ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada...

98
ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA BOGOR RYAN SATRIA NUGROHO DEPARTEMEN AGRIBISNIS FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2014

Transcript of ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada...

Page 1: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

vi

ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI

KEMASAN DI KOTA BOGOR

RYAN SATRIA NUGROHO

DEPARTEMEN AGRIBISNIS

FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BOGOR

2014

Page 2: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

vii

PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN SUMBER

INFORMASI SERTA PELIMPAHAN HAK CIPTA

Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi berjudul Analisis Ekuitas Merek

Produk Bubur Bayi Kemasan di Kota Bogor adalah benar karya saya dengan

arahan dari dosen pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apa pun kepada

perguruan tinggi mana pun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya

yang diterbitkan maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam

teks dan dicantumkan dalam Daftar Pustaka di bagian akhir skripsi ini.

Dengan ini saya melimpahkan hak cipta dari karya tulis saya kepada Institut

Pertanian Bogor.

Bogor, Juni 2014

Ryan Satria Nugroho

NIM H34080125

Page 3: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

viii

ABSTRAK

RYAN SATRIA NUGROHO. Analisis Ekuitas Merek Produk Bubur Bayi

Kemasan di Kota Bogor. Dibimbing oleh BURHANUDDIN

Perkembangan teknologi pangan yang semakin canggih dan modern

mendukung timbulnya industri bubur bayi kemasan. Berbagai jenis dan merek

bubur bayi yang beredar membuat persaingan antar merek semakin ketat sehingga

produsen perlu mengetahui informasi posisi merek dagangnya. Tujuan penelitian

ini adalah untuk mengukur dan menganalisis ekuitas merek bubur bayi kemasan di

Kota Bogor dengan mengukur tingkat kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi

kualitas, dan loyalitas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah

metode analisis deskriptif, Cochran Test, Importance Performance Analysis

(IPA), dan Brand Switching Pattern Matrix. Hasil analisis menunjukkan bahwa

merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen

kesadaran merek karena menempati urutan teratas untuk kategori top of mind dan

pada asosiasi merek karena memiliki asosiasi pembentuk brand image terbanyak.

Analisis persepsi kualitas menunjukkan bahwa semua merek mendapatkan nilai

yang sama. Sementara pada elemen loyalitas, merek yang terkuat adalah merek

Promina karena memiliki persentase commited buyer terbesar dan jumlah switcher

terkecil. Berdasarkan hasil analisis keempat elemen ekuitas merek tersebut dapat

disimpulkan bahwa merek Nestle Cerelac merupakan merek dengan ekuitas

terkuat.

Kata kunci : bubur bayi kemasan, ekuitas merek, cochran test, importance

performance analysis (IPA), brand switching pattern matrix.

ABSTRACT

RYAN SATRIA NUGROHO. The Brand Equity Analysis of Packaged Baby

Food Product in Bogor City. Supervised by BURHANUDDIN

The rapid development of modern and sophisticated food technology

support the emergence of the industrial packaged baby food. Various types and

brands of packaged baby food on the market make the brands competition

becomes so tight that manufacturers need to know the position of their brand

name. The purpose of this study is to measure and analyze brand equity of

packaged baby food in Bogor by measuring the level of brand awareness, brand

associations, perceived quality, and loyalty. The method used in this research is

descriptive analysis method, Cochran Test, Importance Performance Analysis

(IPA), and Brand Switching Pattern Matrix. The result of analysis showed that

Nestle Cerelac is the superior brand on the element of brand awareness because it

is on the top of the top of mind category and on the element of brand association it

has the highest brand image associations forming. The quality perception analysis

showed that all the perceived quality of brands get the same value. While on the

element of loyalty, the strongest brand is Promina brand because it has the largest

percentage of committed buyer and the smallest amount of the switcher . Based on

the the four elements analysis of brand equity can be concluded that Nestle

Cerelac is the brand with the strongest brand equity.

Keywords : packaged baby food, brand equity, cochran test, importance

performance analysis (IPA), brand switching pattern matrix.

Page 4: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

ix

ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI

KEMASAN DI KOTA BOGOR

RYAN SATRIA NUGROHO

Skripsi

Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

Sarjana Ekonomi

pada

Departemen Agribisnis

DEPARTEMEN AGRIBISNIS

FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BOGOR

2014

Page 5: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

x

Page 6: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

xi

Judul Skripsi : Analisis Ekuitas Merek Produk Bubur Bayi Kemasan di Kota

Bogor

Nama : Ryan Satria Nugroho

NIM : H34080125

Disetujui oleh

Dr Ir Burhanuddin, MM

Pembimbing

Diketahui oleh

Dr Ir Dwi Rachmina, MSi

Ketua Departemen

Tanggal Lulus:

Page 7: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

xii

PRAKATA

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah subhanahu wa ta’ala atas

segala karunia-Nya sehingga karya ilmiah ini berhasil diselesaikan. Tema yang

dipilih dalam penelitian yang dilaksanakan sejak bulan September 2012 ini ialah

Ekuitas merek dengan judul Analisis Ekuitas Merek Produk Bubur Bayi Kemasan

di Kota Bogor.

Terima kasih penulis ucapkan kepada Bapak Dr. Ir. Burhanuddin, MM

sebagai Dosen Pembimbing atas semua bimbingan, arahan, waktu, motivasi, dan

kesabaran yang telah diberikan kepada penulis selama penyusunan skripsi ini.

Ucapan terima kasih juga penulis ucapkan kepada Bapak Suprehatin, SP., M.AB

selaku pembimbing skripsi terdahulu yang banyak memberikan masukan dan

meluangkan waktu untuk berdiskusi, Begitu juga dengan Bapak Ir. Joko Purwono,

MS dan Bapak Rahmat Yanuar, SP., MSI sebagai dosen penguji sidang, serta

seluruh staf Departemen Agribisnis, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut

Pertanian Bogor yang telah banyak membantu selama penulisan skripsi ini.

Ungkapan terima kasih juga disampaikan kepada ayah, ibu, serta seluruh keluarga,

atas segala doa dan kasih sayangnya. Disamping itu, penghargaan penulis

sampaikan kepada Dian, Ilham, Imam, dan Dharma yang telah bersedia

memberikan bantuan untuk menyebar kuisioner penelitian. Teman-teman

Agritrash, Ilkom 45, Karemata FEM IPB, teman-teman sebimbingan skripsi,

teman-teman agribisnis. Teman-teman kostan Wisma Alma dan serta seluruh

pihak yang terlibat dalam penulisan skripsi ini saya ucapkan terima kasih.

Semoga karya ilmiah ini bermanfaat.

Bogor, Juni 2014

Ryan Satria Nugroho

Page 8: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan
Page 9: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

vi

DAFTAR ISI

DAFTAR TABEL vii DAFTAR GAMBAR viii DAFTAR LAMPIRAN viii PENDAHULUAN 1

Latar Belakang 1 Perumusan Masalah 2 Tujuan Penelitian 3 Manfaat Penelitian 3 Ruang Lingkup Penelitian 3

TINJAUAN PUSTAKA 4 KERANGKA PEMIKIRAN 6

Kerangka Pemikiran Teoritis 6 Makanan Pendamping-ASI 6 Definisi Merek 6 Ekuitas Merek 7 Kesadaran Merek (Brand Awareness) 8 Asosiasi Merek (Brand Association) 10 Persepsi Kualitas (Preceived Quality) 12 Loyalitas Merek (Brand Loyalty) 12

Kerangka Pemikiran Operasional 15 METODE PENELITIAN 17

Lokasi dan Waktu Penelitian 17

Jenis dan Sumber Data 17 Metode Penarikan Sampel 17 Metode Pengolahan Data 18

Analisis Deskriptif 18 Uji Reliabilitas 19 Cochran Test 20 Importance Performance Analysis (IPA) 21

Brand Switching Pattern Matrix 23 GAMBARAN UMUM RESPONDEN 24

Karakteristik Umum Responden 24 Karakteristik Konsumen Berdasarkan Perilaku Pembelian 25

HASIL DAN PEMBAHASAN 28

Analisis Elemen Kesadaran Merek 28

Analisis Elemen Asosiasi Merek 30

Analisis Persepsi Kualitas 34 Analisis Loyalitas Merek 42

SIMPULAN DAN SARAN 51 Simpulan 51 Saran 51

DAFTAR PUSTAKA 52 RIWAYAT HIDUP 87

Page 10: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

vii

DAFTAR TABEL

1 Tingkat partisipasi angkatan kerja wanita Indonesia tahun 2006-2010 1 2 Angka kelahiran dan tingkat pertumbuhan Kota Bogor tahun 2006-2010 2 3 Komposisi gizi dalam 100 gram 7 4 Jumlah responden pada setiap kecamatan di Kota Bogor 18 5 Interpretasi performance importance setiap atribut 22 6 Gambaran umum karakteristik responden 25 7 Sebaran responden berdasarkan frekuensi pemberian bubur bayi

kemasan 25 8 Sebaran responden berdasarkan alasan utama dalam membeli bubur

bayi 26

9 Sebaran responden berdasarkan merek bubur bayi kemasan yang dibeli

atau dikonsumsi 27 10 Sebaran responden berdasarkan tempat pembelian bubur bayi kemasan 27 11 Alasan responden dalam menentukan tempat pembelian bubur bayi

kemasan 28 12 Sebaran responden berdasarkan sumber informasi utama 28 13 Top of mind merek bubur bayi kemasan 28 14 Brand recall merek bubur bayi kemasan 29 15 Brand recognition merek bubur bayi kemasan 29 16 Unaware of brand merek bubur bayi kemasan 30 17 Ringkasan elemen kesadaran merek (%) 30 18 Ringkasan hasil uji reliabilitas setiap merek 30 19 Nilai asosiasi merek Milna berdasarkan jawaban „YA‟ 31

20 Nilai asosiasi merek Promina berdasarkan jawaban „YA‟ 32 21 Nilai asosiasi merek SUN berdasarkan jawaban „YA‟ 33 22 Nilai asosiasi merek Nestle Cerelac berdasarkan jawaban „YA‟ 33 23 Asosiasi-asosiasi pembentuk brand image produk bubur bayi kemasan 34 24 Nilai rata-rata performance importance merek Milna 35 25 Nilai rata-rata performance importance merek Promina 37 26 Nilai rata-rata performance importance merek SUN 38 27 Nilai rata-rata performance importance merek Nestle Cerelac 40 28 Ringkasan elemen persepsi kualitas merek 42

29 Perhitungan switcher 43 30 Perhitungan habitual buyer 43 31 Perhitungan satisfied buyer 44 32 Perhitungan liking the brand 44

33 Perhitungan commited buyer 45 34 Perbandingan hasil masing-masing level dari tiap merek (%) 48 35 Hasil perhitungan brand switching pattern matrix 49

36 Kemungkinan perpindahan merek 49 37 Ringkasan analisis ekuitas merek 50

Page 11: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

viii

DAFTAR GAMBAR

1 Konsep ekuitas merek 8 2 Piramida kesadaran merek 9 3 Piramida brand loyalty 14 4 Model Ideal piramida brand loyalty 14 5 Kerangka pemikiran operasional penelitian 16 6 Diagram cartesius (IPA) 22 7 Diagram performance importance merek Milna 36 8 Diagram performance importance merek Promina 38 9 Diagram performance importance merek SUN 39

10 Diagram performance importance merek Nestle Cerelac 41 11 Piramida loyalitas merek bubur bayi kemasan Milna 46 12 Piramida loyalitas merek bubur bayi kemasan Promina 46 13 Piramida loyalitas merek bubur bayi kemasan SUN 47 14 Piramida loyalitas merek bubur bayi kemasan Nestle Cerelac 47

DAFTAR LAMPIRAN

1 Perhitungan reliabilitas bubur bayi merek Milna 54 2 Perhitungan reliabilitas bubur bayi merek Promina 56 3 Perhitungan reliabilitas bubur bayi kemasan merek SUN 58 4 Perhitungan reliabilitas bubur bayi merek Nestle Cerelac 60 5 Pengujian asosiasi bubur bayi merek Milna 62 6 Pengujian asosiasi bubur bayi merek Promina 62 7 Pengujian asosiasi bubur bayi merek SUN 62 8 Pengujian asosiasi bubur bayi merek Nestle Cerelac 63

9 Perhitungan importance performance merek Milna 63 10 Perhitungan importance performance merek Promina 69 11 Perhitungan importance performance merek SUN 75 12 Perhitungan importance performance merek Nestle Cerelac 81

Page 12: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

1

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Makanan sangat berpengaruh terhadap keadaan gizi seorang bayi atau balita,

apabila angka kecukupan gizi pada masa ini tidak dapat dipenuhi dapat

berpengaruh buruk pada pertumbuhan fisik dan mental dari sang anak. Makanan

yang baik untuk bayi merupakan makanan yang dapat memenuhi angka

kecukupan gizi. Selain ASI, pemberian makanan tambahan berupa makanan bayi

(bubur bayi) sebelum memasuki usia 6 bulan dinilai penting bagi perkembangan

si bayi untuk memenuhi gizinya. Hal tersebut dilakukan guna mengurangi risiko

alergi pada bayi terhadap makanan selain ASI atau sufor1.

Makanan tambahan bayi berupa bubur bayi dapat dibuat sendiri di rumah

dengan menggunakan bahan alami seperti buah-buahan dan sayuran yang dapat

memenuhi angka kecukupan gizi. Namun, sejalan dengan perkembangan

teknologi pangan yang semakin modern, saat ini bubur bayi telah menjadi produk

industri dengan berbagai jenis seperti bubur buah, bubur susu, dan bubur tepung.

Industri makanan bayi yang berkembang saat ini adalah industri bubur bayi dalam

kemasan. Berbagai produk bubur bayi kemasan menawarkan kemudahan dalam

cara penyiapan makanan yang dijual dalam keadaan setengah jadi.

Bubur bayi dalam kemasan dibutuhkan oleh ibu rumah tangga yang

memiliki bayi atau balita, terutama yang bekerja atau mempunyai banyak kegiatan

di luar rumah. Kesibukan yang dimiliki oleh ibu rumah tangga yang bekerja

membuat curahan waktu yang diberikan kepada bayi atau balita relatif sedikit

dibandingkan dengan ibu rumah tangga yang tidak bekerja. Dengan demikian

tingkat partisipasi angkatan kerja wanita di Indonesia yang semakin meningkat,

diduga akan meningkatkan permintaan akan bubur bayi dalam kemasan. Data BPS

Indonesia menunjukkan adanya peningkatan Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja

(TPAK) wanita dari tahun 2006 sampai dengan tahun 2010 (Tabel 1).

Tabel 1 Tingkat partisipasi angkatan kerja wanita Indonesia tahun 2006-2010a

Tahun TPAK Wanita (Ribu

Jiwa)

Tingkat kenaikan (%)

2006 38 639 -

2007 41 221 6.68

2008 42 803 3.83

2009 52 670 23.05

2010 55 047 4.51 aSumber : BPS Indonesia (diolah)

Tabel 1 menunjukkan setiap tahun terjadi peningkatan partisipasi angkatan

kerja di Indonesia. Pada tahun 2008 sampai 2009 terjadi peningkatan partisipasi

angkatan kerja wanita terbesar yaitu sampai 23.05 persen. Peningkatan tenaga

kerja perempuan digambarkan dari terserapnya mereka ke sektor-sektor yang

1 Melindacare. 2011. Makanan Bayi Tambahan Selain ASI

http://melindahospital.com [diakses tanggal 4 April 2012]

Page 13: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

2

secara tradisional banyak menampung tenaga kerja perempuan seperti

perdagangan, pertanian dan industri. Masuknya perempuan ke lapangan pekerjaan

ini lebih disebabkan dorongan pemenuhan dan usaha untuk menambah

penghasilan keluarga.

Faktor lain yang diduga akan meningkatkan permintaan bubur bayi dalam

kemasan adalah angka kelahiran yang semakin meningkat. Salah satu kota di

Indonesia yang memiliki pertumbuhan angka kelahiran yang positif setiap tahun

adalah Kota Bogor.

Tabel 2 Angka kelahiran dan tingkat pertumbuhan Kota Bogor tahun 2006-2010b

Tahun Angka Kelahiran (jiwa) Tingkat Pertumbuhan (%)

2006 446 -

2007 563 26.23

2008 563 0

2009 563 0

2010 666 18.30 bSumber : BPS Kota Bogor (diolah)

Tabel 2 menunjukkan adanya peningkatan angka kelahiran pada tahun 2006

sampai tahun 2007 sebesar 26.23 persen dan pada tahun 2009 sampai tahun 2010

terjadi sebesar 18.30 persen. Sedangkan tahun 2007 sampai dengan tahun 2009

tidak terjadi peningkatan angka kelahiran.

Potensi pasar yang cukup terbuka dan didukung oleh perkembangan

teknologi modern memicu hadirnya para produsen makanan yang bergerak dalam

bisnis makanan bayi siap saji khususnya bubur bayi kemasan. Beberapa merek

bubur bayi dalam kemasan yang mudah ditemui yaitu SUN dan Promina yang

diproduksi oleh Indofood Nutrition, Milna yang diproduksi oleh Kalbe Nutrition,

dan Nestle Cerelac yang diproduksi oleh Nestle. Dengan semakin banyak jenis

dan merek produk bubur bayi kemasan yang muncul di pasaran menyebabkan

promosi makanan bayi siap saji saat ini semakin bersaing.

Persaingan antar produsen yang kompetitif, mengharuskan produsen

menarik perhatian konsumen dengan berbagai cara. Salah satu caranya adalah

menguatkan brand image produk kepada konsumen melalui nama produk atau

merek. Ekuitas merek yang kuat menyebabkan suatu merek menjadi prestisius dan

berimplikasi kepada daya tarik yang kuat untuk konsumen mengkonsumsi suatu

produk. Hal ini menyebabkan peningkatan volume penjualan yang mendatangkan

keuntungan bagi perusahaan.

Dengan demikian riset ekuitas merek sangat diperlukan oleh pemasar dalam

menyusun langkah strategis dalam pengambilan keputusan untuk menaklukan

pasar dan membantu membangun brand image yang kuat agar memenangkan

persaingan. Bagi konsumen adanya riset ekuitas merek dapat membantu

konsumen dalam menentukan pilihan dan keputusan pembelian.

Perumusan Masalah

Berbagai merek bubur bayi instan yang diproduksi oleh perusahaan yang

berbeda kini sangat mudah dijumpai di pasar Kota Bogor ditambah lagi ibu rumah

Page 14: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

3

tangga yang bekerja maupun tidak di Kota Bogor mudah untuk memperoleh

informasi tentang bubur bayi baik dari televisi, internet, maupun bidan. Sebagai

salah satu kota dengan tingkat kelahiran yang tinggi, dapat menjadi pasar yang

potensial bagi produk bubur bayi kemasan. Seiring dengan meningkatnya angka

kelahiran dan mudahnya memperoleh informasi, maka diduga akan terjadi

peningkatan permintaan bubur bayi kemasan. Kondisi tersebut dimanfaatkan oleh

produsen bubur bayi untuk memperluas pangsa pasarnya.

Kemunculan berbagai merek bubur bayi di pasar memberikan alternatif bagi

konsumen rumah tangga dalam menentukan pilihannya. Semakin banyaknya jenis

dan merek bubur bayi yang ada di pasar maka persaingan antar merek pun akan

semakin meningkat. Persaingan yang semakin ketat menuntut produsen lebih

cermat dalam menentukan strategi pemasarannya agar mampu menang dalam

persaingan.

Produsen perlu mengetahui informasi tentang posisi merek dagangnya untuk

menghadapi persaingan. Riset ekuitas merek menjadi sangat penting bagi

produsen untuk menentukan strategi pemasaran yang diambil. Dalam

menganalisis ekuitas merek bubur bayi, masalah yang dianalisis antara lain :

1. Seberapa kuat ekuitas merek yang dimiliki produk bubur bayi kemasan di

kota Bogor dengan menganalisis tingkat kesadaran merek, asosiasi merek,

persepsi kualitas dan loyalitas merek?

2. Bubur bayi merek apa yang memiliki ekuitas tertinggi pada konsumen

rumah tangga di Kota Bogor?

Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah :

1. Menganalisis ekuitas merek yang dimiliki produk bubur bayi kemasan,

dengan mengukur tingkat kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi

kualitas dan loyalitas.

2. Menentukan merek bubur bayi kemasan yang mempunyai ekuitas merek

terkuat di tingkat konsumen.

Manfaat Penelitian

Hasil yang diperoleh dari penelitian ini diharapkan dapat berguna untuk :

1. Bahan masukan, informasi dan evaluasi bagi perusahaan produk bubur

bayi kemasan

2. Bahan masukan, informasi dan rujukan bagi penelitian lebih lanjut.

Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian mengenai elemen-elemen utama ekuitas

dari produk bubur bayi kemasan. Merek yang diteliti ada empat merek, yaitu

Milna, Promina, SUN, dan Nestle Cerelac. Pemilihan keempat merek yang

digunakan dalam penelitian ini dilakukan dengan ketentuan-ketentuan:

1. Merek-merek tersebut merupakan merek yang cukup diingat masyarakat

Page 15: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

4

2. Merek-merek tersebut merupakan merek yang mempunyai rating paling

atas dan aktif dalam melakukan kegiatan promosi.

Untuk merek Promina dan SUN, walaupun kedua merek tersebut

merupakan produksi dari produsen yang sama yaitu Indofood Nutrition, namun

segmentasi kedua merek tersebut berbeda. Merek Promina memiliki segmen kelas

menengah ke atas, sedangkan SUN memiliki segmen menengah ke bawah. Selain

itu, produsen kedua merek tersebut memiliki unit bisnis (divisi) yang berbeda

untuk tiap merek yang dihasilkan, sehingga dari strategi pemasaran atau promosi

yang dilakukannya pun berbeda. Jadi kedua merek ini tetap bisa dibandingkan

antara satu merek dengan merek lainnya.

