BAB 1 Skripsi Proposal

12
BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Beasiswa merupakan penghasilan bagi yang menerima dan tujuan beasiswa adalah untuk membantu meringankan beban biaya pendidikkan siswa yang mendapatkan. Pembagaian beasiswa dilakukan oleh beberapa lembaga untuk membantu seseorang yang kurang mampu ataupun berprestasi selama menempuh studinya. Aturan tentang Beasiswa dituangkan dalam Undang – Undang republik Indonesia nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, Bab V pasal 12 (1.c), menyebutkan bahwa setiap peserta didik pada setiap satuan pendidikan berhak mendapatkan beasiswa bagi yang berprestasi yang orang tuanya kurang mampu membiayai pendidikannya. Pasa 12 (1.d), menyebutkan bahwa setiap peserta didik pada setiap satuan pendidikan berhak mendapatkan biaya pendidikan bagi mereka yang orang tuanya kurang mampu. Sesuai dengan peraturan yang sudah ditentukan oleh pihak Sekolah SMA Jam’iyyah Islamiyyah untuk memperoleh 1

description

contoh proposal word

Transcript of BAB 1 Skripsi Proposal

Page 1: BAB 1 Skripsi Proposal

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Beasiswa merupakan penghasilan bagi yang menerima dan tujuan

beasiswa adalah untuk membantu meringankan beban biaya pendidikkan siswa

yang mendapatkan. Pembagaian beasiswa dilakukan oleh beberapa lembaga untuk

membantu seseorang yang kurang mampu ataupun berprestasi selama menempuh

studinya. Aturan tentang Beasiswa dituangkan dalam Undang – Undang republik

Indonesia nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, Bab V pasal

12 (1.c), menyebutkan bahwa setiap peserta didik pada setiap satuan pendidikan

berhak mendapatkan beasiswa bagi yang berprestasi yang orang tuanya kurang

mampu membiayai pendidikannya. Pasa 12 (1.d), menyebutkan bahwa setiap

peserta didik pada setiap satuan pendidikan berhak mendapatkan biaya pendidikan

bagi mereka yang orang tuanya kurang mampu.

Sesuai dengan peraturan yang sudah ditentukan oleh pihak Sekolah SMA

Jam’iyyah Islamiyyah untuk memperoleh beasiswa, maka diperlukan kriteria –

kriteria untuk menentukan siapa yang akan terpilih untuk menerima beasiswa.

Berdasarkan hal tersebut untuk membantu penentuan dalam menetapkan seorang

mahasiswa memperoleh beasiswa, maka dibutuhkan sebuah sistem pendukung

keputusan dengan metode yang dapat digunakan yaitu Fuzzy MADM (Multiple

Attribute Decission Making).

Metode Fuzzy MADM adalah metode yang dapat mencari suatu alternatif

terbaik dari berbagai alternatif berdasarkan kriteria – kriteria yang telah

1

Page 2: BAB 1 Skripsi Proposal

ditentukan. Intinya bahwa metode tersebut menentukan nilai bobot pada setiap

kriteria. Metode tersebut menggunakan TOPSIS (Technique For Others Reference

by Similarity to Ideal Solution) adalah salah satu metode pengambilan keputusan

multikriteria yang pertama kali diperkenalkan oleh Yoon dan Hwang (1981).

TOPSIS menggunakan prinsip bahwa alternatif yang terpilih harus

mempunyai jarak terdekat dari solusi ideal positif dan terjauh dari solusi ideal

negatif dari sudut pandang geometris dengan menggunakan jarak Euclidean untuk

menentukan kedekatan relatif dari suatu alternatif dengan solusi optimal.

Solusi ideal positif didefinisikan sebagai jumlah dari seluruh nilai terbaik yang

dapat dicapai untuk setiap atribut, sedangkan solusi negatif-ideal terdiri dari

seluruh nilai terburuk yang dicapai untuk setiap atribut.

TOPSIS mempertimbangkan keduanya, jarak terhadap solusi ideal positif

dan jarak terhadap solusi ideal negatif dengan mengambil kedekatan relatif

terhadap solusi ideal positif. Berdasarkan perbandingan terhadap jarak relatifnya,

susunan prioritas alternatif bisa dicapai.

