Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

39
Episcia (Lace Flower) Merupakan jenis tanaman pemanjat, tanaman ini membutuhkan kelembaban yang tinggi sehingga sulit untuk dijadikan tanaman specimen/ tanaman hias gantung, namun cukup baik untuk dijadikan tanaman penutup tanah. Tanaman ini menghasilkan anakan untuk perbanyakan. Setelah tanaman berbunga sebaiknya dilakukan pemotongan batang. Episcia memiliki bentuk daun yang menarik dan cantik dengan bunga tubularnya yang berukuran kecil. Tipe: Episcia cupreata = Flame violet, mempunyai bunga tubular berwarna merah oranye dengan bagian tengah bunga berwarna kuning, diameter bunga ¾ inci. Hibrida yang terkenal Amazon, Metallica. Acajou, Cleopatra dan Harlequin E. dianthiflora, bunga berukuran besar, warna putih dengan tepi bunga membentuk jumbai-jumbai. E. raptans, mirip E. cupreta dengan tulang daun keperakan, bunga warna merah menyala. E.lilacina. bunga warna lilac dengan bagian dalam bunga warna kuning. Tips: Membutuhkan udara hangat, suhu minimal 55 F Cahaya, sebaiknya tidak terkena sinar matahari langsung Jaga kondisi media tetap lembab Penggantian media tiap tahun Perbanyakan dengan pemisahan anakan

Transcript of Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Page 1: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Episcia (Lace Flower)

Merupakan jenis tanaman pemanjat, tanaman ini membutuhkan kelembaban yang tinggi sehingga sulit untuk dijadikan tanaman specimen/ tanaman hias gantung, namun cukup baik untuk dijadikan tanaman penutup tanah. Tanaman ini menghasilkan anakan untuk perbanyakan. Setelah tanaman berbunga sebaiknya dilakukan pemotongan batang. Episcia memiliki bentuk daun yang menarik dan cantik dengan bunga tubularnya yang berukuran kecil.

Tipe:

Episcia cupreata = Flame violet, mempunyai bunga tubular berwarna merah oranye dengan bagian tengah bunga berwarna kuning, diameter bunga ¾ inci. Hibrida yang terkenal Amazon, Metallica. Acajou, Cleopatra dan Harlequin

E. dianthiflora, bunga berukuran besar, warna putih dengan tepi bunga membentuk jumbai-jumbai.

E. raptans, mirip E. cupreta dengan tulang daun keperakan, bunga warna merah menyala.

E.lilacina. bunga warna lilac dengan bagian dalam bunga warna kuning.

Tips:

Membutuhkan udara hangat, suhu minimal 55 F Cahaya, sebaiknya tidak terkena sinar matahari langsung

Jaga kondisi media tetap lembab

Penggantian media tiap tahun

Perbanyakan dengan pemisahan anakan

 

Page 2: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Eucharis (Amazon Lily)

Tanaman berumbi ini merupakan salah satu jenis tanaman yang cukup digemari. Tanaman berbunga putih, bentuk bunga mirip terompet pendekPanjang tangkai bunga bisa mencapai sekitar 2 kaki, dengan jumlah bunga 3-6 kuntum per tangkai. Tanaman ini kurang menyukai suhu dingin.

Tipe:

Eucharis grandifloria

Tips:

Membutuhkan udara hangat, suhu minimal 60 F Cahaya, sebaiknya tidak terkena sinar matahari langsung

Jaga kondisi media tetap lembab

Penggantian media 3-4 tahun sekali

Perbanyakan dengan pemisahan anakan

 

Page 3: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Euphorbia

Jenis Euphorbia ini berbeda dengan E. pulcherrima (Poinsettia). Tanaman ini tidak sukulen, tahan terhadap sinar matahari langsung, tidak memerlukan kelembaban tinggi dan tahan suhu dingin. Bentuk tanaman ini bercabang melengkung dan berduri panjang. Daun berukuran kecil-kecil, dengan bunga berwarna oranye kemerahan atau putih.

Tipe:

Euphorbia milli = Crown of Thorns, panjang batang mencapai 3 kaki dengan bunga kecil-kecil yang ada di sekita batang, biasanya bunga berwarna merah namun ada juga yang berwarna salmon dan kuning. Musim berbunga tergantung cahaya sehingga di daerah tropis bisa berbunga terus-menerus. Tipe ini mempunyai duri pada batangnya.

E. fulgens = Scarlet Plume, mempunyai getah beracun dan lebih sulit dipelihara. Batang berbentuk melengkung namun tidak memiliki duri, bunga mirip dengan E. milli.

Ferns (Paku-pakuan)

Paku-pakuan cukup sulit untuk ditanam dalam ruangan, karena paku-pakuan tidak tahan dengan asap rokok yang dapat meracuni tanaman. Paku-pakuan menghendaki kondisi udara yang lembab untuk pertumbuhan yang baik, kondisi media juga harus dijaga

Page 4: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

kelembabannya. Ada banyak jenis paku-pakuan yang diantaranya bisa ditanam di dalam ruangan. Jenis paku-pakuan yang mudah tumbuh diantaranya Cyrtomium, Davallia, Pteris cratica, Neprolephis, Asplenium nidus, Pallea rotundifolia. Yang baik untuk tanaman gantung adalah Neprolephis, Adiantum. Yang bagus untuk displai sebagai tanaman specimen adalah Neprolephis, Asplenium nidus, Blechnum gibbum

Tipe:

Adiantum raddianum/cuneatum = Maidenhair Fern, daun padat kecil-kecil, paling mudah tumbuh.

