achanges.files.wordpress.com · Web viewBrowser adalah program komputer yang digunakan sebagai...

23
MODUL Panduan Dasar Internet & Membuat Blog Anda Boleh memodifikasi artikel ini untuk keperluan pendidikan dengan mencantumkan penulis buku panduan ini. Aef Herosandiana,S.T Staf Pengajar Kontak Person : [email protected] Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 1

Transcript of achanges.files.wordpress.com · Web viewBrowser adalah program komputer yang digunakan sebagai...

MODUL Panduan Dasar Internet & Membuat Blog

Anda Boleh memodifikasi artikel ini untuk keperluan pendidikan dengan

mencantumkan penulis buku panduan ini.

Aef Herosandiana,S.TStaf Pengajar

Kontak Person : [email protected]

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 1

❶ MENGENAL DAN MENGGUNAKAN BROWSER

Browser adalah sesuatu yang tidak terlepaskan ketika anda memulai aktivitas berinternet entah itu sekedar cek email, chatting atau membuka akun facebook. Browser adalah program komputer yang digunakan sebagai perambah/penjelajah dunia maya, yang menyediakan fasilitas untuk membaca halaman web di suatu komputer.Beberapa Browser yang terkenal saat ini dan banyak digunakan oleh para pengguna Internet :1. Internet Explorer

Browser keluaran Microsoft ini banyak digunakan oleh banyak user didunia, saat ini telah memasuki versi 9.0, anda bisa melakukan update browser ini melalui situs Microsoft.com

2. FirefoxBrowser keluaran Modzilla Corporation ini banyak menarik perhatian pengguna diseluruh dunia dan mulai memikat pengguna dengan banyaknya fasilitas yang mudah untuk dikustomisasi. Saya yakin anda pun termasuk salah satu pengguna fanatik browser ini, saat ini modzilla firefox telah memasuki versi 3.6. Versi terbaru dari seri ini dilengkapi pengaturan background/avatar tampilan skinny.Anda bisa mengunduh versi terbaru dari browser ini di : www.mozilla.com/firefox/

3. Safari Browser ini saya kategorikan sebagai browser yang layak anda jadikan alternatif selain kedua browser diatas, dari beberapa kali pengujian saya menyimpulkan bahwa browser ini tak kalah hebat dari pesaingnya, bahkan saya kategorikan mempunya kestabilan tinggi dan kecepatan yang sangat mumpumi.Pada awalnya Apple Inc. Mengeluarkan browser ini hanya untuk melengkapi produk mereka, tetapi sejak tahun 2007 browser ini bisa digunakan oleh pengguna Windows.Anda dapat mengunduhnya di situs apple.com

4. OperaBrowser ini dikembangkan oleh Opera Software saat ini opera cukup popular dikalangan pengguna mobile phone, karena kemudahan dan kestabilan aksesnya.Saat ini versi browser Opera untuk PC telah mencapai versi 10.0 dan anda dapat mengunduhnya melalui www.opera.com/download/ .

5. Google ChromeBrowser ini dikembangkan oleh Google sebagai raksasa perusahaan internet dunia, tampilannya yang sangat minimalis menjadikan browser sangat layak untuk dijadikan browser pilihan anda. Bahkan Google mengklaim Chrome menjadi salah satu yang tercepat saat ini. Untuk mengunduhnya anda tinggal masuk ke link berikut : www. google .com/ chrome /?hl=id Nah kelima browser diatas adalah jenis-jenis browser yang popular di kalangan pengguna internet pada umumnya.

Untuk lebih jelas dalam penggunaannya saya akan sedikit membahas bagaimana cara menggunakan salah satu browser diatas, kita coba browser Firefox dari Modzilla, anda perhatikan quick guide dibawah ini. (versi yang dipakai versi terbaru firefox 3.6)

