Cover Makalah Wirda Olip

22
MAKALAH Disusun Oleh : Olivia Oktaviani Prastiwi, S.ked (1102011204) Rahma Wirda, S.ked (1102011219) Pembimbing : dr.Zainuri Miltas, Sp.OG dr.Ida Winarti Retno D, Sp.OG dr.Indiarto Wityawan, Sp.OG Makalah ini diajukan sebagai salah satu tugas kepaniteraan klinik bagian ilmu kebidanan dan kandungan pada

description

sddsdsd

Transcript of Cover Makalah Wirda Olip

Page 1: Cover Makalah Wirda Olip

MAKALAH

Disusun Oleh :Olivia Oktaviani Prastiwi, S.ked (1102011204)

Rahma Wirda, S.ked (1102011219)

Pembimbing :dr.Zainuri Miltas, Sp.OG

dr.Ida Winarti Retno D, Sp.OGdr.Indiarto Wityawan, Sp.OG

Makalah ini diajukan sebagai salah satu tugas kepaniteraan klinik bagian ilmu kebidanan dan

kandungan

pada

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA CILEGONDESEMBER 2015

Page 2: Cover Makalah Wirda Olip

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penyusun panjatkan ke Tuhan Yang Maha Esa, yang dengan

pertolongan-Nya, makalah yang berjudul “ SENAM HAMIL ” dapat selesai disusun.

Makalah ini disusun sebagai sarana diskusi dan pembelajaran, serta diajukan guna untuk

memenuhi persyaratan penilaian di kepaniteraan klinik Ilmu Obstetri dan Ginekologi RSUD

Kota Cilegon.

Penghargaan dan rasa terima kasih disampaikan kepada dr. Zainuri Miltas, Sp.OG, dr.

Ida Winarti Retno D, Sp.OG dan dr. Indiarto Wityawan Sp.OG yang telah memberikan

dorongan, bimbingan dan pengarahan dalam pembuatan makalah ini. Penyusun juga ingin

mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu baik secara langsung

maupun tidak langsung dalam menyelesaikan referat ini.

Penyusun menyadari bahwa dalam makalah ini masih jauh dari sempurna, baik

mengenai isi, susunan bahasa, maupun kadar ilmiahnya. Hal ini disebabkan oleh keterbatasan

pengetahuan dan pengalaman dari penyusun dalam mengerjakan makalah ini. Oleh karena itu

penyusun mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun demi kesempurnaan

makalah ini. Semoga makalah ini memberikan informasi bagi masyarakat dan bermanfaat

untuk pengembangan ilmu pengetahuan bagi kita semua.

Akhir kata dengan mengucapkan Alhamdulillah, semoga Allah SWT selalu meridhoi

kita semua dan semoga tulisan ini bermanfaat bagi kita semua.

Cilegon, Desember 2015

Penyusun

Page 3: Cover Makalah Wirda Olip

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kehamilan manusia terjadi selama 40 minggu antara waktu menstruasi terakhir dan

kelahiran ( 38 minggu dari pembuahan ). Istilah medis untuk wanita hamil adalah gravid,

sedangkan manusia di dalamnya disebut embrio ( minggu – minggu awal ) dan kemudian

janin ( sampai kelahiran). Seorang wanita yang hamil untuk pertama kalinya disebut

primigravida. Seorang wanita yang belum pernah hamil dikenal sebagai gravida.

Kehamilan adalah suatu kondisi seorang wanita memiliki janin yang tengah tumbuh

dalam tubuhnya. Umumnya janin tumbuh di dalam rahim. Waktu hamil pada manusia sekitar

40 minggu atau 9 bulan. Kurun waktu tersebut, dihitung saat awal periode menstruasi yang

terakhir hingga melahirkan. Kehamilan adalah proses reproduksi yang memerlukan

perawatan secara khusus agar berlangsung dengan baik. Dengan terjadinya kehamilan maka

wanita mengalami perubahan yang mendasar sehingga dapat menunjang perkembangan dan

pertumbuhan janin dalam rahim.

