Ada Banyak Sekali Animasi Yang Bisa Kita Buat Di Macromedia Flash 8 Seperti Kartun

18
Ada banyak sekali animasi yang bisa kita buat di Macromedia Flash 8 seperti kartun, game, presentasi, tulisan bergerak, dll. Yang akan kami bahas kali ini adalah bagaimana cara untuk membuat bola bergerak melambung pada Macromedia Flash 8. Kebanyakan bagi orang yang belum tau, untuk menggerakkan bola melambung akan dibuat secara frame by frame atau di geser sedikit demi sedikit. Mungkin bagi yang baru bisa menggunakan Macromedia Flash 8 belum mengerti apa yang kami tulis tersebut. Jadi kami memberi cara mudah untuk membuat bola bergerak melambung. Ikuti langkah-langkah berikut: 1. Yang pasti buka dulu software Macromedia Flash 8. 2. Pada barisan Create New pilih Flash Document. 3. Setelah terbuka kita mulai membuat gambar bola. Tetapi sebelum membuat gambar bola pilih dulu warna bola yang ingin anda buat dengan cara klik pada Fill color => pilih warna. 4. Gambar bola dengan menggunakan Oval Tool (O) pada baris Tool seperti pada gambar. 5. Ganti nama layer bola menjadi Bola dengan cara double klik pada Layer 1. 6. Setelah selesai membuat bola kita membuat lintasan bolanya dengan cara membuat layer yang baru terlebih dahulu dengan cara klik Insert Layer seperti gambar dibawah ini.

description

uuuuuuu

Transcript of Ada Banyak Sekali Animasi Yang Bisa Kita Buat Di Macromedia Flash 8 Seperti Kartun

Ada banyak sekali animasi yang bisa kita buat di Macromedia Flash 8 seperti kartun, game, presentasi, tulisan bergerak, dll. Yang akan kami bahas kali ini adalah bagaimana cara untuk membuat bola bergerak melambung pada Macromedia Flash 8. Kebanyakan bagi orang yang belum tau, untuk menggerakkan bola melambung akan dibuat secara frame by frame atau di geser sedikit demi sedikit. Mungkin bagi yang baru bisa menggunakan Macromedia Flash 8 belum mengerti apa yang kami tulis tersebut. Jadi kami memberi cara mudah untuk membuat bola bergerak melambung.Ikuti langkah-langkah berikut:1. Yang pasti buka dulu software Macromedia Flash 8.2. Pada barisan Create New pilih Flash Document.3. Setelah terbuka kita mulai membuat gambar bola. Tetapi sebelum membuat gambar bola pilih dulu warna bola yang ingin anda buat dengan cara klik pada Fill color => pilih warna.4. Gambar bola dengan menggunakan Oval Tool (O) pada baris Tool seperti pada gambar.

5. Ganti nama layer bola menjadi Bola dengan cara double klik pada Layer 1.

6. Setelah selesai membuat bola kita membuat lintasan bolanya dengan cara membuat layer yang baru terlebih dahulu dengan cara klik Insert Layer seperti gambar dibawah ini.

7. Ganti nama Layer 2 menjadi Jalur.8. Klik kanan pada layer Jalur => pilih guide, maka layer akan berubah seperti gambar dibawah ini.

9. Gabungkan layer Bola dengan layer Jalur dengan cara menggeser layer Bola ke layer Jalur, maka layer Jalur akan berubah lagi seperti pada gambar.

10. Sekarang kita mulai membuat gambar jalurnya dengan klik sekali pada layer Jalur, lalu pilih Line Tool (N) pada baris Tool => buatlah garis lurus seperti pada gambar.

11. Lengkungkan garis dengan menggunakan Selection Tool (V) => dekatkan Selection Tool dengan garis sampai ada garis kecil yang melengkung di dekat Selection Tool => klik sambil digeser ke atas /drag sampai garisnya melengkung seperti pada gambar.

12. Sekarang kita tinggal membuat bolanya bergerak.13. Kita buat framenya terlebih dahulu dengan cara klik kanan pada frame 20 layer Jalur => pilih Insert Frame seperti pada gambar.

14. Klik frame 1 layer Bola => pilih Free Transform Tool (Q) pada baris Tool => geser gambar bola hingga titik tengahnya berada tepat di garis seperti pada gambar.

15. Klik kanan frame 20 layer Bola => pilih Insert Keyframe => pilih Free Transform Tool (Q) => geser gambar bola hingga titik tengahnya berada di ujung garis.

16. Klik kanan pada frame layer Bola => pilih Create Motion Tween, maka akan muncul gambar panah pada frame tersebut seperti pada gambar.

