Indonesia Adalah Negara Kepulauan Terbesar Di Dunia Dengan 17

Post on 03-Nov-2015

6 views 0 download

description

it's

Transcript of Indonesia Adalah Negara Kepulauan Terbesar Di Dunia Dengan 17

Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia dengan 17.506 pulau besar dan kecil. Dengan total garis pantai yang diperkirakan mencapai 81.000 km, Indonesiaadalah juga negara dengan garis pantai terpanjang kedua di dunia, setelah Kanada. Wilayah laut dan pesisir adalah wilayah yang amat penting bagi sebagian besar penduduk Indonesia.Wilayah pantai ini merupakan daerah yang sangat intensif dimanfaatkan untuk kegiatan manusia, seperti sebagai kawasan pusat pemerintahan, pemukiman, industri, pelabuhan, pertambakan, pertanian/perikanan, pariwisata, dan sebagainya. Adanya berbagai kegiatan tersebut dapat menimbulkan peningkatan kebutuhan akan lahan, prasarana dan sebagainya, yang selanjutnya akan mengakibatkan timbulnya masalah-masalah baru seperti erosi pantai yang merusak kawasan pemukiman dan prasarana kota yang berupa mundurnya garis pantai atau tanah timbul sebagai akibat endapan pantai dan menyebabkan majunya garis pantai. Majunya garis pantai disatu pihak dapat dikatakan menguntungkan karena timbulnya lahan baru, sementara dipihak lain dapat menyebabkan masalah drainase perkotaan di daerah pantai (Bambang Triatmodjo, 1999).Menurut Chen et al (2005) dalam Mukhopadyay et al, (2012), perubahan garis pantai dianggap salahsatu proses yang paling dinamis karena faktor fisik dan proses antropogenik memiliki peran yaang sangat besar terhadap lingkungan. Perubahan garis pantai disebabkan oleh adanya erosi pantai dan sedimen sebagai efek dari arus dekat pantai. Dimana garis pantai dapat berubah dalam dua bentuk, yang pertama garis pantai yang maju ke arah laut(akresi) dan garis pantai yang mundur ke arah daratan(abrasi). Baik akresi maupun abrasi akan menimbulkann masalah khususnya apabila perubahan itu terdapat pada daerah yang mana manusia mempunyai kepentingan langsung terhadapnya (Turmudi, 1999).Abrasi sepanjang pantai di Kabupaten Demak terus meluas. Dari informasi yang di dapatkan dari Bappeda Kabupaten Demak garis pantai pada RTRW Demak tertulis sepanjang 72,04 kilometer. Setelah Bappeda melakukan pengukuran berdasarkan tiga citra satelit yakni dari BPN, zonasi sebelumnya dan tera diketahui garis pantai dari ujung perbatasan Jepara sampai Kota Semarang sepanjang 65,01 kilometer. Perubahan panjang garis pantai ini diakibatkan abrasi yang menyebabkan berkurangnya areal daratan. Data dari Bappeda Demak mencatatkan sedikitnya 111 hektar daratan pesisir dalam kurun waktu 10 tahun hilang terkena abrasi. Dampak dari abrasi ini pun tidak hanya dirasakan oleh masyarakat Demak bagian selatan seperti Kecamatan Sayung dengan hilangnya ribuan hektar tambak. Di satu sisi, wilayah pesisir bagian utara seperti Kecamatan Wedung justru mengalami akresi (tanah timbul).Untuk memantau perubahan garis pantai terdapat beberapa metode yang dapat dilakukan. Salah satunya dengan menggunakan metode penginderaan jauh melalui perekaman citra satelit sebagai datanya. Dengan menggunakan metode ini kita dapat mengefisiensikan waktu dan dapat memperoleh data yang up to date yang dapat menunjang berjalannya proses penelitian yang lebih akurat dan terbaru.

NoKegiatanBulan

AprilMeiJuniJuli

1234123412341234

1Persiapan

2Studi Literatur

3Pengumpulan Data

4Koreksi Citra

5Pengolahan Citra

6Perhitungan Perubahan Garis Pantai dan Rata-rata Perubahan Per Tahun

7Pembuatan Layout Peta

8Laporan

Koreksi GeometrikMetode Algoritma BILKO untuk Penajaman Visual CitraMozaik CitraDigitasi Batas Air-DaratOverlayPerhitungan Perubahan Garis Pantai dengan DSASPerhitungan Rata-Rata Perubahan Garis Pantai Per TahunPrediksi Perubahan Garis Pantai dengan One-Line ModelPeta RBI Jawa TengahCitra Landsat 7 Tahun 2011-2012 dan Landsat 8 tahun 2013-2015Studi LiteraturUnduh Citra SatelitPembuatan Layout Peta