Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada...

37

Transcript of Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada...

Page 1: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,
Page 2: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Rekan-Rekan Area Cempaka Putih yang sangat saya banggakan,

Suatu hari di bulan Desember

2009, jarum jam sudah menunjuk di ang-

ka 10, pada malam hari itu. Posisi ken-

daraan dinas manajer UPJ Mustika Jaya

(sekarang disebut dengan Rayon) – Area

Bekasi (dulu namanya APJ Bekasi) baru

saja terparkir di rumah saya di Bogor,

selepas kondangan di Bandung, hari

minggu itu. Ketika HP Nokia E-38 saya

bordering, dan mengabarkan satu mobil

berisi 3 orang pegawai PLN UPJ Mustika

Jaya di”sandera” di STTD (Sekolah Tinggi

Transportasi Darat).

“Mobil tidak boleh keluar, dan pintu

gerbang dikunci petugas keamanan

STTD, pak”, lapor pak Yunyun (Spv Cater

UPJ Mustika Jaya pada saat itu).

Suaranya lemas, pasrah, dan berharap

pertolongan. Pak Yunyun bersama pak

Andre (Alih Daya dinas Gangguan), dan

pak Yayan (Alih Daya dinas Gangguan),

malam hari itu, memang saya tugaskan

untuk memutus Listrik STTD yang sudah

menunggak 2 lembar. Mau tidak mau,

saya yang baru tiba di Bogor, balik lagi ke

Mustika Jaya untuk menjemput rekan-

rekan tersebut.

STTD yang masuk dalam kogol 2

(instansi vertical di bawah kementrian

perhubungan), di akhir 2009 itu memiliki

angka tunggakan dan jumlah lembar

tunggakannya yang sudah 2 lembar, akan

menjadi gunung tinggi, yang menghalangi

komitmen kami di PLN Rayon Mustika

Jaya, untuk menutup tahun 2009 dengan

pelanggan menunggak maksimal 1 lem-

bar tunggakan (satu bulan menunggak).

Sehingga diputuskan dilakukan pemu-

tusan malam hari agar lebih terasa

“padam” listriknya. Akibatnya ya ada in-

siden “penyanderaan” tersebut.

Namun insiden penyanderaan itu-

lah, yang akhirnya menjadi jalan tidak ter-

duga, sehingga STTD bisa melunasi se-

luruh tunggakannya (waktu itu ada 5 ID

pelanggan, termasuk yang menunggak 2

lembar dengan nilai terbesar, seingat

saya sekitar 35 juta rupiah pada saat itu).

“Climbers”

Page 3: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Dengan segala romantika dan lika-

liku nya, termasuk rekan-rekan tersebut

sudah di”bebas”kan sebelum saya sam-

pai di kantor PLN UPJ Mustika Jaya,

“perjuangan” menagih STTD itu menjadi

“motor penggerak” sehingga di akhir ta-

hun 2009 itu PLN UPJ Mustika Jaya me-

nutup tunggakanya dengan maksimal

umurnya 1 lembar.

Setelah bernostalgia sejenak di

atas, mari kita kembali ke Zaman Now

kondisi PLN Area Cempaka Putih, yaitu

kondisi penjualan kita s.d Februari 2018,

yang pertumbuhannya masih -2,04%

dibandingkan tahun 2017 (Defisit 6,3 juta

kWh), akibat penurunan pemakaian PT

Kesa Indotama. Karena ada informasi

yang lebih bombastis untuk kita ketahui

bersama sebagai berikut :

1. Defisit 6,3 Juta kWh itu terjadi dengan

pemakaian energi PT Kesa di bulan

Januari 2017 sebesar 12,6 juta kWh

dan di bulan Februari 2017 sebesar

8,4 juta kWh

2. Pemakaian energi PT Kesa di bulan

Maret 2017 adalah sebesar 14,8 juta

kWh

3. Pemakaian energi PT Kesa di bulan

April 2017 adalah sebesar 15,9 juta

kWh

Dari point 1, 2, dan 3 di atas, bisa diba-

yangkan besarnya tantangan kita semua

kan di bulan Maret dan April 2018 ini. Kita

semua di PLN Cempaka Putih sedang

dan akan menghadapi “gunung tinggi”,

seperti tunggakan 2 lembar STTD bagi

PLN Rayon Mustika Jaya di akhir tahun

2009.

Kalau menurut Paul G Stoltz, dengan AQ

(Addversity Quotient) nya, kita di PLN

Cempaka Putih boleh memilih untuk men-

jadi :

Quiters (Orang yang Melarikan Diri)

atau

Campers (Orang yang berkemah)

atau

Climbers (Orang yang Mendaki)

Dalam menghadapi tantangan di bulan

Maret, April 2018 di atas. Menjadi Camp-

ers apalagi Quiters berarti “habis” dan

“selesai sudah” lah PLN Area Cempaka

Putih. Maka seperti PLN UPJ Mustika Ja-

ya yang memutuskan menjadi Climber,

meski resiko nya dan perjuangannya juga

“luar biasa, kita di PLN Area Cempaka

Putih harus memilih menjadi Climber.

Tingkat Climbers adalah pribadi-pribadi

yang ber-AQ tinggi dengan kemampuan

dan kecerdasan yang tinggi untuk dapat

bertahan menghadapi kesulitan dan

mampu mengatasi tantangan hidup. Apa-

pun yang terjadi terus melangkah meski

resiko nya sangat besar.

Page 4: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

“Seluruh program-program yang pernah

diuraikan pada prakata manajemen ka-

lista cempaka edisi Desember 2017, ha-

rus terus kita laksanakan meski dengan

resiko dan perjuangan yang “luar biasa”,

karena kita di PLN Area Cempaka Putih

memilih untuk menjadi Climbers, rekan-

rekan sepakat kan ???

Mari kita di PLN Area Cempaka Putih Se-

bagai Climbers, berusaha menjadi seperti

yang digambarkan dalam tulisan atau

Kutipan Pak DIS (Dahlan Iskan, Dirut

PLN 2009-2011), dalam salah satu CEO

Note nya sebagai berikut :

“Gunung tidak harus tinggi, yang pent-

ing ada Dewa nya. Sungai tidak perlu

dalam, yang penting ada Naga nya.

Orang hidup itu tidak harus hebat, dan

serba besar, yang penting ada artinya”

Namun bagaimana mau menjadi “gunung

yang berdewa” kalau kita tidak menjaga

Integritas, integritas, dan integritas.

Bagimana mau menjadi “sungai yang

bernaga” kalau kita tidak menjaga K2/K3

dalam pekerjaan kita. Bagaimana kita

mau menjadi “gunung yang berdewa” dan

menjadi “sungai yang bernaga”, bila kita

tidak mau ber-SEDEKAH…….

Mari bersama menjadi sosok-sosok

Climbers, buat apa menjadi Campers

apalagi Quiters, kalau setiap masalah

dan tantangan yang ada di depan lah,

yang akan membuat kita semakin

kuat….

PLN Area Cempaka Putih ....bekerja,

beribadah, bergembira....yesss

Tetap Semangat dan Terus Bergerak

Page 5: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

PENERBIT PT PLN (PERSERO)

DISTRIBUSI JAKARTA RAYA AREA CEMPAKA PUTIH

PEMBINA

MANAJER AREA

REDAKSI GENERASI MUDA CEMPAKA PUTIH

LAYOUT & DESAIN

TIM KALISTA CEMPAKA

ALAMAT REDAKSI JL AHMAD YANI KAV. 60

Page 6: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Suasana ceria sering hadir seiring dengan kehadiran rekan kerja kita yang di bulan Feb-ruari 2018 ini akhirnya beranjak dari Area Cempaka Putih untuk melanjutkan petua-langan dan menghadapi tantangan baru se-bagai Asisten Manajer Transaksi Energi di Area Kramat Jati. Dialah Insan Kurnia, pria kelahiran Bogor, 14 Mei 1982. Rekan Muda biasa memanggilnya Mas Insan. Mas Insan menempuh pendidikan dari SD hingga SMA di Bogor hingga akhirnya melanjutkan pen-didikan ke Institut Sains dan Teknolog Na-sional di Program Diploma III. PLN bukanlah menjadi awal dalam perjalanan karir Mas Insan. Beliau awalnya bekerja di PT FIF Collector seusai me-nyelesaikan kuliah. Tak heran bila Mas Insan cukup menggandrungi dunia otomotif mulai dari motor hingga mobil. Mengutak-atik dan memperbaiki kendaraan miliknya menjadi kesenangan tersendiri. Tak berhenti di ken-daraan sungguhan, Mas Insan juga gemar mengoleksi miniatur mobil. Oleh karena itu, bisa ditebak apabila kurir pengantar barang datang ke ruang TE dan mencari Mas Insan. Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN, Mas Insan ditempatkan di Kantor Distribusi Jakarta Raya dan Tange-rang dengan penugasan sebagai anggota Tim P2TL KD. Berkarya hingga tahun 2014 di P2TL KD sudah banyak memberikan ilmu dan keahlian yang mumpuni dalam P2TL baik bagian teknis, interaksi dengan pelang-gan, dan pengalaman di bidang hukum.

Di tahun 2014 Mas Insan beranjak dari Kantor Distribusi ke SKU Rawamangun dan mendapat penugasan sebagai JE Yantek. Setelah SKU Rawamangun dibubar-kan dan bergabung ke Area Cempaka Putih, Mas Insan ditarik kembali ke dunia P2TL

dengan bergabung ke Bidang Transaksi En-ergi sebagai JE P2TL. Setahun setelah itu, Mas Insan dipercaya untuk mengemban amanah sebagai SPV Pengendalian Susut.