TINJAUAN PUSTAKA

Munthe (2002) menganalisis perilaku rumah tangga dalam pembelian bubur

bayi dalam kemasan. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa pada tahap

pengenalan kebutuhan, manfaat yang dicari ibu rumah tangga adalah manfaat

fungsional. Sumber informasi yang paling mempengaruhi adalah dokter/bidan.

Pada tahap evaluasi alternatif ibu rumah tangga memperhatikan kandungan gizi

dan rasa. Faktor yang dipertimbangkan ibu rumah tangga dalam pembelian bubur

dalam kemasan adalah kandungan gizi, rasa, gaya hidup, kemudahan memperoleh,

dan harga.

Pardede (2002) juga menganalisis faktor yang mempengaruhi perilaku

rumah tangga dalam pembelian bubur bayi kemasan. Hasil penelitian

menunjukkan bahwa menurut responden atribut yang paling mempengaruhi

adalah komposisi, lama kadaluarsa (daya simpan), kelengkapan label, pilihan rasa,

tekstur, bentuk kemasan, dan harga.

Penelitian Munthe (2002) dan Pardede (2002) mengenai faktor yang

mempengaruhi keputusan pembelian bubur bayi kemasan dapat dijadikan acuan

dalam penelitian yang dilakukan penulis. Dalam penelitian ekuitas merek bubur

bayi kemasan ini, penulis dapat menganalisis asosiasi dan persepsi kualitas merek

dengan mempertimbangkan faktor atau atribut yang diperoleh dari dua penelitian

terdahulu yaitu kandungan gizi, rasa, kemudahan memperoleh, harga, komposisi,

kelengkapan label, pilihan rasa, tekstur, dan bentuk kemasan.

Sejumlah penelitian empiris mengenai ekuitas merek juga telah banyak

dilakukan oleh peneliti terdahulu. Beberapa produk yang telah diteliti terkait

dengan ekuitas merek antara lain ikan kaleng, mie instan, dan es krim.

Saefulloh (2002) meneliti tentang analisis brand equity produk ikan kaleng

pengunjung supermarket Matahari Sultan Plaza Kota Bandung. Hasil penelitian

menunjukkan bahwa merek ikan kaleng Gaga memperoleh peringkat paling ideal

dalam setiap tingkatan elemen brand awareness disusul merek Botan dan ABC.

Asosiasi-asosiasi pembentuk brand image dari merek Botan, lebih banyak

daripada merek Gaga dan ABC. Pada perceived quality merek Botan lebih baik

daripada merek Gaga dan ABC. Pada elemen brand loyalty ketiga merek berada

pada posisi yang tidak jauh beda. Secara umum merek ikan kaleng Botan

memiliki brand equity paling kuat diantara ketiga merek ikan kaleng yang

dianalisis.

Page 16: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

5

Penelitian mengenai ekuitas merek ikan kaleng juga pernah dilakukan oleh

Syiska (2006) di Kota Bogor. Merek Botan unggul/kuat di tiga elemen ekuitas

merek yaitu kesadaran merek, asosiasi merek dan persepsi kualitas. Hasil

penelitian Syiska (2006) memberikan kesimpulan yang sama dengan Saefulloh

(2002) bahwa merek Botan merupakan merek ikan kaleng dengan ekuitas merek

terkuat. Akan tetapi, terdapat perbedaan alat analisis yang digunakan Syiska

(2006) pada elemen persepsi kualitas jika dibandingkan dengan penelitian

terdahulu. Dalam menganalisis persepsi kualitas merek, Syiska (2006)

menggunakan Importance Performance Analysis (IPA) yang membandingkan

kinerja suatu merek dengan harapan responden yang terkait dengan variabel yang

diteliti. Sementara, Saefulloh (2006) pada penelitian terdahulu menggunakan

Skala Semantic Differential yang hanya mengukur kinerja suatu merek tanpa

membandingkannya dengan tingkat harapan variabel yang diteliti.

Rahmat (2005) menganalisis beberapa komponen ekuitas merek produk es

krim di wilayah DKI Jakarta. Hasil perbandingan komponen-komponen pada

ekuitas merek produk es krim menunjukkan bahwa merek Campina memiliki

ekuitas merek yang terkuat untuk kategori kemasan impulse. Merek Campina

lebih unggul pada elemen asosiasi merek dan loyalitas merek, sedangkan merek

Wall‟s unggul pada elemen kesadaran merek dan Indomeiji juga hanya unggul

pada elemen persepsi kualitas merek. Pada kemasan take home merek Wall‟s

memiliki ekuitas merek terkuat dibanding kedua merek lainnya. Merek Wall‟s

unggul pada elemen kesadaran merek dan persepsi kualitas merek, merek

Campina unggul pada elemen loyalitas merek dan merek Indomeiji juga hanya

unggul pada elemen asosiasi merek.

Penelitian lainnya tentang ekuitas merek mie instan di kecamatan Bogor

Barat dilakukan oleh Susanti (2006). Hasil penelitian menunjukkan bahwa

Indomie unggul pada elemen kesadaran merek dan persepsi kualitas, mie Sedaap

unggul pada elemen loyalitas merek, Sarimi unggul pada elemen asosiassi merek,

dan Supermi unggul pada elemen asosiasi merek dan persepsi kualitas. Hal ini

menunjukkan Indomie dan Supemi adalah merek mie instan dengan ekuitas

terkuat dibanding merek mie Sedaap dan Sarimi.

Perbedaan antara penelitian ini dengan penelitian terdahulu yaitu dalam hal

produk yang dianalisis. Penulis mengambil produk bubur bayi dalam kemasan

yang beredar di pasar yaitu bubur bayi merek Milna, SUN, Promina, dan Neslte

Cerelac. Konsep penelitian yang akan dilakukan berhubungan dengan ekuitas

merek, berbeda dengan penelitian Munthe (2002) dan Pardede (2002) yang hanya

mengarah kepada perilaku pembelian bubur bayi dalam kemasan. Konsep

penelitian yang dilakukan peneliti sama dengan penelitian terdahulu yang

dilakukan oleh Saefulloh (2002), Syiska (2006), Rahmat (2005), dan Susanti

(2006) yaitu menganalisis brand awareness, brand association, perceived quality,

dan brand loyalty. Alat analisis yang akan digunakan penulis sama dengan

penelitian ekuitas merek terdahulu. Tempat yang akan diteliti sama dengan

penelitian terdahulu yang dilakukan oleh Syiska (2006) yaitu Kota Bogor.

Page 17: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

6

KERANGKA PEMIKIRAN

Kerangka Pemikiran Teoritis

Makanan Pendamping-ASI

MP-ASI adalah makanan atau minuman yang mengandung zat gizi,

diberikan kepada bayi atau anak usia 6-24 bulan guna memenuhi kebutuhan gizi

selain dari ASI. MP-ASI merupakan makanan peralihan dari ASI ke makanan

keluarga. Pengenalan dan pemberian MP-ASI harus dilakukan secara bertahap

baik bentuk maupun jumlah. Hal ini dimaksudkan untuk menyesuaikan

kemampuan alat pencernaan bayi dalam menerima MP-ASI (Depkes RI, 2004).

MP-ASI diklasifikasikan menjadi dua jenis yaitu MP-ASI bubuk instan dan

biskuit. Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI) Bubuk Instan terbuat dari

campuran beras dan atau beras merah, kacang hijau dan atau kedelai, susu, gula,

minyak nabati, dan diperkaya dengan vitamin dan mineral serta ditambah dengan

penyedap rasa dan aroma (Depkes RI, 2007).

Untuk menjaga standar gizi MP-ASI yang diperdagangkan, ditetapkan

standar gizi MP-ASI Bubuk Instan yang harus dipenuhi oleh setiap produsen.

Selain standar gizi, produsen juga harus memenuhi syarat keamanan pangan dan

penandaan label dan pengemasan.syarat standar gizi tersebut dapat dilihat pada

Tabel 3.

Definisi Merek

Merek adalah nama atau simbol yang bersifat membedakan (seperti logo,

cap atau kemasan) dengan maksud mengidentifikasi barang atau jasa dari seorang

penjual atau sebuah kelompok penjual tertentu, dengan demikian membedakannya

dari barang dan jasa yang dihasilkan kompetitor (Aaker 1997).

Merek sebenarnya merupakan nilai tangible dan intangible intangible yang

terwakili dalam sebuah merek dagang (Trademark) yang mampu menciptakan

nilai dan pengaruh tersendiri di pasar bila dikelola dengan tepat (Rangkuti 2002).

Merek mengandung janji perusahaan untuk secara konsisten memberikan

ciri, manfaat, dan jasa tertentu kepada pembeli. Merek lebih dari sekedar jaminan

kualitas karena di dalamnya tercakup enam pengertian sebagai berikut (Durianto

et al 2004).

1. Atribut produk; seperti kualitas, gengsi, nilai jual kembali, dan lain-lain

2. Manfaat; merek membawa sejumlah atribut. Atribut merek diterjemahkan

dengan manfaat emosional dan funfsional.

3. Nilai; menyatakan sesuatu tentang nilai produsen.

4. Budaya; mencerminkan budaya tertentu

5. Kepribadian; mencerminkan kepribadian tertentu

6. Pemakai; merek menunjukkan jenis konsumen yang membeli atau

menggunakan produk tersebut.

Rangkuti (2002) menambahkan bahwa dengan enam tingkat pengertian

merek, perusahaan harus menentukan pada tingkat mana ia menanamkan identitas

merek. Mempromosikan merek saja merupakan suatu kesalahan. Pertama,

konsumen tidak begitu tertarik pada atribut merek dibandingkan dengan manfaat

merek. Kedua, pesaing dengan mudah meniru atribut tersebut. Ketiga, atribut

Page 18: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

7

yang sekarang mungkin nanti kurang bernilai, sehingga merugikan merek yang

terlalu terkait pada atribut tersebut.

Tabel 3 Komposisi gizi dalam 100 gramc

No Zat Gizi Satuan Kadar

1 Energi kkal 400 - 440

2 Protein (kualitas protein tidak

kurang dari 70% kualitas kasein)

g 15 - 22

3 Lemak (kadar asam linoleat

minimal 300 mg per 100 kkal atau

1,4 gram per 100 gram produk)

g 10 - 15

4 Karbohidrat

4.1 Gula (sukrosa) g Maksimum 3o

4.2. Serat g Maksimum 5

5 Vitamin A mcg 250 - 350

6 Vitamin D mcg 7 - 10

7 Vitamin E mg 4 – 6

8 Vitamin K mcg 7 - 10

9 Thiamin mg 0.3 – 0.4

10 Riboflavin mg 0.3 – 0.5

11 Niasin mg 2.5 – 4.0

12 Vitamin B12 mcg 0.3 – 0.6

13 Asam folat mcg 40 - 100

14 Vitamin B6 mg 0.4 – 0.7

15 Asam Pantotenat mg 1.3 – 2.1

16 Vitamin C mg 27 – 35

17 Besi mg 5 – 8

18 Kalsium mg 200 - 400

19 Natrium mg 240 - 400

20 Seng mg 2.5 – 4.0

21 Iodium mcg 45 - 70

22 Fosfor mg perbandingan Ca:P = 1.2 –

2.0

23 Selenium mcg 10 - 15

24 Air g maksimal 4 cSumber : Depkes RI (2007)

Ekuitas Merek

Ekuitas merek adalah seperangkat aset dan liabilitas merek yang berkaitan

dengan suatu merek, nama dan simbolnya, yang menambah atau mengurangi nilai

yang diberikan oleh sebuah barang atau jasa kepada perusahaan atau para

pelanggan perusahaan (Aaker 1997).

Ekuitas merek menurut (Aaker 1997) ekuitas merek dapat dikelompokkan

ke dalam lima kategori yaitu:

1. Kesadaran merek (brand awareness);menunjukkan kesanggupan seorang

pembeli mengenali atau mengingat kembali bahwa suatu merek merupakan

bagian dari kategori produk tertentu.

Page 19: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

8

2. Asosiasi merek (brand association);mencerminkan persepsi pelanggan

terhadap keseluruhan kualitas/keunggulan suatu produk/jasa layanan berkenaan

dengan maksud yang diharapkan.

3. Kesan kualitas (preceived quality);mencerminkan pencitraan suatu merek

terhadap suatu kesan tertentu dalam kaitannya dengan kebiasaan, gaya hidup,

manfaat, atribut produk, geografis, harga, pesaing, selebritis, dan lain-lain.

4. Loyalitas merek (brand loyalty);mencerminkan tingkat keterikatan konsumen

dengan suatu merek produk.

5. Aset hak milik merek yang lain (other proprietary brand assets)

Elemen utama dalam ekuitas merek adalah 4 elemen ekuitas merek kecuali

aset merek lainnya. Konsep ekuitas merek dapat dilihat pada Gambar 1. Gambar

tersebut menunjukkan lima kategori aset yang mendasari ekuitas merek ditujukan

sebagai dasar ekuitas merek dan memperlihatkan bahwa ekuitas merek

menciptakan nilai kepada konsumen maupun perusahaan.

Gambar 1 Konsep ekuitas merek

Sumber : Aaker (1997)

Kesadaran Merek (Brand Awareness)

Kesadaran merek adalah kesanggupan seseorang pembeli untuk mengenali

atau mengingat kembali bahwa suatu merek merupakan bagian dari kategori

produk tertentu (Durianto et al 2004). Bagian dari suatu kategori produk perlu

ditekankan karena terdapat suatu hubungan yang kuat antara kategori produk

EKUITAS MEREK

(Nama dan Simbol)

Persepsi

kualitas Asosiasi Merek

Aset hak milik

merek yang lain

Kesadaran

merek

Loyalitas

merek

Memberikan nilai kepada

pelanggan dengan menguatkan :

Interpretasi/proses Informasi

Rasa percaya diri dalam

pembelian

Pencapaian kepuasan dari

pelanggan

Memberikan nilai kepada

perusahaan dengan menguatkan :

Efisiensi dan efektifitas

program pemasaran

Loyalitas merek

Harga/laba

Perluasan merek

Peningkatan perdagangan

Keuntungan kompetitif

Page 20: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

9

dengan merek yang dilibatkan. Brand awareness membutuhkan continuum

ranging (jangkauan kontinuum) dari perasaaan yang tidak pasti bahwa merek

tertentu telah dikenal sebelumnya, sehingga konsumen yakin bahwa produk

tersebut merupakan satu-satunya merek dalam suatu kelompok produk. Kontinum

ini dapat terwakili dalam tingkatan brand awareness yang berbeda seperti terlihat

dalam Gambar 2.

Gambar 2 Piramida kesadaran merek

Sumber : Durianto et al (2004)

Peran brand awareness dalam brand equity tergantung pada tingkatan akan

pencapaian kesadaran di benak konsumen. Tingkatan brand awareness paling

rendah adalah brand recognition (pengenalan merek) atau disebut juga

pengingatan kembali dengan bantuan. Tingkatan berikutnya adalah brand recall

(pengingatan kembali merek) atau tingkatan pengingatan kembali tanpa bantuan

karena konsumen tidak perlu dibantu untuk mengingat merek. Pengukuran

pengenalan merek tanpa bantuan lebih sulit dibandingkan pengenalan merek

dengan bantuan. Tingkatan berikutnya adalah merek yang disebut pertama kali

pada saat pengenalan merek tanpa bantuan yaitu top of mind (kesadaran puncak

pikiran). Top of mind adalah brand awareness tertinggi yang merupakan pimpinan

dari berbagai merek yang ada dalam pikiran konsumen (Durianto et al 2004).

Pengenalan maupun pengingatan merek akan melibatkan upaya

mendapatkan identitas nama dan menghubungkannya ke kategori produk.

Menurut Durianto et al (2004) Agar brand awareness dapat dicapai dan

diperbaiki dapat ditempuh beberapa cara berikut:

1. Pesan yang disampaikan harus mudah diingat dan tampil beda dibandingkan

dengan lainnya serta harus ada hubungan antara merek dengan kategori.

2. Memakai slogan atau jingle lagu yang menarik sehingga membantu konsumen

untuk mengingat kembali merek

Top of

Mind

Brand Recall

Brand Recognition

Brand Unaware

Page 21: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

10

3. Jika produk memiliki simbol, hendaknya simbol yang dipakai dapat

dihubungkan dengan mereknya.

4. Perluasan nama merek dapat dipakai agar merek semakin banyak diingat

pelanggan.

5. Brand awareness dapat diperkuat dengan memakai suatu isyarat yang sesuai

dengan kategori produk, merek, atau keduanya.

6. Melakukan pengulangan untuk mengingat kembali karena membentuk ingatan

lebih sulit dibandingkan membentuk pengenalan.

Asosiasi Merek (Brand Association)

Brand association adalah segala kesan yang muncul di benak seseorang

yang terkait dengan ingatannya mengenai suatu merek (Durianto et al 2004).

Kesan-kesan yang terkait merek akan semakin meningkat dengan semakin

banyaknya pegalaman konsumen dalam mengkonsumsi suatu merek atau dengan

semakin seringnya penampakan merek tersebut dalam strategi komunikasinya,

ditambah lagi jika kaitan tersebut didukung oleh suatu jaringan dari kaitan-kaitan

lain.

Suatu merek yang telah mapan akan memiliki posisi menonjol dalam

persaingan bila didukung oleh berbagai asosiasi yang kuat. Berbagai asosiasi

merek saling berhubungan dan membentuk brand image. Semakin banyak

asosiasi yang saling berhubungan, semakin kuat brand image yang dimiliki oleh

merek tersebut.

Pada umumnya asosiasi merek (terutama yang membentuk brand image)

menjadi pijakan konsumen dalam keputusan pembelian dan loyalitasnya pada

merek tersebut. Dalam prakteknya, didapati banyak sekali kemungkinan asosiasi

dan variasi dari brand association yang dapat memberikan nilai bagi suatu merek,

dipandang dari sisi perusahaan maupun dari sisi konsumen. Berbagai fungsi

asosiasi menurut Durianto et al (2004) adalah:

1. Help process/retrive information (membantu proses penyusunan informasi)

2. Differentiate (Membedakan)

Suatu asosiasi dapat memberikan landasan yang penting bagi upaya

pembedaan suatu merek dari merek lainnya.

3. Reason to buy

Brand association membangkitkan berbagai atribut produk atau manfaat

bagi konsumen (customer benefit) yang dapat memberikan alasan spesifik bagi

konsumen untuk membeli dan menggunakan merek tersebut.

4. Create positive attitude/feelings (menciptakan sikap atau perasaan positif)

Beberapa asosiasi mampu merangsang suatu perasaan positif yang pada

gilirannya merembet ke merek yang bersangkutan. Asosiasi-asosiasi tersebut

dapat menciptakan perasaan positif atas dasar pengalaman mereka sebelumnya

serta pengubahan pengalaman tersebut menjadi sesuatu yang lain daripada

yang lain

5. Basis for extensions

Suatu asosiasi dapat menghasilkan landasan bagi suatu perluasan dengan

menciptakan rasa kesesuaian (sense of fit) antara merek dan sebuah produk

baru, atau dengan menghadirkan alasan untuk membeli produk perluasan

tersebut.

Page 22: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

11

Menurut Durianto (2004) Asosiasi-asosiasi yang terkait dengan suatu

merek umumnya dihubungkan dengan berbagai hal berikut :

1. Product atributes (Atribut produk)

Mengasosiasikan atribut atau karakteristik suatu produk merupakan

strategi positioning yang paling sering digunakan. Mengembangkan asosiasi

semacam ini efektif karena jika atribut tersebut bermakna, asosiasi dapat

secara langsung diterjemahkan dalam alasan pembelian suatu merek.

2. Intangibles atributes (Atribut tak berwujud)

Suatu faktor tak berwujud merupakan atribut umum, seperti halnya

persepsi kualitas, kemajuan teknologi, atau kesan nilai yang mengikhtisarkan

serangkaian atribut yang objektif

3. Customer’s Benefits (Manfaat bagi pelanggan)

Karena sebagian besar atribut produk memberikan manfaat bagi pelanggan,

maka biasanya terdapat hubungan antar keduanya. Manfaat bagi pelanggan

dapat dibagi dua, yaitu rational benefit (manfaat rasional) dan psychological

benefit (manfaat psikologis). Manfaat rasional berkaitan erat dengan atribut

dari produk yang dapat menjadi bagian dari proses pengambilan keputusan

rasional. Manfaat psikologis sering kali merupakan konsekuensi ekstrem

dalam proses pembentukan sikap, berkaitan dengan perasaan yang

ditimbulkan ketika membeli atau menggunakan merek tersebut

4. Relative Price (Harga)

Evaluasi terhadap suatu merek di sebagian kelas produk ini akan diawali

dengan penentuan posisi merek tersebut dalam satu atau dua dari tingkat

harga

5. Application (Penggunaan)

Pendekatan ini adalah dengan mengasosiasikan merek tersebut dengan

suatu penggunaan atau aplikasi tertentu

6. User/Customer (Pengguna/Pelanggan)

Pendekatan ini adalah dengan mengasosiasikan sebuah merek dengan

sebuah tipe pengguna atau pelanggan dari produk tersebut

7. Celebrity/person (Orang terkenal/khalayak)

Mengaitkan orang terkenal atau artis dengan sebuah merek dapat

mentransfer asosiasi kuat yang dimiliki oleh orang terkenal ke merek tersebut.

8. Life style/personality (Gaya hidup/kepribadian)

Asosiasi sebuah merek dengan suatu gaya hidup dapat diilhami oleh

asosiasi para pelanggan merek tersebut dengan aneka kepribadian dan

karakteristik gaya hidup yang hampir sama.

9. Product class (Kelas produk)

Mengasosiasikan sebuah merek menurut kelas produknya.

10. Competitors (Para pesaing)

Mengetahui pesaing dan berusaha untuk menyamai atau bahkan

mengungguli pesaing.