Perubahan fisik selama kehamilan tidak menghalangi langkah ibu hamil dalam

berolahraga. Apalagi dengan adanya senam hamil, kesehatan ibu hamil baik secara fisik dan

mental dapat dijaga dan terlebih lagi, senam hamil membantu ibu hamil untuk

mempersiapkan persalinan yang lancar. Seorang Ibu hamil dapat beradaptasi dengan

perubahan yang terjadi baik fisik maupun mentalnya, perlu dilakukan asuhan antenatal yang

bertujuan untuk mempersiapkan persalinan yang fisiologis dengan tujuan ibu dan anak yang

akan dilahirkannya dalam keadaan sehat

Page 4: Cover Makalah Wirda Olip

B. Rumusan Masalah

Senam hamil merupakan salah satu perawatan prenatal yang membantu ibu hamil

menuju suatu persalinan yang normal. Senam hamil dapat memberikan hasil persalinan yang

lebih baik dibandingkan pada ibu hamil yang tidak melakukan senam hamil. Kehamilan

adalah pertumbuhan dan perkembangan janin intra uteri mulai sejak konsepsi dan berakhir

sampai permulaan persalinan.

Senam hamil merupakan salah satu kegiatan dalam pelayanan kesehatan selama

kehamilan ( prenatal care ) dan senam hamil akan memberikan suatu hasil produk kehamilan

atau persalinan yang lebih baik dibandingkan pada ibu – ibu hamil yang tidak melakukan

senam hamil. Keuntungan wanita – wanita hamil melakukan senam hamil secara teratur

mencegah terjadinya persalinan yang tidak diharapkan.

Senam hamil yang diterapkan, bukan senam yang berorientasi sebatas kebugaran

tubuh semata. Melainkan untuk memperkuat otot, melenturkan persendian, dan utamanya

melatih konsentrasi agar bisa mengalihkan pikiran sehingga bisa melupakan rasa sakit saat

melahirkan, serta menguatkan nafas. Metode ini terbukti cukup berhasil untuk membantu

meringankan proses persalinan. Di samping itu, rasa nyeri saat proses persalinan berlangsung

juga dapat diminimalisasi, dengan jalan mengatur pernapasan, berkonsentrasi dan

mengalihkan pikiran, sehingga dengan sendirinya stress saat melahirkan bisa dikurangi.

Maka proses persalinan dapat berjalan lebih mulus dan singkat. Senam hamil akan

memberikan suatu produk kehamilan atau outcome persalinan yang lebih baik, dibandingkan

pada ibu – ibu hamil yang tidak melakukan senam hamil selama kehamilan dilaporkan dapat

mengurangi stress dalam menjelang kelahiran, mengurangi nyeri saat proses persalinan, bayi

Page 5: Cover Makalah Wirda Olip

yang dilahirkan memiliki berat badan yang normal, dan dapat mengurangi resiko terjadinya

preeklamsi, dibandingkan ibu hamil yang tidak melakukan senam hamil selama kehamilan.

C. Tujuan

1. Mengetahui definisi senam hamil

2. Mengetahui tujuan senam hamil

3. Memgetahui manfaat senam hamil

4. Mengetahui persyaratan senam hamil

5. Mengetahui tata cara senam hamil

Page 6: Cover Makalah Wirda Olip

BAB III

PEMBAHASAN

A. Definisi senam hamil

Senam hamil merupakan salah satu kegiatan dalam pelayanan selama kehamilan

(prenatal care). Senam hamil juga merupakan suatu bentuk latihan untuk memperkuat dan

juga mempertahankan kelenturan dari dinding perut, otot-otot dasar panggul yang nantinya

akan mempermudah proses persalinan normal. Keuntungan wanita-wanita hamil yang

melakukan senam hamil secara teratur dapat mencegah terjadinya gestasional diabetes

khususnya pada wanita hamil yang gemuk. Bahkan di Amerika, perkumpulan para ahli

diabetes telah menyetujui senam hamil menyerupai suatu terapi tambahan yang berguna

disamping melakukan diet. Salah satu faktor yang mempengaruhi ibu hamil dalam mengikuti

senam hamil adalah faktor internal dari pengetahuan sikap dan motivasi.

