Cara Membuat Bedak Bayi Dari Bahan Alami

23
Cara Membuat Bedak Bayi dari Bahan Alami Bahan-bahan Bahan yang harus disiapkan, antara lain: Kaolin. Kaolin atau biasa juga disebut kaolin clay, adalah mineral alam yang tekturnya sangat halus. Kaolin merupakan mineral yang serba guna, banyak digunakan pada pembuatan bedak dan kosmetik. Tekturnya yang sangat halus, serta sifatnya yang netral, sehingga aman digunakan untuk kulit, termasuk untuk kulit bayi. Kaolin bisa didapatkan pada toko bahan-bahan industri. Pati Ararut (Garut/Lerut). Ararut merupakan tanaman rimpang atau umbi-umbian. Banyak terdapat di daerah Garut dan sejumlah wilayah di Jawa Barat. Ararut biasa dimanfaatkan untuk diambil patinya, dan digunakan sebagai alternatif pengganti terigu dan karbohidrat lainnya. Minyak Esensial Lavender. Bahan berikutnya yang perlu disiapkan adalah minyak esensial (essential oil) bunga lavender. Minyak esensial lavender dipilih karena aroma wanginya tidak menyengat. Selain itu, dapat berguna untuk menangkal nyamuk. Langkah pembuatan bedak bayi. Berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan dalam membuat bedak bayi dari bahan alami: 1. Siapkan bahan-bahan dalam takaran yang pas, yaitu: o 3 tetes minyak esensial lavender o 2 sendok makan kaolin o 2 sendok makan pati ararut 2. Gunakan sendok bersih untuk mencampurkan kaolin dan pati ararut. Aduk perlahan. Anda juga dapat menggunakan blender bumbu (blender kering) untuk mencampurkan bahan dengan sempurna.

description

Inovasi

Transcript of Cara Membuat Bedak Bayi Dari Bahan Alami

Cara Membuat Bedak Bayi dari Bahan Alami

Bahan-bahan

Bahan yang harus disiapkan, antara lain:

Kaolin.Kaolin atau biasa juga disebut kaolin clay, adalah mineral alam yang tekturnya sangat halus. Kaolin merupakan mineral yang serba guna, banyak digunakan pada pembuatan bedak dan kosmetik. Tekturnya yang sangat halus, serta sifatnya yang netral, sehingga aman digunakan untuk kulit, termasuk untuk kulit bayi. Kaolin bisa didapatkan pada toko bahan-bahan industri.

Pati Ararut (Garut/Lerut).Ararut merupakan tanaman rimpang atau umbi-umbian. Banyak terdapat di daerah Garut dan sejumlah wilayah di Jawa Barat. Ararut biasa dimanfaatkan untuk diambil patinya, dan digunakan sebagai alternatif pengganti terigu dan karbohidrat lainnya.

Minyak Esensial Lavender.Bahan berikutnya yang perlu disiapkan adalah minyak esensial (essential oil) bunga lavender. Minyak esensial lavender dipilih karena aroma wanginya tidak menyengat. Selain itu, dapat berguna untuk menangkal nyamuk.

Langkah pembuatan bedak bayi.

Berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan dalam membuat bedak bayi dari bahan alami:

1. Siapkan bahan-bahan dalam takaran yang pas, yaitu: o 3 tetes minyak esensial lavender

o 2 sendok makan kaolin

o 2 sendok makan pati ararut

2. Gunakan sendok bersih untuk mencampurkan kaolin dan pati ararut. Aduk perlahan. Anda juga dapat menggunakan blender bumbu (blender kering) untuk mencampurkan bahan dengan sempurna.

3. Teteskan esensial oil. Aduk kembali. Tekan-tekan menggunakan dasar sendok agar minyak esensial bisa tercampur dengan sempurna.

4. Gunakan wadah berpenutup untuk menyimpan bedak yang sudah dibuat. Ada juga dapat menggunakan wadah bekas bedak bayi untuk menyimpan bedak yang sudah dibuat, atau bahkan menggunakan wadah merica bubuk yang sudah dibersihkan (hehehe).

Cara Menggunakan Bedak.

Penggunaan bedak untuk bayi sebaiknya ditaburkan di tangan terlebih dahulu. Dapat juga ditaburkan pada wadah bedak bayi dan spons. Jangan langsung ditaburkan di tubuh bayi, karena partikel bedak yang sangat halus dapat terhirup oleh bayi.