Keahlian Mas Insan yang cukup dikenal penulis adalah strategi menghadapi berbagai macam pelanggan yang biasanya berkaitan dengan P2TL. Pembawaannya bi-asanya tenang namun tetap mampu mem-beri keputusan yang tegas dan tidak menya-kiti hati pelanggan. Selain itu, Mas Insan juga sangat ramah sehingga dikenali banyak orang. Suasana ceria sering hadir ketika ber-interaksi dengan Mas Insan apalagi beliau memiliki selera humor yang baik. Satu lagi hal yang dapat dicontoh dari Mas Insan ada-lah menjadikan keluarga sebagai motivasi dalam bekerja. Tantangan berat dapat dihadapi Mas Insan berkat dukungan istri dan ketiga anaknya yang selalu menyeman-gati beliau untuk segera menyelesaikan

pekerjaan dan kembali ke rumah untuk berkumpul bersama keluarga.

Tantangan baru sebagai Asman Transaksi Energi di Area Kramat Jati ten-tulah besar dan memberi pengalaman baru bagi Mas Insan. Kita tentu berharap ke-baikan yang beliau hadirkan selama berada di Area Cempaka Putih juga hadir di sana dan juga menjadi inspirasi bagi kita untuk menghadirkan kebaikan bagi sekitar kita.

JAYA SELALU, MAS INSAN !!!!

4

PROFIL INSAN KURNIA

Page 7: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Bangun Adi Ismono atau sering

disapa Ais oleh orang-orang disekitarnya

memiliki hobi sepakbola tangan (bermain

PES). Ia lahir di kota Purwokerto kelahiran

7 November 1986. Beliau lulusan dari Uni-

versitas Gadjah Mada (UGM), dan memiliki

dua (2) orang anak perempuan.

Pak Ais menjabat sebagai SPV HAR

di bidang jaringan distribusi area Cempaka

Putih kurang lebih 4 tahun , selama

menjabat sebagai SPV di Area Cempaka

Putih Pak Ais adalah orang yang sangat

cekatan, humoris, memiliki ciri khas saat

tertawa dan perhatian kepada rekan dan

bawahannya.

Ketika saya masuk PLN, dia adalah

SPV HAR pertama saya di jaringan , beliau

sangat dekat kepada rekan kerja lainnya,

yang membuat saya mudah dalam bergaul

dengan rekan rekan yang lain dengan

bantuan beliau.

Di waktu senggang, beliau sangat

suka main PES untuk menghilangkan rasa

bosan dan penatnya saat selesai kerja, tidak

hanya pada atasan beliau juga suka sharing

kerjaan dengan rekan kerja dibawahnya.

Beliau juga sangat tenang dalam

menghadapi masalah, sama seperti ketika

terjadi gangguan di Area Cempaka Putih

dan bisa mengangani gangguan tersebut

dengan cepat.

Sekarang beliau diberi kepercayaan

untuk mengisi jabatan sebagai ASMAN di

area Marunda. Sebelum pelepasan Pak Ais

di Area Cempaka Putih, bidang jaringan

mengadakan jalan-jalan di Bandung, jalan-

jalan ini bukan hanya untuk melakukan

perlepasan melainkan menegaskan

walaupun di beda area saat kerja bukan

berarti komunikasi akan terputus dan orang-

orang ada ada di Cempaka Putih bukan

hanya sebagai rekan kerja semata

melainkan sudah dianggap sebagai

keluarganya sendiri “kata Pak Ais” saat

pelepasan di Cempaka Putih di pagi hari

saat COC, setelah pindah di Area Marunda

pun Pak Ais sering melakukan kunjungan ke

Area Cempaka Putih, ini menegaskan

bahwa banyak sekali kenangan sama rekan

kerja yang ada di Area Cempaka Putih.

JAYA SELALU, PAK AIS!!!!!!!

PROFIL BANGUN ADI ISMONO

5

Page 8: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Target tunggakan tahun 2018

sungguh sangat menantang, Direktur Re-

gional Jawa Bagian Barat, telah mendeklara-

sikan bahwa tidak ada lagi tunggakan kogol

0 yang lebih dari 2 lembar. Tentu saja hal ini

sangatlah berat tetapi bukan tidak mungkin.

Hal ini dapat dilihat dibeberapa daerah sep-

erti di Distribusi Bali, Wilayah Bangka Beli-

tung, Distribusi JawaTengah dan DIY, Wila-

yah Nusa Tenggara Timur, dan Wilayah

Sulselrabar.

Hal ini tentu saja menjadi tantangan

tim pengelolaan piutang di Area Cempaka

Putih untuk dapat menurunkan tunggakan

agar tidak ada tunggakan Kogol 0 yang lebih

dari 2 lembar. Untuk mencapai target terse-

but tim pengolalan piutang melakukan empat

Lead Measure (LM) yang diharapkan

dapat mencapai target tersebut. Keempat LM

tersebut adalah yang pertama merayu

pelanggan dengan kategori sering menung-

gak atau “4L” untuk menjadi layanan

prabayar, yang kedua mengirimkan SMS

masking kepada pelanggan menunggak,

yang ketiga memastikan TUL 6-01 sampai

atau diterima oleh pelanggan yang menung-

gak, yang keempat 100% pemutusan

pelanggan menunggak lebih dari 2 lembar.

Untuk Lead Measure yang pertama

yaitu mendorong pelanggan kategori “4L”

menjadi layanan prabayar, Area Cempaka

Putih meminta bantuan pihak ketiga untuk

merayu pelanggan tersebut. Diharapkan

dengan sapaan yang ramah dan lembut

pelanggan bersedia berpindah ke layanan

prabayar. Kegiatan ini akan mulai dilakukan

pada tanggal 21 maret 2018 sampai dengan

Juni 2018 dengan target 1500 pelanggan.

Menuju Tunggakan Kogol 0

Lebih Dari 2 Lembar Nihil

6 6

Page 9: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Untuk Lead Measure yang kedua

melakukan SMS Masking, tim pengelolaan

piutang mengingatkan kepada pelanggan

yang menunggak melalui media SMS untuk

dapat segera melunasi tunggakan tagihan

rekening listriknya. Nomor mobile phone

pelanggan didapatkan melalui media APKT

dimana pelanggan pernah dilakukan pemu-

tusan dan melapor untuk dapat disambung

kembali. Selain itu nomor mobile phone

pelanggan juga didapat dari data ketika

melakukan permohonan pasang baru.

Lead Measure yang ketiga yaitu me-

mastikan TUL 6-01 sampai ke pelanggan

merupakan agenda rutin tim manbill tiap bu-

lannya. Hanya saja Lead Measure ini se-

bagai media pengawasan terhadap kinerja

manbill untuk dapat memastikan bahwa

TUL 6-01 yang telah dicetak telah disam-

paikan ke pelanggan. Mengapa Lead Meas-

ure ini perlu dilakukan, karena masih

seringnya pelanggan yang menunggak

mengadu tidak pernah mendapat pemberit-

ahuan tetapi tiba-tiba dilakukan pemutusan.

Oleh karena itu perlu adanya monitoring se-

hingga tidak ada lagi pelanggan menunggak

yang beralasan tidak mendapat pemberita-

huan.

Lead Measure yang keempat adalah

100% pemutusan untuk tunggakan lebih

dari 2 lembar. Setelah 3 lead Measure ter-

sebut diatas sudah tentu masih ada pelang-

gan yang tetap menunggak dengan

berbagai alasan. Oleh karena itu perlu tin-

dakan yang tegas berupa pemutusan. Se-

hingga diharapkan dengan dilakukan pemu-

tusan ini, pelanggan yang menunggak han-

yalah rumah kosong yang tidak membutuh-

kan aliran listrik.

Target sudah ditentukan, sekarang

tinggal bagaimana kita menghadapi dan

dengan kerja cerdas dan kerja keras di-

harapkan target dapat tercapai.

Bekerja

Beribadah

Bergembira

!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

7

Page 10: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Administrasi pelanggan atau yang

akrab dengan nama adlang merupakan sa-

lah satu bagian di bidang niaga. Jika diibar-

atkan sebuah rumah, adlang ini adalah

dapurnya. Dari awal pelanggan melakukan

proses pasang baru, perubahan daya,

pemeliharaan data hingga sampai pelang-

gan berhenti sebagai pelanggan prosesnya

ada di adlang.

Tim adlang Cempaka Putih berbagi

tugas untuk pengaduan hingga peremajaan

meter tua rusak buram, pengaduan hingga

peremajaan meter prabayar rusak baik eks

Pratu (Prabayar Tuntas) maupun P2TL

(Penertiban Pemakaian Tenaga Listrik),

monitoring scan AIL, monitoring restitusi

PB/PD, perubahan kogol, laporan TUL 309

404 406, kompensasi UJL (Uang Jaminan

Pelanggan), monitoring blocking UJL dan

angsuran P2TL, input hingga peremajaan

PD cicil, dan pembuatan free issue eks

pengaduan.

WIG mingguan bidang niaga kali ini

menjatuhkan pilihan ke monitoring

kompensasi UJL, monitoring scan AIL, dan

monitoring P2TL yang jatuh tempo. Men-

gapa diambil point diatas karena 2 point

diantaranya menyangkut masalah penda-

patan PLN yang berimbas pada laporan

TUL 309 dan yang point satunya

menyangkut pada pekerjaan pihak ketiga

yang mana PLN sudah membayar mahal

untuk pekerjaan tersebut. Kendala dan

hambatan yang dialami dalam progressnya

diantaranya, pemantauannya yang setiap

hari karena adanya kemungkinan penam-

bahan SPH P2TL, penambahan pelanggan

migrasi yang harus dikompensasi UJLnya,

blokir pelangan-pelanggan yang jatuh tem-

po, cek pelunasan pelanggan yang sudah

diblokir, mengumpulkan data hasil scan

serta menangani komplain pelanggan yang

tidak terima atau meminta penjelasan men-

gapa pembelian tokennya diblokir.

