09E00038_2

download 09E00038_2

of 366

Transcript of 09E00038_2

  • 8/12/2019 09E00038_2

    1/365

    Edi Sinaga : Pembuatan Kristal Polyethylene Terephthalate Dengan Reaksi Esterifikasi Langsung TerephthalateAcidDan Ethylene GlycolDengan Kapasitas Produksi 200.000 Ton/Tahun, 2008.USU Repository 2009

    PRA RANCANGAN PABRIK

    PEMBUATAN KRISTALPOLYETHYLENE TEREPHTHALATE

    DENGAN REAKSI ESTERIFIKASI LANGSUNG

    TEREPHTHALATE ACIDDANETHYLENE GLYCOL

    DENGAN KAPASITAS PRODUKSI 200.000 TON/TAHUN

    TUGAS AKHIR

    Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan

    Ujian Sarjana Teknik Kimia

    Disusun Oleh :

    EDI SINAGA

    NIM : 030405006

    DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA

    FAKULTAS TEKNIK

    UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

    MEDAN

    2008

  • 8/12/2019 09E00038_2

    2/365

  • 8/12/2019 09E00038_2

    3/365

    KATA PENGANTAR

    Puji Syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas

    kehendak dan rahmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas akhir yang

    berjudul Pra-Rancangan Pabrik Pembuatan kristal polyethylene terephthalate

    dengan reaksi Esterifikasi langsung terephthalate acid dan ethylene glycol

    dengan kapasitas 200.000 ton/tahun. Tugas akhir ini disusun untuk melengkapi

    salah satu syarat mengikuti ujian sarjana pada Departemen Teknik Kimia, Fakultas

    Teknik, Universitas Sumatera Utara.

    Dalam menyelesaikan tugas akhir ini, penulis banyak menerima bantuan dan

    bimbingan dari berbagai pihak. Untuk itu, penulis mengucapkan terima kasih

    kepada:

    1. Ibu Dr. Halimatuddahliana, MSc sebagai dosen pembimbing I yang telah

    membimbing dan memberi masukan selama menyelesaikan tugas akhir

    2. Ibu Mersi Suriani Sinaga, ST, MT sebagai dosen pembimbing II yang telah

    membimbing dan memberi masukan selama menyelesaikan tugas akhir

    3. Bapak Dr. Eng. Ir. Irvan, MT sebagai koordinator tugas akhir Departemen

    Teknik Kimia Fakultas Teknik USU.

    4. Ibu Ir. Renita Manurung, MT, sebagai ketua Departemen Teknik Kimia Fakultas

    Teknik USU.

    5. Seluruh Staff pengajar dan pegawai pada Departemen Teknik Kimia, Fakultas

    Teknik USU.

    6. Kedua orang tua penulis yang telah memberi dukungan moril dan spiritual,

    kakak-kakakku serta adikku sekalian

    7. Rekan satu tim penulis, Leman Sihotang. Rekan-rekan stambuk 2003 dan adik-adik stambuk 2004, 2005, 2006 dan 2007.

    Penulis menyadari dalam penyusunan tugas akhir ini masih banyak terdapat

    kekurangan. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan saran dan kritik dari

    pembaca yang konstruktif demi kesempurnaan penulisan tugas akhir ini. Akhir kata,

    semoga tulisan ini bermanfaat bagi kita semua.

    Medan, Juni 2008Penulis

    Edi Sinaga

  • 8/12/2019 09E00038_2

    4/365

    INTISARI

    Pembuatan polyethylene terephthalate secara umum dikenal dengan

    menggunakan proses esterifikasi langsung. Pabrik polyethylene terephthalate ini

    direncanakan akan berproduksi dengan kapasitas 200.000 ton/tahun dan beroperasi

    selama 330 hari dalam setahun. Pabrik ini diharapkan dapat mengurangi

    ketergantungan Indonesia terhadap produk impor.

    Lokasi pabrik direncanakan di daerah Karawang, Jawa Barat dengan luas

    areal 27.738 m2, tenaga kerja yang dibutuhkan berjumlah 167 orang dengan bentuk

    badan usaha Perseroan Terbatas (PT) yang dipimpin oleh seorang direktur utama

    dengan struktur organisasi sistem garis dan staf.

    Hasil analisa ekonomi Pabrikpolyethylene terephthalateadalah :

    Total Modal Investasi : Rp 2.371.215.969.850,-

    Biaya Produksi : Rp 3.558.139.926.334,-

    Hasil Penjualan : Rp 5.122.950.000.000.-

    Laba Bersih : Rp 1.095.384.551.566,-

    Profit Margin : 30,55 %

    Break Event Point : 19,19 %

    Return of Investment : 46,20 %

    Pay Out Time : 2,16 tahun

    Return on Network : 76,99 %

    Internal Rate of Return : 50,57 %

    Dari hasil analisa aspek ekonomi dapat disimpulkan bahwa pabrik pembuatan

    polyethylene terephthalatelayak untuk didirikan.

  • 8/12/2019 09E00038_2

    5/365

    DAFTAR ISI

    Kata Pengantar .............................................................................................. i

    Intisari ......................................................................................................... ii

    Daftar Isi ....................................................................................................... iii

    Daftar Tabel .................................................................................................. vi

    Daftar Gambar .............................................................................................. x

    BAB I PENDAHULUAN ............................................................................. I-1

    1.1 Latar Belakang ............................................................................ I-1

    1.2 Rumusan Masalah ....................................................................... I-3

    1.3 Tujuan Pra Rancangan Pabrik ...................................................... I-3BAB II TINJAUAN PUSTAKA ................................................................... II-1

    2.1 Polyethylene terepthalate............................................................. II-1

    2.2 Sifat-sifat Reaktan Produk ........................................................... II-2

    2.2.1 Terepthalate Acid (TPA) ........................................................ II-2

    2.2.2 Ethylene glycol ..................................................................... II-3

    2.2.3 Antimony Trioxide ................................................................ II-4

    2.2.4 Polyethylene terepthalate ....................................................... II-4

    2.3 Deskripsi proses .......................................................................... II-5

    2.3.1 Tahap Persiapan Bahan Baku ................................................. II-5

    2.3.2 Tahap reaksi .......................................................................... II-6

    2.3.2.1 Reaksi pembentukanBishydroxylethyl Terepthalate

    (BHET) ............................................................................ II-6

    2.3.2.2 Reaksi Prepolimerisasi ..................................................... II-7

    2.3.2.2 Reaksi Polikondensasi ...................................................... II-7

    2.2.3 Tahap Pemisahan Produk ....................................................... II-8

    BAB III NERACA MASSA.......................................................................... III-1

    BAB IV NERACA ENERGI ........................................................................ IV-1

    BAB V SPESIFIKASI PERALATAN .......................................................... V-1

    BAB VI INSTRUMENTASI PERALATAN ................................................ VI-1

    6.1 Instrumentasi ............................................................................... VI-1

    6.1.1 Tujuan Pengendalian ............................................................. VI-3

    6.1.2 Jenis-jenis pengendalian dan Alat Pengendali ........................ VI-3

  • 8/12/2019 09E00038_2

    6/365

    6.1.3 Variabel-variabel Proses dalam sistem Pengendalian ............. VI-9

    6.1.4 Syarat Perancangan Pengendalian .......................................... VI-10

    6.2 Keselamatan Kerja....................................................................... VI-12

    BAB VII UTILITAS................................................................................... VII-1

    7.1 Kebutuhan Uap ............................................................................ VII-1

    7.2 Kebutuhan Air ............................................................................. VII-2

    7.3 Kebutuhan Bahan Kimia .............................................................. VII-11

    7.4 Kebutuhan Listrik ........................................................................ VII-11

    7.5 Kebutuhan Bahan Bakar .............................................................. VII-11

    7.6 Unit Pengolahan Limbah ............................................................. VII-13

    BAB VIII LOKASI DAN TATA LETAK PABRIK.................................. VIII-1

    8.1 Lokasi pabrik ............................................................................... VIII-4

    8.2 Tata Letak pabrik ......................................................................... VIII-6

    8.3 Perincian Luas Tanah .................................................................. VIII-7

    BAB IX ORGANISASI DAN MANAJEMEN PERALIHAN .................. IX-1

    9.1 Organisasi Perusahaan ................................................................ IX-1

    9.2 Manajemen Perusahaan ............................................................... IX-3

    9.3 Bentuk Hukum dan Badan Usaha ................................................ IX-49.4 Uraian Tugas, Wewenang Dan Tanggung Jawab ......................... IX-5

    9.5 Tenaga Kerja dan jam kerja ........................................................ IX-10

    9.6 Sistem Penggajian ....................................................................... IX-12

    9.7 Kesejahteraan tenaga kerja........................................................... IX-13

    BAB X ANALISA EKONOMI................................................................... X-1

    10.1 Modal Investasi ......................................................................... X-1

    10.2 Biaya Produksi Total (BPT)/Total Cost(TC) ............................. X-410.3 Total Penjualan (Total sales) ...................................................... X-5

    10.4 Perkiraan Rugi/ Laba Usaha....................................................... X-5

    10.5 Analisa Aspek Ekonomi ............................................................ X-5

    BAB XI KESIMPULAN............................................................................. XI-1

    DAFTAR PUSTAKA

    LAMPIRAN A PERHITUNGAN NERACA MASSA

    LAMPIRAN B PERHITUNGAN NERACA PANAS

  • 8/12/2019 09E00038_2

    7/365

    LAMPIRAN C PERHITUNGAN SPESIFIKASI PERALATAN

    LAMPIRAN D PERHITUNGAN SPESIFIKASI PERALATAN UTILITAS

    LAMPIRAN E PERHITUNGAN ASPEK EKONOMI

  • 8/12/2019 09E00038_2

    8/365

    DAFTAR TABEL

    Tabel 1.1 Data Statistik Impor Polyethylene terepthalate (PET) .................... I-2

    Tabel 3.1 Neraca Massa Pada Tangki Pencampur (MT-101) ......................... III-2

    Tabel 3.2 Neraca Massa Pada Reaktor 1 (R-101) .......................................... III-2

    Tabel 3.3 Neraca Massa Pada Reaktor 2 (R-102) .......................................... III-3

    Tabel 3.4 Neraca Massa Pada Reaktor 3 (R-103) .......................................... III-4

    Tabel 3.5 Neraca Massa Pada Filter Press (FP-101)...................................... III-4

    Tabel 3.6 Neraca Massa Pada Kristaliser(CR-101) ....................................... III-5

    Tabel 3.7 Neraca Massa Pada Centrifuge(CF-101) ....................................... III-5

    Tabel 3.8 Neraca Massa Steam Ejector (EJ-101) ........................................... III-6

    Tabel 3.9 Neraca Massa Knock out drum (V-101) ......................................... III-6

    Tabel 4.1 Neraca Panas Pada Tangki Pencampur (MT-101) .......................... IV-2

    Tabel 4.2 Neraca Panas Pada Reaktor 1 (R-101) ........................................... IV-2

    Tabel 4.3 Neraca Panas Pada Reaktor 2 (R-102) ........................................... IV-3

    Tabel 4.4 Neraca Panas Pada Reaktor 3 (R-103) ........................................... IV-3

    Tabel 4.5 Neraca Panas Pada Cooler(E-104) ................................................ IV-4

    Tabel 4.6 Neraca Panas Pada Kristaliser(CR-101) ........................................ IV-4

    Tabel 4.7 Neraca Panas Pada Partial Condenser(E-103) .............................. IV-5

    Tabel 4.8 Neraca Panas Pada Partial Condenser(E-102) .............................. IV-5

    Tabel 4.9 Neraca Panas Pada Cooler(E-101) ................................................ IV-5

    Tabel 6.1 Daftar Penggunan Instrumentasi Pada Pra-Rancangan

    Pabrik Pembuatan Polyethylene terepthalate(PET) ....................... VI-11

    Tabel 7.1 Kebutuhan Uap Pada Alat ............................................................. VII-1

    Tabel 7.2 Kebutuhan Air Pendingin Pada Alat .............................................. VII-2Tabel 7.3 Pemakaian Air Untuk Berbagai Kebutuhan.................................... VII-3

    Tabel 7.4 Kualitas Air Sungai Citarum, Jawa Barat ....................................... VII-4

    Tabel 7.5 Perincian Kebutuhan Listrik .......................................................... VII-11

    Tabel 8.1 Perincian Luas Tanah .................................................................... VIII-7

    Tabel 9.1 Jadwal Tenaga Kerja Beserta Tingkat Pendidikannya .................... IX-10

