BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III...

18
40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih dari 60 tahun, Pertamina semakin percaya diri untuk berkomitmen menjalankan kegiatan bisnisnya secara profesional dan penguasaan teknis yang tinggi mulai dari kegiatan hulu sampai hilir. Berorientasi pada kepentingan pelanggan juga merupakan suatu hal yang menjadi komitmen Pertamina, agar dapat berperan dalam memberikan nilai tambah bagi kemajuan dan kesejahteraan bangsa Indonesia. Upaya perbaikan dan inovasi sesuai tuntutan kondisi global merupakan salah satu komitmen Pertamina dalam setiap kiprahnya menjalankan peran strategis dalam perekonomian nasional. Semangat terbarukan yang dicanangkan saat ini merupakan salah satu bukti komitmen Pertamina dalam menciptakan alternatif baru dalam penyediaan sumber energi yang lebih efisien dan berkelanjutan serta berwawasan lingkungan.Dengan inisatif dalam memanfaatkan sumber daya dan potensi yang dimiliki untuk mendapatkan sumber energi baru dan terbarukan di samping bisnis utama yang saat ini dijalankannya, Pertamina bergerak maju dengan mantap untuk mewujudkan visi perusahaan, Menjadi Perusahaan Energi Nasional Kelas Dunia.Mendukung visi tersebut, Pertamina menetapkan strategi jangka panjang perusahaan, yaitu “Aggressive in Upstream, Profitable in Downstream”, dimana Perusahaan berupaya untuk melakukan ekspansi bisnis hulu dan menjadikan bisnis sektor hilir migas menjadi lebih efisien dan menguntungkan.

Transcript of BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III...

Page 1: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

40

BAB III

SETTING PENELITIAN

3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero)

Dengan pengalaman lebih dari 60 tahun, Pertamina semakin percaya diri untuk

berkomitmen menjalankan kegiatan bisnisnya secara profesional dan penguasaan

teknis yang tinggi mulai dari kegiatan hulu sampai hilir. Berorientasi pada

kepentingan pelanggan juga merupakan suatu hal yang menjadi komitmen Pertamina,

agar dapat berperan dalam memberikan nilai tambah bagi kemajuan dan

kesejahteraan bangsa Indonesia. Upaya perbaikan dan inovasi sesuai tuntutan kondisi

global merupakan salah satu komitmen Pertamina dalam setiap kiprahnya

menjalankan peran strategis dalam perekonomian nasional.

Semangat terbarukan yang dicanangkan saat ini merupakan salah satu bukti

komitmen Pertamina dalam menciptakan alternatif baru dalam penyediaan sumber

energi yang lebih efisien dan berkelanjutan serta berwawasan lingkungan.Dengan

inisatif dalam memanfaatkan sumber daya dan potensi yang dimiliki untuk

mendapatkan sumber energi baru dan terbarukan di samping bisnis utama yang saat

ini dijalankannya, Pertamina bergerak maju dengan mantap untuk mewujudkan visi

perusahaan, Menjadi Perusahaan Energi Nasional Kelas Dunia.Mendukung visi

tersebut, Pertamina menetapkan strategi jangka panjang perusahaan, yaitu

“Aggressive in Upstream, Profitable in Downstream”, dimana Perusahaan berupaya

untuk melakukan ekspansi bisnis hulu dan menjadikan bisnis sektor hilir migas

menjadi lebih efisien dan menguntungkan.

Page 2: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

41

Pertamina menggunakan landasan yang kokoh dalam melaksanakan kiprahnya

untuk mewujudkan visi dan misi perusahaan dengan menerapkan tata kelola

perusahaan yang sesuai dengan standar global best practice, serta dengan mengusung

tata nilai korporat yang telah dimiliki dan dipahami oleh seluruh unsur perusahaan,

yaitu Clean, Competitive, Confident, Customer-focused, Commercial dan Capable.

Seiring dengan itu Pertamina juga senantiasa menjalankan program sosial dan

lingkungannya secara terprogram dan terstruktur, sebagai perwujudan dari kepedulian

serta tanggung jawab perusahaan terhadap seluruh stakeholder nya. Sejak didirikan

pada 10 Desember 1957, Pertamina menyelenggarakan usaha minyak dan gas bumi di

sektor hulu hingga hilir.

