(1970) TULISAN BG 1970

2
KENANGAN SMPK 5 TAHUN 1970 Tahun 1970 ini adalah tahun yang menentukan hari-hari saya selanjutnya. Latar belakangnya sudah saya tuliskan dalam pengantar website yang sudah tidak bisa diakses lagi pada alamat http://bg.penabur.org sbb: Hallo, nama saya Bambang Gunawan. Saya bekerja di BPK Penabur Jakarta sejak tgl. 1 Januari 1970. Mula-mula sebagai guru ilmu ukur di SMPK V, Jl. Pembangunan III No. 1A, Jakarta Pusat. Tidak ada minat sama sekali menjadi guru. Kebetulan waktu itu SMPK V butuh guru, Pak Eka Susanto (kini guru SMPK II) menawarkan mengajar dengan alasan: "Kamu punya bakat jadi guru". Karena tidak mengganggu kuliah maka tawaran tersebut diterima dengan syarat hanya mau ngajar ilmu ukur. Yang dibutuhkan sebenarnya guru Aljabar, terpaksa guru ilmu ukur yang lama digusur disuruh mengajar Aljabar. Aneh tapi nyata. Ketika mulai mengajar, kepala sekolahnya yang mana tidak tahu. Waktu itu Pak S. Kristiadji (Kepala SMPK V) sedang sakit di Wonosobo. Bikin surat lamaran juga nggak, apa lagi ikut psikotes seperti sekarang ini.

description

Kumpulan tulisan tahun 1970.

Transcript of (1970) TULISAN BG 1970

Page 1: (1970) TULISAN BG 1970

KENANGAN SMPK 5 TAHUN 1970

Tahun 1970 ini adalah tahun yang menentukan hari-hari saya selanjutnya. Latar belakangnya sudah saya tuliskan dalam pengantar website yang sudah tidak bisa diakses lagi pada alamat http://bg.penabur.org sbb:

Hallo, nama saya Bambang Gunawan. Saya bekerja di BPK Penabur Jakarta sejak tgl. 1 Januari 1970. Mula-mula sebagai guru ilmu ukur di SMPK V, Jl. Pembangunan III No. 1A, Jakarta Pusat. Tidak ada minat sama sekali menjadi guru. Kebetulan waktu itu SMPK V butuh guru, Pak Eka Susanto (kini guru SMPK II) menawarkan mengajar dengan alasan: "Kamu punya bakat jadi guru". Karena tidak mengganggu kuliah maka tawaran tersebut diterima dengan syarat hanya mau ngajar ilmu ukur. Yang dibutuhkan sebenarnya guru Aljabar, terpaksa guru ilmu ukur yang lama digusur disuruh mengajar Aljabar. Aneh tapi nyata. Ketika mulai mengajar, kepala sekolahnya yang mana tidak tahu. Waktu itu Pak S. Kristiadji (Kepala SMPK V) sedang sakit di Wonosobo. Bikin surat lamaran juga nggak, apa lagi ikut psikotes seperti sekarang ini.

Page 2: (1970) TULISAN BG 1970

Kenapa hanya mau mengajar Ilmu Ukur? Karena kebetulan waktu SMP kelas 1 pelajaran yang paling saya senang adalah Ilmu Ukur, tidak heran dapat angkat 9 (sembilan) di rapor kelas 1 (satu) 1957/1958 cawu 3 (tiga).

Karena ketika menjadi mahasiswa Fakultas Psikologi UI saya aktif menerbitkan majalah mahasiswa dalam bentuk stencilan maka saya mengusulkan agar diterbitkan majalah siswa untuk siswa-siswi SMPK 5 Petang. Namanya IKAWA singkatan dari IKATAN SISWA.

Pada tahun 2010, adanya majalah ini diingatkan kembali oleh Muljati Setiawan ketika komunikasi melalui Facebook. Ada siswa-siswi yang saya ingat selalu membantu saya yaitu Lily, Leny dan Tjin Po, kebetulan rumahnya tidak jauh dari rumah saya di sekitar Roxy.

Biasanya hari Minggu kami datang ke SMPK 5 untuk mengerjakannya meminjam mesin tik milik SMEAK yang waktu itu masih di Jalan Pembangunan III No. 1A, Jakarta Pusat.

Sayang saat ini sudah tidak ada lagi yang memiliki dokumentasi majalah IKAWA tersebut. Juga masih dicari ada di mana Lily, Leny dan Tjin Po yang pernah jadi murid saya pada tahun 1970 ketika kelas 1 (satu) di SMPK 5 Petang di Jalan Pembangunan III no. 1A.

Maka luar biasa Muljati Setiawan dan Lena Santosa yang pada tahun 1971 kelas 1 (satu) SMPK 5, telah berhasil mengumpulkan teman-temannya kembali pada reuni hari Sabtu, 12 Juni 2010.

Bambang Gunawan, 21 Juni 2010