A.capillus veneris, bentuk mirip A. cuneatum, namun ukuran daun lebih besar dan lebih padat.

Asplenium nidus = Bird's Nest Fern = Kadaka,membutuhkan naungan dan kelembaban udara. Bentuk daun besar, lebar dan panjang yang mengelilingi bagian tengah yang bentuknya seperti sarang burung.

Nephrolepis cordifolia, bentuk tegak dan besar, tinggi 1-2 kaki

N. exaltata, jenis yang populer dengan varietas diantaranya Bostoniensis rooseveltii, berukuran besar dengan anak daun melengkung, Bostoniensis maasi bentuk padat dengan anak daun melengkung, Bostoniensis scottii bentuk padat dengan anak daun menggulung.

N. exaltata gloriosa , anak daun lebih besar dan lebih padat.

Platycerium bifurcatum/alcicorne = Stghorn Fern, bentuk seperti tanduk rusa

P. grande = Regal elkhorn Fern, bentuk seperti tanduk elk, ukurannya lebih besar dibanding P. bifurcatum.

Tips:  

Suhu yang baik 60-70 F Membutuhkan cahaya matahari tidak langsung

Pengairan jaga kondisi tetap basah

Perlu dilakukan pengkabutan untuk menjaga kelembaban

Penggantian media dilakukan bila akar telah memenuhi media

Perbanyakan dengan menggunakan anakan

 

Ficus

Page 5: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Ficus merupakan tanaman ornamental yang sudah cukup dikenal dan cukup lama berkembang sejak jaman Victoria. Yang banyak dikembangkan pada awalnya adalah Ficus elastica (tanaman karet), namun sekarang yang lebih banyak berkembang adalah Ficus elastica robusta dan F. elastica decora.

Ficus yang memiliki satu warna daun lebih mudah dibudidayakan daripada yang jenis variegata. Yang perlu diperhatikan dari tanaman ini adalah waktu pemberian air. Jangan sampai tanaman ini mengalami kelebihan air karena dapat menyebabkan kerontokan daun.

F. benjamina saat ini juga populer, daunnya tidak begitu besar dan mempunyai banyak cabang. Ficus termasuk tanaman yang lambat pertumbuhannya.

Tipe:

F. elastica, varietas Decora dikenal dengan nama tanaman karet (rubber plant), robusta mempunyai daun lebih besar, dengan warna daun hijau tua. Black Prince seperti Robusta warna daunnya mendekati warna hitam. Tipe variegata yang ada mempunyai warna tambahan putih/ kuning. Doescheri memiliki tulang daun bagian tengah warna merah muda. Schrijuereana mempunyai motif seperti marmer, Tricolor mempunyai bintik-bintik merahmuda keunguan, Variegata mempunyai tepi daun warna krem.

F. benjamina, mempunyai daun yang lebih kecil dengan batang bercabang-cabang.Varietas yang ada Hawai, Natasha, Variegata, Starlight, Gold Princess, varietas Nuda mempunyai daun yang sempit.

Tips:

Udara hangat, suhu minimal 55 F Cahaya, sebaiknya tidak terkena sinar matahari langsung

Jaga kondisi media tetap lembab

Penggantian media tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang

 

Fittonia

Page 6: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Fittonia termasuk tanaman yang pertumbuhannya lambat dan tidak tahan dengan udara dingin. Jenis yang berdaun besar sulit untuk dipelihara di dalam ruangan. Fittonia membutuhkan suhu udara yang relatif konstan, hangat dan lembab. Fittonia merupakan tanaman yang baik untuk terrarium, bila ditanam di terrarium akan mudah diletakkan dalam ruangan. Fittonia memiliki berbagai jenis, yang didasarkan pada ukuran dan tulang daunnya.

Tipe:

Fittonia verschaffeltii, mempunyai tulang daun warna merah muda. Varietas Pearcei mempunyai tulang daun warna merah tua.

F. argyroneura, mempunyai tulang daun warna putih dengan ukuran daun besar (panjang 2 inci), varietas Nana ukuran daunnya lebih kecil (panjang 1 inci), varietas ini lebih tahan dalam ruangan.

Gardenia

Gardenia adalah tanaman yang membutuhkan udara hangat dan lembab. Pucuk bunga akan muncul jika suhu udara malam 60-65 F dan suhu pada siang hari 70-75 F. Pengairan juga harus dijaga untuk menghindari kerontokan bunga.

Tipe:

Gardenia jasminoides, mempunyai bunga semi ganda atau ganda. Petal berlilin, bunga mempunyai aroma yang harum.

Tips:

Suhu minimal 60-65 F Cahaya cukup dibutuhkan, hindarkan dari sinar matahari langsung

Page 7: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Pengairan dilakukan jika media kering

Penggantian media 2-3 tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang

 

Gerbera (Barbeton Daisy)

Gerbera telah lama dikenal sebagai bunga dalam pot selama bertahun-tahun. Tersedia dalam berbagai warna petal yaitu kuning, oranye, merah, merah muda dan putih yang mengelilingi bagian tengah bunga yang berwarna kuning. Bunga ada yang bermahkota tunggal dan ada yang bermahkota ganda.  Digunakan sebagai bunga potong dan bedding plant. Tanaman dataran sedang - tinggi.

Tipe

Gerbera jamesonii Happipot, jenis ini berbunga padat dengan panjang tangkai bunga 10-12 inchi.