17. Tekan Ctrl+Enter untuk melihat hasilnya.18. Agar animasi yang kalian buat menjadi sebuah video pilih menu File => Export => Export Movie... atau tekan Ctrl+Alt+Shift+S.19. Beri nama sesuai keinginan => Save => tekan OK saat muncul gambar seperti di bawah ini.1. Tambah new layer yang digunakan untuk bagian kepala kartun2. Pilih Oval Tool lalu buat lingkaran didalam area stage seperti gambar dibawah ini :

3. Setelah itu gunakan subselection tool

Untuk membentuk objek yang kita inginkan contohnya kita akan membuat bentuk wajah dengan menarik titik-titik yang terdapat pada objek sehingga membentuk gambar seperti dibawah ini :

4. Sekarang kita akan membuat mata dan bagian-bagian wajah lainnya langkah pertama yaitu pilih Brush Tool .

5. Pilih ukuran Brush dengan cara dibawah ini sesuai yang diinginkan

6. Sebelumnya buat layer terlebih dahulu setelah itu Buat bentuk yang anda inginkan, seperti gambar dibawah ini terdapat gambar mata dan alis.

Lakukan hal yang sama untuk menggambar hidung dan mulut.7. Selanjutnya untuk merubah warna suatu gambar/ objek maka dapat menggunakan Fill Color seperti gambar dibawah ini dan lihat hasilnya.

8. Tahap selanjutnya kita akan membuat gambar jilbab dengan menggunakan oval tool sebelumnya buat layer baru terlebih dahulu.9. Buat lagi lingkaran, letakkan tepat berada diatas lingkaran hijau dan beri warna lain.

10. Blok bagian lingkaran hitam yang ada diatas lingkaran hijau.

Maka gambar akan tampil seperti berikut :

11. Setelah itu gambarkan bentuk seperti yang terlihat pada gambar untuk melengkapi bagian jilbab yang diharapkan dengan menggunakan Pen Tool. Dan letakkan dibawah layer kepala.

12. Selanjutnya beri warna pada objek yang telah dibuat sesuai selera.seperti gambar dibawah ini :

13. Selanjutnya lakukan hal diatas untuk membuat bagian-bagian yang lain, seperti bagian badan, tangan,pakaian, kaki dan sepatu. Tapi sebelumnya tambahkan layer baru setiap mau membuat bagian gambar yang diinginkan.seperti gambar dibawah ini :

14. Sekarang kita akan menggerakkan gambar kartun yang telah kita buat tadi dengan cara sbb: pada frame 15 blok seluruh layer, lalu klik kanan pilih insert frame seperti gambar dibawah ini.

15. Kita kan menggerakkan kaki, maka pilih layer kaki,klik kanan pada frame 15, klik kanan insert keyframe.

16. Klik kanan pada frame 8 , insert key frame.

17. Blok seluruh frame kaki, klik kanan, pilih create motion tween.

18. Klik pada frame 8 lalu gerakkan kaki, tarik kaki keatas atau kebawah

19. Lakukan hal tersebut untuk membuat setiap animasi pada setiap bagian.contohnya pada bagian tangan.20. Selamat Mencoba. . .! ^_^ Buka aplikasi CorelDraw, tekan CTRL+N untuk membuka lembar kerja baru. Lalu kita buat backgroundnya terlebih dahulu dengan memilih Ellipse Tool (F7). Drag pointer bersamaan dengan menekan CTRL pada keyboard (ditahan sampai klik kiri mouse dilepas)

Warnai objek tersebut dengan warna hitam

Tambah objek lingkaran tadi dengan yang lebih pipih di bagian bawah objek lingkaran yang pertama (kali ini tidak perlu menekan dan menahan CTRL). Lalu warnai dengan warna abu-abu. Untuk menghilangkan garis tepi lingkaran pipih tersebut, klik objek lingkaran tersebut lalu klik kanan warna None (warna paling ujung atas dengan corak bersilang)

Pilih Interactive Blend Tool lalu drag pointer di objek lingkaran pipih tadi. Maka akan terlihat seperti ini:

Buat lagi lingkaran pipih lagi tetapi yang ini diletakkan di bagian atas lingkaran pertama. Warnai dengan warna putih dan hilangkan garis tepinya menggunakan cara nomer 3. Lalu pilih Interactive Transparency Tool dan drag pointer pada objek lingkaran pipih warna putih tadi. Maka akan terlihat seperti ini:

Sekarang kita buat motif yang mirip huruf B (mungkin kalee ya.... hehehe). Pertama kita pilih Basic Shapes yang ada di toolbox sebelah kiri:

Lalu pilih Perfect Shapes yang ada di property bar (sebelah atas). Buat objeknya dan sesuaikan dengan gambar aslinya. Warnai objek tersebut dengan warna abu-abu muda dan hilangkan garis tepinya menggunakan cara nomer 3 diatas. Lihat gambar:

Tekan CTRL+Q lalu pilih Shape Tool (F10). Setelah itu, klik pointer ditengah tepi garis objek (yang bertitik hitam) lalu klik kanan > To Curve

Langkah berikutnya, tarik garis sebelah kanan sehingga menjadi berbentuk melengkung seperti pada gambar:

Copy-paste objek tersebut hingga menyerupai huruf B pada logo BlackBerry

Atur semua objek hingga menjadi seperti ini:

Agar terlihat lebih mirip lagi, motif berbentuk B tadi lebih baik diberi warna putih, seperti ini: