Bab iv jurnal dan posting modu l

33
B A B IV JURNALIZING AND POSTING 1. SIKLUS AKUNTANSI Dalam Bab I digambarkan bahwa proses pembuatan laporan akuntansi kalau diikhtisarkan, akan tampak sebagai berikut : Proses tersebut berjalan terus menerus dan berulang kembali sehingga merupakan suatu arus berputar (siklus). Tahap-tahap kegiatan mulai dari terjadinya transaksi sampai dengan penyusunan laporan keuangan sehingga siap untuk pencatatan transaksi periode berikutnya disebut siklus akuntansi (accounting cycle). Siklus akuntansi terdiri dari kegiatan-kegiatan sebagai berikut : Tahap Pencatatan : 1. Pembuatan / penerimaan bukti transaksi 2. Pencatatan dalam jurnal (buku harian) 3. Pemindahbukuan (posting) ke Buku Besar Tahap Pengikhtisaran 4. Pembuatan Neraca Saldo (Trial Balance) 5. Pembuatan Neraca Lajur dan Jurnal Penyesuaian 6. Penyusunan Laporan Keuangan 7. Pembuatan Jurnal Penutup 8. Pembuatan Neraca Saldo Penutup 9. Pembuatan Jurnal Balik 2. JURNAL UMUM Pada bab sebelumnya telah dijelaskan bagaimana cara melakukan pencatatan transaksi ke dalam rekening dan bagaimana aturan pendebitan dan pengkreditan rekaning, sehingga diharapkan anda dapat dengan mudah melakukan pencatatan transaksi ke dalam buku jurnal karena pencatatan transaksi di dalam jurnal perlu memahami terlebih dahulu bagaimana aturan pendebitan dan pengkreditan. Pada praktek pencatatan transaksi ke dalam buku besar tidak dibenarkan oleh siklus akuntansi. Prosedur yang benar pencatatan transaksi dilakukan di dalam buku jurnal Proses pencatatan ke dalam buku jurnal disebut dengan proses penjurnalan. Informasi yang ada di buku jurnal kemudian ditransfer ke rekening buku besar melalui proses Transaksi Pencatatan Laporan akuntansi Pengikhti- saran Penggolo- ngan

Transcript of Bab iv jurnal dan posting modu l

Page 1: Bab iv jurnal dan posting modu l

B A B IVJURNALIZING AND POSTING

1. SIKLUS AKUNTANSIDalam Bab I digambarkan bahwa proses pembuatan laporan akuntansi

kalau diikhtisarkan, akan tampak sebagai berikut :

Proses tersebut berjalan terus menerus dan berulang kembali sehinggamerupakan suatu arus berputar (siklus). Tahap-tahap kegiatan mulai dariterjadinya transaksi sampai dengan penyusunan laporan keuangan sehinggasiap untuk pencatatan transaksi periode berikutnya disebut siklus akuntansi(accounting cycle).

Siklus akuntansi terdiri dari kegiatan-kegiatan sebagai berikut :Tahap Pencatatan :1. Pembuatan / penerimaan bukti transaksi2. Pencatatan dalam jurnal (buku harian)3. Pemindahbukuan (posting) ke Buku Besar

Tahap Pengikhtisaran4. Pembuatan Neraca Saldo (Trial Balance)5. Pembuatan Neraca Lajur dan Jurnal Penyesuaian6. Penyusunan Laporan Keuangan7. Pembuatan Jurnal Penutup8. Pembuatan Neraca Saldo Penutup9. Pembuatan Jurnal Balik

2. JURNAL UMUM

Pada bab sebelumnya telah dijelaskan bagaimana cara melakukanpencatatan transaksi ke dalam rekening dan bagaimana aturan pendebitandan pengkreditan rekaning, sehingga diharapkan anda dapat dengan mudahmelakukan pencatatan transaksi ke dalam buku jurnal karena pencatatantransaksi di dalam jurnal perlu memahami terlebih dahulu bagaimana aturanpendebitan dan pengkreditan. Pada praktek pencatatan transaksi ke dalambuku besar tidak dibenarkan oleh siklus akuntansi. Prosedur yang benarpencatatan transaksi dilakukan di dalam buku jurnal Proses pencatatan kedalam buku jurnal disebut dengan proses penjurnalan. Informasi yang ada dibuku jurnal kemudian ditransfer ke rekening buku besar melalui proses

Transaksi Pencatatan Laporanakuntansi

Pengikhti-saran

Penggolo-ngan

Page 2: Bab iv jurnal dan posting modu l

posting. Pada akhir periode akuntansi disusun neraca saldo yang berisi saldo-saldo dari rekening-rekening buku besar.

Dalam Bab III lalu dijelaskan bahwa setiap transaksi dapat dinyatakandalam debit dan kredit terhadap perkiraan-perkiraan yang ada di buku besar.Misalnya transaksi penyetoran modal sebesar Rp 4.000.000 oleh Tn.A, dapatdinyatakan sebagai penambahan (debit) terhadap perkiraan kas danpenambahan (kredit) terhadap modal. Keterangan demikian dapat dinyatakansecara lebih formal, sebagai berikut :

(D) Kas Rp 4.000.000(K) Modal Tn.A Rp 4.000.000

Penyajian dengan cara ini disebut ayat jurnal (journal entry). Kadangnotasi rupiah dalam ayat jurnal dihilangkan.

Setiap ayat jurnal terdiri paling tidak satu perkiraan yang di debit dansatu perkiraan yang di kredit. Jumlah debit harus sama dengan jumlah yangdi kredit. Cara ini disebut merupakan dasar pengenalan sistem akuntansiberganda (double entry accounting). Ayat jurnal yang terdiri dari dua ataulebih perkiraan yang di debit atau di kredit disebut ayat jurnal gabungan(compound journal entry).

Yang dimaksud dengan jurnal adalah suatu catatan kronologis (urutankejadian) tentang peristiwa ekonomi/keuangan yang menunjukkan pengaruhdebit dan kredit.

Buku Jurnal adalah media pencatatan transaksi secara kronologisberupa pendebitan dan pengkreditan rekening beserta penjelasanyang diperlukan dari transaksi tersebut. Jurnal merupakancatatan akuntansi yang pertama sehingga sering disebut The Books ofOriginal Entry. Di dalam buku jurnal semua transaksi dicatatsehingga dari buku jurnal kita dapat mengetahui semua transaksiyang terjadi di dalam perusahaan. Buku jurnal dirancangsedemikian rupa sehingga dapat menampung penjelasan-penjelasanyang menyertai transaksi tersebut karena buku jurnal merupakansumber pencatatan transaksi ke dalam rekening buku besar.

Pencatatan transaksi secara langsung ke rekening bukubesar tidak dibenarkan oleh siklus akuntansi disamping terdapatalasan- alasan sebagai berikut:

1. Transaksi keuangan menyangkut beberapa elemen yangharus ditunjukkan pada satu media tertentu. Suatutransaksi akan mempengaruhi paling sedikit 2 (dua)rekening. Rekening hanya meliputi informasi tentang transaksiyang mempengaruhi rekening tersebut. Maka pencatatantranaksi secara langsung ke buku besar akan mengaburkangambaran pengaruh suatu transaksi terhadap rekening-rekening.

