Cara Menginstall Virtual Box.doc

16
Sebelum melakukan instalasi yang perlu dipersiapkan adalah: 1. VirtualBox, yang dapat didownload dari situs resminya secara gratis https://www.virtualbox.org/wiki/Downloads 2. File ISO dari sistem operasi yang akan diinstal, untuk ubuntu dan distro linux lainnya dapat didownload langsung pada situs resminya, sedangkan untuk sistem operasi windows Anda dapat membuat file ISO dari CD/DVD instalasi windows dengan image disk creator seperti Alcohol 120%, UltraISO, PowerISO dan lain sebagainya. Setelah mempersiapkan hal-hal yang dibutuhkan saatnya instalasi. PROSES INSTAL 1. Silahkna buka file VirtualBox yang telah Anda download tadi dan akan muncul jendelaseperti dibawah ini 2. Lanjutkan proses instalasi dengan cara klik tombol Next, biasanya tidak ada kendala, tapi nanti akan ada peringatan yang memberitahukan bahwa jaringan yang ada akan diputus sementara ketika proses instalasi berlangsung, klik Yes untuk melanjutkan 3. Setelah instalasi selesai sekarang masuk pada proses instalasi sistem operasi guest. PROSES INSTALASI SISTEM OPERASI GUEST 1. Untuk menginstal sistem operasi guest yang perlu dilakukan adalah menekan tombol New pada jendela VirtualBox Manager

Transcript of Cara Menginstall Virtual Box.doc

Page 1: Cara Menginstall Virtual Box.doc

Sebelum melakukan instalasi yang perlu dipersiapkan adalah:

1. VirtualBox, yang dapat didownload dari situs resminya secara gratis https://www.virtualbox.org/wiki/Downloads

2. File ISO dari sistem operasi yang akan diinstal, untuk ubuntu dan distro linux lainnya dapat didownload langsung pada situs resminya, sedangkan untuk sistem operasi windows Anda dapat membuat file ISO dari CD/DVD instalasi windows dengan image disk creator seperti Alcohol 120%, UltraISO, PowerISO dan lain sebagainya.

Setelah mempersiapkan hal-hal yang dibutuhkan saatnya instalasi.

PROSES INSTAL

1. Silahkna buka file VirtualBox yang telah Anda download tadi dan akan muncul jendelaseperti dibawah ini

2. Lanjutkan proses instalasi dengan cara klik tombol Next, biasanya tidak ada kendala, tapi nanti akan ada peringatan yang memberitahukan bahwa jaringan yang ada akan diputus sementara ketika proses instalasi berlangsung, klik Yes untuk melanjutkan

3. Setelah instalasi selesai sekarang masuk pada proses instalasi sistem operasi guest.

 

PROSES INSTALASI SISTEM OPERASI GUEST

1. Untuk menginstal sistem operasi guest yang perlu dilakukan adalah menekan tombol New pada jendela VirtualBox Manager

Page 2: Cara Menginstall Virtual Box.doc

2. Akan muncul jendela New Virtual Mechine Wizard, klik Next

 

3. Pada jendela selanjutnya silahkan memilih jenis OS yang akan diinstal untuk guest OS, dalam artikel ini saya menggunakan Windows XP, setelah dipilih klik Next untuk melanjutkan

4. Selanjutnya tentukan berapa banyak memory (RAM) yang digunakan untuk menjalankan VirtualBox. Geser slider ke kanan untuk menambah angka

Page 3: Cara Menginstall Virtual Box.doc

5. Selanjutnya centang Boot Hard Disk dan pilih Create new hard disk setelah itu klik Next

6. Jendela selanjutnya hanya berisi pemberitahuan bahwa Anda telah masuk pada sesi Create New Virtual Disk Wizard, klik Next saja

 

7. Tentukan besar virtual disk yang dibuat bersifat tetap atau dinamis. Untuk menghemat sebaiknya pilih dinamis saja, pilih Dynamically expanding storage dan klik Next

Page 4: Cara Menginstall Virtual Box.doc

8. Dijendela selanjutnya silahkan tentukan lokasi virtual disk dibuat, dan tentukan ukuran maksimal dari virtual disk tersebut. Ukuran default yang disarankan adalah 10GB tapi Anda apat menentukan lebih kecil dari itu selama Anda yakin space tersebut sudah cukup untuk kebutuhan Anda nanti.