8

Wildly Important Goal

“AdlAng”

Page 11: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Harapannya dengan adanya WIG

adlang maka dapat terpantau progressnya

secara kontinyu agar pelanggan yang su-

dah melakukan migrasi ke meter prabayar

UJLnya harus Nol di sistem, apabila UJL-

nya lebih kecil daripada tagihannya maka

ditagih sisa pemakaiannya. Apabila UJL-

nya berlebih maka dikembalikan uang UJL

dalam bentuk token. Sedangkan untuk

angsuran P2TL dapat terkontrol untuk

pembayaran angsurannya karena begitu

pelanggan membayar uang DP angsuran

maka pendapatan sudah diakui semua pa-

dahal pelanggan masih beberapa bulan

lagi membayar apabila tidak di pantau

maka akan kehilangan pendapatan. Dan

untuk scan AIL agar petugas scan terpacu

untuk memenuhi target scan hariannya.

Meskipun adlang bekerja di “balik

layar”, semoga serpihan-serpihan peker-

jaan ini bisa menjadi untaian ibadah kami

dan ikut serta dalam menyukseskan Kiner-

ja terbaik Area Cempaka Putih.

PLN Area Cempaka

Putih bekerja beribadah

bergembira..

9

Page 12: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

“Mas, Ini Returan bagusnya dia-

pain yah ??” Itulah pertanyaan yang saya

ingat saat pertama kali Pak Sugeng tan-

yakan selaku Manajer Cempaka Putih da-

tang ke Gudang Area Cempaka Putih te-

patnya dibelakang kantor Area Cempaka

Putih, dan dengan polosnya saya menja-

wab “Bisa ga ya Pak kita jual

sendiri” (maklum anak baru kemarin sore

baru saja menjabat SPV Logistik belum

mengerti apapun Probis di gudang khu-

susya masalah retur dan apa itu ATTB),

karena dalam pikiran saya waktu itu toh

kita retur ke gudang Kantor Distribusi pun

ujungnya di lelang, kenapa tidak kita jual

langsung, ternyata tidak segampang itu.

Pak Sugeng memberikan perintah untuk

memikirkan bagaimana caranya gudang

outdoor Area Cempaka Putih terlihat rapih,

bersih dari material retur khususnya Ku-

bikel, karena memang gudang outdoor Ar-

ea Cempaka Putih menyatu dengan hala-

man parkir dan juga merupakan tempat

umum yang bisa dilalui pegawai dan

pelanggan.

Dari hari itu saya terus berpikir

bagaimana caranya agar gudang outdoor

Area Cempaka Putih bisa bersih dari ma-

terial retur dan rapih khusus untuk material

baru. “Satu-satunya cara agar bersih ya

memang harus dipindahkan, tetapi masa-

lahnya harus dipindahkan kemana ??” ka-

ta hati saya berbicara, saya terus berko-

munikasi dengan kantor distribusi menco-

ba untuk memindahkan semua material

retur ke gudang kantor distribusi, tetapi

tidak bisa karena saat itu memang tidak

ada lahan untuk memindahkan material

retur, di gudang kantor distribusi saat itu

tidak menerima dikarenakan sudah penuh

dengan material retur yang belum dilelang.

10

5R Gudang Outdoor

Area Cempaka Putih

Proses muat material retur kubikel ke truk

untuk dibawa ke gudang Kapuk

Page 13: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Hari berganti hari, bulan berganti bu-

lan, dan akhirnya sudah satu tahun berlalu

pekerjaan bidang Distribusi dan Konstruksi

terus berjalan, sehingga material retur

khusunya kubikel semakin banyak memenuhi

gudang outdoor Area Cempaka Putih, hampir

memenuhi lapangan parkir. Ditambah dengan

pekerjaan penggantian middle point dari APD

dimana returan kubikelnya dikembalikan ke

Area masing-masing yang membuat gudang

outdoor Cempaka Putih semakin penuh.

Semua Gudang Area Disjaya mengala-

mi masalah yang sama yaitu banyaknya ma-

terial retur khususnya kubikel yang memenuhi

Gudang Area. Karena masalah tersebut,

pertengahan tahun 2017 (lupa bulan pastinya)

Kantor Distribusi memberikan solusi untuk

menyediakan lahan sementara untuk memin-

dahkan material retur. Tetapi tidak dalam

waktu yang cepat karena lahan tersebut be-

lum siap, harus ditimbun terlebih dahulu dan

masalah kesiapan lainya.

Akhir tahun 2017 Gudang Area Cem-

paka Putih kedatangan Auditor External dari

RSM. Hasil dari temuan Auditor tersebut yaitu

“Material retur dan material baru dicampur

disatu tempat di gudang outdoor Cempaka

Putih”. Alhamdulillah dengan adanya temuan

ini, Area Cempaka Putih diperbolehkan untuk

memindahkan material returnya ke gudang

sementara yang disiapkan oleh kantor

distribusi, yaitu gudang Kapuk, luas lahan

yang diberikan 10x20 m2. Tentu saja itu juga

bertepatan dengan selesainya penimbunan

tanah di Gudang Kapuk, hanya saja Area

Cempaka Putih diberikan syarat untuk mem-

buat pagar pembatas dan lantainya harus di

cor mix sendiri agar aman dan tidak amblas.

11

Gudang Kapuk dari awal pemindahan sampai dengan penuh

Page 14: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

12

Dengan bantuan bidang KSA Cempa-

ka Putih pembuatan pagar pembatas dan

cor mix bisa terealisasi pada awal tahun

2018 dan proses pemindahan material retur

kubikel dimulai pada tanggal 10 Januari

2018 dan selesai pada tanggal 27 Januari

2018. Proses pemindahan tidak begitu ber-

jalan mulus, karena terkendala dengan ru-

saknya Forklift Area Cempaka Putih, yai-

tu selang utama hidrolik bocor tanpa sebab,

mungkin karea umur forklift yang sudah tua.

Tetapi itu tidak menghalangi kami un-

tuk membuat gudang outdor Area Cempaka

Putih untuk bersih dan rapi. Selama Forklift

Area Cempaka Putih belum bisa dipakai,

saya mencoba untuk meminjam forklift milik

APD, karena memang gudang Area Cempa-

ka Putih bertetangga dengan gudang APD

dan memang sesama tetangga kita suka

saling membantu.

Di minggu terakhir terancam tidak

bisa melanjutkan pemindahan material retur

ke gudang Kapuk karena Forklift milik APD

sedang ada di Area Jatinegara. Setelah

berkordinasi dengan bidang KSA Area Cem-

paka Putih, mendapatkan solusi untuk me-

nyewa Forklift harian. Pada hari itu juga

langsung menyewa Forklift dan melanjutkan

kembali proses memindahkan material retur.

Pada hari sabtu tanggal 27 Januari 2018

pemindahan material retur selesai, dan di

gudang Kapuk pun lahan untuk Area Cem-

paka Putih sudah penuh. Proses selanjutnya

sesuai instruksi Pak Sugeng, material baru

di gudang outdoor untuk dikelompokan

sesuai jenisnya. Alhamdulillah Forklift Area

Cempaka Putih kembali sehat dan bisa

beroprasi lagi untuk menyusun material baru

sesuai jenisnya. Tetapi sebelumnya harus

berkordinasi terlebih dahulu dengan Bidang

KSA untuk pembagian tempat material baru

ini, karena gudang outdoor Cempaka Putih

bergabung dengan tempat parkir seperti

yang dijelaskan sebelumnya.

Tercapailah kesepakatan, penge-

lompokan material langsung dikerjakan. Ma-

terial dikelompokan menjadi dua, pertama

tempat untuk material baru yaitu Kabel

XLPE baik 3x240mm2 dan 3x300mm2,

kabel JTR dan SR yang masih utuh, serta

tempat untuk Trafo (Trafo berada di Gudang

Outdor karena di Gudang Indor sudah

penuh), yang kedua tempat untuk kabel-

kabel JTR dan SR yang sudah dipotong.

Page 15: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Agar lebih terlihat rapih aspal-

aspal yang sudah rusak diperbaiki dan

ditambahkan batas garis wilayah serta

tanda yang menjelaskan wilayah material

baru dan material kabel potongan.

“Bagaimana dengan material retur kubikel

-kubikel yang baru, yang dikembalikan

dari bidang Distribusi bila ada pengganti-

an kubikel ?? belom lagi dari pekerjaan

Bidang Konstruksi ??”. Pertanyaan itulah

yang mucul setelah mendengar dari bi-

dang Distribusi ingin me-retur kubikel,

dan mengingat di gudang Kapuk lahan

untuk Area Cempaka Putih sudah penuh.

Ya mau tidak mau harus menyediakan

tempat khusus material retur kubikel dan

trafo, ya tentunya bersifat sementara

sebelum gudang Kantor distribusi siap

menerima. Kembali lagi berkordinasi

dengan bidang KSA, untuk mendapatkan

tempat sementara material retur.

13

Pengelompokan material sesuai dengan jenisnya

Memperbaiki Aspal yang rusak

Page 16: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

14

Alhamdulillah Bidang KSA mem-

berikan solusi tempat material retur ada

disamping kanan Kantor Area Cempaka

Putih. Memang sebelumnnya tempat terse-

but merupakan tempat material returan yang

sudah diretur ke kantor distribusi, tempat ter-

sebut berada di lahan Area Cempaka Putih.

Dengan izin dari Kantor distribusi material-

material retur tersebut bisa disusun rapih

sehingga terdapat lahan yang lumayan luas.

