BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk...

19
BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 “Mendorong Kualitas Halal Menjadi Mutu Utama Industri Indonesia” KUBURAN JAKET RAJA ( Kuburan Janggel Ketela Rasa Jagung) Disusun oleh: 1. Anjasmara (150231100071) 2. Kolifatul Nur Aisyah (160221100151) 3. Amiliya Adqiyah (160221100004) UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA TELANG

Transcript of BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk...

Page 1: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

BUSINESS PLAN COMPETITION

2017

“Mendorong Kualitas Halal Menjadi Mutu Utama Industri Indonesia”

KUBURAN JAKET RAJA

( Kuburan Janggel Ketela Rasa Jagung)

Disusun oleh:

1. Anjasmara (150231100071)

2. Kolifatul Nur Aisyah (160221100151)

3. Amiliya Adqiyah (160221100004)

UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA

TELANG

Page 2: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

A. EXCECUTIVE SUMMARY

Madura merupakan sebuah pulau yang kaya akan hasil pertaniannya. Diantara

hasil pertaniannya salah satunya adalah jagung. Jagung merupakan komoditas

pertanian yang tidak asing lagi dikalangan masyarakat madura, hal tersebut

dikarenakan jagung sudah menjadi makanan pokok masyarakat madura yang

biasanya di campurkan dengan nasi yang kita kenal de ngan nasi jagung.

Menurut data statistik Pada tahun 2001 areal tanaman jagung di Kabupaten

Bangkalan seluas 100.005 ha dengan produksi 157 991,97 ton dan produktivitasnya

sebesar 15.79 kw/ha (BPS, 2002). Menurut data di atas areal tersebut bukan hanya

di daerah persawahan saja akan tetapi meliputi kebun bahkan perkarangan rumah

mengingat perkarangan rumah masyarakat madura memiliki lahan yang luas.

Bahkan tidak jarang jika disetiap rumah di madura terdapat tanaman jagung di setiap

lahan kosong dirumahnya.

Para petani lokal di madura banyak menggunakan varietas jagung lokal yang

memiliki karakteristik yaitu besar tongkolnya serta memiliki isi jagung/butiran

jagung yang kecil. Sehingga dengan karakteristik yang dimiliki oleh jagung

dimadura, banyak masyarakat madura yang mengolahnya sebagai campuran nasi,

makanan burung bahkan jagung bakar. Sehingga hal tersebut menyebabkan jagung

di madura memiliki produktivitas yang rendah. Selain produktivitas yang rendah,

harga jagung lokal madura juga memiliki harga atau nilai jual yang rendah. Harga

jagung lokal (direbus) berkisar Rp. 500-1.000.000/tongkol dan untuk harga jagung

mentahnya tentu akan lebih murah daripada direbus. Selain karakteristik jagung

yang kurang unggul serta dengan harga yang rendah, Masalah yang terjadi pada

jagung madura ialah bonggolnya.

Bonggol jagung pada masyarakat madura biasanya hanya dibuang begitu saja

hal tersebut karena kurangnya pemanfaatan dari bonggol jagung itu sendiri. Padahal

jika kita sedikit berpikir kreatif tentunya bonggol bisa kita manfaatkan sebagai

wadah untuk dapat membuat makanan kreatif berbasis jagung sebagai bahan

pokoknya.

Komoditas hasil pertanian di madura khususnya jagung yang memiliki nilai jual

yang rendah dan dengan bonggol jagung yang hanya bisa dibuang begitu saja hal

tersebut mendorong kami untuk menciptakan sebuah kuliner baru dengan perpaduan

yaitu bonggol jagung, jagung, ketela, kelapa. Maka dari itu kami menghadirkan

kuliner baru bernama “KUBURAN JAKET RAJA” yaitu Kuburan Janggel Ketela

Rasa Jagung.