Menurut The American college of Obstreti dan Gynecologists mengakatan bahwa agar

selama kehamilan para wanita hamil harus melakukan olahraga selama 30 menit dengan

intensitas yang sedang satu hari dalam seminggu.

Senam hamil merupakan terapi latihan gerak yang diberikan pada ibu – ibu hamil

untuk mempersiapkan dirinya, baik persiapan fisik maupun mental untuk menghadapi dan

mempersiapkan persalinan yang cepat, aman, dan spontan. Senam hamil sudah mulai

mendapat perhatian masyarakat, dan banyak diselenggarakan oleh rumah sakit sehingga

kesehatan rohani dan jasmani ditingkatkan serta dapat menghilangkan rasa takut menghadapi

persalinan.

Page 7: Cover Makalah Wirda Olip

B. Tujuan Senam Hamil

Adapun tujuan umum senam hamil adalah melalui latihan senam hamil yang

teraturdapat dijaga kondisi otot-otot dan persendian yang berperan dalam mekanisme

persalinan, mempertinggi kesehatan fisik dan psikis serta kepercayaan pada diri sendiri dan

penolong dalam menghadapi persalinan dan membimbing wanita menuju suatu persalinan

yang fisiologis. Sedangkan tujuan khusus senam hamil adalah memperkuat dan

mempertahankan elastisitas otot-otot dinding perut, otot-otot dasar panggul, ligament dan

jaringan serta fasia yang berperan dalam mekanisme persalinan, melenturkan persendian-

persendian yang berhubungan dengan proses persalinan, membentuk sikap tubuh yang prima

sehingga dapat membantu mengatasi keluhan-keluhan, letak janin dan mengurangi sesak

nafas, menguasai teknik-teknik pernafasan dalam persalinan dan dapat mengatur diri pada

ketenangan.

C. Manfaat senam hamil

Keuntungan dalam melakukan senam hamil adalah dapat meningkatkan pengetahuan

tentang bagaimana cara menjaga kesehatan selama kehamilan. Jika syarat tersebut terpenuhi,

diharapkan kesehatan jasmani dapat ditingkatkan untuk mencapai persalinan. Bila dicermati

lebih lanjut, sebenarnya dalam gerakan senam hamil dapat memberikan efek relaksasi yang

dapat menstabilkan emosi pada wanita hamil. Melalui senam hamil para wanita hamil akan

diajarkan bagaimana cara mengurangi kecemasan dan mengurangi rasa takut dengan cara

relaksasi fisik dan mental. Latihan pernafasan yang dilakukan dapat bermanfaat selama

kehamilan maupun dalam proses persalinan.

Melalui senam hamil diperoleh keadaan prima dengan melatih dan mempertahankan

otot-otot dinding perut, otot dasar pangggul serta jaringan penyanggahnya berfungsi saat

Page 8: Cover Makalah Wirda Olip

bersalin berlangsung. Senam juga melonggarkan persendian yang berhubungan dengan

persalinan, memperoleh pengetahuan dan kemampuan mengatur pernafasan, relaksasi, dan

kontraksi otot dinding perut, otot sekat rongga badan dan otot dassar panggul saat persalinan.

Dengan senan juga meningkatkan kemampuan mengkoordinasi kekuatan kontraksi otot rahim

sehingga tercapai hasil optimal menuju jalan lahir, dan meningkatkan kesegaran rohani dan

jasmani Ibu hamil.