Bisnis sektor hulu Pertamina yang dilaksanakan di beberapa wilayah di Indonesia dan

luar negeri meliputi kegiatan di bidang-bidang eksplorasi, produksi, serta transmisi minyak

dan gas. Untuk mendukung kegiatan eksplorasi dan produksi tersebut, Pertamina juga

menekuni bisnis jasa teknologi dan pengeboran, serta aktivitas lainnya dalam rangka

mengembangkan sumber energi yang berkelanjutan atau Sustainable Energy. Dalam

pengusahaan migas baik di dalam dan luar negeri, Pertamina beroperasi baik secara

independen maupun melalui beberapa pola kerja sama dengan mitra kerja yaitu, kerja sama

operasi (KSO), joint operation body (JOB), technical assistance contract (TAC),

indonesian participating/pertamina participating interest (IP/PPI), dan badan operasi

bersama (BOB).

Aktivitas eksplorasi dan produksi panas bumi oleh Pertamina sepenuhnya

dilakukan di dalam negeri dan ditujukan untuk mendukung program pemerintah

menyediakan 10.000 Mega Watt (MW) listrik tahap kedua. Sektor hilir Pertamina

Page 3: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

42

meliputi kegiatan pengolahan minyak mentah, pemasaran dan niaga produk hasil

minyak, gas dan petrokimia, dan bisnis perkapalan terkait untuk pendistribusian

produk Perusahaan. Kegiatan pengolahan terdiri dari: RU II (Dumai), RU III (Plaju),

RU IV (Cilacap), RU V (Balikpapan), RU VI (Balongan) dan RU VII (Sorong).

Selanjutnya, Pertamina juga mengoperasikan unit kilang LNG arun (Aceh) dan

Unit Kilang LNG bontang (Kalimantan Timur). Sedangkan produk yang dihasilkan

meliputi bahan bakar minyak (BBM) seperti premium, minyak tanah, minyak solar,

minyak diesel, minyak bakar dan non BBM seperti pelumas, aspal, liquefied

petroleum gas (LPG), musicool, serta liquefied natural gas (LNG), paraxylene,

propylene, polytam, PTA dan produk lainnya. Selain itu Direktorat gas, energi baru

dan terbarukan mengelola bisnis gas, power, dan NRE sebagai core business

pertamina untuk memperkuat business positioning dan juga memperkuat daya saing,

mengoptimalkan profit serta mendukung business sustainability perseroan.

Dengan strategi diantaranya, mengembangkan penguasaan pasar gas, power, dan

NRE dengan mengamankan sisi pasokan, serta mengcreate dan memperluas pasar

untuk mengembangkan skala bisnis melalui optimalisasi bisnis eksisting dan

penguasaan resources baru. Ekspansi pasar baru untuk mengakselerasi bisnis

Direktorat GEBT di bidang gas, power, dan NRE Mengembangkan resources dan

bisnis baru sebagai new growth engine. (Pertamina EP, “Siapa Kami”,

https://www.pertamina.com/id/siapa-kami, diakses pada tanggal 9 juli 2018.)

Page 4: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

43

3.2 Sejarah Perusahaan PT.Pertamina (persero)

Tonggak-tonggak dari sejarah berdirinya PT.Pertamina (Persero) sebagai

perusahaan BUMN sejak tahun 1957 hingga berubah status hukum menjadi

perusahaan perseroan terbatas (PERSERO).

3.2.1 Masa Kemerdekaan

Pada tahun 1950-an, ketika penyelengaraan negara mulai berjalan normal

seusai perang mempertahankan kemerdekaan, pemerintah indonesia mulai

menginventarisasikan sumber-sumber pendapatan negara, diantaranya adalah

minyak dan gas. Namun saat itu, pengelolahan ladang-ladang peninggalan

belanda terlihat tidak terkendali dan penuh dengan sengketa.

3.2.2 Integrasi Pengelolaan Migas Indonesia

Pada tahun 1960, PT.PERTAMINA direstrukrisasi menjadi PN PERMINA

sebagai tindak lanjut dari kebijakan pemerintah, bahwa pihak yang berhak

melakukan eksplorasi minyak dan gas di Indonesia adalah negara. Melalui satu

peraturan indonesia yang dikeluarkan presiden pada tanggal 20 agustus 1968, PN

PERMINA yang bergerak di bidang produksi digabung dengan PN PERTAMIN

yang bergerak dibidang pemasaran guna menyatukan tenaga, modal dan sumber

daya yang kala itu sangat terbatas. Perusahaan gabungan tersebut dinamakan PN

pertambangan minyak dan gas bumi nasional, atau yang sekarang kita sebut

Pertamina.