Page 3: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

Produk “KUBURAN JAKET RAJA” ini memiliki rasa serta cara makannya

yang begitu unik. Kami menghadirkan ketela didalamnya akan tetapi setelah

dimakan maka rasanya akan berubah menjadi jagung serta cara makannya pun unik,

ketika memakan produk “Kuburan Jaket Raja”, maka kita seperti maka jagung

dengan memegang ganggang pada janggel jagungnya mengingat janggel jagung

disini sebagai wadahnya untuk menghadirkan cara makan kuliner yang unik dengan

wadah berupa bentuk kuburan kelapa parut yang didalamnya ada produk kami, serta

dengan rasa yang magic.

kami sebagai mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura yang berorientasi di

Madura merasa tergugah untuk melakukan perubahan di Madura, mengingat hasil

komoditas pertanian di madura masih rendah dalam hal keunggulan produknya

terutama untuk hasil produktivitas jagung dimadura. sebagai Agent of Change atau

Agen Perubahan yang bertugas menopang perekonomian di madura khususnya,

merasa wajib melakukan suatu hal untuk memperbaiki ekonomi masyarakat madura

dengan membuka lapangan pekerjaan baru serta menciptakan berbagai hasil

produktivitas pertanian di madura untuk meningkatkan daya jualnya. Penciptaan

berbagai produktivitas hasil olahan hasil pertanian khusunya jagung melalui produk

“KUBURAN JAKET RAJA” diharapkan akan mampu mendongkrak nilai jual hasil

pertanian di madura khususnya jagung mengingat hasil pertanian di madura

memiliki keunggulan produk yang rendah serta pembukaan cabang kuliner ini akan

mampu menyerap dan mengurangi jumlah angka pengangguran di madura,

khususnya di Jawa Timur. Selain itu juga, kami akan selalu mendorong kualitas

produk kami untuk menjadi industri halal, hal tersebut terkait bahan dari produk

“KUBURAN JAKET RAJA” ini tidak menggunakan bahan pengawet sedikitpun

dan tentunya semua bahan yang kami gunakan dalam produk ini alami dan halal,

serta produk kami ini tidak mengandung bahan berbahaya hal tersebut dikarenakan

mulai dari bahan atau peralatan yang digunakan bersih tanpa ada campur dzat

berbahaya. hal ini sesuai dengan misi perusahaan kami yaitu untuk menciptakan

industri halal di Indonesia. jadi dalam proses maupun bahan yang digunakan

tentunya halal akan menjadi prioritas kami dalam pembuatan produk ini.

Prospek usaha “KUBURAN JAKET RAJA” (Kuburan Janggel Ketela Rasa

Jagung) kedepannya kami akan menghadirkan berbagai variasi rasa di dalamnya

tentunya dengan menghadirkan rasa magic. Rasa magic yang kami maksud tersebut

ialah kami menghadirkan bahan yang terasa berbeda dengan rasanya, jadi ketika kita

memakannya akan terasa berbeda rasanya ketika sampai ke mulut. Dalam

“KUBURAN JAKET RAJA” tersebut nantinya kan tersedia variasi rasa dimana

variasi rasa tersebut berasal dari komoditas hasil pertanian di madura.hal tersebut

kami kembangkan agar pembeli tidak bosan dengan rasa yang sama dalam produk

kami, mengingat manusia terutama konsumen selalu menginginkan hal yang lebih di

Page 4: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

setiap pengembangan produk yang dibelinya. Selanjutnya kami akan mengadakan

kerjasama dengan petani madura dalam memenuhi permintaan produk “KUBURAN

JAKET RAJA” ini agar mempermudah berjalannya bisnis ini selain itu untuk

membalas jasa atas kemauan petani dalam bekerjasama dengan bisnis ini kami

megembangkan sebuah pembelian dengan sistem voucher, sistem ini sama halnya

seperti sebuah bank akan tetapi outputnya atau keluarannya berupa produk

“KUBURAN JAKET RAJA”. Dalam voucher ini pembeli diharuskan mengisi saldo

agar dapat membeli produk tanpa membawa uang. Hal ini untuk mempermudah

pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah

voucher. Saldo yang masuk dari pembeli dari pengisian voucher ini nantinya akan

digunakan sebagai modal dalam mengembangkan produk “KUBURAN JAKET

RAJA” ini, selain itu juga voucher dalam saldo ini digunakan dalam meningkatkan

kualitas pertanian di madura ini mengingat kualitas dari hasil pertanian di madura

masih sangat rendah terutama dalam komoditas jagung sehingga jika bahan baku

yang kita gunakan kualitasnya semakin bagus maka akan turut meningkatkan

kualitas produk yang kami kembangkan ini sehingga tidak mengecewakan

konsumen kami.