    Tabel 9.2 Jadwal Kerja Karyawan Shift......................................................... IX-12

    Tabel 9.3 Gaji Karyawan .............................................................................. IX-12

    vi

  • 8/12/2019 09E00038_2

    9/365

    Tabel LA.1 Neraca Massa Pada Tangki Pencampur (MT-101) ...................... LA-3

    Tabel LA.2 Neraca Massa Pada Reaktor 1 (R-101) ....................................... LA-5

    Tabel LA.3 Neraca Massa Pada Reaktor 2 (R-102) ....................................... LA-8

    Tabel LA.4 Neraca Massa Pada Reaktor 3 (R-103) ....................................... LA-10

    Tabel LA.5 Neraca Massa Pada Filter Press (FP-101) .................................. LA-11

    Table LA.6 Neraca Massa Pada Kristaliser(CR-101) .................................... LA-12

    Tabel LA.7 Neraca Massa Pada Centrifuge(CF-101) .................................... LA-14

    Tabel LA.8 Neraca Massa Steam Ejector (EJ-101) ........................................ LA-15

    Tabel LA.9 Neraca Massa padaMix Point (MP-01) ...................................... LA-16

    Tabel LA.10A Data konstanta masing-masing komponen ............................. LA-17

    Tabel LA.10B Neraca Massa Knock out drum (V-101) ................................. LA-19

    Tabel LA.11 Neraca Massa padaMix Point (MP-02) .................................... LA-20

    Tabel B.1.1 Kapasitas panas cairan CplTK= a + bT + cT2+ dT3 [ kJ/kmolK ] ....... LB-1

    Tabel B.1.2 Kapasitas panas gas CpgTK= a + bT + cT2+ dT3+ eT4[ kJ/kmolK ] .... LB-1

    Tabel B.1.3 Kapasitas Panas bahan berupa padatan pada suhu 298 K ............ LB-1

    Tabel B.1.4 Kapasitas Panas untuk cairan pada suhu 298 K .......................... LB-2

    Tabel B.2.1 Estimasi Hof 298(panas pembentukan standar) .......................... LB-4

    Tabel B.2.2 Panas Laten (kJ/kmol) ................................................................ LB-2Tabel LB.1.1 Neraca Panas Pada Tangki Pencampur (MT-101) .................... LB-8

    Tabel LB.2.1 Panas masuk pada alur 5 .......................................................... LB-9

    Tabel LB.2.2 Panas masuk pada alur 6 .......................................................... LB-9

    Tabel LB.2.3 Panas masuk pada alur 7 .......................................................... LB-9

    Tabel LB.2.4 Panas reaksi pada 298 oK ......................................................... LB-10

    Tabel LB.2.5 Neraca Panas Reaktor 1 (R-101) .............................................. LB-11

    Tabel LB.3.1 Panas masuk pada alur 8 .......................................................... LB-12

    Tabel LB.3.2 Panas keluar pada alur 9 .......................................................... LB-13

    Tabel LB.3.3 Panas reaksi 1 standar pada 25oC (298oK) ................................ LB-13

    Tabel LB.3.4 Panas reaksi 2 standar pada 25oC (298oK) ................................ LB-14

    Tabel LB.3.5 Neraca Panas Reaktor 2 (R-102) .............................................. LB-15

    Tabel LB.4.1 Panas keluar pada alur 10 ........................................................ LB-16

    Tabel LB.4.2 Panas keluar pada alur 11 ........................................................ LB-16

    Tabel LB.4.3 Panas reaksi 1 standar pada 25oC (298oK) ................................ LB-17

  • 8/12/2019 09E00038_2

    10/365

    Tabel LB.4.4 Panas reaksi 2 standar pada 25oC (298oK) ................................ LB-17

    Tabel LB.4.5 Neraca Panas Reaktor 3 (R-103) .............................................. LB-19

    Tabel LB.5.1 Panas keluar pada alur 21 ........................................................ LB-19

    Tabel LB.5.2 Neraca Panas Pada Filter Press (FP-101)................................. LB-20

    Tabel LB.6.1 Panas keluar pada alur 22 ........................................................ LB-21

    Tabel LB.7.1 Panas keluar pada alur 23 ........................................................ LB-22

    Tabel LB.7.2 Neraca Panas Pada kritaliser(CR-101) .................................... LB-23

    Tabel LB.8.1 Panas masuk pada alur 12 ........................................................ LB-24

    Tabel LB.8.2 Panas keluar pada alur 10 ........................................................ LB-24

    Tabel LB.8.3 Neraca Panas Pada Steam Ejector (EJ-101).............................. LB-25

    Tabel LB.9.1 Neraca Panas Pada Partial Condenser (E-103) ........................ LB-26

    Tabel LB.10.1 Neraca Panas PadaMix point-01(MP-01).............................. LB-27

    Tabel LB.11.1 Neraca Panas Pada Partial Condenser (E-102) ...................... LB-28

    Tabel LB.12.1 Neraca Panas Pada Knock Out Drum (V-101) ........................ LB-30

    Tabel LB.13.1 Neraca Panas Pada Cooler (E-101) ........................................ LB-31

    Tabel LC.1 KomposisiEthylene glycoldalam tangki penyimpanan

    (T-101) ...................................................................................... LC-1

    Tabel LC.2 Komposisi Terepthalate aciddalam tangki penyimpanan(ST-101) ..................................................................................... LC-4

    Tabel LC.3 KomposisiAntimon trioksidadalam tangki penyimpanan

    (ST-102) ..................................................................................... LC-7

    Tabel LC.4 Komposisi Polyethylene terepthalatedalam tangki penyimpanan

    (ST-103) .................................................................................... LC-10

    Tabel LC.5 KomposisiMother liqourdalam tangki penyimpanan

    (T-102)) ..................................................................................... LC-13Tabel LC.6 Komposisi katalis dalam bak penampungan (T-103) .................. LC-16

    Tabel LC.7 Komposisi bahan dalam tangki berpengaduk (MT-101) ............ LC-17

    Tabel LC.8 Komposisi bahan pada alur Lb destilasi 1 (T-101) .................... LC-56

    Tabel LD.1 Perhitungan Entalpi dalam Penentuan Tinggi Menara Pendingin LD-29

    Tabel LE.1 Perincian Harga Bangunan, dan Sarana Lainnya ......................... LE-1

    Tabel LE.2 Harga Indeks Marshall dan Swift ............................................... LE-3

    Tabel LE.3 Beberapa Tipe Harga Eksponensial Peralatan Dengan

  • 8/12/2019 09E00038_2

    11/365

    Metode Marshall R. Swift .......................................................... LE-5

    Table LE.4 Estimasi Harga Peralatan Proses ................................................. LE-6

    Tabel LE.5 Perkiraan Harga Peralatan Utilitas dan Pengolahan Limbah ....... LE-7

    Tabel LE.6 Biaya Sarana Transportasi .......................................................... LE-10

    Tabel LE.7 Perincian Gaji Pegawai ............................................................... LE-14

    Tabel LE.8 Perincian Biaya Kas.................................................................... LE-15

    Tabel LE.9 Perincian Modal Kerja ................................................................ LE-16

    Tabel LE.10 Perkiraan Biaya Depresiasi Sesuai ............................................ LE-18

    Tabel LE.11 Data PerhitunganInternal Rate of Return(IRR)........................ LE-25

  • 8/12/2019 09E00038_2

    12/365

    DAFTAR GAMBAR

    Gambar 6.1 Diagram Balok Sistem Pengendalian Feedback.......................... VI-4

    Gambar 6.2 Sebuah Loop Pengendalian ........................................................ VI-5

    Gambar 6.3 Alat-alat pengendali pada pabrik PET ........................................ VI-12

    Gambar 6.4 Tingkat kerusakan di suatu pabrik .............................................. VI-13

    Gambar 8.1 Tata letak pabrik Polyethylene terepthalate................................ VIII-9

    Gambar LD.1 Spesifikasi screening.............................................................. LD-2

    Gambar LD.2 Grafik Entalpi dan temperatur cairan pada cooling tower

    (CT) ........................................................................................ LD-28

    Gambar LD.3 Kurva Hy terhadap 1 (Hy*-Hy) ............................................... LD-29

    Gambar LE.1 Harga peralatan untuk tangki penyimpangan (storage)

    dan tangki pelarutan ................................................................. LE-1

    Gambar LE.2 Grafik BEP pabrik pembuatanpolyethylene terepthalate......... LE-23

    x

  • 8/12/2019 09E00038_2

    13/365

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1.Latar BelakangSebagai negara berkembang, Indonesia melaksanakan pembangunan dan

    pengembangan di berbagai sektor, salah satunya adalah sektor industri. Dengan

    kemajuan dalam sektor industri diharapkan akan meningkatkan kesejahteraan rakyat.

    Dalam pembangunanya, sektor industri ini dikembangkan dalam beberapa tahap dan

    secara terpadu melalui peningkatan hubungan antara sektor industri dengan sektor

    lainnya.

    Industri kimia merupakan salah satu contoh sektor industri yang sedang

    dikembangkan di Indonesia, dan diharapkan dapat memberikan kontribusi yang besar

    bagi pendapatan negara. Dalam mengembangkan dan meningkatkan industri ini

    diperlukan ilmu pengetahuan dan teknologi. Untuk itu Indonesia harus mampu

    memanfaatkan potensi yang ada, karena industri kimia membutuhkan perangkat-

    perangkat yang memang dibutuhkan dan juga membutuhkan sumber daya alam

    seefisien mungkin. Disamping itu perlu juga penguasaan teknologi baik yang

    sederhana maupun yang canggih, sehingga bangsa Indonesia dapat meningkatkan

    eksistensinya dan kredibilitasnya sejajar dengan bangsa-bangsa lain yang telah maju.

    Dengan kebutuhan industri-industri kimia saat ini, maka kebutuhan akan

    bahan baku industri kimia tersebut pun semakin meningkat. Bahan baku industri

    ada yang berasal dari dalam negeri dan ada juga yang masih di impor. Salah satu

    bahan baku yang masih di impor adalah Polyethylene Terepthalate (PET).

    Polyethylene Terepthalate (PET) ini sering dikenal dengan nama polyester

    memiliki rumus struktur sebagai berikut :

    O O

    HOCH2CH2[O-C- -C-O-CH2-CH2]100OH

  • 8/12/2019 09E00038_2

    14/365

    PET dengan berat molekul yang besar banyak digunakan untuk membuat

    serat sintetis, resin, pembungkus makanan dan minuman, dan lain-lain.

    (http://www.wikipedia.org/wiki/Polyetylene terepthalate

    Berdasarkan data impor statistik tahun 2002-2004, kebutuhan polyethylene

    terepthalate(PET) di Indonesia adalah sebagai berikut :

    ). Penyimpanan PET dalam

    wujud cair membutuhkan temperatur yang tinggi sehingga peralatan yang digunakan

    akan lebih mahal. Selain itu PET dalam wujud cair akan menyulitkan pengiriman.

    Oleh karena itu lebih efektif bila PET cair diubah menjadi padatan dengan proses

    kristalisasi.

    Tabel 1.1. Data Statistik Impor Polyethylene terepthalate(PET)

    TAHUNKEBUTUHAN POLYETHYLENE TEREPTHALATE

    (KG/TAHUN)

    2002 23.634.708

    2003 24.834.183

    2004 74.437.170

    Sumber : Badan Pusat Statistik, 2002 2004

    Dengan menggunakan metode ekstrapolasi, dapat diprediksi kebutuhanpolyethylene

    terepthalate(PET) di Indonesia pada tahun 2008 yaitu sebesar :

    2003 24.834.183 (X1)

    2004 74.437.170 (X)

    2008 X2

    tahun/kg118.849.272X

    935.014.248183.834.24X

    5

    1

    183.834.24X

    183.834.24170.437.74

    20032008

    20032004

    XX

    XX

    2

    2

    2

    12

    1

    =

    =

    =

    =

    Dari perhitungan diatas dapat dilihat bahwa kebutuhan polyethylene terepthalate

    (PET) di Indonesia pada tahun 2008 adalah sebesar 272.849.118 kg/tahun. Maka

    untuk memenuhi kebutuhan 64 % dari kebutuhan total, dalam pra rancangan pabrik

    pembuatan polyethylene terepthalate (PET) ini diambil kapasitas produksi sebesar

    175.000.000 kg/tahun.

    http://www.wikipedia.org/wiki/Polyetylenehttp://www.wikipedia.org/wiki/Polyetylene
  • 8/12/2019 09E00038_2

    15/365

    1.2.Rumusan MasalahKebutuhan polyethylene terepthalate di Indonesia sangatlah besar dan

    pemenuhan terhadap kebutuhanpolyethylene terepthalate tersebut dilakukan dengan

    cara mengimpor. Untuk memenuhi kebutuhanpolyethylene terepthalatedalam negeri

    dilakukan pra rancangan pabrik kimiapolyethylene terepthalatedi Indonesia dengan

    menggunakan proses esterifikasi langsung

    1.3.Tujuan Pra Rancangan PabrikPra rancangan pabrik pembuatan polyethylene terepthalate ini bertujuan

    untuk menerapkan disiplin ilmu Teknik Kimia, khususnya pada mata kuliah

    Perancangan Pabrik Kimia, Perancangan Proses Teknik Kimia, Teknik Reaktor dan

    Operasi Teknik Kimia sehingga akan memberikan gambaran kelayakan pra

    rancangan pabrik pembuatanpolyethylene terepthalate.