3.2.3 Tonggak Migas Indonesia

Untuk memperkokoh perusahaan yang masih muda ini, pemerintah

menerbitkan undang-undang no. 8 tahun 1971, dimana di dalamnya mengatur

Page 5: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

44

peran pertamina sebagai satu-satunya perusahaan milik negara yang ditugaskan

melaksanakan pengusahaan migas mulai dari mengelola dan menghasilkan

migas dari ladang-ladang minyak diseluruh wilayah Indonesia, mengolahnya

menjadi berbagai produk dan menyediakan serta melayani kebutuhan bahan

bakar minyak & gas diseluruh wilayah indonesia.

3.2.4 Dinamika Migas Indonesia

Seiring dengan waktu, menghadapi dinamika perubahan di industri minyak

dan gas nasional maupun global, pemerintah menerapkan undang-undang

No.22/2001. Paska penerapan tersebut, pertamina memiliki kedudukan yang

sama dengan perusahaan minyak lainya. Penyelenggaraan kegiatan bisnis PSO

tersebut akan diserahkan kepada mekanisme persaingan usaha yang wajar, sehat,

dan transparan dengan penetapan harga sesuai yang berlaku dipasar. Pada 17

september 2003 pertamina berubah bentuk menjadi PT Pertamina (Persero)

berdasarkan PP No.31/2003. Undang-undang tersebut antara lain juga

mengharuskan pemisahan antara kegiatan usaha migas di sisi hilir dan hulu.

3.2.5 Masa Transformasi

Pada 10 desember 2005, sebgai bagian dari upaya menghadapi persaingan

bisinis, PT.Pertamina mengubah logo dari lambang kuda laut menjadi anak

panah dengan tiga warna dasar hijau, biru, merah. Logo tersebut menunjukan

unsur kedinamisan serta mengisyaratkan wawasan lingkungan yang diterapkan

dalam aktivitas usaha perseroan.Selanjutnya pada 20 juli 2006, PT.Pertamina

mencanangkan program transformasi perusahaan dengan 2 tema besar yakni

fundamental dan bisnis.Untuk lebih memantapkan program transformasi itu, pada

Page 6: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

45

tanggal 10 desember 2007 PT.Pertamina mengubah visi perusahaan yaitu, “Menjadi

Perusahaan Minyak Nasional Kelas Dunia”. Menyikapi perkembangan global yang

berlaku, pertamina mengupayakan perluasan bidang usaha dari minyak dan gas

menuju ke arah pengembangan energy baru dan terbarukan, berlandaskan hal

tersebut di tahun 2011 pertamina menetapkan visi baru perusahaanya yaitu,

“Menjadi Perusahaan Energi Nasional Kelas Dunia” dan akan terus dipertahankan

dan dikembangkan. (Pertamina EP, “Sejarah Pertamina”,

https://www.pertamina.com/id/sejarah-pertamina, diakses pada tanggal 9 juli 2018.)

3.3 Makna Logo PT.Pertamina (persero)

3.3.1 Makna Dari Logo Pertamina Adalah

1. Warna biru memiliki arti andal, dapat dipercaya dan bertanggung jawab.

2. Warna hijau memiliki arti sumber daya energi yang berwawasan

lingkungan.

3. Warna merah memiliki arti keuletan dan ketegasan serta keberanian

dalam menghadapi berbagai macam kesulitan.

3.3.2 Simbol Grafis Memiliki Arti

1. Bentuk anak panah menggambarkan aspirasi organisasi Pertamina untuk

senantiasa bergerak ke depan, maju dan progresif. Simbol ini juga

mengisyaratkan huruf “P” yakni huruf pertama dari Pertamina.

2. Tiga elemen berwarna tersebut melambangkan pulau-pulau dengan

berbagai skala yang merupakan bentuk negara Indonesia.