B. LATAR BELAKANG PERUSAHAAN

Nama Perusahaan : “KUBURAN JAKET RAJA”

Bidang Usaha : Produk Makanan

Jenis Produk : KUBURAN JAKET RAJA (Kuburan Janggel Ketela

Rasa Jagung)

Alamat Perusahaan : Jalan Raya Telang, Kecamatan Kamal, Kabupaten

Bangkalan, Jawa Timur

Nomor Telepon : 082330932584

Model Bisnis : Cafe

a. Tujuan Perusahaan:

1. Membuka lapangan usaha baru dan membudayakan makanan sehat

dengan berbasis makanan lokal

2. Membina kerjasama antar petani lokal khususnya petani jagung di

Madura dengan keuntungan yang menjanjikan

Page 5: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

3. Memberi inspirasi berwirausaha dengan komoditas hasil pertanian

madura kepada petani di Madura dan masyarakat madura

4. Memberikan pengetahuan mengenai cara pengolahan hasil komoditas

pertanian khususnya jagung pada masyarakat dan petani madura

5. Meningkatkan nilai jual hasil komoditas pertanian di madura.

6. Merangkul para petani Madura dalam meningkatkan hasil produktivitas

pertanian di madura

7. Menciptakan makanan halal mulai dari bahan ataupun peralatan yang

digunakan, serta menjadikan perusahaan kami sebagai percontohan

industri halal di indonesia

b. Struktur Organisasi

Manajer : Anjasmara

Bendahara & Penanggung Jawab Produksi : Amiliya Adqiyah

Bagian Pemasaran : Kolifatul Nur Aisyah

C. ANALISIS PASAR

1. Produk/jasa yang dihasilkan

Jagung merupakan komoditas utama dalam pertanian di madura, dengan

memiliki ukuran yang kecil sehingga dalam hal kualitas masih sangat rendah

hal itu menyebabkan harga jual dari jagung tersebut menjadi rendah. Selain

itu hal lain yang terdapat dalam jagung ialah bonggolnya. Bonggol jagung di

dalam masyrakat madura sangat tidak dimanfaatkan dan tidak bernilai

ekonomis dan pada akhirnya menjadi sampah lingkungan. Hal tersebut

menginspirasi kami untuk membuat sebuah produk “KUBURAN JAKET

RAJA”. Kuburan Janggel ketela rasa jagung atau “KUBURAN JAKET

RAJA” merupakan sebuah makanan yang berasal dari ketela dengan rasa

jagung diluarnya tentunya dengan cara makan yang sangat unik. Kami

katakan sangat unik hal tersebut dikarenakan:

1. Wadah yang digunakan untuk produk ini ialah Janggel jagung, jadi

ketika pembeli makan produk “KUBURAN JAKET RAJA” maka

sensasinya akan seperti makan jagung bakar.

Page 6: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

2. Begitu pula dengan rasa yang kami hadirkan ialah kami rasa yang

berbeda dari yang kita makan. Seperti penjelasan sebelumnya. Rasa yang

berbeda dengan yang kita makan ialah kita memakan ketela dengan

didalamnya terdapat bonggol sebagai ganggangnya lalu ketika ketela

sudah sampai dimulut maka akan terasa jagung.

3. Kami menganut prinsip ATM dalam pendesainan produk kami ini yaitu

Amati, Tiru dan Modifikasi, sehingga hal inilah yang membuat kami

membuat desain kemasan produk yang unik seperti sebuah kuburan akan

tetapi kuburan tersebut berupa kuburan parutan kelapa yang didalamnya

ada produk kami yaitu “KUBURAN JAKET RAJA”

2.Target Pasar yang Dituju

Target konsumen dalam produk kami ini adalah:

a. REMAJA DAN ANAK-ANAK

Pada target ini kami memilih remaja dan anak-anak dikarenakan::