    Tujuan lain dari pra rancangan pabrik pembuatan polyethylene terepthalate

    ini adalah untuk memenuhi kebutuhan polyethylene terepthalate dalam negeri yang

    selama ini masih diimpor dari negara lain dan selanjutnya dikembangkan untuk

    tujuan ekspor. Selain itu, diharapkan dengan berdirinya pabrik ini akan memberi

    lapangan pekerjaan dan memicu peningkatan produktivitas rakyat yang padaakhirnya akan meningkatkan kesejahteraan rakyat.

  • 8/12/2019 09E00038_2

    16/365

    BAB II

    TINJAUAN PUSTAKA

    2.1Polyethylene terepthalate

    Perkembangan ilmu dan teknologi mengenai polyester (polyethylene

    terepthalate) dimulai dengan penelitian yang dilakukan oleh Krencledan Carothers

    pada akhir tahun 1930. Adapun penelitian Krencle mengenai hal tersebut di atas

    berdasarkan pada teknik alkil resin yaitu reaksi antara glyceroldengan phtalic acid

    anhydrid. Sedangkan penelitian lain, yaitu Carothersmempelajari persiapan dan hal-

    hal lain yang berkenaan dengan keliniearan polyester (polyethylene terepthalate).

    Dari percobaannya telah ditemukan beberapa sifat pembentukan fiber. Hasil

    percobaan ini merupakan kemajuan tentang struktur bebas dari polimer. Penemuan

    ini mendasari pola pikir lebih lanjut, yaitu dengan adanya penemuan polyamide,

    nylon66 pada tahun 1935, sehingga menuju ke arah pendirian industri tekstil sintetis

    yang modern. Penemuan Carothers masih memiliki kekurangan yaitu fiber yang

    dihasilkan memiliki titik leleh yang sangat rendah. (Kirk Othmer, 1981)

    Pada tahun 1942, Rex Whinfield dan W Dickson yang bekerja pada

    perusahaan Calico Printers Associationdi Inggris menemukan sintetis polimer linier

    yang dapat diproduksi melalui Ester Exchange antara Ethylene Glycol (EG) dan

    Dimethyl terepthalate (DMT) yang menghasilkan polyethylene terepthalate.

    (http://www.wikipedia.org/wiki/polyethylene terepthalate

    Pada perkembangan selanjutnya produksi polyester (polyethylene

    terepthalate) untuk serat-serat sintetis menggunakan bahan baku Terepthalate Acid

    (TPA) dan Ethylene Glycol (EG). Produksi serat polyester (polyethylene

    terepthalate) secara komersial dimulai pada tahun 1944 di Inggris dengan nama

    dagang Terylene dan pada tahun 1953 di Amerika Serikat (Dupont) dengan nama

    dagang Dacron. (Kirk Othmer, 1981)

    , 2007)

    http://www.wikipedia.org/wiki/polyethylenehttp://www.wikipedia.org/wiki/polyethylenehttp://www.wikipedia.org/wiki/polyethylene
  • 8/12/2019 09E00038_2

    17/365

    2.2 Sifat-sifat Reaktan dan Produk

    Pada prarancangan pabrik pembuatan polyethylene terepthalate bahan-bahan

    yang digunakan adalah terepthalate aciddan ethylene glycolsedangkan produk yang

    dihasilkan adalahpolyethylene terepthalate. Sifat-sifat fisika dan kimia bahan-bahan

    tersebut diuraikan sebagai berikut :

    2.2.1 Terepthalate Acid (TPA)

    Sifat-sifat Fisika :

    o Struktur kimia :

    o Rumus molekul : C6H4(COOH)2

    o Berat molekul : 166,13 g/mol

    o Wujud : Bubuk atau kristal berwarna putih

    o Densitas : 1,522 g/cm3

    o Titik lebur : 427 oC

    o Titik didih : 402 oC

    o Kelarutan dalam air : 1,7 g/ 100 mL (25 oC)

    o Panas spesifik : 1202 J/(kg.K)o Larut dalam dimethyl sulfoxide dan alkali serta sedikit larut dalam etanol,

    metanol, asam asetat, dan asam sulfat.

    (http://www.wikipedia.org/wiki/terepthalate acid; Kirk Othmer, 1981

    )

    Sifat-sifat Kimia :

    o Bereaksi dengan ethylene glicol menghasilkanpolyethylene terepthalate

    o

    Bereaksi dengan metanol menghasilkan dimethyl terepthalate.o Dihasilkan dengan mengoksidasikan p-dimetil benzena

    o Dihasilkan dengan mengoksidasikan p-xylene dengan menggunakan katalis

    cobalt.

    http://www.wikipedia.org/wiki/Terepthalatehttp://www.wikipedia.org/wiki/Terepthalatehttp://www.wikipedia.org/wiki/Terepthalate
  • 8/12/2019 09E00038_2

    18/365

    o Dihasilkan dengan mereaksikan dipotassium terepthalate dengan asam sulfat

    (Kirk Othmer, 1981)

    2.2.2 Ethylene glycol

    Sifat-sifat Fisika :

    o Struktur kimia :

    o Rumus molekul : C2H4(OH)2

    o Berat molekul : 62,068 g/mol

    o Densitas : 1,1132 g/cm3

    o Titik lebur : -12,9 oC

    o Titik didih : 197,3 oC

    o Titik nyala : 111 oC (closed cup)

    o TemperaturAutoignition : 410 oC

    o Viskositas : 20,9 mPa.s (20 oC)

    o Index refractive : 1,4318 20D

    o Panas penguapan : 52,24 kJ/mol (pada 101.3 kPa)

    o Larut dalam air

    (http://www.wikipedia.org/wiki/ethylene glycol; Kirk Othmer, 1981

    )

    Sifat-sifat Kimia :

    o Berreaksi dengan ethylene glicol dengan menggunakan katalis antimon

    trioksidamenghasilkanpolyethylene terepthalate.

    o Bereaksi dengan Carbonat menghasilkan ethylene carbonat dan metanol.

    o Dihidrasi dengan menggunakan katalis asam menghasilkan 1,4-dioxane.

    o Bereaksi denganMethylamine menghasilkanN-methylmorpholine.

    o Bereaksi dengan keton dan aldehid menghasilkan 1,3-dioxolanes (cyclic

    ketalsdan acetals) dan air.

    o Dihasilkan dari reaksi hidrolisis etylene oxide.

    (Kirk Othmer, 1981)

    http://www.wikipedia.org/wiki/ethylenehttp://www.wikipedia.org/wiki/ethylenehttp://www.wikipedia.org/wiki/ethylene
  • 8/12/2019 09E00038_2

    19/365

    2.2.3 Antimony Trioxide

    Sifat-sifat fisika

    o Rumus molekul : Sb2O3

    o Berat molekul : 291,52 g/mol

    o Wujud : Padatan kristal berwarna putih

    o Densitas : 5,2 g/cm3

    o Titik lebur : 656 oC

    o Titik didih : 1425 oC

    o Kelarutan dalam air : 1,4 mg/100 ml (30 oC)

    (

    http://www.wikipedia.org/wiki/antimony trioxide)

    Sifat-sifat kimia :

    o Digunakan sebagai katalis pada reaksi pembentukan polyethylene

    terepthalate dari terepthalate aciddan ethylene glycol.

    o Dihasilkan dari reaksi oksidasi antimon

    4Sb + 3O2 2Sb2O3

    o Bereaksi dengan asam klorida menghasilkan antimony trihloridedan air

    Sb2O3 + 6HCl 2SbCl3+ 3H2Oo Bereaksi dengan asam bromida menghasilkan antimony tribromidedan air

    Sb2O3 + 6HCl 2SbCl3+ 3H2O

    o Bereaksi dengan asam klorida menghasilkan antimony oxychloridedan air

    Sb2O3 + 2HCl 2SbOCl + H2O

    (Kirk Othmer, 1981)

    2.2.4 Polyethylene terepthalateSifat-sifat Fisika :

    o Struktur kimia :

    o Rumus molekul : C10H8O4

    o Densitas : 1370 kg/m3

    o Modulus young : 2800-3100 MPa

    o Tensile strength : 55-75 MPa

    http://www.wikipedia.org/wiki/antimonyhttp://www.wikipedia.org/wiki/antimonyhttp://www.wikipedia.org/wiki/antimonyhttp://www.wikipedia.org/wiki/antimony
  • 8/12/2019 09E00038_2

    20/365

    o Temperatur glass : 75 oC

    o Titik lebur : 260 oC

    o Konduktivitas thermal : 0,24 W/(m.K)

    o Panas specific : 1,0 kJ/(kg.K)

    o Penyerapan air (ASTM) : 0,16

    o Viskositas intrinsik : 0,629 dl/g

    (

    http://www.wikipedia.org/wiki/polyethylene terepthalate)

    Sifat-sifat kimia :

    o Dihasilkan dari reaksi antara terepthalate acid dan ethylene glycol dengan

    menggunakan katalis Sb2O3

    o Dihasilkan dari reaksi antara dimetyil terepthalatedan ethylene glycol.

    (Kirk Othmer, 1981)

    2.3 Deskripsi proses

    Polyethylene Terepthalate (PET) dapat diperoleh dengan 2 cara, yaitu melalui

    reaksi ester exchange antara dimethylterepthalate (DMT) dengan ethylene glycol

    (EG) dan melalui reaksi esterifikasi langsung antara terepthalate acid (TPA) danethylene glycol (EG). Dari kedua reaksi yang telah disebutkan diatas, maka dipilih

    proses/reaksi esterifikasi langsung untuk pembuatan Polyethylene Terepthalate

    (PET) dengan pertimbangan-pertimbangan sebagai berikut :

    ParameterProses

    Ester Exchange Esterifikasi Langsung

    Bahan baku DMT dan EG TPA dan EG

    Konversi 90-95 % 95-99 %Waktu reaksi 4-6 jam 4-8 jam

    2.3.1 Tahap Persiapan Bahan Baku

    Terepthalate acid (TPA) yang berbentuk bubuk diangkut dari tangki

    penyimpanan terepthalate acid(ST-101) dengan menggunakan bucket elevator (BE-

    101) untuk dimasukkan ke dalam tangki pencampur (MT-101). Bersamaan dengan

    itu dimasukkan juga ethylene glycol (EG) dari tangki penyimpanan ethylene glycol

    http://www.wikipedia.org/wiki/polyethylenehttp://www.wikipedia.org/wiki/polyethylenehttp://www.wikipedia.org/wiki/polyethylenehttp://www.wikipedia.org/wiki/polyethylene
  • 8/12/2019 09E00038_2

    21/365

    250 0C, 1 atm, 100 menit

    (T-101) yang dialirkan dengan menggunakan pompa (J-101) dan juga ethylene glycol

    (EG) yang di recycle dari proses. Rasio molar antara terepthalate acid dengan

    ethylene glycol yang akan masuk ke dalam mixer adalah 1:2. Proses pencampuran

    dilakukan dengan menggunakan pengaduk dan berlangsung selama 30 menit pada

    temperatur 80 0C serta tekanan 1 atm. Campuran yang dihasilkan berupa slurry.

    2.3.2 Tahap reaksi

    2.3.2.1 Reaksi pembentukanBishydroxyethyl Terepthalate(BHET)

    Slurry (TPA + EG) yang dihasilkan dari tangki pencampuran dialirkan ke

    reaktor esterifikasi (R-101) dengan menggunakan pompa (J-102). Selanjutnya katalis

    antimony trioxide (Sb2O3) yang berasal dari tangki penyimpanan antimony trioxide

    (ST-102) dicampurkan ke dalam reaktor esterifikasi dengan jumlah 3,19 x 10 -4kmol

    katalis/kmol TPA (US Patent 20080033084). Dalam reaktor esterifikasi yang

    dilengkapi dengan pengaduk ini berlangsung proses esterifikasi langsung yaitu

    terbentuknya gugus isomer dari reaksi antara TPA dan EG dengan konversi

    terepthalate acid sebesar 90 %. Hasil yang diperoleh dari reaksi tersebut adalah

    bishydroxyethyl terepthalate (BHET), air (H2O) dan terepthalate acid (TPA) yang

    tidak bereaksi.