Page 3: Bab iv jurnal dan posting modu l

2. Pencatatan tarnsaksi harus mampu menyajikanterjadinya transaksi secara kronologis. Pencatatan transaksisecara urut waktu atau kronolis mempermudah dalampenelusuran terhadap suatu transaksi. Sedangkan di dalamrekenign buku basar tidak dirancang untuk keperluan semacamitu.

3. Sebuah perusahaan yang besar mempunyai ratusan rekening. Apabilan pencatatan dilakukan secara langsung ke rekeningbuku besar, maka pekerjaan ini hanya dapat dilakukan oleh satuorang. Sedangkan transaksi yang terjadi di dalamperusahaan pada kenyataannya dalam satu hari dapatmencapai sepuluh bahkan sampai seratus transaksi, maka tidakmungkin satu orang dapat menangani semua transaksisendirian karena kemampuan yang terbatas pencatatantransaksi yang demikian banyak akan menimbulkan banyakkesalahan.

4. Transaksi keuangan harus dicatat lengkap beserta keterangan dankondisi yang menyertainya. Rekening Buku besar tidakdirancang untuk memantau segenap keterangan dan kondisiyangmengikuti transaksi tersebut karena kolom keterangan yangdisediakan tidakcukup untuk menampung keterangan yang menyertaitransaksi tersebut.

5. Pencatatan secara langsung ke dalam buku besarmenimbulkan kesulitan untuk mengidentifikasi terjadinyakesalahan pencatatan transaksi. Proses identifikasi transaksisangat penting untuk dapat menemukan kesalahan saatdan tempat terjadinya kesalahan. Kesalahan-kesalahanberikut tidak dapat diidentifikasi dengan pencatatan langsung kebuku besar:a Lupa melakukan pendebitan dan pengkreditan suatu transaksi.b Mendebit dan mengkredit pada rekening yang tidak sesuaic Kelebihan dan kekurangan pada saat pencatatan transaksid Kesalahan letak suatu angka pada saat pencatatanmisalnya

Rp 123.000 di tulis menjadi Rp 132.000.

Bentuk JurnalBentuk Buku jurnal secara umum dpat ditunjukkan padagambar berikut:

Page 4: Bab iv jurnal dan posting modu l

JURNAL

Halaman Jurnal:

Tanggal Keterangan Ref DebitKredit

Kolom-kolom yang harus ada pada jurnal adalah:a Halaman Jurnal. Transaksi keaungan yang dilakukan oleh suatu

perusahaan meliputi jumlah yang banyak sehingg tidak cukupdicatat pada halaman. Halaman jurnal akan dicatat dalam kolomRef buku rekening. Apabila di dalam suatu rekening kolom Refberisi satu maka sumber pencatatan rekening buku besarterdapat pada buku jurnal halaman 1.

b Tanggal.Tanggal transaksi harus dicatat pada buku jurnal, sebabbuku jurnal berisi semua transaksi yang terjadi di dalamperusahaansehingga mempermudah dalam penelusuran suatutransaksi. Penulisan tanggal diawali dengan penulisan tahun diujung paling atas. Nama bulan di tulis sekali selama bulanyang sama dan di ujung atas tiap-tiap halaman.

c Keterangan.Kolom keterangan merupakan elemen penting yangmenampung nama rekening-rekening yang terkait dalam suatutransaksi sekaligus pengelompokannya dalam debit atau kredityang sesuai. Rekening yang didebit ditulis dekat dengan garispada kolom keterangan, sedangkan rekening yang dikreditditulis di bawah rekening yang didebit dengan menjorok

Page 5: Bab iv jurnal dan posting modu l

kedalam paling tidak sebanyak 5 karakter/spasi. Tiaptransaksi harus disertai dengan keterangan dan kondisi yangmenyertai transaksi tersebut.

d Referensi.Kolom Ref digunakan untuk menampung informasimengenai rekening yang terkait dengan transaksi yang baru dicatat. Biasanya kolom referansi diisi dengan nomor koderekening, namun pada perusahaan-perusahaan kecil ada yangmengisi hanya dengan tick mark ( ) sebagai tanda bahwatransaksi telah diposting ke buku besar. Sebelum diposting kerekening buku besar kolom Ref di kosongkan.

e Debit dan Kredit.Kolom debit dan kredit digunakan untuk menulis jumlahrupiah transaksi. Rekening yang di debit ditulis di kolom debit danrekening yang dikredit ditulis di kolom kredit.

Mencatat Transaksi di Buku Jurnal. Berikut ini contohpencatatan tarnsaksi ke dalam buku jurnal:

Tanggal 1 September 2003Tuan Brilliant menyerahkan kas sebesar Rp 15.000.000 sebagai modalpertamanya.

Analisis Transaksi:Transaksi tanggal 1 September mengakibatkan kasperusahaan bertambah sebesar Rp 15.000.000 dan modalpemilik bertambah sebesar Rp 15.000.000. kas bertambah akandidebit dan modal bertambah akan di kredit.

JURNAL

Halaman Jurnal: 1

Page 6: Bab iv jurnal dan posting modu l

Tanggal Keterangan Ref DebitKredit2003September 1 Kas 101 15.000.000

Modal 301 15.000.000(untuk mencatat setoranmodal oleh pemilik)

Page 7: Bab iv jurnal dan posting modu l

Tanggal 2 September 2003Perusahaan membeli peralatan kantor berupa meja, almari kantor denganharga Rp 5.000.000 dengan membayar uang muka sebesar Rp 2.000.000 .

Analisis Transaksi:Transaksi tanggal 2 September mengakibatkan rekeningperalatan kantor bertambah di sebesar Rp 5.000.000,mengakibatkan rekening kas berkurang dikredit sebesar Rp2.000.000 dan serta mengakibatkan rekening hutangbertambah dikredit sebesar Rp3.000.000 pencatatan ke dalam buku jurnal terlihat padagambar berikut ini:

JURNAL

Jurnal: 1Halaman

Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit2003September 1 Kas 101 15.000.000

Modal 301 15.000.000(untuk mencatat setoranmodal oleh pemilik)

2 Peralatan Kantor 104 5.000.000Kas 101 2.000.000Hutang 201 3.000.000

(untuk mencatatpembelian berupameja, almari kantordengan harga Rp5.000.000 denganmembayar uangmuka sebesar Rp2.000.000 .

Tanggal 5 September 2003Perusahaan membeli bahan habis pakai Berupa spidol, penghapus,bolpoin, dan lain-lain sebesar Rp 500.000 secara tunai

Page 8: Bab iv jurnal dan posting modu l

Analisis Transaksi:Transaksi tersebut mengakibatkan rekening Bahan habispakai bertambah di debit sebesar Rp 500.000 dan kas berkurang dikredit sebesar Rp 500.000 tampak sebagai berikut:

JURNAL

Tanggal2003

Halaman Jurnal: 1Keterangan Ref Debit Kredit

September 1 Kas 101 15.000.000Modal 301 15.000.000

(untuk mencatat setoranmodal oleh pemilik)

2 Peralatan Kantor 104 5.000.000Kas 101 2.000.000Hutang 201 3.000.000

(untuk mencatatpembelian berupameja, almari kantordengan harga Rp5.000.000 denganmembayar uangmuka sebesar Rp2.000.000 .