11. Country/geographic area (Negara/wilayah geografis)

Sebuah negara dapat menjadi simbol yang kuat asalkan memiliki

hubungan yang erat dengan produk, bahan, dan kemampuan.

Di samping beberapa acuan yang telah disebutkan, beberapa merek juga

memiliki asosiasi dengan berbagai hal lain yang belum disebutkan di atas. Dalam

kenyataanya, tidak semua merek produk memiliki semua asosiasi di atas. Merek

Page 23: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

12

tertentu berasosiasi dengan beberapa hal di atas dan merek lainnya berasosiasi

dengan beberapa hal yang lain.

Persepsi Kualitas (Preceived Quality)

Persepsi kualitas dapat didefinisikan sebagai persepsi konsumen terhadap

keseluruhan kualitas atau keunggulan suatu produk atau jasa layanan berkaitan

dengan apa yang diharapkan konsumen (Durianto et al 2004). Persepsi konsumen

tidak dapat ditentukan secara obyektif karena preceived quality merupakan

persepsi dari konsumen. Persepsi konsumen akan melibatkan apa yang penting

bagi konsumen karena setiap konsumen memiliki kepentingan yang berbeda-beda

terhadap suatu produk atau jasa.

Menurut Durianto et al (2004) Persepsi kualitas adalah salah satu kunci

dimensi ekuitas merek. Persepsi kualitas mempunyai atribut penting yang dapat

diaplikasikan dalam berbagai hal, seperti:

1. Kualitas aktual atau obyektif (actual or objective quality)

Perluasan ke suatu bagian dari produk/jasa yang memberikan pelayanan lebih

baik

2. Kualitas isi produk (product-based quality)

Karakteristik kuantitas unsur, bagian, atau pelayanan yang disertakan.

3. Kualitas proses manufaktur (manufacturing quality)

Kesesuaian dengan spesifikasi; hasil akhir yang “tanpa cacat” (zero defect)

Loyalitas Merek (Brand Loyalty)

Loyalitas merek adalah ukuran dari kesetiaan pelanggan terhadap suatu

merek. Loyalitas merek merupakan inti dari brand equity yang menjadi gagasan

sentral dalam pemasaran (Rangkuti 2004). Durianto et al 2004 menyatakan brand

loyalty merupakan suatu ukuran keterkaitan pelanggan kepada sebuah merek.

Ukuran ini mampu memberikan gambaran tentang mungkin tidaknya seseorang

pelanggan beralih ke merek produk lain, terutama jika pada merek tersebut

didapati adanya perubahan, baik menyangkut harga ataupun atribut lain.

Pelanggan yang loyal kepada suatu merek tidak akan dengan mudah

memindahkan pembeliannya ke merek lain, apa pun yang terjadi dengan merek

tersebut. Bila loyalitas pelanggan terhadap suatu produk tinggi maka produk

tersebut memiliki ekuitas merek yang kuat.

Dengan pengelolaan dan pemanfaatan yang benar, brand loyalty dapat

menjadi aset strategis bagi perusahaan. (Durianto et al 2004) menambahkan

beberapa potensi yang dapat diberikan oleh brand loyalty kepada perusahaan :

1. Mengurangi biaya pemasaran (reducing marketing cost)

2. Meningkatkan perdagangan (trade leverage)

3. Menarik minat pelanggan baru (attracting new customers)

4. Memberi waktu untuk merespons ancaman persaingan (provide time to

respond to competitive threats)

Dalam kaitannya dengan brand loyalty suatu produk, didapati adanya

beberapa tingkatan brand loyalty. Masing-masing tingkatannya menunjukkan

tantangan pemasaran yang harus dihadapi sekaligus aset yang dapat dimanfaatkan

(Durianto et al 2004). Adapun tingkatan brand loyalty tersebut adalah :

Page 24: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

13

1. Switcher (berpindah-pindah)

Pelanggan pada tingkat loyalitas ini dikatakan sebagai pelanggan yang

berada pada tingkat paling dasar. Semakin tinggi frekuensi pelanggan untuk

memindahkan pembeliannya dari satu merek ke merek lain mengindikasikan

mereka sebagai pembeli yang sama sekali tidak loyal atau tidak tertarik pada

merek tersebut.

2. Habitual buyer (pembeli bersifat kebiasaan)

Pembeli pada tingkatan ini dapat dikategorikan sebagai pembeli yang

puas dengan merek produk yang dikonsumsinya atau setidaknya mereka tidak

mengalami ketidakpuasan dalam mengkonsumsi merek produk tersebut. Pada

tingkatan ini pada dasarnya tidak didapati alasan yang cukup untuk

menciptakan keinginan untuk membeli merek lain. Dapat disimpulkan bahwa

pembeli ini dalam membeli suatu merek didasarkan atas kebiasaan mereka

selama ini.

3. Satisfied buyer (pembeli yang puas dengan biaya peralihan)

Pada tingkatan ini, pembeli merek masuk kategori puas bila mereka

mengkonsumsi merek tersebut, meskipun demikian mungkin saja mereka

memindahkan pembeliannya ke merek lain dengan menanggung switching cost

(biaya peralihan) yang terkait dengan waktu, uang, atau risiko kinerja yang

melekat dengan tindakan mereka beralih merek.

4. Likes the brand (menyukai merek)

Pembeli yang masuk dalam kategori loyalitas ini merupakan pembeli

yang sungguh-sungguh menyukai merek tersebut. Pada tingkatan ini dijumpai

perasaan emosional yang terkait pada merek. Rasa suka pembeli bisa saja

didasari oleh asosiasi yang terkait dengan simbol, rangkaian pengalaman dalam

penggunaan sebelumnya baik yang dialami pribadi maupun oleh kerabatnya

ataupun disebabkan oleh preceived quality yang tinggi.

5. Commited buyer (pembeli yang komit)

Pada tahapan ini pembeli merupakan pelanggan yang setia. Mereka

memiliki suatu kebanggaan sebagai pengguna suatu merek dan bahkan merek

tersebut menjadi sangat penting bagi mereka dipandang dari segi fungsinya

maupun sebagai suatu ekspresi mengenai siapa sebenarnya mereka. Pada

tingkatan ini, salah satu aktualisasi loyalitas pembeli ditunjukkan oleh tindakan

merekomendasikan dan mempromosikan merek tersebut kepada pihak lain.

Tiap tingkatan brand loyalty mewakili tantangan pemasaran yang berbeda

dan juga mewakili tipe aset yang berbeda dengan pengelolaan eksploitasinya

(Durianto et al 2004). Tampilan piramida brand loyalty yang umum seperti pada

Gambar 3.

Dari piramida loyalitas tersebut terlihat bahwa bagi merek yang belum

memiliki brand equity yang kuat, porsi terbesar dari konsumennya berada pada

tingkatan switcher. Selanjutnya, porsi terbesar kedua ditempati oleh konsumen

yang berada pada taraf habitual buyer, dan seterusnya, hingga posisi terkecil

ditempati oleh commited buyer. Meskipun demikian bagi merek yang memiliki

brand equity yang kuat, tingkatan dalam brand loyalty-nya diharapkan

membentuk segitiga terbalik. Maksudnya makin ke atas makin melebar sehingga

diperoleh jumlah comitted buyer yang lebih besar daripada switcher (Durianto et

al 2004) seperti pada Gambar 4 berikut:

Page 25: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

14

Gambar 3 Piramida brand loyalty

Sumber : Durianto et al (2004)

Gambar 4 Model Ideal piramida brand loyalty

Sumber : Durianto et al (2004)

commited

buyer

liking the brand

satisfied buyer

habitual buyer

switcher

commited buyer

liking the brand

satisfied buyer

habitual buyer

switcher

Page 26: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

15

Kerangka Pemikiran Operasional

Penelitian mengenai ekuitas merek bubur bayi dilakukan dengan

menganalisis elemen ekuitas merek bubur bayi, yaitu:Promina, Milna, SUN, dan

Nestle Cerelac. Elemen ekuitas merek yang dianalisis adalah kesadaran merek

(brand awareness), asosiasi merek (brand association), persepsi kualitas

(preceived quality), dan loyalitas konsumen (brand loyalty).

Hasil analisis elemen ekuitas merek dapat dilihat bagaimana kekuatan

merek bubur bayi, di kalangan ibu rumah tangga kota bogor. Untuk lebih

memperjelas mengenai gambaran penelitian, maka pada Gambar 5 dapat dilihat

kerangka pemikiran operasional yang akan dilaksanakan

Page 27: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

16

Gambar 5 Kerangka pemikiran operasional penelitian

Mengelola aset merek bubur bayi untuk menggaet

konsumen

Makanan pendamping ASI dibutuhkan untuk melengkapi kebutuhan

gizi bayi

Perubahan perilaku ibu rumah tangga yang menginginkan

kepraktisan dalam memberikan makanan bayi

Jumlah kelahiran bayi yang terus bertambah

Analisis Ekuitas Merek bubur bayi

Kesadaran

Merek

Asosiasi

merek

Persepsi

kualitas

Loyalitas

merek

Ekuitas merek terkuat

Memberikan nilai kepada

pelanggan dan perusahaan

Peningkatan jumlah perusahaan dan merek bubur bayi

kemasan yang menciptakan kompetisi

Brand

Switching

Pattern Matrix Uji Cochran

Importance

performance

analysis

Analisisis

Deskriptif

Page 28: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

17

METODE PENELITIAN

Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan pada sebagian penduduk kota bogor. Pemilihan lokasi

dilakukan dengan sengaja (purposive). Pertimbangan pemilihan lokasi adalah

letak Kota Bogor yang tidak jauh dari Kota Jakarta sebagi Ibukota Negara,

sehingga masyarakat Kota Bogor berpotensi untuk pengembangan dan

pertumbuhan kegiatan ekonomi. Dilihat dari jumlah penduduknya yang

berkembang pesat dengan tingkat kesejahteraan yang relatif tinggi. Penelitian

dilaksanakan pada bulan September 2012-Maret 2013.

Jenis dan Sumber Data

Data yang dikumpulkan terdiri dari data primer dan data sekunder. Data

primer diperoleh dari wawancara secara langsung dengan pengisian kuisioner.

Kuisioner yang diberikan responden berisi pertanyaan tertutup dan terbuka.

Pertanyaan tertutup berupa pertanyaan yang alternatif jawabannya telah

disediakan. Sedangkan pertanyaan terbuka adalah pertanyaan yang memberikan

kebebasan kepada responden untuk menjawab. Pengisian kuesioner dilakukan

dengan mewawancarai secara langsung responden. Data sekunder digunakan

sebagai data penunjang dalam penelitian ini. Data sekunder diperoleh dari artikel,

jurnal, buku, literatur internet, serta dari berbagai instansi terkait seperti Badan

Pusat Statistik (BPS) Indonesia dan Kota Bogor serta Departemen Kesehatan

Republik Indonesia (Depkes RI).

Metode Penarikan Sampel

Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode non

probability sampling yaitu judgement sampling. Pada metode judgement sampling,

sampel diambil berdasarkan kriteria-kriteria responden yang telah dirumuskan

terlebih dahulu oleh peneliti (Durianto et al 2001). Responden yang dipilih dalam

penelitian ini mempunyai ciri-ciri yang telah ditentukan oleh peneliti yaitu ibu

rumah tangga yang memiliki anak berusia 6-24 bulan, pernah menggunakan salah

satu dari merek bubur bayi Milna, Promina, SUN, dan Nestle Cerelac dalam tiga

bulan terakhir serta berdomisili di wilayah Kota Bogor. Secara keseluruhan

responden diambil dari enam kecamatan yang terdapat di Kota Bogor yaitu

kecamatan Bogor Barat, Bogor Timur, Bogor Tengah, Bogor Selatan, Bogor

Utara, dan Tanah Sareal.

Dengan pertimbangan waktu dan biaya, maka jumlah sampel yang diambil

adalah sebanyak 90 responden. Responden akan diambil dari setiap kecamatan

yang ada di Kota Bogor melalui pendekatan sample fraction yang dihitung

berdasarkan jumlah rumah tangga di masing-masing kecamatan terhadap jumlah

seluruh jumlah rumah tangga di Kota Bogor.

Page 29: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

18

Menurut Nazir (2005), penentuan sampel dalam setiap kecamatan

menggunakan metode alokasi sampel berimbang melalui pendekatan sample

fraction dihitung dengan rumus:

n1 = N

N n

dimana:

n1 = jumlah sampel dalam tiap kecamatan

N1= jumlah populasi dalam tiap kecamatan

N = jumlah populasi rumah tangga Kota Bogor

n = besarnya ukuran sampel (90 orang)

Berdasarkan perhitungan diperoleh sebaran responden dalam setiap

kecamatan yang terlihat pada Tabel 4.

Tabel 4 Jumlah responden pada setiap kecamatan di Kota Bogor

Kecamatan Jumlah Rumah

Tangga (N)

Sample Frame

(N1/N)

Jumlah

Responden per

Kecamatan (n1)

Bogor Selatan 43 787 0.20 17

Bogor Timur 23 080 0.10 9

Bogor Utara 42 495 0.18 16

Bogor Tengah 25 852 0.11 10

Bogor Barat 51 911 0.22 20

Tanah Sareal 47 003 0.20 18

Total 234 128 1.00 90

Metode Pengolahan Data

Pengolahan dan analisis data dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif.

Data secara kuantitatif diolah dengan menggunakan uji reliabilitas (Hoyt), analisis

Cochran Test, IPA (Importance Performance Analisis) serta Brand Switching

Pattern Matrix. Semua uji tersebut diolah dengan menggunakan program software

Microsoft Excel 2010 dan SPSS. Data yang tidak dianalisis menggunakan

instrumen tersebut akan dianalisis secara deskriptif dengan cara menabulasikan

data yang diperoleh.

Analisis Deskriptif

Analisis deskriptif digunakan untuk menggambarkan profil responden dan

tingkat brand awareness (kesadaran merek) responden bubur bayi kemasan

dengan cara menabulasikan data yang diperoleh. Kesadaran merek responden

dapat memberikan informasi sejauh mana merek bubur bayi kemasan tersebut

tertanam di benak konsumen. Parameter yang digunakan untuk penentuan ekuitas

merek pada elemen brand awareness yaitu merek yang mempunyai top of mind

yang tinggi akan mempunyai nilai yang tinggi pula yang berarti ekuitas merek

yang dimilikinya juga kuat.

Page 30: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

19

Uji Reliabilitas

Uji reliabilitas adalah uji keterandalan instrumen yang digunakan dalam

riset brand association (asosiasi merek). Instrumen riset yang terandal akan

mampu mengungkap informasi yang sebenarnya di lapangan. Terdapat berbagai

metode uji reliabilitas yang secara umum dibedakan untuk jumlah butir ganjil atau

genap. Namun dalam penelitian kali ini, uji reliabilitas yang digunakan adalah

dengan menggunakan metode Hoyt. Metode ini dapat digunakan untuk jumlah

butir yang ganjil atau genap. Uji reliabilitas dilakukan untuk mengetahui

kereliabelan dari asosiasi-asosiasi yang diajukan pada responden dalam kuesioner

(Durianto et al 2001).

Asosiasi-asosiasi yang diajukan kepada responden adalah aman dikonsumsi,

rasa yang enak, banyak pilihan rasa, kandungan gizi lengkap, mudah

memperolehnya, tekstur lembut, promosi/iklan menarik, bentuk kemasan menarik,

ukuran kemasan sesuai, harga terjangkau, merek terkenal, daya simpan lama, dan

label kemasan lengkap.

Pengujian reliabilitas instrumen dengan cara ini dilaksanakan melalui tahap-

tahap berikut :

1. Mencari nilai Jumlah Kuadrat Responden (JKr) dengan rumus :

Kr ∑Xt

N (∑Xt

kN

Keterangan :

JKr = jumlah kuadrat responden k = banyaknya butir pertanyaan

Xt = skor total setiap responden N = banyaknya responden

2. Mencari Jumlah Kuadrat Butir (JKb) dengan rumus :

Keterangan :

JKb = jumlah kuadrat butir

∑B2 = jumlah kuadrat benar (ya) seluruh butir skor total

(∑Xt)2 = kuadrat dari jumlah skor total

3. Mencari Jumlah Kuadrat Total (JKt) dengan rumus :

∑ ∑

∑ ∑

Keterangan :

JKt = jumlah kuadrat total

∑B = jumlah jawaban benar (ya) seluruh butir

∑S = jumlah jawaban salah (tidak) seluruh butir

4. Mencari Jumlah Kuadrat Sisa (JKs) dengan rumus :

JKs = JKt - JKr - JKb

5. Mencari varians responden, varians asosiasi dan varians sisa dengan rumus:

Page 31: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

20

Keterangan :

Vr = varians responden dbr = derajat bebas responden

Vb = varians butir asosiasi dbb = derajat bebas butir asosiasi

Vs = varians sisa dbs = derajat bebas sisa

6. Memasukan nilai varians yang diperoleh, ke dalam rumus :

Nilai reliabilitas yang diperoleh kemudian dibandingkan dengan nilai dari

tabel r product moment. Jika | r11 |< r product moment dapat disimpulkan bahwa

instrumen yang digunakan tidak andal. Sebaliknya jika | r11 |> r product moment

dapat disimpulkan bahwa instrumen yang digunakan andal dan penelitian dengan

menggunakan instrumen yang sama dapat dilanjutkan.

Cochran Test

Setelah terbukti bahwa asosiasi yang diusulkan andal, penelitian dilanjutkan

dengan konsentrasi pada asosiasi-asosiasi yang terkuat dalam benak konsumen.

Alat yang digunakan untuk mencapai tujuan ini adalah Uji Cochran (Cochran

Test). Cochran test digunakan untuk menguji signifikansi hubungan setiap

asosiasi yang ada dalam suatu merek. Asosiasi yang saling berhubungan akan

membentuk brand image dari merek tersebut dengan cara membandingkan nilai

Cochran dengan Chi Square Table. Brand image yang terbentuk adalah dengan

ketentuan nilai Cochran kurang dari nilai Chi Square Table (Durianto et al 2001).

Langkah-langkah dalam pengujian ini adalah sebagai berikut :

1. Hipotesiskan pengujian

Ho:Kemungkinan jawaban “ya” adalah sama untuk semua variabel (asosiasi

Ha:Kemungkinan jawaban “ya” adalah berbeda untuk setiap variabel (asosiasi

2. Hitung statistik Q dengan rumus :

Q C C ∑Cj

C N

CN ∑Ri

Keterangan :

C = banyaknya variabel (asosiasi) Cj jumlah kolom jawaban “ya”

Ri jumlah baris jawaban “ya” N = total responden

Dasar pengambilan keputusan :

Ho ditolak, jika Cochran hitung > x2 (Chi Square) tabel

Ho diterima, jika Cochran hitung < x2 (Chi Square) tabel

Dalam kasus ini :

df atau derajat kebebasan adalah jumlah variabel (atribut) – 1

Page 32: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

21

α atau tingkat signifikansi adalah 5%

3. Karena tujuan perhitungan ini adalah untuk menunjukkan bahwa tidak semua

asosiasi adalah sama dan pengujian dilanjutkan ke tahap berikutnya untuk

mengetahui asosiasi mana yang tidak sama kemudian dapat dikeluarkan dari

asosiasi-asosiasi penyusun brand image suatu merek. Kesimpulan yang dicari

adalah untuk menolak Ho, sehingga : Tolak Ho bila Q > ; V = C - 1

4. Mencari asosiasi-asosiasi terkuat dengan cara menghilangkan atribut asosiasi

yang ada satu per satu menurut kolom yang jumlahnya paling kecil dari semua

kolom yang ada. Dengan demikian, nilai N sekarang akan berkurang menjadi

sebesar jumlah kolom yang tersisa. Nilai Q dihitung kembali dengan

berdasarkan kondisi yang baru ini. Saat ini asosiasi yang diuji jumlahnya

berkurang satu pula sehingga derajat bebas dari dilakukan lagi. Jika

nilai Q > , lanjutkan tahap pengujian ke tahap selanjutnya dengan

teknik yang sama sebagaimana telah dipaparkan sebelumnya. Jika nilai Q <

, maka pengujian dihentikan yang berarti brand image suatu merek

terbentuk dari asosiasi-asosiasi sisanya yang belum diuji dan asosiasi terakhir

yang diuji. Parameter untuk penentuan ekuitas merek pada elemen brand

association yaitu semakin banyak asosiasi-asosiasi yang membentuk brand

image akan semakin kuat persepsi atau kesan yang positif di benak konsumen

terhadap suatu merek dan secara otomatis juga akan memperkuat ekuitas merek.

Importance Performance Analysis (IPA)

Untuk menganalisis perceived quality, digunakan perbandingan

performance (yang menunjukkan kinerja suatu merek produk) dengan importance

(yang menunjukkan harapan responden yang terkait dengan variabel yang diteliti).

Perbandingan performance dan importance dirangkum dalam diagram cartesius

yang terbagi atas empat kuadran (Gambar 6). Sumbu mendatar adalah tingkat

performance, sedangkan sumbu vertikal adalah tingkat importance. Kuadran

pertama bercirikan, performance rendah tetapi importance tinggi maka disebut

juga underact. Dalam kuadran kedua, performance tinggi diikuti oleh importance

yang tinggi pula sehingga keadaan ini harus terus dipelihara (maintain). Dalam

kuadran ketiga tingkat performance rendah dan tingkat importance juga rendah

sehingga disebut daerah low priority. Dalam kuadran keempat, tingkat

performance tinggi tetapi tingkat importance rendah maka disebut juga overact

Langkah-langkah pengukurannya adalah sebagai berikut :

1. menentukan atribut produk yang terkait dengan produk bubur bayi. Atribut

yang digunakan antara lain keamanan, rasanya, pilihan rasa, kandungan gizi,

ketrsediaan, tekstur, iklan, bentuk kemasan, ukuran kemasan, harga, merek,

daya simpan, dan label kemasan

2. Menentukan skala nilai pengukuran dan artinya. Dalam pengukuran dan

analisis importance-performance, nilai pengukuran dan artinya disesuaikan

dengan nilai konteks atribut-atribut yang diukur. Skala nilai yang digunakan

dalam performance sama dengan importance yaitu skala 1 hingga 5, tetapi

berbeda dalam hal interpretasinya. Untuk interpretasi performance importence

sertiap atribut dapat dilihat pada Tabel 5.