1. rata-rata anak-anak dan remaja sangat menyukai makanan atau

produk yang masih baru dan tentunya memiliki kemasan dan rasa

maupun bentuk yang unik. Karena hal-hal yang berbau kekreatifan

akan disukai oleh anak-anak maupun remaja. Maka dari itu

dengan keunikan bentuk maupun rasa yang dimiliki oleh produk

“KUBURAN JAKET RAJA” akan mengundang anak-anak dan

remaja untuk mencoba dan membeli produk ini

b. DEWASA

Dewasa sebagai target produk ini meliputi mahasiswa dan masyarakat

umum. Masyarakat umum yang kami maksud ialah pada semua

golongan,baik menengah keatas maupun menengah kebawah hal tersebut

dikarenakan:

1. harga yang terjangkau bagi semua golongan, yaitu Rp 2500 /

buah

2. selain harga yang terjangkau, rasa yang magic dengan perpaduan

ketela dan jagung membuat rasa produk kami akan terasa berbeda

Page 7: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

selain itu keunikan dalam memakan produk ini akan menjadi nilai

plus bagi konsumen yang membeli produk kami ini.

3. Bagi golongan menengah atas kita sediakan voucher untuk

membeli produk kami jadi para konsumen menegah atas tersebut

bisa membeli sekaligus berbagi dengan turut membantu

kesejahteraan serta mendukung berkualitasnya pertanian di

madura khususnya.

3.Analisis SWOT

a. Strength(kekuatan)

KEUNGGULAN PRODUK

Dalam hal ini produk “KUBURAN JAKET RAJA” ini memiliki

beberapa hal yang membuat produk ini unggul di pasaran ditinjau dari beberapa

hal yaitu:

1. HARGA

Harga yang kami tawarkan sangatlah terjangkau. Produk kami ini termasuk

produk yang harganya dapat dijangkau bagi semua kalangan. Mengingat harga

yang kami tawarkan hanya Rp.2500 per buahnya dan tentunya tidak akan

menguras kantong.

2. WAKTU

Waktu pembuatan produk “KUBURAN JAKET RAJA” sangatlah cepat ,dengan

cepatnya penyajian ini diharapkan bisa memberikan pelayan cepat bagi

pelanggan sehingga pelanggan tidak perlu menunggu lama untuk mengkonsumsi

produk kami ini.

3. KEHALALAN

Ditinjau dari segi kehalalan, produk kami ini tidak mengandung bahan

berbahaya, semua bahan yang kami gunakan asli dari alam dan tentunya

terjamin kehalalannya dan pembuatannya pun tidak menggunakan bahan

pengawet dikarenakan produk ini sekali makan hingga batas waktu 1 hari.

4. PENAMPILAN FISIK

Page 8: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

Dari segi penampilan fisik produk “KUBURAN JAKET RAJA” terlihat begitu

unik, hal tersebut terlihat dari keunikan pengemasan produk kami yang berupa

kuburan parutan kelapa yang didalamnya terdapat produk kami. Selain itu hal

keunikan terlihat dari Janggel yang dilapisi oleh ketela tersebut. Sehingga

sekilas memang seperti sebuah jagung sungguhan akan tetapi sebetulnya itu

adalah janggel yang dilapisi oleh ketela. Dan penampilan yang unik tersebut

didukung oleh cara makan yang unik yaitu seperti memakan sebuah jagung

dengan memegang ganggang janggelnya dan ketika di mulut tentunya akan

terasa berbeda antara rasa dan yang kita makan.

5. RASA`

Dari segi rasa, “KUBURAN JAKET RAJA” ini memiliki rasa yang unik,

keunikan rasa tersebut tergambarkan ketika kita memakan sebuah ketela akan

tetapi rasanya jagung.