Senam hamil berguna untuk mengoptimalkan keseimbangan fisik, memelihara

kesehatan kehamilan, menghilangkan keluhan yang terjadi karena perubahan-perubahan

akibat proses kehamilan dan mempermudah proses persalinan senam hamil juga dapat

mengurangi rasa sakit pada waktu persalinan, melancarkan sirkulasi darah, mengurangi

keluhan pada Ibu hamil, Ibu lebih bugar, memberikan relaksasi, mengurangi kejang kaki,

mengurangi kaki bengkak, menguatkan otot perut dan mempercepat penyembuhan setelah

kehamilan, meningkatkan stamina yang sangat diperlukan selama persalinandan menguatkan

serta mengencangkan otot-otot yang paling banyak dipengaruhi oleh kehamilan

Senam hamil akan banyak memberi manfaat dalam membantu kelancaran proses

persalinan, antara lain dapat melatih pernafasan dan relaksasi, menguatkan otot-otot panggul

dan perut, serta melatih cara mengejan yang benar.

D. Persyaratan senam hamil

Senam hamil dapat dilakukan setelah kehamilan berusia 22 minggu dan harus dengan

bimbingan petugas yang telah terlatih Dalam mengikuti latihan senam hamil adapun syarat

yang harus dipenuhi bagi wanita hamil seperti ibu hamil cukup sehat berdasarkan

pemeriksaan dokter atau bidan, kehamilan tidak mempunyai komplikasi seperti keguguran,

kehamilan dengan perdarahan, kehamilan dengan bekas operasi.

Page 9: Cover Makalah Wirda Olip

Dapat melakukan Warming up (pemanasan) sebelum memulai senam hamil, sehingga

peredaran darah dalam tubuh akan meningkat, dapat melemaskan persendian dan mengurangi

rasa kaku, nyeri otot dan sendi serta melakukan Cooling down setelah melakukan senam

hamil. Apabila saat bangkit dari lantai hendaknya dilakukan secara perlahan. Dalam

melakukan senam hamil harus memperhatikan beberapa pedoman seperti boleh melakukan

semua bentuk latihan senam hamil apabila tidak terdapat adanya kontraindikasi. Minum yang

cukup sebelum, selama dan setelah melakukan senam.

Tidak boleh melakukan latihan senam hamil jika terjadi perdarahan dan adanya

gangguan pertumbuhan dari janin selama kehamilan. Hindari senam terlentang dengan kaki

lurus, melompat atau menyentak, pengangkatan kaki secara lurus dan sit up. Jangan

meregangkan otot hingga melampui resistensi maksimum.

Persiapan fisik yang dilakukan dengan pemanasan terlebih dahulu bertujuan untuk

mencegah terjadinya nyeri kaki, varices, bengkak dan memelihara fungsi kaki untuk menahan

beban berat badan yang semakin meningkat. Persiapan mental yang dilakukan adalah

bertujuan untuk mendapatkan ketenangan mental, memberikan rasa percaya diri pada ibu

hamil.

E. Mengetahui tata cara senam hamil

a. Persiapan alat dan bahan :

1) Matras atau khusus

2) Bantal

3) Sampiran

4) Radio tape

5) Kursi

Page 10: Cover Makalah Wirda Olip

b. Persiapan pasien

1) Mengatur posisi pasien yaitu pasien tidur terlentang

2) Senam dilakukan sebaiknya dilakukan pada pagi atau sore hari

3) Pasien sebaiknya memakai pakaian dari bahan kaos dan longgar, dan sebainya tidak

menggunakan gurita.

c. Prosedur senam nifas

Hari I :

1) Lakukan pemanasan terlebih dahulu dengan cara :

a) Angkat kedua lengan sambil menarik nafas, kemudian turunkan secara perlan-lahan sambil

mengeluarkan nafas dari mulut.

2) Latihan 1 :

a) Tidur terlentang, kedua lengan di bawah kepala dan kedua kaki diluruskan.

b) Angkat kedua kaki sehingga pinggul dan lutut mendekati badan.

c) Luruskan dan angkat kaki kiri dan kanan secara vertikal.

d) Perlan-lahan turunkan kembali ke lantai.

e) Lakukan gerakan ini selam setengah menit.

