adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan...

35
26 KERANGKA ACUAN KEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012 TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012 BAB I PENDAHULUAN 1. Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi muda Indonesia dengan sistem kepanduan agar dapat menjadi kader dan pemimpin bangsa yang handal dengan bermodal watak serta tingkah laku yang baik dan bijaksana serta ditambah dengan nilai–nilai agama yang sesuai dengan keyakinannya masing – masing. Dalam melakukan pembinaan terhadap generasi muda Indonesia, Gerakan Pramuka menggunakan sistem pembinaan Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metoda Kepramukaan. Serta dilakukan penggolongan terhadap anggotanya, mulai dari Siaga, Penggalang, Penegak dan Pandega serta Orang Dewasa yang berdasarkan atas usia anggota. Setiap golongan memiliki kegiatan besar yang merangkum semua metoda pembinaan yang dilaksanakan selama menjadi anggota Gerakan Pramuka. Mulai dari Pesta Siaga, Jambore untuk Penggalang, Raimuna untuk Penegak dan Pandega, serta Karang Pamitran bagi Orang Dewasa. Saat ini merupakan masa transisi bagi usia pemuda 16 s.d 25 tahun untuk mencari jati diri serta merupakan era globalisasi yang terdapat multi krisis, baik moral, dan tingkah laku, bahkan ekonomi. Sehingga pemuda dalam usia Penegak dan Pandega perlu metoda dan jenis kegiatan yang bertujuan untuk memberikan arahan agar menjadi kader pembangunan bangsa yang baik dan handal, minimal untuk dirinya sendiri dan keluarga. Dalam tujuan dan tugas yang diemban Gerakan Pramuka serta untuk mengurangi dampak dari era globalisasi dan krisis multi dimensi tersebut serta dengan objek pembinaan usia 16 s.d 25 tahun, maka

Transcript of adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan...

Page 1: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

BAB I PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi muda Indonesia dengan sistem kepanduan agar dapat menjadi kader dan pemimpin bangsa yang handal dengan bermodal watak serta tingkah laku yang baik dan bijaksana serta ditambah dengan nilai–nilai agama yang sesuai dengan keyakinannya masing – masing.

Dalam melakukan pembinaan terhadap generasi muda Indonesia, Gerakan Pramuka menggunakan sistem pembinaan Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metoda Kepramukaan. Serta dilakukan penggolongan terhadap anggotanya, mulai dari Siaga, Penggalang, Penegak dan Pandega serta Orang Dewasa yang berdasarkan atas usia anggota.

Setiap golongan memiliki kegiatan besar yang merangkum semua metoda pembinaan yang dilaksanakan selama menjadi anggota Gerakan Pramuka. Mulai dari Pesta Siaga, Jambore untuk Penggalang, Raimuna untuk Penegak dan Pandega, serta Karang Pamitran bagi Orang Dewasa.

Saat ini merupakan masa transisi bagi usia pemuda 16 s.d 25 tahun untuk mencari jati diri serta merupakan era globalisasi yang terdapat multi krisis, baik moral, dan tingkah laku, bahkan ekonomi. Sehingga pemuda dalam usia Penegak dan Pandega perlu metoda dan jenis kegiatan yang bertujuan untuk memberikan arahan agar menjadi kader pembangunan bangsa yang baik dan handal, minimal untuk dirinya sendiri dan keluarga.

Dalam tujuan dan tugas yang diemban Gerakan Pramuka serta untuk mengurangi dampak dari era globalisasi dan krisis multi dimensi tersebut serta dengan objek pembinaan usia 16 s.d 25 tahun, maka Gerakan Pramuka, mulai dari Kwartir Nasional hingga Gugus Depan mengadakan kegiatan besar bagi golongan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega dengan nama Raimuna, yang merupakan kegiatan terdiri atas pengembangan wawasan, bakti, keterampilan, dan kebudayaan.

Raimuna sendiri merupakan dua buah kata yang berasal dari Suku Ambai, Provinsi Papua, terdiri atas Rai yang artinya Pertemuan, dengan Muna yang artinya Pemimpin / Kepala Suku. Sehingga Raimuna dapat diartikan Pertemuan Para Pemimpin / kepala Suku, makna tersebut dapat mewakili makna pertemuan besar Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega, karena Pramuka Penegak dan Pramuka

Page 2: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

Pandega merupakan para pemimpin dikelompoknya masing – masing dan calon pemimpin bangsa.

2. Dasar Hukum Pelaksanaan Kegiatan

UU Nomor 12 Tahun 2010 Tentang Gerakan Pramuka, Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2009 tentang

Pengesahan Anggaran Dasar Gerakan Pramuka, Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 086 Tahun 2005 tentang

Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka, Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 080 Tahun1988

tentang Pola dan Mekanisme Pembinaan Pramuka Penegak dan Pandega, Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 214 Tahun 2007

tentang Petunjuk Penyelenggaraan Dewan Kerja, Keputusan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka NOMOR : 13/KN/1978

tentang Petunjuk Penyelenggaraan Raimuna, Rencana Strategik Gerakan Pramuka tahun 2008 s.d 2012, Program Kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bekasi tahun

2009 s.d 2014.

3. Maksud dan Tujuan

Maksud pelaksaan kegiatan ini adalah :

1. Melaksanaan tujuan pembinaan bagi Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega,2. Meningkatkan Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa,3. Meningkatkan kecintaan tanah air,4. Rasa Persaudaraan,5. Membentuk Karakter, etika dan moral yang lebih baik dan berahlak, 6. Membentuk sikap Teguh, Rela berkorban, Mandiri, dan penuh tanggung jawab. Tujuan pelaksanaan kegiatan adalah :

1. Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa,2. Meningkatkan wawasan kebangsaan,3. Meningkatkan rasa kebersamaan dikalangan Pemuda Indonesia,4. Menjadi kader pemimpin dimasyarakat,5. Memperoleh tambahan keterampilan dan pengalaman.