6. BAHAN BAKU MUDAH DIDAPAT

Bahan baku pembuatan produk kami ini tersedia banyak dan mudah didapat

,dikarenakan potensi alam dalam komoditas pertanian jagung di madura ini

sangat besar dan melimpah jadi kami memanfaatkan potensi tersebut untuk

mengembangkan dan menciptakan produk kami ini. Selain itu hampir di

berbagai kabupaten memiliki komoditas pertanian jagung serta juga di

pekarangan rumah wargapun banyak yang ditanami jagung. Serta ketika musim

panen, janggel jagung ini begitu banyak sehingga tidak terhitung jumlahnya dan

janggel tersebut dibakar dan dibuang begitu saja jadi hal tersebut memudahkan

kami dalam memperoleh bahan baku karena ketidakmanfaatan janggel tersebut.

b.Weakness (kelemahan)

Pengalaman untuk memulai usaha yang masih kurang merupakan suatu

kelemahan yang harus diatasi.

c. Opportunities (peluang)

Banyaknya konsumen di madura terutama penduduknya cenderung mencari

sesuatu yang baru mulai dari makanan dan sebagainya,terutama bagi para

Page 9: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

pemuda dan pemudi dimadura ini sangat menyukai jika ada suatu produk yang

baru dan itu akan menjadi incaran. selain itu, dengan banyaknya penduduk

madura dan ditambah penduduk yang datang dari luar pulau madura terutama

para mahasiwa dan para mahasiswi yang kuliah di UTM itu akan menambah

peluang bagi kami untuk memasarkan dan meningkatkan penjualan produk

makanan kami ini.

d. Threats (ancaman)

1. Kejenuhan konsumen

Terkadang masyarakat jika terus menerus mengkonsumsi suatu produk,

mereka akan cenderung jenuh dan mencari hal yang baru.

2. Adanya produsen yang tidak bertanggung jawab

Setiap produk akan gampang ditiru oleh produsen lain, begitu juga dengan

produk kami ini akan mudah ditiru oleh produsen lain yang ingin

memenagkan pasar dan hal tersebut menjadi ancaman bagi kami.

D. RENCANA OPERASI

a.Teknis pelaksanaan produksi

Teknis pelaksanaan produksi dalam pembuatan produk “KUBURAN JAKET

RAJA” adalah sebagai berikut:

1. pertama, parut ketela secukupnya.

2. kupas atau pisahkan biji jagung dengan janggelnya

3. janggel yang sudah terkelupas dari biji jagungnya maka tempelkan ketela

yang sudah diparut hingga melapisi janggel tersebut.

4. Ketika ketela sudah menempel pada janggel, maka selanjutnya kukus

5. Kita siapkan bumbunya dengan bahan biji jagung yang sudah terkelupas

dari janggelnya selanjutnya masukkan ke dalam blender dan dicampur

gula aren dan air sedikit agar nantinya bumbu tersebut kental kemudian

blender bumbu tersebut jadi satu

6. kemudian parut kelapanya

7. setelah ketela selesai dikukus maka siramkan bumbu yang sudah

disiapkan tersebut ke janggel ketela yang sudah dikukus.

Page 10: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

8. setelah itu tempelkan parutan kelapa pada janggelnya ketela tersebut

9. Taruh Janggel yang sudah dilapisi ketela yang sudah dibumbui tersebut

ke dalam kemasan atau wadah berupa kuburan.

10. “KUBURAN JAKET RAJA” (Kuburan Janggel Ketela Rasa Jagung)

siap untuk dihidangkan

b.Desain produksi

Desain produksi bagi produk “KUBURAN JAKET RAJA” ini ada 2 model.

Pertama adalah model desain ketika makan ditempat dan model desain yang

kedua ialah ketika dibawa pulang,

Model desain untuk makan di tempat seperti bentuk desain es krim kuburan ,

dalam desain ini “KUBURAN JAKET RAJA” ada di dalam kuburan parutan

kelapa, jadi ketika melihat sekilas memang terlihat parutan kelapa saja tapi

ketika kita mengambilnya dari dalam parutan kelapa maka akan kita dapati

produk kami tersebut. desain ini mengedepankan filosofi bahwasanya manusia

didunia ini harus mencari dan terus mencari amal untuk kelak dia bawa di alam

kubur yang digambarkan oleh mencari produk kami di dalam kuburan parutan

kelapa tersebut.