Page 11: Cover Makalah Wirda Olip

3) Latihan 2 :

a) Tidur terlentang dengan kaki terangkat ke atas, dengan jalan meletakkan kursi di ujung

kasur, badan agak nmelengkung.

b) Lakukan gerakan pada jari-jari kaki dan diregangkan.

c) Lakukan gerakan ini selam setengah menit.

4) Latihan 3 :

a) Tidur terlentang dengan kaki terangkat ke atas, dengan jalan meletakkan kursi di ujung

kasur, badan agak melengkung.

b) Gerakkan ujung kaki secara teratur seperti lingkaran dari luar ke dalam dan dari dalam

keluar.

c) Lakukan gerakan ini selam setengah menit.

Hari ke II :

1) Lakukan pemanasan terlebih dahulu dengan cara :

a) Angkat kedua lengan sambil menarik nafas, kemudian turunkan secara perlan-lahan

sambil mengeluarkan nafas dari mulut.

2) Latihan 4 :

a) Tidur terlentang dengan kaki terangkat ke atas, dengan jalan meletakkan kursi di ujung

kasur, badan agak melengkung.

b) Lakukan gerakan telapak kaki kiri dan kanan ke atas dan ke bawah.

Page 12: Cover Makalah Wirda Olip

c) Lakukan gerakan ini selama setengah menit.

3) Latihan 5 :

a) Tidur terlentang dengan kaki terangkat ke atas, dengan jalan meletakkan kursi di ujung

kasur, badan agak melengkung.

b) Lakukan gerakan dimana lutut mendekati badan, bergantian kaki kiri dan kaki kanan,

sedangkan tangan memegang pada ujung kaki.

c) Urutkanlah mulai dari ujung kaki sampai batas betis, lutut dan paha.

d) Lakukan gerakan ini 8-10 kali setiap hari.

4) Latihan 6 :

a) Tidur terlentang, kaki diangkat ke atas, kedua lengan di bawah kepala.

b) Lakukan gerakan dimana lutut mendekati badan, bergantian kaki kiri dan kaki kanan,

sedangkan tangan memegang pada ujung kaki.

c) Urutlah mulai dari ujung kaki sampai batas betis, lutut dan paha.

d) Lakukan gerakan ini 8-10 kali setiap hari.

Hari ke III :

1) Lakukan pemanasan terlebih dahulu dengan cara :

a) Angkat kedua lengan sambil menarik nafas, kemudian turunkan secara perlahan-lahan

sambil mengeluarkan nafas dari mulut.

Page 13: Cover Makalah Wirda Olip

2) Latihan 7 :

a) Tidur terlentang, kaki terangkat ke atas, ke dua lengan disamping badan.

b) Kaki kanan disilangkan di tas kaki kiri dan tekan yang kuat.

c) Pada saat yang sama tegangkan kaki dan kendurkan lagi secara perlahan-lahan dalam

gerakan selama 4 detik.

d) Lakukan gerakan ini 4-6 kali selama setengah menit 3)

Latihan 8 :

a) Berdiri lurus di atas lantai.

b) Berjalanlah dengan ujung kaki, dan kemudian dengan tumit.

c) Setiap gerakan dilakukan selama.

Latihan 9 :

a) Setelah keseluruhan latihan dilakukan dengan teratur dan intensif pada saat terakhir tarik

nafas dalam-dalam, kemudian hembuskan secara perlahan-lahan dari mulut.

b) Angkat kepala secara perlan-lahan dan lingkarkan kedua lengan pada belakang leher, tarik

nafas perlan-lahan yang dalam hingga paru-paru penuh, lalu hembuskan nafas perlahan-

lahan dari mulut.

c) Lakukan latihan ini selam setengah menit.