Page 8: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Tips:

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 50-70 F Cahaya cukup dibutuhkan, hindarkan dari sinar matahari langsung karena dapat

menyebabkan noda

Jaga media tetap lembab

Penggantian media setelah tanaman berbunga

Perbanyakan dengan biji/anakan

 

Gladiol (Gladiolus odoratus)

Deskripsi :Warna bunga beraneka macam. Digunakan sebagai bunga potong.

 

Gloriosa (Glory Lily = Kembang Sungsang)

Gloriosa memiliki bunga yang besar, namun batangnya lemahsehingga dibutuhkan ajir saat pemeliharaan. Saat berbunga membutuhkan kondisi hangat dengan cahaya yang cukup.

Tipe:

Gloriosa rothschildiana, tinggi mencapai 4 kaki, dengan petal bagian ujung berwarna merah bagian tengah berwarna kuning

Page 9: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

G. superba, bentuk mirip namun warna petal berubah dari warna hijau menjadi oranye dan akhirnya merah.

Tips:

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 60 F Sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Penggantian media 1 tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang

 

Gloxinia

Gloxinia merupakan tanaman herba berbatang pendek, namun ada yang mencapai tinggi 1 kaki. Ada yang tumbuh tegak, ada juga yang mendatar. Mempunyai tuber dengan akar muncul disekelilingnya. Bunga bentuk lonceng dengan mahkota tunggal atau ganda

Tipe:

Sinningia spesiosa memiliki varietas Gregor Mendel, bunga ganda warna merah dengan pinggiran putih, Emperror Frederick, bunga tunggal dengan warna merah pinggiran putih, Duchess of York, bunga tunggal warna ungu tepi putih, Mont Blanc, bunga tunggal warna putih, Champers, bunga tunggal dengan warna merah muda lembut dengan bintik lembayung muda.

Tips:

Suhu minimal 60 F Hindarkan sinar matahari langsung

Pemberian air teratur, jangan berlebihan sebab dapat menyebabkan kebusukan umbi

Penggantian media setelah berbunga

Perbanyakan dengan umbi

 

Page 10: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Gynura (Velvet Plant)

Gynura dapat tumbuh dengan cepat, tanaman hias daun ini memiliki daun berbulu ungu mengkilat. Agar dapat diperoleh warna yang baik dibutuhkan cahaya yang cukup selama perkembangannya. Gynura memiliki bunga kecil yang mirip dandellion, namun aromanya sangat menusuk sehingga sebaiknya dibuang.

Tipe:

Gynura sarmentosa, tipe pemanjat yang populer, daunnya terlihat seperti beludru ungu pada cahaya yang terang.

G. aurantiaca, daun lebih besar namun kurang menarik.

Tips:

Suhu minimal 50 F Membutuhkan cahaya yang cukup, sedikit sinar matahari langsung akan cukup

baik untuk pertumbuhannya

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan dapat dilakukan jarang-jarang

Penggantian media 1 tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang

Haemanthus (Blood Lily = Bunga Desember)

Page 11: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Bunga berukuran cukup besar diatas tangkai bunga yang lurus, daun juga mempunyai ukuran yang cukup besar namun jumlahnya sedikit. Di Indonesia bunga ini biasanya berbunga pada bulan Desemer. Bunga ini termasuk herba menahun, berumbi lapis dengan diameter 5-7,5 cm.

Tipe:

Haemanthus katharinae, bunga berwarna merah H. albiflos, bunga berwarna putih, ukuran lebih kecil

Tips:

Suhu minimal 50 F Sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Penggantian media 4-5 tahun sekali

Perbanyakan dari anakan yang keluar dari sekitar umbi

 

Page 12: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Heliconia (Pisang-pisangan)

Heliconia adalah tanaman hias dalam ruangan yang cukup menarik, dengan bentuk daunnya yang mirip dengan pisang dan bungan menggantung yang dapat mencapai panjang 1-2 kaki. Bentuk bunga seperti cakar kepiting. Bentuk heliconia hampir mirip sterilitzia. Heliconia mempunyai warna daun yang bermacam-macam.

Tipe:

Heliconia indica, mempunyai daun yang besar dengan warna merah muda. H. illustris aureostriata, daun berwarna hijau dengan garis-garis kecil warna

kuning pada tulang daun utama.

Tips:

Udara hangat, suhu minimal 65 F Cahaya, sebaiknya sedikit terkena sinar matahari langsung

Jaga kondisi media tetap lembab

Penggantian media 1 tahun sekali

Perbanyakan dengan pemisahan anakan

 

Page 13: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Heliotropium (Heliotrope)

Merupakan pilihan yang baik karena mudah tumbuh dan bunganya mempunyai aroma yang harum. Varietas yang ada berwarna putih, ungu,dan biru. Heliotrope dapat menjadi tanaman hias tahunana, tapi keindahannya kan semakin berkurang dengan bertambahnya mr.

Tipe:

Heliotropium hybridum, bentuknya bagus namun jarang digunakan dalam bentuk semak. Sebagai dekorasi rumah bunganya akan memeberi aroma disekeliling ruangan.

Tips:

Suhu minimal 50 F Cahaya matahari cukup, hindarkan sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Penggantian media 1 tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang

 

Page 14: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Heptapleurum (Parasol Plant = Wali Songo)

Termasuk jenis pohon yang cepat tumbuh, memiliki 9 anak daun per batang daunnya. Heptapleurum dapat dijadikan tanaman perdu dengan pemangkasan. Tanaman ini membutuhkan kondisi yang hangat, lembab dan cahaya yang cukup sehingga cocok untuk daerah tropis. Perubahan cuaca dapat menyebabakan gugurnya daun.