Page 3: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

BAB II PEMBAHASAN

1. Nama Kegiatan

Kegiatan ini dinamakan Raimuna / Pertemuan Anggota Gerakan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega ke XI Tingkat Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bekasi Tahun 2012 yang selanjutnya di sebut dengan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012.

2. Tema Kegiatan

“ Green for a Better Future “Tema diatas dapat diartikan sebagai sebuah pembaharuan bukan hanya untuk bumi dan alam sekitar yang perlu kita perbaharui, akan tetapi Regenerasi bangsa melalui kegiatan – kegiatan Kepramukaan yang sekiranya mendapatkan perhatian dari semua pihak. Oleh karena itu dalam Tema Kegiatan ini di deklarasikan bahwa Progress dan Refresh bukan hanya untuk Sumber Daya Alam, Sumber Daya Manusiapun menjadi wacana penting untuk masa depan anggota Pramuka yang Unggul, Berakhlak, Patriotis, dan Nasionalis.

 

3. Motto Kegiatan

Satyaku Ku Darmakan, Darmaku Ku Baktikan.

4. Logo Kegiatan

Warna Hijau melambangkan kegiatan dilaksanakan 75% dialam terbuka, bersifat rindang, ceria, dan melakukan gerakan penghijauan.Warna Dasar Putih melambangkan kegiatan yang

positif, bersifat bakti, religius, dan sosial.Lingkaran melambangkan kesatuan utuh anggota

Gerakan Pramuka dengan List Hijau Gelap menandakan kesuburan yang bersifat natural, fresh, dan produktif.Daun melambangkan kehidupan, kesejukan,

ketentraman, dan perdamaian yang akan berlangsung selama kegiatan. Bertuliskan RAICAB XI yang mengartikan nama kegiatan tersebut.Tangan yang saling berjabatan, menandakan

kegiatan yang bersifat sosial, gotong royong, bakti, kerja sama dan sama kerja dengan penuh kesadaran dan keikhlasan di antara peserta, sehingga mengalirkan sumber kehidupan berupa air yang bermanfaat bagi mahluk yang hidup di bumi.

Page 4: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

Tema Kegiatan “ Green for a Better Future “ yang berarti Hijau/Penghijauan untuk masa depan yang lebih baik.WOSM / Lambang Kepanduan Dunia.Tunas Kelapa / Lambang Gerakan Pramuka

Indonesia.Titimangsa Kegiatan yang dilaksanakan di Bumi

Perkemahan Karang Kitri Bojongmangu Kab. Bekasi, pada tanggal 27 – 30 Juni 2012.

5. Rencana Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Kegiatan Raimuna Cabang XI Tahun 2012, direncanakan pelaksanaannya pada tanggal 27 – 30 Juni 2012 (bertepatan dengan libur sekolah di kalender pendidikan) selama empat hari serta bertempat di Bumi Perkemahan Karang Kitri Bojongmangu Kab. Bekasi. 6. Peserta Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012

Peserta Raimuna Cabang XI tahun 2012, terdiri atas :Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega yang berasal dari utusan Kwartir Ranting, Gugus Depan, Racana dan Saka se-Kab. Bekasi.

Setiap Kwartir Ranting, Gugus Depan, Racana dan Saka di wajibkan mengirimkan sekurang – kurangnya 2 Sangga Putera dan 2 Sangga Puteri, di tambah 2 orang Bindamping putera dan 2 orang Bindamping puteri.( 1 Sangga terdiri dari 8 Orang )

Peserta Persyaratan Peserta secara umum adalah :

1. Pramuka yang berusia 16 s.d 25 tahun, dan telah memenuhi kecakapan Umum digolongannya untuk Anggota Pramuka,

2. Membawa KTA, dan menyerahkan Photo Copy KTA pada saat Pendaftaran, (disesuaikan)

3. Sehat Jasmani dan Rohani dan dibuktikan oleh Surat Keterangan Sehat dari Dokter,

4. Memiliki Kartu Asuransi Jiwa,5. Membawa Pas Photo ukuran 2 x 3 sebanyak 3 lembar, 3 x 4 sebanyak 3

lembar, dan di serahkan kepada Panitia / Sangga Kerja pada saat pendaftaran. (Background Kuning menggunakan Seragam Pramuka), (dikumpulkan di ketua sangganya masing-masing)

6. Mendapatkan izin dari Orang Tua / Wali dengan dibuktikan Surat Izin Orang Tua / Wali,

7. Membawa perlengkapan berkemah selama 4 hari berturut – turut,

Page 5: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

8. Merupakan perwakilan dari Kwartir Ranting, Gugus Depan, Satuan Karya dan Racana dan dibuktikan dengan Surat Tugas / mandat,

9. Sanggup membayar fee peserta sebesar Rp. 50.000,- / Orang, terdiri atas biaya perkemahan, kegiatan, perlengkapan peserta berupa kaos kegiatan, tanda peserta, kartu kegiatan, Tanda Ikut Serta Kegiatan (TISKA) serta Piagam Kegiatan bagi yang memenuhi ketentuan.

Pembina Pendamping (Bindamping)

Pembina Pendamping, adalah Orang Dewasa yang bertugas untuk membimbing Kontingen untuk melaksanakan tugas dan fungsinya masing – masing dalam kontingen. Sesuai dengan prinsip pembinaan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega.