Sebelumya saya tidak tahu lahan tersebut

mau digunakan untuk apa, tapi atas izin dari

KSA tempat tersebut bisa dijadikan tempat

sementara untuk material retur khususnya

kubikel dan trafo. Ingat hanya sementara

dengan harapan bisa segera dipindahkan

kembali ke gudang Kantor Distribusi.

Alhamdulillah di akhir bulan Februari

gudang outdoor Area Cempaka Putih sudah

terlihat rapih menjadi 5R, tetapi ini bukanlah

akhir dari proses untuk membuat gudang

outdoor Area Cempaka Putih menjadi 5R.

Karena di R terakhir dari 5R adalah Rajin,

inilah hal yang tersulit untuk menjaga

Gudang Outdoor Area Cempaka Putih untuk

tetap rapih. Walaupun sulit bukan berarti tid-

ak bisa dilakukan, dengan bantuan semua

bidang hal ini bisa dicapai untuk selalu men-

jaga gudang outdoor Area Cempaka Putih

selalu bersih dan rapi. Khususnya bidang

terkait yaitu Bidang Distribusi dan Bidang

Konstruksi yang sudah membantu menjaga,

saat mengambil material kabel XLPE baik

3x240 mm2 ataupun 3x300 mm2 sisa kayu

dari haspelan bisa dibersihkan dan saat

meretur kubikel dan trafo diletakkan di tem-

pat yang sudah disediakan. Terima Kasih

atas bantuan semua bidang yang sudah

membantu, sesuai dengan pedoman per-

ilaku yaitu SIPP dimana salah satunya ada-

lah “PEDULI”.

Memperbaiki Aspal yang rusak

Page 17: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Salah satu komitmen JKB 123 ada-

lah Same Day Service Pemasangan Baru

dan Perubahan Daya. Semakin cepat

permohonan pelanggan PB/PD tersambung

maka kebutuhan listrik pelanggan bisa ce-

pat terpenuhi dan meningkatkan pertum-

buhan penjualan PLN. Untuk mendukung

program tersebut diadakan WIG season bi-

dang konstruksi yang diadakan setiap ka-

mis pagi pada agenda COC rutin bersama

manajer & seluruh pegawai.

WIG season bidang konstruksi dibu-

ka oleh Asman Konstruksi (Pak Hamdan

Satriyo) yang menjelaskan secara garis be-

sar target kinerja bidang konstruksi. Sesuai

dengan target KPI Area Cempaka Putih Ta-

hun 2018, untuk Penyelesaian Daftung nihil

PB/PD bobotnya 4, kecepatan pelayanan

PB/PD bobotnya 1, dan penambahan

jumlah pelanggan bobotnya 3 sehingga

sangat berpengaruh terhadap penilaian

kinerja unit. Untuk LM 1 : PBPD TR tanpa

perluasan max H+1 dari terima PK sudah

terpasang 100 % disampaikan oleh SPV

Bungter (Mas Ghalib). Pelanggan yang su-

dah tersambung dilakukan evaluasi dura-

sinya dan kendala yang dihadapi disam-

paikan agar dapat dicari solusinya. Untuk

pelanggan yang ditangguhkan karena

bangunan belum siap, rumah kosong, ala-

mat tidak ketemu dan pelanggan tidak

dapat dihubungi PK-nya dikembalikan ke

niaga untuk proses pembatalan / restitusi.

Untuk LM 2 : PDR termonitor 100 % disam-

paikan oleh Pak Mono. Untuk menghindari

PK PDR yang terlupakan maka dibuatkan

pantauannya berapa jumlah daftung PDR

yang belum tersambung. Untuk permo-

honan PDR yang sudah bayar dan cetak

PK ditulis juga di papan monitoring PDR

supaya bisa saling mengingatkan dan tidak

ada yang terlewatkan.

Untuk LM 3 : PBPD perluasan daya

53 kVA keatas termonitor 100% disam-

paikan oleh SPV Rendalkon (Mas Sye-

friman). Progress pekerjaan pelanggan PB /

PD daya 53-197 kVA sampai dengan

pelanggan TM Bangun Gardu dilaporkan

dan bila ada kendala yang dihadapi dicari

solusinya bersama supaya bisa tuntas.

Permohonan PB/PD pelanggan daya besar

sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan

penjualan Area Cempaka Putih, sehingga

semakin cepat tersambung semakin bagus.

15

WIG SEASON BIDANG KONSTRUKSI :

‘STERILISASI DAFTUNG’

Page 18: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Selamat Pagi ...! mengawali hari

dengan sebuah Niat berbuat baik itu

memberikan Energi untuk beraktivitas

seharian. Mengutip surat Alquran Al Imron

57 :” Adapun orang-orang yang beriman

dan mengerjakan amalan-amalan shaleh,

maka Allah akan memberikan kepada

mereka dengan sempurna PAHALA atas

amal-amal mereka,..”. merupakan benih

semangat kami TIM SPLU PLN CEMPAKA

PUTIH. Tim ini bertugas mensterilisasi 3M

(Mencantol, Menyalur, dan Menyolong) dari

Pedagang Kaki Lima, Taman-taman, Pos-

pos, dan Fasum, dengan memasang SPLU

(Stasiun Pengisian Listrik Umum) tipe

Prabayar. Pengguna SPLU bisa dengan

mudah mendapatkan listrik dengan

membeli Token listrik sebelumnya di ATM,

Indomart, Alfamart, dan ONLINE Shop.

Listrik saat ini merupakan kebutuhan

dasar kehidupan, baik yang kaya maupun

yang kurang mampu. Mendapatkan listrik

mungkin bagi beberapa masyarakat

mengalami kesulitan memenuhi

persyaratan untuk pemasangan listrik

antara lain dibutuhkan IMB, SLO, dan

Instalasi, seperti yang dialami Bu Yati di

Tanah Tinggi. Tinggal sebatang kara di

rumah petakan berdinding papan berukuran

3 m x 2.5 m di gang-gang kecil perumahan

padat penduduk. Jangankan mengurus

IMB, sertifikat tanah pun mungkin masih

tanda tanya. Namun di tempat tinggal

tersebut ada kehidupan seorang

manusia,yang perlu tempat, air dan listrik

untuk hidup. Ini Masalah yang menjadi

tantangan untuk PLN dan Pemerintah, dan

menjadi ladang PAHALA kita bersama.

Kali ini ijinkan penulis sekaligus

mengenalkan SPLU PAHALA singkatan

dari Stasiun Pengisian Listrik Umum Paket

Halal Menyala. Program ini diinisasikan

oleh generasi muda yang mencoba

menjawab tantangan pada deskripsi di atas.

Saat ini telah terpasang 136 buah SPLU

PAHALA tersebar di wilayah Cempaka

Putih, yang sebelumnya 3M secara ilegal

dan membahayakan keselamatan

penyebab kebakaran, serta listrik menjadi

HARAM karena memperolehnya dengan

Mencuri Listrik.

16

SPLU Mencari PAHALA

Page 19: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Bersamaan dengan Program GIAT

BEDAH RUMAH WARGA yang

diselenggarakan TNI – POLRI PEDULI

MASYARAKAT 2018, terpilih Bu Yati Umur

50 th yang ber alamat lengkap di Hl. Tanah

Tinggi XII No.32 RT.004/008 Kelurahan

tanah Tinggi Kecamatan Johar Baru Jakarta

Pusat, PLN Bersenergi dengan TNI –

POLRI. Pada kesempatan ini PLN kebagian

tanggung jawab pada penyediaan listrik

sampai dengan 2 buah lampu menyala dan

3 colokan. TIM SPLU yang dipimpin Pak

Mono bersama Supriyatno, Narto dan Arif

bergerak melaksanakan survey kondisi

rumah serta merencanakan instalasi mulai

dari tiang. Dalam waktu singkat jaringan dan

Meter SPLU Pahala telah terpasang di

Lokasi Bedah Rumah berikut

instalasinya.Tapi listrik belum bisa menyala

karena belum diisikan Token Listrik.

Alhamdulillah melalui Bu Novie Asman KSA

Cempaka Putih, sumbangan Token Listrik

sebesar Rp. 300.000,- diberikan kepada Bu

Yati, sehingga Listrik Bisa Menyala –

Seterang senyum syukur Bu Yati.

17

Page 20: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Kamis, 15 Februari 2018 adalah hari

yang menurut kami yang berada di area

Cempaka Putih merupakan hari yang cukup

menegangkan. Hari Kamis di penutup

minggu ketiga di bulan Februari tersebut

memberi kesan yang berbeda, biasanya

long weekend yang kita nanti kita lalui

dengan rasa senang dan berharap-harap

namun kita lalui dengan harap-harap ce-

mas.

KENAPA ..? karena Hari H-1 libur

Perayaan Tahun Baru China ke 2569 terse-

but membuat kami cemas karena hujan

yang mengguyur wilayah Jakarta dan seki-

tarnya dari pagi ini tak kunjung berhenti

sampai sore hari. Bukan hujan biasa seper-

tinya, hujan dengan debit air yang cukup

besar mengalir dari langit ibarat air terjun.

Kemudian apa masalahnya bagi Area Cem-

paka Putih..?