5 Bahan Habis Pakai 105 500.000

Kas 101 500.000(Untuk mencatatpembeli bahan habispakai Berupa spidol,penghapus, bolpoin,dan lain-lain sebesarRp 500.000 secaratunai)

Page 9: Bab iv jurnal dan posting modu l

Transaksi tanggal 7 September 2003Pembayaran biaya sewa gedung kantor bulan September sebesar Rp2.000.000

Analisis transaksi:Transaksi diatas menyebabkan bertambahnya biaya sewa gedung, rekening biaya sewa gedung di debit sebesar Rp 2.000.000 danrekening kas berkurang dikredit Rp 2.000.000JURNAL

Tanggal2003

Halaman Jurnal: 1Keterangan Ref Debit Kredit

September 1 Kas 101 15.000.000Modal 301 15.000.000

(untuk mencatat setoranmodal oleh pemilik)

2 Peralatan Kantor 104 5.000.000Kas 1012.000.000Hutang 201 3.000.000

(untuk mencatatpembelian berupameja, almari kantordengan harga Rp5.000.000 denganmembayar uangmuka sebesar Rp2.000.000 .

5 Bahan Habis Pakai 105 500.000Kas 101 500.000

(Untuk mencatatpembeli bahan habispakai Berupa spidol,penghapus, bolpoin,dan lain-lain sebesarRp 500.000 secaratunai)

7 Biaya Sewa Gedung 502 2.000.000Kas 101 2.000.000

(untuk mencatatpembayaran biayasewa gedung bulanseptember)

Page 10: Bab iv jurnal dan posting modu l

Tanggal 10 September 2003Membayar hutang atas pembelian peralatan kantor sebesar Rp 1.000.000

Analisis transaksi:Transaksi diatas mengakibatkan hutang berkurang rekening kasdi debit sebesar Rp 1.000.000 dan mengurangi kas , rekening kas dikredit sebesar Rp 1.000.000JURNAL

Jurnal: 1

Tanggal2003

Halaman

Keterangan Ref Debit Kredit

Sept 1 Kas 101 15.000.000Modal 301 15.000.000

(untuk mencatat setoran modaloleh pemilik)

2 Peralatan Kantor 104 5.000.000Kas 101 2.000.000Hutang 201 3.000.000

(untuk mencatat pembelianberupa meja, almari kantordengan harga Rp 5.000.000dengan membayar uangmuka sebesar Rp2.000.000 .

5 Bahan Habis Pakai 105 500.000Kas 101 500.000

(Untuk mencatat pembelibahan habis pakai Berupaspidol, penghapus, bolpoin,dan lain-lain sebesar Rp500.000 secara tunai)

7 Biaya Sewa Gedung 502 2.000.000Kas 101 2.000.000

(untuk mencatat pembayaranbiaya sewa gedung bulanseptember)

10 Hutang 201 1.000.000Kas 101 1.000.000

(untuk mencatat pembayaranhutang pembelian peralatankantor)

Page 11: Bab iv jurnal dan posting modu l

Tanggal 20 September 2003Digunakan bahan habis pakai sebanyak Rp 50.000

Analisis transaksi: Transaksi diatas mengakibatkan bertambahnya biayabahan habis pakai sebesar Rp 50.000 rekening Bahan habispakai di debit dan berkurangnya bahan habis pakai rekeningBahan habis pakai di kredit sebesar Rp 50.000JURNAL

1

Tanggal

Halaman Jurnal:

Keterangan Ref DebitKredit

Page 12: Bab iv jurnal dan posting modu l

2003Sept 1 Kas 101 15.000.000

Modal 301 15.000.000(untuk mencatat setoran modal olehpemilik)

2 Peralatan Kantor 104 5.000.000Kas 101 2.000.000Hutang 201 3.000.000

(untuk mencatat pembelian berupameja, almari kantor dengan hargaRp 5.000.000 dengan membayaruang muka sebesar Rp 2.000.000 .

5 Bahan Habis Pakai 105 500.000Kas 101 500.000

(Untuk mencatat pembeli bahanhabis pakai Berupa spidol,penghapus, bolpoin, dan lain-lainsebesar Rp 500.000 secara tunai)

7 Biaya Sewa Gedung 502 2.000.000

Kas 101 2.000.000(untuk mencatat pembayaran biayasewa gedung bulan september)

10 Hutang 201 1.000.000Kas 101 1.000.000

(untuk mencatat pembayaranhutang pembelian peralatan kantor)

20 Biaya bahan habis pakai 501 50.000Bahan habis pakai 105 50.000

(Untuk mencatat pemakaian bahanhabis pakai)

Page 13: Bab iv jurnal dan posting modu l

POSTING Posting adalah proses pemindahan jumlah di kolom debit bukujurnal ke kolom debit rekening buku besar dan jumlah di kolomkredit buku jurnal ke kolom kredit rekening buku besar.Langkah-langkah posting adalah sebagai berikut:1. Ambillah, dari buku besar rekening- rekening yang disebut di dalam

buku jurnal di kolom keterangan. Dengan mengambilcontoh transaksi tanggal 1 September 2003 pada perusahaanBrilliant corp rekening-rekening yang diambil adalah Kas dan Modal.

2. Masukkan tanggal transaksi yang tertera di buku jurnal kekolom tanggal untuk masing-masing rekening

3. Masukkan jumlah rupiah baik yang di debit maupun dikreditke masing-masing rekening sesuai debit dan kreditnya.

4. Catatlah keterangan yang singkat di kolom keteranganmasing- masing rekening.

5. Masukkan nonor halaman yang ada di buku jurnal ke kolomRef masing-masing rekening.

6. Sebagai tandingan nomor 5, masukkan nomor-nomor rekening dikolom Ref pada buku jurnal. Langkah terakhir ini digunakan untukmenandai bahwa jurnal benar-benar telah diposting.

Secara skematis proses posting dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

Page 14: Bab iv jurnal dan posting modu l

JURNAL UMUM

Halaman :1

Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit2003September 1 Kas 101 15.000.000

Modal 301 15.000.000(untuk mencatat setoranmodal oleh pemilik)

Nama Perkiraan : Kas No. Perkiraan : 101Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit

2003Sept 1 Saldo Awal

SaldoD K

(setoran modal) JU 1 15.000.000 15.000.000

Nama Perkiraan : Modal No.Perkiraan : 301

Tanggal Keterangan Ref DebitKredit

2003Sept 1 Modal Awal

SaldoD K

(setoran modal) JU 1 15.000.00015.000.000

Page 15: Bab iv jurnal dan posting modu l

Contoh soal :

Transaksi yang terjadi pada suatu perusahaan percetakan secara kronologissebagai berikut :1. Pada tanggal 1 Oktober 2001, Tn A mendirikan sebuah perusahaan percetakan

dengan modal Rp 4.500 tunai, piutang Rp 3000, alat kecil percetakan Rp2.000, dan mesin percetakan Rp 16.000.

2. 2 Oktober, Tn. A membayar sewa gedung untuk kontrak selama 3 bulansebesar Rp 3.000 (dicatat dalam kelompok harta).