Dengan persyaratan:1. Berusia lebih dari 28 tahun (sesuai Anggaran Rumah Tangga Gerakan

Pramuka), lebih baik telah memenuhi syarat sebagai Pembina Mahir Pramuka Penegak / Pramuka Pandega, (disesuaikan)

2. Sehat Jasmani dan Rohani dan dibuktikan oleh Surat Keterangan Sehat dari Dokter,

3. Memiliki Kartu Asuransi Jiwa,4. Membawa Pas Photo ukuran 2 x 3 sebanyak 2 lembar, 3 x 4 sebanyak 2

lembar, dan di serahkan kepada Panitia / Sangga Kerja pada saat pendaftaran,

5. Merupakan perwakilan dari Kwartir Ranting, Gugus Depan, dan Racana dibuktikan dengan Surat Tugas / mandat,

6. Sanggup membayar fee Bindam Sebesar Rp. 40.000,- / orang, terdiri atas biaya perkemahan, kegiatan, perlengkapan peserta berupa tanda peserta, kartu kegiatan, scraf, serta Piagam Kegiatan bagi yang memenuhi ketentuan.

 10. Perkiraan Peserta dan Pembina Pendamping

Perkiraan jumlah Peserta dan Bindamping adalah :

Peserta utusan dari Kwartir Ranting ( Dewan Kerja Ranting ) se-Kab. Bekasi8 orang putera dan 8 orang puteri, dari 23 Kwartir Ranting se-Kab. Bekasi, sebanyak 368 orang

Page 6: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

Peserta utusan dari Gugus Depan / Ambalan se-Kab. Bekasi8 orang putera dan 8 orang puteri, dari 235 Gugus Depan sebanyak 3.760 orang.

Peserta Utusan dari Racana se-Kab. Bekasi8 orang putera dan 8 orang puteri, dari 2 Racana sebanyak 32 orang.

Peserta Utusan dari Satuan Karya se-Kab. Bekasi8 orang putera dan 8 orang puteri, dari 9 Saka sebanyak 144 orang.

Bindamping. 2 orang Bindamping putera dan 2 orang Bindamping puteri, dari 614

utusan sebanyak 2.456 orang.

 Perkiraan jumlah seluruh peserta, dan bindamping adalah 6.760 Orang.

11. Rencana Anggaran Kegiatan

Sebuah kegiatan akan membutuhkan anggaran, tergantung tingkat dan level kegiatan. Anggaran Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 berasal dari :

* Fee Peserta dan Bindamping* Sponsor / Bantuan Dana kegiatan yang tidak melanggar aturan atau Undang–undang yang berlaku

 12. Rencana Campfee

Peserta Rp. 50.000 /OrangBindamping Rp. 40.000 /Orang

Page 7: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

BAB III KEPANITIAAN

1. Rencana Kepanitiaan

Kegiatan Raimuna Cabang XI tahun 2012 diselenggarakan oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bekasi c.q Dewan Kerja Cabang, dengan tuan rumah adalah Kwartir Ranting Bojongmangu. Untuk menyelenggarakan Kegiatan serta melaksanakannya, maka Kwartir Cabang Gerakan Pramuka c.q Dewan Kerja Cabang akan membentuk Panitia Penyelenggara, dan Sangga Kerja / Panitia Pelaksana yang berasal dari unsur Kwartir Cabang Gerakan Pramuka, Kwartir Ranting Tuan Rumah, dan unsur Dewan Kerja se-Kab. Bekasi. Uraian tugas dan tanggung jawab Panitia Penyelenggara dan Sangga Kerja / Panitia Pelaksana dijabarkan kemudian oleh Kelompok Kerja.

 2. Rencana Kelompok Kerja

Dalam rangka mempersiapkan dan menyusun pondasi awal dari kegiatan Raimuna Cabang XI Tahun 2012, maka perlu dibentuk sebuah kelompok yang bertugas untuk menyusun serta membentuk langkah awal dan mengembangkan konsep Raimuna Cabang XI Tahun 2012, dan Konsep Kegiatan, Konsep Perkemahan, Konsep Kepanitiaan, Konsep Keuangan, Konsep Administrasi, Konsep Sarana Pendukung dengan menghasilkan Petunjuk Pelaksanaan Raimuna Cabang XI Tahun 2012.

Kelompok Kerja yang berjumlah 6 (Enam) kelompok yang terdiri atas unsur :

Page 8: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

1) Andalan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bekasi2) Dewan Kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bekasi3) Staf Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bekasi4) Pimpinan Satuan Karya Pramuka tingkat Cabang5) Dewan Kerja Ranting se-Kab.Bekasi6) Purna Dewan Kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bekasi.

Kelompok kerja adalah wadah yang di bentuk untuk mempersiapkan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012.

Kelompok kerja berfungsi untuk :1. Menyusun Pedoman Kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 20122. Menyusun Petunjuk Pelaksana Kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi

Tahun 20123. Menyusun tim asistensi dan panitia penyelenggara / sangga kerja kegiatan.

1. Team Assistensi

a. Team Assistensi adalah wadah yang di bentuk guna memberikan bimbingan teknis kepada panitia penyelenggara Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012.

b. Personil Team Assistensi terdiri dari unsur Pimpinan Kwarcab, Andalan Cabang, Pb. Andalan, Pamong SAKA Tingkat Cabang dan Staf Kwarcab Kab. Bekasi

2. Panitia Pelaksana / Sangga Kerja

a. Panitia Pelaksana / Sangga Kerja di bentuk untuk melaksanakan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012.

b. Personil Panitia Pelaksana / Sangga Kerja terdiri dari Dewan Kerja Cabang, Pimpinan SAKA Tingkat Cabang, Dewan Kerja Ranting, serta Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega se-Kab. Bekasi yang ditugaskan sesuai dengan kebutuhan.

Page 9: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

BAB IV KEGIATAN

1. Latar Belakang

Secara keseluruhan yang di kembangkan dalam Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 ini lebih menitikberatkan kepada bidang – bidang pengembangan diri yang terdiri atas pengembangan di bidang Mental, Fisik, Intelektual, Spiritual, Emotional, dan Sosial sebagai individu dan sebagai masyarakat.