Kedua adalah model desain ketika produk tersebut dibawa pulang, untuk model

desain produk ketika dibawa pulang ialah seperti bungkus korek kayu yang biasa

kita lihat, jadi produk kami ada di dalam bungkus berbentuk seperti bungkus

korek kayu tersebut dan tenggelam di dalam parutan kelapa dan tentunya kita

harus mengambil produk itu yang ada dibawah parutan kelapa tersebut. Dan

diluar bungkus tersebut ada logo dari produk kami.

c.Cara distribusi

Dalam pengembangan usaha keberlanjutan hal yang tidak kalah penting ialah

target penjualan secara luas dan optimal.Maka dari latar belakang itulah

perlunya strategi distribusi produk yang mampu meningkatkan penjualan hingga

beberapa kali lipat. Untuk distribusi produk di awal usaha kami menerapkan

strategi “FULFILLMENT ORDERS” yang mana pada awal usaha membuka

Page 11: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

outlet kemudian untuk distribusinya kami mengantarkan barang secara manual

kepada konsumen,baik itu melalui cash on delivery (COD) ataupun

menggunakan jasa pengiriman.

d.pemanfaatan teknologi pada bisnis yang dikelola

dalam memproduksi produk “KUBURAN JAKET RAJA” kami tidak

menggunakan teknologi dikarenakan kami ingin produk ini dihasilkan dengan

seni oleh tangan kami sendiri. selain itu juga teknologi dalam penerapan

produksi produk ini masih belum ada, hal tersebut berlaku untuk jangka pendek

karena keterbatasan dalam SDM.nya.

E. RENCANA PEMASARAN

Telah banyak jenis makanan (pengusaha kuliner) yang dapat di jumpai di sekitar

wilayah usaha kami, namun rata-rata hanya pengusaha makanan berbasis

tradisional culture yang hanya banyak menyajikan makanan pokok sehari-hari

dari mulai nasi campur,nasi pecel dan lain sebagainya.Oleh sebab itu ,terdapat

kesempatan besar bagi usaha kami untuk menghadirkan produk makanan yang

unik dan mempunyai ciri khas tersendiri sebagai kompetitor produk makanan

yang bisa hadir untuk memenuhi selera konsumen yang ingin mengkonsumsi

makanan yang berbeda dengan yang biasanya hadir di kebanyakan tempat-

tempat makan.Untuk tempat usaha kami berada di outlet-outlet kemudian sebisa

mungkin kami mengembangkannya secara luas dengan membuka cabang guna

meningkatkan orientasi usaha bisnis masyarakat. Atas dasar inilah, masyarakat

(konsumen) harus tahu tentang keberadaan produk kami.Untuk itu kami telah

meyusun strategi pemasaran. Adapun tahapan-tahapannya sebagai berikut :

a.Pengembangan produk

bola ketela saja merupakan sebuah produk ketela dengan menghadirkan rasa

yang berbeda ketika memakannya. Hal ini kami menyajikan rasa yang magic

dimana magic tersebut terasa ketika kita melihat yang kita makan akan tetapi

rasanya berbeda dan bukan merupakan rasa dari yang kita makan tersebut.

Page 12: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

Dalam pengembangannya kami akan menghadirkan rasa yang berbeda akan

tetapi bahan yang ditempelkan dalam janggel tetaplah sama yaitu ketela akan

tetapi memiliki rasa yang selalu berbeda setiap pengembangannya tentunya

dengan mengangkat produk hasil pertanian ataupun buah yang memiliki nilai

jual yang rendah agar para petani dimadura dapat meningkatkan daya jual hasil

pertaniannya.

b.Pengembangan wilayah pemasaran

Area pemasaran utama pruduk kami adalah di sekitar daerah tempat tinggal

kami. Contohnya di sekitar kampus Universitas Trunojoyo Madura sampai

sekitar area kecamatan Kamal, Bangkalan, dan daerah sekitarnya. Untuk

pengembangan prospek usaha lebih lanjut, Kami mengadakan kegiatan promosi

di awal peluncuran produk kami, promosi dilakukan melalui kelompok-

kelompok kecil (perseorangan) sampai pada tingkat yang lebih luas

(masyarakat).

c.Kegiatan promosi

Promosi/pengenalan produk merupakan bagian dari proses pemasaran. Promosi

mempunyai peranan penting untuk memberikan pemahaman pruduk kami

kepada konsumen dan juga sangat mempengaruhi kelancaran dan keberhasilan

suatu usaha dapat diterima baik oleh custemer. Kami melakukan promosi produk

pada tahap awal melalui metode klasik mulut kemulut , Kemudian dengan

membagikan brosur dan di maksimalkan dengan penjelasan apa yang tertera di

brosur tersebut. Selanjutnya promosi kami lakukan dengan cara online melalui

media social sebagai salah satu media promosi yang menjanjikan.