3. 3 Oktober, membeli dengan kredit tambahan mesin seharga Rp 9.000.4. 4 Oktober, menerima uang tunai dari langganan Rp 2.6255. 6 Oktober, membayar biaya iklan Rp 200 (biaya rupa-rupa).6. 10 Oktober, membayar hutang pembelian mesin Rp 2.0007. 13 Oktober, membayar gaji karyawan 2 minggu I Rp 1.2008. 16 Oktober, penerimaan penjualan ½ bulan I sebesar Rp 4.6009. 20 Oktober, membeli perlengkapan percetakan Rp 1.750 tunai10.27 Oktober, membayar gaji karyawan 2 minggu II sebesar Rp 1.20011.31 Oktober, membayar biaya utilitas (biaya rupa-rupa) Rp 32512.31 Oktober, penerimaan penjualan ½ bulan II sebesar Rp 425013.31 Oktober, penjualan dengan kredit bulan ini Rp 2.55014.31 Oktober, pengambilan pribadi Tn A sebesar Rp 2500 tunai.

Diminta :1. Susunlah bagan perkiraan buku besar yang timbul akibat transaksi-transaksi di

atas.2. Catatlah transaksi-transaksi tersebut dalam sebuah jurnal umum.3. Lakukan proses posting ke buku besar masing-masing.

Penyelesaian :1. Bagan Perkiraan (Chart of Accounts) :

Bagan Perkiraan Percetakan "A"Perkiraan Neraca

1. Aktiva 2. Kewajiban1.1. Kas 2.1. Hutang Usaha1.2. Piutang 2.2. Hutang Gaji1.4 Perlengkapan percetakan1.5. Sewa Bayar Dimuka1.8. Mesin1.9. Akumulasi Penyusutan Mesin 3. Modal

3.1. Modal Tn.A3.2. Prive Tn.A3.3. Ikhtisar Rugi Laba

Perkiraan Rugi Laba4. Pendapatan

5.1. Biaya gaji 4.1. Pendapatan jasa5.2. Biaya Perlengkapan Percetakan5.3. Biaya Sewa5.4. Biaya Depresiasi Mesin5.9. Biaya Rupa-rupa

Page 16: Bab iv jurnal dan posting modu l

2. Jurnal Umum :Percetakan "A"Jurnal Umum

Oktober 2001 halaman 1Tanggal Perkiraan B/P Debit Kredit

2001 1 Kas 1.1 Rp 4.500Oktober Piutang 1.2 Rp 3.000

Perlengkapan percetakan 1.4 Rp 2.000Mesin 1.8 Rp 16.000

Modal Tn. A 3.1 Rp 25.500

2 Sewa Bayar Dimuka 1.5 Rp 3.000Kas 1.1 Rp 3.000

3 Mesin 1.8 Rp 9.000Hutang 2.1 Rp 9.000

Percetakan "A"Jurnal UmumOktober 2001 halaman 2

Tanggal Perkiraan B/P Debit Kredit2001 4 Kas 1.1 Rp 2.625

Oktober Piutang 1.2 Rp 2.625

6 Biaya Rupa-rupa 5.5 Rp 200Kas 1.1 Rp 200

10 Hutang 2.1 Rp 2.000Kas 1.1 Rp 2.000

13 Biaya Gaji 5.1 Rp 1.200Kas 1.1 Rp 1.200

16 Kas 1.1 Rp 4.600Penghasilan 4.1 Rp 4.600

20 Perlengkapan percetakan 1.4 Rp 1.750Kas 1.1 Rp 1.750

27 Biaya Gaji 5.1 Rp 1.200Kas 1.1 Rp 1.200

31 Biaya Rupa-rupa 5.5 Rp 325Kas 1.1 Rp 325

31 Kas 1.1 Rp 4.250Penghasilan 4.1 Rp 4.250

31 Piutang 1.2 Rp 2.550Penghasilan 4.1 Rp 2.550

Page 17: Bab iv jurnal dan posting modu l

31 Prive Tn. A 3.2 Rp 2.500Kas 1.1 Rp 2.500

3. Buku Besar1. Kas

Kas No. 1.1Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit2001 1 JU1 Rp 4.500 2001 2 JU1 Rp 3.000

Oktober 4 JU2 Rp 2.625 Oktober 6 JU2 Rp 200 16 JU2 Rp 4.600 10 JU2 Rp 2.000 31 JU2 Rp 4.250 13 JU2 Rp 1.200

15975 20 JU2 Rp 1.750 27 JU2 Rp 1.200 31 JU2 Rp 325 31 JU2 Rp 2.500

12175

2. Piutang

Piutang No. 1.2Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit2001 1 JU1 Rp 3.000 2001 4 JU2 Rp 2.625

Oktober 31 JU2 Rp 2.550 Oktober 2625

5550

3. Perlengkapan Percetakan

Perlengkapan Percetakan* No. 1.4Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 1 JU1 Rp 2.000 2001 31 J.Penyesuaian* Rp 2.600Oktober 10 JU2 Rp 1.750 Okt Saldo Rp 1.150

3750 3750

Nov 1 Rp 1.150Saldo

4. Sewa Bayar Dimuka

Sewa Bayar Dimuka No. 1.5Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit2001 2 JU1 Rp 3.000 2001 31 J.Penyesuaian* Rp1000

Oktober Oktober Saldo Rp20003000

Nov 1 Saldo Rp 2.000

3.800

2925

Page 18: Bab iv jurnal dan posting modu l

5. Mesin

Mesin No. 1.8Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit2001 1 JU1 Rp16.000

Oktober 3 JU1 Rp 9.000

6. Akumulasi Depresiasi Mesin

Akumulasi DepresiasiMesin* No. 1.9

Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 31 JU2 Rp 200 Oktober

7. Hutang UsahaHutang Usaha No. 2.1Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 3 JU1 Rp 9.000 Oktober

8. Hutang Gaji

Hutang Gaji* No. 2.2Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 31 J.Penyesuaian Rp 240Oktober

2500

200

9000

240

Page 19: Bab iv jurnal dan posting modu l

9. Modal Tn. A

Modal No. 3.1Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit2001 31 JU2 Rp 2.500 2001 1 JU1 Rp25.500

Oktober Oktober

10.Prive Tn. A

Prive* No. 3.2Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit2001 31 JU2 Rp 2.500 2001 31 J.Penutup* Rp 2.500

Oktober Oktober

11.Ikhtisar Rugi Laba.