Penyelenggaraan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 menggunakan metode kegiatan yang beragam, sehingga lebih terasa, terpelajari, terhayati, dan membekas di setiap materi dan pengalaman yang di hadapi. Kegiatan terbagi menjadi beberapa kelompok / bagian sesuai dengan materi yang terkandung di dalamnya, dengan harapan peserta Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 mendapat bekal yang bermanfaat untuk mengaplikasikan di lingkungan masyarakat dalam proses pembentukan jati diri.

2. Rencana Tahapan Pelaksanaan Kegiatan

Untuk melaksanakan kegiatan Raimuna Cabang XI tahun 2012, proses pelaksanaannya dijalankan dalam beberapa tahapan, antara lain :

* Tahap Persiapan1. Pembuatan Kerangka Acuan Kegiatan (Bulan Januari Minggu kedua)

Page 10: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

2. Pembentukan Kelompok Kerja (Bulan Januari Minggu ketiga)3. Pembuatan dan Pengesahan Petunjuk Pelasaksanaan (Bulan Januari Minggu

ketiga)4. Pembentukan Panitia dan Sangga Kerja (Bulan Februari Minggu pertama)5. Pembentukan Tim Usaha Dana (Bulan Februari Minggu kedua)6. Pembuatan Rancangan Anggaran (Bulan Februari Minggu kedua)7. Audiensi dengan Pemerintah Pusat dan Tuan Rumah (Bulan Februari Minggu

ketiga)8. Pencarian Sponsor Kegiatan (Bulan Februari Minggu ketiga)9. Kampanye Kegiatan (Bulan Februari Minggu keempat)10.Penayangan Iklan (Bulan Februari Minggu keempat)11.Promosi Kegiatan (Bulan Februari Minggu keempat)12.Pelibatan Media Massa (Bulan Februari Minggu keempat)13.Pelatihan Sangga Kerja (Bulan Mei Minggu keempat)14.Simulasi Kegiatan (Bulan Mei Minggu keempat)15.Press Conference (Bulan Juni Minggu pertama)16.Pengesahan dan Penyebaran Petunjuk Pelaksanaan dan Petuntuk Teknis.

(Bulan Juni Minggu pertama)

* Fasilitas pendukung yang sedang disiapkan dalam tahun anggaran 2011 - 2012 adalah :

1. Pembangunan Jaringan Air Bersih2. Perbaiakan Aula Buper3. Perbaiakan Areal Parkir4. Perbaiakan Kantor Pengendali Kegiatan (Barak)5. Perbaiakn MCK6. Pembuatan Lapangan Sepak Bola7. Pembuatan Lapangan Bola Volly8. Pembuatan Mushola Darurat9. Pekerjaan Jaringan Listrik Sementara10.Tambahan MCK darurat11.Pembuatan Rumah Sakit Darurat12.Penyiapan lahan pasar Tradisional dan pasar umum

3. Rencana Tahap Pelaksanaan Kegiatan

- Pendirian Tenda- Upacara Pembukaan- Kegiatan Hari Pertama- Kegiatan Hari Kedua

Page 11: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

- Kegiatan Hari Ketiga- Kegiatan Hari Keempat- Kegiatan Hari Kelima- Kegiatan Hari Keenam- Kegiatan Hari Ketujuh- Upacara Penutupan

4. Rencana Tahap Pelaporan Kegiatan

- Pertemuan Evaluasi- Penilaian Kegiatan- Pembuatan Laporan- Laporan Keuangan- Ucapan Terimakasih- Pembubaran Panitia / Sangga kerja

5. Rencana Kedatangan Kontingen

Semua Peserta yang datang ke Bumi Perkemahan Karang Kitri Bojongmangu mengunakan Kendaraan Pribadi. Setibanya d lokasi perkemahan akan dipandu oleh Sangga Kerja.

6. Rencana Acara Kegiatan

Guna mencapai tujuan dan sasaran kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012, rencana acara kegiatan di susun sebagai berikut :

a. Acara tingkat kecamatan di ikuti oleh seluruh warga perkemahan secara bersama – sama dan di selenggarakan oleh pimpinan perkemahan.

b. Acara kegiatan tingkat kelurahan, RW dan RT di ikuti oleh seluruh peserta perkemahan sesuai dengan wilayah kependudukannya masing – masing dan di laksanakan secara terpisah antara anggota Pramuka Putera dan anggota Pramuka Puteri.

c. Acara rotasi di ikuti oleh seluruh peserta sesuai dengan jadwal.d. Acara kegiatan yang terbuka untuk masyarakat umum, baik yang bersifat

bakti, gelar seni budaya maupun perlombaan.

 

Page 12: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

7. Rencana Arah Kegiatan

Rencana arah kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012, mengarah pada tujuan Gerakan Pramuka melalui :

a. Pembinaan Mental dan Spiritualb. Wawasan kebangsaan, kebudayaan, dan IPTEK / ITc. Persaudaraan dan persahabatand. Peningkatan keterampilane. Kesehatan jasmani dan rohanif. Aksi peduli terhadap masyarakat, bangsa, agama, sesama, dan alam

sekitar.

