BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakangabstrak.ta.uns.ac.id/wisuda/upload/C0611022_bab1.pdf ·...

3
1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Allah SWT. Menciptakan makluknya dengan berbagai bentuk keindahan yang tidak ternilai apapun. Ciptaan Allah SWT. Seperti tercantum pada terjemahan Al-Qur’an Surat An Nur Ayat 45 Allah Berfirman: “Dan Allah telah menciptakan semua jenis hewan dari air”. Salah satu ciptaan-Nya adalah Ikan Lele. Ikan lele merupakan ikan yang terkenal dengan bentuk kepala pipih dengan kumis dimulutnya. Selain itu, ikan ini juga terkenal karena tubuhnya yang licin tanpa sisik seperti ikan jenis lain kebanyakan. Ikan lele juga terkenal karena sering dikonsumsi bagi sebagian masyarakat Indonesia. Ikan lele hidup diperairan yang tenang seperti danau, waduk, telaga ataupun rawa yang alami ataupun buatan manusia. Biasanya ikan ini terdapat di dasar air dan dekat akar tanaman air yang terdapat di air. Ikan lele dapat bertahan hidup di air tawar yang keruh dan dipenuhi oleh lumpur. Selain itu, ikan ini juga dapat bertahan hidup didaratan dalam beberapa jam lamanya. Hal ini dikarenakan ikan lele memiliki sistem pernafasan ganda yaitu insang jika di air dan labirin jika di darat. Ikan lele biasanya memakan jentik nyamuk dan juga jasad renik lainya jika berada di dalam perairan.

Transcript of BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakangabstrak.ta.uns.ac.id/wisuda/upload/C0611022_bab1.pdf ·...

Page 1: BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakangabstrak.ta.uns.ac.id/wisuda/upload/C0611022_bab1.pdf · keindahan yang tidak ternilai apapun. Ciptaan Allah ... hidup didaratan dalam beberapa jam

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Allah SWT. Menciptakan makluknya dengan berbagai bentuk

keindahan yang tidak ternilai apapun. Ciptaan Allah SWT. Seperti tercantum

pada terjemahan Al-Qur’an Surat An Nur Ayat 45 Allah Berfirman: “Dan

Allah telah menciptakan semua jenis hewan dari air”. Salah satu ciptaan-Nya

adalah Ikan Lele.

Ikan lele merupakan ikan yang terkenal dengan bentuk kepala pipih

dengan kumis dimulutnya. Selain itu, ikan ini juga terkenal karena tubuhnya

yang licin tanpa sisik seperti ikan jenis lain kebanyakan. Ikan lele juga

terkenal karena sering dikonsumsi bagi sebagian masyarakat Indonesia. Ikan

lele hidup diperairan yang tenang seperti danau, waduk, telaga ataupun rawa

yang alami ataupun buatan manusia. Biasanya ikan ini terdapat di dasar air

dan dekat akar tanaman air yang terdapat di air. Ikan lele dapat bertahan hidup

di air tawar yang keruh dan dipenuhi oleh lumpur. Selain itu, ikan ini juga

dapat bertahan hidup didaratan dalam beberapa jam lamanya. Hal ini

dikarenakan ikan lele memiliki sistem pernafasan ganda yaitu insang jika di

air dan labirin jika di darat. Ikan lele biasanya memakan jentik nyamuk dan

juga jasad renik lainya jika berada di dalam perairan.

Page 2: BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakangabstrak.ta.uns.ac.id/wisuda/upload/C0611022_bab1.pdf · keindahan yang tidak ternilai apapun. Ciptaan Allah ... hidup didaratan dalam beberapa jam

2

Menurut penulis ikan lele memiliki keunikan ataupun keindahan

dalam bentuk karena ikan ini memiliki tubuh yang licin tanpa sisik di

badannya dan kumis di mulutnya. Selain keunikan dan keindahan dalam

bentuknya, ikan lele juga memiliki keunikan dari cara kehidupanya seperti

dapat bertahan di lingkungan yang minim air dan keruh serta dapat bernafas di

daratan selama beberapa jam lamanya. Dari uraian tersebut, penulis tertarik

untuk memvisualisasikan bentuk ikan lele dalam sebuah karya seni grafis, dan

sekaligus menjadikan ikan lele sebagai sumber tema dalam pembuatan karya

seni grafis.

B. Batasan Masalah

Dalam penulisan ini, penulis membatasi tema hanya pada jenis ikan

lele lokal (Clarias batrachus) ke dalam visualisasi karya seni grafis dengan

teknik cetak dalam.

C. Rumusan Masalah

1. Bagaimana menjelaskan bentuk ikan lele lokal dan kehidupanya?

2. Bagaimana menjelaskan dan memvisualisasikan ikan lele lokal dan

kehidupanya ke dalam konsep visualisasi seni grafis cetak dalam?

Page 3: BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakangabstrak.ta.uns.ac.id/wisuda/upload/C0611022_bab1.pdf · keindahan yang tidak ternilai apapun. Ciptaan Allah ... hidup didaratan dalam beberapa jam

3

D. Tujuan

1. Mendeskripsikan bentuk ikan lele lokal dan kehidupanya.

2. Menjelaskan dan memvisualisasikan ikan lele lokal dan kehidupannya ke

dalam konsep visualisasi seni grafis cetak dalam.

E. Manfaat

1. Dapat mensosialisasikan pemahaman tentang ikan lele lokal dan

kehidupannya

2. Dapat menjelaskan dan mengetahui visualisasi ikan lele lokal ke dalam

bentuk karya seni grafis cetak dalam yang penulis ciptakan melalui

penulisan ini.