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 2

Address Bar

TAB

Forward-BackWard

-Stop-Undo

Search

LINK

Status Bar

Web page

Menu Judul Web Scroll Bar

Berikut Shortcut/Tombol Cepat yang bisa anda gunakan di Modzilla:F5 = Refresh halaman webSpacebar = Menggulung/Scrolling halaman ke bawahSpacebar + Shift = Menggulung/Scrolling halaman ke atasCtrl + F = Menampilkan kotak pencarian (di bagian bawah)Alt-N = Melakukan pencarian selanjutnyaCtrl + G = Menuju address barCtrl + = Memperbesar ukuran font/hurufCtrl + - = Memperkecil ukuran font/hurufCtrl + W = Menutup tabEsc = Menutup kotak pencarianCtrl + D = Melakukan Bookmark situsCtrl + T = Membuka tab baruCtrl + K = Menuju kotak pencarianNah itu quick guide yang bisa anda gunakan untuk membantu anda lebih cepat dalam menjelajah internet.

❷MENGGUNAKAN SEARCH ENGINEKetika anda mulai melakukan pencarian diinternet anda disibukkan untuk memilih dan meniliti informasi yang bisa disajikan oleh sebuah mesin yang disebut search engine, kemampuan search engine untuk menautkan seluruh informasi yang mungkin dicari pengguna menjadi primadona saat ini, tetapi untuk saat ini kita tidak akan membahas bagaimana search engine melakukan proses pencarian tersebut, tetapi kita hanya akan membahas tips dan trik dalam menggunakan search engine ini.Search engine paling popular saat ini adalah google, google dengan kecepatan dan tampilannya yang sederhana mampu menjadikannya sebagai salah satu perusahaan internet terbesar dimuka bumi ini, meskipun saat ini ada upaya dari pesaingnya seperti bing.com untuk menyaingi produk ini tetapi sepertinya google tidak akan tergoyahkan sebagai yang terhebat di dunia.Berikut Tips & Triknya :• Menggunakan tanda kutip dua (“ “)

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 3

Google akan mencari seluruh halaman yang telah di indeksnya terhadap kata-kata yang sama persis anda tulis dalam tanda kutip dua. Misalnya anda mengetikkan keyword “tutorial kuliah”, maka google hanya akan menampil hasil terhadap website yang mengandung kata tutorial kuliah saja. Jika ada website yang mengandung kata tutorial saja atau kata kuliah saja, maka tidak akan dicantum sebagai hasil pencarian. • Menggunakan symbol + dan -.Keyword yang didahului oleh tanda + menandakan keyword tersebut wajib ada pada halaman hasil pencarian, sedangkan tanda – menandakan pengecualian. Misalnya anda ingin mencari informasi tentang teknologi namun bukan teknologi internet, maka gunakan keyword +teknologi –internet. • Mencari pada website tertentu saja, gunakan keyword : site.Misalnya anda ingin mencari informasi tentang teknologi internet hanya di website www.ephi.web.id, maka anda lakukan dengan cara : teknologi internet site:www.ephi.web.id

• Mencari informasi dalam format file, pdf, xls, ppt, doc, gunakan keyword filtype.Misalnya anda ingin mencari artikel tentang tutorial kuliah dalam format document, maka gunakan keyword : tutorial kuliah filetype:doc • Mencari definisi suatu istilah, gunakan keyword : defineMisalnya anda ingin mengetahui definisi dari internet, maka gunakan keyword define internet • Mencari gambar, gunakan keyword : pict atau pictureMisalnya anda ingin mencari gambar Suhartosuharto pictures • Cari berdasarkan kategori.Untuk keperluan ini, anda harus masuk ke website khusus dengan alamat http://www.google.com/dirhphttp://blog.ephi.web.idselain itu google melengkapi search enginenya dengan mesin khusus pencarian gambar anda bisa mengaksesnya lewat alamat berikut :

http://images.google.co.id

❸MENGGUNAKAN EMAIL Membuat Email di GMAIL

1.Masuk ke situs Gmail.com, ,Klik Create an Account2.Halaman Pendaftaran terbuka, kita diminta untuk mengisi seluruh data diri :

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 4

# Nama (first name dan last name),

# Login name (login name ini yang akan menjadi alamat email, harus diisi minimal 6

kharakter yang terdiri dari a-z atau 1-9, angka/huruf kecil), klik check availability, yaitu untuk

check apakah nama yang diisi telah ada yang menggunakan,apabila nama yang diisi telah ada

yang menggunakan, kita akan diminta mengisi nama lain, ulangi lagi mengisi dan klik check,

hingga nama yang diisi diterima.