Page 7: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

46

3.4 Visi Dan Misi Perusahaan PT.Pertamina (persero)

Visi perusahaan adalah menajdi perusahaan energi, dan Misi nya adalah

menjalankan usaha minyak dan gas, serta energy baru dan terbarukan secara

terintegrasi berdasarkan prinsip-prinsip komersial yang kuat. Untuk mewujudkan visi

perseroan sebagai perusahaan kelas dunia, maka perseroan sebagai perusahaan milik

negara (100% saham dimiliki negara) turut melaksanakan serta menunjang kebijakan

dan program pemerintah di bidang ekonomi dan pembangunan nasional pada

umumnya, terutama dibidang penyelenggaraan usaha energy yaitu minyak dan gas

bumi, energy baru dan terbarukan baik didalam maupun diluar negeri serta kegiatan

lain yang terkait atau menunjang kegiatan usaha dibidang energy tersebut serta

pengembangan optimalisasi sumber daya yang dimiliki perseroan untuk

menghasilkan barang dan/jasa yang bermutu tinggi dan berdaya saing kuat serta

mengejar keuntungan guna meningkatkan nilai perseroan dengan menerapkan

prinsip-prinsip perseroan terbatas.

Misi Perseoran Menjalankan Usaha inti minyak gas, bahan bakar nabati, serta

kegiatan pengembangan eksplorasi produksi dan niaga energy baru dan terbarukan

(new and renewable energy) secara terintegrasi.

3.5 Tata Nilai Perusahaan PT.Pertamina (persero)

PT.Pertamina menetapkan enam tata nilai perusahaan yang dapat menjadi

pedoman bagi seluruh karyawan dalam menjalankan perusahaan. Keenam tata nilai

perusahaan PT.Pertamina tersebut adalah:

1. Clean (bersih)

Page 8: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

47

Dikelolah secara professional, menghindari benturan kepentingan tidak

menoleransi suap, menjunjung tinggi kepercayaan dan integritas. Berpedoman

pada asas-asas tata kelola korporasi yang baik.

2. Competitive (kompetitif)

Mampu berkompetisi dalam skala regional maupun internasional, yang juga

mendorong pertumbuhan melalui investasi membangun budaya sadar biaya dan

menghargai kinerja.

3. Confident (percaya diri)

Berperan dalam membangun ekonomi nasional, yang menjadi pelopor dalam

reformasi BUMN, dan membangun kebanggaan bangsa.

4. Customer focus (Fokus Pada pelanggan)

Berorientasi pada kepentingan pelanggan dan berkomitmen untuk

memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan.

5. Commercial (komersial)

Menciptakan nilai tambah dengan orientasi komersial dan mengambil

keputusan berdasarkan prinsip-prinsip bisnis yang sehat.

6. Capable (berkemampuan)

Dikelola oleh pemimpin dan pekerja yang professional dan memiliki talenta

dan penguasaan teknik yang tinggi, dan juga berkomitmen dalam membangun

kemampuan riset dan pengembangan.

Page 9: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

48

3.5.1 Tujuan Perusahaan PT.Pertamina

Mendukung bisnis pemasaran BBM industri marine, pemasaran BBM retail

dan aviasi melalui kegiatan Suplay distribusi BBM.

3.6 Anak Perusahaan PT.Pertamina (Persero)

3.6.1 PT.Pertamina EP

Terletak di Jl. Prof. Dr. Satrio No.164. kecamatan setia budi, Jakarta selatan,

daerah khusus ibu kota Jakarta. PT.Pertamina EP ini berdiri pada tahun 2005 yang

merupakan usaha hulu di bidang minyak dan gas bumi yang meliputi: Eksplorasi,

Eksploitasi serta penjualan produksi minyak dan gas bumi, dari hasil kegiatan

eksploitasi.

3.6.2 PT.PertaminaGeothermal Energy

Terletak di Jl. MH.Thamrin No.9 Jakarta Pusat. PT.Pertamina Geothermal

Energy berdiri sejak tahun 2006 dan bergerak dalam bidang Pengelolaan dan

pengembangan sumber daya panas bumi meliputi kegiatan eksplorasi & eksploitasi,

produksi uap dan pembangkitan listrik dan jasa konsultasi, konstruksi, operasi dan

pemeliharaan serta pengembangan teknologi di bidang panas bumi.

3.6.3 PT.Pertamina Hulu Energi

Yang terletak di Jl. Merdeka Timur No. 6 Jakarta Pusat. PT Pertamina Hulu

Energi berdiri tahun sejak 2002 (D/H PT Aroma) dan bergerak dalam bidang

Pengelolaan usaha sektor hulu minyak & gas bumi serta energi baik dalam

maupun luar negeri serta kegiatan usaha yang terkait dan atau menunjang

kegiatan usaha di bidang minyak & gas bumi.