Tipe :

Heptapleurum arboricola, dapat mencapai ketinggian 6 kaki, tidak bercabang. Varietas yang ada Hayata, daun keabu-abuan, Geisha girl, ujung daun membulat dan variegata daun campuran hijau dan kuning.

 

Hibiscus (Rosa of China = Kembang Sepatu)

Tanaman ini memiliki bunga kertas yang besar, namun bunga hanya mampu bertahan 1-2 hari, hal ini tidak menjadi masalah karena dengan perawatan yang baik bunga akan terus bermunculan. Hibiscus dapat tumbuh sampai 20 tahun lebih, untuk menjaga agar bentuk tetap perdu dapat dilakukan dengan pemangkasan.

Tipe:

Hibiscus rosa sinensis, mempunyai banyak varietas dengan warna putih, kuning, oranye, merahmuda dan merah. Varietas Cooperi mempunyai daun variegata.

H. schizopetalis, bentuk petal tubular dengan tepi berjumbai dan menggantung.

Tips:

Suhu minimal 55 F

Page 15: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Penggantian media 1 tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang

 Hydrangea (Hortensia)

Di Indonesia, tanaman Hydrangea dikenal dengan nama kembang bokor atau hortensia dan lebih banyak dibudidayakan sebagai tanaman lanskap dan tanaman hias taman rumah. Warna bunga yang dihasilkan tergantung dari kondisi tempat tumbuh tanaman ini. Kebanyakan varietas lokal Hydrangea yang ada mempunyai bunga dengan warna biru. Biasanya setelah tua, warna bunga akan berubah menjadi biru kemerahan sebelum akhirnya layu dan mati.

Spesies ini berasal dari Honsu, sebuah pulau besar di Jepang. Hydrangea banyak digunakan sebagai tanaman hias untuk memperingati dan merayakan beberapa hari penting seperti hari Paskah, hari Ibu, dan hari kasih sayang (Valentine’s Day).

Bunga hortensia berwarna biru atau biru kemerahan. Saat awal mekar berwarna biru kehijauan, kemudian menjadi biru, biru ungu atau biru kemerahan, tergantung pada pH tanah. Jika pH 5,0-5,5 akan berwarna kemerahan, pH 6,0-6,5 warna merah kebiruan, pH diatas 6,5 cenderung biru. Hal yang perlu diperhatikan untuk hydrangea adalah udara yang sejuk dan media harus dijaga agar tidak sampai kekeringan

Tipe:

Hydrangea macrophylla

Tips:

Menyukai kondisi sejuk dengan suhu minimal 45 F Hindarkan sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Penggantian media 1 tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang, stek pucuk dan cangkok

 

Page 16: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Hypoestes (Freckle Face = Polkadot Plant)

Hypoestes mempunyai daun hijau dengan bintik-bintik. Bila cahaya cukup warna daun akan menjadi bagus. Bila terlindung daun akan berubah menjadi hijau polos. Tanaman yang bagus adalah berbentuk perdu, sehingga dalam perawatan perlu dilakukan pemangkasan. Bunga yang muncul sebaiknya dibuang.

Tipe:

Hypoestes sanguinolenta splash, daun warna hijau dengan bintik merahmuda.

Tips:

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 55 F Sinar matahari akan memepengaruhi warna daun

Jaga media tetap lembab

Penggantian media 1 tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang

Impatiens (Busy Lizzie)

Page 17: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Impatiens cukup populer sebagai tanaman hias, dapat dikembangbiakkan dengan stek batang. Impatiens menghasilkan bunga sepanjang tahun baik di daerah tropis maupun sub tropis. Hal ini yang menyebabkan tanaman ini disebut Busy lizzie (Lizzie yang sibuk)

Ada 3 kelompok dasar tanaman ini, yang pertama tipe tradisional, tipe ini memiliki pertumbuhan menjalar, batang sukulen dengan pinggiran warna putih, warna bunga biasanya merah atau merah muda. Yang kedua adalah tipe hibrida F1, susunan tanamannya kecil dan padat, dengan bunga hampir menutupi seluruh permukaan bagian daun, warna bunga standar adalah putih, merah muda, merah dan yang terbaru adalah warna lilac dan oranye. Tipe ketiga adalah New Hibrida yang memiliki bunga dan daun beraneka warna.

Impatiens tidak begitu sulit tumbuh, tapi mereka membutuhkan perawatan yang teratur. Untuk menghasilkan bentuk tanaman yang perdu harus sering dilakukan pemangkasan dan tanaman yang tua harus segera dibuang. Pemberian pupuk dan penyiraman harus dilakukan secara teratur.

Tipe:

Tipe tradisional memiliki tinggi 2 kaki akan terus-menerus berbunga bila suhu minimal 60 F. Impatiens holstii dan I. Sultani mempunyai daun yang berwarna hijau. I. Petersiana, daun berwarna merah.