8. Rencana Sifat Kegiatan

Edukatif Kreatif Inovatif Produktif Rekreatif, dan Petualangan / Adventure

9. Rencana Bentuk Kegiatan

Kegiatan pada Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi tahun 2012 dilaksanakan dalam bentuk :

* Pengenalan Kegiatan* Praktek dan Simulasi* Dinamika Kelompok* Diskusi* Lokakarya* Interaksi* Komunikasi

10. Rencana Jenis Kegiatan

Untuk menyesuaikan dengan kebutuhan generasi muda Indonesia dan global, maka kegiatan–kegiatan dalam Raimuna Cabang XI tahun 2012 dilaksanakan dengan beberapa jenis kegiatan, antara lain:

* Perkemahan

Page 13: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

Apel Kegiatan Olah Raga Kunjungan Persaudaraan / Anjangsana Kegiatan Keagaamaan Malam Adyaksa Api Unggun

* Keterampilan1. Kesakaan2. Kepemimpinan3. Kehumasan4. Kewirausahaan5. Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi6. Kesehatan7. Isu Interaktif

* Wawasan Nusantara1. Pengenalan Lingkungan2. Bela Negara3. Budaya Nusantara

* Bakti Masyarakat1. Penanaman Pohon Mangga2. Penghijauan di daerah sekitar Buper3. Kebersihan Area Camp dan Lingkungan Sekitar

* Kegiatan wisata / adventure yang direncanakan adalah :1. Telusur Sungai2. Out Bound di area camp

* Global Development Village1. Brotherhood2. Culture and Arts3. Technology4. Communication5. Global Issues6. Unity of the Nations7. Creativity8. Music9. Dance10. Theater

Page 14: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

11. Cinema show12. Food and Drink13. Nation and Culture Days

* Kebudayaan dan Olahraga1. Budaya Bangsa2. Kesenian3. Persaudaraan / anjangsana4. Olahraga ( Pertandingan Sepak Bola dan Pertandingan Bola Volly )

11. Rencana Metoda Kegiatan

Proses yang dilaksanakan dalam Raimuna Cabang XI tahun 2012 dengan sifat “Edukatif, Kreatif, Produktif, Inovatif, Rekreatif”, selanjutnya metoda yang digunakan dalam Raimuna Cabang XI tahun 2012 adalah Afektif, Kognitif, dan Psikomotorik.

12. Rencana Pelaksanaan Kegiatan

Pada umumnya kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 di selenggarakan dengan pola pergerakan yang berdasarkan pada jumlah peserta, jumlah kegiatan dan waktu pelaksanaan kegiatan. Pola pergerakan yang digunakan dijabarkan dalam bentuk rumus pergerakan peserta (Rotasi).

13. Rencana Kegiatan Peserta

Peserta Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 akan mengikuti kegiatan – kegiatan yang diselenggarakan oleh panitia pelaksana / sangga kerja dengan sistem paket perorangan yang disusun dan terpola. Dalam setiap paket kegiatan, masing – masing peserta akan mendapatkan :

1. Satu jenis kegiatan petualangan yang diikuti selama 1 hari berturut – turut2. Satu jenis kegiatan keterampilan yang diikuti selama 1 hari berturut – turut3. Satu jenis paket kegiatan wisata selama 1 hari4. Satu jenis giat bakti dan korve selama 1 hari5. Giat seni budaya, giat umum, dan rangkaian kegiatan perkemahan yang lain.

Berdasarkan pola pergerakan peserta, kegiatan – kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 terbagi menjadi :

Page 15: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

13.1 Rencana Rotasi Umum

Meliputi bidang kegiatan petualangan, keterampilan, wisata, dan bakti / korve.

Seluruh kontingen peserta Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 telah ditentukan penempatannya dikelurahan, RT, RW, dan nomor kavling. Masing – masing kelurahan telah mendapatkan satu paket rumus pergerakan pesrta yang telah disusun panitia pelaksana, dengan demikian secara otomatis kontingen telah mendapatkan satu rumus rotasi paket kegiatan sebagai pedoman untuk mengikuti aktifitas selama Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012.

Seorang umpi akan mendapatkan paket kegiatan sesuai dengan urutan keanggotaan dalam umpinya dan diharuskan untuk tidak berubah selama pelaksanaan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 berlangsung.

13.2 Rencana Rotasi khusus

Pergerakan peserta berdasarkan keberadaan posisi kelurahan, diberlakukan khusus untuk giat persahabatan, yaitu giat permaianan tradisional dan anjangsana. Kegiatan persahabatan / anjangsana diikuti oleh peserta sesuai dengan rotasi antar kelurahan.

13.3 Rencana Kegiatan Tanpa Rotasi

Untuk kegiatan yang pergerakan pesertanya tidak menggunakan rumus rotasi, diatur dalam jadwal kegiatan pada petunjuk teknis, berupa :

1. Upacara Pembukaan dan Upacara Penutupan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012.

2. Apel Pagi dan Sore3. Giat Umum4. Giat Seni Budaya5. Malam Adyaksa

Page 16: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

13.4Rencana Bukti mengikuti kegiatan

Dalam Rotasi pergerakan peserta, tentunya panitia pelaksana / sangga kerja mengadakan team monitoring / pengawasan agar peserta terbiasa hidup disiplin dan benar – benar mengikuti segala kegiatan yang diadakan didalam kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 dengan cara sebagai berikut :

1) Setiap peserta akan memperoleh kartu kegiatan yang telah disusun oleh panitia pelaksana / sangga kerja dan dibagikan pada saat daftar ulang,

2) Setiap mengikuti kegiatan, peserta diwajibkan membawa tanda peserta,3) Petugas / sangga kerja akan membubuhkan tanda tangan dan stempel / cap

kegiatan dilokasi dimana kegiatan tersebut berlangsung sesuai dengan kode yang ada dikolom kartu kegiatan,

4) Untuk kegiatan petualangan / adventure, keterampilan, wisata, dan bakti peserta akan mendapatkan tanda tangan dan stempel / cap kegiatan dilokasi dimana kegiatan tersebut berlangsung.

5) Untuk seluruh jenis kegiatan umum, gelar seni budaya dan ucapara, peserta akan mendapatkan tanda tangan dan stempel / cap kegiatan dari aparat pemerintahan.