Alternatif Bahan yang Bisa Digunakan untuk Bedak Bayi.

Apabila kesulitan menemukan bahan-bahan di atas, bahan-bahan berikut ini bisa digunakan sebagai alternatif, yaitu:

Bentonite.Mineral bentonite mirip dengan kaolin, dengan tekstur yang juga sangat halus. Bentonite lebih mudah ditemukan pada toko industri, karena penggunaannya yang lebih banyak pada dunia industri.

Pati Bengkoang.Apabila kesulitan mendapatkan pati ararut, Anda dapat juga menggunakan pati bengkoang sebagai alternatif. Pati bengkoang lebih mudah ditemukan, selain itu juga membuat pati bengkoang dapat dilakukan sendiri di rumah.

Bubuk Bunga.Apabila sulit menemukan esensial oil lavender, Anda dapat menggunakan bunga lavender atau bunga lainnya yang sudah dikeringkan lalu dihaluskan, sebagai pengganti minyak esensial.

Masker Beras.

Bahan-bahan untuk Membuat Masker Beras.

Beras secukupnya Air mawar

Cara Membuat Masker dari Beras.

Cuci beras sampai bersih lalu rendam semalaman. Jemur dan angin-anginkan beras sampai setengah kering.

Haluskan beras sampai halus ( bisa dengan cara diblender atau ditumbuk) kemudian saring.

Letakkan beras halus dalam wadah, kemudian tambahkan air mawar sedikit demi sedikit.

Tambahkan air mawar atau air melati sampai adonan tepung ini bisa dipulung.

Bentuk adonan menjadi bulatan kecil, kemudian jemur sampai benar-benar kering.

Cara Memakai Masker dari Beras.

Bersihkan wajah Anda terlebih dahulu sebelum memakai masker beras. Ambil beberapa bulatan adonan yang sudah dijemur tadi kemudian tambahkan sedikit

air.

Campur dan aduk adonan sampai menjadi pasta.

Oleskan masker pada seluruh bagian wajah dan leher Anda, kecuali mata dan bibir.

Diamkan masker kurang lebih selama 20 – 30 menit.

Setelah itu, bilas dengan air bersih. Tepuk-tepuk wajah dengan handuk kering yang lembut untuk mengeringkan wajah.

Gunakan masker sekali dalam seminggu untuk hasil yang maksimal

Untuk kulit berjerawat, tambahkan beberapa siung bawang putih ke dalam campuran tepung. Bawang putih berguna untuk menghilangkan jerawat dan mengecilkan pori-pori yang besar.

Lulur Beras.

Bahan-bahan untuk Membuat Lulur Beras.

2 sdm tepung beras 3 ruas kunyit seukuran ibu jari

2 ruas kencur seukuran ibu jari

Cara Membuat Lulur dari Beras.

Haluskan semua bahan dan dicampur Jika adonan terlalu kental, dapat ditambahkan sedikit air hangat hingga adonan

menyerupai pasta

Cara Menggunakan Lulur Beras.

Sebelum lulur beras digunakan, oleskan minyak zaitun ke seluruh tubuh. Diamkan sebentar hingga meresap.

Balurkan lulur ke seluruh tubuh, biarkan hingga kering

Gosok secara perlahan dengan gerakan memutar.

Bubuk lulur akan rontok membawa semua kotoran dan sel-sel kulit mati dari tubuh

Bilas dengan air hangat

Lakukan seminggu sekali untuk hasil yang maksimal.

Cara Membuat Bedak Alami

Membuat bedak alami ini menjadi salah satu cara yang dianjurkan bagi anda yang ingin kulit wajah tetap sehat. Anda hanya perlu mencari bahan-bahannya, yaitu :

• 200 gr Beras• 30 gram Temu Giring• 30 gr temu putih atau temu mangga• 1 sdm Serbuk Biji Pinang• 2 Buah Mahkota Dewa (yang sudah dipotong)

Cara membuat :

• Rendam beras dengan air bersih selama dua minggu berturut-turut. Jangan lupa untuk mengganti airnya setiap hari sehingga anda mendapatkan tepung beras yang alami• Kupaslah temu giring serta temu putih sampai bersih dan hancurkan. Jika ingin lebih mudah, gunakan blender untuk menghaluskannya• Rebuslah buah mahkota dewa dengan air sebanyak dua gelas dan didihkan hingga airnya tersisa sebanyak setengah gelas saja• Campurlah seluruh bahan menjadi satu hingga bahan tersebut bisa dimasukkan ke dalam satu wadah yang bersih• Anginkan menggunakan kipas angin dan jemurlah sampai mengering• Bedak alami pun siap digunakan. Ketika anda ingin menggunakannya, anda bisa memakainya secara langsung atau menggunakan air mawar.