Metode ini banyak digunakan untuk menyelesaikan pengambilan keputusan

secara praktis. Hal ini disebabkan konsepnya sederhana dan mudah dipahami,

komputasinya efisien,dan memiliki kemampuan mengukur kinerja relatif dari

alternatif-alternatif keputusan. Sehingga siswa / i berhak menerima beasiswa

berdasarkan kriteria – kriteria yang telah ditentukan.

maka dengan ini penulis mencoba untuk melakukan penelitian dengan mengambil

judul “Sistem Penunjang Keputusan Untuk Menentukan Penerimaan

Beasiswa Dengan Metode Topsis (Technique For Others Reference by

Similarity to Ideal Solution) di SMA Jam’iyyah Islamiyyah”.

2

Page 3: BAB 1 Skripsi Proposal

1.2 Rumusan Masalah

3

Page 4: BAB 1 Skripsi Proposal

1.2 Identifikasi Masalah

Dari uraian Latar Belakang Masalah Tersebut, maka dapat

diidentifikasikan masalah sebagai berikut:

a. Siswa – Siswi Kurang Informasi terhadap program Beasiswa di SMA

Jam’iyyah Islamiyyah.

b. Perlu dilakukan analisa dalam mengetahui permasalahan pengambilan

keputusan dalam masalah pemberian beasiswa si SMA jam’iyyah

Islamiyyah.

c. Bagaimana cara membangun aplikasi sistem dengan menggunakan metode

Fuzzy Multiple Attribute Decission Making (FMADM) dengan metode

Topsis (Technique For Others Reference by Similarity to Ideal Solution)

untuk menentukan Pemberian beasiswa kepada siswa berprestasi di SMA

jam’iyyah Islamiyyah sesuai dengan bobot dari kriteria yang sudah

ditentukan. Dengan menggunakan sebuah program berbasis web untuk

membantu menyelesaikan permasalahan sehingga relative jauh lebih

mudah dan efisien.

d. Bagaimana penerapan metode Fuzzy Multiple Attribute Decission Making

(FMADM) dengan metode Topsis ini dilakukan untuk dapat memberikan

keputusan tentang pemberian beasiswa kepada siswa berprestasi.

1.3 Batasan Masalah

4

Page 5: BAB 1 Skripsi Proposal

Supaya pembahasan masalah yang dilakukan dapat terarah dengan baik

dan tidak menyimpang dari pokok permasalahan, maka penulis membatasi

permasalahan yang akan dibahas, yakni:

a. Perhitungan dalam menentukan keputusan beasiswa menggunakan metode

TOPSIS(Technique For Others Reference by Similarity to Ideal Solution).

b. Data – data yang digunakan dari siswa/i SMA Jam’iyyah Islamiyyah.

c. Prediksi keputusan beasiswa ini menggunakan beberapa kriteria

diantaranya penghasilan orang tua, jumlah saudara kandung, jumlah

tanggungan orang tua, nilai rata – rata raport dan ranking.

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan yang hendak dicapai dalam perancangan sistem ini adalah sebagai

berikut:

a. Mem berikan inforamasi yang nyata terhadap masalah beasiswa sekolah

kepada wali murid dan guru – guru, sehingga jelas, tepat dan akurat.

b. Sebagai sarana untuk memudahkan penginputan dan pendataan siswa/i di

SMA jam’iyyah Islamiyyah.

c. Menerapkan sistem penunjang keputusan menggunakan metode TOPSIS

untuk menentukan beasiswa di SMA jam’iyyah Islamiyyah agar tepat

sasaran.