Rencana Jadwal Kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi tahun 2012 terlampir.BAB V

PERKEMAHAN

14. Rencana Sistem Kehidupan Perkemahan

Menusia adalah mahluk sosial begitupula dengan pesrta kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 yang dalam kesehariannya diuji dan dilatih untuk hidup bermasyarakat, demokrasi, memiliki dasar hukum, dan peduli terhadap sesama. Dalam rangka proses pembelajaran dan melakukan sistem “belajar sambil melakukan” dilakukan sistem perkemahan yang dipimpin oleh Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega yang dipilih dan merupakan Pimpinan seluruh Perkemahan, yang selanjutnya sistem perkemahan dibentuk sepertihalnya sebuah pemerintahan setingkat dengan Provinsi/Kabupaten hingga tingkat RT.

Sistem satuan terpisah antara Putera dan Puteri, serta dipimpin oleh kelompok mereka sendiri. Ditambah dengan beberapa bagian yang semuanya dipimpin oleh Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega, sesuai dengan prinsip pembinaan Pramuka Penegak dan Pandega, “dari, oleh, dan untuk Pramuka Penegak dan Pandega dengan kerjasama orang Dewasa”.

Page 17: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

15. Rencana Areal Perkemahan

Rencana Areal Perkemahan yang bertempat di Bumi Perkemahan Karang Kitri Bojongmangu Kab. Bekasi yang akan ditempati oleh peserta Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 telah disesuaikan oleh panitia pelaksana / sangga kerja dalam bentuk satuan terpisah antara camp putera dan camp puteri. Selanjutnya untuk pendirian tenda ditentukan oleh kode kapling yang diterima oleh masing – msaing peserta pada saat daftar ulang.

16. Rencana Pemukiman Perkemahan

16.1 Kecamatan

Satu Kecamatan Perkemahan dipimpin oleh seorang Camat Perkemahan, Wrga Perkemahan bermikim didalam satu wilayah Kelurahan yang

dinamakan dengan Kelurahan “ Adyaksa Wibawa Mukti “, Kecamatan dibagi menjadi dua wilayah Kelurahan, yaitu Kelurahan Putera

dan Kelurahan Puteri.

16.2 Rencana Kelurahan

Kelurahan dipimpin oleh seorang Lurah dan dibantu oleh seorang carik dan beberapa orang staf,

Masing – masing kelurahan membawahi 4 ( empat ) RW, Kelurahan Putera dibagi menjadi 4 ( empat ) wilayah RW, yaitu :

1. RW I2. RW II3. RW III4. RW IV

Kelurahan Puteri dibagi menjadi 4 ( empat ) wilayah RW, yaitu :1. RW I2. RW II3. RW III4. RW IV

Masing – masing RW membawahi 4 ( empat ) RT.

Page 18: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

16.3 Rencana Rukun Warga

Rukun Warga dipimpin oleh seorang ketua RW dibantu oleh seorang staf RW,

Masing – masing RW membawahi 4 ( empat ) RT.

16.4 Rencana Rukun Tetangga

Rukun Tetangga dipimpin oleh seorang ketua RT yang dipimpin diantara masing – masing umpi dalam 1 ( satu ) RT,

Masing – masing RT membawahi maksimal 4 ( empat ) umpi.

16.5 Umpi

Umpi dipimpin oleh seorang Ketua Umpi, Umpi adalah satuan terkecil dari Peserta Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi

Tahun 2012 yang terdiri dari 8 ( delapan ) orang Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega, secara satuan terpisah antara anggota Pramuka Putera dan Pramuka Puteri yang merupakan utusan dari Kwarran, Gugus Depan, Saka, dan Racana.

17. Rencana Adat Perkemahan

17.1 Umum

Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 adalah Pertemuan besar bagi Pramuka Penegak dan Pramuka Pendega yang norma – norma pelaksanaanya dikembangkan atas dasar kode kehormatan Pramuka,

Berdasarkan latar belakang budaya yang berbeda, maka dibuatlah norma – norma yang menjiwai tata aturan kehidupan sehari – hari dan aturan lain yang diperlukan dalam penyelenggaraan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012,

Aturan ini wajid dijunjung tinggi oleh segenap warga Perkemahan.

17.2 Dewan Adat

Page 19: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

Dewan Adat dipimpin oleh seorang pemangku adat agung yang dijabat oleh Ketua DKC Kab. Bekasi,

Dewan Adat memiliki tugas dan wewenang untuk memutuskan sangsi dari berbagai jenis pelanggaran yang dilakukan oleh warga perkemahan selama mengikuti kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012,

Dewan Adat beranggotakan para pemangku adat dari unsur DKC dan Pinkon.

BAB VIAdministrasi

A. Umum

Penyelenggaraan Administrasi dan Keuangan secara umum meliputi perencanaan, persiapan, pelaksanaan, dan pelaporan Administrasi. Kegiatan Administrasi ini berkaitan dengan pendaftaran, penyelesaian administrasi, peserta, pinkon, pendamping, penyelenggara, dan panitia pelaksana / sangga kerja, penyediaan kebutuhan administrasi, dan keuangan bagi semua unsur yang terlibat.

B. Rencana Sistem Pelayanan Administrasi

1. Rencana Administrasi Pelayanan

Page 20: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

Pelayanan administrasi ini ditujukan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 dibidang administrasi yang meliputi :

a. Peserta,b. Panitia Penyelenggara, Panitia Pelaksana / Sangga Kerja, dan Panitia

Pendukung.

2. Rencana Kodefikasi Administrasi

Kodefikasi Administrasi disusun berdasarkan pengelompokan unsur yang terlibat dalam kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 yang meliputi :

a. Kode A untuk Peserta,b. Kode B untuk Panitia Penyelenggara, Panitia Pelaksana / Sangga Kerja, dan

Panitia Pendukung.Selanjutnya Penjelasan kodefikasi adalah sebagai berikut :

a. A.01 : Biodata Peserta.b. A.02 : Biodata Bindamping.c. A.03 : Pentas Seni.d. B.01 : Biodata Panitia Pelaksana / Sangga Kerja.e. C.01 : Kesediaan Kwarran / Gudep / Saka mengikuti kegiatan Raimuna

Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012.

f. C.02 : Pendaftaran.g. D.01 : Biodata Petugas Anjungan Saka / Pameran.