Itulah cara-cara yang bisa anda lakukan jika anda ingin membuat bedak alami yang tidak mengandung bahan-bahan berbahaya. Memang proses pembuatannya cukup lama. Akan tetapi, dengan membuat sendiri pastinya akan memberikan kepuasan tersendiri.

Selain itu, anda juga bisa terhindar dari berbagai macam penyakit kulit dan iritasi pada wajah yang akan mengganggu penampilan dan membuat anda merasa tidak percaya diri.

A. BAHAN1.    Bengkuang2.   Air3.   Tepung beras4.   Bahan pewangi berupa : bunga mawar 5

kuntum, bunga kenanga 5 kuntum, daun pandan 10 lembar ,bunga melati setengah genggam, bunga cempaka setengah genggam, dan bunga sedap malam setengah genggam.

B. PERALATAN1.    Parutan2.   Kain saring3.   Wadah4.   Tempat penjemur

C. CARA PEMBUATAN1. Pembuatan Pasta Pati Bengkuang

a.            Pemarutan. Bengkuang dikupas, kemudian dicuci dan diparut, 1 parutan disebut dengan bubur bengkuang.Ekstraksi pati. Bubur bengkuang diencerkan dengan menambah air.

b.            Setiap 1 liter parutan ditambah dengan 1 liter air. Bubur encer diaduk-aduk kemudian disaring dengan kain saring. Pati bengkuang bersama cairan akan lolos, sedangkan serat kasar dan bahan-bahan kasar akan tertahan pada kain saring. Cairan yang lolos tersebut didiamkan selama 4~5 jam sehingga patinya mengendap sebagai lapisan pasta. Endapan pati tersebut disebut dengan pasta pati Dilapisan pasta

terdapat air yang agak jernih. Lapisan pasta pati diambil dengan membuang air yang berada di atasnya.

 2. Pembuatan Tepung Beras BasahBeras dicuci sampai bersih, kemudian

direndam di dalam air semalaman. Perendaman dapat juga dilakukan sampai 2 malam sehingga rendaman agak berbau asam. Setelah itu air perendam dibuang,berasnya ditiriskan sampai beras agak kering. Setelah itu beras ditumbuk atau digiling sampai halus. Hasilnya disebut dengan tepung beras basah.

3. Pembuatan Bedak BasahPembuatan bedak basah. Pasta pati

bengkuang dicampur dengan tepung beras basah. Setiap 1 kg pasta pati bengkuang dicampur dengan 1 kg tepung beras basah Campuran ini diaduk-aduk sampai rata. Setelah itu dibentuk menjadi bualatan sebesar kelereng bulatan tersebut kemudian dipipihkan dengan jari tangan. Bulatan pipih ini disebut dengan bedak basah.

4. Pembuatan Campuran PengharumBunga mawar dipreteli dengan melepaskan

kelopaknya. Sedangkan bunga kenanga dan daun pandan diiris-iris. Potongan bunga mawar, irisan bunga kenanga, irisan daun pandan bunga melati, bunga cempaka dan bunga sedap malam dicampur dan diaduk sampai rata. Campuran ini disebut pengharum. Setiap 1 kg bedak basah

memerlukan bunga mawar 5 kuntum, bunga kenanga 5 kuntum, daun pandan 10 lembar ,bunga melati setengah genggam, bunga cempaka setengah genggam, dan bunga sedap malam setengah genggam.

5. Pengeringan dan Pemberian Pengharum   Bedak basah dikeringanginkan selama 2 jam, kemudian dicampur dengan pengharum. Campuran ini dikeringanginkan lagi selama 2 jam.

   Setelah pengeringanginan campuran bedak dan pengharum dijemur dengan sinar matahari sampai kering. Selama pengeringan dilakukan pembalikan beberapa kali.

6. PemakaianBedak ini dipakai seperti memakai bedak

beras. Kepingan bedak ditambah air, kemudian dihaluskan. Selanjutnya dilulurkan ke kulit wajah, tangan dan kaki.