# Choose a password, password ini berguna sebagai password saat kita akan membuka e-mail,

Re-enter password, ulangi sekali lagi password yang telah kita isi tadi.

# Security Question, isi saja, boleh juga tidak Secondari email, boleh diisi apabila kita

memiliki email lain, atau boleh juga tidak, Location, isi lokasi dimana negara kita berada,

misal Indonesia

# Word Verification, ketik angka atau huruf yang ditampilkan pada kolom dibawahnya

# Klik I accept Create my account, Selesai, anda telah memiliki alamat e-mail dari Gmail.

# Selesai, anda telah memiliki Account Gmail !

Untuk melihat halaman (klik), Sign in dengan menggunakan login name yang telah kita isi

tadi dan kemudian isi password. Setelah terbuka akan terlihat halaman alamat email (webmail)

yang kita buat, dan dari sini kita dapat mengirim (compose) email, melihat email masuk pada

kotak inbox dll.

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 5

MEMBUAT EMAIL DI YAHOO

Untuk Membuat email diyahoo caranya hampir mirip dengan pembuatan email di gmailBerikut cara pembuatan email di yahoo1.Masuk ke situs Yahoo! Mail, atau ketik mail.yahoo.com di address bar2.Halaman Pendaftaran terbuka, pengisian tentang data diri yang diminta mungkin berbeda pada masing-masing email. # Pada kolom Tell us about yourself, isi kolom My Name, Gender (Jenis Kelamin), Birthday (tahun,bulan,tgl), I live in (negara mana anda tinggal, isi Indonesia), Postal code (isi jika tau atau apa saja)# Pada kolom Yahoo! ID and Email, isi nama yang akan menjadi nama alamat email yang kita inginkan, isi password dan ulangi lagi sama seperti password sebelumnya.

# Pada kolom In case you forget your ID or password, ini diperlukan apabila sewaktu-waktu kita lupa ID atau password, dapat kita laporkan dan pertanyaan security question dan your answer yang akan ditanyakan (boleh tidak diisi)# Selanjutnya isi kolom dibawah dengan huruf atau angka yang terdapat pada kotak kolom yang terdapat dibawahnya, setelah selesai check a gree dan klik Create My Account.# Selesai, anda telah memiliki Account Yahoo !dengan memakai email diyahoo, anda juga dapat mengirim pesan dari inbox seperti yahoo messengerhttp://www.pipos.co.cc/2009/05/cara-membuat-email-di-gmail-dan-yahoo.html

❹ MENONTON VIDEO SECARA ONLINE DAN CARA MENGUNDUH FILE VIDEO DI YOUTUBE

Youtube merupakan pelopor situs video online terkemuka didunia, youtube mempunyai jutaan koleksi video yang dapat dilihat dengan mudah oleh pengunjungnya dan merupakan situs video online terbesar saat ini.YouTube adalah sebuah situs web video sharing (berbagi video) populer yang didirikan pada Februari 2005 oleh tiga orang bekas karyawan PayPal: Chad Hurley, Steve Chen, dan Jawed Karim. Menurut perusahaan penelitian Internet Hitwise, pada Mei 2006 YouTube memiliki pangsa pasar sebesar 43 persen.Para pengguna dapat memuat, menonton, dan berbagi klip

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 6

video secara gratis. Umumnya video-video di YouTube adalah klip musik (video klip), film, TV, serta video buatan para penggunanya sendiri. Format yang digunakan video-video di YouTube adalah .flv yang dapat diputar di penjelajah webyang memiliki plugin Flash Player. Pada 9 Oktober 2006 diumumkan bahwa YouTube telah dibeli Google dengan harga US$1,65 miliar.Cara Membuat Akun di You Tube :

1. Silahkan masuk ke url berikut http://youtube.com/ 2. Klik Create Account,perhatikan tanda merah yang saya lingkari di pojok kanan atas

halaman tersebut !