Rencana Kodefikasi Kegiatan akan dibahas selanjutnya dan form diatas akan terlampir pada lampiran surat edaran.

3. Rencana Tanda – tanda pengenal

Rencana tanda – tanda pengenal dalam kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 akan diatur dalam petunjuk teknis.

C. Rencana Mekanisme Registrasi / Pendaftaran

1. Umum

a. Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega yang berminat mengikuti kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 dapat mendaftarkan diri langsung kepada Dewan Kerja Cabang Kab. Bekasi ( DKC Kab. Bekasi ),

Page 21: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

b. Kwarran / Gudep / Saka yang mendaftarkan diri agar menyerahkan form A.01, A.02, C.01 dan C.02 kepada DKC Kab. Bekasi pada saat pendaftaran ( Technical Metting ).

c. Tahap Registrasi / Pendaftaran terbagi menjadi dua bagian, yaitu :1. Tahap Pertama, registrasi / pendaftaran pada saat Technical Metting

(TM) dengan menyerahkan form. A.01, A.02, C.01, C.02 dan fee kegiatan. batas akhir penerimaan form / paling lambat diterima oleh panitia 2 (dua) minggu setelah TM,

2. Tahap Kedua, registrasi / daftar ulang setibanya dilokasi kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012, diwakili oleh masing – masing pinkonnya dengan menyerahkan Kwitansi Pendaftaran. Selanjutnya apabila peserta telah menyelesaikan administrasi, maka peserta berhak menerima :

i. ID Card / Tanda Pengenal Peserta,ii. Kartu Kegiatan,iii. Nomor Kavling Tenda.

BAB VIILogistik

A. Umum

Guna mendukung pelaksanaan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012, Panitia Penyelenggara / Sangga Kerja Kegiatan mengupayakan segala kebutuhan yang akan dihadapi yang berkaitan dengan logistik dengan semaksimal mungkin dalam bentuk sebagai berikut :

1. Rencana Fasilitas Area Camp dan Ruangana. Area Camp yang dapat menampung kurang lebih 7.000 Orang,b. Sekretariat Sangga Kerja dan Pusat Informasi

Page 22: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

c. Lapangan dan Tribun Upacarad. Panggung Kegiatane. Sekretariat Aparat Pemerintahanf. Sekretariat Kegiatang. Area Parkirh. Mushola i. Dapur Umum dan Ruang Makanj. Posko – posko Pelayanank. Rumah Sakit mini / Darurat l. MCKm. Pasar, Kedai, dan Anjungann. Gudang, dll.

2. Rencana Fasilitas Pelayanana. Jaringan Listrikb. Air bersihc. Keamanan

3. Rencana Metode Pengadaan Fasilitasa. Peminjamanb. Penyewaanc. Pembeliand. Kerjasama / kemitraan berdasarkan Team Usaha Dana

B. Rencana Ketentuan Fasilitas Umum

1. Pasara. Pasar akan disediakan oleh panitia pelaksana / sangga kerja untuk

memenuhi kebutuhan sehari – hari peserta,b. Pasar diisi oleh badan usaha, instansi, wiraswasta, dan bagi yang

berminat.

2. Kedaia. Kedai diisi oleh badang usaha, instansi, wiraswasta, dan bagi yang

berminat,b. Jenis barang yang diperbolehkan untuk dijual oleh kedai antara lain :

Page 23: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

1) Cindramata kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi tahun 2012,

2) Barang – barang lain diluar makanan dan minuman.

3. Pamerana. pameran diikuti oleh badan dan lembaga pemerintah dan swasta,b. setiap Satuan Karya diwajibkan menjadi petugas / peserta pameran di

masing – masing anjungan Saka.

4. Kantina. Pedagang di kantin adalah badan usaha, instansi, wiraswasta, dan

perorangan yang berminat untuk menjual produk makanan dan minuman / kebutuhan pokok.

b. Jenis barang yang diperbolehkan untuk diperjualbelikan di kantin Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi tahun 2012 hanya produk makanan dan minuman / kebutuhan pokok saja.

c. Pedagang di kantin dilarang keras untuk menjual makanan dan minuman terlarang / yang memabukan serta yang melanggar aturan hukum dan agama.

5. Komunikasia. Panitia pelaksana / sangga kerja kegiatan Raimuna Cabang XI Kab.

Bekasi tahun 2012 menggunakan sistem jaringan komunikasi (jarkom) antara Panitia pelaksana / sangga kerja dengan Panitia pelaksana / sangga kerja, antara Panitia pelaksana / sangga kerja dengan peserta. Dengan menggunakan alat bantu yaitu :

1) Alat pengeras suara (TOA) / speaker,2) Megaphone, dan 3) Handy Tallky bagi panitia pelaksana / sangga kerja kegiatan

Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi tahun 2012

BAB VIIIPengawasan, Penelitian, dan Evaluasi (WASLITEV)

a. Umum

Untuk menunjang dan demi terlaksananya kelancaran serta ketertiban kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012, maka panitia pelaksana / sangga kerja

Page 24: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

menyusun team Pengawasan, Penelitian, dan Evaluasi (WASLITEV) yang termasuk dalam stuktur panitia pelaksana / sangga kerja dijadikan salah satu lembaga yang bersifat independent dan bertanggungjawab kepada ketua umum panitia pelaksana / sangga kerja kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi tahun 2012. Anggota team WASLITEV terdiri dari unsur DKC, DKR, Rekan Kerja Cabang (RKC), dan sangga kerja dari Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega yang ditunjuk untuk menjadi team WASLITEV.

