BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya...

9

Click here to load reader

Transcript of BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya...

Page 1: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

BAB V

POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG

A. Potensi Kabupaten Pandeglang

1. Pertanian

Tanaman buah - buahan Durian, Manggis, Pisang dan Nenas Lokasi Kecamatan Cadasari, Banjar, Mandalawangi, Saketi, Panimbang dan Cibaliung. Potensi Lahan yang Tersedia seluas 69.583,67 Ha, meliputi Pekarangan 9.492,81 Ha, Kebun/Tegalan 38.915,12 Ha, dan Ladang/Huma 21.175,74 Ha (43.844 Ha telah dimanfaatkan dan 25.396,70 Ha yang belum dimanfaatkan). Status Pemilikan Lahan Negara dan Rakyat, Peluang Investasi Terbuka untuk PMA dan PMDN, Sarana dan Prasarana Prasarana jalan baik, Pendukung Jaringan listrik dan telpon tersedia Tenaga Kerja Tersedia.

Pada sektor pertanian, masalah utama yang dihadapi sampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna dan lemahnya sistem serta mekanisme pemasaran, disamping beberapa permasalahan yang menyangkut aspek kesesuaian lahan. Beberapa kondisi seperti ini menyebabkan produktivitas komoditi pertanian dari Tahun ke Tahun cenderung mengalami penurunan. Sebagai contoh, untuk komoditas kedele dan ubi jalar, sampai saat ini produktivitasnya 50% di bawah rata-rata produktivitas nasional.

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

56

Ibu Hj. Irna Dimyati, selaku Ketua TP-PKK Kab. Pandeglang melakukan Panen Raya

Perkebunan Tomat milik masyarakat Desa… Kecamatan ….

2. Perkebunan

Melinjo, Kopi, dan Cokelat, lokasi Kecamatan Cadasari, Mandalawangi, Jiput, Cimanggu, Cigeulis dan Cibaliung.

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.

Page 2: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

57

Status Pemilikan Lahan Rakyat, Sarana dan Prasarana, Pendukung Prasarana jalan baik, Jaringan listrik dan telpon tersedia, Tenaga Kerja Tersedia

Sedangkan untuk Kelapa, Kelapa Hibrida dan Kelapa Sawit, Lokasi Kecamatan Bojong, Sumur, Labuan dan Cibaliung. Status Pemilikan Lahan Rakyat, Negara, dan Swasta. Peluang Investasi Terbuka untuk PMDN dan PMA. Sarana dan Prasarana Pendukung Prasarana jalan baik. Lokasi Strategis dan luas memungkinkan. Jaringan listrik, telpon dan tenaga kerja tersedia. Potensi Produksi Perkebunan Rakyat Kelapa 25.134,60 Ton, Kelapa Sawit 615,29 Ton, Kelapa Hibrida 22,84 Ton, Produksi Perkebunan Swasta, Kelapa 53,49 Ton, Karet 383,21 Ton, Produksi Perkebunan Negara Kelapa Sawit 5.439.654 Ton. Sarana yang dibutuhkan Pabrik Pengolahan Minyak Kelapa.

Pengembangan sektor perkebunan di Kabupaten Pandeglang secara luas dilakukan oleh Perkebunan Besar Swasta (PBS) dan Perkebunan Besar Negara (PBN) yang dalam hal ini PT. Perkebunan Nusantara VIII site Shanghyang Damar dan Bojong Datar dengan komoditas utama Karet, Sawit (TBS), Kelapa, Kopi dan dalam volume kecil beberapa jenis rempah-rempah seperti Cengkeh, Kapulaga, Kunyit, Sereh, Jahe, ditambah dengan Gula Aren. Permasalahan yang seringkali timbul dalam rangka pengembangan sektor perkebunan adalah masih kurangnya jumlah dan kapasitas pabrik pengolahan hasil dalam rangka upaya diversifikasi produk; terutama untuk industri Kelapa Buah dan Kelapa Sawit dimana sampai saat ini di Kabupaten Pandeglang belum ada industri hilir yang mengolah Crude Palm Oil (CPO) ataupun kopra menjadi minyak serta turunan lainnya (Butter, Mentega, Sabun, dll) .