    Pada reaktor ini, reaksi berjalan secara endotermis. Kondisi operasi reaktoresterifikasi ini pada temperatur 250 0C dan tekanan 1 atm selama 100 menit.

    Reaksi yang terjadi pada reaktor esterifikasi adalah :

    HOOC COOH + 2HOCH2CH2OH

    TPA EG

    O O

    HOCH2CH2O-C- -C-O-CH2CH2OH + 2H2O

    Bishydroxyethyl Terepthalate (BHET) Air

    Uap air dan ethylene glycol yang keluar dari reaktor esterifikasi mempunyai

    temperatur 250 0C dialirkan menuju partial condenser (E-102) untuk

    mengkondensasikan uap yang terbentuk. Selanjutnya uap dan cairan yang dihasilkan

    dari partial condenser dengan temperatur 160 0C dialirkan ke knock out drum

    (V-101) untuk dipisahkan. Cairan yang telah dipisahkan kemudian dialirkan menuju

    cooler(E-101) untuk menurunkan temperaturnya menjadi 80 0C yang kemudian akan

  • 8/12/2019 09E00038_2

    22/365

    270 0C, 1 atm

    dialirkan menuju ke tangki pencampuran (MT-101). Sedangkan BHET

    (bishydroxyethyl terepthalate)yang terbentuk, terepthalate acidyang tidak bereaksi

    dan katalis dialirkan dari bagian bawah reaktor esterifikasi ke reaktor prepolimerisasi

    (R-102) dengan menggunakan pompa (J-103).

    2.3.2.2 Proses Prepolimerisasi

    Proses prepolimerisasi berlangsung dalam reaktor prepolimerisasi yang

    dilengkapi dengan pengaduk pada suhu 270 0C dan tekanan 1 atm dengan konversi

    bishydroxyethyl terepthalate (BHET) sebesar 95 % . Proses ini menghasilkan

    monomer dengan derajat polimerisasi 20 (prepolimer), ethylene glycol, dan

    bishydroxyethyl terepthalateyang tidak bereaksi.

    Reaksi yang terjadi dalam reaktor prepolimerisasi adalah :

    O O

    20 HOCH2CH2O-C- -C-O-CH2-CH2OH

    Bishydroxyethyl Terepthalate

    O O

    19 HOCH2CH2OH + HOCH2CH2[O-C- -C-O-CH2CH2]20OH

    Ethylene Glycol Prepolimer

    Sebagian uap ethylene glycoldan air yang tidak bereaksi akan menguap dan

    dialirkan ke knock out drum (V-101). Selanjutnya monomer dari reaktor

    prepolimerisasi yang terbentuk dialirkan ke reaktor polikondensasi (R-103) dengan

    menggunakan pompa (J-104).

    2.3.2.3 Proses Polikondensasi

    Pada proses polikondensasi akan terbentuk ikatan monomer-monomer

    menjadi polimer yang panjang dengan derajat polimerisasi yang semakin bertambah

    besar. Dalam proses ini derajat polimerisasi yang diharapkan 100. Proses

    polikondensasiberlangsung pada temperatur 290 0Cdan tekanan 0,00197 atm (200

    Pa) dengan konversi prepolimer sebesar 99 % dalam reaktor polikondensasi (R-103).

    Untuk memvakumkan tekanan dari 1 atm menjadi 0,00197 atm digunakan steam

    ejector (EJ-101). Reaksi yang terjadi adalah :

  • 8/12/2019 09E00038_2

    23/365

    290 0C; 0,00197 atmO O

    5HOCH2CH2[O-C- -C-O-CH2-CH2]20OH

    Prepolimer

    O O

    4 HOCH2CH2OH + HOCH2CH2[O-C- -C-O-CH2CH2]100OH

    EG PETPada proses ini uap ethylene glycol yang tidak bereaksi akan di hisap oleh

    aliran steam yang sangat kencang yang dihasilkan oleh steam ejector (EJ-101).

    Selanjutnya steam dan ethylene glycol dikondensasikan dengan menggunakan

    condenser (E-103).Ethylene glycol yang dipisahkan kemudian direcycle ke tangki

    pencampuran (MT-101) yang terlebih dahulu didinginkan pada cooler(E-101).

    2.3.3 Tahap Pemisahan Produk

    Cairan kental polyethylene terepthalate (PET) yang dihasilkan dari reaktor

    polikondensasi (R-103) dialirkan ke filter press (FP-101) untuk dipisahkan dari

    katalis Sb2O3. Selanjutnya cairan kental polyethylene terepthalate (PET) tersebut

    dipompakan (J-108) dan selanjutnya diturunkan temperaturnya dari 290 0C menjadi

    600

    C dengan menggunakan cooler (E-104). Setelah didinginkan, Cairan kentalpolyethylene terepthalate tersebut dimasukkan ke kristaliser (CR-101) untuk

    mengkristalkan produk PET. Setelah keluar dari kristaliser, PET kristal dan mother

    liquor dialirkan menuju centrifuge (CF-101) dengan menggunakan pompa (J-109)

    untuk dipisahkan antara PET kristal dengan mother liquornya. Mother liquor yang

    telah dipisahkan dari kristal PET kristal dialirkan ke mother liquor tank (T-102),

    sedangkan PET kristalnya dialirkan menuju Pelletizer (P-101) untuk dibentuk

    menjadi pelet dengan ukuran 3 mm. Kemudian pellet PET diangkut menuju ke tangkipenyimpanan (ST-103) dengan menggunakan belt conveyor (BC-101). Kadar

    prepolimer dan PET non kristal yang boleh tercampur dalam produk PET kristal

    adalah sebesar 1 % (www.tradeindia.com,2007).

    http://www.tradeindia.com/http://www.tradeindia.com/
  • 8/12/2019 09E00038_2

    24/365

    BAB III

    NERACA MASSA

    Neraca massa pada proses pembuatan Polyethylene Terepthalate (PET) dengan

    kapasitas produksi sebesar 175.000 ton/tahun diuraikan dengan ketentuan sebagai

    berikut:

    Bahan baku : Terepthalate Acid(TPA) danEthylene Glycol(EG)

    Katalis :Antimony Trioxide (Sb2O3)

    Basis perhitungan : 1 jam operasi

    Waktu bekerja / tahun : 330 hari

    Satuan operasi : kg/jam

    Perubahan massa pada proses pembuatan polyethylene terepthalate ini terjadi pada

    alat-alat : - Tangki pencampur (MT-101)

    - Reaktor 1 (R-101)

    - Reaktor 2 (R-102)

    - Reaktor 3 (R-103)

    - Filterpress(FP-101)

    - Kristaliser (CR-101)

    - Centrifuge (CF-101)

    - Steam ejector (EJ-101)

    - Knock out drum (V-101)

    Perhitungan neraca massa disajikan pada lampiran A

    1. Tangki pencampur (MT-101)Pada tangki pencampur (MT-101) terjadi proses pencampuran bahan baku TPA

    99,9 % (alur 1) dengan EG 99,8 % (alur 3). Hasil pencampurannya (alur 4) akan

    diumpankan ke reaktor 1 (R-101). Hasil perhitungan neraca massa di tangki

    pencampur (MT-101) dapat dilihat pada Tabel 3.1.

  • 8/12/2019 09E00038_2

    25/365

    Tabel 3.1. Neraca massa pada Tangki pencampur (MT-101)

    Komponen Masuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 1 Alur 3 Alur 4

    TPA 19.644,8538 - 19.644,8538

    EG - 14.689,0758 14.689,0758

    H2O 19,6645 29,4371 49,1016

    Jumlah19.664,5183 14.718,5129

    34.383,031234.383,0312

    2. Reaktor 1 (R-101)Pada reaktor 1 (R-101) terjadi proses pembentukkan BHET (Bishydroxylethyl

    Terepthalate) dan air dari reaksi antara TPA dan EG yang merupakan hasil

    pencampuran dari tangki pencampur (alur 4) dengan bantuan katalis Sb2O3. Hasil

    reaksi yaitu EG dan H2O (alur 7) akan diumpankan ke partial condeser (E-102),

    sedangkan BHET, Sb2O3 dan TPA sisa (alur 6) akan diumpankan ke reaktor 2 (R-

    102). Hasil perhitungan neraca massa di reaktor 1 (R-101) dapat dilihat pada Tabel

    3.2 dibawah ini.

    Tabel 3.2 Neraca massa pada Reaktor 1 (R-101)

    Kompone

    n

    Masuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 4 Alur 5 Alur 6 Alur 7

    TPA 19.644,8538 - 1.962,5163 -

    EG 14.689,0758 - - 1.465,9760

    H2O 49,1016 0,0552 - 3.879,4896

    Sb2O3 - 10,9933 10,9933 -

    BHET - - 27.075,1045 -

    Jumlah34.383,0312 11,0485 29.048,6141 5.345,4656

    34.394,0797 34.394,0797

  • 8/12/2019 09E00038_2

    26/365

    3. Reaktor 2 (R-102)Pada reaktor 2 (R-102) terjadi proses pembentukan prepolimer dan EG yang

    dihasilkan dari penguraian BHET. Kemudian terjadi juga reaksi lain antara TPA dan

    EG yang menghasilkan BHET dan H2O, dimana pada reaksi ini TPA akan habis

    bereaksi. Hasil reaksi yaitu EG dan H2O (alur 9) akan diumpankan ke partial

    condenser (E-102) sedangkan BHET, Sb2O3 dan prepolimer (alur 8) akan

    diumpankan ke reaktor 3 (R-103). Hasil perhitungan neraca massa di reaktor 2

    (R-102) dapat dilihat pada Tabel 3.3 dibawah ini.

    Tabel 3.3 Neraca massa pada Reaktor 2 (R-102)

    KomponenMasuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 6 Alur 8 Alur 9

    TPA 1.962,5163 - -

    BHET 27.075,1045 4.403,2264 -

    Sb2O3 10.9933 10.9933 -

    Prepolimer - 19.721,0494 -

    EG - - 4.487,7390

    H2O - - 425,6060

    Jumlah29.048,6141 24.135,2691 4.913,3450

    29.048,6141 29.048,6141

    4. Reaktor 3 (R-103)Pada reaktor 3 (R-103) terjadi proses pembentukan Polyethylene Terepthalate

    (PET) dan EG yang dihasilkan dari reaksi penguraian prepolimer. Kemudian terjadi

    juga reaksi lain yaitu reaksi penguraian BHET yang menghasilkan EG dan

    prepolimer, dimana pada reaksi ini BHET akan habis bereaksi dan prepolimer yang

    dihasilkan akan diakumulasi dengan prepolimer umpan (alur 8). Hasil reaksi berupa

    EG diumpankan ke partial condenser (E-103) sedangkan PET, Sb2O3, dan

    prepolimer akan diumpankan ke filter press (FP-101). Hasil perhitungan neraca

    massa di reaktor 3 (R-103) dapat dilihat pada Tabel 3.4 dibawah ini.

  • 8/12/2019 09E00038_2

    27/365

    Tabel 3.4 Neraca massa pada Reaktor 3 (R-103)

    Komponen

    Masuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 8 Alur 10 Alur 11

    BHET 4.403,2264 - -

    Sb2O3 10,9933 - 10,9933

    Prepolimer 19.721,0494 - 231,1447

    EG - 1.299,9819 -

    PET - - 22.593,1492

    Jumlah

    24.135,2691 1.299,9819 22.835,2872

    24.135,2691 24.135,2691

    5. Filter press(FP-101)Pada Filter press (FP-101) terjadi proses pemisahan secara fisika. Tujuan dari

    penggunaanfilter pressini adalah untuk memisahkan katalis Sb2O3dari produk yang

    dihasilkan. Filtrat yang dihasilkan (alur 21) akan diteruskan menuju cooler(E-104)

    untuk didinginkan terlebih dahulu sebelum diumpankan ke kristaliser (CR-101).

    Hasil perhitungan neraca massa di Filter press(FP-101) dapat dilihat pada Tabel 3.5

    dibawah ini.