Page 10: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

49

3.6.4 PT.Pertamina Lubricants

Terletak di Jl. M.H Thamrin Kav 55 Jakarta pusat. PT Pertamina Lubricants

merupakan anak perusahaan PT Pertamina (Persero), yang didirikan pada tanggal

23 September 2013 dan menerima pemisahan (spin-o) Unit Bisnis Pelumas PT

Pertamina (Persero) pada 30 oktober 2013. Cakupan bisnis Perusahaan meliputi

dalam dan luar negeri. PT.Pertamina lubricants bertekad pada masa-masa

mendatang dapat menjadi perusahaan pelumas kelas dunia, dan mencapai posisi

sebagai Top 20 World Lubricants Company.

3.6.5 PT.Pertamina Patra Niaga

Terletak di Jl. HR. Rasuna Said Kav.7-9 Kuningan, Jakarta Selatan. PT

Pertamina Patra niaga yang berdiri sejak tahun 1997an, yang bergerak di hilir

migas dalam bidang usaha perdagangan BBM, pengelolaan BBM, pengelolaan

armada/fleet, dan pengelolaan depot, teknologi dan perdagangan Non BBM,

dengan penyertaan modal pertamina sebesar 99,82% dan PT.Pertamina trans

kontinantal sebesar 0,18%.

3.6.6 PT.Pertamina Training & Consulting

Terletak di jl. Abdul Muis No 52-56 A, petojo selatan gambir, Jakarta Pusat.

Sebelumnya bernama PT Patra Tridaya dengan partisipasi Pertamina sebesar 91%

dan PT Pertamina Dana ventura sebesar 9%. Sebagai bagian dari Pertamina yang

bergerak di bidang Human Capital, consulting dan jasa manajemen Lainnya,

PT.Pertamina Training & Consulting memberikan kontribusi bagi pengembangan

kompetensi Sumber Daya berbasis kepada perkembangan pengetahuan dan

teknologi. Adapun bisnis yang dijalani adalah Man Power Supply, Event

Page 11: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

50

Organizer & Other Services, Jasa Pengamanan, Assessment Center serta training

& consulting. (Pertamina EP, “Tentang Kami”, https://www.pertamina.com/id/#,

diakses pada tanggal 10 juni 2018.)

3.7 Sekilas Tentang Perusahaan PT.Pertamina (Terminal BBM Malang)

3.7.1 Profil Perusahaan PT.Pertamina (Persero) Terminal BBM Malang.

Nama Perusahaan : PT.Pertamina (persero) S & D (Saply And

Distribution) Region V Terminal BBM Malang.

Alamat : Jl. Halmahera No. 13, kecamatan sukun, kota

Malang, Jawa Timur.

Kode pos : 65123

Telephone/fax : +62-341361158/+62-341351300

Bidang atau Jenis usaha yang dioprasionalkan oleh terminal BBM malang

diantaranya adalah, mendistribusikan bahan bakar minyak (BBM) dan bahan

bakar khusus (BBK). Dan beroprasi sebagai penerimaan, penimbunan,

penyaluran BBM. Dan produk minyak dan gas lainya yakni: PREMIUM,

KEROSENE, PERTAMAK, BIO SOLAR, PELUMAS, dan LPG. Kemudian

Status dan jenis perusahaan ini adalah PMDN-BUMN Berdasarkan keputusan

menteri energi dan sumber daya mineral nomor 1568K/MEM/2008 tanggal 21

April 2008 lampiran II disebutkan bahwa Depot Malang adalah merupakan salah

satu fasilitas dan sarana untuk menyimpan minyak bumi berupa Inland Depot

dengan kode M507.

Page 12: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

51

3.7.2 Deskripsi Singkat Terminal BMM Malang

Terminal BBM malang atau TBBM malang, adalah salah satu dari terminal

BBM yang dimiliki oleh PT Pertamina (Persero) yang terletak di Jl. Halmahera

No. 13 RT. 004, RW. 004 kelurahan ciptomulyo, kecamatan sukun kota Malang

jawa timur. Terminal BBM Malang menempati area seluas 36045 meter persegi

yang terdapat Sarana dan fasilitas penerimaan BBM melalui 9 tangki timbun

dengan kapasitas 7266 kl. Dalam kegiatan operasinya, terminal BBM malang

memiliki fleksibilitas tinggi yang Memenuhi kebutuhan BBM secara continue

sehingga difungsikan, sebagai berikut:

a. Penerimaan BBM melalui darat.

b. Penimbunan BBM di tangki timbun.

c. Penyaluran BBM melalui mobil tangki untuk memenuhi kebutuhan

wilayah Malang raya, Kabupaten Malang, Blitar, Batu, Tulung agung,

dan lumajang.