Tipe Hibrida F1 terdiri dari Super Elfin, tinggi 8-10 inci, bunga tunggal. Varietas Importir mempunyai ukuran lebih panjang dan bunganya juga lebih besar, Blitz bunganya selebar 2 inci. Beberapa varietas memiliki 2 warna, Variasi warna ada yang berbentuk garis ataupun di tengah-tengah seperti Cinderella, Novette Star, Zig-zag, Sparkles dan Rose Star. Varietas yang berbunga ganda adalah Rossete, Double duet maupun Confection

Tipe Hibrida New Guinea mempunyai daun yang panjang, dengan daun terdiri dari dua warnaatau lebih. Yang terbanyak adalah warna merah dan tembaga, ukuran bunga besar. varietas yang ada Tango(daun tembaga, bunga oranye), Fanfare (daun kuning dan hijau bunga merah muda) Arabesque (daun kuning,hijau,merah, bunga merah muda)

Tips:

Udara hangat, suhu minimal 55 F, untuk berbunga suhu minimal 60 F Cahaya cukup, tidak terkena sinar matahari langsung

Jaga kondisi media tetap lembab

Penggantian media bila perlu

Perbanyakan dengn stek batang

 

Page 18: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Iresine (Blood Leaf)

Iresine adalah tanaman hias daun yang penuh warna, biasanya juga digunakan sebagai tanaman bedeng, untuk menghasilkan tanman bentuk semak dapat dilakukan pemangkasan

Tipe:

Iresine herbstii, mencapai ketinggian 2 kaki warna batang merah dengan warna daun lebih gelap.

Iresine herbstii aureoreticulata = chicken gizzard, warna batang merah, daun hijau tulang daun kuning

Tips:

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 55 F Cahaya cukup

Jaga media tetap lembab

Penggantian media 1 tahun sekali

Perbanyakan dengan stek batang

 

Page 19: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Ixora (Soka)

Soka merupakan tanaman perdu dengan ketinggian 3-4 kaki, bunganya berkelompok terdiri dari bunga-bunga kecil. Daun soka akan gugur bila suhu terlalu dingin.

Tipe:

Ixora coccinea, mempunyai bunga yang besar dengan warna putih, kuning, salmon, merah muda dan merah.

Tips:

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 60 F Cahaya cukup, hindarkan sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan teratur

Penggantian media bila perlu

Perbanyakan dengan stek batang

Page 20: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Kalanchoe

Kalanchoe mempunyai 2 tipe dasar yaitu Kalanchoe blossfeldiana dan K. manginii hibrid (cocor bebek). K. blossfeldiana lebih populer. Daun kalanchoe akan berubah menjadi kemerahan bila terkena cahaya matahari. Agar tanaman senantiasa menghasilkan bunga, pangkas ujung tanaman setelah berbunga, letakkkan tanaman ditempat yang terlindung, biarkan media mendekati kering selama sebulan kemudian letakkan di tempat yang terkena cahaya matahari dan beri air secara teratur.

Tipe:

Kalanchoe blossfeldiana, tanaman perdu yang dapat berbunga sepanjang tahun, hibrida yang tersedia mempunyai bunga warna putih, kuning, oranye, lilac, merah muda dan merah. Bunga akan muncul pada tanaman yang mencapai ketinggian 1-1,5 kaki. Varietas yang ada diantaranya Bali (merah), Fortynier (kuning) Mistral (lilac), Tarantella (oranye) dan Vesuvius (merah). Jenis lain yang mempunyai bentuk mini, (sekitar 6 inci), dengan bunga warna merah meliputi Tom Thumb, Compact Liliput dan Marguerethe.

K. manginii, mempunyai daun yang tebal dengan bunga bentuknya seperti bel, varietas yang ada diantaranya Tessa, Windy dan Shinano.

Tips:

Page 21: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 50 F Cahaya cukup

Pengairan teratur, kecuali saat pengaturan bunga

K. blossfeldiana tidak membutuhkan pengkabutan teratur

Penggantian media bila perlu

Perbanyakan dengan stek batang, anakan

 

Krisan/Seruni(Chrysanthemum morifolioum)

Asal :

Asia Timur. Bibit di Indonesia kebanyakan berasal dari hasil pemuliaan dari Belanda.

Deskripsi :

Tanaman hari pendek. Dapat digunakan baik sebagai bunga potong maupun bunga dalam pot. Ada 2 tipe seperti pada anyelir. Tipe bunga dan varietas:

o Single (bentuk aster):

Warna kuning : Tomen Talk

Warna putih : Ellen Van Langen

Warna merah : Stroika

Warna pink : Reagan Salmon

Warna oranye : Tiger

o Anemone (bentuk kancing) :

Page 22: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Warna putih : Puma

Warna kuning : Yellow Puma

Warna Ungu : Funshine

o Spider (bentuk jarum) :

Warna kuning : Yellow westland

Warna hijau : Green Peas

o Decoratife (bentuk dekoratif) :

Warna putih : Fiji

Warna kuning : Yellow Fiji

Budidaya :

Bibit berasal dari stek Netting diperlukan untuk krisan penghasil bunga potong

Pinching dilakukan pada krisan dalam pot untuk merangsang percabangan

Panen :

Bunga potong : 12-14 minggu setelah tanam (MST). Dipanen pada pagi atau sore saat bunga telah mekar penuh.

Bunga dalam pot :Siap dijual ketika tanaman telah serentak berbunga atau bunga telah mekar 75 % (9 MST)

Lantana

Page 23: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Lantana saat belum berbunga menjadi tanaman yang kurang menarik, namun saat berbunga tanaman ini menjadi menarik, karena memiliki bunga yang beraneka warna. Tanaman ini perlu mendapatkan pemangkasan yang teratur agar tetap berbentuk perdu (sekitar 1-2 kaki). Penggantian tanaman dilakukan setelah berumur 2-3 tahun. Lantana juga digunakan sebagai tanaman bedengan

Tipe:

Lantana camara

Tips:

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 55 F Cahaya cukup, toleran sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan teratur

Penggantian media bila perlu

Perbanyakan dengan stek batang

 

Leea

Page 24: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Leea adalah tanaman perdu, daunnya terdiri dari beberapa anak daun. Tanaman ini ketika muda berwarna tembaga, tapi semakin tua akan berwarna hijau. Agar pertumbuhannya baik berilah pupuk secara teratur dan jaga biar tanaman jangan sampai kekeringan.