    Tabel 3.5 Neraca massa pada Filter Press (FP-101)

    KomponenMasuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 11 Alur 20 Alur 21

    Sb2O3 10,9933 10,9933 -

    Prepolimer 231,1447 4,6207 226,5240

    PET 22.593,1492 451,6455 22.141,5037

    Jumlah22.835,2872 467,2595 22.368,0277

    22.835,2872 22.835,2872

  • 8/12/2019 09E00038_2

    28/365

    6. Kristaliser (CR-101)Pada kristaliser (CR-101) akan terjadi proses pembentukan cairan kristal PET

    dari alur 22 yang masih berupa cairan kental. Pada kritaliser ini, tidak semua PET

    dari alur 22 diubah menjadi cairan kristal. Hasil dari kristaliser (alur 23) akan

    diumpankan ke Centrifuge (CF-101). Hasil perhitungan neraca massa di kristaliser

    (CR-101) dapat dilihat pada Tabel 3.6 dibawah ini.

    Tabel 3.6 Neraca massa pada Kristaliser (CR-101)

    KomponenMasuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 22 Alur 23

    PET kristal - 22.093,6905

    PET non kristal 22.141,5037 47,8132

    Prepolimer 226,5240 226,5240

    Jumlah 22.368,0277 22.368,0277

    7. Centrifuge (CF-101)Pada Centrifuge (CF-101) cairan kristal (alur 23) dari kristaliser (CR-101)

    diubah menjadi kristal (alur 25). Namun tidak semua cairan kristal (alur 23) diubah

    menjadi kristal karena ada sebagian bahan yang tidak mengkristal. Bahan yang tidak

    mengkristal tersebut dikenal dengan namaMother liqour(alur 24). Hasil perhitungan

    neraca massa di centrifuge (CF-101) dapat dilihat pada Tabel 3.7 dibawah ini.

    Tabel 3.7 Neraca massa pada Centrifuge (CF-101)

    KomponenMasuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 23 Alur 24 Alur 25

    PET kristal 22.093,6905 - 22.093,6905

    PET non kristal 47,8132 47,3351 0,4781

    Prepolimer 226,5240 224,7330 1,7910

    Jumlah22.368,0277 272,0681 22.095,9596

    22.368,0277 22.368,0277

  • 8/12/2019 09E00038_2

    29/365

    8. Steam Ejector (EJ-101)Pada steam ejector (EJ-101) terjadi proses untuk memvakumkan reaktor 3

    (R-103). Akibat proses tersebut maka EG yang dihasilkan di reaktor 3 (R-103)

    tersebut akan terhisap oleh aliran uap yang mengalir kencang yang dihasilkan oleh

    steam ejector (EJ-101). Hasil perhitungan neraca massa di steam ejector

    (EJ-101) dapat dilihat pada Tabel 3.8 dibawah ini.

    Tabel 3.8 Neraca massa Steam Ejector (EJ-101)

    KomponenMasuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 14 Alur 16 Alur 17 Alur 18

    EG 1.485,6936 6.804,2458 - 8.289,9394

    H2O 15.102,9979 4.920,1092 20.006,4940 16,6131

    Jumlah16.588,6915 11.724,3550 20.006,4940 8.306,5525

    28.313,0465 28.313,0465

    9. Knock out drum (V-101)Pada knock out drum (V-101) terjadi proses pemisahan antara fasa liquid dan uap.

    Campuran uap dan liquid yang dihasilkan dari partial condenser(alur 14 dan alur

    16) kemudian diumpankan ke knock out drum (V-101) yang akan memisahkan antara

    fasa liquid dan uap. Hasil perhitungan neraca massa di knock out drum (V-101) dapat

    dilihat pada Tabel 3.9 dibawah ini.

    Tabel 3.9 Neraca massaKnock out drum(V-101)

    KomponenMasuk (kg/jam) Keluar (kg/jam)

    Alur 14 Alur 16 Alur 17 Alur 18

    EG 1.299,9819 5.953,7150 - 7.253,6969

    H2O 15.102,9979 4.305,0956 19.393,5570 14,5365

    Jumlah16.402,9798 10.258,8106 19.393,5570 7.268,2334

    26.661,7904 26.661,7904

  • 8/12/2019 09E00038_2

    30/365

    BAB IV

    NERACA PANAS

    Neraca panas pada proses pembuatan Polyethylene Terepthalate (PET) dengan

    kapasitas produksi sebesar 175.000 ton/tahun diuraikan dengan ketentuan sebagai

    berikut:

    Bahan baku : Terepthalate Acid(TPA) danEthylene Glycol(EG)

    Katalis :Antimony Trioxide (Sb2O3)

    Basis perhitungan : 1 jam operasi

    Waktu bekerja / tahun : 330 hari

    Satuan operasi : kJ/jam

    Temperatur basis : 25C = 298 oK

    Perubahan panas pada proses pembuatan polyethylene terepthalate ini terjadi pada

    alat-alat : - Tangki pencampur (MT-101)

    - Reaktor 1 (R-101)

    - Reaktor 2 (R-102)

    - Reaktor 3 (R-103)

    - Cooler(E-104)

    - Kristaliser (CR-101)

    - Partial condenser (E-103)

    - Partial condenser (E-102)

    - Cooler (E-101)

    Perhitungan neraca panas disajikan pada lampiran B

    10.Tangki pencampur (MT-101)Bahan baku yang masuk pada tangki pencampur seperti EG dan TPA mempunyai

    panas masing-masing. Bahan baku tersebut masuk ke tangki pencampur pada

    temperatur 30 oC dan keluar pada temperatur 80 oC. Setelah dilakukan perhitungan,

    ternyata tangki pencampur tersebut membutuhkan panas (endoterm). Untuk

    memberikan panas yang dibutuhkan oleh tangki pencampur tersebut, digunakan

    saturated steamdengan temperatur 310 oC. Hasil perhitungan neraca panas di tangki

    pencampur (MT-101) dapat dilihat pada Tabel 4.1 dibawah ini.

  • 8/12/2019 09E00038_2

    31/365

    Tabel 4.1. Neraca panas pada Tangki pencampur (MT-101)

    Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q1 110.562,4994 -

    Q3 214.734,5706 -

    Q4 - 3.622.743,2745

    Qsteam 3.297.446,2044 -

    Jumlah 3.622.743,2745 3.622.743,2745

    11.Reaktor 1 (R-101)Hasil pencampuran dari tangki pencampur (MT-101) diumpankan ke reaktor 1

    (R-101) dengan temperatur 80 oC. Pada reaktor 1 (R-101) terjadi reaksi pembentukan

    BHET, dimana reaksi tersebut menghasilkan panas. Produk keluar dari reaktor 1 (R-

    101) pada temperatur 250 oC. Setelah dilakukan perhitungan ternyata reaktor 1

    tersebut membutuhkan panas (endoterm). Untuk memberikan panas yang dibutuhkan

    oleh reaktor 1 tersebut, digunakan saturated steam dengan temperatur 310 oC. Hasil

    perhitungan neraca panas di reaktor 1 (R-101) dapat dilihat pada Tabel 4.2 dibawah

    ini.

    Tabel 4.2 Neraca panas pada Reaktor-1 (R-101)Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q4 3.622.743,2745 -

    Q5 18,7750 -

    Q6 - 12.241.265,3762

    Q7 - 13.219.078,8277

    Qr - -2.377.051,4220

    Qsteam 19.460.530,7324 -

    Jumlah 23.083.292,7819 23.083.292,7819

    12.Reaktor 2 (R-102)Produk BHET, Sb2O3, TPA yang keluar dari reaktor 1 (R-101) dengan

    temperatur 250 oC, diumpankan ke reaktor 2 (R-102). Pada reaktor 2 terjadi proses

    pembentukan prepolimer, dimana reaksi tersebut menyerap panas. Produk keluar dari

    reaktpr 2 (R-102) dengan temperatur 270 oC. Setelah dilakukan perhitungan ternyata

    reaktor 2 tersebut membutuhkan panas (endoterm). Untuk memberikan panas yang

  • 8/12/2019 09E00038_2

    32/365

    dibutuhkan oleh reaktor 1 tersebut, digunakan saturated steam dengan temperatur

    310 oC. Hasil perhitungan neraca panas di reaktor 2 (R-102) dapat dilihat pada Tabel

    4.3 dibawah ini.

    Tabel 4.3 Neraca panas pada Reaktor-2 (R-102)

    Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q6 12.241.265,3762 -

    Q8 - 5.524.530,6255

    Q9 - 7.875.221,0345

    Qr - 3.195.706,3758

    Qsteam 4.354.192,6597 -

    Jumlah 16.595.458,0358 16.595.458,0358

    13.Reaktor 3 (R-103)Produk BHET, Sb2O3dan Prepolimer yang keluar dari reaktor 2 (R-102) dengan

    temperatur 270 oC, diumpankan ke reaktor 3 (R-103). Pada reaktor 3 terjadi proses

    pembentukan PET, dimana reaksi tersebut menyerap panas. Produk keluar dari

    reaktpr 3 (R-102) dengan temperatur 290 oC. Setelah dilakukan perhitungan ternyata

    reaktor 2 tersebut membutuhkan panas (endoterm). Untuk memberikan panas yang

    dibutuhkan oleh reaktor 1 tersebut, digunakan saturated steam dengan temperatur

    310 oC. Hasil perhitungan neraca panas di reaktor 3 (R-103) dapat dilihat pada Tabel

    4.4 dibawah ini.

    Tabel 4.4 Neraca panas pada Reaktor-3 (R-103)

    Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q8 5.524.530,6255 -

    Q10 - 1.993.938,0307

    Q11 - 5.681.011,4583Qr - 691.917,0207

    Qsteam 2.842.335,8842 -

    Jumlah 8.366.866,5097 8.366.866,5097

    14.Cooler (E-104)Pada cooler (E-104) hanya terjadi proses pendinginan cairan kental PET dan

    Prepolimer dari hasil filter press (FP-101). Cairan kental tersebut masuk ke cooler

  • 8/12/2019 09E00038_2

    33/365

    (E-104) pada temperatur 290 oC dan keluar dari cooler (E-104) pada temperatur 60

    oC. Media pendingin yang digunakan adalah air yang masuk ke cooler (E-104) pada

    temperatur 10 oC dan keluar pada temperatur 40 oC. Hasil perhitungan neraca panas

    di cooler (E-104) dapat dilihat pada Tabel 4.5 dibawah ini.

    Tabel 4.5 Neraca panas pada Cooler(E-104)

    Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q21 3.902.554,7728 -

    Q22 - 515.431,7624

    Qserap -3.387.123,0103 -

    Jumlah 515.431,7624 515.431,7624

    15.Kristaliser (CR-101)Cairan kental PET dan Prepolimer yang keluar dari cooler (E-104) dengan

    temperatur 60 oC masuk ke kristaliser (CR-101) untuk diubah menjadi cairan kristal.

    Cairan tersebut keluar dari kristaliser (CR-101) dengan temperatur 30 oC. Media

    pendingin yang digunakan pada kristaliser (CR-101) adalah air yang masuk ke

    kristaliser (CR-101) pada temperatur 10 oC dan keluar pada temperatur 40 oC. Hasil

    perhitungan neraca panas di kristaliser (CR-101) dapat dilihat pada Tabel 4.6

    dibawah ini.

    Tabel 4.6 Neraca panas pada kritaliser (CR-101)

    Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q22 515.431,7624 -

    Q23 - 72.199,1917

    Qserap -443.232,5707 -

    Jumlah 72.199,1917 72.199,1917

    16.Partial condenser (E-103)Campuran EG dan H2O dari steam ejector (EJ-101) masuk kepartial condenser

    (E-103) pada temperatur 308 oC dan keluar pada temperatur 160 oC. Media

    pendingin yang digunakan adalah air yang masuk pada temperatur 10 oC dan keluar

    pada 40 oC. Hasil perhitungan neraca panas di partial condenser (E-103) dapat

    dilihat pada Tabel 4.7 dibawah ini.

  • 8/12/2019 09E00038_2

    34/365

    Tabel 4.7 Neraca panas padaPartial Condenser(E-103)

    Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q13

    47.038.409,0253 -

    Q14 - 41.148.201,7576

    Qserap -5.890.207,2677 -

    Jumlah 41.148.201,7576 41.148.201,7576

    17.Partial condenser (E-102)Campuran EG dan H2O dari reaktor 1(R-101) dan reaktor 2 (R-102) masuk ke

    partial condenser (E-102) pada temperatur 260 oC dan keluar pada temperatur 160

    oC. Media pendingin yang digunakan adalah air yang masuk pada temperatur 10 oC

    dan keluar pada 40 oC. Hasil perhitungan neraca panas dipartial condenser (E-102)

    dapat dilihat pada Tabel 4.8 dibawah ini.