Ikhtisar Rugi Laba* No. 3.3Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 31 Rp 6.965 2001 31 Rp11.400Oktober Laba Bersih Rp 4.435 Oktober

11400 11400

12.Penghasilan

Ikhtisar Rugi Laba* No. 4.1Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 2001 16 JU2 Rp 4.600Oktober Oktober 31 JU2 Rp 4.250 31 J.Penutup* Rp11.400 31 JU2 Rp 2.550

Rp11.400 Rp11.400

13.Biaya Gaji

Biaya gaji No. 5.1Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit2001 13 JU2 Rp 1.200 2001

Oktober 27 JU2 Rp 1.200 Oktober 31 J.Penyesuaian* Rp 240 31 J.Penutup* Rp 2.640

Rp 2.640 Rp 2.640

2300

Page 20: Bab iv jurnal dan posting modu l

14.Biaya Perlengkapan Percetakan

Biaya Perlengkapan Percetakan* No. 5.2Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 31 JU2 Rp 2.600 2001 31 J.Penutup* Rp 2.600Oktober Oktober

15.Biaya Sewa

Biaya Sewa* No. 5.3Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 31 Rp 1.000 2001 31 J.Penutup* Rp 1.000Oktober Oktober

16.Biaya Depresiasi Mesin

Biaya Depresiasi Mesin* No. 5.4Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 31 Rp 200 2001 31 J.Penutup* Rp 200Oktober Oktober

17.Biaya Rupa-rupa

Biaya Rupa-rupa* No. 5.5Tanggal Keterangan B/P Debit Tanggal Keterangan B/P Kredit

2001 6 Rp 200 2001 31 J.Penutup* Rp 525Oktober 31 Rp 325 Oktober

Rp 525

Page 21: Bab iv jurnal dan posting modu l

JURNAL 4 KOLOM

Untuk mengantisipasi kegiatan kas yang banyak atau sibuk dalam halpengentriannya, dapat pula digunakan format jurnal empat kolom (untuk jurnalini, tidak lagi digunakan istilah JURNAL UMUM). Keuntungan yang akan didapatdengan menggunakan format jurnal ini adalah sebagai berikut :

1. Dapat menghemat baris pada kertas kerja, dengan kata lain akanmenghemat blangko/formulir yang digunakan.

2. Irit dalam penggunaan kata-kata “KAS”.3. Irit dalam proses posting, dimana peosting untuk kolom kas ke buku besar

kas dilakukan pada akhir bulan dengan memindahkan total jumlah sisi debitdan sisi kreditnya.

Dari soal di atas, maka kita dapat menyusun jurnal empat kolom seperti di bawah ini :

JURNALKas Ref Rupa-rupa

Debit KreditTanggal Perkiraan

Debit Kredit

4.500 1991 1 Piutang 1.2 3.000 Okt Perlengkapan Percetakan 1.4 2.000 Mesin 1.8 16.000 Modal Tn. A 3.1 25.500 3.000 2 Sewa Bayar Dimuka 1.5 3.000 3Mesin 1.8 9.000 Hutang 2.1 9.000

2.625 4 Piutang 1.2 2.625200 6 Biaya Rupa-rupa 5.5 200

2.000 10 Hutang 2.1 2.000 1.200 18 Biaya Gaji 5.1 1.200

4.600 16Penghasilan 4.1 4.600 1.750 20 Perlengkapan Percetakan 1.4 1.750 1.200 27 Biaya Gaji 5.1 1.200

325 31 Biaya Rupa-rupa 5.5 3254.250 31Penghasilan 4.1 4.250

31Piutang 1.2 2.550 Penghasilan 4.1 2.550 2.500 31 Prive Tn. A 3.2 2.50015.975 12.175 44.725 48.525(1.1) (1.1)

1 2 3 4

Add.- Untuk menguji kebenaran jurnal, dapat dilakukan :

1. Jumlahkan kedua kolom debit ( 1 + 3 = A )2. Jumlahkan kedua kolom kredit ( 2 + 4 = B )3. Jumlah A = Jumlah B

Page 22: Bab iv jurnal dan posting modu l

Jurnal KoreksiDi dalam pencatatan transaksi ke dalam buku jurnal dan

proses pemindahan ke rekening buku besar kemungkinan terjadikesalahan sangatlah besar. Untuk mengatasi terjadinyakesalahan tersebut diperlukan perlakuan-perlakuan yang khususbukan hanya sekedar menghapus dengan menggunakan karetpenghapus atau korektor (tip- ex, stipo, dan lain-lain, karenalangkah tersebut justru tidak diperbolehkan dan akanmenimbulkan kecurigaan terjadinya kecurangan-kecurangan.

Ada 4 macam kesalahan yang kemungkinan terjadi:1. Suatu transaksi dicatat langsung ke buku besar.

Implikasinya kesalahan ini adalah transaksi tersebut belumdicatat di buku jurnal. Untuk mengatasi kesalahan ini,cukup segera dilakukan penjurnalan atas transaksi yangbersangkutan, dengan memberikan keterangan seperlunya agarkesalahan tersebut dapat diterima oleh pihak-pihak yangbersangkutan dengan pembukuan perusahaan.

2. Suatu transaksi sudah dijurnal, namun belum diposting.Untuk mengatasi kesalahan ini, cukup segera dilakukanposting ke rekening buku besar yang bersangkutan.

3. Suatu transaksi dijurnal pada rekening atau dengan jumlahrupiah yang salah dan diketahui sebelum dilakukan postingke buku besar. Untuk jenis kesalahan ini, perlu dilakukankoreksi pada buku jurnal. Prosedur yang dianjurkan untukmelakukan koreksi kesalahan ini adalah sebagai berikut:

• Pada nama rekening yang salah, atau jumlah rupiah yang salahbuatlah sebuah garis lurus. Buatlah garis tersebut dengantinta yang relatif menyolok, sehingga kesan tersebut segeradapat dilihat.

• Diatas nama rekening atau jumlah rupiah yang salah dantelah bergaris tersebut, bubuhkan nama rekening ataujumlah rupiahyang seharusnya.

Tanggal September 2003Perusahaan membeli peralatan kantor berupa meja, lemari kantor denganharga Rp 5.500.000 dengan membayar uang muka sebesar Rp 2.000.000keliru dicatat sebesar Rp 5.000.000

Page 23: Bab iv jurnal dan posting modu l

Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit2003September 2 Peralatan Kantor 104 5.000.000

Kas 101 2.000.000Hutang 201 3.000.000

(untuk mencatatpembelian berupa meja,lemari kantor5.500.000 dengan harga

Rp 5.000.000 denganmembayar uang mukasebesar Rp 2.000.000 .

yang salah cukup dicoret.

4. Suatu transaksi dijurnal pada rekening atau jumlah rupiahyang salah dan diketahui sesudah jurnal itu diposting ke bukubesar. Untuk jenis kesalahan ini, harus di selenggarakansuatu jurnal koreksi. Fungsi jurnal koreksi ini adalah untuk:a Menetralkan kesalahanb Mencatat transaksi seperti yang seharusnya.

Contoh:

Tanggal September 2003Perusahaan membeli peralatan kantor berupa meja, almari kantor denganharga Rp 5.500.000 dengan membayar uang muka sebesar Rp 2.000.000keliru dicatat sebesar Rp 5.000.000

Analisis Transaksi: Kesalahan penjurnalan transaksi diatasmengakibatkan: a Rekening Peralatan kantor kurang di debit Rp500.000 b Rekening Hutang kurang di kredit Rp 500.000

Jurnal koreksi yang harus dibuat untuk menetralkankesalahan tersebut adalah dengan mendebit rekening kas Rp2.000.000, rekening hutang di debit Rp 3.000.000 dan rekeningPeralatan kantor di kredit Rp 5.000.000. langkah selanjutnyamembuat jurnal untuk mencatat transaksi yang benar yaitumendebit rekening Peralatan kantor Rp 5.500.000 rekening Kas dikredit Rp 2.000.000 dan rekening Hutang di kredit Rp 3.500.000.Untuk lebih jelasnya dapat dilihat dalam jurnal dibawah ini:

Page 24: Bab iv jurnal dan posting modu l

Tanggal Keterangan Ref Debit Kredit2003September 2 Kas 101 2.000.000

Hutang 201 3.000.000Peralatan kantor 104 5.000.000

Peralatan kantor 104 5.500.000Kas 101 2.000.000Hutang 201 3.500.000

Jurnal koreksi diatas harus diposting sehingga saldo rekening– rekening akan terpengaruh.