D.I.Y cornstarch face powder (bikin bedak tabur sendiri yuk !!!)October 27, 2013 billiondollaralay90

cocoa powder n cornstarch sisa bikin kue :P

Saya sudah lupa berapa lama saya menderita ‘mata panda’ akibat eyeliner yang selalu smudging setelah beberapa jam pemakaian. Bermacam-macam merk eyeliner saya pake…, dari yang ngakunya waterproof dan smudgeproof , trus yang ngakunya ditanggung tidak luntur (eaa ternyata bacanya dari kanan, luntur tidak ditanggung) dari yang murah meriah, menengah, sampai yang harganya lumayan (setidaknya menurut saya :p) .  Semua sama saja klo ga luntur ya smudging, klo ga smudging ya pecah2 :(

Saya pun browsing sana sini. Eh…, ternyata bukan saya saja yang merasakan efek mata panda setelah beberapa jam memakai eyeliner. Dari keluhan yang saya baca, mereka ini padahal memakai eyeliner super mahal dan sudah memakai eyeprimer sebelumnya. Walaupun smudgenya nggak seheboh eyeliner biasa.  Setelah membaca  review-review tersebut saya memutuskan untuk tidak memakai eyeliner lagi (setidaknya beberapa hari).

Tapi kok serasa ga pede…?  Baiklah… browsing truuuus… sampai akhirnya ketemu resep gaib, yaitu mengoleskan sedikit cornstarch (maizena)  sebelum memakai eyeliner. Dan anehnya… komen-komen yang udah memakainya adalah ‘LUAR BIASA’  trus banyak jugai yang bertestimoni kalau dia memakai cornstarch sebagai bedak (huh ? yang benar aja ?)

Penasaran, saya buka lemari di dapur ( saya ingat masih ada sisa maizena sisa bikin kue beberapa hari sebelumnya). Saya coba mengoleskannya sedikit sebelum memakai eyeliner. Kebetulan hari itu hari minggu hari yang baik untuk melakukan percobaan :D

Saya memakai eyeliner di pagi hari sebelum pergi jalan-jalan. Sepulangnya kira-kira jam 1an saya periksa eyelinernya masih menempel dengan manis, belum ada tanda-tanda smudging. Karena kecapean saya tertidur (lupa membersihkan eyeliner). Ketika terbangun muka saya terasa berminyak banget. Masih ingat soal percobaan eyeliner, saya liat lagi di cermin… eeeeh ternyata eyelinernya masih aman, cuma ada smudging sedikit di sudut luar mata. Waaah ajib betul resepnya.

Dan percobaan nggak berhenti disitu saja. Keisengan saya muncul berhubung saya lihat maizena sisa bikin kue sebelumnya masih banyak. Sayapun nanya resep d.i.y cornstarch face powder sama mbah google. Ternyata buum… banyak banget resepnya bertaburan dimana-mana XD. Mudah banget bikinnya  cuman pake cornstarch dan untuk memberikan warna dicampur ama bubuk cocoa, ada yang dicampur ama sedikit foundation, ada yang dicampur sama bubuk kayu manis pokoknya macam-macam deh.  Berhubung saya punya cuma bubuk cocoa saja, maka saya putuskan untuk menggunakan bubuk cocoa saja sebagai campurannya.

bedak cocoa cornstarch baunya enaaaaak :9

Untuk mencampurnya saya nggak pake takaran khusus. Hanya saya liat sampe warnanya tidak putih lagi. Punya saya di kotak itu warnanya agak kecoklatan, karena saya mau ada kesan ‘tan’ di wajah saya :D

Untuk memakainya ada baiknya pake brush, semakin besar brushnya semakin baik menurut saya sih.

Dan kesan saya setelah memakainya ? wow super sekali :D saya akan terus memakainya … padahal sudah hampir 2 tahun ini saya tidak pernah memakai bedak lagi selalu memakai BB cream tanpa setting powder.  Saya benci memakai bedak karena bedak kalau udah keringatan pori-pori di pipi semakin jelas, dan entah kenapa kalau memakai bedak, garis-garis halus yang tadinya bersembunyi jadi muncul, padahal pakenya tipis banget.  Umur saya emang tua eh … maksudnya dewasa tapi ga perlu juga mengumbar kerut kesana kemari  (klo teman2 seumuran saya baca pasti ngomel2 ‘kita belum tua tau’ -_- bukan sok tua hanya saja tau diri)