Pengoperasian yang dilakukan diterminal BBM malang, berkomitmen untuk

selalu menerapkan aspek keselematan kerja, kesehatan, dan lingkungan (K3LL).

Komitmen ini dinyatakan secara tertulis dalam bentuk kebijakan Mutu dan K3LL

yang ditetapkan oleh pimpinan tertinggi yaitu Operation head (OH), dan ditanda

tangani oleh seluruh pengawas fungsi sebagai wujud komitmen bersama manajemen

terminal BBM malang. Kebijakan ini telah dikomunikasikan kepada semua pekerja

termasuk tenaga bantu (out sourcing) serta mitra kerja melalui rapat komite K3LL,

rapat koordinasi dan melalui Leaflet. Selain itu Terminal BBM malang memiliki

kebijakan sumber daya energy (SDE) dan system management lingkungan, untuk

Page 13: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

52

menjamin pelaksanaan sistem management lingkungan yang ada di terminal BBM

serta ikut berperan aktif dalam melakukan penghematan SDE dan reduksi atau

pencegahan terhadap berbagai pencemaran. Terminal BBM malang juga berkomitmen

melakukan pengemangan masyarakat melalui program pemberdayaan masyarakat.

Hal itu semua dilakukan Terminal BBM malang sebagai wujud menuju Terminal

BBM yang berwawasan lingkungan dan memiliki kinerja operasi yang memuaskan

(execellence).

3.7.3 Tanah Dan Bangunan

Luas total areal: 36.045 meter persegi. dan untuk status hak tanah sudah

mempunyai sertifikat hak guna bangunan (HGB) nomor 180 tahun 2010 yang

digunakan sebagai:

1. Kantor administrasi.

2. Ruang gasdom.

3. Ruang pelumas.

4. Ruang teknik /K3LL.

5. Ruang serbaguna.

6. Pengawas gerbang/gate keeper.

7. Pos satpam security.

8. Jalur kereta api tangki BBM (Discharge konsinyasi) dari rail train

wagon maupun ISO tank.

9. Rumah pompa BBM.

10. Tangki timbun sebayak 9 unit yaitu: premium 5 unit, pertamak 1 unit,

kerosin/ minyak tanah 1 unit, dan HSD/solar 2 unit.

Page 14: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

53

11. Tangka LPG (liquefied petroleum gas)

12. Bangsal pengisian/filling shed BBM

13. Bangsal pengisian/filling shed LPG

14. Gudang depot

15. Gudang pelumas

16. Area penyimpanan drum/drum yard

17. Bangunan oil catcher

18. Bangunan peyimpanan sementara limbah B3

19. Toilet yang terpisah baik laki-laki maupun perempuan

20. Rumah pompa PMK

21. Kolam air PMK

22. Rumah busa

23. Ruang genset

24. Ruma dinas

25. Dapur/pantry

26. Mushola

3.7.4 Struktur Organisasi

Struktur dalam organisasi merupakan suatu pedoman setiap fungsi-fungsi

dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan dalam perusahaan yang bersangkutan

penyusunan struktur organisasi dimaksutkan agar setiap fungsi-fungsi di dalam

organisasi dapat bekrja secara efektif sesuai dengan tugas dan wewenang yang

diberikan dalam melaksanakan tugas masing-masing untuk mencapai tujuan yang

telah ditentukan, Dalam melaksanakan kegiata utamanya, PT.Pertamina (persero)

Page 15: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

54

terminal BBM malang menggunakan sejumlah karyawan yang mempunyai tugas

dan tanggung jawab yang berbeda, hal ini dimaksudkan agar setiap bagian dapat

mengetahui tugas yang harus dilakukan sehingga semua kegiatan dapat berjalan

dengan lancar dan mencapai target yang sudah ditetapkan oleh perusahaan. Jadi,

perusahaan perlu membuat suatu struktur organisasi agar dapat menentukan

posisi setiap bagian sehingga masing-masing bagian dapat terkoordinir dengan

baik. Penentapan struktur organisasi harus disesuaikan dengan tingkat kebutuhan

secara jelas dan tegas. Struktur organisasi adalah alat control bagi semua

aktivitas untuk mencapai suatu tujuan (goal) dalam perusahaan. Dan berikut

pembagian shift kerja dalam kantor Terminal BBM malang:

1. Security/pengamanan area 3 Shift

2. Penerimaan dan Penyaluran BBM dan K3LL 2 Shift

Page 16: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

55

Gambar 3.1

Struktur Organisasi Terminal BBM Malang

Sumber: Data Sarfas Terminal BBM Malang. (Penelitian 1 Mei 2018)

Note: Kami hanya mengambil sampel terhadap PT.Pertamina (Persero) tanpa

melibatkanVendor/ Pihak ke Tiga.