Jadi Kantor kami yang secara geo-

grafis dibangun di daerah yang lebih rendah

dibandingkan dengan dataran yg berada di

jalan raya memungkinkan kantor kami men-

jadi kolam renang raksasa. Karena hal itu

pada akhir bulan pada tahun 2017 Kantor

Distribusi memfasilitasi Area Cempaka

Putih membangun “PERISAI” khusus untuk

antisipasi agar kejadian tenggelamnya kan-

tor area Cempaka pada Bulan Februari

2017 lampau tidak terulang lagi. Dimana

dalam uraian pekerjaan Kantor Distribusi

dibangunlah sebuah Rumah Pompa

dengan tampungan air yang cukup dalam

serta dilengkapi dengan Mesin Pompa ka-

pasitas besar guna menyedot dan membu-

ang Aliran air yang datang tak diundang

berduyun-duyun ke areal kantor. Tak lupa

guna membentengi kantor dari luapan air

dari sudut jalan raya, di bagian pintu masuk

kantor selatan dan utara ditinggikan kurang

lebih 80 cm dari ketinggian semula.

Makanya dari hasil beberapa kali hujan be-

sar setelah pembangunan “PERISAI” terse-

but kantor dinyatakan nyaman.

18

POMPA VS BANJIR

Page 21: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Tapi memang agak berbeda dari hu-

jan yang mengguyur Jakarta pada hari Ka-

mis itu, hujan dari pagi yang sudah mulai

membasahi jalanan Jakarta itu makin ken-

cang dan makin membesar. Seperti

mendapat Firasat, Bapak Sugeng Widodo

selaku manajer Area Cempaka Putih pada

pukul sekitar 9.00 pagi menanyakan kondisi

pompa pembuangan kita apakah semua su-

dah berjalan dengan baik atau belum, Men-

jawab pertanyaan Bapak Manajer kami pas-

tikan kondisi kedua pompa sudah menyala

dengan kekuatan penuh hasil dari laporan

pasukan security Area Cempaka Putih yang

dari pagi sudah siap siaga mengitari areal

kantor dan melakukan pengecekan.

Namun apa daya Kuasa Allah berke-

hendak lain, terdapat kesombongan kita ter-

hadap kepercayaan buatan manusia ini tern-

yata tak kuat pula menampung debit air

yang terus menerus jatuh. Lapangan

belakang kantor sudah terlihat seperti ge-

nangan sungai Ciliwung meninggi namun

masih terpantau belum masuk sampai ru-

angan kantor. Melihat kondisi ini Pak Mana-

jer berinisiatif turun langsung melihat kondisi

ke lapangan, bermodalkan sepatu boot dan

setangkai payung berjalan membelah ge-

nangan air di areal parkir depan kantor

menuju pintu masuk bagian utara kantor.

Sambil tersenyum dan memandang ke jalan

raya dimana para pengendara motor dan

mobil sudah mulai berbalik arah mengingat

genangan air di ujung Jl. A.Yani sudah mulai

tidak bisa dilewati Motor dan Mobil itu mem-

berikan instruksi untuk sekali lagi mengecek

kondisi pompa sedot pembuangan yang

dibelakang. Benar saja, ternyata pompa

belakang mati disinyalir karena kelebihan

beban, alhasil untuk kembali menyalakan

pompa ini harus secara manual. Artinya ka-

mi harus masuk ke dalam rumah pompa dan

menekan tombol manual penyalaannya, tapi

ternyata tak semudah membalikkan telapak

tangan guna menyalakannya. Kunci Rumah

Pompa yang masih dibawa oleh Pihak

pelaksana pekerjaan pembangunan Pompa

di Kantor Distribusi yang beralasan karena

belum diserah terimakan ke pihak mana-

jemen Area Cempaka Putih.

19

Page 22: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Bermodal telepon dengan nada agak

tinggi meminta Pihak Pelaksana pekerjaan

Kantor Distribusi tersebut meluncur ke Area

Cempaka Putih. Namun menengok kondisi

genangan air depan kantor sudah mulai

drastis meninggi dan mulai masuk dibibir

pintu ruang pelayanan serta pihak Pelaksa-

na pekerjaan tak kunjung menampakan diri,

Pak Heri Sutikno Asman Jaringan Area

Cempaka Putih menginstruksikan untuk

bongkar paksa kunci Gembok yang ada di

Rumah Pompa guna usaha membuka pintu

rumah pompa. Berlandaskan kondisi Da-

rurat dengan bersenjatakan sebuah palu

besar dihantamkanlah beberapa kali gem-

bok rumah pompa yang tergolong besar ini.

Alhamdulillah Gembok pun terkoyak dan

terbuka, dengan segera Pak Heri dengan

menerapkan ilmu terapan asam garam

dunia kelistrikan dan melakukan analisa in-

stalasi rumah pompa, akhirnya Mesin

Pompa belakang dapat berdengung menya-

la dan melakukan tugasnya, membantu

pompa depan mengusir genangan air

keluar.

Diperkirakan pukul 14.00 WIB hujan

sudah mulai reda, dan syukur permukaan

genangan juga sudah mulai surut perlahan.

Kini tinggal tugas pasukan kebersihan Area

Cempaka Putih mensterilkan sisa-sisa air

yang sudah masuk dan mencicipi bibir pintu

ruang pelayanan dan bidang konstruksi

agar tetap terlihat bersih dan nyaman.

20

Page 23: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Di akhir tahun 2017, banyak pelang-

gan yang mengajukan permohonan Pasang

baru maupun Penambahan Daya (PB/PD),

baik itu dari Daya TR-TM maupun TM-TM.

Persiapan untuk penyalaan sudah dipersiap-

kan, namun di beberapa pelanggan masih

terdapat kendala yang mengakibatkan pros-

es penyambungan / penyalaan belum dapat

dilaksanakan, sehingga realisasi penyam-

bungan baru dapat dilaksanakan pada bulan

Februari 2018. Beberapa pelanggan yang

sudah dapat disambung antara lain :

1. PT Easton Kaleris Indonesia (PD Daya

197 KVA – 415 KVA)

Mengajukan penambahan daya dari TR ke

TM pada tanggal 17 November 2017. Pen-

yambungan baru dapat dilaksanakan setelah

gardu baru sudah jadi dan pelanggan sudah

siap yaitu pada tanggal 9 Februari 2018.

2. GOR Rawamangun (PD Daya 164 KVA

– 4.330 KVA)

Selanjutnya pada tanggal 15 Februari 2018,

salah satu venue penunjang kegiatan ASIAN

GAMES 2018, GOR Rawamangun

(Velodrome) juga berhasil disambung dan

dinyalakan sehingga PLN Cempaka Putih

siap dan ikut mendukung kelancaran

pelaksanaan ASIAN GAMES 2018.

3. Jakarta International Equestrian

Park Pulomas (PD Daya 164 KVA –

4.330 KVA

Jakarta International Equestrian Park (JIEP)

Pulomas terletak di kawasan pacuan kuda

Pulomas, dan juga menjadi salah satu venue

untuk kegiatan ASIAN GAMES 2018. Pem-

bangunan dan proses konstruksi

menggunakan daya 197 KVA dengan tarif L,

dan sudah mengajukan proses penambahan

daya ke 4.330 KVA. Hingga pada tanggal 22

Februari 2018, permohonan PD ini dapat di

sambung dan dinyalakan dengan aman

hingga di sisi pelanggan.

21

Eksekusi Pelanggan Tambah Daya

Tegangan Menengah Februari 2018

Page 24: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Belajar tak mengenal usia, selagi

hayat dikandung badan, pelajarilah apa yg

kamu bisa pelajari, terlebih yg berkaitan

dengan kinerja untuk diri, dan bisa menam-

bah soft skill yg dapat menunjang kompelen-

si pribadi. Belajar dari kasus kebakaran yg

terjadi di salah satu area PLN Distribusi

Jakarta Raya, Area Cempaka Putih men-

gevaluasi ulang seluruh peralatan serta per-

lengkapan yg diperlukan untuk antisipasi ter-

jadinya bahaya kebakaran, mulai dari hid-

rant, apar, fire house alarm, trolley alat

pemadam api, bracket dan perlengkapan yg

kecil-kecil seperti helm dan sarung tangan.

Setelah dirasa cukup untuk pengecekan fisik

berupa perlengkapan, evaluasi dilanjutkan

untuk soft skill para pengguna peralatan ter-

sebut.

Soft skill ini diperlukan agar bila ter-

jadi sesuatu yg tidak diinginkan, mereka tau

bagaimana dan apa yg harus dikerjakan

atas dasar itulah ditunjuk orang-orang yang

berhubungan langsung atau bertanggung

jawab langsung terhadap situasi dan kondisi,

area Cempaka Putih dalam hal ini adalah

para security.

Dirasa tidak cukup tanggung jawab

dibebankan hanya ke security, ditunjuk kem-

bali office boy dan driver untuk bisa menge-

tahui antisipasi bila terjadi hal yg tidak di-

inginkan, karena walau bagaimana pun

sebenarnya ini semua merupakan tanggung

jawab bersama termasuk para pegawai Area

Cempaka Putih.

Pelajaran dimulai dengan diadakann-

ya COC ke security yg diadakan setiap hari

selasa dengan pengarahan dari manager,

Asman KSA sampai dengan SPV admum

menitik beratkan semua security harus bisa

mengoperasikan hydrant. Pelajaran di lanjut-

kan dengan mengadakan simulasi yang juga

di hadiri dari pihak kantor distribusi pada hari

jumat, semua berjalan dengan baik dan

sempurna, hingga acara selesai di sore hari.

Permasalahan bermula di hari sabtu keeso-

kan harinya hydrant tidak bisa digunakan

untuk membersihkan halaman belakang yg

kotor. Secara kebetulan vendor yg me-

nangani hidrant datang di hari senin untuk

meminta tanda tangan bahwa pekerjaan pe-

nanganan pompa hidrant telah berjalan

dengan baik dan selesai.