Page 33: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

22

Tinggi

Importance

Rendah

Sumber : Durianto et al (2001)

Tabel 5 Interpretasi performance importance setiap atribut Performance

Skala 1 Skala 2 Skala 3 Skala 4 Skala 5 Atribut

Keamanan Sangat tidak

aman

Tidak Aman Biasa saja Aman Sangat aman

Rasanya Sangat tidak

enak

Tidak enak Biasa saja Enak Sangat enak

Pilihan Rasa Sangat tidak banyak

Tidak Banyak Biasa saja Banyak Sangat banyak

Kandungan Gizi Sangat tidak

lengkap

Tidak lengkap Biasa saja Lengkap Sangat lengkap

Ketersediaan Sangat tidak

mudah diperoleh

Tidak mudah

diperoleh

Biasa saja Mudah diperoleh Sangat mudah

diperoleh

Tekstur Sangat tidak lembut

Tidak lembut Biasa saja Lembut Sangat lembut

Iklan/Promosi Sangat tidak

menarik

Tidak menarik Biasa saja Menarik Sangat menarik

Bentuk kemasan Sangat tidak

menarik

Tidak menarik Biasa saja Menarik Sangat menarik

Ukuran kemasan Sangat tidak sesuai

Tidak sesuai Biasa saja Sesuai Sangat sesuai

Harga Sangat mahal Mahal Biasa saja Murah Sangat murah

Merek Sangat tidak terkena

Tidak terkenal Biasa saja Terkenal Sangat terkenal

Daya simpan Sangat sebentar Sebentar Biasa saja Lama Sangat lama

Label kemasan Sangat tidak lengkap

Tidak lengkap Biasa saja Lengkap Sangat lengkap

Importance Skala 1 Skala 2 Skala 3 Skala 4 Skala5

Sangat tidak penting

Tidak penting Biasa saja Penting Sangat penting

3. Selanjutnya dilakukan pengumpulan data dari responden yang memiliki

pengalaman mengkonsumsi produk dengan merek yang diteliti. pengumpulan

data dilakukan dengan memberikan kuesioner kepada responden dan diminta

untuk memberikan penilaian terhadap atribut-atribut produk bubur bayi

tersebut.

4. Dari data yang diperoleh, dicari nilai rata-ratanya untuk mengetahui ukuran

pemusatan dan ukuran keragaman tanggapan responden. Perhitungan nilai rata-

rata dilakukan pada tiap-tiap atribut performance dan importance. Adapun

rumus rata-rata yang digunakan adalah sebagai berikut :

Kuadran I Kuadran II

Underact maintain

Kuadran III Kuadran IV

Low Priority overact

Gambar 6 Diagram cartesius (IPA)

Page 34: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

23

Rata rata X̅ ∑ xi.fi

n

Keterangan :

xi = nilai pengukuran ke-i

fi = frekuensi kelas ke-i

n = banyaknya responden

5. Hasil observasi perbandingan importance-performance kemudian diplot ke

dalam diagram cartesius. Atas dasar plot yang dibuat dapat diketahui

keberadaan tiap atribut di kuadran yang tersedia.

Parameter yang digunakan untuk penentuan ekuitas merek pada elemen

perceived quality jumlah atribut dengan nilai median tertinggi baik tingkat

performance maupun tingkat importancenya akan memberikan persepsi yang baik

terhadap merek tersebut. Dengan mengarah pada kuadran kedua (maintain),

atribut-atribut yang banyak masuk di dalam kuadran tersebut maka perceived

quality sudah dapat dinyatakan baik menurut persepsi konsumen. Dengan

perceived quality yang baik yang baik di benak konsumen secara langsung akan

memperkuat ekuitas merek tersebut.

Brand Switching Pattern Matrix

Analisis ini digunakan untuk menghitung ProT (Possibility Rate of

Transition/kemungkinan perpindahan merek) dari merek-merek yang diteliti. Dari

hasil analisis dapat diketahui tingkat loyalitas konsumen dari merek-merek bubur

bayi kemasan. Rumus yang digunakan adalah :

PROT

t n

Alx

Atx t

Keterangan :

Alx = konsumen yang tetap setia/loyal terhadap merek x (yang bersangkutan)

Atx = total konsumen yang diteliti dari merek x (yang bersangkutan)

T = Banyaknya/jumlah penelitian

Semakin besar nilai probability perpindahan merek, diperkirakan tingkat

loyalitas pelanggan semakin mengecil. Kebalikannya semakin kecil nilai

probability perpindahan merek, diperkirakan tingkat loyalitas pelanggan semakin

besar. Hasil dari rata-rata seperti halnya dalam mencari perhitungan rata-rata pada

elemen perhitungan rata-rata pada elemen persepsi kualitas juga dijadikan skala di

bawah ini dengan mempertimbangkan informasi interval berikut :

nterval nilai tertinggi nilai terendah

anyaknya kelas

Setelah besarnya skala diketahui, kemudian dibuat rentang skala sehingga

dimana letak rata-rata penilaian responden terhadap variabel diferensiasi dan

sejauh mana variasinya. Rentang skala tersebut adalah :

Page 35: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

24

1,00 – 1,80 = sangat jelek/sangat tidak penting

1,80 – 2,60 = jelek/tidak penting

2,60 – 3,40 = cukup/biasa saja

3,40 – 4,20 = baik/penting

4,20 – 5,00 = sangat baik/sangat penting

Dasar pemberian skala tersebut berdasarkan pada lima alternatif jawaban

yang ditujukan kepada responden. Rentang skala ini dilakukan melalui kuisioner,

kemudian responden memberi tanda cheklist pada kolom yang sesuai dengan

jawaban yang dipilih.

GAMBARAN UMUM RESPONDEN

Karakteristik Umum Responden

Responden dalam penelitian ini sebanyak 90 orang diambil dari enam

Kecamatan Kota Bogor yaitu Kecamatan Bogor Utara, Bogor Selatan, Bogor

Timur, Bogor Barat, Bogor Tengah, dan Tanah Sareal. Responden yang diambil

tiap kecamatan memiliki kriteria yaitu ibu rumah tangga yang pernah memberi

makan bubur bayi kemasan kepada anaknya dalam jangka waktu tiga bulan

terakhir serta bersedia diwawancarai. Karakteristik umum responden yang diamati

meliputi usia, jumlah anak, tingkat pendidikan terakhir, pekerjaan, dan pendapatan

rata-rata per bulan. Sebaran karakteristik responden dapat dilihat pada Tabel 6.

Berdasarkan hasil penelitian, konsumen bubur bayi kemasan yang menjadi

responden berada pada rentang usia 26 sampai 30 tahun yaitu sebesar 31.11

persen dan kemudian disusul oleh konsumen pada rentang usia 31 sampai 35

tahun sebesar 28.89 persen. Mayoritas responden bubur bayi kemasan yaitu

sebesar 67.78 persen memiliki anak sebanyak 1 sampai 2 orang.

Responden bubur bayi kemasan di Kota Bogor berdasarkan tingkat

pendidikan terakhir beragam mulai dari SD sampai dengan S2 dimana

SMA/Sederajat merupakan jumlah responden terbesar yaitu 32.22 persen. Namun,

pendidikan SMA sudah mampu mendorong kesadaran akan pentingnya gizi,

khususnya gizi untuk bayi. Konsumen seperti inilah yang menjadi target

pemasaran bubur bayi kemasan.

Responden bubur bayi kemasan berdasarkan jenis pekerjaannya didominasi

oleh ibu rumah tangga sebesar 72.22 persen. Ibu rumah tangga banyak memilih

menggunakan bubur bayi kemasan karena praktis.

Berdasarkan tingkat pendapatan per bulan, responden dengan tingkat

pendapatan satu hingga dua juta per bulan jumlahnya paling banyak yaitu sebesar

31.11 persen. Dari data di atas dapat kita ketahui bahwa responden yang

menggunakan bubur bayi kemasan ini didominasi konsumen yang berpenghasilan

tidak terlalu besar.

Page 36: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

25

Tabel 6 Gambaran umum karakteristik responden

Dasar pengelompokan Persentase (%)

Kelompok Usia

18-25 22.22

26-30 31.11

31-35 28.89

36-40 7.78

>40 10.00

100.00

Jumlah Anak

1 – 2 67.78

3 – 4 26.67

5 – 6 5.56

100.00

Tingkat Pendidikan Terakhir

SD/Sederajat 13.33

SMP/Sederajat 17.78

SMA/Sederajat 32.22

Diploma/Akademi 12.22

S1 24.44

S2 -

100.00

Pekerjaan

Ibu Rumah Tangga 72.22

Pegawai Negeri Sipil 5.56

Pegawai Swasta 16.67

Wiraswasta 5.56

Pelajar/mahasiswa -

Lainnya -

100.00

Pendapatan Rata-rata per Bulan

<1.000.000 11.11

1.000.000-2.000.000 31.11

2.000.000-2.999.999 25.56

3.000.000-3.999.999 23.33

≥4. . 8.89

100.00

Karakteristik Konsumen Berdasarkan Perilaku Pembelian

1. Frekuensi Pemberian Bubur Bayi Kemasan

Berdasarkan Tabel 7 diketahui Sebanyak 56.67 persen responden

memberikan bubur kemasan kepada bayinya dengan frekuensi 3 kali setiap hari.

Hal ini berarti bahwa responden menganggap bubur bayi kemasan sebagai salah

Page 37: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

26

satu kebutuhan pokok bagi bayinya karena dapat memberi nutrisi tambahan

disamping mengkonsumsi ASI.

Tabel 7 Sebaran responden berdasarkan frekuensi pemberian bubur bayi kemasan

Frekuensi pemberian Persentase (%)

1 kali setiap hari 10.00

2 kali setiap hari 31.11

3 kali setiap hari 56.67

Tidak tentu 2.22

Total 100

2. Alasan Responden Membeli Bubur Bayi Kemasan

Alasan yang membuat responden tertarik untuk membeli bubur bayi

kemasan sangat bervariasi. Pada pertanyaan ini responden diperbolehkan untuk

menjawab dua jawaban yang sesuai. Berdasarkan Tabel 8 diketahui dua alasan

utama responden dalam membeli bubur bayi kemasan yaitu karena produk bubur

bayi kemasan memiliki kandungan gizi lengkap (25 persen) dan aman dikonsumsi

(19.44 persen). Dua alasan tersebut menjadi penting mengingat tujuan utama

pembelian bubur kemasan yaitu untuk menunjang kesehatan bayi sehingga ibu-ibu

rumah tangga sangat mempertimbangkan faktor gizi dan keamanan pada produk

bubur bayi kemasan. Alasan praktis (10.56 persen) menjadi alasan ketiga bagi

responden dalam membeli bubur bayi kemasan karena cara penyajian yang mudah

akan membuat waktu menjadi lebih efisien.

Tabel 8 Sebaran responden berdasarkan alasan utama dalam membeli bubur bayi

Alasan Persentase (%)

Praktis 10.56

Aman dikonsumsi 19.44

Rasanya enak 7.22

Banyak pilihan rasa 9.44

Kandungan gizi lengkap 25.00

Kemasan sesuai 3.33

Harga terjangkau 7.78

Mudah diperoleh 7.22

Tekstur lembut 7.22

Iklan menarik 0.56

Merek terkenal 1.67

Kadaluarsa yang lama 0.56

Total 100.00

3. Karakteristik Responden Berdasarkan Merek Bubur Bayi kemasan yang Dibeli

Berdasarkan Tabel 9 diketahui bahwa merek bubur bayi Nestle Cerelac dan

Milna merupakan dua merek bubur bayi kemasan yang paling banyak dibeli oleh

responden. Merek Nestle Cerelac menempati persentase terbesar yaitu sebesar

37.78 persen, kemudian merek Milna sebesar 24.44 persen. Dua merek ini

merupakan merek bubur bayi yang sudah lama beredar sehingga lebih dikenal

oleh konsumen.

Page 38: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

27

Tabel 9 Sebaran responden berdasarkan merek bubur bayi kemasan yang dibeli

atau dikonsumsi

Merek Persentase (%)

Milna 24.44

Promina 15.56

Sun 22.22

Nestle Cerelac 37.78

Total 100

4. Tempat Pembelian dan Alasan Responden dalam Menentukan Tempat

Pembelian Bubur Bayi Kemasan

Berdasarkan Tabel 10 sebagian besar responden memilih toko/warung

terdekat sebagai tempat pembelian bubur bayi kemasan yaitu sebanyak 63.33

persen. Hal ini karena apabila responden ingin membeli bubur bayi kemasan tidak

perlu jauh-jauh ke pasar swalayan karena di toko/warung terdekat pun sudah

tersedia. Akan tetapi tidak semua toko/warung terdekat menjual bubur bayi

kemasan dengan varian rasa yang lengkap sehingga sebanyak 35.56 responden

lainnya ada yang memilih pasar swalayan sebagai tempat pembelian bubur bayi

kemasan. Hanya 1 orang responden atau sebesar 1.11 persen saja yang membeli di

apotek.

Tabel 10 Sebaran responden berdasarkan tempat pembelian bubur bayi kemasan

Tempat pembelian Persentase (%)

Toko/warung terdekat 63.33

Apotek 1.11

Pasar Swalayan 35.56

Total 100.00

Alasan responden dalam menentukan tempat pembelian bubur bayi kemasan

sangat bervariasi. Pada pertanyaan mengenai alasan dalam menentukan tempat

pembelian responden diperbolehkan untuk menjawab dua jawaban yang sesuai.

Berdasarkan Tabel 11 alasan utama yang menjadi pertimbangan responden dalam

menentukan tempat pembelian adalah karena dekat dengan rumah (36.11 persen)

sehingga responden dapat menghemat waktu dan biaya. Alasan terbesar kedua

yaitu nyaman dan praktis (26,11 persen). Alasan selanjutnya dalam menentukan

tempat pembelian bubur bayi yaitu karena kualitas terjamin sebesar 16.67 persen,

harga lebih murah sebesar 13.33 persen, pelayanan memuaskan dan alasan lainnya

masing-masing sebesar 3.89 persen.

5. Sumber Informasi Utama Produk Bubur Bayi Kemasan

Pada pertanyaan mengenai sumber informasi responden diperbolehkan

menjawab lebih dari satu jawaban yang sesuai. Pada Tabel 12 dapat dilihat bahwa

sebanyak 36.99 persen responden memilih televisi sebagai sumber informasi

utama bagi para responden. Hal ini karena televisi sering manampilkan iklan dari

berbagai merek bubur bayi kemasan sehingga media informasi audiovisual

tersebut sangat efektif dalam mempengaruhi keputusan pembelian. Sumber

informasi lainnya yang memegang peranan penting dalam menumbuhkan

Page 39: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

28

kesadaran dan keputusan konsumen untuk membeli bubur bayi adalah

dokter/bidan dan keluarga/saudara yaitu masing-masing sebesar 22.60 persen.

Tabel 11 Alasan responden dalam menentukan tempat pembelian bubur bayi

kemasan

Alasan Persentase (%)

Dekat dengan rumah 36.11

Harga lebih murah 13.33

Nyaman dan praktis 26.11

Pelayanan memuaskan 3.89

Kualitas terjamin 16.67

Lainnya 3.89

Total 100.00

Tabel 12 Sebaran responden berdasarkan sumber informasi utama

Sumber informasi Persentase (%)

Dokter/bidan 22.60

Keluarga/saudara 22.60

Teman 10.27

Penjual 2.74

Majalah 4.79

Televisi 36.99

Total 100.00

HASIL DAN PEMBAHASAN

Analisis Elemen Kesadaran Merek

1. Puncak Pikiran (Top of Mind)

Berdasarkan Tabel 13 diketahui bahwa dari 90 orang responden yang

terlibat dalam penelitian ini 31 orang (34.44%) responden menyebutkan merek

Nestle Cerelac sebagai Puncak pikiran dari semua merek yang dikenal responden.

Tabel 13 Top of mind merek bubur bayi kemasan

Merek Persentase (%)

Milna 28.89

Promina 16.67

Sun 20.00

Nestle Cerelac 34.44

Merek yang menjadi Puncak Pikiran umumnya merupakan merek yang

paling sering dibeli dan dikonsumsi responden sehingga sehingga mereka lebih

mengenal dan mengingat merek tersebut dibandingkan merek lainnya, seperti

yang tercantum pada Tabel 13 merek Nestle Cerelac menjadi puncak pikiran,

selanjutnya berturut – turut disusul oleh Milna, Sun, dan yang terakhir Promina.

Merek Nestle Cerelac menjadi puncak pikiran disebabkan oleh merek nestle

Page 40: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

29

merupakan merek yang sudah lama beredar di pasar, banyak varian rasa dan sudah

banyak dikenal oleh masyarakat. Merek Promina kurang diingat konsumen karena

lemahnya promosi dan ketersediaaannya yang jarang di lokasi – lokasi penjualan.

2. Pengingatan Kembali Merek (Brand Recal)

Berdasarkan Tabel 14 diketahui bahwa 53 orang responden untuk merek

Promina, 50 orang untuk responden SUN, 41 orang untuk merek Milna, dan 39

orang untuk merek Nestle Cerelac.

Tabel 14 Brand recall merek bubur bayi kemasan

Merek Persentase (%)

Milna 22.40

Promina 28.96

Sun 27.32

Nestle Cerelac 21.31

Melihat perbandingan antara jumlah responden pada Top of Mind dan

jumlah responden pada Brand Recall, merek bubur bayi kemasan yang harus

diperbaiki kinerjanya supaya menjadi lebih baik sehingga lebih mudah untuk

diingat oleh konsumen adalah Promina, Sun, Milna. Untuk merek Nestle Cerelac

sudah baik karena jumlah responden pada Brand Recall lebih sedikit

dibandingkan dengan jumlah responden pada Top of Mind.

3. Pengenalan Merek (Brand Recognition)

Berdasarkan Tabel 15 menunjukkan bahwa jumlah responden harus

diingatkan kembali akan keberadaan merek bubur bayi Milna yaitu 22 orang,

sedangkan merek promina dan SUN sebanyak 21 orang, dan merek Nestle Cerelac

sebanyak 16 orang. Kondisi tersebut membuktikan bahwa ingatan responden akan

keberadaan merek Nestle Cerelac sudah baik karena jumlah responden pada

Brand Recognition lebih kecil diandingkan dengan Top of Mind dan Brand Recall.

Tabel 15 Brand recognition merek bubur bayi kemasan

Merek Persentase (%)

Milna 27.50

Promina 26.25

Sun 26.25

Nestle Cerelac 20.00

4. Tidak Menyadari Merek (Unaware of Brand)

Pada Tabel 16 dapat diketahui bahwa hasil penelitian keempat merek bubur

bayi, menunjukkan bahwa responden yang tidak menyadari merek atau tidak

mengenal sama sekali keberadaan merek bubur bayi Milna, Promina, dan SUN

sebanyak 1 orang, kemudian disusul merek Nestle Cerelac sebanyak 4 orang.

Merek Nestle Cerelac walaupun merupakan merek dengan tingkat Top of Mind

tertinggi masih masuk dalam dan menjadi merek dengan persentase terbesar

Unaware of Brand. Hal ini disebabkan merek Nestle Cerela yang merupakan

merek lama sehingga responden yang masih berusia muda tidak mengetahui

merek Nestle Cerelac.

Page 41: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

30

Tabel 16 Unaware of brand merek bubur bayi kemasan

Merek Persentase (%)

Milna 14.29

Promina 14.29

Sun 14.29

Nestle Cerelac 57.14

Ringkasan dari elemen kesadaran merek dapat dilihat dari Tabel 17 dimana

merek Nestle Cerelac memiliki kesadaran merek yang paling tinggi karena

merupakan merek yang memiliki posisi paling tinggi dalam Top of Mind. Jika

dicermati secara keseluruhan merek bubur bayi Milna cukup mampu menyaingi

keberadaan merek Nestle Cerelac. Nilai Top of Mind Milna mendekati merek

Nestle Cerelac dan semua responden menyadari keberadaan merek Milna.

Tabel 17 Ringkasan elemen kesadaran merek (%)

Elemen kesadaran merek Milna Promina SUN Nestle

Cerelac

Top of Mind 28.89 16.67 20.00 34.44

Brand Recall 22.40 28.96 27.32 21.31

Brand Recognition 27.50 26.25 26.25 20.00

Unaware of Brand 14.29 14.29 14.29 57.14

Analisis Elemen Asosiasi Merek

Asosiasi merek adalah kesan yang muncul di dalam pandangan konsumen

terkait ingatannya mengenai suatu merek. Asosiasi merek dapat berupa julukan,

karakteristik produk, ciri khas, julukan, logo dan lain-lain. Asosiasi-asosiasi yang

ditanyakan pada penelitian ini adalah aman dikonsumsi, rasa yang enak, banyak

pilihan rasa, kandungan gizi lengkap, mudah memperoleh, tekstur lembut,

promosi/iklan menarik, bentuk kemasan menarik, ukuran kemasan sesuai, harga

terjangkau, merek terkenal, daya simpan lama, dan label kemasan lengkap.

Ketigabelas butir asosiasi selanjutnya diuji keandalannya dengan melakukan

metode Hoyt kepada 30 orang responden merek bubur bayi dari setiap merek

(Lampiran 1). Pada Tabel 18 dapat dilihat ringkasan hasil uji reliabilitas atribut-

atribut asosiasi dari keempat merek bubur bayi dengan metode Hoyt.