Oh iya kembali ke soal bedak cornstarch. Bedak ini benar-benar menyerap minyak yang berlebih tanpa membuat wajah kering. Setelah dipake beberapa jam wajah menjadi kelihatan dewy tapi bukan berminyak. Beda loh antara dewy dan berminyak. Yang satu kelihatan segar yang satu lagi kelihatan kotor.  Tapi saya nggak tau apakah bedak ini bisa cocok untuk semua orang ? Yang jelas  cocok buat saya dan harganya murah banget

Teh Hijau untuk Mengatasi Jerawat dan Kulit Berminyak

Bagi anda yang mempunyai masalah dengan jerawat dan kulit berminyak, anda dapat mencoba untuk menggunakan teh hijau untuk mengatasinya. Caranya adalah dengan menuangkan teh hijau pada cetakan es, lalu simpan ke dalam lemari es. Kemudian setelah membeku, usapkan teh beku tersebut pada daerah wajah setiap hari secara perlahan dan merata.

Recommended  Cara Menghilangkan Jerawat  ,  Cara Menghilangkan Bekas Jerawat

Setelah itu biarkan hingga mengering dengan sendirinya. Sedangkan untuk mengatasi masalah jerawat, anda dapat mencobanya dengan mengompres jerawat dengan kantong teh atau dengan cara membuat masker dari daun teh yang dicampur dengan putih telur.

Manfaat Teh Hijau untukMencegah Napas Tak Sedap

Teh hijau memiliki anti bakteri alami yang dapat membunuh bakteri hidup di dalam mulut sehingga menyebabkan bau mulut. Anda dapat mencoba menghilangkan bau mulut dengan menggunakan teh hijau dengan cara berkumur-kumur dengan teh hijau atau dengan meminum seteguk teh hijau untuk membantu mencegah bau nafas yang tidak sedap. Usahakan kekentalan teh yang anda minum pas yaitu 1 kantong teh untuk 1 cangkir.

Menghilangkan Kantung Mata dengan Teh Hijau

Bagi anda yang memiliki masalah dengan kantung mata atau mata panda akibat kurang tidur. Anda dapat mencoba untuk menghilangkan masalah tersebut dengan cara menyeduh teh hijau murni dengan air panas selama 10 menit, setelah itu sisihkan dan simpan ke dalam lemari es.

Kemudian celupkan sepotong kapas kedalam larutan teh tersebut dan tempelkan pada kelopak mata selama 10 menit. Selain itu Anda juga dapat mencoba dengan cara yang lebih praktis yaitu dengan menggunakan kantung teh celup bekas pakai yang sebelumnya sudah didinginkan di dalam lemari es.

Menarik   15 Manfaat Kopi Untuk Kecantikan

Teh Hijau Mamu Melindungi Kulit dari Sinar Matahari

Bagi Anda yang sering beraktifitas diluar rumah dan sering terkana paparan sinar matahari. Anda dapat melindungi kulit tubuh dengan memakai teh hijau. Caranya adalah dengan menyeduh 2 sendok makan daun teh, lalu diamkan hingga dingin.

Setelah dingin, saring air teh dengan menggunakan kain yang lembut. Setelah itu gunakan kain tersebut untuk mengompres bagian kulit yang akan terkena sinar matahari. Lalu diamkan hingga mengering. Sebaiknya lakukan pengompresan sekitar 30 menit sebelum beraktifitas di luar rumah.

Facial Scrub dengan Teh Hijau dan Rasakan Manfaatnya

Anda dapat menggunakan teh hijau sebagai facial scrub untuk melembutkan dan menghaluskan wajah, dengan cara mencampurkan 1 sendok teh cornmeal dengan teh chamomile, lalu gunakan sebagai scrub dan gosokkan dengan lembut pada permukaan wajah. Biarkan hingga kering, lalu bilas dengan air hangat. Bagi Anda yang mempunyai kulit sensitif, sebaiknya untuk menghindari cara ini. Baca juga Scrub Alami untuk wajah

Atasi Kulit Kering dan Lembab dengan Teh Hijau

Bagi anda yang memiliki masalah dengan kulit kering, Anda dapat mencoba mengatasinya dengan cara membuat masker teh dengan campuran oatmela dan lemon. Caranya adalah dengan mencampurkan beberapa sendok air teh dengan beberapa tetes jeruk lemon ke dalam 3 sendok oatmeal. Setelah itu usapkan ke seluruh bagian wajah sambil dipijat ringan dengan gerakan memutar. Kemudian diamkan selama 15 menit, lalu basuh dengan air dingin.