Knowledge Sharing Penggunaan Hidrant dan Antisipasi Bahaya Kebakaran

22

Page 25: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Melihat kejadian hari sabtu dimana

hidran tidak dapat berfungsi dengan baik,

pihak management PLN area Cempaka

Putih meminta pihak vendor untuk menga-

dakan kembali pembelajaran penggunaan

hidrant. Setelah di warnai dengan insiden

dalam hal pencapaian kata mufakat di sepa-

kati hari untuk melakukan kembali

knowledge sharing (simulasi) penggunaan

hidran pada hari selasa ke esokan harinya.

Ditengah hujan yang deras,

Knowledge sharing dari kita untuk kita

mengenai penggunaan hidrant pun di mu-

lai , dengan di komandoi langsung oleh SPV

K2/K3 , Asman Jaringan dan Asman KSA,

di ikuti oleh beberapa security dan office

boy dan di dampingi pihak vendor pengelola

pompa hidrant. Mulai dari menghidupkan

Hidrant, baik tombol automatic maupun

tombol manual, besarnya tekanan air yang

di perlukan sesuai dengan keadaan api, alur

air yang mengalir di dalam rumah pompa

hidrant, sampai dengan cara memegang

selang hidrant. Menjelang Maghrib dan di

rasa cukup simulasi di hentikan. Untuk me-

mantapkan Pengetahuan, antar security

kembali melaksanakan simulasi

( knowledge sharing ) keesokan harinya.

Terus menerus selama seminggu di lakukan

berulang ulang dengan personel yang ber-

beda. Di harapkan seluruh security, OB dan

Driver dapat memahami penggunaan hid-

rant dan antisipasi dalam menghadapi ba-

haya kebakaran.

Lakukan Usaha dengan sepenuh hati

dan sekuat tenaga, kemudian sandarkan

hasilnya kepada ALLAH semata. Setelah

kita berusaha untuk belajar mengenai hal

besar untuk kondisi yang tidak di inginkan

( Belajar Antisipasi Bahaya Kebakaran ),

berharap hal itu tidak terjadi , namun paling

tidak kita sudah mengetahui, harus apa dan

bagaimana kita menghadapinya. Banyak

Berdoa dan bekerja dengan penuh keihkla-

san, teruslah berbuat kebaikan agar kita

terhindar dari hal – hal yang tidak di

inginkan. Aamiin…….

23

Page 26: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Jakarta, 4 Februari 2018. PLN Area Cempaka Putih melakukan rapat bersama seluruh

pengurus LAZIS PLN 2017, dalam rapat yang dipimpin Asman KSA , Mas Adi Suwarmoko dan

Rifai selaku pengurus LAZIS melakukan sosialisasi tentang perubahan nama LAZIS PLN

menjadi YBM dan kembali menyusun pengurus YBM serta program rencana kerja YBM.

Adapun beberapa program yang sudah dilaksanakan selama 2017 akan kembali disinkronkan

dengan program YBM yang baru.

Rapat yang dilaksanakan di ruang cempaka biru menghasilkan susunan pengurus baru

utuk YBM PLN Area Cempaka Putih, yang nantinya akan dibentuk SK oleh GM PLN Disjaya,

Begitu juga untuk program rencana kerja 2018 kami susun dengan PIC yang bertanggungjawab

terhadap terlaksananya program kerja tersebut.

Berikut PIC program YBM PLN Area Cempaka Putih

YBM PLN Area Cempaka Putih

24

NO PROGRAM YBM

(2018) VOL SATUAN KETERANGAN PIC

1

Program Pengembangan Indonesia Muda

(PPIM)

63 anak sudah berjalan

Habib, Kemas M Yusuf, M Rifai, Bondan

9 anak usulan

2 Guru Cahaya

Pintar 2 orang usulan M Rifai, Reza

3 Pesantren PeTIK 2 orang usulan Rizaldi, Chandra A

4 1.000 HPK 2 paket usulan Lia Yulianti, Sukma F, Ghalib J

5 Layanan

Ambulance Gratis insidentil -

Dimas Adi P, Sunarto

6 Social Trush Fund

(UMKM) 2 paket usulan

Yayan S, Insanul Arif

7 Cinta Mualaf 1 - Sumarsono, Piar

8 Cahaya Qur’an

Indonesia 10 masjid usulan

Paramita A, Ivan K, Nila

9 Care YBM PLN

(tanggap bencana) insidentil wilayah usulan

Agus P, Agung Nur C

10 Layanan Senyum

Mustahik 1 paket usulan Putra, Rizal

11 Peduli Punakarya

PLN 2 orang usulan Felix, Bambang W

12 Khitan massal - - TIM

Page 27: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Adapun Susunan pengurus YBM PLN Area Cempaka Putih yang di usulkan ke YBM Disjaya ; Badan Pengawas : Manajer & Asman KSA Ketua : 1. Adi Suwarmoko 2. Muhamad Rifai Sekretaris : Lia Yulianti Keuangan : Yuni S & Safitri Survey & Pemberdayaan : Agus P, Felix, Yayan S, Putra, Rijal, Dimas, Narto,

Rizaldi, Candra Arjuna, Mitha, Nila, Ivan, Agung,

Bambang Wijatmoko, Sukma Fitriana, Ghalib J,

Insanul Arif, Sumarsono, Piar

25

Page 28: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

PLN Distribusi Jakarta Raya (Disjaya)

turut berpartisipasi secara penuh men-

dukung pembangunan infrastruktur

ketenagalistrikan dalam rangka mewujudkan

Jakarta Kian Benderang. Dalam hal ini PLN

mempunyai komitmen Jakarta Kian

Benderang (JKB) 2018 yang terdiri dari 17

komitmen yaitu sbb :

1. SAIDI dan SAIFI turun sebesar 20%

terhadap realisasi 2017

System Average Interruption

Frequency Index (SAIFI) merupakan

nilai Indeks Rata-rata Frekuensi

Gangguan Pada Sistem. SAIFI ada-

lah rata-rata jumlah interupsi atau

gangguan yang berkelanjutan per

konsumen sepanjang tahun. Ini ada-

lah rasio jumlah interupsi atau

gangguan tahunan terhadap jumlah

konsumen.

SAIFI = (Total jumlah gangguan

berkelanjutan dalam setahun) /

(Jumlah total konsumen)

System Average Interruption

Duration Index (SAIDI) merupakan

nilai Indeks Rata-Rata Durasi atau

lamanya gangguan Pada Sistem.

SAIDI adalah durasi rata-rata inter-

upsi atau gangguan per konsumen

sepanjang tahun. Ini adalah rasio

durasi gangguan tahunan

(berkelanjutan) terhadap jumlah kon-

sumen. Jika durasi ditentukan dalam

hitungan menit, SAIDI dinyatakan da-

lam menint gangguan yang dirasakan

konsumen.

SAIDI = Total durasi atau lamanya

gangguan berkelanjutan dalam se

tahun / jumlah konsumen

Pada akhir tahun 2017 SAIDI

(139.24) dan SAIFI (1.81), pada tahun

ini ditargetkan turun 20 % dari tahun

2017.

2. Penambahan jumlah pelanggan

layanan prioritas sebanyak

109 pelanggan

Layanan Prioritas di PLN untuk

tahun ini menjadi primadona untuk

menambah pundi-pundi kWh sehing-

ga bisa meningkatkan pendapatan.

3. Investasi Terkontrak 100% pada

bulan Juni 2018

Anggaran Investasi Keandalan

Jaringan (Basket 1), Penurunan Su-

sut (Basket 2) dan Pemasaran

(Basket3) agar sudah terkontrak

semua pada bulan Juni 2018. PLN

Area Cempaka Putih sampai dengan

bulan Maret sudah terkontrak sebesar

45 %.

Komitmen JKB 2018

26

Page 29: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

4. Efisiensi biaya administrasi umum

hingga 10% dari biaya RKAP

Efisiensi disisi biaya admin-

istrasi umum dari biaya RKAP di-

harapkan bisa mengurangi biaya-

biaya sehingga akan timbul pengel-

olaan anggaran yang menerapkan

prinsip kehati-hatian. Target untuk

tahun ini biaya administrasi umum

bisa efisien hingga 10 % dari biaya

RKAP.

5. Sterilisasi kapitalisasi

Sterilisasi kapitalisasi yaitu di-

mana pengeluaran yang terjadi saat

ini dalam rangka memperoleh aset

dibukukan sebagai aset dan bukan

sebagai beban/ biaya. Kapitalisasi

dibagi menjadi dua yaitu kapitalisasi

PDP dan biaya. Kapitalisasi PDP

merupakan upaya untuk menjadikan

aset setiap pekerjaan investasi, da-

lam hal ini pekerjaan dalam

penyelesaian (PDP) yang sudah

selesai dan beroperasi untuk diakui

sebagai aset. Contohnya yaitu in-

stalasi gardu, penarikan SKTM,

penarikan JTR dll. Sedangkan

kapitalisasi biaya adalah upaya untuk

menjadikan aset setiap biaya yang

dikeluarkan dalam pemeliharaan aset

yang menggunakan anggaran

operasi.

6. Sterilisasi pelanggan AMR

yang menunggak

Pelanggan AMR menyumbang

pendapatan cukup besar sehingga

perlu untuk diperhatikan, dengan Re-

mote Shunt Trip pelanggan yang be-

lum membayar listrik pada tanggal 21

setiap bulannya akan padam secara

sistem, walaupun saat ini masih be-

lum semua pelanggan AMR sudah

terpasang Remote Shunt Trip, maka

kami terus akan meningkatkan

pemasangan Remote Shunt Trip.

Pemanfaatan teknologi yang terus

berkembang ini akan lebih efektif ka-

rena pelanggan tidak bisa berbuat

banyak karena system yang akan

bekerja.