3. Isi User Name, location dan Data-data lain dengan benar, kemudian klik I accept

Setelah anda mengisikan username dan data lainnya, maka akan muncul halaman baru untuk meminta isian email yang anda punya, saya sarankan anda mempunyai akun email dig mail karena layanan sudah terintegrasi dengan google.

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 7

Setelah anda mengisi isian dengan benar dan memasukan verifikasinya, ini dilakukan bagi anda yang tidak mempunyai akun dig mail, sementara yang sudah memiliki akun digmail anda tidak mengklik tautan sign in di form Add youtube to my google account, setelah finish deh..akun anda selesai dibuat. Perhatikan kotak dialog berikut :

Setelah anda menjadi user di Youtube, saya yakin akan ada banyak hal positif yang bisa anda lakukan untuk memperluas pengetahuan anda, karena youtube memungkinkan antara sesame penggunanya berinteraksi dan berbagi informasi lewat video. Salah satu masalah yang belum dipahami bagi pengguna pemula adalah bagaimana cara mendownload video di youtube?Mari kita jawab pertanyaan dengan tips yang akan saya ketengahkan kehadapan anda..Seperti saya telah singgung sebelumnya kalau format file youtube itu berektensi *.flv dan ini dimaksudkan agar setiap perambah/web browser dapat dengan mudah menampilkan video tersebut dengan cepat dan tanpa terkendala, hanya dengan menginstall aplikasi flash player, kita dapat dengan menonton file secara online, kalau web browser anda belum terinstal flash player versi terbaru silahkan kunjungi link berikut untuk mengunduhnya : www.adobe.com/products/flashplayer/Permasalahan yang terjadi ketika anda menemukan sebuah video yang anda suka dan ingin memilikinya adalah karena youtube tidak menyediakan download secara langsung di situsnya, sehingga dalam hal ini memerlukan bantuan situs ketiga untuk melakukan aktivitas unduh tersebut. Berikut salah satu tips yang akan saya bagi dari sekian banyak tips yang bisa anda pelajari di internet.

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 8

1. Masuklah kesitus youtube dan coba anda melakukan pencarian dengan kata kunci “Pijat Bayi”

2. Setelah itu youtube akan menampilkan video yang berhubungan tema pijat bayi, mari kita lihat halaman web dibawah ini :

3. Kemudian klik salah satu video yang anda suka

Perhatikan bagian yang saya lingkari, disitu ada dua pilihan yaitu Label URL dan Embed.Kedua label ini mempunyai fungsi yang berbeda dan harus anda pahami masing-masing.

URL – merupakan link video dan nantinya melalui bantuan web pihak ketiga bisa didownloadEmbed – link diembed biasanya digunakan agar web/blog lain bisa menampilkan video tersebut di situs yang mereka punya.Untuk penggunaan embed, akan kita bahasa pada materi pembuatan blog dengan menyisipkan file video, untuk sekarang kita akan membahas bagaimana mendownload video pijat bayi diatas.Setelah anda menyalin URL diatas, kemudian anda masuk ke situs www.keepvid.com, dan perhatikan bagian yang saya lingkari berikut :

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 9

Nah dikolom url anda pastekan url youtube yang telah anda copy tadi, setelah itu klik tombol download yang ada disebelah kanan chanel url tersebut, setelah itu akan muncul tampilan halaman web seperti berikut :

Perhatikan bagian yang dilingkari, nah itu adalah link dimana kita bisa mendownload video pijat bayi tersebut lewat bantuan Keepvid, tersedia tiga pilihan kualitas video disitu, Low, Medium dan High Quality, tentunya semakin bagus kualitasnya maka akan semakin besar pula file dan semakin lama juga anda mengunduhnya, So pilihan ada ditangan anda.❺MENGGUNAKAN INTERNET MELALUI HOTSPOT (WIFI)Sudah menjadi hal biasa bagi k

1. Laptop WiFi non Integrated

Laptop Wifi non integrated artinya Laptop tersebut belum ada Fasilitas WiFi network cardnya. Agar bisa untuk internet Hotspot maka dipasang PCI card WiFi atau WiFi USB . Caranya adalah sbb:

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 10

- Setelah Laptop dihidupkan dan siap digunakan masukkan WiFi PCI card dengan menekan tombol kecil disamping atau WiFi USB. Cek keberadaan Hardware WiFi tersebut dengan cara :

Pilih Start – My Computer – Klik kanan – Properties – Hardware – Device Manager – Network Adapters – Intel (R) Pro/ Wireless 220BG… Klik kanan pilih Enable. Jika sudah Disable artinya Wireless Card sudah Enable / Siap digunakan.