Tabel 18 Ringkasan hasil uji reliabilitas setiap merek

Merek | r11 | r(0,95:30) Kesimpulan

Milna 0.432 0.361 Andal

Promina 0.386 0.361 Andal

SUN 0.396 0.361 Andal

Nestle Cerelac 0.393 0.361 Andal

Keandalan suatu atribut teruji bila atribut tersebu ada pada semua merek

yang diwakili oleh nilai keandalan yaitu r hitung, dimana r hitung harus lebih

besar daripada r tabel. Dari hasil Uji Hoyt terlihat bahwa pada semua merek , nilai

| r11 |>r tabel. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ketigabelas atribut

Page 42: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

31

tersebut dapat diandalkan untuk mencari asosiasi – asosiasi yang membentuk citra

(brand image) dari setiap merek yang diteliti.

1. Analisis Asosiasi Merek Milna

Hasil yang diperoleh dari 51 responden yang pernah menggunakan merek

Milna yang menjawab ya pada setiap asosiasi merek yang diteliti dapat dilihat

pada Tabel 19.

Tabel 19 Nilai asosiasi merek Milna berdasarkan jawaban „YA‟

Asosiasi Persentase (%)

Aman dikonsumsi 100.00

Rasa yang enak 92.16

Banyak pilihan rasa 90.20

Kandungan gizi yang lengkap 98.04

Mudah memperolehnya 78.43

Tekstur lembut 90.20

Promosi/iklan menarik 78.43

Bentuk kemasan menarik 76.47

Ukuran kemasan sesuai 84.31

Harga terjangkau 82.35

Merek terkenal 98.04

Daya simpan lama 94.12

Label kemasan lengkap 94.12

Uji cochran dilakukan untuk mengetahui rangkaian asosiasi yang saling

berhubungan (brand image) dari merek Milna. Hasil yang diperoleh pada tiap

tahapan pengujian dapat dilihat pada Lampiran 5.

Uji cochran menghasilkan 8 butir asosisasi yang dapat membentuk brand

image merek Milna antara lain :

1. Aman dikonsumsi

2. Rasa yang enak

3. Banyak pilihan rasa

4. Kandungan gizi lengkap

5. Tekstur lembut

6. Merek terkenal

7. Daya simpan lama

8. Label kemasan lengkap

2. Analisis Asosiasi Merek Promina

Hasil yang diperoleh dari 47 responden yang pernah menggunakan merek

Promina yang menjawab ya pada setiap asosiasi merek yang diteliti dapat dilihat

pada Tabel 20. Uji cochran dilakukan untuk mengetahui rangkaian asosiasi yang

saling berhubungan (brand image) dari merek Promina. Hasil yang diperoleh pada

tiap tahapan pengujian dapat dilihat pada Lampiran 6.

Page 43: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

32

Tabel 20 Nilai asosiasi merek Promina berdasarkan jawaban „YA‟

Asosiasi Persentase (%)

Aman dikonsumsi 100.00

Rasa yang enak 91.49

Banyak pilihan rasa 91.49

Kandungan gizi yang lengkap 100.00

Mudah memperolehnya 93.62

Tekstur lembut 85.11

Promosi/iklan menarik 80.85

Bentuk kemasan menarik 80.85

Ukuran kemasan sesuai 91.49

Harga terjangkau 82.98

Merek terkenal 97.87

Daya simpan lama 93.62

Label kemasan lengkap 100.00

Uji cochran menghasilkan 9 butir asosisasi yang dapat membentuk brand

image merek Promina antara lain :

1. Aman dikonsumsi

2. Rasa yang enak

3. Banyak pilihan rasa

4. Kandungan gizi lengkap

5. Mudah memperolehnya

6. Ukuran kemasan sesuai

7. Merek terkenal

8. Daya simpan lama

9. Label kemasan lengkap

3. Analisis Asosiasi Merek SUN

Hasil yang diperoleh dari 47 responden yang pernah menggunakan merek

SUN yang menjawab ya pada setiap asosiasi merek yang diteliti dapat dilihat

pada Tabel 21. Uji cochran dilakukan untuk mengetahui rangkaian asosiasi yang

saling berhubungan (brand image) dari merek SUN. Hasil yang diperoleh pada

tiap tahapan pengujian dapat dilihat pada Lampiran 7.

Uji cochran menghasilkan 9 butir asosisasi yang dapat membentuk brand

image merek SUN antara lain :

1. Aman dikonsumsi

2. Banyak pilihan rasa

3. Kandungan gizi lengkap

4. Mudah memperolehnya

5. Ukuran kemasan sesuai

6. Harga terjangkau

7. Merek terkenal

8. Daya simpan lama

9. Label kemasan lengkap

Page 44: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

33

Tabel 21 Nilai asosiasi merek SUN berdasarkan jawaban „YA‟

Asosiasi Persentase (%)

Aman dikonsumsi 100.00

Rasa yang enak 80.85

Banyak pilihan rasa 85.11

Kandungan gizi yang lengkap 97.87

Mudah memperolehnya 91.49

Tekstur lembut 80.85

Promosi/iklan menarik 76.60

Bentuk kemasan menarik 68.09

Ukuran kemasan sesuai 91.49

Harga terjangkau 97.87

Merek terkenal 95.74

Daya simpan lama 93.62

Label kemasan lengkap 93.62

4. Analisis Asosiasi Merek Nestle Cerelac

Hasil yang diperoleh dari 55 responden yang pernah menggunakan merek

Nestle Cerelac yang menjawab ya pada setiap asosiasi merek yang diteliti dapat

dilihat pada Tabel 22.

Tabel 22 Nilai asosiasi merek Nestle Cerelac berdasarkan jawaban „YA‟

Asosiasi Persentase (%)

Aman dikonsumsi 98.18

Rasa yang enak 100.00

Banyak pilihan rasa 96.36

Kandungan gizi yang lengkap 98.18

Mudah memperolehnya 98.18

Tekstur lembut 100.00

Promosi/iklan menarik 87.27

Bentuk kemasan menarik 85.45

Ukuran kemasan sesuai 98.18

Harga terjangkau 96.36

Merek terkenal 98.18

Daya simpan lama 94.55

Label kemasan lengkap 100.00

Uji cochran dilakukan untuk mengetahui rangkaian asosiasi yang saling

berhubungan (brand image) dari merek Nestle Cerelac. Hasil yang diperoleh pada

tiap tahapan pengujian dapat dilihat pada Lampiran 8.

Uji cochran menghasilkan 11 butir asosisasi yang dapat membentuk brand

image merek Nestle Cerelac antara lain :

1. Aman dikonsumsi

2. Rasa yang enak

Page 45: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

34

3. Banyak pilihan rasa

4. Kandungan gizi lengkap

5. Mudah memperolehnya

6. Tekstur lembut

7. Ukuran kemasan sesuai

8. Harga terjangkau

9. Merek terkenal

10. Daya simpan lama

11. Label kemasan lengkap

Hasil keseluruhan dari semua merek pada elemen asosiasi merek dapat

dilihat pada Tabel 23 dari tabel tersebut dapat dilihat asosiasi apa saja yang

membentuk brand image dari masing – masing merek

Tabel 23 Asosiasi-asosiasi pembentuk brand image produk bubur bayi kemasan

Asosiasi Merek

Milna Promina Sun Nestle Cerelac

Aman dikonsumsi V V V V

Rasa yang enak V V - V

Banyak pilihan rasa V V V V

Kandungan gizi lengkap V V V V

Mudah memperolehnya - V V V

Tekstur lembut V - - V

Promosi/iklan menarik - - - -

Bentuk kemasan menarik - - - -

Ukuran kemasan sesuai - V V V

Harga terjangkau - - V V

Merek terkenal V V V V

Daya simpan lama V V V V

Label kemasan lengkap V V V V

Brand image yang terbentuk dari 13 buah asosiasi bubur bayi kemasan pada

umumnya hanya ada 6 buah asosiasi yang ada di setiap merek bubur bayi kemasan

adalah aman dikonsumsi, banyak pilihan rasa, kandungan gizi lengkap, merek

terkenal, daya simpan lama, dan label kemasan lengkap. Asosiasi merek tersebut

pada penelitian ini sudah terbentuk pada setiap merek bubur bayi kemasan, karena

asosiasi-asosiasi tersebut sepertinya sudah melekat di benak konsumen bubur bayi

kemasan. Nestle Cerelac merupakan merek dengan elemen asosiasi terkuat karena

memiliki 11 buah asosiasi pembentuk brand image, Promina dan SUN memiliki 9

buah asosiasi pembentuk brand image, dan Milna memiliki 8 pembentuk brand

image.

Analisis Persepsi Kualitas

Persepsi kualitas adalah persepsi pelanggan terhadap keseluruhan kualitas

atau keungulan suatu produk atau jasa layanan berkaitan dengan apa yang

diharapkan pelanggan. Persepsi kuatitas secara keseluruhan dari produk dan jasa

Page 46: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

35

akan berpengaruh secara langsung terhadap keputusan pembelian konsumen dan

loyalitas mereka terhadap suatu merek.

Persepsi kualitas merupakan persepsi dari konsumen sehingga tidak dapat

diukur secara objektif, setiap konsumen bisa memiliki persepsi yang berbeda-beda

terhadap setiap atribut. Atribut persepsi kualitas yang digunakan dalam analisis

ekuitas merek produk bubur bayi kemasan antara lain keamanan, rasa, pilihan rasa,

kandungan gizi, kemudahan memperoleh, tekstur, iklan, bentuk kemasan, ukuran

kemasan, harga, merek, daya simpan, dan label kemasan.

1. Persepsi Kualitas Merek Milna

Hasil dari 51 responden yang pernah menggunakan merek Milna

memberikan jawaban terhadap atribut-atribut yang diteliti terhadap performance

(kinerja aktual) dan importance (tingkat kepentingan), kemudian dilakukan

tabulasi sepeti yang tercantum pada Lampiran 9 dan yang dirangkum pada Tabel

24 menunjukkan nilai rata-rata performace-importance dari semua atribut merek

Milna.

Tabel 24 Nilai rata-rata performance importance merek Milna

Kode Atribut Performance Importance

1 Keamanan 4.16 4.84

2 Rasa 4.00 4.08

3 Pilihan rasa 3.78 4.00

4 Kandungan gizi 4.02 4.73

5 Kemudahan memperoleh 3.73 4.25

6 Tekstur 3.86 4.18

7 Iklan 3.53 3.24

8 Bentuk kemasan 3.41 3.37

9 Ukuran kemasan 3.78 3.59

10 Harga 3.24 4.27

11 Merek 3.92 3.86

12 Daya simpan 3.86 4.22

13 Label kemasan 3.96 4.12

Rata-rata 3.79 4.06

Berdasarkan Tabel 24 dapat diketahui bahwa Importance dari merek Milna

diketahui ada 5 atribut yang tingkat kepentingannya masuk ke dalam rentang skala

sangat penting yaitu atribut keamanan (4.84), kandungan gizi (4.73), kemudahan

memperoleh (4.25), harga (4.27), dan daya simpan (4.22). 6 atribut masuk ke

dalam rentang skala penting yaitu rasa (4,08), pilihan rasa (4.00), tekstur (4.18),

ukuran kemasan (3.59), merek (3.86), dan Label kemasan (4.12). 2 atribut lainnya

menurut respoden masuk kedalam rentang skala cukup penting (2.61-3.40).

Hasil analisis persepsi kualitas merek Milna secara keseluruhan

menunjukkan bahwa performance merek Milna lebih rendah dari pada importance

dimana dapat dilihat bahwa nilai rata-rata performance merek Milna lebih rendah

dari nilai rata-rata importance. Setelah diperoleh nilai rata-rata performance-

importance merek Milna hasilnya dimasukkan kedalam diagram cartesius seperti

pada gambar 7.

Page 47: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

36

Dari empat kuadran tersebut, kuadran yang paling baik adalah kuadran II

(maintain) yang merupakan kuadran yang berisikan atribut-atribut yang menurut

konsumen kinerjanya sudah sesuai dengan apa yang diinginkan konsumen. Pada

merek Milna atribut yang masuk kuadran II antara lain keamanan, kandungan gizi,

daya simpan, tekstur, label kemasan, dan rasa. Atribut dalam kuadran ini harus

tetap dipertahankan karena atribut inilah yang menjadikan merek Milna unggul di

mata pelanggan.

Kuadran I (underact) merupakan kuadran yang berisikan atribut yang

menurut responden penting tapi kinerjanya tidak seperti yang diinginkan

konsumen. Atribut harga dan kemudahan memperolah harus berusaha

ditingkatkan perusahaan dengan cara melakukan perbaikan terus menerus

sehingga bisa memuaskan pelanggan.

Atribut pilihan rasa, ukuran kemasan, iklan, dan bentuk kemasan masuk

dalam kuadran 3 (low priority). Ini berarti atribut ini kurang penting bagi

pelanggan dan kenyataannya kinerjanya juga tidak terlalu baik serta tidak

memberikan manfaat yang besar bagi mereka. Peningkatan atribut ini bila ditinjau

kembali karena pengaruhnya terhadap manfaat yang dirasakan pelanggan kecil.

Atribut merek merupakan atribut yang tidak penting bagi pelanggan dan dianggap

terlalu berlebihan (overact).

2. Persepsi Kualitas Merek Promina

Hasil dari 47 responden yang pernah menggunakan merek Promina

memberikan jawaban terhadap atribut-atribut yang diteliti terhadap performance

(kinerja aktual) dan importance (tingkat kepentingan). Jawaban responden merek

Promina mengenai persepsi mereka terhadap performance-importance dapat

dilihat pada Lampiran 10.

Nilai rata-rata persepsi kualitas yaitu performance dan importance oleh

responden merek Promina terangkum dalam Tabel 25.

Gambar 7 Diagram performance importance merek Milna

Page 48: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

37

Tabel 25 Nilai rata-rata performance importance merek Promina

Kode Atribut Performance Importance

1 Keamanan 4.09 4.81

2 Rasa 3.94 4.30

3 Pilihan rasa 3.72 3.98

4 Kandungan gizi 4.00 4.72

5 Kemudahan memperoleh 3.91 4.19

6 Tekstur 3.81 4.32

7 Iklan 3.55 3.28

8 Bentuk kemasan 3.51 3.49

9 Ukuran kemasan 3.68 3.72

10 Harga 3.45 4.23

11 Merek 3.98 3.77

12 Daya simpan 3.79 4.23

13 Label kemasan 3.87 4.11

Rata-rata 3.79 4.09

Berdasarkan tabel dapat dilihat nilai importance responden terhadap atribut-

atribut merek Promina dapat dilihat bahwa 6 atribut masuk ke dalam skala sangat

penting (4.21-5.00) keamanan (4.81), rasa (4.30), kandungan gizi (4.72), tekstur

(4.32), harga (4.23), dan daya simpan (4.23). 6 Atribut masuk ke dalam skala

penting (3.41-4.20) yaitu atribut pilihan rasa (3.98), kemudahan memperoleh

(4,19), bentuk kemasan (3.49), ukuran kemasan (3.72), merek (3.77), dan label

kemasan (4.11). Atribut iklan (3.28) masuk ke dalam skala cukup penting (2.61-

3.40).

Hasil analisis persepsi kualitas merek Promina secara keseluruhan

menunjukkan bahwa performance merek Promina lebih rendah dari pada

importance dimana dapat dilihat bahwa nilai rata-rata performance merek

Promina lebih rendah dari nilai rata-rata importance. Setelah diperoleh nilai rata-

rata performance-importance merek Promina hasilnya dimasukkan kedalam

diagram cartesius seperti pada Gambar 8.

Dari empat kuadran tersebut, kuadran yang paling baik adalah kuadran II

(maintain) yang merupakan kuadran yang berisikan atribut-atribut yang menurut

konsumen kinerjanya sudah sesuai dengan apa yang diinginkan konsumen. Pada

merek Promina atribut yang masuk kuadran II antara lain keamanan, kandungan

gizi, tekstur, label kemasan, kemudahan memperoleh, dan rasa. Atribut dalam

kuadran ini harus tetap dipertahankan karena atribut inilah yang menjadikan

merek Promina unggul di mata pelanggan.

Kuadran I (underact) merupakan kuadran yang berisikan atribut yang

menurut responden penting tapi kinerjanya tidak seperti yang diinginkan

konsumen. Atribut harga dan Daya Simpan harus berusaha ditingkatkan

perusahaan dengan cara melakukan perbaikan terus menerus sehingga bisa

memuaskan pelanggan.

Atribut pilihan rasa, ukuran kemasan, iklan, dan bentuk kemasan masuk

dalam kuadran 3 (low priority). Ini berarti atribut ini kurang penting bagi

pelanggan dan kenyataannya kinerjanya juga tidak terlalu baik serta tidak

memberikan manfaat yang besar bagi mereka. Peningkatan atribut ini bila ditinjau

Page 49: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

38

kembali karena pengaruhnya terhadap manfaat yang dirasakan pelanggan kecil.

Atribut merek merupakan atribut yang tidak penting bagi pelanggan dan dianggap

terlalu berlebihan (overact).

3. Persepsi Kualitas Merek SUN

Hasil dari 47 responden yang pernah menggunakan merek SUN

memberikan jawaban terhadap atribut-atribut yang diteliti terhadap performance

(kinerja aktual) dan importance (tingkat kepentingan). Jawaban responden merek

SUN mengenai persepsi mereka terhadap performance-importance dapat dilihat

pada Lampiran 11.

Nilai rata-rata persepsi kualitas yaitu performance dan importance oleh

responden merek SUN terangkum dalam Tabel 26.

Tabel 26 Nilai rata-rata performance importance merek SUN

Kode Atribut Performance Importance

1 Keamanan 4.19 4.81

2 Rasa 3.72 4.21

3 Pilihan rasa 3.64 3.96

4 Kandungan gizi 3.91 4.79

5 Kemudahan memperoleh 3.98 4.17

6 Tekstur 3.57 4.19

7 Iklan 3.49 3.17

8 Bentuk kemasan 3.30 3.32

9 Ukuran kemasan 3.66 3.51

10 Harga 3.60 4.28

11 Merek 3.77 3.85

12 Daya simpan 3.72 4.26

13 Label kemasan 3.74 4.11

Rata-rata 3.72 4.05

Gambar 8 Diagram performance importance merek Promina

Page 50: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

39

Berdasarkan Tabel 26 dapat dilihat nilai importance responden terhadap

atribut-atribut merek SUN dapat dilihat bahwa 5 atribut masuk ke dalam skala

sangat penting (4.21-5.00) keamanan (4.81), rasa (4.21), kandungan gizi (4.79),

harga (4,28), dan daya simpan (4,26). 6 Atribut masuk ke dalam skala penting

(3.41-4.20) yaitu atribut pilihan rasa (3.96), kemudahan memperoleh (4.17),

tekstur (4.19), ukuran kemasan (3,51), merek (3.85), dan label kemasan (4.11).

Atribut bentuk kemasan (3.32) dan iklan (3.17) masuk ke dalam skala cukup

penting (2.61-3.40).

Hasil analisis persepsi kualitas merek SUN secara keseluruhan

menunjukkan bahwa performance merek SUN lebih rendah dari pada importance

dimana dapat dilihat bahwa nilai rata-rata performance merek SUN lebih rendah

dari nilai rata-rata importance. Setelah diperoleh nilai rata-rata performance-

importance merek SUN hasilnya dimasukkan kedalam diagram cartesius seperti

pada Gambar 9.

Dari empat kuadran tersebut, kuadran yang paling baik adalah kuadran II

(maintain) yang merupakan kuadran yang berisikan atribut-atribut yang menurut

konsumen kinerjanya sudah sesuai dengan apa yang diinginkan konsumen. Pada

merek SUN atribut yang masuk kuadran II antara lain keamanan, kandungan gizi,

rasa, daya simpan, label kemasan, dan kemudahan memperoleh. Atribut dalam

kuadran ini harus tetap dipertahankan karena atribut inilah yang menjadikan

merek SUN unggul di mata pelanggan.

Kuadran I (underact) merupakan kuadran yang berisikan atribut yang

menurut responden penting tapi kinerjanya tidak seperti yang diinginkan

konsumen. Atribut harga dan tekstur harus berusaha ditingkatkan perusahaan

dengan cara melakukan perbaikan terus menerus sehingga bisa memuaskan

pelanggan.

Atribut pilihan rasa, ukuran kemasan, iklan, dan bentuk kemasan masuk

dalam kuadran 3 (low priority). Ini berarti atribut ini kurang penting bagi

pelanggan dan kenyataannya kinerjanya juga tidak terlalu baik serta tidak

memberikan manfaat yang besar bagi mereka. Peningkatan atribut ini bila ditinjau

Gambar 9 Diagram performance importance merek SUN

Page 51: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

40

kembali karena pengaruhnya terhadap manfaat yang dirasakan pelanggan kecil.

Atribut merek merupakan atribut yang tidak penting bagi pelanggan dan dianggap

terlalu berlebihan (overact).

4. Persepsi Kualitas Merek Nestle Cerelac

Hasil dari 55 responden yang pernah menggunakan merek Nestle Cerelac

memberikan jawaban terhadap atribut-atribut yang diteliti terhadap performance

(kinerja aktual) dan importance (tingkat kepentingan). Jawaban responden merek

Nestle Cerelac mengenai persepsi mereka terhadap performance-importance dapat

dilihat pada Lampiran 12.

Nilai rata-rata persepsi kualitas yaitu performance dan importance oleh

responden merek Nestle Cerelac terangkum dalam Tabel 27.