Tugas dari team WASLITEV kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012, yaitu melakukan Pengawasan, Penelitian, dan Evaluasi mengenai :1. Kelancaran dan kesuksesan kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun

2012,2. Kekurangan, hambatan, tantangan, kritik dan saran pada kegiatan Raimuna

Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 untuk kepentingan pengembangan dan perbaikan pada kegiatan – kegiatan yang akan datang.

3. Disiplin dan aktifitas, baik peserta maupun panitia pelaksana / sangga kerja kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi tahun 2012.

 

BAB IXPenutup

Demikianlah Kerangka Acuan Kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi Tahun 2012 ini dibuat, sebagai pedoman awal untuk melaksanakan dan menentukan kebijakan

Page 25: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

– kebijakan selanjutnya. Kepentingan besar yang melatarbelakangi penyelenggaraan kegiatan Raimuna Cabang XI Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Bekasi Tahun 2012 perlu mendapatkan dukungan, baik secara moril maupun materil dari semua pihak dalam pelaksanaan kegiatnnya.

Akhirnya “ Tak ada gading yang tak retak “, begitupula dengan isi kerangka acuan dan kegiatan Raimuna Cabang XI Tahun 2012 ini yang masih jauh dari kata sempurna. Semoga apa yang dicita – citakan dan diharapkan oleh kita semua dalam kegiatan Raimuna Cabang XI Kab. Bekasi tahun 2012 dapat berjalan sesuai dengan harapan. Atas perhatian serta kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Di sah kan pada saat Technical Meeting Raimuna Cabang XI Kabupaten Bekasi Tahun 2012, Minggu, 27 Mei 2012 di Aula Kecamatan Cikarang Utara Pukul 09.00 s.d. 11.00 WIB.

Technical Meeting dipimpin oleh :Ketua Pelaksana

Kegiatan Raimuna Cabang XIKabupaten Bekasi Tahun 2012,

ttd

ADHARI FADLI

Lampiran

Kegiatan Perlombaan :

Page 26: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

1. Abang, mpok Raicab XI Kab. Bekasi Tahun 20122. Lomba Marawis3. Pertandingan Sepak Bola dan Bola Volly4. Lomba Karnaval Seni Budaya Bekasi5. The Best Camp

Teknis :

1. Abang, mpok Raicab XI Kab. Bekasi Thn 2012Masing – masing utusan mengirimkan 1 Pramuka Putera dan 1 Pramuka Puteri terbaik untuk mengikuti seleksi dan kegiatan prestasi yang akan di pandu oleh panitia kegiatan. Jenis kegiatan dan materi serta kriteria penilaian bersifat rahasia. Informasi selanjutnya akan dibahas pada saat kegiatan berlangsung / di hari pelaksanaan kegiatan tersebut. ( di sesuaikan )

2. MarawisDurasi : max. 7 menit / penampilanTeknis : Peserta membawakan 1 lagu bebas bertemakan islami dan membawa alat musik masing – masing / kontingen. Panitia hanya menyediakan panggung kreasi dan sound system. Kriteria penilaian terdiri dari : kekompakan / keseragaman, harmonisasi, ekspresi / penguasaan panggung.

3. KarnavalSetiap kontingen atau utusan menampilkan beragam seni budaya khas Bekasi pada saat karnaval berlangsung. ( pakaian adat, dll )kegiatan karnaval dilaksanakan setelah upacara penutupan.

4. The Best Camp.Masing-masing tenda perutusan akan mendapatkan penilaian khusus dari panitia dengan kriteria Kebersihan, Kerapihan, dan Keindahan tenda selama kegiatan berlangsung.

5. Sepak BolaPertandingan sepak bola dilaksanakan dalam bentuk kompetisi dan bersystem by, satu team terdiri dari perwakilan perwilyah.Kabupaten Bekasi terdiri dari 5 Wilayah, diantaranya :

Page 27: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012

Wilayah I 1. Taruma Jaya2. Babelan3. Tambun Utara4. Tambelang5. Sukawangi

Wilayah II1. Setu2. Tambun Selatan3. Cibitung4. Cikarang Barat

Wilayah III1. Cikarang Utara2. Cikarang Timur3. Kedungwaringin4. Karangbahagia

Wilayah IV1. Sukatani2. Pebayuran3. Sukakarya4. Cabangbungin5. Muaragembong

Wilayah V1. Cikarang Pusat2. Cikarang Selatan3. Serang Baru4. Cibarusah5. Bojongmangu

6. Bola VollyPertandingan bola volly dilaksanakan dalam bentuk kompetisi dan bersystem by, satu team terdiri dari perwakilan perwilyah.Kabupaten Bekasi terdiri dari 5 Wilayah, diantaranya :

Wilayah I 1. Taruma Jaya2. Babelan3. Tambun Utara4. Tambelang5. Sukawangi

Wilayah II1. Setu2. Tambun Selatan3. Cibitung4. Cikarang Barat

Wilayah III1. Cikarang Utara2. Cikarang Timur3. Kedungwaringin4. KarangbahagiaWilayah IV1. Sukatani2. Pebayuran3. Sukakarya4. Cabangbungin5. Muaragembong

Wilayah V1. Cikarang Pusat2. Cikarang Selatan3. Serang Baru4. Cibarusah5. Bojongmangu

Hal – hal yang belum dibahas diform ini, akan dibahas pada saat kegiatan berlangsung / akan diadakan pertemuan lagi pada saat kegiatan akan dilaksanakan

Page 28: adhariamstrong.weebly.com · Web viewBAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Sejak lahirnya Gerakan Pramuka pada tahun 1961, Gerakan Pramuka telah mengemban amanah untuk membina generasi

26

KERANGKA ACUANKEGIATAN RAIMUNA CABANG XI KAB. BEKASI TAHUN 2012

TINGKAT KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KAB. BEKASI TAHUN 2012