Teh adalah minuman yang sudah berusia ribuan tahun, minuman ini pertama kali di temukan di Cina, pada zaman kerajaan Cina teh menjadi simbol dari keluarga, masing–masing marga memiliki teh dengan variasi dan rasanya tersendiri.

Namun minuman dari dedaunan ini telah tersebar keseluruh dunia dan bukan hanya di Tiongkok saja, bukan hanya rasanya yang enak tapi teh juga menyimpan ribuan kebaikan dan manfaatnya untuk kesehatan tubuh manusia.

Berikut adalah manfaat teh bagi kesehatan tubuh:

1. Perlindungan UV

Bagi mereka yang suka berjemur di pantai mungkin selain tabir surya dapat menggunakan teh hijau sebagai pengganti sunblock. Meski dewasa ini produk sunblock wajah sudah semakin sempurna dengan SPF tinggi dan pilihan beragam yang disesuaikan warna kulit.

Zat katekin yang terkandung pada teh hijau dapat membuat kulit lebih tahan terhadap sinar Ultra Violet / UV dan secara alami mendinginkan kulit, teh hijau juga dapat mengurangi warna kemerahan pada kulit setelah berjemur itulah sebabnya beberapa produk perawatan wajah dan kulit menggunakan teh hijau / green tea sebagai bahan dasarnya, misalnya lulur wajah nature dan lulur badan nature yang tersedia dalam varian green tea.

2. Meningkatkan Penglihatan

Jika selama ini wortel diketahui sebagai sayuran yang sangat berguna untuk mata karena kandungan vitamin yang bisa membuat penglihatan membaik.

Tapi bukan hanya wortel saja yang berguna bagi kesehatan mata, Antioksidan yang terkandung didalam teh hijau dapat menembus jaringan mata dan menghasilkan antioksidan yang sangat berguna untuk kesehatan mata

3.  Menurunkan Kolesterol

Dengan memakan makanan yang berminyak dalam jumlah yang sedikit berlebihan dapat menyebabkan penyakit jantung seperti kolesterol tinggi.

Tapi jangan khawatir anda bisa mencegahnya, dengan kandungan antioksidan yang sangat kuat pada teh hijau dan EGCG dapat menghambat penyerapan kolesterol dari usus besar anda

4.  Meningkatkan Kesehatan Gusi Dan Gigi

Jika anda berpikir dengan meminum teh yang berwarna merah kekuningan akan membuat efek kusam pada gigi anda hal itu mungkin tidak benar karena teh hijau dapat membuat gigi dan gusi anda menjadi lebih sehat

5. Melawan Kanker

Teh hijau adalah salah satu senjata ampuh untuk mengobati beberapa kanker, mulai dari kanker pancreas hingga kanker mulut.

Zat antioksidan dan EGCG dapat membantu membunuh sel –sel kanker dengan menghancurkan sel mitokondria.

6. Melawan Alergi 

Teh hijau memang mungkin sekedar minuman yang banyak digemari, namun orang yang mengonsumsi teh hijau juga mendapat banyak manfaat bagi kesehatan tubuhnya.

Dengan kandungan EpiGalloCatechinGallate atau EGCG membuat teh hijau dapat dijadikan sebagai alternatif untuk melawan alergi. Karena zat ini telah terbukti secara klinis dapat mengurangi efek alergi terhadap tubuh.

Secangkir teh hijau sehari, mungkin sebenarnya menjauhkan Anda dari dokter.

Kembangkan Kosmetik dengan Daun Teh Hijau

Menurut Dr. Nining Sugihartini, M.Si., Apt., teh hijau merupakan salah satu jenis teh yang diperoleh dengan cara pengukusan atau pemanasan suhu tinggi pucuk daun teh. Proses ini mencegah terjadinya oksidasi polifenol oleh enzim oksidase sehingga kandungan dalam teh hijau paling tinggi dibandingkan dengan jenis teh lainnya, yaitu teh olong dan teh hitam.