Kesalahan pada tahun yang sama, telah diposting ke buku besar :

1. Salah PerkiraanContoh :

Pembelian inventaris kantor tercatat sebagai pembelian perlengkapankantor sebesar Rp 5.000

Tercatat : Perlengkapan Kantor Rp 5.000

Kas Rp 5.000

Seharusnya : Inventaris Kantor Rp 5.000

Kas Rp 5.000

Jurnal koreksi yang harus dibuat :

Inventaris Kantor Rp 5.000

Perlengkapan Kantor Rp5.000

2. Salah AngkaContoh :

Pembayaran biaya iklan Rp 7.500 tercatat Rp 5.070

Tercatat : Biaya Iklan Rp 5.070

Kas Rp 5.070

Seharusnya : Biaya Iklan Rp 7.500

Kas Rp 7.500

Page 25: Bab iv jurnal dan posting modu l

Jurnal koreksi yang harus dibuat :

Biaya Iklan Rp 2.430

Kas Rp 2.430

3. Salah perkiraan dan salah angkaContoh :

Penerimaan tunai dari langganan Rp 15.700, tercatat sebagai penjualantunai Rp 17.500

Tercatat : Kas Rp 17.500

Penjualan Rp 17.500

Seharusnya : Kas Rp 15.700

Piutang Rp 15.700

Jurnal koreksi yang harus dibuat :

Penjualan Rp 17.500

Piutang Rp 15.700

Kas Rp 1.800

4. Tercatat hanya pada satu sisi sajaContoh :

Pembayaran biaya gaji Rp 15.000 belum tercatat pada kolom kredit

Tercatat : Biaya gaji Rp 15.000

Seharusnya : Biaya Gaji Rp 15.000

Kas Rp 15.000

Jurnal koreksi yang harus dibuat :

Kas Rp 15.000

5. Salah perkiraan dan salah mencantumkan salah satu angka atau keduanyaContoh :

Page 26: Bab iv jurnal dan posting modu l

a. Pengambilan prive oleh pemilik Rp 7.800, tercatat sebagai biaya gajiRp 8.700, tetapi kas telah benar.Tercatat : Biaya Gaji Rp 8.700

Kas Rp 7.800

Seharusnya : Prive Rp 7.800

Kas Rp 7.800

Jurnal koreksi yang harus dibuat :

Prive Rp 7.800

Biaya Gaji Rp 8.700

b. Penerimaan piutang Rp 12.725 tercatat sebagai pembayaran hutangsebesar Rp 17.225, kas di kredit sebesar Rp 12.275

Tercatat : Hutang Rp 17.225

Kas Rp 12.275

Seharusnya : Kas Rp 12.725

Piutang Rp 12.725

Jurnal koreksi yang harus dibuat :

Kas Rp 25.000

Hutang Rp 17.225

Piutang Rp 12.725

7. TUGAS MANDIRI1. Diketahui transaksi-transaksi berikut yang terjadi di perusahaan mikrolet

“Kopandu” selama bulan Juni 2002.a. Tanggal 1 Joni menyetorkan uang tunai Rp 1000.000 untuk modal awal

perusahaannya.b. Pada tanggal yang sama, membayar Rp 500.000 kepada Bank Mandiri

untuk uang muka pembelian mikrolet seharga Rp 6.620.000. Sisa dariharga mikrolet ini harus dicicil bulanan sebesar Rp 170.000

c. Tanggal 2, Joni membeli obeng, kunci inggris, dongkrak, danperalatan-peralatan lain seharga Rp 50.000 tunai.

d. Tanggal 3, membuat tenda untuk garasi mikroletnya dengan onkospembuatan garasi berjumlah Rp 300.000 tunai.

Page 27: Bab iv jurnal dan posting modu l

e. Tanggal 6, pendapatan jasa angkutan mikrolet yang diterima daritanggal 2 s/d 6 sebesar Rp 100.000

f. Tanggal 6, membayar gaji kernet untuk tanggal 2 s/d 6 sebesar Rp7.500

g. Tanggal 6, pengeluaran bensin dari tanggal 2 s/d 6 berjumlah Rp15.000

h. Tanggal 6, pengeluaran untuk makan, minum dan rokok Joni bersamakernet selama tanggal 2s/d 6 berjumlah Rp 10.000

i. Tanggal 20, membeli radio tape bekas dari kawannya seharga Rp30.000. Pembelian ini akan dibayar sebulan kemudian.

j. Tanggal 22, membeli pewangi mobil yang akan ditaruh di mikroletnyasebanyak 3 botol seharga Rp 18.000 dan membeli air aki sebanyak 2botol seharga Rp 1.000

k. Tanggal 25, membayar ongkos service mobil seharga Rp 15.000l. Tanggal 30, pendapatan jasa angkutan mikrolet yang diterima dari

tanggal 7 s/d 30 Juni adalah sebesar Rp 386.000. Disamping itu, padatanggal 13 dan 14 Juni, mikrolet disewa oleh tetangganya yang sedangpunya hajat. Uang sewa sebesar Rp 40.000 belum dibayar sampaidengan tanggal 30 Juni.

m. Tanggal 27, gaji mingguan kernet yang dibayar selama tanggal 7 s/d30 Juni adalah sebesar Rp 27.000.

n. Tanggal 30, pengeluaran untuk bensin selama tanggal 7 s/d 30 adalahsebesar Rp 67.000.

o. Tanggal 30, pengeluran untuk makan, minum, dan rokok Joni dankernet selama 7 s/d 30 Juni adalah sebesar Rp 38.000.

p. Tanggal 30, membayar hutang kepada bank Mandiri sebesar Rp170.000 ditambah bunga sebesar Rp 91.800.

q. Tanggal 30, pengeluaran untuk komisi calo, tukang minta-minta, danlain-lain selama 2 s/d 30 Juni adalah sbesar Rp 5.000

r. Joni mengambil uang sebesar Rp 100.000 untuk keperluan pribadi.

Diminta :a. Catatlah transaksi-transaksi tersebut dalam sebuah jurnal umum.

Nama-nama perkiraan sebagai berikut : Kas, Modal Joni, Hutangdagang, Hutang Bank, Kendaraan, Peralatan, Garasi, Pendapatan Jasaangkutan, Gaji, Bensin, Makanan dan Minuman, Piutang Dagang,Perlengkapan, Biaya Perawatan, Biaya Bunga, Biaya Serba-serbi.

b. Setelah transaksi diatas dicatat dalam jurnal umum, posting perkiraanyang bersangkutan di buku besar masing-masing. Untuk referensijurnal, gunakanlah kode JU, sedangkan untuk halamannya dianggaptransaksi (a) sampai (i) dicatat di halaman 1, sisanya dihalaman 2.Bagan perkiraan yang dipakai oleh perusahaan mikrolet “Joni"

11. Kas12. Piutang Dagang13. Perlengkapan14. Kendaraan15.Akumulasi Penyusutan Kendaraan

23. Hutang Biaya31. Modal Joni32. Prive Joni41. Pendapatan JasaAngkutan

Page 28: Bab iv jurnal dan posting modu l

16.Garasi17. Akumulasi Penyusutan garasi18.Peralatan19.Akumulasi Penyusutan Peralatan21. Hutang Dagang22. Hutang Bank

51. Gaji52. Bensin53. Makanan dan Minuman54. Biaya Perawatan55. Biaya Perlengkapan56. Biaya Bunga59. Biaya Serba-serbi

c. Buatlah Neraca Saldo perusahaan mikrolet Joni pada tanggal 30 Juni2002 !