Tabel 27 Nilai rata-rata performance importance merek Nestle Cerelac

Kode Atribut Performance Importance

1 Keamanan 4.11 4.67

2 Rasa 4.07 4.15

3 Pilihan rasa 4.04 3.91

4 Kandungan gizi 4.07 4.58

5 Kemudahan memperoleh 4.07 4.15

6 Tekstur 4.00 4.13

7 Iklan 3.76 3.20

8 Bentuk kemasan 3.45 3.33

9 Ukuran kemasan 3.80 3.56

10 Harga 3.49 4.15

11 Merek 3.95 3.76

12 Daya simpan 3.80 4.05

13 Label kemasan 3.95 4.11

Rata-rata 3.89 3.98

Berdasarkan Tabel 27 dapat dilihat dari nilai importance responden terhadap

atribut-atribut merek Nestle Cerelac dapat dilihat bahwa 3 atribut masuk ke dalam

skala sangat penting (4.21-5.00) keamanan (4.70), kandungan gizi (4.57), harga

(4.21). 8 Atribut masuk ke dalam skala penting (3.41-4.20) yaitu atribut rasa

(4.13), pilihan rasa (3,94), kemudahan memperoleh (4.17), tekstur (4.13), ukuran

kemasan (3.66), merek (3.77), daya simpan (4.09), dan label kemasan (4.09).

Atribut iklan (3.21) dan bentuk kemasan (3.38) masuk ke dalam skala cukup

penting (2.61-3.40).

Hasil analisis persepsi kualitas merek Nestle Cerelac secara keseluruhan

menunjukkan bahwa performance merek Nestle Cerelac lebih rendah dari pada

importance dimana dapat dilihat bahwa nilai rata-rata performance merek Nestle

Cerelac lebih rendah dari nilai rata-rata importance. Setelah diperoleh nilai rata-

rata performance-importance merek Nestle Cerelac hasilnya dimasukkan kedalam

diagram cartesius seperti pada Gambar 10

Page 52: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

41

Dari empat kuadran tersebut, kuadran yang paling baik adalah kuadran II

(maintain) yang merupakan kuadran yang berisikan atribut-atribut yang menurut

konsumen kinerjanya sudah sesuai dengan apa yang diinginkan konsumen. Pada

merek Nestle Cerelac atribut yang masuk kuadran II antara lain keamanan,

kandungan gizi, kemudahan memperoleh, rasa, tekstur, dan label kemasan.

Atribut dalam kuadran ini harus tetap dipertahankan karena atribut inilah yang

menjadikan merek Nestle Cerelac unggul di mata pelanggan.

Kuadran I (underact) merupakan kuadran yang berisikan atribut yang

menurut responden penting tapi kinerjanya tidak seperti yang diinginkan

konsumen. Atribut harga dan daya simpan harus berusaha ditingkatkan

perusahaan dengan cara melakukan perbaikan terus menerus sehingga bisa

memuaskan pelanggan.

Atribut ukuran kemasan, iklan, dan bentuk kemasan masuk dalam kuadran

III (low priority). Ini berarti atribut ini kurang penting bagi pelanggan dan

kenyataannya kinerjanya juga tidak terlalu baik serta tidak memberikan manfaat

yang besar bagi mereka. Peningkatan atribut ini bila ditinjau kembali karena

pengaruhnya terhadap manfaat yang dirasakan pelanggan kecil. Atribut merek dan

pilihan rasa merupakan atribut yang tidak penting bagi pelanggan dan dianggap

terlalu berlebihan (overact).

Ringkasan elemen persepsi kualitas merek terangkum pada Tabel 28 dapat

diketahui bahwa berdasarkan hasil diagram cartesius performance-importance,

semua merek mempunya pesepsi kualitas yang sama kuatnya. Hal ini berarti

bahwa semua merek bubur bayi kemasan memliki persepsi kualitas yang bagus.

Merek Milna, Promina, SUN, dan Nestle Cerelac memiliki jumlah atribut yang

Gambar 10 Diagram performance importance merek Nestle Cerelac

Page 53: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

42

sama (6 atribut) yang berada pada kuadran II (maintain), dan 2 buah atribut yang

berada pada kuadran I (underact).

Kuadran II merupakan kuadran terbaik karena berisikan atribut yang

dianggap penting oleh konsumen dan kinerja atribut tersebut baik sesuai dengan

keinginan konsumen (tingkat kepuasan pelanggan tinggi).

Tabel 28 Ringkasan elemen persepsi kualitas merek

Kuadran

Jumlah atribut

Milna Promina Sun Nestle

Cerelac

I (Underact) 2 2 2 2

II (Maintain) 6 6 6 6

III (Low Priority) 4 4 4 3

IV (Overact) 1 1 1 2

Analisis Loyalitas Merek

Loyalitas merek merupakan ukuran keterkaitan pelanggan dengan suatu

merek, ukuran ini mampu memberikan gambaran tentang mungkin tidaknya

seorang pelanggan beralih ke merek lain terutama jika merek tersebut didapati ada

perubahan baik menyangkut harga ataupun atribut lain.

Analisis yang dilakukan dalam elemen loyalitas merek ini adalah untuk

mengetahui pembeli yang berpindah-pindah (switcher), pembeli yang bersifat

kebiasaan (habitual buyer), pembeli yang puas (satisfied buyer), menyukai merek

(liking the brand), dan pembeli yang setia (commited buyer).

1. Analisis Switcher

Responden yang termasuk switcher adalah responden bubur bayi kemasann

yang menjawab „sering‟ dan „selalu‟ pada kuisioner (pertanyaan nomor 19).

Berdasarkan Tabel 29 diketahui bahwa rata-rata responden merek Milna, Promina,

dan SUN jarang berpindah merek karena faktor harga dilihat dari nilai rataan

Milna (1.86), Promina (1.86), dan SUN (2.30) yang masuk ke dalam rentang skala

jarang (1.8-2.6). Tidak ada responden pengguna merek Milna dan Promina yang

benar-benar sensitif terhadap perubahan atribut dari merek tersebut (0%),

sedangkan pada merek SUN terdapat 2 responden (10%) yang sensitif terhadap

perubahan atribut dari merek SUN.

Rata-rata responden merek Nestle Cerelac tidak pernah berpindah merek

karena faktor harga dilihat dari nilai rataan sebesar 1.79 yang masuk ke dalam

rentang skala tidak pernah (1.00-1.80). Tidak ada responden pengguna merek

Nestle Cerelac yang benar-benar sensitif terhadap perubahan atribut dari merek

tersebut (0%),

2. Analisis Habitual Buyer

Habitual Buyer adalah responden bubur bayi kemasan yang menjawab

„setuju‟ dan „sangat setuju‟ pada kuisioner (pertanyaan nomor . erdasarkan

Berdasarkan Tabel 30 diketahui bahwa rata-rata semua responden bubur bayi

kemasan ragu-ragu bahwa keputusan pembelian bubur bayi kemasan adalah

Page 54: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

43

karena kebiasaan, hal ini dilihat dari nilai rataan Milna (3.27), Promina (2.71),

SUN (2.90), dan Nestle Cerelac (3.35) yang masuk ke dalam rentang skala ragu-

ragu (2.6-3.4).

Responden Milna yang merasa setuju bahwa keputusan pembelian bubur

bayi kemasan adalah karena kebiasaan berjumlah 13 orang (59.09 %). Untuk

responden Promina yang yang merasa setuju bahwa keputusan pembelian bubur

bayi kemasan adalah karena kebiasaan berjumlah 5 orang (35.71 %). Responden

SUN yang merasa setuju bahwa keputusan pembelian bubur bayi kemasan adalah

karena kebiasaan berjumlah 9 orang (45 %). Dan responden Nestle Cerelac yang

merasa setuju bahwa keputusan pembelian bubur bayi kemasan adalah karena

kebiasaan berjumlah 21 orang (61.76 %)

Tabel 29 Perhitungan switcher

Jawaban x Milna Promina Sun Nestle Cerelac

f Skor F Skor f Skor f Skor

Tidak pernah 1 7 7 7 7 5 5 14 14

Jarang 2 11 22 2 4 6 12 13 26

Kadang-kadang 3 4 12 5 15 7 21 7 21

Sering 4 0 0 0 0 2 8 0 0

Selalu 5 0 0 0 0 0 0 0 0

Total 22 41 14 26 20 46 34 61

Rata-rata 1.86 1.86 2.30 1.79

Switcher Buyer (%) 0 0 10.00 0

Tabel 30 Perhitungan habitual buyer

Jawaban x Milna Promina Sun Nestle Cerelac

f Skor F Skor f Skor f Skor

Sangat tidak setuju 1 0 0 0 0 1 1 0 0

Tidak setuju 2 7 14 9 18 9 18 9 18

Ragu-ragu 3 2 6 0 0 1 3 4 12

Setuju 4 13 52 5 20 9 36 21 84

Sangat setuju 5 0 0 0 0 0 0 0 0

Total 22 72 14 38 20 58 34 114

Rata-rata 3.27 2.71 2.90 3.35

Habitual Buyer (%) 59.09 35.71 45.00 61.76

3. Analisis Satisfied Buyer

Satisfied Buyer adalah responden bubur bayi kemasan yang menjawab „puas‟

dan „sangat puas‟ pada kuisioner (pertanyaan nomor 21). Berdasarkan

Berdasarkan Tabel 31 diketahui bahwa rata-rata semua responden bubur bayi

kemasan puas menggunakan merek tersebut, hal ini dilihat dari nilai rataan Milna

(3.95), Promina (3.93), SUN (3.80), dan Nestle Cerelac (3.91) yang masuk ke

dalam rentang skala puas (3.4-4.2).

Responden Milna yang puas menggunakan merek tersebut berjumlah 20

orang (90.91 %). Untuk responden Promina yang puas menggunakan merek

tersebut berjumlah 12 orang (85.71 %). Responden SUN yang puas menggunakan

Page 55: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

44

merek tersebut berjumlah 16 orang (80 %). Dan responden Nestle Cerelac yang

puas menggunakan merek tersebut berjumlah 31 orang (91.18 %)

Tabel 31 Perhitungan satisfied buyer

Jawaban X Milna Promina Sun Nestle Cerelac

F Skor F Skor f Skor f Skor

Sangat tidak puas 1 0 0 0 0 0 0 0 0

Tidak puas 2 0 0 0 0 1 2 0 0

Biasa saja 3 2 6 2 6 3 9 3 9

Puas 4 19 76 11 44 15 60 31 124

Sangat puas 5 1 5 1 5 1 5 0 0

Total 22 87 14 55 20 76 34 133

Rata-rata 3.95 3.93 3.80 3.91

Satiesfied Buyer (%) 90.91 85.71 80.00 91.18

4. Analisis Liking the Brand

Liking the Brand adalah responden bubur bayi kemasan yang menjawab

„suka‟ dan „sangat suka‟ pada kuisioner (pertanyaan nomor . Berdasarkan

Berdasarkan Tabel 32 diketahui bahwa rata-rata semua responden bubur bayi

kemasan menyukai merek tersebut, hal ini dilihat dari nilai rataan Milna (3.86),

Promina (3.86), SUN (3.70), dan Nestle Cerelac (3.85) yang masuk ke dalam

rentang skala suka (3.4-4.2).

Responden Milna yang menyukai merek tersebut berjumlah 20 orang

(90.91 %). Untuk responden Promina yang menyukai merek tersebut berjumlah

12 orang (85.71 %). Responden SUN yang menyukai merek tersebut berjumlah

16 orang (80 %). Dan responden Nestle Cerelac yang menyukai merek tersebut

berjumlah 31 orang (91.18 %)

Tabel 32 Perhitungan liking the brand

Jawaban x Milna Promina Sun Nestle Cerelac

F Skor f Skor f Skor f Skor

Sangat tidak suka 1 0 0 0 0 0 0 0 0

Tidak suka 2 0 0 0 0 0 0 0 0

Biasa saja 3 6 18 4 12 7 21 6 18

Suka 4 13 52 8 32 12 48 27 108

Sangat suka 5 3 15 2 10 1 5 1 5

Total 22 85 14 54 20 74 34 131

Rata-rata 3.86 3.86 3.70 3.85

Liking the Brand (%) 72.73 71.43 65.00 82.35

5. Analisis Commited Buyer

Commited Buyer adalah responden bubur bayi kemasan yang menjawab

„sering‟ dan „selalu pada kuisioner (pertanyaan nomor 23). Berdasarkan

Berdasarkan Tabel 33 diketahui bahwa responden bubur bayi kemasan Milna dan

Promina kadang-kadang menyarankan atau mempromosikan merek Milna dan

Promina kepada orang lain, hal ini dilihat dari nilai rataan Milna (3.18) dan

Page 56: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

45

Promina (3.14) yang masuk ke dalam rentang skala kadang-kadang (2.6-3.4)..

Responden Milna yang termasuk commited buyer sebanyak 6 orang (27.27 %) dan

responden Promina yang termasuk commited buyer sebanyak 6 orang (42.86 %).

Rata-rata responden bubur bayi kemasan SUN dan Nestle Cerelac jarang

menyarankan atau mempromosikan merek SUN dan Nestle Cerelac kepada orang

lain, hal ini dilihat dari nilai rataan SUN (2.45) dan Nestle Cerelac (2.5) yang

masuk ke dalam rentang skala jarang (1.8-2.6). Responden SUN yang termasuk

commited buyer sebanyak 2 orang (10.00 %) dan responden Nestle Cerelac yang

termasuk commited buyer sebanyak 8 orang (23.53 %).

Tabel 33 Perhitungan commited buyer

Jawaban x Milna Promina Sun Nestle Cerelac

f Skor F Skor f Skor f Skor

Tidak pernah 1 1 1 1 1 3 3 9 9

Jarang 2 2 4 2 4 8 16 7 14

Kadang-kadang 3 13 39 5 15 7 21 10 30

Sering 4 4 16 6 24 1 4 8 32

Selalu 5 2 10 0 0 1 5 0 0

Total 22 70 14 44 20 49 34 85

Rata-rata 3.18 3.14 2.45 2.50

Committed Buyer (%) 27.27 42.86 10.00 23.53

Setelah semua elemen loyalitas merek dihitung untuk setiap mereknya,

maka dapat disusun dalam suatu kesatuan berbentuk piramida loyalitas merek.

Bentuk piramida yang terbentuk cenderung ideal yaitu segitiga terbalik.

1. Piramida Loyalitas Merek Milna

Pada Gambar 11 menunjukkan bahwa kondisi merek Milna Cukup baik

karena bentuk piramida yang semakin ke atas semakin melebar, tetapi pada level

Liking the brand dan Commited Buyer terlihat semakin mengecil dengan jumlah

72.73 % dan 27.27 %. Hal ini yang merupakan masalah yang harus dipecahkan

oleh manajemen Milna. Pada tingkatan loyalitas merek, responden yang termasuk

switcher sebesar 0 %. Responden yang merupakan habitual Buyer sebesar

59.09 %. Dan responden yang merupakan satisfied buyer sebesar 90.91 %.

2. Piramida Loyalitas Merek Promina

Pada Gambar 12 menunjukkan bahwa kondisi merek Promina Cukup baik

karena bentuk piramida yang semakin ke atas semakin melebar, tetapi pada level

Liking the brand dan Commited Buyer terlihat semakin mengecil dengan jumlah

71.43 % dan 42.86 %. Hal ini yang merupakan masalah yang harus dipecahkan

oleh manajemen Promina. Pada tingkatan loyalitas merek, responden yang

termasuk switcher sebesar 0 %. Responden yang merupakan habitual Buyer

sebesar 35.71 %. Dan responden yang merupakan satisfied buyer sebesar 85.71 %.

Page 57: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

46

Gambar 11 Piramida loyalitas merek bubur bayi kemasan Milna

Gambar 12 Piramida loyalitas merek bubur bayi kemasan Promina

3. Piramida Loyalitas Merek SUN

Pada Gambar 13 menunjukkan bahwa kondisi merek SUN Cukup baik

karena bentuk piramida yang semakin ke atas semakin melebar, tetapi pada level

Liking the brand dan Commited Buyer terlihat semakin mengecil dengan jumlah

65.00 % dan 10.00 %. Hal ini yang merupakan masalah yang harus dipecahkan

oleh manajemen SUN. Pada tingkatan loyalitas merek, responden yang termasuk

switcher sebesar 10.00 %. Responden yang merupakan habitual Buyer sebesar

45.00 %. Dan responden yang merupakan satisfied buyer sebesar 80.00 %.

liking the brand = 72.73 %

satisfied buyer = 90.91 %

59.09 %

switcher

0 %

liking the brand = 71.43 %

satisfied buyer = 85.71 %

Switcher

0 %

Commited Buyer

42.86 %

Liking the Brand

71.43 %

Satisfied Buyer

85.71 %

Habitual

Buyer

35.71 %

commited

buyer

27.27 %

liking the brand

72.73 %

satisfied buyer

90.91 %

habitual buyer

59.09 %

Page 58: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

47

Gambar 13 Piramida loyalitas merek bubur bayi kemasan SUN

4. Piramida Loyalitas Merek Nestle Cerelac

Pada Gambar 14 menunjukkan bahwa kondisi merek Nestle Cerelac Cukup

baik karena bentuk piramida yang semakin ke atas semakin melebar, tetapi pada

level Liking the brand dan Commited Buyer terlihat semakin mengecil dengan

jumlah 82.35 % dan 23.53 %. Hal ini yang merupakan masalah yang harus

dipecahkan oleh manajemen Nestle Cerelac. Pada tingkatan loyalitas merek,

responden yang termasuk switcher sebesar 0 %. Responden yang merupakan

habitual Buyer sebesar 61.76.09 %. Dan responden yang merupakan satisfied

buyer sebesar 91.18 %.

Gambar 14 Piramida loyalitas merek bubur bayi kemasan Nestle Cerelac

satisfied buyer = 80.00 %

Commited Buyer

10.00 %

Liking The Brand

65.00 %

Satisfied Buyer

80.00 %

Habitual Buyer

45.00 %

Swit

cher

10%

satisfied buyer = 91.18 %

Switcher

0 %

Commited Buyer

23.53 %

Liking The Brand

82.35 %

Satisfied Buyer

91.18 %

Habitual Buyer

61.76 %

Page 59: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

48

Setelah keempat merek dibuat piramida, yang dilakukan selanjutnya adalah

membuat tabel perbandingan antara pada masing-masin level dari masing-masing

merek yang diteliti. Perbandingan hasil tabel tersebut dapat dilihat pada Tabel 34.

Tabel 34 Perbandingan hasil masing-masing level dari tiap merek (%)

Level Merek

Milna rata-

rata Promina

rata-

rata SUN

rata-

rata

Nestle

Cerelac

rata-

rata

Commited Buyer 27.27 3.18 42.86 3.14 10.00 2.45 23.53 2.50

Liking the

Brand 72.73 3.86 71.43 3.86 65.00 3.70 82.35 3.85

Satisfied Buyer 90.91 3.95 85.71 3.93 80.00 3.80 91.18 3.91

Habitual Buyer 59.09 3.27 35.71 2.71 45.00 2.90 61.76 3.35

Switcher 0.00 1.86 0.00 1.86 10.00 2.30 0.00 1.79

Jika dibandingkan setiap tingkatan elemen loyalitas merek pada setiap

merek yang dianalisis diketahui bahwa merek SUN memiliki jumlah switcher

lebih banyak dibandingkan merek lain yaitu sebesar 10.00 persen. Berarti

konsumen merek SUN mempertimbangkan faktor harga dalam proses keputusan

mereka dalam membeli produk bubur bayi kemasan. Sehingga jika ada merek lain

yang harganya lebih murah maka kemungkinan mereka beralih merek lebih besar

dari yang lain.

Merek Nestle cerelac memiliki konsumen yang lebih banyak dalam kategori

habitual buyer dibandingkan merek lainnya yaitu sebesar 61.76 persen. Dimana

banyak konsumen Nestle Cerelac yang membeli merek tersebut karena faktor

kebiasaan.

Pada tingkatan satisfied buyer merek Nestle Cerelac unggul dalam hal

jumlah konsumen dibandingkan merek lainnya yaitu sebesar 91.18 persen.

Dimana konsumen Nestle Cerelac merasa puas dalam membeli merek tersebut

Merek Nestle Cerelac masih lebih baik dalam hal jumlah konsumen yang

liking the brand yaitu sebesar 82.35 persen. Berarti konsumen menyukai merek

yang mereka beli (Nestle Cerelac) dari pada merek lain.

Untuk jumlah konsumen yang commited buyer ternyata merek Promina

lebih unggul dari pada merek lain yaitu sebesar 42.86 persen. Konsumen Promina

masih merasa cukup bangga dalam menggunakan merek tersebut dan berniat

mempromosikannya pada orang lain. Sedangkan merek SUN untuk semua

tingkatan selalu menjadi yang terendah nilainya, kecuali jumlah habitual buyer

sebesar 45.00 persen.

Analisis lain yang juga perlu dilakukan adalah untuk mengetahui nilai PRoT

(Possibility Rate of Transtition) atau kemungkinan berpindah merek dari keempat

merek yang dianalisis ini. Untuk mengetahui besarnya nilai PRoT untuk tiap jenis

merek digunakan brand switching pattern matrix yaitu matriks yang menjelaskan

ke merek mana saja seorang responden mungkin berganti merek. Berdasarkan

Tabel 35 dapat disimpulkan bahwa pada umumnya responden belum cukup loyal

terhadap merek yamg paling sering merek beli dan konsumsi. Responden masih

banyak yang ingin mencoba atau beralih ke merek lain.