Saat Network Adapters sudah Enable biasanya lampu pada PCI card akan menyala dan di Layar sebelah kanan bawah akan muncul ikon 2 layar monitor kecil dengan tanda Wireless ))) . Klik kanan ikon kecil dan pilih View Available Wireless Networks. Jika belum muncul Hotspot area pilih Refresh Network List. akan muncul Hotspot WiFi yang ada. Pilih Data Hotspot Free atau unsecured. dan tekan Connect. Jika sudah Connect Internet siap digunakan.

Ikon 2 Layar monitor yang berkedip sebagai tanda bahwa wireless Network sudah tersambung.

Silahkan coba buka Website Internet menggunakan Internet Explorer atau Mozilla Firefox atau yang lain.

Jika belum bisa connect ke Internet non aktifkan Firewall di Windows setelah connect atau bisa internet Firewall bisa diaktifkan kembali.

Jika masih belum bisa connect browser perlu disetting sbb :

Mozilla Firefox : Tools -Options – Advanced – Networks -Setting – Direct Connection to the Internet-OK

Internet Explorer : Tools -Internet Options-Connection -Setup- Pilih To connect to Wireless Network View klik Wireless Network in range pilih Hotspot free aktif ( ada tanda signal) yang muncul di List Hotspot.

Selamat Internet WiFi di Hotspot Area.

2. Laptop WiFi Integrated

Internet di Hotspot dengan Laptop WiFi card sudah ada di Laptop lebih mudah penggunaannya karena tinggal geser tombol Switch untuk Wifi misalnya untuk Laptop Sony Vaio VGN S260, Acer 5563, Benq S31, Aspire One dll. Jika tidak ada tombol geser untuk aktifkan Wifi , WiFi bisa diaktifkan dengan Cara sbb:

1. Klik kanan ikon 2 layar kecil wireless )))) Pilih Open Network Connection – Klik Kanan Wireless Network Connection – Pilih Enable. Jika sudah Enable Pilih View Available Wireless Network.

2. Jika belum muncul Daftar Hotspot area pilih Refresh Network List. akan muncul Hotspot WiFi yang ada. Pilih Dafta Hotspot Free atau unsecured. dan tekan Connect. Jika sudah Connect Internet siap digunakan.

Jika Ikon 2 layar kecil tidak muncul atau tidak ada, tampilkan dengan cara sebagai berikut:

Start-Control Panel- Network Connection – . Klik kanan Wireless Network Connection -Properties – General dan Centang atau beri tanda pada Show Icon …. dan Notify me…OK dan Klik Kanan Lagi Wireless Network Connection pilih enable. dan lanjutkan cara koneksi wireless seperti diatas.

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 11

MEMBUAT BLOG & TIPS-TRIKNYABlog dari hari ke hari makin membumi saja, begitu popular dan membius orang untuk berlama-lama didepan Komputer. Situs yang bernama www.bloggger.com dengan produknya blogspot.com, merupakan bagian dari perusahaan raksasa Google.com. Lihat saja peringkatnya di www.alexa.com, masuk jajaran 10 top dunia, lebih tepatnya peringkat ke 9 dunia.Sudah puluhan juta blog tercipta dari tangan dingin si blogspot ini, bagi sebagian yang belum kenal apa itu blog, maybe kenyataan bahwa blog telah menjadi bagian dari kehidupan adalah Impossible, buat apa ngeblog, buang-buang waktu saja, ga ngehasilin apa-apa???Seabreg pertanyaan dari Anda…..dan satu jawabannya..apapun biasa dilakukan dengan nge blog…Kalau tujuan utamanya hobi, blog adalah tempat yang tepatKalau tujuan utamanya nyari temen, blog adalah tempat yang besar untuk semua ituKalau tujuan utamanya menambah wawasan, blog adalah tempatnya mencurahkan ide & Iptek.Kalau tujuan utamanya, Bisnis dan mendapatkan Uang, Blog akan menjawab semuanya.Lalu BAGAIMANA Mewujudkannya…..3 Langkah Untuk Semuanya :