9. Selanjutnya Anda akan diberikan informasi berisi tipe, lokasi dan ukuran virtual disk yang dibuat, klik Finish

10. Selanjutnya berisi informasi tentang nama, tipe os, base memori, boot hardisk dari mesin virtual yang dibuat tadi, klik Finish

Page 5: Cara Menginstall Virtual Box.doc

11. Mesin virtual Anda telah berhasil dibuat, tetapi proses ini belum selesai Anda perlu menginstal sistem operasi guest, untuk itu silahkan klik dua kali pada WinXP

12. Selanjutnya Anda akan disambut dengan tampilan awal wizard, klik Next

13. Silahkan pilih tempat dimana lokasi installer dari sistem operasi, bila Anda menggunakan ISO silahkan pilih file ISO tersebut, bila menggunakan CD/DVD silahkan pilih Drive dari CD/DVD ROM

Page 6: Cara Menginstall Virtual Box.doc

14. Di jendela ini berisi informasi lokasi installer, jika Anda memilih CD/DVD ROM, masukkan CD/DVD installer tersebut ke dalam perangkat CD/DVD ROM.

15. Tampilan instalasi Windows XP akan muncul, tekan Enter untuk melanjutkan

16. Pilih Format the partition using the NTFS file system, kemudian tekan enter

Page 7: Cara Menginstall Virtual Box.doc

17. Ikuti proses instalasi sesuai instruksi yang ada dilayar monitor Anda sampai selesai

18. Selamat Anda telah berhasil menginstal Windows XP pada VirtualBox

 

Untuk artikel tentang Cara Instal VirtualBox di Windows dengan guest OS Windows XP telah selesai, pada artikel selanjutnya saya akan membahas tentang setting-setting yang diperlukan untuk mendukung kerja Anda saat menggunakan guest OS. Artikel ini saya lansir dari blog fastncheap.com.

Page 8: Cara Menginstall Virtual Box.doc

Setelah kemarin saya nenbahas tentang bagaimana install VirtualBox dengan sistem operasi host di Windows dan sistem operasi guest Windows XP, kali ini saya akan melanjutkan untuk membahas tentang beberapa setingan yang diperlukan untuk mendukung kinerja VirtualBox agar lebih nyaman. Artikel ini masih dilansir dari Fast n Cheap Blog

1. Silahkan jalankan VirtualBox dan pastikan Mesin Virtual Anda dalam keadaan mati. Setelah itu klik dua kali untuk menghidupkan dan saat booting tekan F8 untuk masuk

2. Pilih Safe Mode dan tekan Enter

3. Tekan Enter lagi

4. Bila keluar jendela notifikasi tekan Yes untuk menutup

Page 9: Cara Menginstall Virtual Box.doc

5. Nah, setelah itu pada menu VirtualBox masuk ke Devices -> Install Guest Additions…

6. Akan keluar Windows Explorer dan klik dua kali pada VBoxWindowsAdditions

7. Anda akan masuk pada jendela VirtualBox Guest Additions Setup Wizard, klik Next untuk melanjutkan

Page 10: Cara Menginstall Virtual Box.doc

8. Pada jendela selanjutnya pilih lokasi instalasi, jika telah selesai klik Next untuk melanjutkan

9. Jika Anda ingin menjalankan aplikasi yang membutuhkan Direct3D seperti game centang juga Direct3d Support dan klik Install

10. Proses instal akan berjalan, jika telah selesai klik OK

Page 11: Cara Menginstall Virtual Box.doc

11. Setelah muncul jendela selanjutnya biarkan seperti itu, dan klik Finish, Windows XP akan restart sendiri, dan masuk ke Windows XP biasa

12. Setelah masuk ke Windows XP kita akan membuat Shared Folder yang berguna untuk saling bertukar antar sistem operasi host dengan guest. Masuk ke Devices -> Shared Folders…

13. Klik tombol Add

Page 12: Cara Menginstall Virtual Box.doc

14. Pada Folder Path, pilih Other

15. Tentukan folder mana yang akan di Share

16. Selanjutnya pilih Auto-Mount, ini digunakan agar folder yang ditentukan tadi langsung dishare secara otomatis saat Windows startup, dan klik OK

Page 13: Cara Menginstall Virtual Box.doc

17. Disini Anda akan melihat rekap dari folder shared yang Anda lakukan, Anda juga dapat menambah folder shared lagi caranya seperti diatas

18. Folder shared akan aktif setelah Anda restart tetapi kali ini shutdown saja Windows XP-nya karena kita akan melakukan setting terakhir di VirtualBox Manager

19. Setelah muncul VirtualBox Manager klik Setting

20.  Masuk pada tab System, kita akan melakukan pengaturan memory (RAM) dan Boot Order. Agar booting lebih cepat pilih Hard Disk sebagai prioritas pertama.

Page 14: Cara Menginstall Virtual Box.doc

21. Setelah itu masuk pada tab Display, disini Anda bisa mengatur besar Video Memory (VGA Card) yang akan digunakan, dan juga dapat mengaktifkan fitur 3D Acceleration, bila sudah klik OK

23. Setelah itu silahkan coba jalankan lagi mesin virtual dan coba buka Windows Explorer, folder shared sekarang telah aktif

24. Selamat, sekarang Anda dapat menjalankan program-program lama yang sudah tidak dapat dijalankan di Windows 7.