Page 60: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

49

Tabel 35 Hasil perhitungan brand switching pattern matrix ke Milna Promina Sun Nestle Cerelac Total

dari orang % orang % orang % orang % orang %

Milna 15 16.67 3 3.33 2 2.22 2 2,22 22 24.44

Promina 0 0.00 12 13.33 1 1.11 1 1.11 14 15.56

Sun 0 0.00 0 0.00 15 16.67 5 5.56 20 22.22

Nestle

Cerelac 5 5.56 4 4.44 2 2.22 23 25.56 34 37.78

Total

90 100

Dari Tabel 35 diketahui bahwa dari 22 orang responden merek Milna yang

tidak akan berpindah ke merek lain hanya 15 orang (16.67 %) sedangkan 3

(3.33 %) orang ingin beralih kemerek Promina, responden ingin beralih ke merek

SUN yaitu sebanyak 2 orang (2.22 %) dan 2 orang (2.22 %) ke merek Nestle

Cerelac. Dari 14 orang responden merek Promina yang tidak akan beralih

kemerek lain ada 12 orang (13.33 %), 1 orang responden ingin beralih ke merek

SUN (1.11 %), dan 1 orang (1.11 %) ingin beralih ke merek Nestle Cerelac.Dari

20 orang Responden merek SUN yang ingin beralih ke merek Nestle Cerelac

sebanyak 5 orang (5.56 %) dan responden yang tetap setia sebanyak 15 orang

(16.67 %).

Dari 34 orang responden Nestle Cerelac, responden yang tidak ingin beralih

merek sebanyak 23 orang (25.56 %), 5 orang responden ingin beralih ke merek

Milna (5.56 %), 4 orang responden ingin beralih ke merek Promina (4.44 %) dan

2 orang (2.22 %) ke merek SUN. Setelah matriks perpindahan merek, maka dapat

dihitung kemungkinan perpindahan merek dari 1 merek ke merek lain atau ProT

(Probability Rate of Transisition) dari merek-merek yang diteliti, seperti dapat

dilihat pada Tabel 36.

Tabel 36 Kemungkinan perpindahan merek

Merek PRoT (%) Unloyal (%)

Milna 38.30 36.36

Promina 15.42 7.14

Sun 28.77 25.00

Nestle Cerelac 39.09 32.35

Berdasarkan hasil tabel di atas dapat dilihat bahwa merek Promina memiliki

nilai PRoT yang lebih kecil dibandingkan merek lain yaitu 15.42 persen dan

unloyal 7.14 persen. Hal ini berarti konsumen merek Promina lebih loyal

dibandingkan konsumen merek lain. Semakin rendah nilai PRoT suatu merek

merupakan indikasi bahwa kesetiaan konsumen terhadap produk tinggi begitu

juga sebaliknya.

Merek SUN memiliki nilai PRoT sebesar 28.77 persen dan unloyal 25.00

persen yang berarti responden SUN tidak seloyal merek Promina. Merek Nestle

Cerelac merupakan merek dengan jumlah responden yang paling tidak loyal

karena dilihat dari nilai PRoTnya lebih besar (39.09 %) dari 3 merek lain.

Analisis PRoT ini menghasilkan kesimpulan yang sama dengan analisis

loyalitas sebelumnya dimana merek Promina merupakan merek dengan loyalitas

Page 61: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

50

baik karena memiliki jumlah switcher rendah dan commited buyer yang paling

tinggi dari merek lain.

Keseluruhan hasil analisis ekuitas merek bubur bayi kemasan terangkum

dalam Tabel 37.

Tabel 37 Ringkasan analisis ekuitas merek

Elemen ekuitas merek Skor (1-4)

Milna Promina SUN Nestle Cerelac

Kesadaran Merek 3 1 2 4

Asosiasi Merek 2 3 3 4

Persepsi Kualitas 4 4 4 4

Loyalitas Merek 2 4 3 1

Total 11 12 12 13

Dari Tabel 37 diperoleh hasil bahwa Nestle Cerelac memperoleh nilai

elemen kesadaran merek top of mind tertinggi disusul Milna, SUN, dan Promina.

Pada elemen asosiasi merek, Nestle Cerelac yang memiliki 11 asosiasi pembentuk

brand image juga memperoleh nilai tertinggi, kemudian disusul oleh Promina dan

SUN yang memiliki asosiasi pembentuk brand image dengan jumlah yang sama

yaitu 9 buah, dan terakhir Milna yang memiliki 8 asosiasi pembentuk brand

image. Pada elemen persepsi kualitas merek, berdasarkan diagram performance-

importance semua merek mendapatkan nilai yang sama. Sementara pada elemen

loyalitas merek, Promina memperoleh nilai loyalitas tertinggi, disusul oleh SUN,

Milna, dan Nestle Cerelac. Berdasarkan penilaian dengan menggunakan sistem

skoring, Nestle Cerelac memperoleh total nilai tertinggi sehingga dapat

disimpulkan bahwa Nestle Cerelac memiliki ekuitas merek terkuat dibanding tiga

merek bubur bayi lainnya.

Page 62: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

51

SIMPULAN DAN SARAN

Simpulan

Hasil analisis ekuitas merek Bubur bayi kemasan terhadap empat merek

ini (Milna, Promina, SUN, dan Nestle Cerelac) dapat diambil kesimpulan sebagai

berikut :

1. Merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada

elemen kesadaran merek karena menempati urutan teratas untuk kategori

top of mind dan pada asosiasi merek karena memiliki asosiasi pembentuk

brand image terbanyak (aman dikonsumsi, rasa yang enak, banyak

pilihan rasa, kandungan gizi lengkap, mudah memperolehnya, tekstur

lembut, ukuran kemasan sesuai, harga terjangkau, merek terkenal, daya

simpan lama, dan label kemasan lengkap). Pada elemen persepsi kualitas

merek, berdasarkan diagram performance-importance semua merek

mendapatkan nilai yang sama. Merek yang terkuat pada elemen loyalitas

merek adalah merek Promina karena merek Promina merupakan merek

dengan persentase commited buyer terbesar dan jumlah switcher kecil.

2. Merek Nestle Cerelac merupakan merek dengan ekuitas terkuat karena

lebih unggul dibandingkan ketiga merek lainnya pada dua elemen ekuitas

merek yaitu elemen kesadaran merek dan asosiasi merek.

Saran

Saran yang dapat diberikan setelah dilakukan penelitian terhadap ekuitas

merek produk Bubur Bayi kemasan di kota Bogor antara lain :

1. Bagi perusahaan-perusahaan yang merek produknya memiliki ekuitas

merek yang lemah disarankan untuk melakukan perbaikan dan

peningkatan untuk setiap elemen ekuitas mereknya. Perbaikan ini

diharapkan dapat meningkatkan ekuitas merek produk tersebut dan

memberikan keuntungan yang besar bagi perusahaan. Bagi merek Nestle

Cerelac disarankan untuk tetap mempertahankan keunggulannya yaitu

pada elemen kesadaran merek, asosiasi merek dan persepsi kualitas serta

meningkatkan diri pada elemen loyalitas merek karena merek Nestle

lemah pada elemen ini seperti dengan meningkatkan usaha promosinya

melalui iklan.

2. Bagi yang ingin melakukan penelitian dengan topik yang sama

disarankan untuk menggunakan alat analisis yang berbeda seperti

menggunakan alat analisis SEM sehingga dapat diketahui bobot

pengaruh setiap elemen ekuitas merek. Perbedaan ini diharapkan akan

lebih memberikan warna dan variasi terhadap penelitian tentang ekuitas

merek.

Page 63: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

52

DAFTAR PUSTAKA

Aaker DA. 1997. Manajemen Ekuitas Merek. Jakarta (ID): Mitra Utama-Prentice

Hall

[BPS] Badan Pusat Statistik Kota Bogor. 2011. Kota Bogor dalam angka. Bogor.

BPS Kota Bogor

[Depkes RI] Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2004. Pedoman

Pelaksanaan Pendistribusian dan Pengelolaan Makanan Pendamping ASI

tahun 2004. Jakarta (ID): Direktorat Jenderal Gizi Masyarakat.

[Depkes RI] Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2007. Keputusan

Menteri Kesehatan Republik Indonesia tentang Spesifikasi Teknis MP-

ASI. http://gizi.depkes.go.id/wp-content/uploads/2012/05/SK-MP-ASI. [4

April 2012]

Durianto D, Sugiarto, Sitinjak T. 2001. Strategi Menaklukkan Pasar – Melalui

Riset Ekuitas & Perilaku Merek. Jakarta (ID): Gramedia Pustaka Utama.

Durianto D, Sugiarto, Budiman LJ. 2004. Brand Equity Ten: Strategi Memimpin

Pasar. Jakarta (ID): PT Gramedia Pustaka Utama

Munthe RAR. 2002. Analisis Perilaku Ibu Rumah Tangga dalam Pembelian

Bubur Bayi Kemasan dan Implikasinya pada Strategi Pemasaran

Kotamadya Bogor [Skripsi]. Bogor (ID): Jurusan Ilmu Sosial Ekonomi

Pertanian, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor

Nazir M. 2005. Metode Penelitian. Jakarta (ID): Ghalia Indonesia

Pardede PD. 2002. Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Perilaku Rumah

Tangga dalam Pembelian Bubur Bayi dalam Kemasan Jakarta Timur

[Skripsi]. Bogor (ID): Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian,

Institut Pertanian Bogor

Rahmat V. 2005. Analisis Beberapa Komponen Ekuitas Merek Produk Es Krim di

Wilayah DKI Jakarta [Skripsi]. Bogor (ID): Program Sarjana Ekstensi

Manajemen Agribisnis, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor

Rangkuti F. 2002. The Power of Brand : Teknik mengelola Brand Equity dan

Strategi Membangun Plus Analisis Kasus dengan SPSS. Jakarta (ID): PT

Gramedia Pustaka Utama

Saefulloh A. 2002. Analisis Brand Equity (Ekuitas Merek) Produk Ikan Kaleng

Pengunjung Supermarket Sultan Plaza Bandung [Skripsi]. Bogor (ID):

Program Studi Sosial Ekonomi Perikanan, Jurusan Sosial Ekonomi

Perikanan, Fakultas Perikanan, Institut Pertanian Bogor

Page 64: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

53

Susanti R. 2006. Analisis Ekuitas Merek Mie Instan di Kecamatan Bogor Barat

[Skripsi]. Bogor (ID): Program Sarjana Ekstensi Manajemen Agribisnis,

Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor

Syiska VY. 2006. Analisis Ekuitas Merek Produk Ikan Kaleng di Kota Bogor

[Skripsi]. Bogor (ID): Program Sarjana Ekstensi Manajemen Agribisnis,

Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor

Page 65: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

54

Lampiran 1 Perhitungan reliabilitas bubur bayi merek Milna

∑Xt = 344 ∑Xt2 = 4006 ∑B = 344 ∑S = 46 ∑B

2= 9212

Kresponden 4

- 44

x 4. Ktotal

44 4

44 4 4 . 4

Kasosiasi

- 44

x . 4 Ksisa 4 . -4. - . 4 .

Responden

Asosisasi

Total Total

Kuadrat 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

2 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 11 121

3 1 1 1 1 1 0 0 0 0 1 1 1 1 9 81

4 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

5 1 1 1 1 0 1 1 0 0 0 1 1 1 9 81

6 1 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 0 1 10 100

7 1 1 1 1 1 1 0 0 0 1 0 1 1 9 81

8 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 12 144

9 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

10 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

11 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

12 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

13 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

14 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 1 1 1 10 100

15 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

16 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1 11 121

17 1 1 1 1 1 1 0 0 0 1 1 1 1 10 100

18 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

19 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

20 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

21 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

22 1 1 0 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 10 100

23 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

24 1 0 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 0 9 81

25 1 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 11 121

26 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 11 121

27 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

28 1 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 11 121

29 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12 144

30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 12 144

344 4006

B 30 27 28 29 26 27 22 21 24 23 29 29 29 344

B2 900 729

784

841

676

729

484

441

576

529

841

841

841

9212

S 0 3 2 1 4 3 8 9 6 7 1 1 1 46

Page 66: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

55

Tabel Varians

Sumber variasi Derajat Bebas Jumlah kuadrat Varians

Responden 30-1 = 29 4.728 0.163

Asosisasi 13-1 = 12 3.641 0.303

Sisa 389-29-12 = 348 32.205 0.093

Total 390-1 = 389

r11= -VtVr - . .4

Nilai t tabel untuk N = 30 dengan interval kepercayaan 95%= 0,361

r11 > Rtabel .4 > . → dapat diandalkan

Artinya : instrumen yang digunakan untuk mengungkap asosiasi yang terkait

dengan produk bubur bayi kemasan merek Milna ini dapat diandalkan, sehingga

penelitian lanjutan dapat dilakukan dengan menggunakan asosiasi-asosiasi yang

telah diujicobakan.

Page 67: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

56

Lampiran 2 Perhitungan reliabilitas bubur bayi merek Promina

Respon

den

Asosisasi Total

Total

Kuadrat 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

2 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 12 144

3 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

4 1 1 1 1 0 0 1 1 1 0 1 1 1 10 100

5 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 1 11 121

6 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

7 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

8 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 0 1 10 100

9 1 1 1 1 1 0 0 0 1 1 0 1 1 9 81

10 1 0 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 1 10 100

11 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 12 144

12 1 0 0 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 9 81

13 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 12 144

14 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

15 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

16 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 1 1 1 10 100

17 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

18 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

19 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

20 1 1 1 1 1 1 0 0 0 1 1 1 1 10 100

21 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

22 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

23 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

24 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

25 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 12 144

26 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

27 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

28 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 0 1 11 121

29 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12 144

30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 12 144

350 4134

B 30 27 29 30 29 24 23 22 26 24 29 27 30 350

B2 90

0

72

9

84

1

90

0

84

1

57

6

52

9

48

4

67

6

57

6

84

1

72

9

90

0

9522

S 0 3 1 0 1 6 7 8 4 6 1 3 0 40

∑Xt = 350 ∑Xt2 = 4134 ∑B = 350 ∑S = 40 ∑B

2= 9522

Kresponden 4 4

-

x . Ktotal

4

4 .

Kasosiasi

-

x . Ksisa . - . - . .

Page 68: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

57

Tabel Varians

Sumber variasi Derajat Bebas Jumlah kuadrat Varians

Responden 30-1 = 29 3.897 0.134

Asosisasi 13-1 = 12 3.297 0.275

Sisa 389-29-12 = 348 28.703 0.082

Total 390-1 = 389

r11= -VtVr - . 4 .

Nilai t tabel untuk N = 30 dengan interval kepercayaan 95%= 0,361

r11 > Rtabel . > . → dapat diandalkan

Artinya : instrumen yang digunakan untuk mengungkap asosiasi yang terkait

dengan produk bubur bayi kemasan merek Promina ini dapat diandalkan, sehingga

penelitian lanjutan dapat dilakukan dengan menggunakan asosiasi-asosiasi yang

telah diujicobakan.

Page 69: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

58

Lampiran 3 Perhitungan reliabilitas bubur bayi kemasan merek SUN

Respon

den

Asosisasi

Total Total

Kuadrat 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 12 144

2 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 11 121

3 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

4 1 0 0 1 1 0 0 0 1 1 0 1 1 7 49

5 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 1 11 121

6 1 0 0 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10 100

7 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

8 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

9 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 11 121

10 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

11 1 0 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 1 10 100

12 1 0 0 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 10 100

13 1 0 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 11 121

14 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 12 144

15 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

16 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

17 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

18 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

19 1 0 1 1 0 1 0 1 0 1 1 1 1 9 81

20 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

21 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

22 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

23 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 11 121

24 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 11 121

25 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 11 121

26 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 12 144

27 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

28 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

29 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

345 4023

B 30 23 25 29 29 25 23 19 26 30 29 29 28 345

B2 900 52

9

62

5

84

1

84

1

62

5

52

9

36

1

67

6

90

0

84

1

84

1

78

4

9293

S 0 7 5 1 1 5 7 11 4 0 1 1 2 45

∑Xt = 345 ∑Xt2 = 4023 ∑B = 345 ∑S = 45 ∑B

2= 9293

Kresponden 4

- 4

x 4. Ktotal

4 4

4 4 .

Kasosiasi

- 4

x 4. 4 Ksisa . -4. -4. 4 . 4

Page 70: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

59

Tabel Varians

Sumber variasi Derajat Bebas Jumlah kuadrat Varians

Responden 30-1 = 29 4.269 0.147

Asosisasi 13-1 = 12 4.574 0.381

Sisa 389-29-12 = 348 30.964 0.089

Total 390-1 = 389

r11= -VtVr - . 4 .

Nilai t tabel untuk N = 30 dengan interval kepercayaan 95%= 0,361

r11 > Rtabel . > . → dapat diandalkan

Artinya : instrumen yang digunakan untuk mengungkap asosiasi yang terkait

dengan produk bubur bayi kemasan merek SUN ini dapat diandalkan, sehingga

penelitian lanjutan dapat dilakukan dengan menggunakan asosiasi-asosiasi yang

telah diujicobakan.

Page 71: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

60

Lampiran 4 Perhitungan reliabilitas bubur bayi merek Nestle Cerelac

Respon

den

Asosisasi

Total Total

Kuadrat 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 0 1 10 100

2 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 12 144

3 0 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 11 121

4 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

5 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

6 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 12 144

7 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

8 1 1 1 1 1 1 0 0 1 0 1 1 1 10 100

9 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 12 144

10 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

11 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

12 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 12 144

13 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 11 121

14 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

15 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

16 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

17 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

18 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 11 121

19 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

20 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

21 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

22 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

23 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

24 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

25 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

26 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

27 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

28 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

29 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 12 144

30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 13 169

370 4590

B 29 30 30 29 30 30 25 23 29 28 30 27 30 370

B2 84

1

90

0

90

0

84

1

90

0

90

0

62

5

52

9

84

1

78

4

90

0

72

9

90

0

1059

0

S 1 0 0 1 0 0 5 7 1 2 0 3 0 20

∑Xt = 370 ∑Xt2 = 4590 ∑B = 370 ∑S = 20 ∑B

2= 10590

Kresponden 4

-

x . Ktotal

. 4

Kasosiasi

-

x . 4 Ksisa . 4- . - . 4 4. 4

Page 72: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

61

Tabel Varians

Sumber variasi Derajat Bebas Jumlah kuadrat Varians

Responden 30-1 = 29 2.051 0.071

Asosisasi 13-1 = 12 1.974 0.165

Sisa 389-29-12 = 348 14.949 0.043

Total 390-1 = 389

r11= -VtVr - . .

Nilai t tabel untuk N = 30 dengan interval kepercayaan 95%= 0,361

r11 > Rtabel . > . → dapat diandalkan

Artinya : instrumen yang digunakan untuk mengungkap asosiasi yang terkait

dengan produk bubur bayi kemasan merek Nestle Cerelac ini dapat diandalkan,

sehingga penelitian lanjutan dapat dilakukan dengan menggunakan asosiasi-

asosiasi yang telah diujicobakan.

Page 73: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

62

Lampiran 5 Pengujian asosiasi bubur bayi merek Milna

Tahap 1 Tahap 2 Tahap 3 Tahap 4 Tahap 5 Tahap 6

C 13 12 11 10 9 8

N 590 551 511 471 429 386

ΣRi2 6956 6053 5193 4401 3649 2952

ΣCj2 26984 25463 23863 22263 20499 18650

Q 45.24 38.47 32.06 22.98 16.98 10.5

db 12 11 10 9 8 7

α 0.05 0.05 0.05 0.05 0.05 0.05

Xtabel 21.026 19.675 18.307 16.919 15.507 14.067

Tolak H0

Tolak

H0 Tolak H0 Tolak H0 Tolak H0

Terima

H0

Lampiran 6 Pengujian asosiasi bubur bayi merek Promina

Tahap 1 Tahap 2 Tahap 3 Tahap 4 Tahap 5

C 13 12 11 10 9

N 559 521 483 444 404

ΣRi2 6 719 5 829 5 009 4 226 3 490

ΣCj2 24 171 22 727 21 283 19 762 18 162

Q 38.15 33.36 27.11 20.36 13.26

db 12 11 10 9 8

α 0.05 0.05 0.05 0.05 0.05

Xtabel 21.026 19.675 18.307 16.919 15.507

Tolak H0 Tolak H0 Tolak H0 Tolak H0 Terima H0

Lampiran 7 Pengujian asosiasi bubur bayi merek SUN

Tahap 1 Tahap 2 Tahap 3 Tahap 4 Tahap 5

C 13 12 11 10 9

N 542 510 474 436 398

ΣRi2 6 366 5 628 4 852 4 090 3 400

ΣCj2 22 844 21 820 20 524 19 080 17 636

Q 56.61 38.9 30.06 23.47 14.07

db 12 11 10 9 8

α 0.05 0.05 0.05 0.05 0.05

Xtabel 21.026 19.675 18.307 16.919 15.507

Tolak H0 Tolak H0 Tolak H0 Tolak H0 Terima H0

Page 74: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

63

Lampiran 8 Pengujian asosiasi bubur bayi merek Nestle Cerelac

Tahap 1 Tahap 2 Tahap 3

C 13 12 11

N 688 641 593

ΣRi2 8644 7491 6405

ΣCj2 36490 34281 31977

Q 41.04 26.87 8.305

db 12 11 10

α 0.05 0.05 0.05

Xtabel 21.026 19.675 18.307

Tolak H0 Tolak H0 Terima H0

Lampiran 9 Perhitungan importance performance merek Milna

Importance

Atribut Keamanan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 1 3 3 9 9 1.96

Penting 6 4 24 16 96 11.76

Sangat Penting 44 5 220 25 1100 86.27

Total 51 247 1205 100 4.84

Atribut Rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 7 3 21 9 63 13.73

Penting 33 4 132 16 528 64.71

Sangat Penting 11 5 55 25 275 21.57

Total 51 208 866 100 4.08

Atribut Pilihan rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 7 3 21 9 63 13.73

Penting 37 4 148 16 592 72.55

Sangat Penting 7 5 35 25 175 13.73

Total 51 204 830 100 4.00

Page 75: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

64

Atribut Kandungan Gizi

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 1 3 3 9 9 1.96

Penting 12 4 48 16 192 23.53

Sangat Penting 38 5 190 25 950 74.51

Total 51 241 1151 100 4.73

Atribut Kemudahan Memperoleh

f x f.x x2 f.x2 % rata -

rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 2 3 6 9 18 3.92

Penting 34 4 136 16 544 66.67

Sangat Penting 15 5 75 25 375 29.41

Total 51 217 937 100 4.25

Atribut Tekstur

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.96

Biasa saja 5 3 15 9 45 9.80

Penting 29 4 116 16 464 56.86

Sangat Penting 16 5 80 25 400 31.37

Total 51 213 913 100 4.18

Atribut Iklan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 11 2 22 4 44 21.57