1. Ciptakan & Kreasikan Blog Anda2. Pasang Iklan Anda3. Kenalkan blog anda pada dunia

Ciptakan & Kreasikan Blog AndaBagi anda yang baru memulai semuanya…alangkah baiknya kalau anda tau dari dasar bagaimana membuat sebuah blog yang menarik , ada beberapa tips yang akan saya berikan :

1. Buatlah Account e-mail anda, kalau bisa di www.gmail.com, Kenapa mesti Gmail yah….ada dua alasan :

Space Gmail..merupakan salah satu yang terbesar sekitar 7 GB….

Gmail merupakan bagian dari google, bagian dari blogspot dan bagian dari program Iklan terbesar dunia, yaitu Google Ad-Sense.

Tapi kalau anda punya e-mail di tempat lain, tenang …anda masih bisa untuk menggunakannya, co: yahoo, msn, dan e-mail lainnya.

2. Buatlah sebuah blogSetelah mempunyai account di gmail.com, langkah selanjutnya adalah membuat blog di www.blogger.com, Begini Caranya :

1. Masuk ke situs bloggerBlogger beralamat di http://blogger.com

2. Cari menu mendaftar di blogger

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 12

Klik tombol ini untuk mendaftar di blogger

Setelah ini akan muncul halaman untuk mengisi dan menamai blog anda :Item Penamaannya akan terlihat sebagai berikut :

Ketikan judul blog anda misalnya : Online Education & Hi-Tech

Ketikan alamat blog anda missal dikotaknya kita isi : sangjuara, jangan lupa untuk mengklik Cek Ketersediaan, kalau alamat tersebut belum terpakai, maka aka nada informasi, bahwa nama itu tersedia dan sebaliknya.

Kalau anda sudah mahir, anda bisa mengatur blog anda dengan setup tingkat lanjut, tapi untuk pertama kali saya sangat menyarankan untuk tidak mengklik menu ini.. dan lanjutkan!!

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 13

Tekan Menu Ini Untuk Membuat Blog

Pilihlah sebuah template untuk anda

Sekarang Anda telah berhasil membuat sebuah blog….mulailah memposting artikel atau sesuatu…Ups…Setelah memposting 2 atau 3 buah artikel,(kalo belum tahu ada di menu Posting, pilih New/Buat) entah tentang cerita pribadi or anda jualan sesuatu di blog anda..anda mesti ikuti langkah ini..

1. Ubah Tampilan blog anda dengan Templates yang baru.Kenapa mesti dirubah yah!! Ya iya lah…kalo blog anda pingin menarik, jangan pake templates yang standar dung..cara mencari templatesnya, tinggal masuk ke Om Google : ketikan keywordnya “free xml templates for blogspot”Kita akan memilih xml templates, karena templates xml, memudahkan bagi pemula untuk mengubah tampilam blognya, tanpa harus tahu secara detail bagaiman membuat templates itu. Setelah dapet dan ketemu situsnya, tinggal download deh!!Berikut beberapa situs yang saya rekomendasikan buat ngedownload templates blog anda :http://freetemplates.blogspot.comhttp://template4shared.blogspot.comhttp://blogtemplate4u.comhttp://free-blogspot-templates-zone.blogspot.comhttp://eblogtemplates.comhttp://btemplates.comhttp://free-web-template.blogspot.com

Untuk mengganti templatenya , masuk ke menu layout/tata letak, cari menu edit html

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 14

Masukan templates baru anda melalui menu Telusuri, (catatan: di Back Up Dulu Template awal, takut terjadi error, karena tidak sesuai ), kemudian upload/unggah, kemudian simpan templates anda, kalau anda pesan konfirmasi untuk menghapus widget/gadget sebelumnya, simpan saja.Kalo template yang anda download cocok, maka hasilnya bisa anda lihat di menu View/lihat blog…Sekarang blog anda hadir dengan tampilan baru..Sampai Sini….Mudah-mudahan bisa dipahamiMesti tampilan sudah baru, tapi blog ana minim fasilitas, berikut ada beberapa tips untuk mempercantik blog anda.