2. Pembayaran gaji sebesar Rp 75.000 telah keliru dicatat dalam jurnalsehingga menjadi Rp 57.000. Apakah kesalahan ini akan mengakibatkanneraca saldo menjadi tidak seimbang ? Bagaimana akibatnya kalaukesalahan tersebut terjadi pada waktu memasukkan angka debit keperkiraan biaya gaji dimana debit sebesar Rp 75.000 telah dimasukkan keperkiraan biaya gaji sebesar Rp 57.000 (pemindahan angka kredit keperkiraan kas sebesar Rp 75.000 telah benar) ? Susunlah JurnalKoreksinya !

3. Pada tanggal 1 Januari 200X, Tyson membuka sebuah kantor konsultanpajak dengan nama Kantor Konsultan Pajak Tyson. Selama bulan Januari200X dilakukan transaksi-transaksi sebagai berikut :a. Diinvestasikan Rp 15.000.000 berupa uang tunai ke dalam

perusahaan.b. Dibeli peralatan kantor seharga Rp 3.000.000, dibayar tunai.c. Dibayar sewa gedung bulan Januari 200X Rp 425.000 (Gunakan

rekening : Sewa Bayar Dimuka !).d. Dibeli perlengkapan kantor dengan kredit Rp 1.150.000 kepada Toko

Indah Sekali.e. Diterima honor pengurusan pajak seorang langganan sebesar Rp

4.250.000f. Dibayar gaji karyawan Rp 2.600.000g. Dibayar tagihan telepon dan listrik sebesar Rp 1.250.000h. Dibayar hutang kepada Toko Indah Sekali sebesar Rp 750.000.i. Perlengkapan tersisa di akhir bulan ini adalah Rp 350.000.j. Diambil untuk membayar uang kuliah adiknya sebesar Rp 1.100.000.

Page 29: Bab iv jurnal dan posting modu l

Diminta :a. Catatlah transaksi-transaksi tersebut dalam sebuah jurnal umum.b. Setelah transaksi diatas dicatat, posting perkiraan yang bersangkutan

di buku besar masing-masing. Untuk referensi jurnal, gunakanlah kodeJU, sedangkan untuk halamannya dianggap transaksi (a) sampai (d)dicatat di halaman 1, sisanya dihalaman 2.

c. Susunlah Neraca Saldo. d. Susunlah : Neraca, Perhitungan Rugi Laba, dan Laporan Perubahan

Modal.

4. Seorang ahli komputer, bernama Dzakwan, S.Kom membuka usaha servicedan jasa program komputer yang diberi nama “Doa Ayah”. Transaksi-transaksi berikut ini terjadi selama bulan Juli 200X, bulan pertamakegiatannya.1. Dibuka usaha jasa Doa Ayah dengan Dzakwan,S.Kom menanamkan

modalnya dalam bentuk uang tunai sebesar Rp 51.500.000.2. Dibeli beberapa unit peralatan komputer seharga Rp 25.000.0003. Dibayar sewa ruangan kantor untuk bulan Juli 200X sebesar Rp

250.0004. Dibeli dengan kredit perlengkapan komputer seharga Rp 1.100.000.5. Dibayar premi bulan Juli 200X untuk asuransi yang ditutup guna

kepentingan usaha sebesar Rp 250.000.6. Diserahkan satu paket rancangan program kepada langganan, untuk ini

dipungut pembayaran tunai sebesar Rp 2.600.0007. Dibayar gaji karyawan sebesar Rp 650.0008. Dibayar hutang sebesar Rp 500.0009. Permohonan Usaha Jasa Doa Ayah untuk memperoleh kredit investasi

sebesar Rp 25.000.000 dengan bunga 12% setahun telah dikabulkanoleh Bank Syariah Mandiri. Pada hari ini seluruh jumlah tersebut telahdipindahkan ke rekening Doa Ayah.

10.Dibeli dengan tunai perlengkapan komputer seharga Rp 2.000.000,peralatan kantor sebesar Rp 4.500.000, dan peralatan komputer Rp3.500.000.

11.Dibayar biaya iklan diharian Dumai Pos sebesar Rp 300.000.12.Diserahkan komputer-komputer yang telah diperbaiki senilai Rp

2.250.000 pada langganan, tetapi belum dibayarkan oleh langganan.13.Dibayar gaji karyawan Rp 650.00014.Diterima faktur-faktur penagihan dari berbagai supplier untuk biaya

katering sebesar Rp 500.000, bermacam-macam biaya kantor sebesarRp 1.500.000, biaya transport sebesar Rp 650.000. Jumlah ini langsungdibayar tunai.

15.Dibayar rekening telepon Rp 350.000, listrik Rp 125.000, dan air Rp75.000.

16.Dzakwan, S.Kom mengambil uang Rp 250.000 untuk keperluanpribadinya.

17.Perlengkapan yang tersisa pada tanggal 31 Juli 200X tinggal Rp1.350.000.

Page 30: Bab iv jurnal dan posting modu l

18.Dibayar cicilan hutang bank sebesar Rp 2.250.000 dan bunga yangdibebankan untuk bulan Juli.

Diminta :a. Buatlah bagan perkiraan yang diperlukan berikut dengan kode

perkiraan masing-masing (gunakan pengkodean dengan ANGKA).b. Catatlah transaksi-transaksi tersebut di dalam perkiraan yang telah

dibuat. Gunakan huruf-huruf yang menandai tiap-tiap transaksi tadipada waktu Saudara mencatat transaksi yang bersangkutan.

c. Setelah semua transaksi dicatat, hitung saldo masing-masingperkiraan, kemudian susunlah neraca saldo.

d. Buatlah neraca, perhitungan rugi laba dan laporan perubahanmodal.

5. Bengkel Reparasi “Modern” selang bulan Desember 2006 MempunyaiTransaksi Desember :1. Wardoyo membuka usaha bengkel Modern dengan menginvestasikan

berupa :

Uang tunai : Rp. 1000.000Perlengkapan Bengkel : Rp. 50.000Peralatan Bengkel : Rp. 750.000

3. Dibayar sewa kas untuk 6 bulan sebesar Rp. 120.0005. Di beli peralatan bengkel seharga Rp. 250.000 perkas7. Dibeli perlengkapan bengkel tunai Rp. 25.00010 Dibayar upah karyawan sebesar Rp. 100.00012. Di terima upah bengkel dari langganan Rp. 75.00015. Di beli secara kredit peralatan bengkel di toko Indo Motor seharga Rp.