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

58

Buah mangga salah satu andalan perkebunan yang ada di Kabupaten Pandeglang

Perkebunan kelapa sawit, di Kecamatan Bojong 3. Perikanan

Lokasi untuk perikanan ini berada di Kecamatan Labuan, Pagelaran, Panimbang dan Sumur. Peluang Investasiterbuka untuk PMA dan PMDN. Sarana dan Prasarana Pendukungseperti jalan baik begitu juga Jaringan listrik,

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.

Page 3: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

59

telpon dan tenaga kerja tersedia. Potensi Produksi Kandunganhayati ikan laut, berdasarkan MSY (Maintenant Sustainable Yield)/Batas maksimum penangkapan ikan laut adalah 92.917,7 Ton/tahun dan baru dimanfaatkan sebanyak 26.403,6 Ton/tahun (28,4%).

Potensi sumberdaya perikanan laut masih sangat terbuka untuk dilakukannya intensifikasi dan ekstensifikasi (pengembangan) produksi, mengingat Kabupaten Pandeglang memiliki panjang pantai 307 km yang membentang sepanjang pesisir Barat dan Selatan Kabupaten Pandeglang sampai perbatasan Kecamatan Malingping (Kabupaten Lebak). Intensifikasi dan ekstensifikasi sumberdaya perikanan laut ini dapat dilakukan pengembangan industri pengalengan/ penjemuran/pengeringan ikan, optimalisasi fungsi Tempat Pelelangan Ikan (TPI), pembangunan tambak dan hatchery. Demikian juga dengan pengembangan perikanan darat (air tawar) sebagai kegiatan substitusi dari usaha pertanian lahan basah (padi), disamping ketersediaan lahan budidaya dan sumber mata air yang cukup banyak.

Bapak Bupati Pandeglang, H Dimyati Natakusumah, saat menyaksikan panen raya udang.

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

60

Kolam ikan mas milik salah satu warga masyarakat Cikoromoy Desa Kadubungbang Kecamatan Cimanuk. 4. Peternakan

Ternak Kerbau dan Sapi Potong, Lokasi Kecamatan Cibaliung, Cigeulis, Cikeusik, Cimanggu dan Kecamatan Bojong. Peluang Investasi Terbuka untuk PMDN. Sedangkan Sarana dan Prasarana Pendukung seperti prasarana jalan baik, begitu juga dengan Jaringan listrik dan telpon tersedia. Untuk Tenaga Kerja Tersedia. Potensi Produksi Populasi Sapi Potong 359 ekor. Populasi Kerbau 41.030 ekor .

Permintaan daging sapi dan kerbau cukup tinggi,Sapi Potong 290.000 ekor/tahun (Pasar Jabar) dan DKI Jakarta 150.000 ekor/tahun. Kerbau 30.000 ekor/tahun (Pasar Jabar) dan DKI Jakarta 5.000 ekor/Tahun.

Kabupaten Pandeglang juga merupakan wilayah pengembangan ternak potong (sapi dan kerbau) di Provinsi Banten. Penetapan wilayah pengembangan ternak potong ini didasarkan atas kesesuaian lahan, klimatologi dan topografi yang sangat memungkinkan bagi pengembangan ternak tersebut dimasa yang akan datang. Penilaian kesesuaian lahan ini didasarkan pada ketersediaan pakan ternak, baik berupa

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.

Page 4: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

61

rumput alam, rumput unggul maupun limbah pertanian lainnya. Rencana pengembangan usaha peternakan sapi potong terpadu dilaksanakan dengan sistem pewilayahan pengembangan peternakan, baik wilayah sumber bibit maupun wilayah sumber produksi dengan karakteristik lokasi yang mendukungnya. Sementara itu masalah yang kerap dihadapi terutama adalah di bidang teknologi dan investasi.