    Tabel 4.8 Neraca panas padaPartial Condenser(E-102)

    Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q15 21.094.299,8622 -

    Q16 - 14.044.481,7137

    Qserap -7.049.818,1485 -Jumlah 14.044.481,7137 14.044.481,7137

    18.Cooler (E-101)Campuran EG dan H2O dari knock out drum (V-101) masuk ke cooler (E-101)

    pada temperatur 160 oC dan keluar pada temperatur 30 oC. Media pendingin yang

    digunakan adalah air yang masuk pada temperatur 10 oC dan keluar pada 40 oC.

    Hasil perhitungan neraca panas di partial condenser (E-102) dapat dilihat pada

    Tabel 4.9 dibawah ini.

    Tabel 4.9 Neraca panas padacooler (E-101)

    Panas masuk

    (kJ/jam)

    Panas keluar

    (kJ/jam)

    Q18 3.048.850,3630 0

    Q19 0 106.144,5527

    Qserap -2.942.705,8104 0

    Jumlah 106.144,5527 106.144,5527

  • 8/12/2019 09E00038_2

    35/365

    BAB V

    SPESIFIKASI PERALATAN

    5.1 Tangki PenyimpananEthylene Glycol(T 101)

    Fungsi : MenyimpanEthylene Glycoluntuk kebutuhan 15 hari

    Jenis : Tangki silinder vertikal dengan alas datar dan tutup ellipsoidal

    Kondisi operasi : Temperatur = 30 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Carbon steel, SA-285, GradeC

    Jumlah = 3 buah

    Kapasitas tangki = 818,8935 m3

    Diameter tangki = 8,5539 m

    Tinggi silinder = 12,8308 m

    Tinggi tutup ellipsoidal = 1,4259m

    Pdesain = 3,0065 atm

    Tebal silinder = 1 in

    Tebal head standar = 1 in

    5.2 Silo Tank (ST 101)

    Fungsi : Menyimpan Terepthalate acid untuk kebutuhan 15 hari.

    Jenis : Silinder vertikal dengan tutup datar dan alas berbentuk kerucut

    Kondisi operasi : Temperatur = 30 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Carbon steel, SA-283, GradeC

    Jumlah = 3 buah

    Kapasitas tangki = 1.746,1298 m3

    Diameter tangki = 11,0098 m

    Tinggi silinder = 16,5147m

    Tinggi kerucut = 5,5049m

    Pdesain = 4,6502 atm

    Tebal silinder = 1 in

    Tebal head standar = 1 in

  • 8/12/2019 09E00038_2

    36/365

    5.3 Tangki Penyimpanan Antimon Trioksida (ST 102)

    Fungsi : MenyimpanAntimon Trioksida untuk kebutuhan 30 hari.

    Jenis : Silinder vertikal dengan tutup datar dan alas berbentuk kerucut

    Kondisi operasi : Temperatur = 30 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Carbon steel, SA-283, GradeC

    Jumlah = 1 buah

    Kapasitas tangki = 1,8388 m3

    Diameter tangki = 1,1201m

    Tinggi silinder = 1,6802m

    Tinggi kerucutl = 0,5601m

    Pdesain = 2,3248 atm

    Tebal silinder = 5/16 in

    Tebal head standar = 5/16 in

    5.4 Tangki PenyimpananPolyethylene Terepthalate(ST 103)

    Fungsi : Menyimpan produk Polyethyleneterepthalateselama 30 hari.

    Jenis : Silinder vertikal dengan tutup datar dan alas berbentuk kerucutKondisi operasi : Temperatur = 30 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Carbon steel, SA-283, GradeC

    Jumlah = 6 buah

    Kapasitas tangki = 2.323,6993 m3

    Diameter tangki = 12,1101m

    Tinggi silinder = 18,615mTinggi kerucutl = 6,0550m

    Pdesain = 3,6730 atm

    Tebal silinder = 1 in

    Tebal head standar = 1 in

  • 8/12/2019 09E00038_2

    37/365

    5.5 Tangki PenyimpananMother Liquor(T 102)

    Fungsi : Menampung mother liquor selama 30 hari.

    Jenis : Tangki silinder vertikal dengan alas datar dan tutup ellipsoidal

    Kondisi operasi : Temperatur = 30 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Carbon steel, SA-285, GradeC

    Jumlah = 1 buah

    Kapasitas tangki = 361,1468 m3

    Diameter tangki = 6,5110m

    Tinggi silinder = 9,7665m

    Tinggi tutup ellipsoidal = 1,0852m

    Pdesain = 1,8831 atm

    Tebal silinder = 5/8 in

    Tebal head standar = 5/8 in

    5.6 Bak terbuka tempat penampungan sisa katalis (T 103)

    Fungsi : Menampung katalis darifilter press.

    Jenis : Bak terbuka berbentuk balok alas datarKondisi operasi : Temperatur = 30 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Stainless steel316

    Jumlah = 2 buah

    Kapasitas bak = 0,3368 m3

    Panjang bak = 3m

    Lebar bak = 2mTinggi bak = 1m

    Tebal plat = 5/16 in

  • 8/12/2019 09E00038_2

    38/365

    5.7 Tangki Berpengaduk (MT 101)

    Fungsi : Mencampur PTA dan EG.

    Jenis : Tangki silinder vertikal dengan alas datar dan tutup ellipsoidal

    Kondisi operasi : Temperatur = 80 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Carbon steel, SA-285, GradeC

    Jumlah = 1 buah

    Kapasitas tangki = 30,6401m3

    Diameter tangki = 2,8610m

    Tinggi silinder = 4,2915m

    Tinggi tutup ellipsoidal = 0,7152m

    Pdesain = 1,8521 atm

    Tebal silinder = 3/8 in

    Tebal head standar = 3/4 in

    Jenis pengaduk = turbin daun enam datar

    Jumlah baffle = 4 buah

    Diameter impeller = 0,7152 m

    Daya motor = 3 Hp

    5.8 Reaktor Esterifikasi (R 101)

    Fungsi : Tempat berlangsungnya reaksi antara Terepthalate Acid dengan

    Ethylene GlycolmenghasilkanBishydroxylethyl Terepthalatedan air.

    Jenis : Tangki berpengadukflat six blade open turbine dengan tutup dan alas

    ellipsoidal

    Kondisi operasi : Temperatur = 250

    0

    CTekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Stainless steel, SA-240, GradeC, type410

    Jumlah = 3 buah

    Kapasitas tangki = 44,1613 m3

    Diameter tangki = 3,1307 m

    Tinggi silinder = 4,6961 m

    Tinggi tutup ellipsoidal = 0,5218 m

  • 8/12/2019 09E00038_2

    39/365

    Pdesain = 1,6539 atm

    Tebal silinder = 3/16 in

    Tebal head standar = 3/16 in

    Jenis pengaduk = turbin daun enam datar

    Jumlah baffle = 4 buah

    Diameter impeller = 0,7827m

    Daya motor = 3 Hp

    5.9 Reaktor Prepolimer (R 102)

    Fungsi : Tempat berlangsungnya reaksi Bishydroxylethyl Terepthalatedengan

    Ethylene GlycolmenghasilkanEthylene Glycoldan Prepolimer.

    Jenis : Tangki berpengadukflat six blade open turbine dengan tutup dan alas

    ellipsoidal

    Kondisi operasi : Temperatur = 270 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Stainless steel, SA-240, GradeC, type410

    Jumlah = 4 buah

    Kapasitas tangki = 44,5775 m3

    Diameter tangki = 3,1405 m

    Tinggi silinder = 4,7108 m

    Tinggi tutup ellipsoidal = 0,5234 m

    Pdesain = 1,7363 atm

    Tebal silinder = 3/16 in

    Tebal head standar = 3/16 in

    Jenis pengaduk = turbin daun enam datarJumlah baffle = 4 buah

    Diameter impeller = 0,7851m

    Daya motor = 2 Hp

    5.10 Reaktor Polikondensasi (R 103)

    Fungsi : Tempat berlangsungnya reaksi polikondensasi Prepolimer

    menghasilkanEthylene Glycoldan Polyethyleneterepthalate.

  • 8/12/2019 09E00038_2

    40/365

    Jenis : Tangki berpengaduk helical screw dengan tutup dan alas ellipsoidal.

    Kondisi operasi : Temperatur = 290 0C

    Tekanan = 0,00197385 atm

    Bahan konstruksi : Stainless steel, SA-240, GradeC, type410

    Jumlah = 5 buah

    Kapasitas tangki = 47,4008 m3

    Diameter tangki = 3,2054 m

    Tinggi silinder = 4,8081 m

    Tinggi tutup ellipsoidal = 0,5342 m

    Pdesain = 0,7411 atm

    Tebal silinder = 3/16 in

    Tebal head standar = 3/16 in

    Jenis pengaduk = helical screw

    Diameter impeller = 1,0257m

    Daya motor =10 Hp

    5.11 Steam Ejector(EJ 101)

    Fungsi : Untuk memvakumkan reaktor polikondensasi (R-103) sampai tekanan200 Pa.

    Jenis : Four Stage Vacum Ejector

    Jumlah = 1 buah

    Kapasitas = 1.538,3 lb/hr

    Kapasitas steam = 15.102,9979 kg steam/jam

    Tekanan steam = 100 psig

    5.12Knock Out Drum(V 101)

    Fungsi : Tempat memisahkan gas (uap) dan cairan yang berasal dari partial

    condenser (E-102 dan E-103).

    Jenis : Tangkisilinder vertikal dengan alas dan tutup ellipsoidal

    Kondisi operasi : Temperatur = 160 0C

    Tekanan = 0,00197385 atm

    Bahan konstruksi : Carbon steel, SA-285, GradeC

  • 8/12/2019 09E00038_2

    41/365

    Jumlah = 1 buah

    Kapasitas tangki = 31,2001m3

    Diameter tangki = 2,7883m

    Tinggi silinder = 4,1825m

    Tinggi tutup ellipsoidal = 0,6971m

    Pdesain = 1,6148 atm

    Tebal silinder = 3/8 in

    Tebal head standar = 3/8 in

    5.13Filter Press (FP 101)

    Fungsi : Untuk memisahkan produk PET liquid dari katalis Sb2O3

    Bahan konstruksi : Carbon Steel, SA-36

    Bentuk : Plate and Frame Filter Press

    Jumlah : 1 buah

    Kapasitas : 17,7861 m3

    Bahan media filter : kanvas

    Luas efektif penyaringan : 297,2974 m2

    JumlahPlate : 328Jumlahframe : 328

    5.14 Kristaliser (CR 101)

    Fungsi : Tempat terbentuknya kristal PET

    Jenis : Continous Stireed Tank Crystallizer (CSTC)

    Kondisi operasi : Temperatur = 30 0C

    Tekanan = 1 atmBahan konstruksi : Stainless steel, SA-240, GradeC, type410

    Jumlah = 1 buah

    Kapasitas tangki = 21,3151m3

    Diameter tangki = 2,4557m

    Tinggi silinder = 3,6836m

    Tinggi tutup ellipsoidal = 0,6139m

    Pdesain = 1,6487 atm

  • 8/12/2019 09E00038_2

    42/365

    Tebal silinder = 3/8 in

    Tebal head standar = 3/8 in

    Jenis pengaduk = turbin daun enam datar

    Jumlah baffle = 4 buah

    Diameter impeller = 0,7367 m

    Daya motor = 10 Hp

    5.15 Centrifuge(CF 101)

    Fungsi : Untuk memisahkan produk kristal PET dengan mother liquor

    Jenis : Nozzle discharge centrifuge

    Kondisi operasi : Temperatur = 30 0C

    Tekanan = 1 atm

    Bahan konstruksi : Carbon steel, SA-285 GradeC

    Jumlah = 1 buah

    Kapasitas centrifuge = 65,4236 gpm

    Diameter bowl = 0,4064 m

    Speed = 6250 rpm

    Daya motor = 30 Hp

    5.16Pelletizer(P-101)

    Fungsi : Membentuk produk PET menjadi pelet dengan ukuran 3 mm.