1.5 Metodelogi Penelitian

Metoda pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah:

a. Observasi

5

Page 6: BAB 1 Skripsi Proposal

Pengumpulan data dengan dengan melakukan pengamatan secara langsung

terhadap objek penelitian, dengan mencatat hal-hal penting yang

berhubungan dengan judul laporan, sehingga diperoleh data yang lengkap

dan akurat.

b. Wawancara

Pengumpulan data dengan cara melakukan komunikasi dan wawancara

secara langsung dengan pihak-pihak terkait.

c. Analisa

Langkah ini merupakan analisa terhadap kebutuhan sistem yang telah

didapat dari pengumpulan data melalui beberapa cara, metode penelitian

lapangan dan metode penelitian keperpustakaan bisa dikatakan sebagai

data yang berhubungan dengan keinginan user dalam pembuatan sistem.

Dokumen ini yang akan menjadi acuan sistem analisa untuk

menterjemahkan kedalam bahasa program dalam perancangan sistem yang

akan dibuat.

d. Perancangan Sistem

Proses ini akan merancang pembentukan suatu kebutuhan ke sebuah

perancangan sistem yang dapat diperkirakan sebelum dilanjutkan ke

tahapan selanjutnya. Proses ini berfokus pada struktur data, arsitektur

perangkat lunak, rancangan interface(Tampilan) dan prosedural

(bertahap).Tahapan ini yang akan digunakan programer untuk melakukan

aktivitas pembuatan sistem. Penulis menggunakan bahasa pemprograman

PHP dan menggunakan MySQL.

e. Pengujian ( Testing ) Sistem

6

Page 7: BAB 1 Skripsi Proposal

Pada tahapan ini dilakukan penggabungan modulyang sudah dibuatdan

dilakukan pengujian untuk mengetahui apakah sistem yang dibuat telah

sesuai dengan rancangan yang sudah ada.

f. Studi Pustaka

Pengumpulan data dengan menggunakan atau mengumpulkan sumber-

sumber tertulis, dengan cara membaca, mempelajari dan mencatat hal-hal

penting yang berhubungan dengan masalah yang sedang dibahas guna

memperoleh gambaran secara teoritis.

1.6 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut :

a. Dapat mengurangi kesalahan dalam menentukan keputusan pemberian

beasiswa.

b. Memberikan kemudahan dalam penyeleksian pemberian beasiswa kepada

siswa berprestasi.

c. Mempermudah siswa dan siswi dalam mengakses kebutuhan dalam

informasi beasiswa.

1.7 Metode Penjadwalan

No Jenis Kegiatan November Desember Januari Februari Maret

1 2 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 5

1 Pengumpulan data                                            

2 Analisa sistem                                            

3 Perancangan sistem                                            

7

Page 8: BAB 1 Skripsi Proposal

4 Pembuatan program                                            

5 Test program                                            6 Evaluasi program                                            

7 Perbaikan program                                            

8 Dokumentasi                                            

1.8 Sistematika Penulisan

Uraian singkat mengenai struktur penulisan pada masing-masing bab adalah

sebagai berikut:

BAB I

BAB II

BAB III

PENDAHULUAN

Membahas Latar Belakang, Identifikasi Masalah, Batasan Masalah,

Tujuan Penelitian, Metodelogi Penelitian dan Sistematika Penulisan.

LANDASAN TEORI

Pada bab ini berisi landasan teori konsep dalam pengambilan

keputusan untuk menentukan beasiswa dengan menggunakan metode

TOPSIS dan program menggunakan bahasa PHP dan MySQL.

ANALISIS SISTEM DAN PERANCANGAN

Menjelaskan tentang gambaran sistem serta deskripsi dari hasil

analisis sistem yang akan dijadikan sebagai petunjuk untuk

perancangan metode yang digunakan dalam penerapan permasalahan

dalam penentuan beasiswa di SMA jam’iyyah Islamiyyah.

8

Page 9: BAB 1 Skripsi Proposal

BAB VI

BAB V

IMPLEMENTASI DAN HASIL

Bab ini menguraikan langkah-langkah dalam implementasi sistem,

yaitu komponen-komponen kebutuhan sistem, serta pengujian pada

sistem yang dibuat.

PENUTUP

Mengemukakan kesimpulan yang diambil dari hasil penelitian dan

perancangan sistem, serta saran-saran untuk pengembangan

selanjutnya, agar dapat dilakukan perbaikan-perbaikan di masa yang

akan datang.

9