Tipe:

Leea coccinea = L. guineensis, varietas Burgundy memiliki warna merah, namun warna ini akan berubah jika kekurangan cahaya.

Tips:

Menyukai kondisi hangat Cahaya cukup terang

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan teratur

Penggantian media tiap tahun

Perbanyakan dengan stek batang

 

Lolipop/Bunga Golden(Pachystachys lutea)

Deskripsi :

Tanaman semak dengan tinggi 0,75-1 m. Warna bunga kuning. Digunakan sebagai bedding plant.

Budidaya :

Tanah subur dan gembur Perbanyakan melalui stek

Menyukai tempat yang agak ternaungi

Page 25: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Mawar(Rosa centifollia, Rosa hybrid tea)

Deskripsi :

Mahkota bunga ada yang tunggal dan ada yang majemuk. Warna bunga merah, pink, kuning, ungu, putih dan lain-lain. Dapat digunakan sebagai bunga potong, bunga pot maupun tanaman lansekap.

 

Kelompok Maranta  

Terdiri dari 4 anggota yaitu: Maranta, Calathea, Ctenanthe dan Stromanthe

Kelompok ini mempunyai pola daun yang indah dengan tulang daun yang beraneka warna dan kombinasi warna pada daun mulai dari keputihan hingga mendekati hitam. Kelompok Maranta membutuhkan perlindungan dari cahaya matahari langsung, kelembaban yang tinggi dan tidak boleh mengalami kekeringan.

Maranta termasuk tanaman yang memiliki pertumbuhan lambat. Jenis Calathea ukurannya lebih tinggi dan lebih sulit perawatannya. Jenis Maranta juga cocok untuk terrarium.

Tips:

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 50 F untuk Maranta, 60 F untuk Calathea, sebaiknya fluktuasi suhu tidak terlalu besar

Page 26: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Cahaya ½ ternaungi, corak warna daun akan kelihatan bila memperoleh cahaya yang cukup

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan teratur

Penggantian media 2 tahun sekali

Perbanyakan dengan pemisahan tanaman

Tipe:

Maranta, daunnya berukuraan sekitar 6 inci, varietas yang populer termasuk spesies Maranta leuconeura.

M.tricolor = erythrophylla = fascinator, mempunyai daun hijau dengan tulang daun warna merah dan warna kuning di sekitar tulang daun bagian tengah, varietas Massangeana memiliki tulang daun warna putih, Kerchoveana memiliki warna dasar hijau dengan warna coklat di bagian tengah pada kedua sisi daun.

M. bicolor mirip dengan varietas Kerchoveiana tetapi tidak membentuk umbi pada permukaan

Calathea, memiliki pola daun yang indah, ada juga yang memiliki bunga yang indah sehingga yang dijadikan daya tarik adalah bunganya

C.crocata, memiliki bunga tegak berwarna oranye yang indah dengan daun berwarna merah.

C. makoyana, berdaun tipis dengan panjang 1 kaki, mempunyai tulang daun yang panjang, mempunyai dekorasi daun yang indah biasa juga disebut Cathedral windows.

C. ornata, ukurannya lebih kecil dibandingkan Calathea yang lain. Mempunyai tulang daun dengan garis warna merah muda, varietas yang ada adalah Roseolineta atau Sanderiana

C. roseopicta, mempunyai tulang daun dan garis-garis lebar warna merah muda

C. picturata, C. veitchiana, C. Mavi Queen, mempunyai kombinasi warna hijau pucat dan hijau tua.

C. lubbersii, mempunyai daun dengan paduan warna hijau dan kuning.

Jenis Calathea lain yang tidak mempunyai bentuk daun oval diantaranya:

C.insignis, bentuk daun seperti tombak

C. lindenianan, bentuk seperti C. insignis dengan ukuran lebih kecil.

Ctenanthe, bentuknya mirip Calathea tapi jenis ini lebih tahan terhadap cahaya matahari.

Stromanthe, bentuknya mirip Maranta tetapi pola daun mirip Calathea.

 

Page 27: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Mortel/Globe Amaranth(Gomphrena globosa)

Asal :

India

Deskripsi :

Tanaman herba tropis perennial. Digunakan sebagai bunga potong. Warna bunga ungu atau ungu putih.

Nerium (Bunga Mentega)

Nerium membutuhkan ruangan yang berukuran besar. Nerium mempunyai daun kecil memanjang dengan bunga mengeluarkan aroma harum. Getah dan kayunya mengandung racun. Nerium yang telah berukuran besar terkadang susah perawatannya.

Tipe:

Nerium oleander yang diperjualbelikan biasanya berbentuk padat, tapi dia mampu tumbuh saampai ketinggian 6 kaki dengan cabang-cabang menyebar. Varietas yang ada memiliki warna bunga putih, merah muda, merah dan kuning

Tips:

Menyukai kondisi hangat dengan suhu minimal 45 F Cahaya cukup

Jaga media tetap lembab

Penggantian media bila perlu

Perbanyakan dengan stek batang

Pachystachys (Lollipop Plant)

Page 28: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Daya tarik utama tanaman ini adalah pada bunganya yang berbentuk seperti lollipop. Sebenarnya yang berwarna cerah ini adalah bagian daun yang termodifikasi. Sedangkan bunga aslinya berwarna putih yang muncul diantara daun termodifikasi. Tanaman ini membutuhkan pengairan dan pemupukan yang teratur. Gugurnya daun merupakan satu tanda adanya kekurangan air. Agar tetap dalam bentuk perdu, tanaman ini harus senantiasa dipangkas.