    Jenis : Four CylinderDry Ice Pelletizer

    Bahan Konstruksi : Commercial Steel

    Jumlah : 3 unit

    Kapasitas yang ingin dibentuk menjadi pelet = 22.095,9596 kg/jamUntuk kapasitas diatas berdasarkan dari Cold Jet Manufacturer maka digunakan

    pelletizer dengan spesifikasi : (www.coldjet.com)

    Production Output : 10.909 kg/hr

    Dimensions (with shutes and exhausts) : W 72 x L 108 x H 88

    Weigth : 6825 lbs / 3100 kg

    Hydraulic Oil : 85 gallons / 321,8 liters

    Avg Power Consumption : 14,2 kW

  • 8/12/2019 09E00038_2

    43/365

    5.17Bucket Elevator (BE-101)

    Fungsi : Mengangkut bahan baku Terepthalate Acid (PTA) menuju

    ke tangki pencampur (MT-101)

    Bahan konstruksi : Baja karbon

    Kapasitas : 39,329 ton/jam

    Ukuran bucket : 10 x 6 x 6 (in)

    Bucket spacing : 16 in

    Elevator center : 25 ft

    Bucket Speed : 68,6 m/menit

    Belt width : 11 in

    Jumlah : 1 unit

    Daya motor : 6 Hp

    5.18Belt Conveyor (BC-101)

    Fungsi : Mengangkut Polyethylene Terepthalate (PET) Kristal menuju ke

    Bucket elevator (BE-102)

    Tipe : Throughed Belt on Continous Plate

    Kapasitas : 53,0303 ton/jamKecepatanBelt : 100 ft/menit

    LebarBelt : 18 in

    PanjangBelt : 30 ft

    Sudut elevasi : 18o

    Bahan kontruksi : Baja karbon

    Jumlah : 1 unit

    Daya motor : 5 Hp

    5.19 Cooler(E-101)

    Fungsi : Mendinginkan ethylene glycol dan air keluaran knock

    out drum (V 101)

    Jenis : 2 4 Shell and Tube Heat Exchanger

    Jumlah : 1 unit

    Suhu umpan masuk : 160 0C

  • 8/12/2019 09E00038_2

    44/365

    Suhu umpan keluar : 30 0C

    Suhu air pendingin masuk : 10 0C

    Suhu air pendingin keluar : 40 0C

    Diameter shell : 21 in

    Pitch (PT) : 11/4in square pitch

    Diameter tube : 1 in

    Jenis tube : 11 BWG

    Jumlah tube : 170

    Panjang tube : 9 ft

    5.20Partial Condenser(E-102)

    Fungsi : Mengkondensasikan sebagian campuran uap ethylene

    glycoldan air keluaran reaktor Esterifikasi (R-101) dan

    reaktor Prepolimer (R-102)

    Jenis : 2 4 Shell and Tube Heat Exchanger

    Jumlah : 1 unit

    Suhu umpan masuk : 260 0C

    Suhu umpan keluar : 1600

    CSuhu air pendingin masuk : 10 0C

    Suhu air pendingin keluar : 40 0C

    Diameter shell : 19 in

    Pitch (PT) : 11/4in square pitch

    Diameter tube : 1 in

    Jenis tube : 11 BWG

    Jumlah tube : 140Panjang tube : 9 ft

    5.21Partial Condenser(E-103)

    Fungsi : Mengkondensasikan sebagian campuran uap ethylene

    glycoldan air keluaran steam ejector (EJ-101)

    Jenis : 2 4 Shell and Tube Heat Exchanger

    Jumlah : 1 unit

  • 8/12/2019 09E00038_2

    45/365

    Suhu umpan masuk : 308 0C

    Suhu umpan keluar : 160 0C

    Suhu air pendingin masuk : 10 0C

    Suhu air pendingin keluar : 40 0C

    Diameter shell : 17 in

    Pitch (PT) : 11/4in square pitch

    Diameter tube : 1 in

    Jenis tube : 11 BWG

    Jumlah tube : 106

    Panjang tube : 9 ft

    5.22 Cooler(E-104)

    Fungsi : Mendinginkan produk Polyethylene Terepthalate

    keluaranfilter press(FP-101)

    Jenis : 2 4 Shell and Tube Heat Exchanger

    Jumlah : 1 unit

    Suhu umpan masuk : 290 0C

    Suhu umpan keluar : 600

    CSuhu air pendingin masuk : 10 0C

    Suhu air pendingin keluar : 40 0C

    Diameter shell : 17 in

    Pitch (PT) : 11/4in square pitch

    Diameter tube : 1 in

    Jenis tube : 11 BWG

    Jumlah tube : 106Panjang tube : 9 ft

    5.23 PompaEthylene glycol (J-101)

    Fungsi : MemompaEthylene Glycol dari T-101 ke MT-101

    Jenis : Pompa sentrifugal

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : 1/20 Hp

  • 8/12/2019 09E00038_2

    46/365

    Jumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

    5.24 PompaMixer (J-102)

    Fungsi : Memompa EG dan PTAdari MT-101 ke R-101

    Jenis : Pompa screw

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : 2 Hp

    Jumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

    5.25 Pompa Reaktor Esterifikasi (J-103)

    Fungsi : Memompa EG dan PTAdari MT-101 ke R-101

    Jenis : Pompa screw

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : 1 Hp

    Jumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

    5.26 Pompa Reaktor Prepolimer (J-104)

    Fungsi : Memompa produk dari bottom R-102 ke R-103Jenis : Pompa screw

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : 3/4 Hp

    Jumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

    5.27 PompaKnock Out Drum (J-105)

    Fungsi : Memompa produk dari bottom V-101 ke E-101Jenis : Pompa sentrifugal

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : 1/2 Hp

    Jumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

    5.28 PompaPartialCondenser (J-106)

    Fungsi : Memompa produk dari bottom E-103 ke V-101

  • 8/12/2019 09E00038_2

    47/365

    Jenis : Pompa sentrifugal

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : 1/2 Hp

    Jumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

    5.29 Pompa Reaktor Polikondensasi (J-107)

    Fungsi : Memompa produk dari reaktor 3 (R-103) ke filter press

    (FP-101)

    Jenis : Pompa screw

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : 1 Hp

    Jumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

    5.30 PompaFilter Press (J-108)

    Fungsi : Memompa produk darifilter press(FP-101) ke E-104

    Jenis : Pompa screw

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : HpJumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

    5.31 Pompa Crystallizer (J-109)

    Fungsi : Memompa produk dari CR-101 ke CF-101

    Jenis : Pompa screw

    Bahan konstruksi : Commercial steel

    Daya motor : 1 HpJumlah : 2 unit (1 buah cadangan)

  • 8/12/2019 09E00038_2

    48/365

    BAB VI

    INSTRUMENTASI DAN KESELAMATAN KERJA

    6.1 Instrumentasi

    Instrumentasi adalah suatu alat yang dipakai di dalam suatu proses

    kontrol untuk mengatur jalannya proses agar diperoleh hasil sesuai dengan

    yang diharapkan. Dalam suatu pabrik kimia, pemakaian instrumen merupakan

    suatu hal yang sangat penting karena dengan adanya rangkaian instrumen

    tersebut maka operasi semua peralatan yang ada di dalam pabrik dapat

    dimonitor dan dikontrol dengan cermat, mudah dan efisien, sehingga kondisi

    operasi selalu berada dalam kondisi yang diharapkan. Namun pada dasarnya,

    tujuan pengendalian tersebut adalah agar kondisi proses di pabrik mencapai

    tingkat kesalahan (error) yang paling minimum sehingga produk dapat

    dihasilkan secara optimal (Perry, 1999).

    Fungsi instrumentasi adalah sebagai pengontrol, penunjuk (indicator),

    pencatat (recorder), dan pemberi tanda bahaya (alarm). Instrumentasi bekerja

    dengan tenaga mekanik atau tenaga listrik dan pengontrolannya dapat dilakukan

    secara manual atau otomatis. Instrumen digunakan dalam industri kimia untuk

    mengukur variabel-variabel proses seperti temperatur, tekanan, densitas, viskositas,

    panas spesifik, konduktifitas, pH, kelembaman, titik embun, tinggi cairan (liquid

    level), laju alir, komposisi, dan moisture content. Instrumen-instrumen tersebut

    mempunyai tingkat batasan operasi sesuai dengan kebutuhan pengolahan

    (Timmerhaus, 2004).

    Variabel-variabel proses yang biasanya dikontrol/diukur oleh instrumen

    adalah (Considine,1985) :

    1. Variabel utama, seperti temperatur, tekanan, laju alir, dan level cairan.

    2. Variabel tambahan, seperti densitas, viskositas, panas spesifik, konduktivitas,

    pH, humiditas, titik embun, komposisi kimia, kandungan kelembaban, dan

    variabel lainnya.

    Secara umum, kerja dari alat-alat instrumentasi dapat dibagi dua bagian yaitu

    operasi secara manual dan operasi secara otomatis. Penggunaan instrumen pada suatu

  • 8/12/2019 09E00038_2

    49/365

    peralatan proses bergantung pada pertimbangan ekonomis dan sistem peralatan itu

    sendiri. Pada pemakaian alat-alat instrumentasi juga harus ditentukan apakah alat-

    alat itu dipasang pada peralatan proses (manual control) atau disatukan dalam suatu

    ruang kontrol yang dihubungkan dengan bagian peralatan (automatic control).

    (Perry,1999).

    Menurut sifatnya konsep dasar pengendalian proses ada dua jenis, yaitu :

    Pengendalian secara manual

    Tindakan pengendalian yang dilakukan oleh manusia. Sistem pengendalian

    ini merupakan sistem yang ekonomis karena tidak membutuhkan begitu banyak

    instrumentasi dan instalasinya. Namun pengendalian ini berpotensi tidak praktis dan

    tidak aman karena sebagai pengendalinya adalah manusia yang tidak lepas dari

    kesalahan.

    Pengendalian secara otomatis

    Berbeda dengan pengendalian secara manual, pengendalian secara otomatis

    menggunakan instrumentasi sebagi pengendali proses, namun manusia masih terlibat

    sebagai otak pengendali. Banyak pekerjaan manusia dalam pengendalian secara

    manual diambil alih oleh instrumentasi sehingga membuat sistem pengendalian ini

    sangat praktis dan menguntungkan.

    Hal-hal yang diharapkan dari pemakaian alat-alat instrumentasi adalah:

    Kualitas produk dapat diperoleh sesuai dengan yang diinginkan

    Pengoperasian sistem peralatan lebih mudah

    Sistem kerja lebih efisien

    Penyimpangan yang mungkin terjadi dapat diketahui dengan cepat

    Faktor-faktor yang perlu diperhatikan dalam instrumen-instrumen adalah

    (Timmerhaus, 2004) :

    1. Rangeyang diperlukan untuk pengukuran

    2. Levelinstrumentasi

    3. Ketelitian yang dibutuhkan

    4. Bahan konstruksinya

    5. Pengaruh pemasangan instrumentasi pada kondisi proses

  • 8/12/2019 09E00038_2

    50/365

    6.1.1 Tujuan Pengendalian

    Tujuan perancangan sistem pengendalian dari pabrik pembuatan PET dari

    Asam Tereftalat dan Etilen Glikol adalah sebagai keamanan operasi pabrik yang

    mencakup :

    Mempertahankan variabel-variabel proses seperti temperatur dan tekanan

    tetap berada dalam rentang operasi yang aman dengan harga toleransi yang

    kecil.

    Mendeteksi situasi berbahaya kemungkinan terjadinya kebocoran alat, karena

    komponen zat yang digunakan pada pabrik sangat mudah terbakar.

    Pendeteksian dilakukan dengan menyediakan alarm dan sistem penghentian

    operasi secara otomatis (automatic shut down systems).

    Mengontrol setiap penyimpangan operasi agar tidak terjadi kecelakaan kerja

    maupun kerusakan pada alat proses.

    6.1.2 Jenis-jenis Pengendalian dan Alat Pengendali

    Sistem pengendalian yang digunakan pada pabrik ini menggunakan dan

    mengkombinasikan beberapa tipe pengendalian sesuai dengan tujuan dan

    keperluannya :

    1. Feedback control

    Perubahan pada sistem diukur (setelah adanya gangguan), hasil pengukuran

    dibandingkan dengan set point, hasil perbandingan digunakan untuk

    mengendalikan variabel yang dimanipulasi.

    2. Feedforward control

    Besarnya gangguan diukur (sensor pada input), hasil pengukuran digunakanuntuk mengendalikan variabel yang dimanipulasi.

    3. Adaptive control

    Sistem pengendalian yang dapat menyesuaikan parameternya secara otomatis

    sedemikian rupa untuk mengatasi perubahan yang terjadi dalam proses yang

    dikendalikannya, umumnya ditandai dengan adanya reset input pada controller

    (selain set pointpada inputdari sensor).