Lebih lanjut ia menjelaskan, kandungan polifenol epigalokatekin galat diidentifikasi sebagai zat yang bertanggung jawab terhadap khasiat teh hijau sebagai antioksidan dan antiinflamasi. Antioksidan adalah senyawa yang dapat mengatasi efek radikal bebas. Akibat radikal bebas adalah kerusakan sel di permukaan kulit sehingga menjadi cepat menua. Oleh karena itu, penggunaan teh hijau diharapkan dapat menjaga keindahan dan kesehatan kulit.

“Selain untuk mengatasi radikal bebas, teh hijau juga berkhasiat sebagai antiinflamasi, yakni senyawa yang dapat mengatasi peradangan akibat berbagai macam gangguan dalam tubuh atau kulit. Salah satunya adalah peradangan kulit karena jerawat,” terang Nining dalam rilisnya yang dipersiapkan untuk “Langkah Pakar” di AdiTv.

Dosen sekaligus Wakil Dekan Farmasi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) ini menjelaskan, berdasarkan khasiat teh hijau, diperlukan suatu upaya untuk membuatnya dalam bentuk sediaan yang aman dan nyaman digunakan oleh konsumen. Misalnya krim. Keuntungan bentuk ini adalah nyaman digunakan karena sebagian komposisinya yang bersifat larut air dan lemak, sekaligus dapat mempertahankan kelembaban kulit.

Sebuah sediaan dikatakan baik jika stabil, baik secara fisik maupun secara kimia. Epigalokatekin galat dalam ekstrak teh hijau mudah rusak karena peristiwa oksidasi. Oleh karena itu, penelitian dilanjutkan dengan upaya peningkatan stabilitas dengan penambahan antioksidan lainnya. Antioksidan yang paling baik meningkatkan stabilitas kimia tersebut

adalah Vitamin C konsentrasi 1%. Keuntungan lain dari penggunaan Vitamin C karena baik untuk kesehatan kulit sehingga penambahan dalam formulasi krim ekstrak teh hijau ini memberikan banyak manfaat.

Saat ini, penelitian terkait pengembangan sediaan teh hijau diarahkan pada penggunaannya sebagai tabir surya dan pelembab kulit. Potensi sebagai tabir surya dievaluasi dengan penetapan nilai Sun Protection Factor (SPF) dan penetapan kadar air dalam kulit relawan. Inovasi lainnya juga dilakukan dengan memformulasikannya dengan bahan alami lain, seperti ekstrak lidah buaya yang diharapkan mampu meningkatkan kemampuan melembabkan kulit.

Pada akhirnya, penelitian ini diharapkan akan dapat dikolaborasikan dengan pihak industri melalui mekanisme hibah yang dikeluarkan oleh pemerintah sehingga hasil penelitian dapat diproduksi dan dimanfaatkan langsung oleh masyarakat.

How to Use Corn Starch as a Natural Face Powder

If you know how to use it correctly, corn starch is a perfect natural alternative to commercial face powder. I have an oily complexion, and in the past I was never able to keep the shine off my face no matter what brand of face powder I used or how many times I blotted throughout the day. After I switched to using corn starch as a face powder, I can go an entire day without blotting and the most I would end up with is a sort of dewy look to my face, but for the most part my skin stays matte.

You can fill old face powder containers with corn starch, but if you don't have one, here is a suitable container I found at Muji. The link takes you to the Taiwan store site. Unfortunately I couldn't find

this product on the US site. Also, the brush in the above photo is heavily loaded with corn starch so that it would show up better in the picture, but you want to use a lot less powder than that for

actual application.

The downside is, corn starch is very, very white, so it may only be suitable for those with paler complexions. All you need to do is load a little bit onto your powder brush, and remember to tap vigorously to make sure most of the excess is shaken off, then apply to your face as you normally would.

If you have a darker complexion that contrasts too much with the corn starch, mix non-sweetened cocoa powder into it, blending and adding until you get a color that matches your skin tone. The

ratio can even be more cocoa powder than corn starch. Then do the same thing for application; load up your brush, vigorously tap off the excess, and swipe it over your face.

I only use corn starch to set my makeup now, and it works amazingly well, definitely better than any cosmetic face powders being sold in stores. It also makes a great "dry shampoo."

I've read online that some people are concerned about corn starch clogging your pores. I personally have not had this problem, and I'm speaking as a person who is prone to breakouts. I think if you clean your face thoroughly (and I mean, really dedicate your time to gently removing your makeup and massaging every crevice of your face to get it clean), it shouldn't be a problem for you either.