Tipe:

Pachystachys lutea, tanaman ini dapat mencapai ketinggian 1,5 kaki dengan warna daun modifikasi kuning emas bunga berwarna putih.

Tips:

Menyukai kondisi hangat, suhu minimal 55 F Cahaya cukup, hindarkan sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Penggantian media per tahun

Perbanyakan dengan stek batang

 Passiflora

Passiflora mempunyai bentuk bunga yang menarik dengan struktur bunga yang rumit. Tanaman ini biasa digunakan sebagai tanaman pemanjat untuk para-para. Bila dijadikan tanaman pot harus dilakukan pembentukan (training) dengan menggunakan kawat/bambu sehingga tanaman bisa tegak.

Tipe:

Passiflora quadrangularis = markisa, selain bunganya yang bagus tanaman ini juga menghasilkan buah yang dapat dimakan.

P. caerulea, biasa digunakan untuk tanaman hias rumah, bunga memiliki petal warna putih dengan benangsari ungu membentuk suatu kombinasi warna yang bagus.

Tips:

Menyukai kondisi hangat, suhu minimal 40-50 F Cahaya matahari langsung

Page 29: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan kadang-kadang

Penggantian media per tahun

Perbanyakan dengan stek batang

 

Pellionia

Pellionia biasa digunakan untuk terrarium, namun dapat juga dijadikan sebagai tanaman gantung atau pun tanaman penutup tanah. Pellionia menyukai udara yang lembab dan hangat. Tanaman ini cukup toleran terhadap cahaya, namun peka terhadap kekeringan.

Tipe:

Pellionia daveauna = Watermellon pellionia, varietas ini memiliki tepi daun warna hijau keperungguan, dengan bagian tengah hijau pucat.

P. pulchera = Satin pellionia, mempunyai tulang daun warna gelap pada bagian atas daun dan pada bagian bawah berwarna ungu.

Tips:

Menyukai kondisi hangat, suhu minimal 55 F

Page 30: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Cahaya ½ ternaungi, sinar matahari tidak langsung

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan teratur

Penggantian media tiap 2 tahun

Perbanyakan dengan stek batang

 

Peperomia

Peperomia dapat dijadikan tanaman terrarium, tanaman gantung atau pun sebagai tanaman tunggal, tergantung pada tipenya.

Peperomia termasuk tanaman yang lambat pertumbuhannya. Peperomia cukup mudah perawatannya dan mudah ditanaman di dalam ruangan. Peperomia memerlukan kondisi media yang lembab sesuai dengan habitat aslinya pada daerah yang basah di hutan tropis Amerika. Daun peperomia akan gugur bila kekurangan air.

Tips:

Menyukai kondisi hangat, minimal 50-55 F Cahaya cukup ½ ternaungi, hindarkan sinar matahari langsung

Page 31: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan teratur

Penggantian media bila diperlukan

Perbanyakan dengan stek batang dan stek daun

Tipe:

Tipe menjalar, daun lebar, berlilin, bentuk oval Peperomia glabella = Wax privet, daun bertangkai (6-9 inci), bentuk lebih

menyebar, ujung daun tumpul.

P. scandens, tanaman ini dapat dijadikan sebagai tanaman pemanjat, batang bisa mencapai panjang 3-4 kaki, variegata mempunyai warna daun hijau dengan tepi kuning.

P. postrata dan P. rotundifolia, mempunyai daun kecil dan keduanya hampir mirip.

Tipe Semak, tumbuh hingga mencapai ketinggian 4-6 inci.

P. caperata, bentuk daun kecil. Varietas Little Fantasy, daun kecil, berkerut, warna hijau, variegata warna hijau dengan tepi putih.

Kelompok yang tidak termasuk daun kecil:

P. orba Astrid, bentuk daun seperti sendok dengan warna daun hijau pucat.

P. fraseri, yang paling menonjol diantara yang lainnya karena menghasilkan bunga yang bulat dan harum.

Jenis daun hijau yang populer diantaranya;

P. hederaefolia, daun hijau metalik agak berkerut.

P. argyreia, daun bergaris-garis hijau dan putih, permukaan daun halus berlilin.

Tipe tumbuh tegak /Vertikal

P. magnoliaefolia, mempunyai batang yang tumbuh tegak dengan daun berukuran besar, variegata mempunyai tepi warna kuning, yang kadang-kadang juga berbaur dibagian tengah daun. Varietas Green Gold hampir seluruh permukaan daun berwarna kuning keemasan.

P. clussifolia, daun berwarna hijau dengan tepi warna ungu

P. pereskiafolia, mempunyai batang bentuk zig-zag

 

Philodendron

Philodendron telah lama digunakan sebagai tanaman hias ( sejak jaman Victoria) dan kepopulerannya semakin meningkat tiap tahun. Kondisi yang disenangi tanaman ini adalah kondisi yang mirip dengan habitat asalnya di hutan tropis Amerika yaitu, tidak ada

Page 32: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

cahaya matahari langsung, udara yang lembab dan suhu yang hangat.Ada 2 tipe dasar Philodendron, kelompok pemanjat, cukup sesuai untuk dijadikan tanaman hias dalam ruangan, namun harus diberi penopang. Sweetheart Plant/ P. Scandens merupakan yang berukuran paling kecil, Philodendron jenis ini memiliki aerial root/akar udara , akar ini berfungsi menjaga kelembaban media bagian tanaman yang ada di atasnya. Bunga dan buah jarang muncul bila kondisi tanaman di dalam ruangan.