Page 14: Cover Makalah Wirda Olip

BAB II

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Senam hamil merupakan salah satu kegiatan dalam pelayanan selama kehamilan

(prenatal care). Adapun tujuannya melalui latihan senam hamil yang teraturdapat dijaga

kondisi otot-otot dan persendian yang berperan dalam mekanisme persalinan, mempertinggi

kesehatan fisik dan psikis serta kepercayaan pada diri sendiri dan penolong dalam

menghadapi persalinan dan membimbing wanita menuju suatu persalinan yang fisiologis.

Keuntungan dalam melakukan senam hamil adalah dapat meningkatkan pengetahuan tentang

bagaimana cara menjaga kesehatan selama kehamilan. Senam hamil dapat dilakukan setelah

kehamilan berusia 22 minggu dan harus dengan bimbingan petugas yang telah terlatih

Page 15: Cover Makalah Wirda Olip

DAFTAR PUSTAKA

Bagus I. 2010. Ilmu Kebidanan Penyakit Kandungan dan KB. Edisi 2. EGC. Jakarta

Barakat . 2011. Exercise During Pregnancy Improves Maternal Health Perception : A randomized Controlled Trial. Vol.22, pp. 179.e1-e6

Cunningham, F.G, Macdonald.P.C.Gant, N.F.Leveno, KJ.Gilstrop.L.C, Hankins.G.D.V, Clark S.L. 2014. William Obstetrics. 24TH Edition. Appleton & Lange. USA. 210-211.

Destusy. 2011. Anantomi Paru dan Fisiologi Paru. Diunduh dari : repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/21570/4/Chapter%20II. pdf

Fimadani. 2012. Olahraga Ibu Hamil. Diunduh dari : http:/ /6-olahraga-yang -ibu-hamil/ html

Hacker. N.F and Moore. J.G. 2009. Essential of Obstetrics and Gynecology, W.B. Saunders Company 5th Edition. Philadelphia. 37-38

Handayani. 2010. Senam Hamil. Diunduh dari : http://ojs.unud.ac.id/index.php/eum/article

Hidayah. 2014. Hubungan Faktor Internal Dengan Peran Serta Ibu Hamil Dalam Mengikuti Senam Hamil. Vol 5, pp. 31-38

Ilham. 2013. Hakikat dan Manfaat Olahraga Menurut Islam. Universitas Negeri Surabaya. Surabaya

Jamil. 2011. Islam, Olahraga, dan Kesehatan. Diunduh dari : http://baituljamil.com/2011/03/islam-olahraga-dan-kesehatan.html

Linda M. 2012. Sternous Exercise During Pregnancy : is there a limit? Vol.24, pp.179.e1-e6.

Muafa. 2012. Hukum Senam Dalam Islam. Diunduh dari : http://wordpress.com/hukum-senam-dalam-islam

Putri E. 2012. Anatomi dan fisiologi paru. Diunduh dari : http://eprints.undip.ac.id/15485/1/Dorce_Mengkidi.pdf

Prather. 2012. Benefits of Exercise During Pregnancy.Vol 4, pp.845-850

Pernoll, M.L and Benson, R.C. 2012. Current Obstetrics & Gynecologic Diagnosis & Treatment. Appleton & Lange. California.131-133

Rosalina. 2010. Olahraga dan Kesehatan Dalam Prespektif Islam. Diunduh dari : http://www.slideshare.net/Sukses100p/olahragadankesehatandalamperspektifislam

Page 16: Cover Makalah Wirda Olip

Sonja, Dennis Jensen, Michael J, McGrath, Larry A,Wolfe. 2010. Effects of human pregnancy and aerobic conditioning on alveolar gas exchange during exercise. vol 45, pp. 625-635.

Sofwan A. 2015. Apparatus Respiratorius/Systema Respiratorium/Sistem Pernapasan. Bagian Anatomi Fakultas Kedokteran Universitas Yrasi. Jakarta.

Teli A. 2014. Alterations In Minute Ventilation, Maximum Voluntary Ventilation and Dyspneic Index in Different Trimesters of Pregnancy. Vol 58, pp. 96-99.