1. Tambahkan fasilitas dari pihak ketiga (website penyedia fasilitas lain), fasilitas yang sering digunakan para blogger diantaranya :

Untuk menampilkan chat box, masuklah ke www.shoutmix.com , registrasi dan dapatkan kodenya, melalui menu go to my control panel, kemudian di pilihan quick start, pilih menu get codes..copy kode itu, dan jangan lupa back up kode tersebut di Ms.word, sebagai catatan anda kalau anda suatu saat mengganti templates anda dengan yang baru.

Fasilitas lain yang sering rekan blogger tampilkan, adalah fasilitas untuk menampilkan feed situs kita, artinya feed mana (artikel mana) yang diakses oleh pengunjung kita. Melalui fasilitas ini kita bisa mengetahui dari mana lokasi orang yang mengakses blog kita. Untuk menambahkannya masuklah ke www.feedjit.com, kemudian join feedjit dan dapatkan kodenya

Hits Visitor, ini penting sekali kalo anda ingin mengetahui jumlah orang yang pernah singgah ke blog ana, anda harus memasang widget ini. Cobalah akses www.histats.com kemudian cari menu widget untuk mendapatkan kodenya

Menampilkan Bendera Negara pengunjung, masukalah ke : http://s02.flagcounter.com, ambil kodenya dan tambahkan ke blog anda

PageRank, adalah sebuah situs yang akan menentukan ranking kita berdasarkan pagevies, artinya halaman demi halaman yang diakses. Untuk mendapatkan kodenya masuk ke http://pagerank.net, page rank penting karena ada beberapa situs yang mensyaratkan pagerank blog kita mesti minimal 4, barulah mereka mau beriklan di blog kita

Satu lagi situs yang bisa mempercantik blog anda serta membuat blog anda bisa didatengi advertiser, tentunya anda akan mendapatkan keuntungannya.

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 15

Sejumlah uang $, menunggu anda kalo ranking anda makin kecil. Berbeda dengan PageRank yang rankingnya mesti bertambah. Masuklah ke www.alexa.com, carilah widget/toolbarnya, kemudian ambil kodennya. Alexa akan meminta sejumlah field registrasi, seperti apa nama blog kita dan alamat e-mail kita. Biasanya untuk permulaan , ranking blog kita akan mencapai puluhan juta, semakin banyak pengunjung maka rankingnya akan mengecil. Semakin kecil, semakin ramai, semakin besar peluang anda dilirik oleh advertiser…so budayakan terus ,menulis!!

PERTANYAAN YANG SERING DIAJUKAN ?BAGAIMANA MENEMPELKAN KODE-KODE TERSEBUT di BLOG KITA??

Caranya sangat gampang, anda login ke www.blogger.com, masuk ke menu layout/tata letak , cari menu Page Element/Elemen Halaman, kemudian perhatikan menu yang tampil, cari add gadget/tambah gadget

Kemudian Pilih Menu HTML/JAVASCRIPT, tempat anda akan meletakkan kode HTML/Javascript Anda.KAsih Judul Kalo anda mau, misalnya untuk chat box, ketik my chat box, tempelkan kodenya, terus simpan, tapi jangan lupa, save juga di dashboard edit layoutnya. Kalo sudah, coba anda lihat/viem blog anda. Kalo berhasil maka chatbox anda dan yang lainnya akan tampil. Untuk menambahkan kode-kode yang lain anda bisa mengulang perintah-perintah diatas atau anda bisa menambahkan di satu (add gadget) dengan beberapa kode.OK!! Sampai Sini…makin menarik bukan…Great Deal..untuk memulai semuanya….Ingat Pesan Imam Hambali “IKATKAN ILMU DENGAN TULISANNYA” jadi sering-sering menulis artikel dan menyimpannya sebagai draft.Sampai sini, blog kita belum dikatakan komplit, ada beberapa fitur atau fasilitas lain yang bisa kita tambahkan.