Ternak kerbau merupakan salah satu andalan Kabupaten Pandeglang di sektor peternakan

Ternak sapi terus dikembangkan di Kabupaten Pandeglang guna memenuhi permintaan pasar.

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

62

Selain dari pada itu peternakan yang dikembangkan di Kabupaten Pandeglang yaitu Kambing dan Domba. Lokasi untuk kambing dan domba Kecamatan Cimanggu dan Bojong. Peluang Investasi Terbuka untuk PMDN. Status Pemilikan Lahan Tanah milik Rakyat dan Pemda. Sarana dan Prasarana Pendukung Prasarana jalan baik, Jaringan listrik dan telpon tersedia Tenaga Kerja Tersedia. Potensi Produksi Populasi Kambing 165.924 ekor, Populasi Domba 140.867 ekor, Potensi Makan Ternak cukup tersedia, Jerami 89.191,50 Ton/Ha/Th, Dedak 2.252,15 Ton/Bln.

Banyak tempat/lokasi peternakan kambing/ domba di Kabupaten Pandeglang.

Peternakan yang dikembangkan di Kabupaten Pandeglang tidak hanya yang disebutkan di atas, Ternak Ayam Ras dan Itik (Pedaging dan Petelur) juga ikut dikembangkan. Lokasi untuk pengembangan peternakan Ternak Ayam Ras dan Itik berada di Kecamatan Banjar, Pagelaran dan Panimbang, Patia. Peluang Investasi Terbuka untuk PMDN. Sarana dan Prasarana Pendukung Prasarana jalan baik kecuali Kecamatan Patia.

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.

Page 5: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

63

Jaringan listrik dan telpon tersedia, begitu juga dengan Tenaga Kerja sangat tersedia sekali.

5. Pariwisata

Pengembangan pariwisata diarahkan pada peningkatan destinasi wisata berupa kawasan wisata, obyek wisata, akomodasi yang mendukungnya serta pemasaran wisata yang akhirnya ukuran keberhasilan pembangunan pariwisata tercermin melalui jumlah kunjungan wisata.

Banyak obyek wisata potensial yang bila dikembangkan lebih lanjut akan menambah pemasukan untuk PAD Kabupaten Pandeglang. Obyek wisata tersebut seperti :

a. Sumber Mata Air Panas Cisolong, yang berlokasi di Kecamatan Kaduhejo, Status Pemilikan Lahan Negara dan Rakyat. Peluang Investasi Terbuka untuk PMA dan PMDN. Sarana dan Prasaran Pendukung seperti Prasarana jalan, Jaringan dan Listrik baik juga tersedia Telpon, didukung lagi oleh ketersediaan tenaga kerja yang memadai. Jarak dari ibu kota kabupaten + 10 km.

Sumber mata air panas Cisolong-Kecamatan Kaduhejo, menunggu sentuhan tangan investor

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

64

b. Situ Cikedal, Lokasi Kecamatan Cikedal, Status Pemilikan Lahan Negara dan Rakyat. Peluang Investasi Terbuka untuk PMA dan PMDN. Sarana dan Prasaran Pendukung Prasarana jalan baik Jaringan Listrik dan Telpon tersedia Terletak di kawasan Pusat Pengembangan Emping Melinjo.

Obyek wisata situ Cikedal Kecamatan Cikeudal, sumber daya alam yang sedang dikembangkan.

c. Pantai Carita, Lokasi Kecamatan Labuan Status Pemilikan Lahan Negara dan Rakyat Peluang Investasi Terbuka untuk PMA dan PMDN Sarana dan Prasaran Pendukung Prasarana jalan baik Jaringan Listrik dan Telpon tersedia Tenaga Kerja Tersedia Jenis wisata Taman Wisata Pantai Carita.

