis gerai donat modern ini

mampu menarik perhatian dan minat masyarakat. Outlet J.Co Donut & Coffee selalu dipadati

oleh pengunjung yang penasaran atau ketagihan mencicipi kelezatan donat kelas premium.

Keberhasilan J.Co Donut & Coffee kemudian mengiringi pembukaan gerai-gerai J.Co Donut &

Coffee di daerah lainnya. Dalam waktu 1 tahun saja, J.Co Donut & Coffee sudah berhasil

membuka 16 gerai dengan jumlah karyawan gerai mencapai 450 orang. Beberapa kota

besar di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Makasar dan Pekanbaru sudah

berkesempatan mencicipi kelezatan donat ala J.Co Donut & Coffee yang begitu melegenda.

Pada tahun 2007, J.Co Donut & Coffee bahkan sudah mengupayakan go internasional

dengan beberapa negara tujuan seperti Singapura, Australia dan Hongkong. Kini kesuksesan

Page 4: data jco

J.Co Donut & Coffee sebagai salah satu perusahaan kuliner asli Indonesia sudah banyak

menginspirasi munculnya beragam gerai donat modern lainnya.

Baca juga: Sukses Berbisnis Minuman Bersama Waralaba Daycinno

Meskipun membutuhkan waktu yang tak sebentar untuk merintis J.Co Donut & Coffee,

namun riset dan pembelajaran yang mendalam dapat dipahami sebagai salah satu kunci

kesuksesan suatu bisnis.

https://www.maxmanroe.com/melihat-sejarah-bisnis-j-co-donut-coffee.html

http://mutiarizkiamalia.blogspot.com/2013/06/contoh-contoh-e-commerce.html