Kelompok non pemanjat, dapat tumbuh menjadi tanaman yang cukup besar, jenis ini lebih cocok untuk bangunan umum daripada rumah/ruangan biasa

Tips:

Menyukai kondisi hangat, minimal 55 F Lindungi dari sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab, tetapi tidak kelebihan air

Penggantian media 2-3 tahun

Perbanyakan denganstek batang (tipe pemanjat), stek bagian dasar tanaman/bonggol (tipe non pemanjat)

Tipe:

Tipe Pemanjat, di habitat aslinya tanaman ini bisa mencapai ketinggian 60 kaki lebih, tetapi pada kondisi dalam ruangan ketinggiannya antara 6-15 kaki, jika akar udaranya tidak dibuang. Penopang ideal untuk tanaman ini adalah ‘moss stick’ yaitu penopang yang berasal dari bahan moss hutan. Tanaman ini mempunyai keragaman daun mulai dari bentuk, warna, ukuran maupun tekstur.

o Philodendron imbe, termasuk jenis yang tumbuh cepat dalam 2-3 tahun dapat mencapai panjang 7 kaki.

o P. burgudy, pertumbuhannya lambat, dalam waktu 2-3 tahun panjangnya hanya 1 kaki.

o P. scandens = Sweet heart Plant, termasuk yang mudah tumbuh, tangkai daun 3-5 inci, daun mengkilat, tumbuh sebagai tanaman pemanjat. Lakukan pemotesan ujung untuk membentuk tanaman perdu.

o P. hastatum, daun besar 6-15 inci, bentuk seperti panah dengan permukaan daun berlilin.

o P. tuxla, seperti P. hastatum tapi memiliki banyak cabang.

o P. erubescens, hibridanya Red Emerald (batang dan pucuk warna merah, daun warna hijau), Burgundy (daun merah kehitaman)

o P. melacochrysum, daun berbulu seperti beludru

o P. elsemannii, kelompok variegata.

Tipe Non Pemanjat

o Daunnya yang besar bisa mencapai ukuran 8 kaki atau lebih, cocok digunakan untuk ruangan yang besar, bentuk daun berbeda dengan tipe pemanjat. Pada tipe ini bentuk daun lebih beragam. Ada 2 tipe yaitu P. selloum dan P. bipinnatifodium

Page 33: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

 

Pilea

Termasuk tanaman semak dan menjalar, tanaman ini cukup mudah pertumbuhannya sehingga cocok untuk pemula. Alumunium Plant adalah jenis yang paling mudah. Tanaman ini harus sering dipangkas untuk menjaga agar bentuknya tetap perdu. Media harus diperhatikan pengairannya, jangan sampai kekeringan. Tanaman ini akan kelihatan jelek jika sudah tua sehingga harus sering dilakukan peangkasan dan pemisahan tanaman agar bentuk tetap bagus.

Tips:

Menyukai kondisi hangat, minimal 50 F Cahaya cukup ½ naungan, hindari sinar matahari langsung

Jaga media tetap lembab

Page 34: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Penggantian media bila tanaman terlalu padat

Perbanyakan dengan stek batang

Tipe:

Kelompok Pilea berdaun kecil dan menjalar P. nummularifolia = Creeping Charlie dan P. depressa = Creeping Jenny

P. microphylla, bentuk seperti paku-pakuan

Kelompok Pilea berdaun besar

P. cadierei, tumbuh hingga ketinggian 1 kaki, dengan bertambahnya umur bentuknya menjadi kurang menarik varietas Minima susunan daunnya lebih padat.

P. spruceana, mempunyai dua varietas yang populer P. Norfolk dan P. Bronze, daun bentuk oval dengan warna perak dan tembaga dominan pada permukaan daun yang mendapatkan cukup cahaya.

 

Poinsettia/Kastuba(Euphorbia pulcherrima)

Merupakan tanaman yang biasa digunakan pada hari Natal. Pada awalnya Poinsettia adalah tanaman yang tumbuh memanjang, namun saat ini dengan pemberian Zat Pengatur Tumbuh (ZPT) dapat dihasilkan tanaman yang pendek (1-1,5 kaki)

Tipe:

E. pulccherrima, warna yang disukai dari Poinsettia adalah warna merah yang terdiri dari varietas Barbara, Ecke Supreme, Mrs Pahl Ecke dan Angelica, warna merah muda Dorothe, jenis ini kurang begitu populer. Warna putih/krim pucat (Regina, Ecke’s White)

Tips:

Menyukai kondisi hangat, suhu minimal 55-60 F Cahaya cukup, toleran sinar matahari langsung

Page 35: Buku pengenalan jenis tanaman hias 2

Jaga media tetap lembab

Pengkabutan saat berbunga

Penggantian media per tahun

Perbanyakan dengan stek batang

Asal:

Bibit kastuba yang dibudidayakan kebanyakan berasal dari Amerika.

Budidaya:

Varietas yang banyak ditanam adalah warna merah (seperti Freedom) dan warna kuning

Untuk menghasilkan warna merah pada daun, tanaman perlu digelapkan sekitar 4 jam selama kurang lebih satu bulan.

Panen: 

3-4 BST