  • 8/12/2019 09E00038_2

    51/365

    4. Inferential control

    Seringkali variabel yang ingin dikendalikan tidak dapat diukur secara langsung,

    sebagai solusinya digunakan sistem pengendalian di mana variabel yang terukur

    digunakan untuk mengestimasi variabel yang akan dikendalikan, variabel terukur

    dan variabel tak terukur tersebut dihubungkan dengan suatu persamaan

    matematika.

    Pengendalian yang banyak digunakan adalah jenis feedback (umpan balik)

    berdasarkan pertimbangan kemudahan pengendalian. Diagram balok untuk sistem

    pengendalian ini secara umum dapat dilihat pada Gambar 6.1 berikut ini :

    controller

    Elemen

    Pengendali

    Akhir

    Proses

    measuring

    device

    +

    gangguan(disturbances)

    Gambar 6.1 Diagram Balok Sistem Pengendalian Feedback

    Pengukuran nilai keempat variabel di atas menggunakan bantuan sensor

    untuk mendeteksi nilai masing-masing variabel proses. Sedangkan variabel proses

    yang lain termasuk dalam kategori tertentu karena variabel itu tergantung kebutuhan

    akan proses yang melibatkannya. Variabel proses tersebut antara lain :

    a. Konsentrasi

    b.Kepadatan (density) dan spesific gravity

    c. Kelembaban (humidity) dan kadar air (moisture)

    d.Kekeruhan zat cair (turbidity) dan derajat warna zat cair (clarity)

  • 8/12/2019 09E00038_2

    52/365

    Untuk pengukuran nilai variabel proses di atas dapat digunakan sebuah

    penganalisis (analyzer).

    Gambar 6.2 Sebuah loop Pengendalian

    Dari gambar di atas dapat dijelaskan bahwa dalam proses terdapat variabel

    proses yang diantisipasi oleh elemen primer sebagai nilai perubahan proses misalnya

    naik turunnya level suatu tangki, tinggi rendahnya temperatur, cepat lambatnya aliran

    fluida, dan tinggi rendahnya tekanan dalam suatu tangki. Variabel proses ini bersifatrelatif atau dalam kondisi berubah-ubah. Sensor diterjemahkan sebagai harga

    pengukuran. Untuk lebih jelasnya, gambar di bawah ini merupakan suatu contoh

    aktual dari suatu proses yang terkendali.

    Pada dasarnya sistem pengendalian terdiri dari (Considine,1985) :

    a. Elemen Primer (Primary Element)Elemen Primer berfungsi untuk menunjukkan kualitas dan kuantitas suatu

    variabel proses dan menerjemahkan nilai itu dalam bentuk sinyal denganmenggunakan transducer sebagai sensor. Ada banyak sensor yang digunakan

    tergantung variabel proses yang ada.

    Sensor untuk temperatur, yaitu bimetal, thermocouple, termal mekanik, dll.

    Sensor untuk tekanan, yaitu diafragma, cincin keseimbangan, dll.

    Sensor untuk level,yaitu pelampung, elemen radioaktif, perbedaan tekanan, dll.

    Sensor untuk aliran atauflow,yaitu orifice, nozzledll.

    ELEMEN

    PENGENDALI

    PROSES

    ELEMEN

    PENGUKURAN

    ELEMEN

    PRIMER

    ELEMEN

    PENGENDALI

    AKHIR

    GANGGUAN

    SET POINT

  • 8/12/2019 09E00038_2

    53/365

    b. Elemen Pengukuran (Measuring Element)Elemen Pengukuran berfungsi mengonversikan segala perubahan nilai yang

    dihasilkan elemen primer yang berupa sinyal ke dalam sebuah harga pengukuran

    yang dikirimkan transmitterke elemen pengendali.

    Tipe Konvensional

    Tipe ini menggunakan prinsip perbedaan kapasitansi.

    Tipe Smart

    Tipe smartmenggunakan microprocessor elektronicsebagai pemroses sinyal.

    c. Elemen Pengendali (Controlling Element)Elemen pengendali berfungsi menerima sinyal dari elemen pengukur yang

    kemudian dibandingkan dengan set pointdi dalam pengendali (controller). Hasilnya

    berupa sinyal koreksi yang akan dikirim ke elemen pengendali menggunakan

    processor (computer, microprocessor) sebagai pemroses sinyal pengendalian. Jenis

    elemen pengendali yang digunakan tergantung pada variabel prosesnya.

    Untuk variabel proses yang lain misalnya :

    a. Temperatur menggunakan Temperature Controller(TC)

    b. Tekanan menggunakan Pressure Controller(PC)

    c. Aliran/flowmenggunakan Flow Controller(FC)

    d. LevelmenggunakanLevel Controller(LC)

    d. Elemen Pengendali AkhirElemen pengendali akhir berperan mengonversikan sinyal yang diterimanya

    menjadi sebuah tindakan korektif terhadap proses. Umumnya industri menggunakan

    control valvedan pompa sebagai elemen pengendali akhir.1. Controlvalve

    Controlvalvemempunyai tiga elemen penyusun, yaitu:

    Positioneryang berfungsi untuk mengatur posisi actuator.

    ActuatorValveberfungsi mengaktualisasikan sinyal pengendali (valve).

    Ada dua jenis actuatorvalveberdasarkan prinsip kerjanya yaitu :

    a. Actuatorspring/per.

  • 8/12/2019 09E00038_2

    54/365

    Actuator ini menggunakan spring/per sebagai penggerak piston

    actuator.

    b. Actuatoraksi ganda (double acting)

    Untuk menggerakkan piston, actuatorini menggunakan tekanan udara

    yang dimasukkan ke rumah actuator.

    Valve, merupakan elemen pengendali proses. Ada banyak tipe valve

    berdasarkan bentuknya seperti butterfly valve, valve bola, dan valve

    segmen.

    2. Pompa Listrik

    Elemen pompa terdiri dari dua bagian, yaitu :

    ActuatorPompa.

    Sebagai actuator pompa adalah motor listrik. Motor listrik mengubah

    tenaga listrik menjadi tenaga mekanik. Prinsip kerjanya berdasarkan

    induksi elektromagnetik yang menggerakkan motor.

    Pompa listrik berfungsi memindahkan/menggerakkan fluida baik itu zat

    cair, gas dan padat.

    Secara garis besar, fungsi instrumentasi adalah sebagai berikut :

    1. Penunjuk (indicator)

    2. Pencatat (recorder)

    3. Pengontrol (regulator)

    4. Pemberi tanda bahaya (alarm)

    Adapun instrumentasi yang digunakan di pabrik PET ini mencakup :

    1. Temperature Controller(TC)

    Adalah alat/instrumen yang digunakan sebagai alat pengatur suhu atau pengukur

    sinyal mekanis atau listrik. Pengaturan temperatur dilakukan dengan mengatur

    jumlah material proses yang harus ditambahkan/dikeluarkan dari dalam suatu

    proses yang sedang bekerja.

    Prinsip kerja :

  • 8/12/2019 09E00038_2

    55/365

    Ratefluida masuk atau keluar alat dikontrol oleh diafragma valve. Ratefluida ini

    memberikan sinyal kepada TC untuk mendeteksi dan mengukur suhu sistem pada

    set point.

    2. Pressure Controller(PC)

    Adalah alat/instrumen yang dapat digunakan sebagai alat pengatur tekanan atau

    pengukur tekanan atau pengubah sinyal dalam bentuk gas menjadi sinyal

    mekanis. Pengatur tekanan dapat dilakukan dengan mengatur jumlah uap/gas

    yang keluar dari suatu alat dimana tekanannya ingin dideteksi.

    Prinsip kerja :

    Pressure control (PC) akibat tekanan uap keluar akan membuka/menutup

    diafragma valve. Kemudian valve memberikan sinyal kepada PC untuk

    mengukur dan mendeteksi tekanan pada set point.

    3. Flow Controller(FC)

    Adalah alat/instrumen yang bisa digunakan untuk mengatur kecepatan aliran

    fluida dalam pipa line atau unit proses lainnya. Pengukuran kecepatan aliran

    fluida dalam pipa biasanya diatur dengan mengatur out put dari alat, yang

    mengakibatkan fluida mengalir dalam pipa line.

    Prinsip kerja :

    Kecepatan aliran diatur oleh regulating valve dengan mengubah tekanan

    discharge dari pompa. Tekanan discharge pompa melakukan bukaan/tutupan

    valve dan FC menerima sinyal untuk mendeteksi dan mengukur kecepatan aliran

    pada set point.

    4. Level Controller(LC)

    Adalah alat/instrumen yang dipakai untuk mengatur ketinggian (level) cairan

    dalam suatu alat dimana cairan tersebut bekerja. Pengukuran tinggi permukaan

    cairan dilakukan dengan operasi dari sebuah control valve, yaitu dengan

    mengatur ratecairan masuk atau keluar proses.

    Prinsip kerja :

  • 8/12/2019 09E00038_2

    56/365

    Jumlah aliran fluida diatur oleh control valve. Kemudian rate fluida melalui valve

    ini akan memberikan sinyal kepada LC untuk mendeteksi tinggi permukaan pada

    set point.

    Alat sensing yang digunakan umumnya pelampung atau transduser diafragma

    untuk mendeteksi dan menunjukkan tinggi permukaan cairan dalam alat

    dimana cairan bekerja.

    Proses pengendalian pada pabrik ini menggunakan feedback control

    configuration karena selain biayanya relatif lebih murah, pengaturan sistem

    pengendaliannya menjadi lebih sederhana. Konfigurasi ini mengukur secara

    langsung variabel yang ingin dikendalikan untuk mengatur harga variabel yang

    dimanipulasi. Tujuan pengendalian ini adalah untuk mempertahankan variabel

    yang dikendalikan pada level yang diinginkan (set point).

    Sinyal output yang dihasilkan oleh pengendali oleh pengendali feedback ini

    berupa pneumatic signal yaitu dengan menggunakan udara tekan. Tipe pengendali

    feedback yang digunakan pada perancangan ini, yaitu :

    1.Jenis P (Proportional), digunakan untuk mengendalikan tekanan gas.

    2.Jenis PI (Proportional Integral), digunakan untuk mengendalikan laju alir

    (flow), ketinggian (level) cairan, dan tekanan zat cair.

    3.Jenis PID (Proportional Integral Derivative), digunakan untuk mengendalikan

    temperatur.

    6.1.3 Variabel-variabel Proses dalam Sistem Pengendalian

    1. Tekanan

    Peralatan untuk mengukur tekanan fluida adalah kombinasi silikon oil dalam

    membran/plat tipis dengan pengukur kuat arus listrik. Prinsipnya adalah perubahan

    kuat arus listrik akibat perubahan tekanan. Instrumen ini digunakan antara lain

    untuk mengukur tekanan pada reaktor, dan tekanan keluaran blower.

    2. Temperatur

    Peralatan untuk mengukur temperatur adalah thermocouple. Instrumen ini

    digunakan antara lain dalam pengukuran temperatur dalam reaktor, heat

    exchanger,dancrystallizer .

  • 8/12/2019 09E00038_2

    57/365

    3. Laju Alir

    Peralatan yang digunakan untuk mengukur laju alir fluida adalah venturimeter.

    Instrumen ini digunakan antara lain dalam pengukuran laju alir zat masukan

    reaktor.

    4. Perbandingan Laju Alir

    Peralatan yang digunakan adalah sambungan mekanik (mechanical linkage) yang

    dapat disesuaikan (adjustable), pneumatik, atau elektronik. Hasil pengukuran laju

    alir aliran yang satu menentukan set point laju alir aliran lainnya. Instrumen ini

    digunakan pada pengukuran laju alir umpan reaktor

    5. Permukaan Cairan

    Peralatan untuk mengukur level permukaan cairan adalah pelampung dan lengan

    gaya. Prinsipnya adalah perubahan gaya apung yang dialami pelampung akibat

    perubahan levelcairan. Pelampung yang mengapung pada permukaan cairan selalu

    mengikuti tinggi permukaan cairan sehingga gaya apung pelampung dapat

    diteruskan ke lengan gaya, sehingga dapat diketahui tinggi cairan. Penggunaannya

    adalah untuk mengukur level permukaan fluida seperti pada kolom waste heat

    boiler, dan tangki.

    6.1.4 Syarat Perancangan Pengendalian

    Beberapa syarat penting yang harus diperhatikan dalam perancangan pabrik

    antara lain :

    1. Tidak boleh terjadi konflik antar unit, di mana terdapat dua pengendali pada

    satu aliran.

    2. Penggunaan supervisory computer control untuk mengkoordinasik