F. RENCANA SDA & SDM

1. Pengalokasian SDA

Sumber daya alam untuk membuat “KUBURAN JAKET RAJA” mudah

didapatkan. Hal tersebut dikarenakan kami telah bekerjasama dengan para petani

di madura dalam pemenuhan bahan baku pembuatan produk kami ini.

Page 13: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

Dengan bahan baku yang mudah didapat (masih dalam lingkup Madura) akan

meminimalisir biaya untuk bahan baku. Selain itu, dengan adanya kerjasama

dengan para petani dimadura, maka akan menguntungkan kedua belah pihak. Dan

jika kerjasama ini berhasil serta berlangsung lama, maka kedua perusahaan akan

berkembang pesat dan menyerap tenaga kerja lebih banyak lagi.

2. Pengalokasian SDM

Untuk usaha awal, sumber daya yang tersedia terdiri dari manager, bendahara dan

penanggung jawab produksi, serta bagian pemasaran. Dan untuk karyawan, outlet

“KUBURAN JAKET RAJA” akan menyerap tenaga kerja (mengutamakan)

masyarakat sekitar serta mahasiswa. Untuk mahasiswa dapat diperlakukan sistem

shif. Sehingga keberadaan outlet kami akan berdampak baik dalam meningkatkan

kesejahteraan masyarakat sekitar, dan juga mahasiswa sendiri yang kesulitan

dalam masalah keuangan. Sehingga akan sangat membantu jika ada lapangan

pekerjaan dengan sistem shif di area kampus Universitas Trunojoyo Madura sebab

mahasiswa dapat bekerja menyesuaikan jadwal kuliah.

G. RENCANA KEUANGAN

1. BIAYA TETAP (Fixed Cost)

Dibawah ini adalah alat yang kami gunakan:

Nama Barang

Jumlah Barang

Harga Satuan

Jumlah Harga

Kompor gas 1 buah Rp.100.000 Rp.100.000

tabung LPG 1 buah Rp8.000 Rp8.000

panci 2 buah Rp.20.000 Rp.40.000

baskom 3 buah Rp.10.000 Rp.30.000

parutan 1 buah Rp. 5.000 Rp. 5.000

Blender 1 buah Rp. 150.000 Rp. 150.000

pisau 3 buah Rp. 5.000 Rp. 15.000

Jumlah Rp. 348.000

2.BIAYA VARIABEL (Variable Cost)

Page 14: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

Nama Barang Jumlah Barang

Harga Barang

Ketela 1 kg Rp.15.000

Jagung 1/2 kg Rp8.000

kelapa parut 4 buah Rp.20.000

gula aren 1/2 kg Rp.5.000

JUMLAH Rp. 48.000

3.MODAL AWAL

Modal awal = total biaya tetap+biaya variabel untuk 1 kali produksi

= Rp.468.000+ Rp.42.500 = Rp.510.500

4.BIAYA DAN HARGA PER UNIT

Biaya tetap yang dibutuhkan untuk 1 kali produksi adalah Rp.348.000 : 8 kali =

Rp.43.500

Total biaya produksi yang dikeluarkan per produksi = Rp.43.500+Rp.48.000=

Rp.91.500

Biaya per unit adalah total biaya produksi dalam 1 kali produksi: jumlah produk

yang dihasilkan perbulan : Rp.91.500:40 buah = Rp.2.287 harga jual per potong

Rp.2500

5.ANALISIS TITIK IMPAS (break event point)

BEP harga = total biaya produksi untuk 1kali produksi : produksi

= Rp.91.500:40 buah = Rp.2.287 harga jual per unit Rp.2500

BEP produksi = total biaya produksi untuk 1 kali produksi : harga per unit

= Rp.48.000 : Rp.2500 =20 buah

Page 15: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

Jadi, untuk mencapai titik impas maka dalam 1 buah sushi yang harus terjual

adalah 20 buah dengan harga per buah Rp.2.500.