Menambahkan fasilitas Read More/Baca Selengkapnya di BlogFasilitas read more, adalah fasilitas dimana bentuk artikel di blog kita seperti gaya menulis di Koran, jadi ada cuplikan dan ada artikel keseluruhan. Untuk menambahkan fasilitas ini, diperlukan sedikit kejelian untuk menempelkan kode-kode ini di html kita.Untuk menambahkan fasilitas ini, masuk ke tata letak/layout kemudia pilih menu edit html, INGAT di BACK UP DULU SEBELUM ANDA MELAKUKAN PERUBAHAN APAPUN UNTUK BLOG ANDA…..

Biasanya postingan terbaru akan ditampilkan dihalaman utama blog. Namun jika postingan kamu terlalu panjang maka hal tersebut akan membuat penuh halaman utama. Jika kamu ingin

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 16

supaya postingan kamu yang ditampilkan dihalaman utama cuma abstraksinya saja kemudian ada sebuah link Read More / Baca Selengkapnya untuk melihat selengkapnya maka ikutilah langkah-langkah berikut :

1. Buka menu Layout kemudian pilih Edit HTML.2. Kasih tanda cek (centang) pada cekbox "expand widget template"3. Cari kode berikut di Template blog kamu (tempatnya kira-kira pada 1/4 bagian bawah kode hmtl) :

<p><data:post.body/></p>4. Kalau sudah ketemu, Ganti kode kode tersebut sehingga menjadi seperti ini:

<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'><style>.fullpost{display:inline;}</style><p><data:post.body/></p><b:else/><style>.fullpost{display:none;}</style><p><data:post.body/></p><a expr:href='data:post.url'>Read More......</a></b:if>

Tulisan "Read More....." itu bisa kamu rubah, misalnya jadi "Baca Selengkapnya".5. Simpan hasil pengeditan.6. Kemudian pilih menu Setting lalu pilih Formatting7. Pada kotak Post Template isikan kode berikut:<span class="fullpost"></span>

8. Kemudian Simpan.9. Ketika memposting, kan disana ada 2 tab pilihan tuh, yang "Compose" dan "Edit Html", Nha km pilih Yang "Edit HTML", Maka secara otomatis akan tampak kode seperti berikut :<span class="fullpost"></span>10. Letakkan abstraksi posting atau artikel yang akan ditampilkan dihalama utama (sebelum tulisan "Redmore") diatas kode ini : <span class="fullpost"> sementara sisanya yaitu keseluruhan posting letakkan di antara kode <span class="fullpost"> dan </span>11. Ini yang paling penting diantara semua proses diatas yaitu ..... Selesai. Selamat Mencoba...

Menambahkan IKLAN untuk Blog kita

Yang akan saya bahas sekarang adalah membuat blog kita mempunyai nilai jual, artinya kita bisa mendapatkan sejumlah uang dari setiap Paid to Click, dari visitor yang mengunjungi blog kita, Paid To Click artinya visitor mengklik iklan yang relevan dan sesuai dengan keinginan mereka, dari setiap klik itu kita akan mendapatkan sejumlah uang. Sangat banyak situs PTC di dunia ini yang akan saya bahas hanya beberapa saja dan terbukti membayar publishernya.1. Kumpulblogger.com, kalo ini PTC local buatan orang Indonesia, anda masuk ke

www.kumpulblogger.com, kemudian daftarkan blog anda, kemudian cari bagian code script buat blog anda, kemudian salin dan tempelkan di blog anda (caranya telah saya ajarin sebelumnya)

2. Google Adsense, kalo yang ini PTC Kelas Dunia, sudah terbukti banyak orang sukses karena program ini. Tapi kalo yang satu ini syaratnya agak ketat, blog anda mesti dibuat dalam bahasa Inggris, nah loh…masuk ke www.google.com/adsense, daftarkan blog anda dan untuk isian bahasa blog, pilihlah blog –English. Anda akan

DAFTAR PUSTAKA1. http://tutorialkuliah.blogspot.com

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 17

2. http://www.itknet.co.cc 3. http://zanata.worpress.com 4. http://google.co.id

Hak cipta http://tutorialkuliah.blogspot.com – Aef Herosandiana,S.T Page 18