250.00020. Di bayar upah karyawan sebesar Rp. 100.00022. Di terima uapah bengkel dari langganan Rp. 250.00025. Di ambil uang untuk keperluan pribadi Rp. 50.00029. Di bayar kepada toko Indo Motor, anggsuran utang Rp. 150.00030. Di bayar Upah karyawan sebesar Rp. 50.00031. diterima perkas upah bengkel Rp. 250.000

Diminta :1. Buatlah bagan perkiraan yang diperlukan berikut dengan kode

perkiraan masing-masing (gunakan pengkodean dengan ANGKA).2. Catatlah transaksi-transaksi tersebut di dalam perkiraan yang telah

dibuat. Gunakan huruf-huruf yang menandai tiap-tiap transaksi tadipada waktu Saudara mencatat transaksi yang bersangkutan.

3. Setelah semua transaksi dicatat, hitung saldo masing-masingperkiraan, kemudian susunlah neraca saldo.

4. Buatlah neraca, perhitungan rugi laba dan laporan perubahanmodal.

6. Ny. Indra Yanti pada tanggal 20 Desember 2006 mendirikan perusahaanyang bergerak dibidang jasa kecantikan dengan nama Salaon “Wydia”

Page 31: Bab iv jurnal dan posting modu l

berikut ini transaksi yang terjadi pada salon “Wydia” selama bulan Januari2007.Januari :1. Sebagai Investasi dalam perusahaannya Ny. Indra Yati menyetorkan

uang tunai sebesar Rp. 8.000.0002. Di beli tunai peralatan kecantikan seharga Rp. 2.000.000 dan

perlengkapan kecantikan seharga 6.000.0004. Di bayar sewa ruang untuk masa 1 tahun sebesar Rp. 1.200.0005. Diterima pinjaman dari Bank sebesar Rp. 5.000.0007. Di bayar kepada surat kabar “Suara merdeka” untuk pemasangan iklan

mini selama 10 hari seharga Rp. 2.000.00010. Dicatat penerimaan-penerimaan dari dari para pemakai jasa salon

Widya sampai dengan tanggal 9 Januari 2007 sebesar Rp. 300.00014. Di beli peralatan kecantikan secara kredit seharga Rp. 3.000.00015. Di bayar gaji karyawan untuk minggu ke 1,2 Rp. 300.000 dan dibayar

rekening Listrik dan air sebesar Rp. 50.00016. Di catat penerimaan dari langganan untuk jasa kecantikan perode 10

Januari sampai dengan 15 Januari 2007 sebesar Rp. 400.00020. Di bayar untuk upah membesihkan ruangan Rp. 25.00022. Tiga orang langganan dekat Ny. Indra Yanti telah menggunakan jasa

salon “Wydia” seharga Rp. 45.000 tetapi menagguhkan pembayaransampai tanggal 2 Februari 2007

23. Dicatat penerimaan-penerimaan untuk jasa kecantikan untuk periode16 Januari sampai dengan 22 Januari 2007, sebesar Rp. 450.000

25. Di bayar rekening telepon sebesar rp. 40.000 Iuran kebersihan dan keamanan Rp. 20.00026. Di bayar hutang atas pembelian peralatan kecantikan Rp. 1.500.00028. Ny. Indra Yati mengambil kas dan perusahaan Rp. 250.000 untuk

keperluan pribadi30. di bayar gaji karyawan untuk ke 3 dan 4 sebesar Rp. 300.00031. Di catat penerimaan untuk jasa kecantikan periode 23 januari sampai

dengan 31 Januari 2007 sebesar Rp. 500.000

Diminta :1. Buatlah bagan perkiraan yang diperlukan berikut dengan kode

perkiraan masing-masing (gunakan pengkodean dengan ANGKA).2. Catatlah transaksi-transaksi tersebut di dalam perkiraan yang telah

dibuat. Gunakan huruf-huruf yang menandai tiap-tiap transaksi tadipada waktu Saudara mencatat transaksi yang bersangkutan.

3. Setelah semua transaksi dicatat, hitung saldo masing-masingperkiraan, kemudian susunlah neraca saldo.

4. Buatlah neraca, perhitungan rugi laba dan laporan perubahanmodal.

Page 32: Bab iv jurnal dan posting modu l

Soal –soal latihan 6:Test digunakan sebagai bahan pengukur seberapa mahasiswa dapatmemahami materi ini. Apabila hasil tes mahasiswa nilainya mencapai 60keatas maka dapat dilanjutkan pada bab berikutnya. Apabilanilai mahasiswa dibawah 60 harus mengulangi bab ini.

1. Buku yang berisi informasiA. Tanggal terjadinya transaksi B.Tanggal didirikan perusahaan C.Tanggal posting transaksi D. Tanggalpembuatan bukti transaksi

2. Kolom Ref pada kolom jurnalberisi: A. Kode rekening B.Halaman rekening C. HalamanjurnalD. Kode jurnal

3. Kolom Ref pada rekening buku besar berisi:A. Kode rekeningB. Halaman rekeningC. Halaman jurnalD. Kode jurnal

2. Kekeliruan dalam penjurnalan transaksi penerimaan kasdari penjualan tunai sebagai penerimaan piutang dapat dikoreksidengan jurnal:A. Debit kas, kredit piutang B.Debit kas, kredit penjualan C.Debit piutang, kredit penjualanD. Debit piutang, kredit kas

3. Berikut ini manakah yang merupakan pengertian posting yangpaling benar:A. Pemindahan saldo debit dan kredit dari halaman satu buku

jurnal ke halaman berikutnya buku jurnalB. Pemindahan saldo dari rekeing satu ke rekening lainnya

dalam buku besarC. Pemindahan saldo rekening buku besar ke dalam sisi debit

atau kredit buku jurnalD. Pemindahan saldo dari kolom debit jurnal ke dalam sisi

debit rekening dan pemindahan saldo dari kolom kredit jurnal kedalam sisi kredit rekeningn buku besar

Page 33: Bab iv jurnal dan posting modu l

4. Neraca saldo berisi:A. Semua rekening yang ada di bagan perkiraanB. Semua rekening yang ada saldonya C. Semuarekening yang ada di buku besar D. Semuarekening yang bersaldo nol

5. Transaksi pembelian peralatan sebesar Rp 5.000.000dengan membayar uang muka sebesar Rp 3.000.000 akan dicatatdi dalam jurnal:A. Peralatan debit, kas kredit, utangkredit B. Peralatan debit, kas debit, utangkredit C. Peralatan debit, kas kredit,utang debit D. Peralatan kredit, Kas debit,utang kredit

6. Transaksi penyetoran kas sebagai modal pertama sebasarRp

10.000.000 dicatat di dalamjurnal: A. Kas debit, Modal debit B.Kas debit, Modal kredit C. Kaskredit, Modal debit D. Kas kredit,Modal kredit

7. Tujuan pembuatan neraca saldo adalah:A. Untuk menguji kesamaan sisi debit dan sisi kredit dalam

buku besarB. Memrupakan salah satu laporan yang harus dibuat dalam

proses akuntansiC. Merupakan ringkasan dari buku besar sehingga mempermudah

penyusunan laporan keuanganD. Jawaban A dan C benar

8. Berikut ini adalah kesalahan-kesalahan yang tidakmempengaruhi keseimbangan sisi debit dan kredit nerca saldo:A. Adanya transaksi yang tidak dicatat dalam buku besarB. terdapat kesalahan dalam jumlah rupiah yang dicatat dalam

buku besarC. Adanya pendebitan atau pengkreditan dalam rekening yang salahD. Semua jawaban benar