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.

Page 6: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

65

Pantai Carita pantai penuh pesona, terletak di Kecamatan Carita, sudah terkenal sampai ke mancanegara

d. Kolam Renang Alam Cikoromoy, Lokasi Kecamatan Cimanuk, Status Pemilikan Lahan Negara dan Rakyat. Peluang Investasi Terbuka untuk PMDN. Sarana dan Prasaran Pendukung Prasarana jalan baik, Jaringan Listrik dan Telpon tersedia Tenaga Kerja tersedia.

Kolam renang alam Cikoromoy, Kecamatan Cimanuk

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

66

e. Wisata Pantai Bama, Lokasi Kecamatan Pagelaran Status Pemilikan Lahan Negara dan Rakyat. Peluang Investasi Terbuka untuk PMA dan PMDN. Sarana dan Prasaran Pendukung Prasarana jalan baik, Jaringan Listrik dan Telpon tersedia begitu juga dengan Tenaga Kerja juga tersedia.

Wisata alam Pantai Bama, Kecamatan Pagelaran

f. Wisata Tanjung Lesung, Lokasi Kecamatan Panimbang Status Pemilikan Lahan Negara dan Rakyat Peluang Investasi Terbuka untuk PMA dan PMDN. Sarana dan Prasaran Pendukung Prasarana jalan baik Jaringan Listrik dan Telpon tersedia Tenaga Kerja tersedia.

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.

Page 7: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

67

g. Taman Nasional Ujung Kulon, Lokasi Kecamatan Sumur Status Pemilikan Lahan Negara Peluang Investasi Terbuka untuk PMDN. Sarana dan Prasaran Pendukung Prasarana jalan baik, Jaringan Listrik dan Telpon tersedia Tenaga Kerja tersedia.

Badak cula satu hewan langka yang dilindungi, berada di Taman Nasional Ujung Kulon, Kecamatan Sumur

h. Wisata Gunung, Gunung-gunung yang ada di Kabupaten Pandeglang begitu mempesona, sehingga bias dijadikan obyek wisata. Gunung-gunung yang menjadi andalan Kabupaten Pandeglang menjadi tempat wisata gunung, seperti Gunung Karang, Pulosari dan Gunung Aseupan.

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

68

Wisata alam, Gunung AKARSARI

6. Perindustrian dan Perdagangan

a. Pengembangan Emping Melinjo, yang berlokasi di Kecamatan Menes, Labuan, Jiput dan Pagelaran. Potensi lahan tersedia, status kepemilikan tanah milik Rakyat, peluang investasi terbuka untuk PMA dan PMDN. Sarana dan prasarana pendukung seperti prasarana jalan sangat baik, jaringan listrik dan telpon juga tersedia, tenaga kerja tersedia ( ± 20.000 orang pengrajin emping ).

Produksi emping melinjo sering dipamerkan setiap acara pamaeran pembangunan

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.

Page 8: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

69

b. Pengembangan Industri Meubel, lokasi Kecamatan Bojong, potensi lahant tersedia, status kepemilikan tanah adalah milik rakyat. Peluang Investasi terbuka untuk PMDN, sarana dan prasarana pendukung seperti jalan baik. Jaringan listrik dan telpon tersedia Tenaga Kerja tersedia. Sarana yang diperlukan Pabrik Industri Meubel dan Kios-kios.

c. Industri Kerajinan Tangan Patung Badak Kayu, lokasi Kecamatan Sumur dan Cimanggu, potensi lahantersedia status kepemilikan tanah adalah milik Rakyat. Peluang investasi terbuka untuk PMDN. Sarana dan prasarana pendukung prasarana jalan baik, jaringan listrik dan telpon tersedia begitu juga dengan tenaga kerja.

Kerajinan patung badak asal Kecamatan Cimanggu dan Sumur, turut menghiasi pameran pembangunan.