3.8 Penjelasan Pekerjaan/Job Deskripsi

3.8.1 Receiving, Storage, Distribution (RSD)

Public Private Partnership (PPP) yang bertugas untuk mengendalikan

seluruh kegiatan oprasional penerimaan, penimbunan dan penyaluran BBM/BBK

(bahan bakar khusus) guna memenuhi kebutuhan masyarakat di wilayah kerja

terminal BBM malang, sesuai kebijakan perusahaan secara aman, tepat waktu,

tepat jumlah, tepat mutu serta mengupayakan pengendalian losses (kerugian

susut) serta mengoptimalkan sumber daya yang tersedia.

Page 17: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

56

3.8.2 Mintenance Service

Bagian Layanan Jasa Dan Pemeliharaan Memiliki Tugas Untuk Membuat

PRK /MR Material/Jasa untuk pemeliharaan oprasional terminal BBM malang,

pembuatan laporan bulanan realisasi anggaran, pembuatan dokumen teknik, surat

menyurat, mutasi pemindahan asset serta filling yang tertip dan rapi.

3.8.3 Jr.Spv. Healt, Safety, security & Environment (HSSE)

Bagian ini bertugas sebagai pemegang kendali untuk bagian kesehatan,

keselamatan kerja, dan lindungan lingkungan (K3LL) dan memiliki fungsi

sebagai berikut:

1. Mencegah terjadinya kebakaran dan kecelakaan kerja.

2. Mencegah terjadinya pencemaran lingkungan.

3. Mengadakan pengawasan secara rutin dilingkungan kerja.

4. Ikut serta dalam pemeliharaan seluruh sarana dan fasilitas K3LL.

5. Memberi motivasi kepada pekerja agar bekerja sesuai dengan norma-

norma keselamatan kerja.

3.8.4 Spv.Quality Dan Quantity (Q&Q)

Bagian quality dan quantity ini merupakan bagian yang bertugas untuk

menerima fungsi untuk melaksanakan perencanaan, pelaksanaan dan

menganalisah quality dan quantity BBM dan BBK diterminal BBM malang.

3.8.5 Spv. Sales Service & General Administration (SS & GA)

Bagian penjualan merupakan bagian yang melaksanakan penerimaan

pemesanan dari konsumen (pemilik SPBU) serta menerima vertifikasi dari pihak

bank, apabila konsumen telah membayar down payment dan bukti pembeyaran

Page 18: BAB III SETTING PENELITIAN - eprints.umm.ac.ideprints.umm.ac.id/41819/4/BAB III.pdf · 40 BAB III SETTING PENELITIAN 3.1 Gambaran Umum PT.Pertamina (Persero) Dengan pengalaman lebih

57

dari konsumen. Verifikasi dari pihak bank akan di cross check dengan bukti

pembayaran yang diberikan oleh konsumen kepada pihak penjualan. Selain itu

pihak, penjualan akan membuatkan loading order yang nantinya akan digunakan

oleh sopir mobil tangki, sebagai salah satu syarat dalam pengisian BBM yang

akan didistribusikan kepada konsumen. Dan mengatur kegiatan administrasi

personalia / umum secara tertip dan efisien.

3.8.6 Jr.Spv.Finance

Bertugas merencanakan, mengembangkan, mengontrol fungsi keuangan

dan akuntansi perusahaan dalam memberikan informasi keuangan secara

komprehensif dan tepat waktu. Untuk membantu perusahaan dalam proses

pengambilan keputusan, yang mendukung pencapaian target financial

perusahaan, khususnya di terminal BBM malang.

3.8.7 Jr.spv.distribution

Jr.spv.distribution Bertugas untuk membuat perencanaan, permintaan,

dan mengkoordinir semua kebutuhan untuk proses produksi yang ada di terminal

BBM malang.