Biasa saja 18 3 54 9 162 35.29

Penting 21 4 84 16 336 41.18

Sangat Penting 1 5 5 25 25 1.96

Total 51 165 567 100 3.24

Atribut Bentuk Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 8 2 16 4 32 15.69

Biasa saja 17 3 51 9 153 33.33

Penting 25 4 100 16 400 49.02

Page 76: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

65

Sangat Penting 1 5 5 25 25 1.96

Total 51 172 610 100 3.37

Atribut Ukuran Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.96

Biasa saja 19 3 57 9 171 37.25

Penting 29 4 116 16 464 56.86

Sangat Penting 2 5 10 25 50 3.92

Total 51 185 689 100 3.63

Atribut Harga

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 8 3 24 9 72 15.69

Penting 21 4 84 16 336 41.18

Sangat Penting 22 5 110 25 550 43.14

Total 51 218 958 100 4.27

Atribut Merek

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.96

Biasa saja 10 3 30 9 90 19.61

Penting 35 4 140 16 560 68.63

Sangat Penting 5 5 25 25 125 9.80

Total 51 197 779 100 3.86

Atribut Daya Simpan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 5 3 15 9 45 9.80

Penting 30 4 120 16 480 58.82

Sangat Penting 16 5 80 25 400 31.37

Total 51 215 925 100 4.22

Atribut Label Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.96

Biasa saja 6 3 18 9 54 11.76

Page 77: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

66

Penting 30 4 120 16 480 58.82

Sangat Penting 14 5 70 25 350 27.45

Total 51 210 888 100 4.12

Performance

Atribut Keamanan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 2 3 6 9 18 3.92

Penting 39 4 156 16 624 76.47

Sangat Penting 10 5 50 25 250 19.61

Total 51 212 892 100 4.16

Atribut Rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 3 3 9 9 27 6

Penting 45 4 180 16 720 88.24

Sangat Penting 3 5 15 25 75 5.88

Total 51 204 822 100 4.00

Atribut Pilihan rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 2 2 4 4 8 3.92

Biasa saja 8 3 24 9 72 15.69

Penting 40 4 160 16 640 78.43

Sangat Penting 1 5 5 25 25 1.96

Total 51 193 745 100 3.78

Atribut Kandungan Gizi

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0

Biasa saja 2 3 6 9 18 3.92

Penting 46 4 184 16 736 90.20

Sangat Penting 3 5 15 25 75 5.88

Total 51 205 829 100 4.02

Page 78: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

67

Atribut Kemudahan Memperoleh

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 5 2 10 4 20 10.00

Biasa saja 7 3 21 9 63 14.00

Penting 36 4 144 16 576 70.59

Sangat Penting 3 5 15 25 75 5.88

Total 51 190 734 100 3.73

Atribut Tekstur

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.96

Biasa saja 8 3 24 9 72 16.00

Penting 39 4 156 16 624 76.47

Sangat Penting 3 5 15 25 75 5.88

Total 51 197 775 100 3.86

Atribut Iklan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.96

Biasa saja 23 3 69 9 207 45.10

Penting 26 4 104 16 416 50.98

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.00

Total 51 180 652 100 3.53

Atribut Bentuk Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 30 3 90 9 270 58.82

Penting 21 4 84 16 336 41.18

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 51 174 606 100 3.41

Atribut Ukuran Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 13 3 39 9 117 25.49

Penting 36 4 144 16 576 70.59

Sangat Penting 2 5 10 25 50 3.92

Total 51 193 743 100 3.78

Page 79: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

68

Atribut Harga

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 8 2 16 4 32 15.69

Biasa saja 23 3 69 9 207 45.10

Penting 20 4 80 16 320 39.22

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 51 165 559 100 3.24

Atribut Merek

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 9.80

Penting 45 4 180 16 720 88.24

Sangat Penting 1 5 5 25 25 1.96

Total 51 200 790 100 3.92

Atribut Daya Simpan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 7 3 21 9 63 13.73

Penting 44 4 176 16 704 86.27

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 51 197 767 100 3.86

Atribut Label Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 9.80

Penting 43 4 172 16 688 84.31

Sangat Penting 3 5 15 25 75 5.88

Total 51 202 808 100 3.96

Page 80: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

69

Lampiran 10 Perhitungan importance performance merek Promina

Importance

Atribut Keamanan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 2 3 6 9 18 4.26

Penting 5 4 20 16 80 10.64

Sangat Penting 40 5 200 25 1000 85.11

Total 47 226 1098 100 4.81

Atribut Rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 3 3 9 9 27 6.38

Penting 27 4 108 16 432 57.45

Sangat Penting 17 5 85 25 425 36.17

Total 47 202 884 100 4.30

Atribut Pilihan rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 8 3 24 9 72 17.02

Penting 32 4 128 16 512 68.09

Sangat Penting 7 5 35 25 175 14.89

Total 47 187 759 100 3.98

Atribut Kandungan Gizi

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 1 3 3 9 9 2.13

Penting 11 4 44 16 176 23.40

Sangat Penting 35 5 175 25 875 74.47

Total 47 222 1060 100 4.72

Atribut Kemudahan Memperoleh

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Page 81: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

70

Biasa saja 4 3 12 9 36 8.51

Penting 30 4 120 16 480 63.83

Sangat Penting 13 5 65 25 325 27.66

Total 47 197 841 100 4.19

Atribut Tekstur

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 1 3 3 9 9 2.13

Penting 27 4 108 16 432 57.45

Sangat Penting 18 5 90 25 450 38.30

Total 47 203 895 100 4.32

Atribut Iklan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 8 2 16 4 32 17.02

Biasa saja 19 3 57 9 171 40.43

Penting 19 4 76 16 304 40.43

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 154 532 100 3.28

Atribut Bentuk Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 4 2 8 4 16 8.51

Biasa saja 17 3 51 9 153 36.17

Penting 25 4 100 16 400 53.19

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 164 594 100 3.49

Atribut Ukuran Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 13 3 39 9 117 27.66

Penting 31 4 124 16 496 65.96

Sangat Penting 2 5 10 25 50 4.26

Total 47 175 667 100 3.72

Page 82: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

71

Atribut Harga

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 9 3 27 9 81 19.15

Penting 18 4 72 16 288 38.30

Sangat Penting 20 5 100 25 500 42.55

Total 47 199 869 100 4.23

Atribut Merek

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 14 3 42 9 126 29.79

Penting 27 4 108 16 432 57.45

Sangat Penting 5 5 25 25 125 10.64

Total 47 177 687 100 3.77

Atribut Daya Simpan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 10.64

Penting 26 4 104 16 416 55.32

Sangat Penting 16 5 80 25 400 34.04

Total 47 199 861 100 4.23

Atribut Label Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 6 3 18 9 54 12.77

Penting 27 4 108 16 432 57.45

Sangat Penting 13 5 65 25 325 27.66

Total 47 193 815 100 4.11

Performance

Atribut Keamanan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 1 3 3 9 9 2.13

Penting 41 4 164 16 656 87.23

Page 83: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

72

Sangat Penting 5 5 25 25 125 10.64

Total 47 192 790 100 4.09

Atribut Rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 11.00

Penting 40 4 160 16 640 85.11

Sangat Penting 2 5 10 25 50 4.26

Total 47 185 735 100 3.94

Atribut Pilihan rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 12 3 36 9 108 25.53

Penting 33 4 132 16 528 70.21

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 175 665 100 3.72

Atribut Kandungan Gizi

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 2 3 6 9 18 4.26

Penting 43 4 172 16 688 91.49

Sangat Penting 2 5 10 25 50 4.26

Total 47 188 756 100 4.00

Atribut Kemudahan Memperoleh

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 2 2 4 4 8 4.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 11.00

Penting 35 4 140 16 560 74.47

Sangat Penting 5 5 25 25 125 10.64

Total 47 184 738 100 3.91

Atribut Tekstur

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 4 2 8 4 16 8.51

Biasa saja 5 3 15 9 45 11.00

Page 84: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

73

Penting 34 4 136 16 544 72.34

Sangat Penting 4 5 20 25 100 8.51

Total 47 179 705 100 3.81

Atribut Iklan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 22 3 66 9 198 46.81

Penting 24 4 96 16 384 51.06

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.00

Total 47 167 607 100 3.55

Atribut Bentuk Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 24 3 72 9 216 51.06

Penting 22 4 88 16 352 46.81

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 165 593 100 3.51

Atribut Ukuran Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 15 3 45 9 135 31.91

Penting 32 4 128 16 512 68.09

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 47 173 647 100 3.68

Atribut Harga

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 3 2 6 4 12 6.38

Biasa saja 21 3 63 9 189 44.68

Penting 22 4 88 16 352 46.81

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.00

Total 47 162 578 100 3.45

Atribut Merek

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Page 85: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

74

Biasa saja 3 3 9 9 27 6.38

Penting 42 4 168 16 672 89.36

Sangat Penting 2 5 10 25 50 4.26

Total 47 187 749 100 3.98

Atribut Daya Simpan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 10 3 30 9 90 21.28

Penting 37 4 148 16 592 78.72

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 47 178 682 100 3.79

Atribut Label Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 8 3 24 9 72 17.02

Penting 37 4 148 16 592 78.72

Sangat Penting 2 5 10 25 50 4.26

Total 47 182 714 100 3.87

Page 86: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

75

Lampiran 11 Perhitungan importance performance merek SUN

Importance

Atribut Keamanan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 2 3 6 9 18 4.26

Penting 5 4 20 16 80 10.64

Sangat Penting 40 5 200 25 1000 85.11

Total 47 226 1098 100 4.81

Atribut Rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 10.64

Penting 27 4 108 16 432 57.45

Sangat Penting 15 5 75 25 375 31.91

Total 47 198 852 100 4.21

Atribut Pilihan rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 7 3 21 9 63 14.89

Penting 32 4 128 16 512 68.09

Sangat Penting 7 5 35 25 175 14.89

Total 47 186 754 100 3.96

Atribut Kandungan Gizi

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 0 3 0 9 0 0.00

Penting 10 4 40 16 160 21.28

Sangat Penting 37 5 185 25 925 78.72

Total 47 225 1085 100 4.79

Page 87: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

76

Atribut Kemudahan Memperoleh

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 10.64

Penting 29 4 116 16 464 61.70

Sangat Penting 13 5 65 25 325 27.66

Total 47 196 834 100 4.17

Atribut Tekstur

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 5 3 15 9 45 10.64

Penting 25 4 100 16 400 53.19

Sangat Penting 16 5 80 25 400 34.04

Total 47 197 849 100 4.19

Atribut Iklan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 1 1 1 1 1 2.13

Tidak penting 9 2 18 4 36 19.15

Biasa saja 19 3 57 9 171 40.43

Penting 17 4 68 16 272 36.17

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 149 505 100 3.17

Atribut Bentuk Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 6 2 12 4 24 12.77

Biasa saja 21 3 63 9 189 44.68

Penting 19 4 76 16 304 40.43

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 156 542 100 3.32

Atribut Ukuran Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 3 2 6 4 12 6.38

Biasa saja 18 3 54 9 162 38.30

Penting 25 4 100 16 400 53.19

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 165 599 100 3.51

Page 88: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

77

Atribut Harga

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 7 3 21 9 63 14.89

Penting 20 4 80 16 320 42.55

Sangat Penting 20 5 100 25 500 42.55

Total 47 201 883 100 4.28

Atribut Merek

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 10 3 30 9 90 21.28

Penting 31 4 124 16 496 65.96

Sangat Penting 5 5 25 25 125 10.64

Total 47 181 715 100 3.85

Atribut Daya Simpan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 4 3 12 9 36 8.51

Penting 27 4 108 16 432 57.45

Sangat Penting 16 5 80 25 400 34.04

Total 47 200 868 100 4.26

Atribut Label Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 5 3 15 9 45 10.64

Penting 29 4 116 16 464 61.70

Sangat Penting 12 5 60 25 300 25.53

Total 47 193 813 100 4.11

Performance

Atribut Keamanan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 1 3 3 9 9 2.13

Penting 36 4 144 16 576 76.60

Page 89: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

78

Sangat Penting 10 5 50 25 250 21.28

Total 47 197 835 100 4.19

Atribut Rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 3 2 6 4 12 6.00

Biasa saja 8 3 24 9 72 17.00

Penting 35 4 140 16 560 74.47

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 175 669 100 3.72

Atribut Pilihan rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 4 2 8 4 16 8.51

Biasa saja 11 3 33 9 99 23.40

Penting 30 4 120 16 480 63.83

Sangat Penting 2 5 10 25 50 4.26

Total 47 171 645 100 3.64

Atribut Kandungan Gizi

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 10.64

Penting 41 4 164 16 656 87.23

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 184 726 100 3.91

Atribut Kemudahan Memperoleh

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 6 3 18 9 54 13.00

Penting 36 4 144 16 576 76.60

Sangat Penting 5 5 25 25 125 10.64

Total 47 187 755 100 3.98

Atribut Tekstur

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 6 2 12 4 24 12.77

Biasa saja 10 3 30 9 90 21.00

Page 90: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

79

Penting 29 4 116 16 464 61.70

Sangat Penting 2 5 10 25 50 4.26

Total 47 168 628 100 3.57

Atribut Iklan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 22 3 66 9 198 46.81

Penting 24 4 96 16 384 51.06

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 47 164 586 100 3.49

Atribut Bentuk Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 32 3 96 9 288 68.09

Penting 13 4 52 16 208 27.66

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 155 525 100 3.30

Atribut Ukuran Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 18 3 54 9 162 38.30

Penting 27 4 108 16 432 57.45

Sangat Penting 2 5 10 25 50 4.26

Total 47 172 644 100 3.66

Atribut Harga

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.13

Biasa saja 18 3 54 9 162 38.30

Penting 27 4 108 16 432 57.45

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.00

Total 47 169 623 100 3.60

Page 91: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

80

Atribut Merek

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 2.00

Biasa saja 10 3 30 9 90 21.28

Penting 35 4 140 16 560 74.47

Sangat Penting 1 5 5 25 25 2.13

Total 47 177 679 100 3.77

Atribut Daya Simpan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 13 3 39 9 117 27.66

Penting 34 4 136 16 544 72.34

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 47 175 661 100 3.72

Atribut Label Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 12 3 36 9 108 25.53

Penting 35 4 140 16 560 74.47

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 47 176 668 100 3.74

Page 92: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

81

Lampiran 12 Perhitungan importance performance merek Nestle Cerelac

Importance

Atribut Keamanan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 3 3 9 9 27 5.45

Penting 12 4 48 16 192 21.82

Sangat Penting 40 5 200 25 1000 72.73

Total 55 257 1219 100 4.67

Atribut Rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 5 3 15 9 45 9.09

Penting 37 4 148 16 592 67.27

Sangat Penting 13 5 65 25 325 23.64

Total 55 228 962 100 4.15

Atribut Pilihan rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 8 3 24 9 72 14.55

Penting 41 4 164 16 656 74.55

Sangat Penting 5 5 25 25 125 9.09

Total 55 215 857 100 3.91

Atribut Kandungan Gizi

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 1 3 3 9 9 1.82

Penting 21 4 84 16 336 38.18

Sangat Penting 33 5 165 25 825 60.00

Total 55 252 1170 100 4.58

Atribut Kemudahan Memperoleh

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Page 93: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

82

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 4 3 12 9 36 7.27

Penting 39 4 156 16 624 70.91

Sangat Penting 12 5 60 25 300 21.82

Total 55 228 960 100 4.15

Atribut Tekstur

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 4 3 12 9 36 7.27

Penting 37 4 148 16 592 67.27

Sangat Penting 13 5 65 25 325 23.64

Total 55 227 957 100 4.13

Atribut Iklan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 1 1 1 1 1 1.82

Tidak penting 10 2 20 4 40 18.18

Biasa saja 23 3 69 9 207 41.82

Penting 19 4 76 16 304 34.55

Sangat Penting 2 5 10 25 50 3.64

Total 55 176 602 100 3.20

Atribut Bentuk Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 6 2 12 4 24 10.91

Biasa saja 26 3 78 9 234 47.27

Penting 22 4 88 16 352 40.00

Sangat Penting 1 5 5 25 25 1.82

Total 55 183 635 100 3.33

Atribut Ukuran Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 2 2 4 4 8 3.64

Biasa saja 22 3 66 9 198 40.00

Penting 29 4 116 16 464 52.73

Sangat Penting 2 5 10 25 50 3.64

Total 55 196 720 100 3.56

Page 94: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

83

Atribut Harga

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 14 3 42 9 126 25.45

Penting 19 4 76 16 304 34.55

Sangat Penting 22 5 110 25 550 40.00

Total 55 228 980 100 4.15

Atribut Merek

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 17 3 51 9 153 30.91

Penting 31 4 124 16 496 56.36

Sangat Penting 6 5 30 25 150 10.91

Total 55 207 803 100 3.76

Atribut Daya Simpan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 6 3 18 9 54 10.91

Penting 37 4 148 16 592 67.27

Sangat Penting 11 5 55 25 275 20.00

Total 55 223 925 100 4.05

Atribut Label Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 8 3 24 9 72 14.55

Penting 30 4 120 16 480 54.55

Sangat Penting 16 5 80 25 400 29.09

Total 55 226 956 100 4.11

Performance Atribut Keamanan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 3 3 9 9 27 5.45

Penting 43 4 172 16 688 78.18

Page 95: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

84

Sangat Penting 9 5 45 25 225 16.36

Total 55 226 940 100 4.11

Atribut Rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 0 3 0 9 0 0.00

Penting 51 4 204 16 816 92.73

Sangat Penting 4 5 20 25 100 7.27

Total 55 224 916 100 4.07

Atribut Pilihan rasa

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 2 2 4 4 8 3.64

Biasa saja 3 3 9 9 27 5.45

Penting 41 4 164 16 656 74.55

Sangat Penting 9 5 45 25 225 16.36

Total 55 222 916 100 4.04

Atribut Kandungan Gizi

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 2 3 6 9 18 3.64

Penting 47 4 188 16 752 85.45

Sangat Penting 6 5 30 25 150 10.91

Total 55 224 920 100 4.07

Atribut Kemudahan Memperoleh

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 2 3 6 9 18 4.00

Penting 47 4 188 16 752 85.45

Sangat Penting 6 5 30 25 150 10.91

Total 55 224 920 100 4.07

Atribut Tekstur

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 1 3 3 9 9 2.00

Page 96: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

85

Penting 50 4 200 16 800 90.91

Sangat Penting 3 5 15 25 75 5.45

Total 55 220 888 100 4.00

Atribut Iklan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 11 3 33 9 99 20.00

Penting 43 4 172 16 688 78.18

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 55 207 791 100 3.76

Atribut Bentuk Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 29 3 87 9 261 52.73

Penting 24 4 96 16 384 43.64

Sangat Penting 1 5 5 25 25 1.82

Total 55 190 674 100 3.45

Atribut Ukuran Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 13 3 39 9 117 23.64

Penting 40 4 160 16 640 72.73

Sangat Penting 2 5 10 25 50 3.64

Total 55 209 807 100 3.80

Atribut Harga

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 1 2 2 4 4 1.82

Biasa saja 26 3 78 9 234 47.27

Penting 28 4 112 16 448 50.91

Sangat Penting 0 5 0 25 0 0.00

Total 55 192 686 100 3.49

Atribut Merek

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 4 3 12 9 36 7.27

Page 97: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

86

Penting 50 4 200 16 800 90.91

Sangat Penting 1 5 5 25 25 1.82

Total 55 217 861 100 3.95

Atribut Daya Simpan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 12 3 36 9 108 21.82

Penting 42 4 168 16 672 76.36

Sangat Penting 1 5 5 25 25 1.82

Total 55 209 805 100 3.80

Atribut Label Kemasan

f x f.x x2 f.x2 % rata - rata

Sangat Tidak Penting 0 1 0 1 0 0.00

Tidak penting 0 2 0 4 0 0.00

Biasa saja 7 3 21 9 63 12.73

Penting 44 4 176 16 704 80.00

Sangat Penting 4 5 20 25 100 7.27

Total 55 217 867 100 3.95

Page 98: ANALISIS EKUITAS MEREK PRODUK BUBUR BAYI KEMASAN DI KOTA … · merek Nestle Cerelac unggul pada dua elemen ekuitas merek yaitu pada elemen kesadaran merek karena menempati urutan

87

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Medan, Sumatera Utara pada tanggal 22 Desember

1990. Penulis adalah anak kedua dari tiga bersaudara dari pasangan Bapak Seno

Adji Nugroho dan Ibu Ema Amalia.

Penulis menyelesaikan pendidikan dasar di SD Swasta Ikal Medan pada

tahun 2002 dan pendidikan menengah pertama diselesaikan pada tahun 2005 di

SMP Negeri 18 Medan. Pendidikan lanjutan menengah atas di SMA Swasta Panca

Budi Medan diselesaikan pada tahun 2008.

Penulis diterima pada Departemen Agribisnis, Fakultas Ekonomi dan

Manajemen, Institut Pertanian Bogor melalui jalur Seleksi Nasional Masuk

Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) pada tahun 2008.

Selama mengikuti pendidikan, penulis tercatat sebagai anggota

KAREMATA FEM IPB periode 2009-Sekarang. Selain itu, penulis juga

mengikuti beberapa kegiatan kepanitiaan yang diselenggarakan di IPB,

diantaranya IDEA dan ISEE BEM KM IPB tahun 2009-2010, Banking Goes to

Campus FEM tahun 2010, dan Masa Perkenalan Departermen dan Fakultas tahun

2010.