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

70

Sektor Industri merupakan sektor yang tidak begitu menonjol kontribusinya dalam perekonomian regional Kabupaten Pandeglang dimana sektor industri dapat dilihat dari data jumlah perusahaan dan jumlah industri beserta penyerapan tenaga kerja. Jumlah Perusahaan Swasta, BUMD dan BUMN pada Tahun 2006 berjumlah 236 perusahaan dimana terdapat 21 perusahaan yang berskala sedang dan besar dengan total jumlah tenaga kerja sebanyak 3.908 orang terdiri dari tenaga kerja pria sebanyak 3.525 orang, tenaga kerja wanita 376 orang dan tenaga kerja asing sebanyak 7 orang. Menurut sektor usaha, perusahaan di sektor usaha Industri dan Pengolahan yang berjumlah 93 serta sektor usaha Perdagangan, Hotel dan Restoran yang berjumlah 86 mendominasi jumlah perusahaan di Kabupaten Pandeglang. Sedangkan bila dilihat dari penyerapan tenaga kerja, yang paling banyak berturut-turut adalah di sektor usaha Pertanian, Perkebunan, Perikanan (1.267 orang), Perdagangan, Hotel dan Restoran (1.049 orang) dan Industri Pengolahan (802 orang).

Dari 9.577 perusahaan dengan tenaga kerja sebanyak 19.263 orang terdapat 19 perusahaan industri besar/sedang dengan tenaga kerja sebanyak 1.257 orang. Perusahaan industri makanan dan minuman merupakan perusahaan yang lebih dominan, yaitu sebesar 89,04 persen, kemudian disusul oleh perusahaan industri logam sebesar 3,93 persen, industri jasa pengerjaan logam 3,24 persen, sementara jenis industri lainnya masing-masing di bawah 2 persen.

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.

Page 9: BAB V POTENSI KABUPATEN PANDEGLANG A. · PDF filesampai saat ini adalah belum teraplikasinya teknologi tepat guna ... untuk komoditas kedele dan ubi jalar, ... (pengembangan) produksi,

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

71

Dalam pengumpulan data statistik industri, yang dimaksud dengan industri besar adalah industri dengan jumlah tenaga kerja 100 orang dan lebih, industri sedang dengan jumlah tenaga kerja antara 20 sampai dengan 99 orang. Industri kecil mempunyai pekerja antara 5 sampai dengan 19 orang dan industri rumah tangga dengan tenaga kerja kurang dari 5 orang.

Selama kurun waktu tahun 2000-2006, terdapat fenomena bahwa pada tahun 2000 jumlah industri makanan dan minuman sebanyak 77.79 % dari total industri tetapi meningkat pada tahun 2006 sebesar 89,05 %, hal ini berarti selama kurun waktu tersebut telah tumbuh industri makanan dan minuman. Sebaliknya kegiatan industri kayu, barang dari kayu & perabot rumah tangga serta industri barang dari logam justru menurun.

7. Pertambangan, lokasi pertambangan yang ada di Kabupaten Pandeglang terdapat di Kecamatan Banjar (Belerang dan Sumber air panas), Kecamatan Labuan, Cigeulis, Cimanggu, Cibaliung, Cikeusik dan Cadasari (Kapur/Jarang Darat dan Laut), Kecamatan Cigeulis (Serat Batu Gift). Peluang investasi terbuka untuk PMDN. Status Kepemilikan lahanadalah lahan rakyat dan Pemda. Sarana dan prasarana pendukung seperti jalan semuanya baik kecuali Kecamatan Patia. Jaringan listrik dan telpon tersedia. Tenaga kerja tersedia.

Pandeglang Bersih, Elok, Ramah, Kuat, Aman, Hidup

Pandeglang 134 Tahun (Capaian Pembangunan Kabupaten Pandeglang)

72

Lokasi penambangan batu andesit Kecamata Cigeulis

Evaluation notes were added to the output document. To get rid of these notes, please order your copy of ePrint 5.0 now.