H. ANALISIS DAMPAK LINGKUNGAN

Produk kami termasuk dalam produk yang bersahabat dengan lingkungan serta

tidak menimbulkan limbah yang berbahaya bagi lingkungan hal tersebut

dikarenakan bahan yang kami gunakan ialah bahan-bahan yang tersedia di alam

serta tidak menggunakan bahan kimia yang berbahaya dan tentunya hal tersebut

sejalan dengan tujuan kami yaitu “mendorong kualitas halal menjadi mutu

utama industri di indonesia”. Dan tentunya bahan yang dari alam tidak akan

menimbulkan limbah yang berbahaya.

I. RENCANA PENGEMBANGAN USAHA

Jagung merupakan hasil pertanian yang terkenal dan banyak di jumpai di Madura

Namun kami ingin menghadirkan produk makanan tersebut secara lebih sederhana

dan mudah di jangkau oleh semua kalangan khususnya di sekitar area kecamatan

kamal bangkalan dengan berbagai inovasi yang berbeda dengan mengangkat nilai

jualnya .Kami menawarkan cita rasa jagung yang magic serta lebih unik dengan

perpaduan bahan baku untuk rasa baru disetiap pengembangannya, serta kami

kemas dengan desain menyerupai es krim kuburan yang sekarang lagi booming hal

tersebut tentunya dengan menganut prinsip ATM yaiut amati, tiru dan modifikasi.

“KUBURAN JAKET RAJA” ini akan menambah khasanah cita rasa magic di

dunia kuliner khususnya di kawasan kecamatan kamal, Bangkalan. Dengan

hadirnya produk, “KUBURAN JAKET RAJA” diharapkan akan dapat menambah

variasi pilihan makanan sehat dan halal bagi para konsumen. dan Rencana

pengembangan yang akan kami lakukan antara lain:

1. Menghadirkan variasi rasa baru dari hasil pertanian di madura yang memiliki

nilai jual yang rendah dan tentunya dengan rasa yang magic dalam produk kami

2. Memperluas outlet otulet kami diberbagai wilayah yang nantinya akan

menambah jumlah konsumen.

3. Menginovasi outlet/tempat kami memasarkan produk kami menjadi lebih bagus

lagi disertai fasilitas seperti wifi.

Page 16: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

4. Membuat voucher bagi para pelanggan untuk dapat menabungkan uangnya agar

bisa sewaktu-waktu menikmati produk kami tanpa harus dengan uang tapi dengan

voucher. Selanjutnya uang yang ditabungkan pelanggan untuk membeli voucher

tersebut akan digunakan untuk meningkatkan produktivitas pertanian di madura

yang masih tergolong rendah.

5. Membuat desain wadah produk kami dengan berbagai desain yang unik dengan

prinsip ATM (amati, tiru dan modifikasi).

Dan dari pengembangan usaha tersebut diharapkan dapat menambah jumlah

konsumen dan semakin menarik minat para konsumen terhadap produk kami ini

yang nantinya akan membuat usaha kami ini akan terus berkembang yang

kemudian bisa membuat usaha kami ini lebih maju.

Page 17: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

J. LAMPIRAN

LAMPIRAN 1

Page 18: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

LAMPIRAN 2

Page 19: BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 · BUSINESS PLAN COMPETITION 2017 ... pembeli dalam bisnis ini untuk membeli berbagai produk kami hanya dengan sebuah voucher. Saldo yang masuk dari

LAMPIRAN 2

Alasan dipilihnya lokasi tersebut adalah :

1. Lokasi yang strategis karena terletak diantara pusat kota dan pelabuhan kamal

2. Dekat dengan pelabuhan, sehingga memungkinkan datangnya pembeli dari luar

Madura terutama dari kalangan mahasiswa yang berasal dari pulau jawa

3. Dekat dengan Universitas Trunojoyo Madura, sehingga hal tersebut berpotensi

menarik minat para mahasiswa untuk membeli produk “KUBURAN JAKET RAJA”

4. Tidak jauh dari pusat kota

5. di lokasi tersebut merupakan akses utama jalan menuju pelabuhan kamal dan kampus

Universitas Trunojoyo Madura