2012, UMK Terima 1.876 Mahasiswa Baru

download 2012, UMK Terima 1.876 Mahasiswa Baru

If you can't read please download the document

Transcript of 2012, UMK Terima 1.876 Mahasiswa Baru

2012, UMK Terima 1.876 Mahasiswa Baru UMK Tahun ajaran 2012/2013, Universitas Muria Kudus (UMK) telah menerima 1.876 mahasiswa baru atas hasil seleksi terhadap sejumlah 2.490 pendaftar selama dua gelombang pendaftar yang telah dibuka sejak 1 Mei hingga 8 Agustus lalu. UMK juga memberikan penghargaan kepada 20 mahasiswa baru berdasarkan ranking hasil Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (Sipenmaru). Masing-masing mendapatkan penghargaan sebesar Rp. 2,5 juta rupiah. Program Studi Baru Tahun ini, UMK membuka sebuah program studi (Prodi) baru, yakni Teknik Mesin (S1). Minat masyarakat untuk menempuh studi pada program studi ini cukup banyak. Pasalnya, meski baru, sebanyak 116 pendaftar menjatuhkan pilihan padaprodi ini. Setelah melalui hasil seleksi, sebanyak 106 pendaftar dinyatakan lulus untuk menjadi mahasiswa baru UMK pada Prodi Teknik Mesin (S1). Meski membuka Teknik Mesin strata satu, UMK tidak lantas menutup Teknik Mesin D3 yang telah lama beroperasi. Jika peminatnya masih cukup banyak, Teknik Mesin D3 akan tetap diselenggarakan. Namun, jika tidak memenuhi kuota minimum, para pendaftar yang diterima akan kami sarankan beralih ke S1-nya., ungkap Riyanto Wibowo, S.T, M.Eng, Kepala Progdi Teknik Mesin S1. Melalui program baru tersebut, tambahnya, UMK mencoba menangkap peluang dari meningkatnya kebutuhan tenaga kerja berkualifikasi S1 bidang industri di perusahaan-perusahaan. Pengalaman mengelola Teknik Mesin D3 menjadi bekal yang cukup untuk mewujudkan Progdi Teknik Mesin S1 yang berkualitas. Untuk mengelolanya telah didukung kesiapan sistem manajerial, SDM tenaga pengajar (S2) dan staf, serta laboratorium yang memadahi. Ia menjelaskan, Teknik Mesin S1 telah dilengkapi laboratorium yang dilengkapi teknologi CAE (Computer Audit Engineering) yang memungkinkan mahasiswa untuk melakukan praktik desain dan pengerjaan mesin melalui program komputer. Penambahan sejumlah fasilitas pendukung perkuliahan pun telah direncanakan, mulai dari pembangunan gedung, Lab Fisika Dasar, Lab Uji Logam, serta Lab CNC yang akan mempermudah kegiatan praktikum bagi mahasiswa. Penggunaan beragam fasilitas yang sedang direncanakan ini ditujukan untuk menghasilkan lulusanyang berkompeten. Hal ini sejalan dengan kurikulum KBK yang telah didesain untuk aktifitas perkuliahan nantinya. Riyanto menegaskan bahwa pihaknya berorientasi mencetak lulusan yang siap pakai dengan lebih mengutamakan sisi practical skill atau ketrampilan praktik. Selain itu, melalui perluasan kerjasama dengan perusahaan-perusahaan, Progdi Teknik Mesin S1 UMK diharapkan semakin berkualitas dan kompetitif. (Riza/Info Muria)