7. Sterilisasi tunggakan diatas 1 lembar

Walaupun pemakaian pelang-

gan yang menunggak diatas 1 lem-

bar tidak sebanyak pelanggan AMR

tetapi untuk jumlah pelanggan lebih

banyak dan cukup membutuhkan ef-

fort yang cukup besar untuk me-

nanganinya. Target tahun ini tung-

gakan diatas 1 lembar harus steril,

semoga bisa lebih baik lagi.

8. Sterilisasi Pedagang Kaki Lima

(PKL) yang menggunakan listrik

secara illegal

Kecenderungannya PKL

mempunyai sifat tidak tertib, hal ini

juga tercermin dalam pemanfaatan

energi listrik yang illegal dan cender-

ung berbahaya bagi lingkungan seki-

tar. PLN memberikan solusi dengan

adanya Stasiun Pengisian Listrik

Umum (SPLU) yang saat ini telah

dipasang di beberapa lokasi.

27

Page 30: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Targetnya PKL yang masih

menggunakan listrik secara illegal

supaya dipasang dengan SPLU, se-

hingga pemakainnya akan terukur

dan dari sisi estetika akan kelihatan

lebih rapi.

9. Sterilisasi penggunaan generator

pada masa konstruksi

Masa konstruksi yaitu peker-

jaan membangun atau merenovasi

gedung dimana membutuhkan energi

listrik yang tidak sedikit, oleh karena

itu PLN hadir dengan Power Bank Ex-

press Power Service. Selain untuk

masa konstruksi, power bank ini juga

bisa digunakan untuk kegiatan out-

door lainnya. Inovasi dari PLN ini

membantu pelanggan mendapatkan

listrik lebih mudah, murah, cepat dan

tidak menimbulkan polusi.

10. Sterilisasi pelanggan hotel bintang

5 yang tidak menggunakan layanan

prioritas

Diantara sekian banyak rating

hotel, hotel bintang 5 merupakan ho-

tel dengan peringkat terbaik. Hotel

bintang 5 selalu mengedepankan pe-

layanan. Tamu-tamu harus merasa

dilayani bak raja. Dari sekian alasan

yang ada PLN memberikan solusi

dengan adanya layanan prioritas.

PLN mempunyai layanan khusus bagi

pelanggan yang tidak menginginkan

listriknya padam sama sekali naman-

ya pelanggan premium.

11. Same day service Pemasangan Baru

dan Perubahan Daya

Same day service yaitu pela-

yanan pelanggan pada saat

mendaftar dan membayar pada hari

itu dan langsung menyala pada hari

itu juga. Dengan pelayanan ini di-

harapkan masyarakat merasakan

kemudahan, kepastian dan trans-

paransi pelayanan PLN tanpa harus

melalui perantara atau calo.

12. Sterilisasi repetitive complaint

Sterilisasi repetitive complaint

(keluhan berulang) yaitu proses

penghilangan keluhan yang berulang

yang diakibatkan penanganan kelu-

han pelanggan yang belum tuntas se-

hingga pelanggan lapor ke Contact

Center 123.

13. Zero accident

Nol Kecelakaan Kerja adalah

kampanye PT. PLN (Persero) di da-

lam upaya menekan jumlah angka

kecelakaan kerja yang terjadi baik di

lingkungan wilayah PT. PLN maupun

dengan mitra kerja. Kampanye ini

adalah wujud PLN di dalam mematuhi

apa yang tercantum di UU No. 1 Ta-

hun 1970 Tentang Keselamatan Ker-

ja.

28

Page 31: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

14. Just in time materials availability

Just in time materials availabil-

ity atau ketersedian material tepat

waktu adalah suatu sistem yang

digunakan untuk memenuhi keterse-

diaan material gudang pada waktu

yang tepat sesuai dengan jumlah

yang dikehendaki oleh user

(pengguna).

15. Employees' mandatory competences

are 100% certified

Employees' mandatory com-

petences are 100% certified adalah

jumlah pegawai PLN yg sudah

tersertifikasi sebesar 100 % pegawai.

16. Execution Pulse Check Dasboard

Management (EPCDM)

Execution Pulse Check

Dasboard Management (EPCDM)

adalah sebuah manajemen tampilan

terkait dengan pelaksanaan peker-

jaan dengan tujuan menampilkan in-

formasi yang mudah dibaca.

17. Cultured Risk Management Leader

(Enterprise Risk Management

level 3,8)

Cultured Risk Management

Leader (Enterprise Risk Management

level 3,8) merupakan perilaku semua

personil yang berinteraksi dan

mempunyai persepsi terhadap sega-

la sesuatu yang berkaitan dengan

risiko

29

Page 32: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

30

No. KOMITMEN JKB 2018 PIC

1 SAIDI dan SAIFI turun sebesar 20% terhadap realisasi 2017 1. SAIDI Yayan Sopian

2. SAIFI Ananta Daniel Sitepu

2 Penambahan jumlah pelanggan layanan prioritas sebanyak 109

pelanggan

Nila Kartika Herwina Kusumawati & Tim

1. Yosafat Marthin Samosir,

2. Yayan Sopian,

3. Martua Nababan,

4. M Rifai,

5. Reza Pandu Wijaya,

6. Lia Yulianti

3 Investasi Terkontrak 100% pada bulan Juni 2018 Bambang Wijatmoko

4 Efisiensi biaya administrasi umum hingga 10% dari biaya

RKAP Novi Sri Rahayuningsih

5 Sterilisasi kapitalisasi 1. Ronny Eka Prasetya

2 .Felix Azizi

6 Sterilisasi pelanggan AMR yang menunggak

1. Bambang Kusmanto,

2. Daniar Hardiman H,

3. Ghalib Juliandani

7 Sterilisasi tunggakan diatas 1 lembar Daniar Hardiman Hamzah

8 Sterilisasi Pedagang Kaki Lima (PKL) yang menggunakan

listrik secara ilegal Insanul Arif

9 Sterilisasi penggunaan generator pada masa konstruksi Martua Nababan

10 Sterilisasi pelanggan hotel bintang 5 yang tidak menggunakan

layanan prioritas

Nila Kartika Herwina Kusumawati & Tim

1. Yosafat Marthin Samosir,

2. Yayan Sopian,

3. Martua Nababan,

4. M Rifai,

5. Reza Pandu Wijaya,

6. Lia Yulianti

11 Same day service Pemasangan Baru dan Perubahan Daya 1. Ghalib Juliandi,

2. Lia Yulianti

12 Sterilisasi repetitive complaint Champion APKT

13 Zero accident Agung Nurcahyo

14 Just in time material's availability Kemas M Yusuf

15 Employees' mandatory competences are 100% certified Liana Oktavia

16 Execution Pulse Check Dasboard Management (EPCDM) R. Mulyono

17 Cultured Risk Management Leader

(Enterprise Risk Management level 3,8) Bambang Wijatmoko

Daftar PIC Komitmen JKB 2018

PLN Area Cempaka Putih bekerja beribadah bergembira……...

Page 33: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Rapat Kinerja Triwulan I Tahun 2018

pada tanggal 7 Februari 2018 dibuka oleh

General Manajer Disjaya Bapak Muhammad

Ihsan Assaad dengan melakukan service

badminton sebagai ceremonial awalnya.

Rapat kerja Kali ini bertema Excitement to

Exceed 50 T Revenues and Succed the 18th

Asian Games. Sebagaimana kita ketahui

bahwa dalam program 35.000 MW, target

Disjaya adalah melakukan penjualan KWH

sebanyak-banyaknya untuk memperoleh

pendapatan. Pada akhir tahun 2017 penda-

patan disjaya tercatat sebesar 39 Triliun da-

lam setahun. Sebagai bentuk kontribusi atas

pendapatan korporat maka Disjaya ditarget-

kan untuk mencapai pendapatan sebesar 50

Triliun atau mengalami kenaikan sebesar

25% dari pendapatan tahun sebelumnya.

Selain itu, Tahun 2018 Indonesia didaulat

menjadi tuan rumah gelaran Asian Games

2018. Selain Palembang, Jakarta juga men-

jadi tuan rumah venue pertandingan. Ada 35

venue yang digelar di Jakarta.

Pada kesempatan itu Pak Ihsan

melakukan internalisasi program utama Dis-

jaya berupa JKB 123 yang merupakan

kependekan dari “Jakarta Kian Benderang

123”. Program JKB 123 terdiri dari 3 topik

utama yaitu Total Electricity Solution, Shift-

ing New Lifestyle, dan Trusted Company.

Total electricity solution mengedapankan

bahwa masalah urusan listrik adalah urusan

PLN, Disjaya membuat terobosan dengan

menyediakan infrastruktur terkait dengan

penyediaan listrik di antaranya Power bank,

Layanan Premium, SPLU, Kejar target tanpa

Genset, Siaga Kehandalan, dan Yantek In-

stalasi. Disjaya menjadikan dirinya sebagai

pelopor kebiasaan baru, hal ini tercermin da-

lam program kedua yaitu Shifting New Life-

style. Peralihan menuju standard dan kebia-

saan kebiasan baru guna membuka peluang

bagi disjaya untuk mendapatkan perolehan

pertumbuhan energy dan Pendapatan. Pro-

gram tersebut diterjemahkan ke dalam ke-

peloporan kendaraan listrik, Kepeloporan

Kompor Induksi, Penggunaan Power bank,

Flexybill, Remote Shunt trip, Tambah Daya

cicilan dan Diskon Pasang Baru. Guna

memperlancar target marketing tersebut,

maka Disjaya perlu untuk mendapatkan

predikat sebagai Trusted Company yang dil-

akukan melalui penerapan Integrated Mana-

jemen System, ISO 26000, SMP/SMK3, PLN

Mobile, MoU dengan Pemda, Sameday ser-

vice dan beberapa program lain yang mem-

perkuat ikatan kepercayaan dengan para

stakeholder terhadap layanan Disjaya.

Kinerja Terbaik Tiga yang Tanpa Piala

31

Page 34: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Presentasi selanjutnya dilakukan

oleh masing-masing Manajer bidang terkait

dengan Pencapaian kinerja 2017 dan

rencana kerja 2018. Manajer bidang

perencanaan memaparkan RKAP berbasis

manajemen resiko, Bagaimana penyusunan

RKAP dilakukan dengan melihat faktor-

faktor resiko yang muncul dalam KPI se-

hingga rencana kerja yang disusun bisa ter-

arah dan menyelesaikan permasalahan. Se-

lanjutnya Manajer Bidang konstruksi mem-

berikan detail strategi manajemen perbeka-

lan guna mendukung pelaksanaan Program

Rencana Kerja (PRK). Manajer Niaga men-

jelaskan strategi Disjaya dalam mencapai

50 Triliun Pendapatan pada tahun 2018.

Menurut penulis secara pribadi, dari

sekian paparan, sebenarnya sesi yang pal-

ing mendebarkan adalah saat arahan dari

Direktur Regional Jawa Bagian Barat,

Bapak Hariyanto WS. Bayangkan, Jam

dinding Hall room yang sudah menunjukan

Pukul 22.24 WIB, beliau langsung angkat

bicara dan berdiri di tengah-tengah peserta

sambil berkeliling. Siapa coba yang ga

“keder”, kata orang betawi.

Tatapan mata elangnya itu lo

broo….ngeriiii euy… Menurut saya, tatapan

beliau ibarat busur anak panah yang siap

dilesatkan ke jantung masing-masing peser-

ta, khususnya Asman Jaringan yang hadir.

Terlebih lagi ketika beliau sudah mulai me-

manggil nama-nama Asman Jaringan…

heheheheh… Kebetulan yang dipanggil

adalah Asman Jaringan Area Cengkareng

dan Asman Jaringan Area Ciputat yang ma-

na pada saat itu jumlah gangguan penyu-

langnya sudah melebihi tahun lalu. Detik itu,

saya hanya bisa mengulang-ulang satu doa,

“Semoga Jaringan Penyulang Area Cempa-

ka Putih selalu handal… Amiiiiin”

Pada hari kedua, para peserta di

tune up semangat nya oleh Ipho Santosa,

Beliau adalah Penulis, Pembicara sekaligus

Pengusaha. Ada beberapa buku yang

pernah beliau tulis di antaranya Muhammad

sebagai pedagang, Marketing is Bullshit, 10

Jurus terlarang, 13 Wasiat Terlarang, 7

Keajaiban Rezeki, Percepatan Rezeki, Han-

ya 2 menit, dan Moslem Millionaire. Dari

sekian buku-buku tersebut, buku dengan

judul 7 keajaiban rezeki mampu mendapat-

kan predikat sebagai best seller tahun 2010

-2011. Selanjutnya ada yang menarik dari

materi yang disampaikan oleh seorang

Ipho, sampai-sampai hal ini menjadi tagline

dalam Raker kemarin. Materi tersebut

dibungkus dalam kalimat pamungkas beri-

kut, “apabila ingin berumur panjang maka

buatlah target dan pencapaian yang besar

karena dengan itu pasti kita akan berupaya

penuh sekuat tenaga untuk mencapai target

tersebut dan ingin menikmati pencapaian

atas target yang ingin kita capai”.

32

Page 35: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

Kalimat pamungkas ini menjadi moti-

vasi utama dalam sesi ini khususnya dan

pada semua sesi raker umumnya. Dengan

melihat target Pendapatan Disjaya sebesar

50 Triliun dalam setahun atau rata-rata per

bulan sebesar 4,2 Triliun, maka memang

diperlukan pompa semangat untuk men-

capai target yang naik sebesar 25% dari re-

alisasi pendapatan tahun 2017. Sebenarnya

ada satu lagi yang menarik dalam materi

Ipho, yang berupa Ilmu “Give back”. Ketika

kita melihat hasil kesuksesan pencapaian

seseorang, maka kita selayaknya untuk

mengucapkan selamat dan ikut bersyukur

atas hasil yang dicapai sekaligus men-

doakan kebaikan bagi orang tersebut. Ilmu

“Give back” ini mengajarkan bahwa dalam

hukum alam, apa yang kita doakan dan kita

sampaikan akan menjadi doa bagi kita

sendiri. Ternyata ada malaikat-malaikat

yang mendengarkan doa kebaikan kita bagi

orang lain sehingga malaikat tersebut men-

doakan juga bagi kita. Bisa dibayangkan

coba, didoakan oleh Malaikat yang tidak

pernah melakukan dosa. Masya Al-

lah….Oleh karena itu mari kita biasakan un-

tuk mendoakan kebaikan-kebaikan bagi te-

man-teman kita yang telah mencapai

kesuksesan sehingga bisa menular ke diri

kita.

Bagian akhir dari Rapat Kinerja ini

adalah penghargaan atas capaian Kinerja

2017, diantaranya Penurunan SAIDI terbaik,

Pertumbuhan KWH terbaik, Desain Majalah

Area terbaik dan Kinerja KPI terbaik. Alham-

dulillah Area Cempaka Putih mendapatkan

kinerja terbaik ke tiga pada Key Perfor-

mance Indikator. Ada yang tidak biasa

penulis rasakan dalam Rapat Kinerja kali

ini. Pada rapat kinerja terdahulu biasanya

banyak penghargaan dari masing-masing

bidang Kantor distribusi. Dalam kurun waktu

kinerja tahun 2016 sampai dengan 2017,

Area Cempaka Putih berhasil konsisten

menduduki 3 besar kinerja terbaik dan sela-

lu dipanggil ke depan podium untuk meneri-

ma penghargaan. Selain itu, penghargaan

manajemen keluhan pelanggan terbaik dan

piutang ragu-ragu juga selalu diperoleh oleh

Area Cempaka Putih. Sangat berbeda

sekali kondisinya pada Rapat Kinerja TW I

2018. Minim sekali penghargaan yang

diberikan. Barangkali ini bentuk efisiensi

Disjaya yang mana alokasi pemberian

penghargaan dialihkan untuk program

lainnya. Tapi it’s okay, setidaknya PLN Area

Cempaka Putih mampu membuktikan kon-

sistensinya dalam peringkat kinerja Area di

Disjaya. Bravo Cempaka Putih.

33

Page 36: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,

PT PLN (Persero) Wilayah Nusa Tenggara Barat membangun infrastruktur kelistrikan ke Pu-

lau Gili Gede Nusa di Tenggara Barat yang memiliki potensi pariwisata.

General Manager PLN Wilayah NTB Mukhtar mengatakan, infrastruktur kelistrikan yang berlo-

kasi di Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, tersebut akan tersambung dengan sistem

kelistrikan Lombok. Mekanismenya, PLN akan membangun kabel laut 20 kiloVolt (kV) sepanjang 2 x

2,4 kilo meter (km).

"Kelistrikan Gili Gede akan disabung dengan kabel laut," kata dia di Jakarta, Kamis

(22/2/2018). Sulitnya medan dan keterbatasan alat transportasi membuat PLN harus bekerja lebih

keras untuk melistriki rumah 450 kepala keluarga yang berada di pulau tersebut. Adapun tantangan

terbesar saat melistriki wilayah-wilayah terpencil adalah medan yang sulit dan alat transportasi yang

terbatas.

Untuk melistriki Gili Gede misalnya, pengangkutan peralatan kelistrikan harus dengan cara

tradisional, yaitu menggunakan tongkang sederhana yang ditarik kapal kayu. Untuk menaikan se-

luruh peralatan, seperti gulungan kabel, trafo dan tiang juga dilakukan secara manual, dengan di-

gotong atau menggunakan gerobak.

“Hal ini membuat proses pengangkutan dan pembangunannya lebih lama. Karena kapal dan

peralatannya sederhana, tentu kami harus lebih hati-hati. Ombak besar sedikit, tentu menaikkan

peralatan ke kapal lebih sulit, bahkan terkadang kami harus menunda pengangkutan sampai

cuacanya membaik,” papar Mukhtar.

Begitu juga saat tiba di Gili Gede, seluruh peralatan diangkut dari dermaga menuju lokasi

pemasangan menggunakan gerobak, bahkan terkadang harus digotong oleh beberapa petugas.

Pasalnya, selain akses jalan yang kecil, di Gili Gede pun tidak terdapat mobil.

“Kami akan menyambungkan 2 kabel sekaligus, satu sebagai cadangan, sehingga jika ada

gangguan, penyaluran listrik bisa dialihkan. Selain itu, kalau pertumbuhan beban tinggi, kami juga

tetap bisa penuhi,” lanjut Mukhtar.

Gili Gede merupakan salah satu pulau yang memiliki potensi, khususnya di bidang perikanan

dan pariwisata. Sebagian besar penduduknya berprofesi sebagai nelayan dan budidaya ikan laut.

Beberapa penduduk juga memiliki homestay bagi wisatawan.

Saat ini, penduduk Gili Gede menggunakan genset untuk memenuhi kebutuhan listriknya.

Oleh karena itu, kehadiran listrik PLN ini juga akan meningkatkan perekonomian masyarakat Gili

Gede.

Sumber : Liputan6.com 31

Pasok Listrik ke Pulau Gili Gede, PLN Bentangkan Kabel Bawah Laut

Page 37: Climbers - kalistacempaka.files.wordpress.com · Karir di PLN diawali Mas Insan dengan OJT pada tahun 2005 hingga 2006 di Area Kramat Jati. Setelah diangkat men-jadi pegawai PLN,